forum 5

download forum 5

of 3

description

FORUM

Transcript of forum 5

TUGAS FORUM 5IRIGASI BANGUNAN AIR

OLEH :DESRINA ERTIKA41114120047

JURUSAN TEKNIK SIPILUNIVERSITAS MERCU BUANA2015

FORUM 5

1. Jelaskansesuaipendapatsaudara, tentangkemungkinankebijakanpemerintahhasilPemilu 2014 terhadappengembanganjaringanirigasidanberikanalasannya.

Jawaban :Kebijakan pemerintah tahun 2014 untuk irigasi dan bangunan air sebetulnya sangatbaik, karena pemerintah sekarang ini ingin membangun banyak irigasi untuk membantu petani mencapai swasembada pangan. Dan juga pemerintah membangun bangunan air untuk membuat membuat pembangkit listrik-listrik di Indonesia untuk mencapaipembangunan daya listrik 35.000 watt.

Kebijakan pemerintah tahun 2014 menargetkan pembangunan 47 bendungan dalam lima tahun mendatang. Program ini ditujukan untuk mendukung pencapaian visi ambisius dalam mewujudkan kedaulatan pangan.Pemerintah memastikan program kedaulatan pangan segera tercapai. Kedaulatan pangan itu, walau ada benih, pupuk, dan tanah, kalau tidak ada air, tidak bisa terwujud. Pemerintah mengidentifikasi ada 73 lokasi di Tanah Air yang berpotensi dibangun dam atau bendungan. Lokasi itu tersebar di Pulau Jawa, Sulawesi, Sumatera, Nusa Tenggara Timur, Nusa Tenggara Barat, dan Maluku. 47 lokasi di antaranya sudah disurvei dan dam ditargetkan dibangun hingga 2019.Saat ini pemerintah sedang menyelesaikan 16 bendungan yang pembangunannya dirintis pemerintah sebelumnya. Tahun ini, pemerintah berupaya mempercepat penandatanganan kontrak pembangunan lima bendungan yang hingga kini masih terhenti. Lima bendungan itu berada di Aceh, Banten, Kudus (Jawa Tengah), Nusa Tenggara Timur, dan Kalimantan Timur.Idealnya anggaran untuk mewujudkan kedaulatan pangan pemerintah harus mengalokasikan sebesar 20% dari APBN.Sekarang trennya anggaran untuk pangan hanya 5% dari APBN. Sedangkan aturan dari Badan Pangan Dunia mengisyaratkan jika Indonesia ingin berdaulat atas pangan maka harus menyediakan anggaran rata-rata sebesar 20% dari APBNAnggaran ini nantinya dialokasikan untuk pengembangan industri pengolahan pangan yang dikuasai oleh industri kecil berbasis masyarakat sekitar dan kesejahteraan keluarga produsen pangan skala kecil. "Kalau APBN sekarang Rp2.000 triliun maka sekitar Rp400 triliun dialokasikan untuk membangun kemandirian yang semuanya harus berbasis lokalitas dan produsen pangan skala kecil.Untuk menuju kedaulatan pangan basisnya dari penghasil pangan skala kecil dan itu sejalan dengan ketentuan Badan Pangan Dunia yang menyatakan 2014 Indonesia harus memfokuskan kepada petani keluarga karena mereka telah menyumbangkan lebih dari 50% produksi pangan dunia.