EGM

7
EGM96 dan EGM2008 Pendahuluan Dahulu bumi diasumsikan sebagai bentuk datar, karena pandangan mata membuat kita melihat horizon. Namun mengikuti perkembangan zaman, dan teknologi yang semakin berkembang, membuat manusia mengetahui bentuk bumi yang sebenarnya. Setelah ditemukannya dan dilakukannya beberapa metode pengukuran gaya berat seperti airborne gravimetric, ground survey gravimetric,dan satelit garvimetri, data gaya berat di seluruh dunia semakin banyak. Semakin banyaknya data tersebut menimbulkan pembuatan model medan gaya berat yang lebih sempurna. EGM96 dan EGM08 merupakan contoh dari model geoid global. EGM96 EGM96 (Earth Gravitational Model 1996) adalah model geoptensial dari bumi yang terdiri dari koefisien harmonik bola yang lengkap sampai 360 derajat. Ini adalah solusi gabungan yang terdiri dari: (1) solusi kombinasi pada derajat dan order 70, (2) penyelesaian satu solusi blok diagonal dari derajat 171 sampai 621, (3) penyelesaian quadruture pada derajat 360. Model ini berhasil ditemukan dari kolaborasi antara National Imagery and Mapping Agency (NIMA), NASA Goddard Space Flight Center (GSFC), dan Ohio State University.

Transcript of EGM

Page 1: EGM

EGM96 dan EGM2008

Pendahuluan

Dahulu bumi diasumsikan sebagai bentuk datar, karena pandangan mata membuat kita

melihat horizon. Namun mengikuti perkembangan zaman, dan teknologi yang semakin

berkembang, membuat manusia mengetahui bentuk bumi yang sebenarnya. Setelah

ditemukannya dan dilakukannya beberapa metode pengukuran gaya berat seperti airborne

gravimetric, ground survey gravimetric,dan satelit garvimetri, data gaya berat di seluruh dunia

semakin banyak. Semakin banyaknya data tersebut menimbulkan pembuatan model medan

gaya berat yang lebih sempurna. EGM96 dan EGM08 merupakan contoh dari model geoid

global.

EGM96

EGM96 (Earth Gravitational Model 1996) adalah model geoptensial dari bumi yang

terdiri dari koefisien harmonik bola yang lengkap sampai 360 derajat. Ini adalah solusi

gabungan yang terdiri dari: (1) solusi kombinasi pada derajat dan order 70, (2) penyelesaian

satu solusi blok diagonal dari derajat 171 sampai 621, (3) penyelesaian quadruture pada derajat

360. Model ini berhasil ditemukan dari kolaborasi antara National Imagery and Mapping Agency

(NIMA), NASA Goddard Space Flight Center (GSFC), dan Ohio State University.

Proyek bersama ini mengambil keuntungan dari banyaknya data baru tentang gravitasi

dari berbagai wilayah di bumi , termasuk data yang baru dirilis dari arsip NIMA. Data yang

dimiliki oleh NIMA sejak tahun 1992 meliputi survey gravitasi menggunakan airbone di

Greenland dan bagian dari kutub utara dan kutub selatan yang disurvey oleh Naval Research

Lab (NRL) dan koleksi proyek gravitasi bersama, yang beberapa diantaranya dilakukan dengan

University of Leeds. Upaya koleksi ini telah meningkatkan kepemilikan data banyak lahan di

dunia, termasuk Afrika, Kanada, sebagian Amerika Selatan dan Afrika, Asia Tenggara, Eropa

Timur, dan bekas Uni Soviet. Selain itu, ada upaya besar untuk meningkatkan yang ada pada

Page 2: EGM

saat ini. PGM2000A adalah turunan dari model EGM96 yang menggabungkan persamaan

normal untuk topografi laut dinamis tersirat oleh model sirkulasi laut POCM4B. Penentuan

anomaly gravitasi pada EGM96 dilakukan dengan formula berikut:

Ketinggian anomaly pada EGM96 dapat dihitung dengan rumus berikut:

Data yang digunakan pada model ini berasal dari National Imagery and Mapping Agency

(NIMA). Selain itu data yang didapat dari GPS juga dapat digunakan. Berdasarkan tabel statistik

hasil akhir EGM96 global 30 'mean free-air gravity anomali adalah sebagai berikut,

Dimana hasil menunjukkan geoid model ini memiliki keakuratan yang baik secara keseluruhan

yaitu Deviasi standar minimal 0.057 meter sampai maksimal 1.226 meter.

EGM2008

Page 3: EGM

Model gravitasi resmi EGM2008 telah diumumkan oleh Tim Pengembangan RUPSLB

National Geospatial-Intelligence Agency (NGA). Earth Gravitational Model EGM 2008 adalah

sebuah model medan gaya berat yang dikembangkan dengan model spherical harmonic yang

mempunyai derajat 2159.dan mempunyai beberapa koefisien tambahan sampai derajat 2190

dan orde 2159.Model EGM2008 ini termasuk dalam model yang datanya merupakan kombinasi

dari terrestrial survey dengan satelit survey.

EGM 2008 untuk menghitung niai undulasi geoid bereferensi pada WGS84

a=6378137.00 m (semi-major axis of WGS 84 ellipsoid)

f=1/298.257223563 (flattening of WGS 84 ellipsoid)

GM=3.986004418 x 1014 m3s-2 (Product of the Earth's mass and the Gravitational

Constant)

ω=7292115 x 10-11 radians/sec (Earth's angular velocity)

perhitungan tersebut berada dalam asumsi sistem bebas pasang surut. Berikut ini adalah

perkembangan EGM 2008:

Page 4: EGM

Juli, 2008 - WGS 84 versi EGM2008 dirilis. Termasuk grid dan program untuk komputasi

undulations geoid relatif terhadap ellipsoid WGS 84.

November, 2008 – File dan produk untuk aplikasi oseanografi dirilis.

November, 2008 – Versi dari file binary SMALL ENDIAN dirilis.

January, 2009 – Defleksi dan anomaly gravitasi dari data vertical dirilis.

January, 2009 - Utility untuk mengkonversi file biner dari Big Endian Small Endian

dirilis.

February, 2009 – Estimasi propagasi kesalahan dari EGM 2008 dikeluarkan.

February, 2009 – Grid undulasi geoid wilayah Timur Tengah tersedia dalam format GIS

Mei, 2009 – Grid undulasi Geoid global 2.5 menit tersedia dalam GIS.

GD 4204 MEDAN GAYABERAT BUMI

Page 5: EGM

Tugas Rangkuman EGM

Oleh:

Samuel

15108061

PROGRAM STUDI TEKNIK GEODESI DAN GEOMATIKA

FAKULTAS ILMU DAN TEKNOLOGI KEBUMIAN

INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG

2011