GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi...

39
i GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI INSTALASI GAWAT DARURAT RSU PKU MUHAMMADIYAH BANTUL SKRIPSI Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Mencapai Gelar Sarjana Keperawatan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Jenderal Achmad Yani Yogyakarta Diajukan Oleh: SATRIA BAGOS ADI PUTRA 2212156 PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN JENDERAL ACHMAD YANI YOGYAKARTA 2016

Transcript of GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi...

Page 1: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

i

GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA

DI INSTALASI GAWAT DARURAT

RSU PKU MUHAMMADIYAH BANTUL

SKRIPSI

Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Mencapai Gelar Sarjana Keperawatan

Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

Diajukan Oleh:

SATRIA BAGOS ADI PUTRA

2212156

PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN

JENDERAL ACHMAD YANI

YOGYAKARTA

2016

Page 2: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

ii

Page 3: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

iii

Page 4: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

iv

PRAKATA

Puji syukur kehadirat Allah SWT Yang Maha Rahman dan Rahim, karena atas

limpahan Rahmat dan Hidayah-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan

skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala Di Instalasi

Gawat Darurat RSU PKU Muhammadiyah Bantul”.

Tidak lupa pula shalawat serta salam selalu bermuara kepada junjungan umat

Nabi Besar Muhammad SAW, kepada keluarga, para sahabat, dan para tabiin

yang telah mempelopori zaman jahiliyah menuju zaman addin yang penuh dengan

ilmu pengetahuan seperti sekarang.

Penyusunan skripsi ini merupakan syarat untuk melakukan penelitian dalam

rangka menyelesaikan studi S1 Keperawatan di Stikes Jenderal Achmad Yani

Yogyakarta. Penyusunan skripsi ini dapat diselesaikan, atas bimbingan, arahan

dan bantuan dari berbagai pihak yang tidak bisa penulis sebutkan satu persatu dan

pada kesempatan ini penulis dengan rendah hati mengucapkan terima kasih

dengan setulus-tulusnya kepada:

1. Kuswanto Hardjo, dr, M.Kes, selaku Ketua Stikes A.Yani Yogyakarta.

2. Tetra Saktika Adinugraha, M.Kep.,Ns.,Sp.Kep.,MB, selaku Ketua Prodi

Ilmu Keperawatan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Jenderal Achmad Yani

Yogyakarta.

3. Muhamat Nofiyanto, S.Kep.,Ns.,M.Kep, selaku Penguji yang telah

memberikan masukan.

4. Dwi Kartika Rukmi,M.Kep.,Ns.,Sp.Kep,MB, selaku Dosen Pembimbing I

yang dengan tulus dan ikhlas meluangkan waktunya untuk memberikan

masukan, arahan, dan bimbingan kepada saya selama dalam penyusunan

skripsi.

5. Arif Adi Setiawan, S.Kep.,Ns.,M.Kep, selaku Dosen Pembimbing II yang

dengan tulus dan ikhlas meluangkan waktunya untuk memberikan

masukan, arahan, dan bimbingan kepada saya selama dalam penyusunan

skripsi.

Page 5: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

v

6. Ayah, Ibu, Adik, dan seluruh keluarga yang telah memberikan limpahan

cinta, doa dan semangat kepada penulis.

7. Semua sahabat mahasiswa keperawatan angkatan 2012 khususnya untuk

teman-teman PSIK C yang telah memberikan masukan, semangat serta

dukungan kepada penulis.

8. Direktur Rumah Sakit Umum PKU Muhammadiyah Bantul, yang

memberikan kesempatan bagi saya untuk melakukan penelitian.

9. Semua pihak yang tidak dapat peniliti sebutkan satu persatu yang banyak

memberikan do’a, nasehat dan motivasi sehingga terselesaikannya

penyusunan skripsi.

10. Terima kasih kepada responden yang telah bersedia menjadi subjek

penelitian.

Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan kebaikan kepada semuanya,

sebagai imbalan atas segala amal kebaikan dan bantuannya. Akhirnya besar

harapan penulis semoga karya tulis ilmiah ini bermanfat bagi pembaca dan

menambah ilmu pengetahuan.

Yogyakarta, September 2016

Penulis

Satria Bagos Adi Putra

Page 6: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

vi

DAFTAR ISI

Hal

HALAMAN JUDUL ................................................................................................ i

HALAMAN PERSETUJUAN ................................................................................ ii

HALAMAN PERNYATAAN .................................................................................. iii

PRAKATA ................................................................................................................ iv

DAFTAR ISI ............................................................................................................. vi

DAFTAR TABEL .................................................................................................... viii

DAFTAR SKEMA ................................................................................................... ix

DAFTAR LAMPIRAN ............................................................................................ x

INTISARI ................................................................................................................. xi

ABSTRACT .............................................................................................................. xii

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah .............................................................................. 1

B. Rumusan Masalah ........................................................................................ 4

C. Tujuan Penelitian ......................................................................................... 5

D. Manfaat Penelitian ....................................................................................... 5

E. Keaslian Penelitian....................................................................................... 6

BAB II TINJAUAN PUSTAKA A. Landasan Teori............................................................................................. 8

1. Definisi Cedera Kepala ......................................................................... 8

2. Penyebab Cedera Kepala ...................................................................... 8

3. Karakteristik Pasien Cedera Kepala ..................................................... 9

4. Fase Cedera Kepala .............................................................................. 10

5. Tingkat Kegawatdaruratan Pasien Cedera Kepala ................................ 11

6. Tingkat Kesadaran ................................................................................ 12

7. Komplikasi Cedera Kepala ................................................................... 12

8. Penanganan Cedera Kepala .................................................................. 13

9. Terapi Cedera Kepala ........................................................................... 13

10. Karakteristik Perawat ............................................................................ 15

B. Waktu Tanggap Tindakan Keperawatan ...................................................... 17

1. Definisi Waktu Tanggap ....................................................................... 17

2. Waktu Tanggap Penanganan Pasien Cedera Kepala ............................ 18

3. Waktu Lama Penanganan ..................................................................... 18

4. Waktu Definitive ................................................................................... 19

C. Kerangka Teori ............................................................................................ 20

D. Kerangka Konsep ......................................................................................... 21

E. Pertanyaan Penelitian ................................................................................... 22

BAB III METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian ......................................................................................... 23

B. Lokasi dan Waktu Penelitian ....................................................................... 23

C. Populasi dan Sampel .................................................................................... 23

D. Variabel Penelitian ....................................................................................... 24

Page 7: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

vii

E. Definisi Operasional .................................................................................... 24

F. Alat dan Metode Pengumpulan Data ........................................................... 27

G. Metode Pengolahan dan Analisis Data ........................................................ 27

H. Etika Penelitian ............................................................................................ 30

I. Tahapan Penelitian ....................................................................................... 31

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian ............................................................................................ 33

1. Gambaran Umum Lokasi Penelitian ..................................................... 33

2. Deskripsi Waktu Tanggap Penanganan Pasien Cedera Kepala ............ 33

3. Deskripsi Lama Penanganan Pasien Cedera Kepala ............................. 34

4. Deskripsi Karakteristik Pasien Cedera Kepala ..................................... 35

5. Deskripsi Karakteristik Perawat ........................................................... 36

6. Deskripsi Penanganan dan Terapi Pasien Cedera Kepala .................... 37

7. Deskripsi Waktu Definitive .................................................................. 38

B. Pembahasan.................................................................................................. 39

C. Keterbatasan Penelitian ................................................................................ 49

BAB V PENUTUP

A. Kesimpulan .................................................................................................. 50

B. Saran ............................................................................................................ 51

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

Page 8: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

viii

DAFTAR TABEL

Tabel 1. Definisi Operasional .................................................................................... 24

Tabel 2. Distribusi Frekuensi Waktu Tanggap .......................................................... 33

Tabel 3. Distribusi Frekuensi Karakteristik Pasien Cedera Kepala ........................... 35

Tabel 4. Distribusi Frekuensi Karakteristik Perawat ................................................. 36

Tabel 5. Distribusi Tindakan Keperawatan Pasien Cedera Kepala ............................ 37

Tabel 6. Distribusi Waktu Definitive ......................................................................... 38

Page 9: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

ix

DAFTAR SKEMA

Gambar 1. Kerangka Teori ......................................................................................... 20

Gambar 2. Kerangka Konsep ..................................................................................... 21

Gambar 3. Distribusi Frekuensi Lama Penanganan ................................................... 34

Page 10: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

x

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Lembar Penyusunan Skripsi

Lampiran 2. Lembar Observasi Penelitian

Lampiran 3. Hasil Penelitian

Lampiran 4. Lembar Kegiatan Bimbingan

Lampiran 5. Surat-surat Ijin Studi Pendahuluan

Lampiran 6. Surat-surat Ijin Penelitian

Page 11: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

xi

GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA

DI INSTALASI GAWAT DARURAT

RSU PKU MUHAMMADIYAH

BANTUL

INTISARI

Satria Bagos Adi Putra1, Dwi Kartika Rukmi

2, Arif Adi Setiawan

3

Latar Belakang: Cedera kepala merupakan salah satu kejadian trauma yang

memiliki angka kejadian yang cukup tinggi dan merupakan sebuah keadaan yang

mengancam jiwa.

Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran penanganan pasien

cedera kepala di instalasi gawat darurat RSU PKU Muhammadiyah Bantul.

Metode: Penelitian ini menggunakan desain kuantitatif non eksperimental dengan

rancangan Deskriptif. Jumlah sampel yang diperoleh sebanyak 25 responden

dengan teknik sampling yang digunakan adalah nonprobability sampling dengan

jenis Convenience Sampling. Data yang didapatkan berasal dari IGD.

Hasil: Hasil penelitian ini menunjukkan waktu tanggap 1 menit, lama penanganan

cedera kepala paling banyak 30 menit sebanyak 5 orang (20%) dan paling sedikit

110 menit sebanyak 1 orang (4%), umur <25 tahun sebanyak 15 orang (60%)

paling sedikit 36-45 tahun sebanyak 2 orang (8%), responden laki-laki 18 orang

(72%) perempuan 7 orang (28%), tingkat kegawatan paling banyak dalam

kategori ringan 18 orang (72%) paling sedikit dalam kategori berat 3 orang (12%),

kesadaran paling banyak compos mentis sebanyak 18 orang (72%) paling sedikit

kesadaran koma sebanyak 1 orang (4%), pendidikan perawat D3, lama kerja <5

tahun sebanyak 5 orang dan >5 tahun 9 orang, tindakan penanganan dan terapi

yang dilakukan pemeriksaan fisik sebanyak 25 orang (100%), Ct-Scan 22 orang

(88%), infus NaCl 17 orang (68%), ATS 5 orang (20%), lidocain 7 orang (28%),

heacting 10 orang (40%), manitol 4 orang (16%), diazepam 4 orang (16%),

steroid 4 orang (16%), asam tranexamad 4 orang (16%), oksigen 9 orang (36%),

waktu definitive 6 menit sebanyak 8 orang (32%).

Kesimpulan: Dari hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dalam penanganan

waktu tanggap pasien cedera kepala dalam kategori cepat sebanyak 25 responden

dengan waktu tanggap 1 menit, lama penanganan paling banyak 30 menit 5 orang

(20%), umur <25 tahun, responden laki-laki 18 orang (72%), kegawatan kategori

ringan 18 orang (72%), kesadaran compos mentis, pendidikan D3 keperawatan,

lama kerja paling banyak >5 tahun 9 orang, tindakan penanganan paling banyak

pemeriksaan fisik, waktu definitive 6 menit sebanyak 8 orang (32%).

Kata Kunci: waktu tanggap, penanganan pasien cedera kepala, IGD.

Page 12: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

xii

THE DESCRIPTION OF TREATMENT FOR PATIENTS WITH HEAD

INJURY IN EMERGENCY ROOM RSU PKU MUHAMMADIYAH

BANTUL

ABSTRACT

Satria Bagos Adi Putra1, Dwi Kartika Rukmi

2, Arif Adi Setiawan

3

Background: Head injury is one of traumatic incidents that have high

occurrences and an incident that may threaten the life as well as may cause severe

impairment so that it should get serious attention from all parties.

Purpose: This study aims to discover the description of treatment forpatients with

head injury in emergency room of RSU PKU Muhammadiyah Bantul.

Method: This study is a non-experimental quantitative research using descriptive

design. There are 25 respondents who were obtained using nonprobability

sampling technique with convenience sampling type. The data were gathered from

emergency room. The statistical analysis used univariate analysis.

Result: The results of this study indicate the response time of 1 minute, long

handling head injuries at most 30 minutes as many as five people (20%) and at

least 110 minutes in 1 (4%), age <25 years as many as 15 people (60%) at least

36-45 years as many as 2 people (8%), male respondents 18 people (72%) of

women 7 people (28%), the gravity of the lightweight category most in 18 people

(72%) at least in the weight category 3 (12%), awareness most compos mentis as

many as 18 people (72%) at least awareness of coma as many as 1 (4%), nurse

education D3, long working <5 years as many as 5 people and> 5 years 9,

remedial action and therapeutic physical inspection of 25 people (100%), Ct-Scan

22 (88%), infusion of NaCl 17 people (68%), ATS 5 people (20%), lidocaine 7

people (28%), heacting 10 people (40%), mannitol 4 people (16%), diazepam 4

people (16%), steroid 4 people (16%), acid tranexamad 4 people (16%), oxygen 9

(36%), a definitive 6 minutes as many as eight people (32%).

Conclusion: The result of the study shows that in the response time forthe

patients with head injury which is categorized as quick response is as many as 25

respondents with the response time is 1 minute, long handling head injuries at

most 30 minutes, age <25 years as many as 15 people (60%), nurse education D3,

>5 years 9, the definitive time is 6 minute for 8 respondents (32%).

Keywords: response time, patients with head injury treatment, IGD

1 Nursing Student of Stikes Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

2 Nursing Lecturer of Stikes Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

3 Nursing Lecturer of Stikes Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

Page 13: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Secara global insiden cedera kepala meningkat dengan tajam karena adanya

peningkatan penggunaan kendaraan bermotor. Menurut WHO memperkirakan

bahwa pada tahun 2020 kecelakaan lalu lintas akan menjadi penyebab penyakit

trauma ketiga terbanyak di dunia. Data insiden cedera kepala di Eropa pada tahun

2010 adalah 500 per 100.000 populasi. Insiden cedera kepala di Inggris pada

tahun 2005 adalah 400 per 100.000 pasien per tahun (Irawan,2010). Cedera kepala

adalah penyebab yang paling bermakna meningkatkan morbiditas dan mortalitas.

Diperkirakan 1,4 juta cedera kepala terjadi setiap tahunnya dengan lebih dari 1,1

juta orang yang datang ke Instalasi Gawat Darurat (World Health Organization,

2010).

Di negara berkembang seperti Indonesia, perkembangan ekonomi dan industri

memberikan dampak frekuensi cedera kepala yang cenderung semakin meningkat

dan merupakan salah satu kasus yang paling sering dijumpai di instalasi gawat

darurat (Miranda,2014). Prevalensi cedera kepala nasional adalah 8,2 persen.

Prevalensi tertinggi ditemukan di Sulawesi Selatan 12,8%. Riskesdas 2013 pada

provinsi Jawa Tengah menunjukkan kasus cedera kepala sebesar 7,7% yang

disebabkan oleh kecelakaan sepeda motor adalah 40,1%. Cedera kepala mayoritas

sering terjadi oleh kelompok umur dewasa yaitu sebesar 38,8% dan lanjut usia

(lansia) sebesar 13,3% dan anak-anak sebesar 11,3% (Depkes, 2013). Masalah

kecelakaan termasuk masalah serius yang dapat dimasukkan ke dalam sektor

kesehatan karena menimbulkan efek terhadap kesehatan masyarakat, seperti

terjadinya frakur, cedera bahkan kematian.

Cedera kepala merupakan cedera mekanik yang secara langsung atau tidak

langsung mengenai kepala yang mengakibatkan luka di kulit kepala, fraktur

tulang tengkorak, robekan selaput otak, dan kerusakan jaringan otak itu sendiri

serta mengakibatkan gangguan neurologis (Miranda, 2014). Pasien yang

mengalami cedera kepala akan mengalami pembekakan otak atau terjadi

Page 14: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

2

perdarahan di tengkorak, tekanan intrakranial akan meningkat dan tekanan perfusi

otak akan menurun. Saat keadaan semakin menurun atau kritis makadenyut nadi

akan menurun (bradikardia) dan bahkan frekuensi respirasi bekurang. Tekanan

darah dalam otak terus meningkat hingga titik kritis tertentu dimana cedera kepala

memburuk dan semua tanda vital terganggu dan berakhir pada kematian

(Widyawati, 2012).

Berdasarkan beratnya cedera kepala dibagi menjadi 3 yaitu: ringan, sedang,

dan berat. Cedera kepala ringan dengan GCS 14 – 15, dapat terjadi kehilangan

kesadaran, amnesia kurang dari 30 menit, tidak ada mengalami fraktur tengkorak.

Cedera kepala sedang dengan GCS 9 – 13, dapat kehilangan kesadaran, amnesia

lebih dari 30 menit tetapi kurang dari 24 jam, dapat mengalami fraktur tengkorak,

diikuti contusio cerebral, laserasi, dan hematoma intracranial. Cedera kepala

berat dengan GCS 3 – 8, dapat kehilangan kesadaran atau terjadi amnesia lebih

dari 24 jam juga meliputi contusio cerebral, laserasi, atau hematoma intracranial.

Adanya kebijakan pemerintah sebagai pedoman bagi daerah dalam

mengembangkan pelayanan gawat darurat keputusan menteri kesehatan Republik

Indonesia nomor 856/menkes/SK/IX/2009 telah menetapkan salah satu prinsip

umumnya tentang penanganan pasien gawat darurat yang harus ditangani paling

lama 5 (lima) menit setelah sampai di IGD. Seiring dengan adanya kebijakan

tersebut bahwa rumah sakit harus menerapkan prinsip waktu tanggap sesuai

standar yang telah ditetapkan yaitu 5 menit karena waktu tanggap memegang

peranan penting untuk kelangsungan hidup pasien. Dengan kecepatan waktu

tanggap perawat di IGD selain mengurangi komplikasi pada pasien bahkan

kematian, waktu tanggap juga sangat menentukan kepuasan pasien dan dapat

meningkatkan mutu pelayanan rumah sakit (Kepmenkes, 2009).

Penanganan yang dilakukan oleh perawat di Instalasi Gawat Darurat

merupakan tindakan yang bertujuan untuk menyelamatkan jiwa penderita secara

cepat, tepat dan benar. Pertolongan pertama yang dilakukan saat terjadi cedera

kepala adalah menjaga jalan napas pasien, mengontrol pendarahan dan mencegah

syok, imobilisasi pasien, mencegah terjadinya komplikasi dan cedera sekunder.

Page 15: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

3

Setiap keadaan yang tidak normal dan membahayakan harus segera diberikan

tindakan resusitasi pada saat itu juga (Wahjoepramono, 2005).

Salah satu indikator keberhasilan penanggulangan medik penederita gawat

darurat adalah kecepatan dan ketepatan dalam memberikan pertolongan yang

memadai kepada penderita baik pada keadaan rutin sehari-hari atau sewaktu

bencana. Keberhasilan waktu tanggap sangat tergantung kepada kecekatan

petugas yang berjaga serta kualitas pemberian pertolongan untuk menyelamatkan

nyawa dan mencegah cacat sejak ditempat kejadian, dalam perjalanan hingga

pertolongan rumah sakit (Pratiwi, 2008).

Waktu tanggap pelayanan pada pasien cedera kepala dapat diklasifikasikan

atau dikategorikan berdasarkan tingkat kegawatan menjadi tiga, yaitu: 1).Kategori

Berat (immediate), yaitu pasien yang memerlukan resusitsi segera seperti pasien

dengan epidural atau sub dural hematoma, CKB, pasien dengan tanda-tanda syok

dan apabila tidak dilakukan pertolongan segera akan menjadi lebih buruk dan bisa

berakibat fatal, 2).Kategori Sedang (delayed), yaitu pasien cedera kepala dengan

rasa pusing dan luka robek pada kepala, bahkan jika diikuti dengan muntah harus

observasi dengan ketat, 3).Kategori Ringan (minimal), yaitu keadaan pasien

cedera kepala dengan rasa pusing ringan, luka lecet atau luka superficial. Waktu

yang dibutuhkan untuk menangani pasien cedera kepala kategori berat rata-rata

98,33 menit, kategori sedang rata-rata 79,08 menit dan kategori ringan rata-rata

44,67 menit. Perbedaan ini didasarkan pada lamanya tindakan pelayanan yang

dilakukan misalnya menjahit atau heacting atau tindakan intubasi (Haryatun,

2008).

Penelitian yang dilakukan oleh Maatilu (2014) tentang faktor-faktor yang

berhubungan dengan respon time pada penanganan pasien gawat darurat di IGD

RSUP PROF. Dr. R. D. Kandou Manado bahwa hasil penelitian didapatkan

respon time perawat dalam penanganan kasus gawat darurat dengan rata-rata

lambat (>5 menit). Sedangkan penelitian yang dilakukan oleh Noor Y.A (2009)

tentang faktor-faktor yang mempengaruhi respon time pada penanganan pasien

IGD RSUP Persahabatan bahwa hasil penelitiannya didapatkan waktu tanggap

Page 16: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

4

7.45 menit disebabkan karena kurangnya tenaga medis dalam penanganan

sehingga menyebabkan waktu tanggap lebih lama.

Berdasarkan beberapa hasil penelitian diatas menunjukkan adanya

keterlambatan waktu tanggap perawat. Mekanisme respon time jika pasien tidak

ditangani dengan segera atau lambat maka menyebabkan terjadinya komplikasi

kecacatan bahkan kematian dan akan berdampak positif jika dilakukan dengan

cepat yaitu dapat mengurangi beban pembiayaan tanpa adanya kerusakan pada

organ tubuh, berkurangnya angka mortalitas, morbiditas dan dapat meningkatkan

mutu pelayanan rumah sakit (Kepmenkes, 2009).

Hasil dari studi pendahuluan pada tanggal 29 febuari 2016 di RSU PKU

Muhammadiyah Bantul, dengan jumlah pasien cedera kepala di RSU PKU

Muhammadiyah Bantul pada tahun 2014 sebanyak 413 kasus. Pada tahun 2015

angka kejadian pasien cedera kepala meningkat sebanyak 498 kasus. Pada tahun

2016 dari tanggal 01 Januari sampai 29 Febuari 2016 sudah terjadi sekitar 117

kasus cedera kepala yang sudah di tangani.

Berdasarkan uraian latar belakang atau permasalahan yang telah dijelaskan di

atas, maka peneliti tertarik untuk mengetahui lebih jauh tentang “gambaran

penanganan pasien cedera kepala di Instalasi Gawat Darurat RSU PKU

Muhammadiyah Bantul”.

B. Rumusan Masalah

Pasien dengan cedera kepala memerlukan tindakan keperawatan yang cepat

dan tepat. Keterlambatan tindakan keperawatan pada pasien cedera kepala bisa

menyebabkan kecacatan dan bahkan bisa menimbulkan kematian. Berdasarkan

latar belakang tersebut rumusan masalah dalam penelitian ini adalah

“bagaimanakah gambaran penanganan pasien cedera kepala di instalasi gawat

darurat”?

Page 17: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

5

C. Tujuan Penelitian

1. Tujuan Umum.

Mengetahui gambaran penanganan pasien cedera kepala di RSU PKU

Muhammadiyah Bantul.

2. Tujuan Khusus.

a) Mengetahui gambaran waktu tanggap pasien cedera kepala di IGD RSU

PKU Muhammadiyah Bantul.

b) Mengetahui gambaran lama penanganan pasien cedera kepala di IGD

RSU PKU Muhammadiyah Bantul.

c) Mengetahui gambaran karakteristik pasien cedera kepala di IGD RSU

PKU Muhammadiyah Bantul.

d) Mengetahui gambaran karakteristik perawat di IGD RSU PKU

Muhammadiyah Bantul.

e) Mengetahui gambaran penanganan dan terapi pasien cedera kepala di

IGD RSU PKU Muhammadiyah Bantul.

f) Mengetahui gambaran waktu definitive pasien cedera kepala di IGD RSU

PKU Muhammadiyah Bantul.

D. Manfaat Penelitian

a. Bagi Rumah Sakit.

Penelitian ini menjadi bahan evaluasi pelaksanaan pada pasien cedera kepala

di IGD.

b. Bagi Institusi Pendidikan.

Dapat dijadikan sebagai bahan bacaan atau referensi guna meningkatkan

mutu pendidikan terutama pengetahuan terhadap ketepatan waktu tanggap

penanganan kegawatdaruratan kasus cedera kepala di Instalasi Gawat

Darurat.

c. Bagi Peneliti Selanjutnya.

Penelitian ini diharapkan memberikan informasi dan bukti ilmiah tentang

gambaran penanganan pasien cedera kepala serta dapat mengembangkan

penelitian dengan topik tersebut di masa yang akan datang.

Page 18: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

6

d. Bagi Peneliti.

Untuk menambah pengetahuan dan memperdalam ilmu peneliti tentang

penelitian kuantitatif dan dapat melaksanakan peran perawat terhadap waktu

tanggap penanganan pasien kegawatdaruratan khususnya pada pasien cedera

kepala.

E. Keaslian Penelitian

1. Haryatun. N. (2008), yang berjudul “Perbedaan Waktu Tanggap Tindakan

Keperawatan Pasien Cedera Kepala Kategori I-V di Instalasi Gawat Darurat

RSUD DR. Moewardi”. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa

terdapat perbedaan yang signifikan waktu tanggap tindakan keperawatan pada

pasien cedera kepala kategori I-V. Persamaan terletak pada sampel penelitian

yaitu pasien cedera kepala, jenis penelitian kuantitatif. Perbedaan terletak

pada topik penelitian, tempat, waktu, variabel penelitian, dan menngunakan

metode deskriptif analitik.

2. Simanjuntak. F. (2015), yang berjudul “Gambaran Pasien Cedera Kepala di

RSUP. PROF. DR. R. D. KANDOU MANADO”. Hasil penelitian ini

memperlihatkan 420 kasus cedera kepala sebagian besar berjenis kelamin

laki-laki yaitu sebanyak 302 orang (71,9%) sedangkan jenis kelamin

perempuan 118 orang (28,1%). Puncak kejadian pada kelompok umur 15-

19tahun (17,1%) dengan profesi terbanyak sebagai pelajar/mahasiswa

sejumlah 138 orang (32,9%) dan profesi yang paling sedikit TNI/POLRI dan

pendeta masing – masing 1 pasien (0,2%). Dari rekam medik didapatkan

penyebab cedera kepala tersering ialah kecelakaan lalu lintas yang dialami

oleh 298 orang (71,0%) dan 178 orang didiagnosis komosio serebri yang

merupakan diagnosis tersering sebanyak 40,8%. Persamaan dalam penelitian

ini terletak pada sampel penelitian yaitu pasien cedera kepala. Perbedaan pada

penelitian ini terletak pada tempat, waktu.

3. Fadhilah. N. (2013), yang berjudul “Faktor-faktor yang Berhubungan dengan

Waktu Tanggap pada Pelayanan Kasus Kecelakaan Lalu Lintas di Instalasi

Gawat Darurat Rumah Sakit Umum Pusat Dr. M. Djamil Padang”. Hasil dari

Page 19: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

7

penelitian ini menunjukkan tidak terdapat hubungan yang signifikan antara

tingkat kegawatan pasien, keberadaan petugas yang bersiaga di triase, dan

ketersediaan brankar dengan ketepatan waktu tanggap. Persamaan dalam

penelitian ini terletak dalam topik penelitian yaitu waktu tanggap dan metode

penelitian menggunakan desain studi cross-sectional. Perbedaan dalam

penelitian ini terletak pada sampel penelitian, variabel penelitian, waktu,

tempat.

Page 20: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

33

BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian

1. Gambaran Umum Lokasi Penelitian.

Rumah Sakit Umum PKU Muhammadiyah Bantul adalah rumah sakit

swasta kelas C. Ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) yang ada di RSU PKU

Muhammadiyah Bantul berjumlah 7 diantaranya ruang periksa 4, ruang

resusitasi 1, ruang reassesment 1, dan 1 ruang tindakan. Waktu tanggap

penanganan pasien cedera kepala dari pasien datang dari pintu masuk sampai

mendapat pertolongan pertama dari perawat kurang dari 5 menit. Untuk

penanganan pasien cedera kepala ringan memerlukan sekitar 30 menit sampai

40 menit. Tenaga kesehatan yang ada di IGD RSU PKU Muhammadiyah

Bantul terdiri dari 1 orang kepala instalasi, 1 orang kepala ruang, 13 dokter

fungsional (dokter jaga), 14 orang perawat pelaksana, 3 bidan pelaksana.

Seluruh tenaga kesehatan yang ada di IGD memiliki kompetensi yang sangat

memadai. Perawat pelaksana dilengkapi dengan pelatihan BTCLS/PPGD,

BNLS, BPLS, Disaster management, ECG dasar dan pelatihan lain yang

menunjang (Kepala ruang IGD) .

2. Deskripsi waktu tanggap pasien cedera kepala di IGD RSU PKU

Muhammadiyah Bantul.

Hasil penelitian gambaran waktu tanggap pasien cedera kepala di IGD

RSU PKU Muhammadiyah Bantul dapat dilihat pada tabel berikut :

Tabel 1

Distribusi frekuensi waktu tanggap pasien cedera kepala di

IGD RSU PKU Muhammadiyah Bantul

2016

Waktu tanggap

pasien cedera

kepala

Frekuensi Persentase

< 5 Menit 25 100

>5 Menit 0 0

Total 25 100

Sumber: Data Primer 2016

Page 21: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

34

Berdasarkan tabel 1 di atas dapat dilihat bahwa waktu tanggap pasien

cedera kepala di IGD RSU PKU Muhammadiyah Bantul adalah <5 menit

pada seluruh pasien cedera kepala.

3. Deskripsi lama penanganan pasien cedera kepala di IGD RSU PKU

Muhammadiyah Bantul.

Gambaran lama penanganan pasien cedera kepala dapat dilihat pada

gambar grafik dibawah ini :

Gambar 3

Grafik frekuensi lama penanganan pasien cedera kepala di IGD

RSU PKU Muhammadiyah Bantul (n=25 orang)

2016

Sumber: Data Primer 2016

Berdasarkan grafik di atas menunjukkan bahwa lama penanganan pasien

cedera kepala di IGD RSU PKU Muhammadiyah Bantul pada cedera kepala

dengan waktu 30 menit sebanyak 5 orang (20%), waktu 31 menit sebanyak 3

orang (12%), waktu 32 menit sebanyak 4 orang (16%), waktu 35 menit

sebanyak 1 orang (4%), 37 menit sebanyak 1 orang (4%), 38 menit sebanyak

1 orang (4%), 45 menit sebanyak 1 orang (4%), 48 menit sebanyak 1 orang

(4%), 60 menit sebanyak 1 orang (4%), 65 menit sebanyak 2 orang (8%), 70

menit sebanyak 1 orang (4%), 82 menit sebanyak 1 orang (4%), 96 menit

sebanyak 1 orang (4%), 100 menit sebanyak 1 orang (4%), 110 menit

sebanyak 1 orang (4%).

0

1

2

3

4

5

6

30 31 32 35 37 38 45 48 60 65 70 82 96 100 110

Page 22: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

35

4. Deskripsi karakteristik pasien cedera kepala di IGD RSU PKU

Muhammadiyah Bantul.

Hasil penelitian tentang karakteristik pasien cedera kepala di IGD RSU

PKU Muhammadiyah Bantul dapat dilihat pada tabel berikut :

Tabel 2

Distribusi frekuensi karakteristik pasien berdasarkan umur, Jenis

kelamin, kegawatan pasien, dan kesadaran pasien cedera kepala di IGD

RSU PKU Muhammadiyah Bantul

2016

Karakteristik Frekuensi Persentase

Umur responden

< 25 Tahun 15 60.0

26 - 35 Tahun 5 20.0

36- 45 Tahun 2 8.0

> 46 Tahun 3 12.0

Total 25 100.0

Jenis kelamin

Laki-laki 18 72.0

Perempuan 7 28.0

Total 25 100.0

Kegawatan Pasien

Ringan 18 72.0

Sedang 4 16.0

Berat 3 12.0

Total 25 100.0

Kesadaran Pasien

Compos Mentis 18 72.0

Somnolen 4 16.0

Sopor 2 8.0

Koma 1 4.0

Total 25 100.0

Sumber: Data Primer 2016

Berdasarkan tabel di atas dapat dilihat karakteristik responden

berdasarkan umur responden paling banyak responden berumur kurang dari

25 Tahun sebanyak 15 orang (60%). Banyaknya responden dengan umur

dibawah 25 tahun menandakan bahwa kecelakaan yang hingga menyebabkan

cedera kepala banyak dialami para remaja yang berumur dibawah 25 Tahun.

Asumsi peneliti pada usia tersebut para remaja tidak memiliki kehati-hatian

Page 23: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

36

dalam mengendarai kendaraan karena usia tersebut masih dalam taraf emosi

yang belum stabil sehingga terjadi kecelakaan sampai cedera kepala.

Karakteristik berdasarkan jenis kelamin didapatkan paling banyak

berjenis kelamin laki-laki sebanyak 18 orang (72%). Responden banyak

berjenis kelamin laki-laki. Asumsi peneliti responden dengan jenis kelamin

laki-laki tidak banyak memiliki rasa kehati-hatian ketika berkendara, justru

cenderung seperti ingin berkompetisi saat mengendarai kendaraan.

Karakteristik berdasarkan kegawatan pasien paling banyak dalam

kategori ringan sebanyak 18 orang (72%). Kegawatan yang dialami sebagian

besar responden adalah kategori ringan, hal ini dapat terjadi karena

kelengkapan dalam berkendara sebagian responden sudah memenuhi syarat

standar. Hal ini dapat terjadi karena kebijakan pemerintah untuk mengenakan

helm standar saat ini agar dapat diantisipasi cedera- cedera yang terjadi saat

kecelakaan.

Karakteristik berdasarkan kesadaran pasien didapatkan paling banyak

mengalami kesadaran compos mentis sebanyak 18 orang (72%).

5. Deskripsi karakteristik perawat di IGD RSU PKU Muhammadiyah Bantul.

Berdasarkan tabel 2 didapatkan karakteristik perawat dapat dilihat pada

tabel berikut :

Tabel 3

Distribusi frekuensi karakteristik perawat berdasarkan umur, jenis

kelamin, pendidikan, dan lama kerja di IGD RSU PKU Muhammadiyah

Bantul 2016

Karakteristik Frekuensi Persentase

Umur perawat

< 25 Tahun 3 21.4

26 - 35 Tahun 9 64.3

36 - 45 Tahun 2 14.3

Total 14 100

Jenis kelamin perawat

Laki-laki 6 42.9

Perempuan 8 57.1

Total 14 100

Pendidikan perawat

D3 14 100

Total 14 100

Page 24: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

37

Karakteristik Frekuensi Persentase

<5 Tahun 5 35.7

> 5 Tahun 9 64.3

Total 14 100

Pelatihan perawat

Ya (PPGD,SPGDT,BTCLS)

Tidak

14

0

100

0

Total 14 100

Sumber: Data Primer 2016

Berdasarkan tabel di atas dapat dilihat karakteristik berdasarkan umur

perawat di IGD RSU PKU Muhammadiyah Bantulpaling banyak berumur

antara 26-35 Tahun sebanyak 9 orang (64,3%) sedangkan paling sedikit

berumur 36 -45 Tahun sebanyak 2 orang (14,3%).

Karakteristik berdasarkan jenis kelamin perawat paling banyak berjenis

kelamin perempuan sebanyak 8 orang (57,1%). Karakteristik berdasarkan

pendidikan menyatakan seluruh perawat berpendidikan D3 keperawatan.

Berdasarkan lama kerja perawat bekerja paling banyak lebih dari 5 Tahun

sebanyak 9 orang (64,3%). Berdasarkan pelatihan yang dilakukan perawat

menyatakan bahwa seluruh perawat sudah melakukan pelatihan dalam

penanganan cedera kepala.

6. Deskripsi penanganan dan terapi pasien cedera kepala di IGD RSU PKU

Muhammadiyah Bantul.

Hasil penelitian tentang gambaran tindakan keperawatan pasien cedera di

IGD RSU PKU Muhammadiyah Bantul dapat dilihat pada tabel berikut :

Tabel 4

Gambaran penanganan dan terapi pasien cedera

di IGD RSU PKU Muhammadiyah Bantul 2016

Tindakan Keperawatan Frekuensi Persentase

Pemeriksaan Fisik

Ct-Scan

25

22

100%

88 %

Infus NaCL

ATS

17

5

68%

20%

Lidocain 7 28%

Heacting 10 40%

Manitol 4 16%

Diazepam 4 16%

Page 25: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

38

Tindakan Keperawatan Frekuensi Persentase

Steroid 4 16%

Asam Trabexamad 4 !6%

Cefotaxim 4 16%

Oksigen 9 36%

Sumber: Data Primer 2016

Berdasarkan tabel di atas dapat dilihat bahwa tindakan setelah

penanganan pada pasien cedera kepala di IGD RSU PKU Muhammadiyah

Bantul yang sering dilakukan adalah pemeriksaan fisik.

7. Deskripsi waktu definitive pasien cedera kepala di IGD RSU PKU

Muhammadiyah Bantul.

Hasil penelitian tentang gambaran waktu definitive pasien cedera kepala

di IGD RSU PKU Muhammadiyah Bantul dapat dilihat pada tabel dibawah

ini :

Tabel 5

Distribusi frekuensi waktu definitive pasien cedera kepala di IGD

RSU PKU Muhammadiyah Bantul

2016

Waktu Definive Pasien

Cedera Kepala

Frekuensi Persentase

5 menit 5 20

6 menit 8 32

7 menit 3 12

8 menit 6 24

10 menit 3 12

Total 25 100

Sumber: Data Primer 2016

Berdasarkan tabel di atas dapat dilihat bahwa waktu definitive pasien

cedera kepala di IGD RSU PKU Muhammadiyah Bantul palng banyak 6

menit sebanyak 8 orang (32%) sedangkan paling sedikit 7 dan 10 menit

masing – masing 3 orang (12%).

Page 26: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

39

B. Pembahasan

1. Gambaran Waktu Tanggap Pasien Cedera Kepala Di IGD RSU PKU

Muhammadiyah Bantul.

Hasil penelitian menyatakan waktu tanggap pasien cedera kepala di IGD

RSU PKU Muhammadiyah Bantul adalah <5 menit pada seluruh pasien

cedera kepala. Hasil penelitian pada waktu tanggap pasien sudah dapat

dikatakan memenuhi syarat umum dari kebijakan pemerintah. Hal ini

diperkuat oleh kebijakan pemerintah yang menyatakan penanganan pasien

gawat darurat yang harus ditangani paling lama 5 (lima) menit setelah sampai

di IGD. Selain itu diperkuat dari kebijakan Kepmenkes (2009) yang

menyatakan seiring dengan adanya kebijakan bahwa rumah sakit harus

menerapkan prinsip waktu tanggap sesuai standar yang telah ditetapkan yaitu

5 menit, karena waktu tanggap memegang peranan penting untuk

kelangsungan hidup pasien. Dengan kecepatan waktu tanggap perawat di IGD

selain mengurangi komplikasi pada pasien bahkan kematian, waktu tanggap

juga sangat menentukan kepuasan pasien dan dapat meningkatkan mutu

pelayanan rumah sakit (Kepmenkes, 2009).

Kinerja perawat juga dipengaruhi oleh tersedianya fasilitas yang

memadai seperti tersedianya brankar, kursi roda, dan ruang tindakan.

Menurut Hapsari (2008) bahwa kondisi tersebut sejalan dengan teori yang

menyatakan bahwa ketersediaan fasilitas dalam suatu ruangan akan

berpengaruh terhadap kinerja dari karyawan yang bekerja di tempat tersebut

sama halnya dengan ketersediaan fasilitas di ruang pelayanan di rumah sakit

jika fasilitas rumah sakit tersebut lengkap maka akan berdampak baik bagi

pelayanan yang diberikan dengan catatan perawat atau tenaga kesehatan lain

mampu mengoprasikan atau menggunakan fasilitas tersebut dengan baik dan

benar begitu pula sebaliknya, ketidaktersediaan fasilitas pasti akan

berpengaruh terhadap kinerja perawat dan tenaga kesehatan lain yang akan

berdampak buruk bagi pelayanan yang diberikan.

Berdasarkan lama kerja perawat bekerja yang kurang dari 5 tahun

sebanyak 5 orang (35,7%), sedangkan yang lebih dari 5 tahun sebanyak 9

Page 27: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

40

orang (64,3%). Keadaan tersebut diatas sesuai dengan teori yang menyatakan

bahwa lama masa kerja perawat berpengaruh terhadap pengalamannya dalam

menangani masalah kegawatdaruratan khususnya pasien cedera kepala,

sedangkan mereka yang masih baru dengan masa kerja yang kurang dari 5

tahun memungkinkan keterampilan dalam penanganan pasien belum cukup

terlatih, sehingga semakin banyak pengalaman seseorang dalam menangani

berbagai macam kasus-kasus khususnya pasien cedera kepala yang masuk ke

IGD menyebabkan mereka jauh lebih tanggap dan cepat serta tepat dalam

respon saat setelah pasien tiba di IGD dibandingkan mereka yang belum

banyak memiliki pengalaman karena masa kerja yang masih kurang (Meltzer,

2004).

2. Gambaran Lama Penanganan Pasien Cedera Kepala Di IGD RSU PKU

Muhammadiyah Bantul.

Hasil penelitian tentang lama penanganan pasien cedera kepala di IGD

RSU PKU Muhammadiyah Bantul pada cedera kepala dengan waktu 30

menit sebanyak 5 orang (20%), waktu 31 menit sebanyak 3 orang (12%),

waktu 32 menit sebanyak 4 orang (16%), waktu 35 menit sebanyak 1 orang

(4%), 37 menit sebanyak 1 orang (4%), 38 menit sebanyak 1 orang (4%), 45

menit sebanyak 1 orang (4%), 48 menit sebanyak 1 orang (4%), 60 menit

sebanyak 1 orang (4%), 65 menit sebanyak 2 orang (8%), 70 menit sebanyak

1 orang (4%), 82 menit sebanyak 1 orang (4%), 96 menit sebanyak 1 orang

(4%), 100 menit sebanyak 1 orang (4%), 110 menit sebanyak 1 orang (4%).

Menurut Australian College of Emergency Medicine. (2000) menyatakan

bahwa standar waktu penanganan pasien dengan kategori berat warna merah

120 menit, kategori sedang warna kuning 60 menit, kategori ringan warna

hijau 30 menit.

Hasil penelitian penanganan pasien cedera kepala dengan waktu 30

menit, 31 menit, 32 menit, 35 menit, 37 menit, 38 menit, 45 menit, dan 48

menit termasuk dalam kategori cedera kepala ringan dan penanganan pasien

cedera kepala dengan waktu 60 menit, 65 menit, 70 menit, 82 menit termasuk

kategori cedera kepala sedang. Temuan ini tidak sesuai dengan kategori triase

Page 28: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

41

cedera kepala ringan dengan waktu 30 menit dan kategori triase cedera kepala

sedang dengan waktu 60 menit. Penelitian Haryatun (2008) menyatakan

Waktu yang dibutuhkan untuk menangani pasien cedera kepala kategori berat

rata-rata 98,33 menit, kategori sedang rata-rata 79,08 menit dan kategori

ringan rata-rata 44,67 menit. Perbedaan ini didasarkan pada lamanya tindakan

pelayanan yang dilakukan misalnya menjahit atau heacting atau tindakan

intubasi. Perawat yang menangani pasien cedera kepala dengan tingkat

kegawatan kategori ringan memiliki waktu penanganan yang buruk, hal ini

disebabkan karena perawat tidak segera menangani pasien cedera kepala

kategori ringan yang ada sesaat setelah mereka tiba di IGD untuk meminta

bantuan pelayanan kesehataan karena dianggap mereka baik-baik saja dan

tidak memerlukan bantuan segera. Kebanyakan pasien cedera kepala dengan

tingkat kegawatan ringan saat masuk ke IGD tidak langsung mendapatkan

penanganan akan tetapi meraka sibuk menjawab pertanyaan yang diajukan

oleh perawat yang melakukan anamnesa seputar keluhan dan kejadian yang

terjadi sampai mereka dibawa masuk ke IGD, setelah itu barulah perawat

melakukan tindakan awal misalnya membersihkan luka pasien, sehingga

tindakan responden tersebut menyebabkan lamanya waktu penanganaan

pasien cedera kepala di IGD.

Penanganan pasien cedera kepala kategori berat dengan waktu 96 menit,

100 menit dan 110 menit, hal ini sesuai dengan skala kategori triase dimana

kategori berat dengan waktu 120 menit. Hasil penelitian menunjukkan bahwa

perawat yang menangani pasien cedera kepala dengan kategori tingkat

kegawatan berat telah memiliki waktu lama penanganan yang baik. Hal ini

dikarenakan perawat tersebut memiliki pengalaman yang banyak dalam

menangani pasien cedera kepala berat dan sebagian dari mereka telah lama

bekerja di IGD dan telah mengikuti pelatihan kegawatdaruratan sehingga

mereka tidak terlalu menemui kesulitan dalam memberikan tindakan awal

terhadap pasien tersebut.

Page 29: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

42

3. Gambaran Karakteristik Pasien Cedera Kepala Di IGD RSU PKU

Muhammadiyah Bantul.

Karakteristik responden berdasarkan umur responden paling banyak

responden berumur kurang dari 25 Tahun sebanyak 15 orang (60%) dan

paling sedikit berumur antara 36-45 Tahun sebanyak 2 orang (8%). Hasil

penelitian ini menyatakan pasien yang cedera kepala paling banyak berumur

kurang dari 25 Tahun. Banyaknya responden dengan umur dibawah 25 Tahun

menandakan bahwa kecelakaan yang hingga menyebabkan cedera kepala

banyak dialami para remaja yang berumur dibawah 25 tahun. Pada usia

tersebut para remaja tidak memiliki kehati-hatian dalam mengendarai

kendaraan karena usia tersebut masih dalam taraf emosi yang belum stabil

sehingga terjadi kecelakaan sampai cedera kepala.

Menurut Lahdimawn, Suhendar & Wasilah (2014) yang menyatakan

Hasil penelitian di Yogyakarta yaitu laki-laki (61,1%) lebih banyak

mengalami kecelakan hingga cedera dari pada perempuan (38,9%).

Karakteristik berdasarkan jenis kelamin didapatkan paling banyak berjenis

kelamin Laki-laki sebanyak 18 orang (72%) dan paling sedikit sebanyak 7

orang (28%). Hasil ini menyatakan bahwa laki-laki cenderung mengalami

kecelakaan yang akan menjadi cedera kepala. Responden dengan jenis

kelamin laki-laki tidak banyak memiliki rasa kehati-hatian ketika berkendara,

justru cenderung seperti ingin berkompetisi saat mengendarai kendaraan.

Karakteristik berdasarkan kegawatan pasien paling banyak dalam

kategori ringan sebanyak 18 orang (72%) dan paling sedikit dalam kategori

berat sebanyak 3 orang (12%). Kegawatan yang dialami sebagian besar

responden adalah kategori ringan, hal ini dapat terjadi karena kelengkapan

dalam berkendara sebagian responden sudah memenuhi syarat standar.

Kelengkapan berkendaraan sudah memenuhi standar karena kebijakan

pemerintah untuk mengenakan helm standar saat ini agar dapat diantisipasi

cedera- cedera yang terjadi saat kecelakaan. Kategori ringan menurut Irawan

(2010) tidak ada fraktur tengkorak, tidak ada contusio cerebral dan

hematoma, merasa pusing, dan luka lecet superfisial. Karakteristik

Page 30: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

43

berdasarkan kesadaran pasien didapatkan paling banyak mengalami

kesadaran compos mentis sebanyak 18 orang (72%) dengan pasien cedera

kepala ringan, somnolen sebanyak 4 orang (16%) dengan pasien cedera

kepala sedang, sopor sebanyak 2 orang (8%) dengan cedera kepala berat,

sedangkan kesadaran koma sebanyak 1 orang (4%) dengan pasien cedera

kepala berat.

4. Gambaran Karakteristik Perawat Di IGD RSU PKU Muhammadiyah Bantul.

Karakteristik berdasarkan umur perawat di IGD RSU PKU

Muhammadiyah Bantul paling banyak berumur antara 26-35 tahun sebanyak

9 orang (64,3%) sedangkan paling sedikit berumur 36-45 tahun sebanyak 2

orang (14,3%). Dapat diketahui bahwa umur sebagian perawat paling banyak

berumur 26-35 tahun, hal ini menggambarkan bahwa perawat sudah masuk

dalam kategori dewasa akhir. Seorang yang dikatakan dewasa sudah mampu

menata pola pikir terkait dengan pekerjaannya. Pada usia ini seseorang sudah

mampu bekerja profesional dengan pola pikir.

Hal ini sesuai dengan Notoadmojo (2003) yang menyatakan umur

mempengaruhi daya tangkap dan pola pikir seseorang. Semakin bertambah

umur akan semakin berkembang pula daya tangkap dan pola pikirnya,

sehingga pengetahuan yang diperoleh semakin banyak. Kaitannya dengan

pekerjaan hasil penelitian menyatakan bahwa perawat sudah memiliki

pengetahuan yang mencukup untuk melakukan tindakan penanganan cedera

kepala.

Karakteristik berdasarkan jenis kelamin perawat paling banyak berjenis

kelamin perempuan sebanyak 8 orang (57,1%) sedangkan paling sedikit

berjenis kelamin laki-laki sebanyak 6 orang (42,9%). Hasil penelitian

menyatakan mayoritas perawat adalah perempuan. Perempuan memiliki rasa

komitmen yang tinggi dalam karirnya. Asumsi peneliti perawat dengan

berjenis kelamin perempuan memiliki komitmen yang tinggi. Cara

menunjukkan komitmen yaitu dengan cara bekerja dengan teliti dan cekatan.

Perempuan cenderung lebih teliti dalam melakukan suatu pekerjaan, sehingga

dalam hal penanganan pasien perempuan cenderung lebih teliti dan cekatan.

Page 31: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

44

Hal ini sesuai dengan teori Dyne dan Graham (2005) menyatakan bahwa

pada umumnya wanita menghadapi tantangan lebih besar dalam mencapai

karirnya, sehingga komitmennya lebih tinggi. Hal ini disebabkan pegawai

wanita merasa bahwa tanggung jawab rumah tangganya ada di tangan suami

mereka, sehingga gaji atau upah yang diberikan oleh organisasi bukanlah

sesuatu yang sangat penting bagi dirinya.

Karakteristik berdasarkan pendidikan menyatakan seluruh perawat

berpendidikan D3 keperawatan. Pendidikan perawat sudah dapat dikatakan

memiliki pendidikan tinggi sehingga informasi dan pengetahuan sudah

memadai, sehingga dalam melakukan pekerjaan sudah dapat dikatakan

standar SOP, disamping itu jenjang D3 keperawatan dituntut untuk lebih

terampil dalam bekerja sehingga pada ruang IGD paling banyak

berpendidikan D3 keperawatan. Rendah tingginya tingkat pendidikan

seseorang akan berpengaruh terhadap pengetahuan dan kemampuannya dalam

melaksanakan suatu tindakan khususnya yang berkaitan dengan penanganan

pasien baik di rumah sakit atupun di tempat pelayanan kesehatan lainnya.

Rendahnya tingkat pendidikan akan berpengaruh pada cara seorang perawat

dalam mengambil keputusan saat menangani pasien khususnya yang

memerlukan tindakan dan penanganan yang cepat misalnya pada penderita

nyeri dada dan pasien cedera kepala yang mengalami banyak perdarahan

yang masuk ke IGD. Begitupun sebaliknya tingkat pendidikan yang lebih

tinggi memberikan pengaruh yang besar terhadap pengetahuan yang dimiliki

seorang perawat yang berdampak pada ketepatan dan kecepatan dalam

pengambilan keputusan memberikan respon atau penanganan pada pasien

cedera kepala yang datang ke IGD untuk meminta bantuan pelayanan

kesehatan khusunya tindakan keperawatan (Sumijatun, 2009).

Berdasarkan lama kerja perawat bekerja paling banyak lebih dari 5 tahun

sebanyak 9 orang (64,3%), sedangkan paling sedikit kurang dari 5 tahun

sebanyak 5 orang (35,7%). Keadaan tersebut diatas sesuai dengan teori yang

menyatakan bahwa lama masa kerja perawat berpengaruh terhadap

pengalamannya dalam menangani masalah kegawatdaruratan khususnya

Page 32: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

45

pasien cedera kepala, sedangkan mereka yang masih baru dengan masa kerja

yang kurang dari 5 tahun memungkinkan keterampilan dalam penanganan

pasien belum cukup terlatih, sehingga semakin banyak pengalaman seseorang

dalam menangani berbagai macam kasus-kasus khususnya pasien cedera

kepala yang masuk ke IGD menyebabkan mereka jauh lebih tanggap dan

cepat serta tepat dalam respon saat setelah pasien tiba di IGD dibandingkan

mereka yang belum banyak memiliki pengalaman karena masa kerja yang

masih kurang (Meltzer, 2004).

Berdasarkan pelatihan yang dilakukan perawat menyatakan bahwa

seluruh perawat sudah melakukan pelatihan dalam penanganan cedera kepala

seperti PPGD, BTCLS, SPGDT. Keadaan tersebut sesuai dengan teori yang

dijelaskan bahwa pelatihan memberikan dampak yang besar terhadap

kemampuan seseorang dalam mengambil keputusan khususnya pada situasi

kritis misalnya dalam penanganan pasien cedera kepala. Peserta pelatihan

akan dituntun untuk mampu secara teori dan juga dalam aplikasi sehingga

memudahkan dalam memberikan pelayanan di unit rawat darurat dalam

kondisi apapun terhadap pasien dengan kasus yang mungkin berbeda-beda

dalam satu waktu (Yayasan Ambulans Gawat Darurat, 2009). Teori lain

menunjukkan bahwa tidak semua perawat yang pernah mengikuti pelatihan

mampu secara langsung mengaplikasikan ilmu yang mereka dapatkan

ditempat pelatihan karena kurang pengalaman dari perawat itu sendiri serta

pedoman atau panduan yang kurang memadai dan kurangnya rasa percaya

diri perawat terhadap kemampuan yang mereka miliki dalam menangani

kasus-kasus yang berat khususnya penanganan penderita cedera kepala

(Wilde, 2009).

5. Gambaran Penanganan dan Terapi Pasien Cedera Kepala Di IGD RSU PKU

Muhammadiyah Bantul.

Hasil penelitian menyatakan penanganan dan terapi pasien cedera kepala

di IGD RSU PKU Muhammadiyah Bantul didapatkan pemeriksaan fisik

sebanyak 25 orang (100%) dilakukan penanganan pada semua kategori cedera

kepala. Hal ini sesuai dengan teori dari Jordan bahwa pengkajian keperawatan

Page 33: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

46

gawat darurat meliputi pengkajian primer dan pengkajian sekunder.

Pengkajian primer merupakan pengkajian yang dilakukan untuk memperoleh

data dasar tentang kondisi kegawatdaruratan pasien sedangkan pengkajian

sekunder merupakan pengkajian yang dilakukan untuk memperoleh data

lanjut dari data dasar untuk menemukan abnormalitas secara lebih

menyeluruh. Ct-Scan sebanyak 22 orang (88%) dilakukan rata-rata hampir

seluruh pada pasien cedera kepala bahwa pemeriksaan penunjang seperti Ct-

Scan sangat membantu untuk menemukan letak dimana terjadi benturan atau

luka di kepala sehingga Ct-Scan perlu dilakukan. Infus NaCl sebanyak 17

orang (68%) pemberian infus NaCl ini tidak diberikan kepada seluruh pasien

cedera kepala. Hal ini dikarenakan pasien cedera kepala yang datang ke IGD

RSU PKU Muhammadiyah Bantul tidak seluruhnya mengalami kekurangan

cairan seperti pasien cedera kepala ringan yang datang hanya dengan luka

lecet dan tanpa keluhan fisik lainya. ATS sebanyak 5 orang (20%)

kegunaannya untuk memberikan anti tetanus serum, Lidocain sebanyak 7

orang (28%) kegunaanya untuk memberikan anti nyeri. Heacting sebanyak 10

orang (40%) diberikan kepada pasien cedera kepala yang mengalami luka

sobek, dimana heacting diberikan untuk mengurangi infeksi yang ada pada

luka sehingga pasien memerlukan penanganan heacting tersebut. Manitol

sebanyak 4 orang (16%) kegunaannya menurunkan TIK melalui efek

menghambat pembentukan cairan cerebrospinal dan menarik cairan

interstitial pada edema serebri. Diazepam sebanyak 4 orang (16%)

kegunaannya memberikan efek penenang. Steroid sebanyak 4 orang (16%)

kegunaannya untuk mengurangi edema serebri pada tumor otak, Asam

tranexsamad sebanyak 4 orang (16%) untuk menghentikan perdarahan.

Cefotaxim 4 orang (16%), dan Oksigen 9 orang (36%) Krisanty, (2009). Hal

ini sesuai dengan Widyawati, (2012) dimana selain intervensi mandiri

perawat juga melakukan intervensi kolaborasi seperti pemberian ATS,

manitol, steroid, cefotaxim, asam tranexamad guna menunjang penanganan

pasien cedera kepala. Perawat dalam hal ini selalu berkolaborasi dengan

Page 34: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

47

dokter mengenai obat dan penanganan lanjutan yang akan diberikan kepada

pasien agar tertangani dengan cepat dan tepat.

6. Gambaran Waktu Definitive Pasien Cedera Kepala Di IGD RSU PKU

Muhammadiyah Bantul.

Hasil penelitian menyaakan waktu definitive pasien cedera kepala di IGD

RSU PKU Muhammadiyah Bantul paling banyak 6 menit sebanyak 8 orang

(32%) sedangkan paling sedikit 7 dan 10 menit masing–masing 3 orang

(12%).

Waktu tunggu atau denitive adalah waktu yang didapatkan pasien untuk

mendapatkan pelayanan rawat jalan atau rawat inap stelah mendapatkan

pelayanan medis di rumah sakit. Pada hasil penelitian ini didapatkan waktu

definitive sudah dapat dikatakan sesuai standar. Hal ini sesutai dengan

kebijakan dari Direktorat Jendral Bina Usaha Pelayanan Medik Kementrian

Kesehatan RI telah menerbitkan standar pelayanan minimal Rumah Sakit

dengan Keputusan Menkes No.129/Menkes/SK/II/2008. Standar pelayanan

minimal yang harus dimiliki oleh rumah sakit dan salah satu diantaranya

adalah pelayanan rawat jalan. Berdasarkan standar pelayanan minimal

tersebut, standar waktu tunggu pasien pada instalasi rawat jalan adalah kurang

dari atau sama dengan 60 menit termasuk di dalamnya waktu penyediaan

dokumen rekam medis yang ditetapkan kurang dari atau sama dengan 10

menit.

C. Keterbatasan penelitian

Pengambilan jumlah populasi dalam penelitian ini dilakukan berdasarkan

pertimbangan praktis yang menyangkut unsur waktu sehingga jumlah

sampel kurang representatif.

Page 35: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

48

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Hasil penelitian tentang gambaran penanganan pasien cedera kepala di

RSU PKU Muhammadiyah Bantul dapat disimpulkan :

1. Gambaran Waktu Tanggap Pasien Cedera Kepala Di IGD RSU PKU

Muhammadiyah Bantul menyatakan waktu tanggap pasien cedera kepala

adalah 1 menit pada seluruh pasien cedera kepala.

2. Gambaran Lama Penanganan Pasien Cedera Kepala Di IGD RSU PKU

Muhammadiyah Bantul menyatakan lama penanganan pasien cedera

kepala di IGD RSU PKU Muhammadiyah Bantul pada cedera kepala

paling banyak 30 menit sebanyak 5 orang (20%) dan paling sedikit 110

menit sebanyak 1 orang (4%).

3. Gambaran Karakteristik Pasien Cedera Kepala Di IGD RSU PKU

Muhammadiyah Bantul menyatakan paling banyak responden berumur

kurang dari 25 tahun dan paling sedikit berumur 36-45 tahun, paling

banyak berjenis kelamin laki-laki 18 orang (72%), kegawatan pasien

paling banyak dalam kategori ringan, kesadaran pasien didapatkan paling

banyak mengalami kesadaran compos mentis.

4. Gambaran Karakteristik Perawat di IGD RSU PKU Muhammadiyah

Bantul menyatakan umur perawat di IGD RSU PKU Muhammadiyah

Bantul paling banyak berumur antara 26-35 tahun, perawat paling banyak

berjenis kelamin perempuan, seluruh perawat berpendidikan hingga D3

keperawatan, berdasarkan lama kerja perawat bekerja paling banyak lebih

dari 5 tahun. Berdasarkan pelatihan yang dilakukan perawat menyatakan

bahwa seluruh perawat sudah melakukan pelatihan dalam penanganan

cedera kepala.

5. Gambaran Penanganan dan Terapi Pasien Cedera Kepala Di IGD RSU

PKU Muhammadiyah Bantul menyatakan tindakan setelah penanganan

pada pasien cedera kepala di IGD RSU PKU Muhammadiyah Bantul yang

Page 36: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

49

sering dilakukan adalah pemeriksaan fisik dan yang paling sedikit

diazepam, manitol, steroid, asam tranexamad, cefotaxim.

6. Gambaran Waktu Definitive Pasien Cedera Kepala Di IGD RSU PKU

Muhammadiyah Bantul menyatakan waktu definitve pasien cedera kepala

di IGD RSU PKU Muhammadiyah Bantul paling banyak 6 menit sebanyak

8 orang (32%) sedangkan paling sedikit 7 dan 10 menit masing - masing 3

orang (12%).

B. Saran

a. Bagi Instalasi Gawat Darurat

Diharapkan kepada pihak rumah sakit sebagai tempat pelaksanaan

penelitian untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM)

khususnya dari tenaga keperawatan dalam menangani pasien cedera

kepala.

b. Bagi perawat

Agar perawat memerhatikan lama penanganan dalam menangani

pasien cedera kepala kategori ringan dan sedang dimaksimalkan dengan

standar yang ada, perawat meningkatkan mutu dan kinerja dalam

memberikan pelayanan yang sesuai kepada pasien.

c. Bagi Peneliti selanjutnya.

Bagi penelitian berikutnya diharapkan mengadakan penelitian lebih

lanjut mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi lamanya penanganan

tindakan keperawatan pasien cedera kepala.

Page 37: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

DAFTAR PUSTAKA

Arifin, M. (2013). Cedera Kepala. Jakarta: Sagung Seto.

Asutralian College of Emergency Medicine. (2000). The Australian Triage Scale .

Carlton VIC.:Publisher.

Brain Injury Association of America. (2013, November). To the housecommittee

on energy and commerce subcommittee on health. America: CDC, 1-3

(accessed 10 Desember 2014). http://www.nashia.org/pdf.

Depkes RI, (2009). Sistem Kesehatan Nasional. Jakarta.

Departemen Kesehatan RI. (2008). Standar Pelayanan Minimal Rumah Sakit.

Jakarta: Erlangga.

Departemen Kesehatan RI. Riset Kesehatan Dasar (RISKESDAS) (2013).

http://www.depkes.go.id/resources/download/general/Hasil%20Riskesda

s%202013.pdf.

Ginsberg, (2007). Lecture Notes Neurologi. Jakarta: Erlangga.

Haryatun N, Sudaryanto A. (2008). Perbedaan waktu tanggap tindakan

keperawatan pasien cedera kepala kategori I-V di Instalasi Gawat Darurat

RSUD Dr. Moewardi. Berita Ilmu Keperawatan. 1(2): 69-74.

Hidayat, A.A.A. (2007). Metode Penelitian Keperawatan dan Teknik Analisa

Data. Jakarta: Salemba Medika.

Irawan H, Setiawan F, Dewi, Dewanto G. Perbandingan Glasgow Coma Scale dan

Revised Trauma Score dalam Memprediksi Disabilitas Pasien Trauma

Kepala di Rumah Sakit Atma Jaya. Majalah Kedokteran Indonesia.

(2010). Available from

http://indonesia.digitaljournals.org/index.php/idnmed/article/download/...

/745.

Jus, E. (2008). Factors influencing lenght of stay in the emergency departement in

a private hospital in north Jakarta. Journal of Universa Medicina , 27 (4),

p.165-173.

Jordan, K.S. (2000). Emergency Nursing Care Curriculum. Fiffth Edition.

Saunders Company. USA. P. 356-358.

Page 38: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

Kasmarani, M. K. (2012). Pengaruh beban kerja fisik dan mental terhadap stres

kerja pada perawat di instalasi gawat darurat RSUD Cianjur. Jurnal

Kesehatan Masyarakat, 1 (2), p. 767-776.

Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia.(2009). Standar Instalasi

Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit. Jakarta: Menteri Kesehatan

Republik Indonesia.

Krisanty. P, M. W. (2009). Asuhan Keperawatan Gawat Darurat. Jakarta: Trans

Info Media.

Lahdimawan, T.F.I. Suhendar, A. Wasilah, S. (2014). Hubungan penggunaan

helm dengan beratnya cedera kepala akibat kecelakaan lalu lintas darat di

RSUD Ulin bulan Mei – juni 2013, Berkala Kedokteran , 10(2), 51-63.

Maatilu V, (2014). Faktor-faktor Yang Berhubungan Dengan Responden Time

Perawat Pada Penanganan Pasien Gawat Darurat DI IGD RSUP

PROF.DR.R.D.KANDOU MANADO, Jurnal Universitas Sumatera

Barat. dalam http://ejournal.unsrat.ac.id. Diakses 12 Oktober 2014

Meltzer, L. S. (2004). Critical care nurse's perceptions of futile care and its effect

on burnout. American Association of Critical Care Journal , p. 1-9.

Menkes nomor:129/menkes/SK/II 2008 tentang standar pelayanan minimal rumah

sakit.

Miranda. (2014). Gambaran Ct Scan Kepala Pada Penderita Cedera Kepala

Ringan Di BLU RSUP Prof. Dr. R. D. Kandou Manado periode 2012-

2013.

Muttaqin. (2008). Pengantar Asuhan Keperawatan Klien dengan Gangguan

Sistem Persyarafan. Jakarta: Salemba Medika.

Noor, (2009). Faktor-faktor Yang Mempengaruhi Response Time Pada

Penanganan Pasien Instalasi Gawat Darurat RSUP Persahabatan.

Tidak dipublikasikan.

Notoatmodjo, Soekidjo. 2003. Pendidikan Dan Perilaku Kesehatan. Rineka Cipta.

Jakarta

Notoatmodjo, S. (2012). Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta.

Nursalam. (2013). Manajemen Keperawatan : Aplikasi dalam praktik

keperawatan profesional. Jakarta: Salemba Medika.

Page 39: GAMBARAN PENANGANAN PASIEN CEDERA KEPALA DI …repository.unjaya.ac.id/2512/1/Satria Bagos Adi Putra_2212256... · skripsi yang berjudul: “Gambaran Penanganan Pasien Cedera Kepala

Pratiwi.A, W. (2008). Hubungan beban kerja dengan waktu tanggap perawat

gawat darurat menurut persepsi pasien di instalasi gawat darurat RSU

Pandan Arang Boyolali, Berita lmu Keperawatan , I (3), p. 125-130.

Puvanachandra.P, Hayder. A. (2009). The burden of traumatic brain injury in asia

: A call for reaserch, Journal of Neurological Science , 4 (1), P. 27-32.

Sarangi.L, P. P. (2009). Study on Epidemiological factors associated with road

traffic accidents presenting to the casualty of a private hospital in

Bhubaneswar. Journal of Community Medicine , 5 (2), p. 1-10.

Satyanegara. (2010). Ilmu Bedah Syaraf. Jakarta: Gramedia.

Siagian, SP. (2009). Sistem informasi manajemen. Jakarta: Bumi Aksara

Simamora, R. H. (2009). Pendidikan dalam keperawatan. Jakarta: EGC.

Soma, K, G, (1996). Pertolongan Pertama Dan RJP, Edisi II. Alih

Bahasa:Yusmini Asih. Penerbit Buku Kedokteran EGC, Jakarta.

Sugiyono. (2014). Statistika Untuk Penelitian, CV Alfabeta, Bandung.

Sumijatun. (2009). Manajemen keperawatan ; Konsep dasar dan aplikasi

pengambilan keputusan klinis. Jakarta: Trans Info Media.

Wahyudi,S. (2012). Faktor resiko yang berhubungan dengan tingkat keparahan

cedera kepala (studi kasus pada korban kecelakaan lalu lintas pengendara

sepeda motor di RSUD Karanganyar). Unnes Journal Of Public Health,

p.41-48.

Wilde, E. (2009). Do emergency medical system response time matter for health

outcomes. New York: Colombia University.

Widyawati, (2012). Konsep Dasar Keperawatan. Jakarta : prestasi pustaka.

Wong, D. L., Hockenberry, M., Wilson, D., Winkelstein, L. M., & Schwartz, P.

(2009). Buku ajar keperawatan pediatrik Wong (6th ed). (E. K. Yudha,

D. Yulianti, N. B. Subekti, E. Wahyuningsih, M. Ester, Penyunt., & N. J.

Agus Sutarna, Penerjemah). Jakarta: EGC.

Yayasan Ambulans Gawat Darurat 118. (2009). Basic trauma life support & basic

cardiac life support. Jakarta: Yayasan Ambulans Gawat Darurat 118.