Groupware

download Groupware

If you can't read please download the document

description

Groupware dan pemanfaatannya

Transcript of Groupware

PENGERTIAN GROUPWARE Disebut juga sebagai Collaborative software adalah perangkat lunak komputer yang dirancang untuk membantu orang yang terlibat dalam suatu tugas bersama agar mencapai tujuannya. Salah satu definisi paling awal tentang "collaborative sofware" adalah definsi yang diberikan oleh Peter dan Trudy Johnson-Lenz sebagai, "proses-proses kelompok secara sengaja ditambah perangkat lunak untuk mendukungnya. Menurut Carstensen dan Schmidt (1999) groupware merupakan bagian dari CSCW. Para peneliti menilai bahwa CSCW dan groupware membahas tentang "bagaimana aktivitas-aktivitas yang saling berkolaborasi dan koordinasi antar akvitivas tersebut dapat didukung dengan menggunaan sistem komputer". Produk perangkat lunak seperti surel, kalender, percakapan teks, wiki dan kegiatan bookmarking masuk dalam kategori ini, ketika digunakan untuk kerja kelompok, sementara itu istilah yang lebih umum berlaku untuk sistem yang digunakan di luar tempat kerja, contohnya, layanan kencan online dan jejaring sosial seperti Facebook, Twitter, dan Friendster. Diusulkan bahwa hukum Metcalfe - semakin banyak orang yang menggunakan sesuatu, semakin berharga barang tersebut - berlaku untuk perangkat lunak jenis ini. Pada tahun 1978 Peter dan Trudy Johnson-Lenz menemukan istilah groupware; di awal 1978 definisi groupware adalah, "proses-proses group yang disengaja ditambah perangkat lunak yang mendukungnya." Kemudian di dalam artikel yang mereka tulis, Peter dan Trudy kemudian menjelaskan groupware sebagai budaya yang dimediasikan dengan "komputer"... perwujudan dari organisasi sosial pada hyperspace. "Groupware mengintegrasikan sistem manusia yang membantu pengembangan dan sistem alat bantu, tapi dalam satu bentuk yang sederhana.berdasarkan matriksnya groupware terbagi dalam 4 bagian yaitu :1. Group ware tempat yang sama(colocated) dan waktu yang sama (synchronous)2. Group ware tempat yang sama(colocated) dan waktu yang berbeda (asynchronous)3. Group ware tempat yang beda(remote) dan waktu yang sama(synchronous)4. Group ware tempat yang beda (remote) dan waktu yang beda (asynchronous)PEMANFAATAN GROUPWARE 1. Menggunakan Email sebagai media komunikasi pada workgroup asinkron tersebar.2. Menggunakan teknologi video konferensi berbasis teknologi satelit untuk berkomunikasi diantara beberapa orang yang terpisah secara lokasi.3. Menggunakan Meeting Room sebagai media pertemuan yang diranvang menggunakan peralatan komputer untuk pertemuan tatap muka. Sistem ini mendukung beberapa bentuk pekrjaan seperti penggunaan terminal secara pribadi dan sub group pada kegiatan teleconferencing atau email.Sistem ini beroperasi dengan mode dimana semua layar peserta dan layar pada terminal pusat mempunyai tampilan yang sama. Hal ini dikenal dengan istilah WYSIWIS (what you see is what I see). Masalah pada sistem ini adalah jika beberapa peserta memutuskan untuk menulis pada waktu yang bersamaan.MANFAAT/ KEGUNAAN DARI GROUPWARE1. Membantu meningkatkan komunikasi dalam sebuah tim baik komunikasi secarasynchronous maupun secara asynchronous.2. Fasilitas sharing informasi dan distribusi dokumen, suatu tim dapat memanfaatkanbanyak dokumen secara bersama melalui sistem yang mirip seperti file sharing .3. Dapat mengatur dan memonitor proyek-proyek yang ditangani oleh sebuah tim,dengan adanya fasilitas ini proyek yang besar dapat ditangani oleh seorang projectmanager yang mempekerjakan beberapa orang dalam suatu tim.4. Dukungan untuk mengatur alur kerja ( workflow ) dan membuat otomatis suatuproses, dengan fasilitas ini suatu proses bisnis yang melibatkan banyak bagian (orang)dapat ditangani secara elektronik.