eBook Oase Maret 2015

44
5/18/2018 eBookOaseMaret2015-slidepdf.com http://slidepdf.com/reader/full/ebook-oase-maret-2015 1/44 1 MARET 2015  Oase

description

eBook Majalah Oase edisi Maret 2015 sebagai penyegar naluri kepedulian. Majalah ini GRATIS dan merupakan bacaan alternatif donatur LMI serta berfungsi sebagai sumber informasi terkait kegiatan LMI dalam menghimpun dana Zakat, Infaq, Sedekah dan Wakaf berikut report pendayagunaan dana-dana tersebut. Majalah Oase ini gratis dan tidak diperjualbelikan. Diproduksi oleh Lembaga Manajemen Infaq (LMI). Jl. Batara Jaya XXII/20 Surabaya. Telp. 031 5053883 Faks. 031 502 2662 Hotline / WA : 0822 3000 0909 FB : Lembaga Manajemen Infaq Twitter : @lmizakat Email : [email protected] : www.lmizakat.org

Transcript of eBook Oase Maret 2015

  • 1MARET 2015 Oase

  • 2 Oase MARET 2015

  • 3MARET 2015 Oase

    Daftar isi :

    INGIN RUTIN BACA OASE? Gabung saja jadi donatur LMI.

    Hubungi hotline LMI:0822 3000 0909BB 53 233 772

    Redaksi menerima saran dan kritik dari Anda. Kirim ke:SMS/WA: 081 5520 4848

    Email: [email protected]

    TIM REDAKSI OASEPemimpin Umum: Nugroho Iriyanto | Pemimpin Redaksi: Andres Irawan | Staf Redaksi: Nanang Fahrurrozi | Desain Grafi s: Endra Setyawan | Distribusi: Muhammad Munandir | Kontributor: Agung Tribrata (Banyuwangi), Yuli Rahayu (Blitar Kota), Agus Suprianto (Bojonegoro), Aris Widia (Kediri Kabupaten), Rosita K. Fatmawati (Kediri Kota), Ahmad Sugianto (Lamongan), Umi (Madiun), Riyah Dewi Rokhmani (Magetan), Cony Septea Ardi (Malang), Sri Pujiono (Kab. Pasuruan), Ahmad Tajuddin (Kota Pasuruan), M. Fachrur Rozi (Kota Probolinggo), Agung Heru Setiawan (Sidoarjo), Taufi k Rahman (Situbondo), Alim Sudarmono (Sumenep), Lisa Wahyu Dwi Ningtyas (Trenggalek), Waras Hariyanto (Tuban), Khoirul Nur Mustaqim (Tulungagung)

    KANTOR REDAKSI :Jl. Barata Jaya XXII No. 20 SurabayaTelepon : 031-505 3883Fax : 031-502 2662 Website : www.lmizakat.orgFacebook : Lembaga Manajemen InfaqTwitter : @lmizakat Email : [email protected] : 53 233 772Email BB : [email protected] : 081 5520 4848

    Foto dan Ilustrasi : Endra

    SALAM REDAKSI

    Spirit Al-QuranAl Afwu - Memberi Maaf

    TAHUKAH ANDAManfaat Tersenyum

    RUANG KELUARGA9 Hak Bersama Suami Istri

    RESEPRujak Buah Sambel Ulek

    SIRAH Asma binti Abu Bakar

    BerbagiSakit Parah, Masih Sempatkan Hadir di Majelis Ilmu

    121415212427

    Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

    Pembaca Oase yang dirahmati Allah, bagaimana kabar Anda? Semoga selalu dalam lindungan dan keberkahan Allah Subhanahuwataala, serta dalam keadaan sehat selalu. Amin

    Memasuki bulan Maret, terdapat peringatan hari perempuan dunia. Tentu menjadi satu hal yang menarik, karena perempuan saat ini banyak memegang peranan penting dalam berbagai bidang. Bukan hanya itu saja, perempuan juga banyak yang menempatkan diri sebagai pendamping suami dalam mencari nafkah, ketika kebutuhan hidup semakin banyak serta harga bahan-bahan pokok juga semakin mahal. Karena itu pula, sangat mudah kita jumpai, perempuan yang berwirausaha demi membantu suami. Mereka ikhlas untuk bekerja untuk memenuhi kebutuhan hidup yang makin besar.

    Pembaca Oase yang berbahagia, merintis usaha memang tidak semudah membalikkan telapak tangan, namun apa saja yang kerjakan asalkan fokus, pintar melihat peluang, berani dan membaca diri, tidak pantang menyerah insya Allah akan berbuah manis.

    Karena itulah, edisi ini kami hadirkan cerita tentang beberapa perempuan yang berjuang untuk berdikari, dan ikhlas membantu suami untuk memenuhi kebutuhan keluarga

    Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

    Redaksi Oase LMI

    @LMIzakat

    Perempuan Berdaya,

    Bisa!!!

  • 4 Oase MARET 2015

    LEMBAGA MANAJEMEN INFAQ

    LEGALITASSK Menteri Hukum dan HAM:AHU-1279.AH.01.04 Tahun 2009SK Gubernur Jawa Timur: 451/1702/032/2005

    MANAJEMEN LMIKetua Dewan Pembina:

    Prof. Ir. Mukhtasor, MEng, PhD.Ketua Dewan Pengawas:

    Ahmad Subagyo, SH.Ketua Dewan Syariah:

    Prof. DR. HM Roem RowiKetua Dewan Pengurus:

    H. Amin, Ak, MMDirektur:

    Nugroho IriyantoManajer Pendayagunaan: GuritnoManajer Umum dan SDM:

    Eko WinarnoManajer Marketing komunikasi:

    Dimas Pamungkas

    KANTOR PUSATJl. Barata Jaya XXII No. 20 SurabayaTelepon : 505 3883SMS Center : 081-5520 4848Fax : 031-592 0299 Website : www.lmizakat.orgFacebook : Lembaga Manajemen InfaqTwitter : @lmizakatEmail : [email protected]

    SUARA PEMBACA

    Konsultasi KeluargaAssalamualaikum. Saya hanya ingin menanyakan, apakah lembaga manajemen infaq ini juga melayani konsultasi keluarga? Syukron Wassalam.

    (+628563536360)

    Jawab :

    WaalaikumussalamTerima kasih untuk pertanyaannya,mohon maaf untuk sementara ini Lembaga Manajemen Infaq belum melayani konsultasi keluarga.

    Kerajinan Tangan di OaseAssalamualaikum OASE, Kalau bisa OASE menambah halaman untuk kerajinan tangan yang mudah untuk ibu-ibu di rumah, seperti daur ulang kain perca atau kardus yang bisa buat nambah penghasilan.

    (+6285607296914)

    Jawab :

    WaalaikumussalamTerima kasih atas masukannya, untuk sementara ini OASE belum bisa menambah halaman. Akan tetapi masukan ini sangat bermanfaat bagi OASE. Kami haturkan Jazakumullah Khairan Katsira.

    RekeningLembaga Manajemen Infaq

    INFAQ ZAKAT WAKAF

    5200 242 400

    142 000 6977 291

    708 2604 191

    701 0055 055

    5200 163 399

    142 000 463 9943

    708 260 7794

    701 0055 054

    BCA

    MANDIRI

    BSM

    MUAMALAT

    5200 60 3399

  • 5MARET 2015 Oase

    Nugroho IriyantoDirektur

    GORESAN HIKMAH

    Sahabat Oase, mari sejenak mengingat sebuah kisah yang termasyhur dan selalu menjadi inspirasi bagi upaya memberdayakan kaum miskin.

    Seorang sahabat Rasul mengadukan kondisi kehidupan dirinya yang tak berpunya. Untuk makan sehari-hari ia kekurangan. Maka ia menghadap Rasul yang mulia dan menceritakan apa yang terjadi padanya.

    Muhammad Rasulullah segera tanggap dan bertanya, apa yang Engkau miliki wahai sahabatku? Barang berharga yang dimiliki sahabat ini hanyalah sebuah cangkir. Maka Rasul segera melelang cangkir ini kepada sahabat lainnya.

    Wahai sahabatku, siapa yang kiranya mau membeli cangkir ini?, demikian beliau melelang barang. Beberapa sahabat menawar dan Rasul menolak karena harganya dianggap belum pantas. Sejenak kemudian, Rasul sepakat dengan sebuah harga untuk cangkir ini dan menjualnya.

    Rasulullah shalallahu alaihi wasallam tidak memberikan uang itu kepada sahabatnya yang membutuhan untuk makan sehari-hari. Rasul meminta dana ini dibelikan sebuah kapak. Pada waktu itu kapak adalah sarana kerja bagi pencari kayu bakar, sebuah sumber energi untuk masak dan keperluan rumah tangga pada masa itu. Rasul meminta sahabat ini bekerja keras sampai memperoleh kehidupan dari bekerja. Dan sahabatnya ini mentaati sehingga mampu mendapatkan nafkah dengan bekerja.

    Pembaca setia Oase, kisah sahabat dan kapak ini menginspirasi pemberdayaan kaum miskin dengan upaya memberikan aset produktif, bukan

    uang konsumtif. Aset produktif adalah apa saja yang bisa dijadikan sarana bekerja dan mendapatkan penghasilan, menjemput rizki dari Allah subhanahu wataala. Bekerja adalah sesuatu yang mulia, maka mendorong kaum miskin bekerja adalah mengembalikan kemuliaan mereka. Menemukan sendiri rizki yang dijanjikan Allah subhanahu wataala dengan usaha sendiri dan bukan meminta.

    Maka siapa bilang zakat harus disalurkan. Istilah disalurkan ini sudah menjebak kita. Maka terjadi pembagian amplop zakat dimana-mana. Alih-alih disalurkan, maka yang terjadi benar-benar dibagi-bagi dan disebarkan. Lalu buat apa ada Amil, sebuah profesi yang dicantumkan oleh Allah subhanahu wataala di Al Quran. Peran strategis Amil adalah mengubah sumber dana zakat menjadi aset produktif yang mengubah kemiskinan menjadi kemakmuran, dengan begitu memberikan pemahaman kepada para muzakki bahwa zakat bukan sekedar untuk disalurkan, tapi didayagunakan untuk meningkatkan harkat umat.

    Hadirnya lembaga lembaga Zakat, seperti LMI, adalah untuk menghimpun, mengelola, dan mendayagunakan semaksimal mungkin zakat yang merupakan kewajiban setiap kaum muslim agar menjadi aset produktif bagi kaum dhuafa. Zakat, infaq/ sodaqoh dan waqaf dapat juga dimanfaatkan sebagai sistem keamanan sosial untuk menjamin pemenuhan hak dasar manusia semisal hak hidup, kesehatan, pendidikan, dan sebagainya yang merupakan kewajiban kita bersama.

    Berdayakan Umat dengan Zakat

    Doc: Istimewa

  • 6 Oase MARET 2015

    BINGKAI UTAMA

    Menikah adalah salah satu tujuan dalam hidup, karena selain merupakan perintah agama, menikah merupakan satu kebaikan yang memiliki nilai pahala yang sangat tinggi. Bahkan Rasulullah pun menjadikan nikah sebagai satu sunnah bagi umatnya.

    Dengan menikah, maka terbentuklah keluarga. Ada suami dan istri yang kemudian akan melahirkan generasi selanjutnya yaitu anak. Dalam fase hidupnya, maka tugas suami sesuai dengan surat Al Baqarah ayat 233 adalah sebagai kepala keluarga dengan memberikan nafkah kepada anggota keluarganya. Sedangkan istri, menjadi pendamping suami dalam mengarungi bahtera rumah tangga.

    Namun dinamika hidup manusia tentunya mengikuti perkembangan jaman. Hidup dalam kondisi ekonomi saat ini, tentunya membutuhkan perjuangan dalam memenuhi kebutuhan rumah tangga yang semakin meningkat nilainya.

    Sesuai dengan tanggung jawabnya, suami harus berusaha dengan sekuat tenaga untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarga. Namun terkadang, penghasilan suami belum dapat memenuhi kebutuhan hidup. Lalu apa yang bisa di lakukan oleh istri, sebagai pendamping suami?.

    Peran Perempuan dalam Ekonomi Keluarga

    Pada dasarnya perempuan merupakan bagian masyarakat yang dijamin kehidupannya sepanjang fase usianya. Baik ia sebagai anak, isteri, ibu atau saudara

    Dan kewajiban ayah memberi makan dan pakaian kepada para ibu dengan cara yang maruf. Seseorang tidak dibebani melainkan

    menurut kadar kesanggupannya(QS. Al Baqarah : 233)

    MENDUKUNG EKONOMI KELUARGA

    MENJADI PEREMPUAN

    BERDAYA,Doc: LMI File

  • 7MARET 2015 Oase

    perempuan. Kaum lelaki dari keluarganyalah yang bertanggung jawab atas kehidupannya. Wanita tidak wajib untuk menanggung nafkah keluarga.

    Bila wanita sudah berkeluarga, maka kebutuhan dan keperluan rumah serta anak-anaknya menjadi tanggung jawab sang suaminya. Ini merupakan salah satu bentuk penghormatan Islam terhadap kaum wanita. Allah Subhanahuwataala berfirman: Kaum lelaki itu adalah pemimpin kaum wanita, oleh karena Allah telah melebihkan sebagian mereka (kaum lelaki) atas sebagian yang lain (kaum wanita), dan karena mereka (kaum lelaki) telah menafkahkan sebagian dari harta mereka. (QS An Nisaa` : 34).

    Beruntunglah seorang suami yang dianugerahi seorang bidadari surga yaitu istri shalihah. Istri yang qonaah. Ia ridho terhadap berapa pun besarnya yang diterima dari sang suami. Namun tetap saja tidak menggugurkan kewajiban sang suami untuk memberikan nafkah yang standar bagi istri, yaitu memberinya makanan, tempat tinggal, pelayanan, dan obat meski istri dari kalangan orang kaya.

    Tapi dengan semakin beratnya tekanan hidup, dimana keadaan ekonomi yang semakin sulit sedangkan kebutuhan akan hidup semakin meningkat, maka menimbulkan dilema tersendiri bagi keluarga yang ekonominya menengah kebawah atau bahkan cenderung kekurangan.

    Dengan semakin naiknya harga kebutuhan pokok sehari-hari, sedangkan pendapatan yang diperoleh suami relatif stagnan alias tidak bertambah, membuat anggaran belanja pun menjadi terbatas. Itu belum termasuk ketika

    perlu menyiapkan dana ekstra ketika memerlukan pengeluaran non rutin seperti perawatan rumah sakit atau biaya masuk sekolah anak.

    Namun, karena desakan ekonomi, maka tak jarang kita temui banyak perempuan yang bekerja di luar rumah. Selain sebagai sarana aktualisasi diri, menyalurkan dan memberdayakan ilmu yang telah didapat di bangku kuliah, perempuan bekerja juga dapat membantu suami dalam mencari tambahan penghasilan. Sehingga sudah menjadi hal yang lumrah kita menemui perempuan bekerja, dengan berbagai macam pertimbangannya.

    Itu berlaku pada perempuan yang memiliki kesempatan dan panggilan kerja pada perusahaan atau instansi, lalu bagaimana dengan perempuan yang tidak dapat atau masih menunggu panggilan kerja? Apakah mereka harus tetap menunggu nasib, atau kemudian memilih berwirausaha?.

    Bagi sebagian besar perempuan, menjadi wirausaha merupakan alternatif jika ingin mencari tambahan penghasilan. Karena dengan begitu mereka berusaha mencari penghasilan tambahan bagi kehidupan keluarga.

    Namun berwirausaha tidaklah semudah yang di kira. Selain membutuhkan modal, juga perlu mempersiapkan aspek-aspek lainnya, misalnya ketersediaan barang, metode pemasaran hingga sistem pemasaran dan jaringan bisnis. Itu semua terkadang membuat banyak orang yang tadinya ingin berwirausaha menjadi ragu.

    Akan tetapi, karena desakan ekonomi yang semakin meninggi,

    maka berwirausaha adalah jalan yang paling memungkinkan bagi seorang istri untuk membantu suami memenuhi kebutuhan rumah tangga.

    Jangan Takut Berwirausaha

    Merintis usaha memang tidak semudah membalikkan telapak tangan, namun apa saja yang kerjakan asalkan fokus, pintar melihat peluang, berani dan membaca diri, tidak pantang menyerah insya Allah akan berbuah manis.

    Hal itulah dirasakan oleh Yuyun Shareefa. Yuyun memulai usaha dari bisnis properti di Sidoarjo, pada awalnya hanya sebatas menjual lepas dengan menjadi perantara dan membeli rumah, merenovasi sedikit kemudian menjualnya kembali. Sedikit demi sedikit, itu menjadi pengalaman berarti baginya. Dan berbekal pengalaman dalam dunia marketing ia berkembang dan terus belajar dari berbagai guru, membaca banyak artikel/buku dan mengikuti berbagai seminar.

    Properti telah mengubah cara pandang dan hidupnya. Property mempunyai gain value (nilai tawar) yang sangat bagus dibandingkan bisnis-bisnis yang lain. Allah menciptakan manusia sampai beranak pinak tetapi tidak untuk properti (tanah khususnya). Manusia akan terus bertambah tetapi tidak dengan tanah, akan tetap jumlahnya, ungkap Yuyun menjelaskan.

    Yuyun pun meyakini, bahwa untuk meraih keberhasilan dan kesuksesan bisa diraih siapa saja, karena semuanya memiliki kesempatan yang sama. Dengan yakin kepada Allah, meminta doa orang tua dan keluarga serta

  • 8 Oase MARET 2015

    istiqomah bersodaqoh insyaAllah Allah selalu menerangkan jalan usaha kita, ungkap perempuan 36 tahun ini

    Dan setelah 8 tahun menyelami dunia bisnis usaha properti, Yuyun dengan brand YS Property berkembang menjadi agen properti yang menyediakan banyak lahan dengan berbagai peruntukan yang berada di Sidoarjo dan sekitarnya.

    Kesulitan dalam berwirausaha, ditambah tekanan ekonomi yang makin kuat dirasakan juga oleh Darmi, seorang ibu rumah tangga di Kabupaten Trenggalek. Dengan dua orang putra dan pekerjaan suami hanya sebagai buruh tani, Darmi merasakan betapa penghasilan suami tidaklah cukup untuk memenuhi kebutuhan hidup ditengah harga-harga yang melambung tinggi.

    Karena hal itu maka Darmi berupaya untuk mencari penghasilan tambahan. Dalam kondisi minimnya keahlian dan modal, Darmi pun juga kebingungan menentukan usaha apa yang harus dijalanani untuk menambah penghasilan keluarga. Akhirnya di pilih usaha keripik singkong. Selain modalnya relatif kecil, stok bahan baku singkong cukup banyak tersedia di Trengggalek dengan harga yang murah.

    Bermodal Rp 100.000 dana pinjaman dari kelompok binaan maka Darmi pada bulan November 2014 memulai produksi keripik singkong. Untuk mempermudah keripik singkong tersebut diberi label Keripik Laris Manis dengan harapan agar keripiknya terjual laris dan untungnya manis.

    Dan memang memulai usaha,

    sungguh tidak mudah. Di awal produksi, rasa keripik produksi Darmi masih keras dan tidak renyah. Dan ketika di evaluasi permasalahan ternyata ada pada pemilihan bahan baku yang tidak tepat.

    Jenis singkong ternyata berpengaruh terhadap rasa keripik, jadi saya lakukan beberapa uji coba dengan sample beberapa jenis singkong sampai ditemukan jenis singkong yang cocok buat keripik yakni jenis Mangler. Singkong ini meskipun belum diolah atau masih mentah rasanya manis. Dan ketika diolah jadi keripik rasanya menjadi renyah ujar Darmi

    Pola pemasaran yang di pilih Darmi juga sederhana, yaitu dengan cara dititipkan ke warung dan pedagang sayur keliling. Meskipun harus berbagi keuntungan dengan pemilik toko dan pedagang sayur keliling, Darmi memilih model pemasaran seperti itu karena memperingan beban dalam menjual produknya.

    Setiap usaha memang selalu ada kesulitannya, dan Darmi pun merasakan bahwa masih minimnya alat produksi yang menyebabkan semua proses mulai mengiris sampai mengemas dilakukan dengan cara manual. Hal ini berakibat kapasitas produksi yang sulit untuk ditingkatkan secara maksimum.

    Meskipun begitu, Darmi tak patah semangat, Alhamdulilah setelah 4 bulan produksi, jenis keripik olahan saya semakin berkembang mulai dari keripik singkong aneka rasa, Keripik Mbote dan Kacang Klici ujar perempuan 41 tahun ini.

    Dan tak disangka, berkembangnya produk Darmi juga mempengarui omzet penjualannya yang kini mencapai hampir dua juta rupiah setiap bulannya.

    Istiqomah, begitulah yang dilakukan oleh Darmi. Bermula dari dana Rp 100.000 maka Darmi memutar uang tersebut, dan dengan cara tersebut ternyata usaha Darmi bisa berkembang dengan baik.

    Ditengah makin sempitnya lapangan pekerjaan, dan juga tingkat kebutuhan akan hidup yang makin tinggi, berwirausaha bagi kaum perempuan -terutama ibu rumah tangga- menjadi hal yang realistis dilakukan. Karena dengan cara itu, seorang ibu rumah tangga lebih mudah mengatur waktu karena relatif tidak terikat dengan jam kerja. Selain itu, dengan berwirausaha diharapkan tidaklah menjadikan seorang perempuan lalai akan tugas dan tanggung jawabnya sebagai istri dan ibu bagi anak-anak.

    Wallahualam bishshawwab[muhandira]

    Darmi bersama Produknya

    8 Oase MARET 2015

  • 9MARET 2015 Oase

    Industri rumah dapat dikembangkan menjadi sumber penghasilan bagi ibu rumah tangga. Untuk mengembangkan hal tersebut, perlu memperhatikan hal-hal berikut ini :

    1. Pahami kebutuhan sekitar.Wirausaha yang paling sederhana adalah menyediakan kebutuhan bagi konsumsi tempat di sekitar kita. Misalnya wirausaha kuliner, apa yang dibutuhkan sekitar, seperti es batu, camilan ringan, jajanan tradisional, atau bahkan menu kreatif seperti bento (bekal makanan/ nasi dalam kotak).

    2. Perhatikan ketersediaan bahan baku / stock barang.Jika berwirausaha kuliner, perhatikan menu yang disediakan. Atau jika camilan ringan/jajanan tradisional, maka ketersediaan bahan baku mutlak disiapkan.

    Demikian juga dengan craft/kerajinan tangan. Karena bahan baku merupakan elemen penting dalam produksi. Jangan sampai bahan baku susah didapat atau harganya mahal, karena akan berpengaruh dengan kualitas dan harga jual

    3. Promosi sederhana.Promosikan produk dengan sederhana, bisa dengan cara getuk tular (dari mulut ke mulut), atau melalui social media (FB, Twitter) dan pesan instan (WA/BBM)

    4. Perluas jaringan marketing dan ikuti pelatihan.Memperluas jaringan marketing adalah hal penting dalam memasarkan produk, terlebih jika dapat mengikuti pelatihan produksi, baik yang diselenggarakan oleh pemerintah atau masyarakat. Dengan adanya pelatihan, dapat memberikan kesempatan untuk bertemu dan menyerap ilmu dari narasumber sehingga produksi dapat lebih baik.

    5. Doa dan Istiqomah.Percaya, bahwa Allah akan memberikan jalan kemudahan.[muhandira/dari berbagai sumber]

    5 Hal Yang Perlu di Perhatikan dalam Industri Rumah Tangga

    9MARET 2015 Oase

  • 10 Oase MARET 2015

    CERMIN

    Menjadi ibu rumah tangga, bukan berarti hanya sibuk dengan urusan di dalam rumah saja. Namun jika mampu melihat peluang dan juga punya niat yang kuat, maka seorang ibu rumah tangga pun dapat memiliki penghasilan. Terlebih jika sumber penghasilan tersebut, berasal dari hobby atau kesukaan akan sesuatu.

    Jika para ahli dan motivator mengatakan bahwa menjalani bisnis itu perlu passion (gairah dan semangat), itu pula yang dirasakan oleh Ayu Pusparini. Ibu muda yang memulai bisnis usaha olahan durian/duren ini adalah penggemar berat duren. Tak disangka kesukaannya berimprovisasi akan olahan duren, membawa dia akhirnya membuka bisnis kuliner duren

    Awalnya saya baru menikah dan kemudian hamil sehingga saya resign dari pekerjaan lama. Setelah anak lahir, saya agak kesulitan menyajikan makanan untuk anak, sehingga harus hasil olahan saya sendiri. Karena dasarnya saya emang suka durian, akhirnya saya juga pengen agar anak suka durian tutur Ayu memulai kisahnya

    Berawal dari hal itu, membuat Ayu kemudian mencoba hal-hal baru tentang duren. Saya iseng aja masak. Awalnya kepingin bikin lumpia duren, eh ternyata hasilnya tidak sesuai yang saya harapkan. Terus saya coba improvisasi lagi, bikin pancake duren, dan untuk kali ini berhasil. Kemudian hasil pancake duren itu saya foto selanjutnya saya pasang dan bagikan di BBM. Dan

    ketika lagi berkumpul dengan teman-teman, saya bawa pancake durian sebagai tester ujar Ayu.

    Ternyata, respon dari teman-teman cukup baik, sehingga muncul ide mengolah makanan dengan bahan durian. Keinginan saya sederhana aja, karena saya penggemar durian maka saya ingin makan-minum-ngemil dari durian ujar perempuan 31 tahun ini

    Ayu pun akhirnya resmi membuat usaha pancake durian dengan brand Raja Duren di akhir tahun 2011. Ia tetap mengerjakan sendiri semua hal di awal usahanya. Dari mencari bahan baku, mengolah, menjual, hingga mengantar pesanan di tanganinya seorang diri

    Proses Raja Duren ini dijalani Ayu selama 3 tahun dengan sistem online. Selama itu pula, setahun setengah di awal produksi semua dilakukannya sendiri. Baru setelah itu, Ayu dibantu oleh tenaga kerja, itupun hanya mengerjakan kulitnya, sedangkan adonan utama tetap di lakukan oleh Ayu.

    Karena mengolah durian, perlu pemahaman dan memiliki kecintaan akan durian yang tinggi, sehingga untuk mempertahankan taste (rasa), perlu orang yang memang benar-benar penggemar duren. Ini tentunya agar kualitas tetap terjaga. Nah, saya belum nemu orang tersebut ungkap Ayu

    Selama online, karena masih dikerjakan sendiri maka bisnis ini belum bisa berkembang. Kegiatan pun hanya terbatas pada promo dan penawaran serta maintenance dari pelanggan yang ada.

    Memulai Bisnis dari HobbyAyu PuspariniOwner Raja Duren

    Doc: Ayu Pusparini

  • 11MARET 2015 Oase

    Tapi itu proses dari usaha, pelan-pelan kemudian trust yang dibangun dari para konsumen mulai keliatan. Mereka yang emang sudah suka dengan duren, kemudian tertarik dan mencoba lalu suka, selanjutnya makin menyebar luas.

    Tentunya usaha bisnis harus terus berkembang dan tidak berhenti disitu, agar lebih berkembang Ayu pun memberanikan diri membuka badan usaha (CV). Dan karena modal yang cukup terbatas, Ayu mengajak beberapa teman untuk kerjasama. Dari situlah, kemudian Raja Duren bermitra di dua tempat, yaitu di Malang dan Bojonegoro sebagai reseller. Jadi produksi di Surabaya, kemudian di kirim ke mitra.

    Semakin lama, Raja Duren makin dikenal luas. Setelah tahun 2014, mulai banyak yang melirik durian sebagai makanan olahan. Ayu pun berpikir untuk lebih serius dengan olahan durian. Diiringi pula inovasi kecil-kecilan, dari situ kemudian di kenalkan menu baru yaitu sambel duren.

    Kini, Raja Duren membuka store. Menurut Ayu, proses project untuk buka store pun juga tidak mudah. Awalnya saya berpikir bersama dengan beberapa teman sesama pengusaha kuliner selama 3 bulan. Akhirnya baru dapat tempat untuk membuka store ini

    Dan ternyata membuka store ternyata tidak segampang yang dikira, dan saya mengalami kompleksnya mengurus bisnis store. Karena itu, pentingnya bussiness plan, agar arah dan tujuan usaha dapat di rancang tutur alumni Desain Komunikasi Visual Universitas Malang ini

    Perempuan yang juga hobby design dan fotografi ini lalu menambahkan, jika ingin membuka bisnis, harus tahu segala hal tentang bisnis yang dilakukan. Karena itu selain emang doyan ama durian,

    saya mencoba memahami segala detil tentang durian. Seperti rasa, tekstur, aroma, tingkat kemanisan sampai ke produksi duren. Nah itu yang belum dapat ditangani oleh karyawan sehingga sampai sekarang, saya masih masuk dapur untuk mengolah bahan baku, sejak pagi selama sekitar 4 jam

    Membangun bisnis pasti mengalami hal yang tidak enak, selama di awal mulai bisnis saya sampai 6 jam dalam menyiapkan bahan baku. Dan itu berarti dalam sehari saya hanya tidur 3-4 jam. Itu saya alami selama setahun setengah. Namun akhirnya, Alhamdulillah sekarang mulai ada hasilnya kenang Ayu

    Meskipun disibukkan dengan kegiatan store nya, Ayu tetap berusaha menempatkan diri sesuai tempatnya sebagai istri dan ibu. Rejeki itu bisa dari suami ataupun istri. Karena itu, sebanyak-banyaknya penghasilan istri, harus tetap inget bahwa dia adalah seorang ibu dari anak dan pendamping suami. Sehingga tetaplah harus melaksanakan tugas sebagai istri dan ibu, dan memahami tugas tersebut, serta konsisten terhadap apa yang dijalankan. Sebab konsisten dalam rumah tangga, akan berdampak pula dengan konsisten dalam usaha ujar istri dari Febri Heksa Widarta ini

    Alhamdulillah, suami sendiri

    selalu mendukung dalam hal moral, dan memberikan spirit dan semangat. sambung perempuan asal Malang ini

    Meski tiap hari buka, Ayu berusaha membagi waktu dengan sebaik-baiknya serta mengupayakan selalu ada waktu untuk keluarga.

    Saat ini saya masih

    bangun sistem, emang berat, karena masih diawal. Tapi tentu ada upaya untuk tetap mengisi waktu dengan keluarga tukas Ayu

    Dan meski masih baru dalam usaha, Ayu tetap berusaha peduli dengan sekitarnya. Namanya rejeki tetap harus dibagi karena di dalam rejeki kita, ada milik orang yang berhak. Itu pula yang dilakukan Ayu, dengan mengajak bersedekah kepada tamu-tamunya yang datang berkunjung

    Sejak awal store buka, saya ajak pengunjung yang datang untuk bersedekah. Visi Raja Duren juga ke arah sosial. Kita ini awalnya bukan siapa-siapa, jadi kenapa kita tak mau berbagai kepada siapa saja. Makanya ada program makanmu sedekahmu. Dengan makan, ikut bersedekah juga tutur Ayu.

    Sebagai perempuan, Ayu ingin agar perempuan Indonesia berdaya. Perempuan itu harus multitalenta, jangan takut dengan keadaan tak dapat apa-apa. Perempuan diciptakan dengan lengkap, bisa mengelola banyak hal, karena itu harus berdikari tentunya tanpa melupakan kodrat yang ada sebagai istri dan ibu pungkas Ayu. [muhandira]

  • 12 Oase MARET 2015

    Dr. H. Amir Faishol Fath, MA.Ahli Tafsir Al-Quran Dosen STAI Al-Hikmah Jakarta

    SPIRIT AL-QURAN

    Dalam Al Quran Allah berkali-kali memerintahkan agar memberikan maaf al afwu. Dalam redaksi Quran, perintah tersebut bermacam-macam : Pertama, dalam surah Ali Imran ayat 159, Allah berfi rman : fafu anhum wastaghfi r lahum wasyaawirhum fi l amri (maka maafkanlah mereka, mohonkanlah ampun bagi mereka dan musayawarahlah dengan mereka dalam urusan itu).

    Kedua, dalam surah Al Baqarah ayat 109, fafuu washfahuu hatta yatiyallahu biamrihi (Maka maafkanlah dan biarkanlah mereka, sampai Allah mendatangkan perintah-Nya).

    Ketiga, dalam surah Al Maidah ayat 13, fafu anhum wasfah, innallaha yuhibbul muhsiniin (maka maafkanlah mereka dan biarkan mereka, sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang berbuat baik).

    Dari apa yang telah kita paparkan di atas nampak bahwa : (a) memberikan maaf adalah perintah Allah dan betapa pentingnya perintah tersebut sehingga diulang berkali-kali. Dan diantara objeknya

    adalah ahlul kitab yang sebenarnya mereka kafi r. Artinya sampai kepada orang-orang kafi r Allah masih mengajarkan pentingnya menahan marah dan memberikan maaf sehingga seorang mukmin lebih menonjol akhlak.

    (b) Dalam surah Ali Imran Allah menggandeng antara memberikan maaf, memintakan ampun kepada Allah, dan mengajak mereka bermusyawarah ini untuk sesama mukmin. Sebab bagi orang kafi r selama mereka kafi r tidak akan mendapatkan ampunan. Dan menarik untuk digaris bawahi di sini bahwa ketika seorang memberikan maaf itu artinya ia sudah benar-benar bersih hatinya, tidak ada kebencian sedikitpun. Dan untuk lebih memaksimalkan pembersihan hati tersebut, Al Quran mengajarkan dua hal yaitu: bersungguh-sungguh memintakan ampun kepada Allah dan mengajak mereka bermusyawarah.

    (c) Lalu dalam surah Al Baqarah dan Al Maidah Allah mengkaitkan antara perintah fafuu dan wasfahuu. Di sini ada makna penting bahwa dalam kata fafuu terkandung gambaran adanya kemungkinan seseorang memberikan maaf secara zhahir, tetapi dalam hatinya masih ada yang mengganjal. Adapun kata wasfahuu lebih tinggi lagi, yaitu bahwa seseorang tidak saja memberikan maaf secara zhahir tetapai juga ia benar-benar bersih

    dan tidak ada sedikitpun di hatinya kebencian.

    Apa yang menarik dari akhlak al afwu ini adalah bahwa : Pertama, orang yang selalu memaafkan akan selalu menarik karena hatinya bersih dan tidak ada benci pada siapapun. Karena itu Allah perintah Nabinya agar berakhlak seperti ini. Kedua, dengan akhlak al afwu ini seseorang akan terhindar dari marah. Bila seorang tidak marah maka orang-orang akan mendekat kepadanya. Sebab banyak orang menjauh karena sikap marah. Ketiga, dengan al afwu seseorang akan selalu tenang, karena ia tidak punya musuh. Dari ketenangan maka ia akan selalu melakukan kebaikan. Inilah yang disebut ihsan. Karena itu Allah menggolongkan mereka yang berakhlak pemaaf dengan manusia ihsan, innallaha yuhibbul muhsiniin.

    Dan dalam surah Ali Imran : 134, ketika mendefi nisikan orang-orang bertakwa, Allah menyebutkan beberapa ciri di antaranya adalah yang mempunyai akhlak : wal aafi ina anin naas (dan memaafkan orang lain). Bahkan Nabi dalam rangka mendidik umatnya agar selalu pemaaf, bersabda : wafu man zhalamak (berikan maaf mereka yang mendzlimi kamu). Subhanallah sampai sejauh ini nabi memberikan pembinaan terhadap umatnya sebagai umat terbaik di muka bumi. Wallahualam bishshawwab

    Al Afwu(Memberikan Maaf ) Doc: Istimewa

  • 13MARET 2015 Oase

    Akhmad Arqom(Direktur Trusco Surabaya)

    JANUARI 2012 Oase 13

    CLIMBING TO THE TOP OF LIFE

    Dapatkan buku pembangun karakter ini di Kantor Cabang LMI terdekat di Kota Anda

    Rp 35.000,-

    Buku terbaru dari Ustadz Akhmad Arqom

    MOTIVASI

    Saya dan teman-teman mungkin bukan siapa-siapa. Kita mungkin tidak punya kekuasaan.Tak banyak memiliki harta. Reputasi juga biasa-biasa saja.Ilmupun tidak begitu istimewa kita miliki.

    Tapi kita masih punya kebiasaan hidup lurus diatas jalan suci Tuhan kita Yang Maha Esa. Walau tidak sempurna dan masih penuh noda namun keberpihakan kita, selalu kepada kebenaran Tuhan kita. Kita masih punya nurani untuk mencintai kesucian hidup. Menjunjung tinggi moral, membenci segala yang merusak kehidupan. Dan masih sanggup berteriak memprotes kehidupan yang makin mengabaikan petunjuk tuhan kita.

    Sekarang, dalam situasi sosial serumit yang kita hadapi, setumpuk persoalan politik yang makin membingungkan orang awam, segudang masalah beratnya kehidupan ekonomi yang tak terhindarkan, seribu persoalan kerusakan moral yang makin mengkhawatirkan, serta ancaman kejahatan yang bertambah beragam para pelaku serta caranya, apa yang kemudian bisa kita lakukan?

    Saya masih yakin situasi dan kondisi seberat yang saya sebutkan diatas bisa kita hadapi dengan melakukan hal hal berikut ini :

    1. Mempersiapkan diri menjadi pribadi kuat. Kuat ruhani kita karena selalu

    terhubung kuat melalui ibadah kita dengan Tuhan Yang Maha Menguasai Hidup, Yang Maha Esa. Kuat jasad kita melalui disiplin hidup ragawi yang berkualitas. Kuat moral dan karakter kita, karena kita gembleng diri dengan ketinggian nilai-nilai Ilahi. Kuat diri kita secara keseluruhan karena memang kita persiapkan diri untuk sanggup menghadapi prahara besar hidup ini.

    2. Memperluas basis pergaulan kita. Dengan cara ini, kalau kita berteriak memprotes maka suara protes kita akan diikuti banyak orang yang telah bergaul baik dengan kita. Kalau kita memperjuangkan sesuatu, maka mereka yang bergaul baik dengan kita akan ikut mendukung apa yang mati-matian kita perjuangkan

    3. Membangun benteng pertahanan moral dan sosial sekuat mungkin . Melalui ini apabila kita makin diserang habis-habisan oleh segala sesuatu yang hendak memporak-porandakan kita, keluarga kita, masyarakat kita dan negara kita dengan gelombang kerusakan moral, maka kita bisa melindungi diri, keluarga, masyarakat dan negara kita dengan sekokoh mungkin.

    4. Bekerja dan berjuang meminggirkan segala yang merusak dan menghancurkan kehidupan. Cara bertahan yang paling baik dalam pertandingan kehidupan ini adalah menyerang dan berjuang meminggirkan segala apapun yang merusak kehidupan ini dengan berbagai cara yang bisa kita lakukan semaksimal mungkin di atas jalan Tuhan kita.

    MENGHADAPI SITUASI RUMIT

    Doc: Istimewa

  • 14 Oase MARET 2015

    TAHUKAH ANDA

    14 Oase FEBRUARI 2015

    Saat sedang stres, tidak bersemangat, dan banyak masalah, seringkali kita sulit untuk tersenyum. Tahukah anda bahwa anda akan merasa lebih baik dengan tersenyum. Menurut penelitian tersenyum ternyata memiliki banyak manfaat. Apa saja manfaat tersenyum:

    Menyegarkan Suasana HatiEkspresi tidak hanya ditunjukan melalui kata-kata namun juga bisa melalui wajah. Wajah adalah ekspresi dari suasana hati Anda yang sebenarnya. Penelitian terbaru menunjukan bahwa ekpresi wajah yang positif akan mampu menyegarkan suasana hati Anda yang saat ini sedang dirundung oleh stres dan masalah lainnya.

    Mengirim Sugesti Ini yang harus Anda perhatikan. Jika Anda ingin tersenyum dengan orang lain maka berikanlah senyuman yang terbaik Anda. Bagi sebagian orang, senyum mungkin adalah hal yang paling

    sulit. Tapi setidaknya memaksakan senyum sangat dibutuhkan untuk mengirimkan sugesti kepada orang lain bahwa Anda respek dengan mereka.

    Memperbaiki hubunganOrang yang tersenyum ketika berbicara atau berhubungan dengan orang lain secara otomatis menandakan bahwa hubungannya dengan lawan bicaranya terjalin dengan baik. Orang yang menjaga hubungan baiknya dengan orang lain berarti menyambung tali silaturrahim dan Allah menjaga hubungan dengan hamba-Nya yang menyambung tali silaturrahim.

    Menjaga dan memulihkan kesehatan Dipandang dari segi kesehatan, tentu saja orang yang murah senyum akan jauh dari stress, jantungnya berdetak normal, peredaran darahnya juga mengalir dengan baik. Pendek kata, orang yang terbiasa tersenyum akan terhindar dari berbagai

    ketegangan hidup yang biasanya dapat membuat seseorang jenuh dan mudah stress. Sebabnya karena senyuman mendorong hati seseorang menjadi lebih bahagia dan gembira. Dan sebagai akibatnya, selain menyehatkan dan menguatkan tubuh, juga akan membuat seseorang awet muda. Menurut seorang dokter, tersenyum itu ternyata hanya mengandalkan tujuh belas otot wajah sedangkan bila kita cemberut akan tertarik kurang lebih tiga puluh dua otot wajah. Sungguh inilah salah satu sebab mengapa wajah terkadang terlihat cepat tua bagi orang yang membiasakan diri jarang tersenyum.

    Masih banyak lagi manfaat tersenyum antara lain, memperluas pergaulan, meredam kemarahan dan lain-lain. Dengan begitu banyak manfaat tersenyum, tidak salah jika rasulullah men-sunahkan kita untuk senantiasa tersenyum. So keep Smile guys.... [wan/dari berbagai sumber]

    MANFAAT TERSENYUM

    Senyum manismu dihadapan saudaramu adalah shadaqah (HR. Tirmidzi)

    Doc: Istimewa

  • 15MARET 2015 Oase

    RUANG KELUARGACahyadi Takariawan

    Penulis dan Konselor Keluarga

    Dalam kehidupan berumah tangga, suami istri sudah menjadi satu kesatuan jiwa, yang diikat oleh akad yang sangat kuat. Maka dalam menjalani kehidupan berumah tangga harus saling menguatkan dan saling menjaga kebersamaan. Mereka berdua menjadi pasangan setia yang melewati hari-hari dalam kebersamaan yang melegakan dan membahagiakan. Tidak saling melukai, tidak saling menyakiti, tidak saling mengkhianati.

    Ada 9 (sembilan) hak yang dimiliki oleh suami dan istri, dan menjadi kewajiban pasangan untuk merealisasikan. Suami dan istri harus bergandengan tangan, bekerja sama dalam menunaikan hak dan kewajiban terhadap pasangan. Dr. Abu Al-Hamed Rabee dalam kitab Bait Al-Muslim Al-Qudwah memberikan penjelasan, bahwa masing-masing dari suami dan istri memiliki hak dari pasangannya sebagai berikut:

    1. Hak Memperoleh KelembutanSuami dan istri harus bersikap

    lembut, tidak kasar, tidak membentak, tidak melakukan kekerasan fi sik maupun psikis. Keduanya berinteraksi dengan cara yang menyenangkan pasangan. Sesuai dengan fi rman Allah, Dan bergaullah dengan mereka secara patut (QS An Nisa : 19)

    2. Hak Mendapatkan Kasih SayangSuami dan istri hendaklah

    saling memberikan cinta dan kasih sayang kepada pasangannya, agar bisa mendapatkan rasa sakinah, mawaddah wa rahmah. Janganlah mencari-cari kekurangan pasangan

    3. Hak Mendapatkan AnakDi antara tujuan berumah tangga

    adalah mendapatkan keturunan. Suami dan istri harus saling bekerja sama dalam mewujudkan keturunan yang salih dan salihah. Rasulullah saw bersabda, Nikahilah wanita yang penuh cinta kasih dan banyak anak. Sesungguhnya aku akan membanggakan kalian di hari kiamat (HR Nasai).

    4. Hak Mendapat Kepercayaan dan Baik Sangka

    Suami dan istri harus saling percaya dan berprasangka baik kepada pasangannya. Jangan menyimpan rasa curiga, buruk sangka, tuduhan dusta serta berbagai perasaan negatif kepada pasangan. Nabi mengarahkan pasangan suami istri agar selalu menjaga kepercayaan satu dengan yang lainnya.

    5. Bersama dalam Suka dan DukaSuami dan istri harus saling

    bersama dalam suka dan duka, bersama dalam menghadapi berbagai suasana. Suatu ketika Nabi Saw merintih sementara Aisyah ada di sampingnya. Aisyah bertanya, Apa yang engkau alami ya Rasulullah? (HR Ahmad). Hal ini menandakan kebersamaan yang kuat antara Nabi dengan istri beliau dalam berbagai suasana.

    6. Hak BerhiasMenyukai keindahan adalah

    fi trah manusia. Untuk itu suami dan istri hendaknya saling berhias untuk pasangannya. Suami dan istri hendaklah tampil dengan menarik dan menyenangkan hati pasangan. Jangan menjadi pasangan yang menyebalkan pasangan.

    7. Hak Pelayanan dan Kenikmatan Seksual

    Dalam hubungan seksual, harus bisa dinikmati bersama-sama oleh suami dan istri. Para suami harus melakukan berbagai usaha untuk memberikan kenikmatan seksual kepada istri, demikian pula sebaliknya.

    8. Hak Bersenang-senangHendaknya suami dan istri

    saling memberikan kesenangan kepada pasangan. Kehidupan berumah tangga jangan menjadi sesuatu hal yang menegangkan atau menakutkan, namun harus bisa diniklmati keindahannya oleh suami dan istri serta anak-anak. Buatlah suasana yang menyenangkan setiap hari.

    9. Hak KecemburuanCemburu adalah tanda cinta,

    selama bersifat proporsional. Nabi bersabda, Di antara tanda cemburu itu ada yang dicintai Allah dan ada yang dibenci Allah. Adapun cemburu yang dicintai Allah adalah cembuiru karena rasa waspada. Sedangkan cemburu yang dibenci Allah adalah yang bukan karena waspada (HR Abu Dawud).

    9 HAK BERSAMA SUAMI ISTRIDoc: Istimewa

  • 16 Oase MARET 2015

    BUAH HATISinta Yudisia(Novelis dan Pemerhati Anak)

    Pemesanan : 0856 322 9782FB : Sinta Yudisia II atau twitter @penasinta

    atau bisa menghubungi LMI Pusat, Jl. Barata Jaya XXII / 20 Surabaya

    Harga : Rp 25.000,-pengalaman menjadi bunda dan guru; rangkuman tulisan dari blog, OASE dan dimuat di Republika

    Perempuan adalah mitra suami dalam segala bentuknya. Belakangan ini, perempuan dan laki-laki semakin menyadari bahwa peran sebagai orangtua atau pasangan hidup tidak dapat dipisahkan hanya berdasar hak dan kewajiban. Suami mencari nafkah, istri di rumah. Bila masalah ekonomi serba kekurangan, tugas lelaki mencari tambahan uang. Bila anak-anak bermasalah, perempuan yang harus disalahkan.

    Saat laki-laki mengambil peran sebagai ayah, pendidik, teladan dan guru bagi anak-anaknya; perempuan sebagai istri dan ibu mengambil posisi sebagai mitra bagi suami dalam hal ekonomi. Peluang-peluang ekonomi terbuka

    bagi perempuan, tanpa harus meninggalkan kodrat utamanya sebagai ibu dan istri. Ingatkah kita bahwa

    bunda Khodijah

    adalah seorang pedagang ulung?

    Industri-industri rumah dapat dikembangkan menjadi warisan berharga bagi anak-anak. Karakter tangguh, mandiri fi nansial, harus dibangun dari rumah serta ditanamkan sejak kecil. Membiasakan anak-anak untuk memproduksi sesuatu, jauh lebih baik daripada mengajarkan mereka konsumtif terhadap barang-barang. Misal, sekolah ananda pastilah menyediakan kantin. Bunda dapat menitipkan pisang goreng keju dalam kemasan menarik. Bila ananda belum terbiasa berjualan dan malu-malu menawarkan, ajarkan untuk promosi dengan berbagi dulu kepada teman-teman. Biasanya, ketika teman-teman suka, mereka akan bertanya dimana dapat membeli produk makanan tersebut.

    Bahkan, bila bunda bukan jenis orang yang mahir memproduksi sesuatu, tetap dapat berjualan dengan bisnis online. Bisnis online bukanlah bisnis sekali jadi yang dapat meraup untuk jutaan rupiah sehari tanpa usaha. Bisnis online pun butuh ketekunan dan kesabaran. Banyak para bunda yang berjualan popok, kosmetik, pakaian bayi, busana muslim, buku dan lain lain memanfaatkan jasa online.

    Seorang bunda berjualan popok dan pakaian bayi, awalnya karena memiliki putra putri kecil-kecil. Karena ia harus membeli jumlah banyak agar murah, dan lambat laun mengetahui penjual tangan pertama, ia putuskan mengapa tidak sekalian dibisniskan? Hal demikian juga dialami para bunda lain yang memahami bahwa hobby, kebutuhan untuk berbelanja, dapat diubah menjadi mesin penghasil uang.

    Roda ekonomi keluarga, menjadi tanggung jawab bersama, bukan hanya sang kepala keluarga. Anak-anak dapat diminta ikut terlibat dalam program keuangan. Bila belum mampu berproduksi, maka harus pandai mengatur keuangan. Bunda dapat memulai bisnis dari hal-hal ringan dan hobby yang diminati. Bila ragu memulai, bertanyalah pada teman-teman atau searching di internet. Kebingungan modal? Pilihlah yang tak memerlukan modal.

    Saat bunda punya uang saku sendiri, dapat bebas bebas berinfaq, menabung untuk keperluan tertentu, atau membeli barang tanpa harus tergantung suami.

    Jadi, apa hobby bunda yang paling menyenangkan?

    KETIKA BUNDA IKUT MENCARI NAFKAH

    Doc: Istimewa

  • 17MARET 2015 Oase

    Catur WulandariPengurus Salimah Bidang Humas

    GERAI MUSLIMAH

    Ketika kebutuhan hidup semakin tinggi, para ibu adalah pihak yang dituntut untuk tidak mengeluh dan pandai berimajinasi dalam mencari jalan keluar. Imajinasi yang membawanya menjadi manusia kreatif dalam mengatasi kesulitan yang dihadapi.

    Para perempuan dengan segala keterbatasannya berusaha sekuat tenaga untuk membantu perekonomian keluarganya. Pekerjaan rumah tangga yang utama diselesaikan tentunya. Tuntutan ekonomi terutama dalam hal ini paling banyak ke pemenuhan kebutuhan anak-anak, para Ibu sering tidak tega melihat anak-anaknya ketinggalan dengan teman-temannya.

    Hal yang paling sering ditemui dalam masyarakat perkotaan adalah mereka berjualan di pelataran rumahnya. Menggunakan space yang ada untuk berkreasi, dari jualan makanan kecil anak-anak sampai kebutuhan pokok rumah tangga. Ada juga yang menggunakan keahliannya menjahit dengan menerima orderan permak baju atau mencari orderan menjahit souvenir.

    Di satu tempat terdapat lembaga swadaya masyarakat yang mendapatkan bantuan sejumlah dana untuk membantu ibu-ibu di kawasan tersebut. Terdapat kelompok yang terdiri dari 10 orang.Bantuan diberikan berupa pinjaman untuk pembelian peralatan dan bahan untuk usaha kecil mereka secara bergilir. Dari 10 dibagi menjadi 2 kelompok dan pinjaman diberikan ke 2 orang pertama dari tiap kelompok. Setelah angsuran mencapai separuh dari total pinjaman maka urutan no 3 dan 4 akan mendapatkan pinjaman mereka, demikian seterusnya. Sistem ini mengadopsi sistem Grameen Bank di Bangladesh. Angsuran diberikan dengan simpanan wajib dan tabungan suka rela mereka.

    Sistem seperti di atas cukup mampu membantu kaum perempuan. Di saat mereka membutuhkan dana kecil mereka bisa meminjam dana talangan dari kelompok tersebut dari tabungan sukarela dan simpanan wajib yang terkumpul.

    Sistem yang bagus juga tidak akan berjalan tanpa dukungan sikap moral yang bagus dari masyarakat itu sendiri. Beberapa sikap yang tidak baik dari para Ibu adalah gali lubang tutup lubang,

    hutang untuk menutup hutang yang lain serta terlalu konsumtif dengan membeli barang-barang yang kurang dibutuhkan.

    Sesuai dengan terjemahan dari Surat Ar-Rad : 11 yaitu Allah tidak akan mengubah nasib suatu kaum sebelum kaum itu merubahnya sendiri maka jelas terpampang bahwa keadaan kita tidak akan berubah bila kita tidak berusaha maksimal untuk mengubahnya, dengan ikhtiar yang sempurna setelah itu bertawakal. Dari 10 ibu-ibu tersebut tidak semua berhasil merasakan kemanfaatan yang sesungguhnya dari program-program pemberdayaan. Dari sedikit yang berhasil akan diketahui mereka mempunyai semangat dan kemauan keras untuk mengubah keadaannya.

    Pemberdayaan perempuan di sektor ekonomi keluarga akan tetap memegang peran penting dalam mengentas angka kemiskinan. Pemberian bantuan seyogyanya tidak berupa uang tetapi berupa peralatan/perlengkapan usaha mereka atau pelatihan program peningkatan skill sampai ke tingkat produksi serta marketing. Program pemberdayaan tidak akan mencapai tingkat keberhasilan yang diinginkan tanpa disertai adanya pendampingan pemasaran.

    PEREMPUAN-PEREMPUAN TANGGUH

    PEJUANG EKONOMI KELUARGA

    Doc: Istimewa

  • 18 Oase MARET 2015

    RUMAH IDAMANDony Mudjihandono(Arsitek dan Praktisi Bangunan)

    Pada edisi ini kita akan melanjutkan topik bulan lalu dengan membahas area Interior, atau bagian dalam rumah yang selalu terlindung dari sinar matahari langsung ataupun hujan/cuaca. Meskipun area ini digolongkan yang paling ringan tetapi jangan diremehkan dampaknya.

    1. Rembesan air dari bawah. Loh? Dari bawah? Memang pada rumah yang dibangun pda era 90-an keatas masalah rembesan air dari bawah jarang dijumpai karena spesi (jawa luluh) sudah jarang memakai campuran kapur. Tetapi ketika kualitas spesi dan plesterannya buruk (sedikit semen PC nya) maka masalah ini akan terjadi. Nah cara mengatasinya ada tiga cara tergantung pada hasil yang diinginkan, yaitu :

    a. Dilapisi keramik, bagi beberapa orang untuk memastikan bahwa lembab karena rembesan tidak mengganggu mereka senang menggunakan keramik dinding. Caranya adalah dengan mengupas plesteran dinding untuk kemudian ditutup dengan keramik dinding pilihan anda. Tetapi cara ini ada kelemahan yang mendasar, yaitu ketika anda bosan dengan warna, model keramiknya maka

    biaya penggantiannya tidak bisa diliang murah karena anda harus mengulang proses dari awal lagi.

    b. Water proofi ng, anda bisa menggunakan berbagai produk semen water proofi ng yang ada di toko bangunan. Caranya adalah kupas plesteran dinding yang akan diperbaiki sampai batanya terlihat, kemudian lapisi dengan alkali resistant yang berfungsi menghalangi lembab dari bata menembus keluar dan mencegah jamur muncul. Selanjutnya plester ulang dengan campuran semen water proofi ng, lebih bagus jika ditambahi dengan additive bawaannya. Selanjutnya lakukan proses normal seperti lapisi dengan plamir dinding lalu dicat. Cara ini bisa menekan biaya ketika anda ingin ada perubahan tampilan pada dinding anda, atau bahkan melapisi dinding dengan wallpaper.

    c. Menambahi pasangan traasram. Traasram adalah pasangan bata dengan campuran spesi menggunakan lebih banyak semen PC nya, biasanya adalah 60 cm pertama/paling bawah dari dinding. Jika rembesannya cenderung parah, ada baiknya anda ganti pasangan bata dari dinding itu dengan pasangan traasram tadi. Jadi setelah dikupas bongkar bagian bawah dinding untuk diganti dengan pasangan traasram, setelah itu lanjutkan dengan proses seperti biasa. Insya alloh ini

    akan menghambat air merambat naik lewat bata melalui proses kapilerisasi.

    2. Air dari atas (bocor) pada plafon. Ini adalah masalah yang lazim/sering terjadi pada plafon yang akan mengakibatkan jamur pada plafon yang terbuat dari gipsum, yang nantinya juga menyebabkan ambrolnya gipsum penutup plafon. Untuk penutup plafon yang terbuat dari tripleks maka daya tahannya masih lebih lama dibanding gipsum. Cara mengatasinya pertama adalah mengatasi sumber bocornya, apakah dari talang atau dari genteng. Setelah selesai/teratasi maka tahap selanjutnya adalah memperbaiki fi nishing plafon. Jika fi nishingnya adalah cat tembok warna putih maka harus dirubah menjadi warna lebih gelap sehingga bisa menutupi bekas jamur pada plafon. Atau jika tidak ingin ada jamur lagi maka bisa diganti dengan cat kayu/besi, tetapi hasilnya akan kurang elegan karena kilap dari cat tersebut.

    3. Rembesan air tanah dari lantai, biasanya terjadi pada rumah yang dibawah level air tanah/saluran air. Cara mengatasinya hanya satu, yaitu menaikkan ketinggian lantai hingga batas aman.

    4. Alhamdulillah. In sya Allah bulan depan akan kita lanjutkan dengan area Eksterior. Salam

    MERAWAT RUMAH, GAMPANG-GAMPANG SUSAH

    (bagian kedua)Doc: Istimewa

  • 19MARET 2015 Oase

    KESEHATAN

    Kesibukan sehari-hari dapat memberikan pengaruh buruk bagi kesehatan anak kita. Padatnya jadwal dan sempitnya waktu luang dari kegiatan sekolah dan kegiatan lainnya menyulitkan kita untuk mencari waktu berolahraga bagi anak-anak. Anak juga akhirnya bisa terbiasa mengkonsumsi makanan jadi yang tidak sehat yang lebih mudah didapatkan atau menghabiskan waktu di depan komputer atau TV.

    Hal-hal ini membahayakan kesehatan kita dan keluarga. Kebiasaan hidup yang tidak sehat sejak kecil akan terbawa sampai dewasa. Karena itu penting untuk segera menghentikan kebiasaan-kebiasaan ini dan mengubah gaya hidup kita dan keluarga menjadi kebiasaan yang lebih sehat.

    Ada lima langkah sederhana bagi anak anda untuk menuju gaya hidup sehat :

    1. Melakukan olah raga setiap harinyat Olah raga teratur penting bagi

    pertumbuhan, perkembangan dan kesehatan tubuh anak dan remaja.

    t setiap hari harus ada minimal 60 menit waktu untuk berolah raga, yang terdiri dari aktivitas yang berat yang sampai bisa membuat anak-anak

    berkeringat.t sebagai orang tua, kita juga

    harus menjadi contoh dalam gaya hidup aktif ini dan menyertai anak-anak dalam kegiatan olah raga.

    2. Minum air putiht Air putih adalah cara terbaik

    untuk meredakan rasa haus karena air putih tidak mengandung gula seperti jus buah, minuman bersoda dan minuman dengan perasa lainnya.

    t Pilihlah susu rendah lemak untuk anak berusia 2 tahun ke atas, susu adalah minuman yang bergizi dan sumber kalsium yang baik.

    t Buah segar sebagai cemilan lebih baik dibandingkan memberikan jus buah kepada anak, karena jus mengandung gula yang cukup banyak.

    3. Makan lebih banyak buah dan sayuran segar setiap harit Makan buah dan sayur setiap

    hari baik bagi pertumbuhan dan perkembangan anak, meningkatkan kesehatan mereka dan mengurangi resiko timbulnya banyak penyakit kronis misalnya diabetes dan hipertensi.

    t Usahakan untuk memberikan sedikitnya 2 porsi sajian buah dan 5 porsi sayur setiap harinya

    4. Matikan TV dan Komputer serta lakukan gaya hidup aktift Gaya hidup sedentary

    (kurang aktif ) yang sebagian besarnya diisi dengan kegiatan

    menonton TV, main computer atau internet berhubungan dengan kejadian obesitas pada anak-anak.

    t Rencanakan permainan atau kegiatan indoor atau outdoor yang menyertakan banyak aktivitas fi sik setiap harinya untuk anak-anak, sebagai alternatif menonton TV atau main komputer.

    5. Lebih sedikit makan cemilan dan pilihlah cemilan sehatt Cemilan sehat dapat

    membantu memenuhi kebutuhan nutrisi harian anak dan remaja.

    t Cemilan yang memiliki bahan dasar buah atau sayuran, produk rendah lemak dan kaya serat adalah pilihan cemilan yang sehat.

    t Hindari cemilan yang mengandung banyak gula atau lemak jenuh seperti keripik, kue atau cokelat karena bisa menyebabkan obesitas pada anak.

    Anak-anak yang gendut mungkin terlihat lucu, tetapi perlu diketahui bahwa obesitas pada anak dan remaja berhubungan dengan lebih besarnya kemungkinan menderita diabetes pada usia yang dewasa. Sementara kebiasaan makan yang tidak sehat juga akan sulit untuk diubah pada saat dewasa. Karena itu mari ubah kebiasaan hidup sejak masih anak-anak dan remaja untuk mencapai hidup yang lebih sehat saat ini dan nanti saat mereka dewasa. (res/sumber : healthykids.nsw.gov.au)

    UNTUK MENCAPAI GAYA HIDUP SEHAT BAGI ANAK ANDA

    5 CaraDoc: Istimewa

  • 20 Oase MARET 2015

    HALAL & BERGIZIAgus Sri Wardoyo(Ahli gizi dari asosiasi Dietisien Indonesia Jawa Timur, Peraih Indonesian Dietetic Award 2011)

    Redaksi menerima usulan Tema Tulisan Rubrik Halal dan BergiziKirim ke Email Redaksi : [email protected] atau SMS ke : 081 5520 4848

    Pembaca yang budiman, setelah membaca tentang Pedoman Gizi Seimbang dengan beberapa pilarnya di Oase, seorang pembaca menanyakan mengapa perlu mempertahankan berat badan dan bagaimana cara garis besarnya.

    Mengapa perlu menurunkan/mempertahankan berat badan ideal? Perlu diingat bahwa penyakit menakutkan seperti sakit jantung koroner, kolesterol, hipertensi, stroke, dan diabetes sering di identikkan dengan penyakit orang gemuk. Meskipun tidak mutlak tapi biasanya sering diderita mereka yang kelebihan berat badan. Kegemukan akan sangat membantu aktifi tas. Pada siapapun anak maupun dewasa. Prevalensi obesitas pada anak pun mulai taraf membahayakan.

    Penyebab dari obesitas (kegemukan) bermacam macam, tidak hanya faktor makanan, tapi ada beberapa faktor :

    1. Kebiasaan makan. Orang boleh mengatakan faktor keturunan adalah pencetus utama kegemukan, namun sebenarnya adalah kebiasaan makan. Kebiasaan makan yang mengakibatkan kegemukan adalah makan berlebihan dan pola makan yang salah.

    2. Faktor psikologis. Yaitu mereka yang menjadikan makanan sebagai dukungan emosi, juga mereka yang menjadikan makanan untuk mengurangi rasa cemas, tegang, frustasi, dan rasa tidak aman,

    3. Faktor faali. Yaitu hormon, metabolisme dasar (BMR), tidak olah raga (kurang aktivitas). Ada hormon tertentu yang bisa menggangu metabolisme zat gizi dalam tubuh sehingga menjadi simpanan dalam bentuk lemak. Metabolisme Dasar seseorang berbeda beda, sehingga tak selalu bisa berbanding lurus dengan penggunaan energi. Kurang aktifi tas akan menghambat pembakaran.

    Metode penurunan berat badan dilakukan dengan tiga cara yaitu:

    1. Menurunkan masukan kalori dilakukan dengan cara menurunkan sumber energi terbesar (lemak, karbohidrat) sesuai minimal kebutuhan untuk aktivitas sehari-hari, pakailah selalu prinsip menu seimbang, dan juga mengurangi menu gorengan.

    2. Menambah aktifi tas / meningkatkan olah raga. Coba mulailah olah raga ringan, biasakan olah raga setiap hari, lebih baik rutin daripada jarang tapi jenis olah raga berat, bila tidak sempat olah raga lakukan aktivitas sehari-hari yang cukup

    membuang energi.3. Modifi kasi perilaku makan:

    biasakan kunyah makanan pelan-pelan, biasakan makan porsi kecil, pilih makanan yang bukan gorengan, manis, kacang-kacangan, biasakan makan sayur, buah dan air putih setiap hari, menghentikan camilan/permen/krupuk/ganti buah segar berair.

    Juga lakukan beberapa Tips Diet:

    1. Mengikuti cara diet yang benar dengan mengurangi konsumsi makanan berlemak, berminyak seperti gorengan, kacang tanah, dan camilan yang berlemak lainnya.

    2. Memperbanyak makan makanan berserat (sayur, buah) mengurangi makanan manis dan karbohidrat tinggi.

    3. Jangan sampai tidak makan karena setiap hari tubuh memerlukan karbohidrat, protein, vitamin dan serat.

    4. Berolah raga secara teratur 3 kali seminggu selama 30 60 menit.

    5. Usahakan berat badan turun bertahap secara alami, karena terlalu cepat turun, akan cepat naik kembali dan semakin sulit diturunkan.

    6. Jangan melakukan diet sebagai hukuman.

    7. Hindari pemakaian obat pengurus yang membawa efek samping dalam jangka panjang.

    Selamat mencoba. Allahu alam

    MEMPERTAHANKAN

    BERAT BADAN

    20 Oase MARET 2015

    Doc: Istimewa

  • 21MARET 2015 Oase

    Bahan Membuat Rujak Buah Segar Sambal Ulek:t 150 gram mangga muda, dipotong-potong t 250 gram nanas, dipotong-potong t 200 gram jambu air merah, dipotong-potog t 2 buah (100 gram) kedondong, dipotong-

    potong t 1 buah (150 gram) ketimun, dipotong-potong t 1 buah (200 gram) bengkuang, dipotong-

    potong

    Bahan Bumbu:t 1 buah cabai merah keriting t 5 buah cabai rawit merah t 1/2 sendok teh terasi gorengt 50 gram kacang tanah kulit, digoreng,

    dihaluskan t 150 gram gula merah, disisir halus t 1/2 sendok teh garam t 75 gram nanas, dipotong-potong t 25 ml air asam dari 1/2 sendok teh asam dan 2

    sendok makan air, dilarutkan

    RESEP

    RUJAK BUAHSAMBEL ULEK

    Cara Membuat Rujak Buah Segar Sambal Ulek Praktis :1. Bumbu: ulek cabai merah keriting, rawit, dan terasi

    sampai halus. 2. Masukkan kacang tanah. Ulek rata. 3. Tambahkan gula merah dan garam. Ulek rata. 4. Masukkan nanas. Ulek rata. 5. Tambahkan air asam. Aduk rata.6. Sajikan potongan buah dengan bumbunya.

    Untuk 5 porsi

    Nilai Gizi perporsi kurang lebih : Energi : 95,9 KkalProtein : 1,56 grLemak : 0,92 grKH : 24 gr

    Cobalah untuk mengalihkan camilah dari camilan biasanya dengan camilah buah dan sayur. Rujak ulek ini adalah akternatif yang menyenangkan. Selamat mencoba. (Agus Sri Wardoyo)

  • 22 Oase MARET 2015

    KONSULTASI SYARIAHProf. Dr. H.M Roem Rowi, MA(Ketua Dewan Syariah LMI)

    Jawaban:

    Waalaikumussalam warahmatullahi wabarakatuh

    Menjama shalat karena hujan adalah boleh.

    Rasulullah dan sahabat pernah melaksanakan hal itu yakni ketika di Madinah, Rasulullah dan para sahabat shalat maghrib di masjid lalu hujan lebat dan jalanan becek. Kemudian Rasulullah menjamak shalat maghrib tersebut dengan isya.

    Walaupun Rasulullah secara tegas tidak menyebut alasan menjamak shalat tersebut karena hujan namun

    kondisi waktu tersebut adalah hujan dan jalanan becek.

    Dari Jabir bin Zaid dari Ibnu Abbas, Bahwasanya Nabi sholat di Madinah sebanyak tujuh dan delapan rakaat, menjamak Zhuhur dan Ashar, Maghrib dan Isya. Maka berkatalah Ayyub [kepada Jabir] jamak yang dilakukan Nabi shalallahu alaihi wasallam mungkin dalam malam berhujan (lailatin mathiiratin). Jabir menjawab, Bisa jadi. (HR Bukhari).

    Jadi jika Rasulullah pernah melakukan hal tersebut maka umatnya juga diperbolehkan melaksanakannya, sebagaimana panduan pelaksanaan ibadah shalat yang Rasulullah sampaikan: Shalatlah sebagaimana kalian melihat aku shalat. (HR.Bukhari no.6705, Ad Darimi no.1225)

    Islam datang dengan agama yang mudah dan salah satu bentuk kemudahan itu Allah azza wa jalla berfi rman:

    Allah menghendaki kemudahan bagimu dan tidak menghendaki kesukaran bagimu (Q.S. Al-Baqarah : 185)

    Dan dia sekali-sekali tidak menjadikan untukmu dalam agama ini suatu kesempitan (Q.S. Al-Hajj : 78)

    Wallahualam bish shawab

    Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

    Sekarang musim hujan. Apakah boleh menjamak shalat dengan alasan hujan ? Mohon bantuan penjelasannya

    Wassalamualaikum warahmatullahi wabaraktuh.

    Abdillah

    BOLEHKAH MENJAMAK SHALAT

    KARENA HUJAN? Doc: Istimewa

  • 23MARET 2015 Oase

    Ustadz Ahmad Mudzoff ar Jufri, MA(Anggota Dewan Syariah LMI)

    KONSULTASI ZAKAT

    Jawaban

    Waalaikumussalam warahmatullah wabarakatuh

    Alhamdulillah, wash-shalatu was-salamu ala Rasulillah, amma badu:

    Jika mengikuti pendapat penghitungan zakat dari penghasilan brutto (kotor), tanpa pengurangan untuk kebutuhan apapun termasuk hutang, sebagaimana umumnya madzhab fi kih, maka selama hasil panen

    pertanian yang ditanyakan tersebut telah mencapai nishab hasil bumi, yakni senilai 653 kg beras (menurut kitab Fikih Zakat-nya DR. Yusuf Al-Qardhawi), maka berarti zakatnya telah wajib dikeluarkan, dengan kadar 10 % untuk pertanian tadah hujan alias diairi secara alami, atau 5 % jika diairi melalui usaha atau dengan sistem irigasi.

    Adapun menurut madzhab lain, yang menetapkan penghitungan zakat dari penghasilan netto (bersih), maka sebelum dikeluarkan zakatnya, hasil pertanian tersebut

    dipotong atau dikurangi terlebih dahulu oleh kebutuhan pokok, biaya operasional selama pengerjaan sawah dan hutang-hutang jatuh tempo.

    Nah, jika setelah semua pemotongan itu, ternyata sisanya alias hasil nettonya masih mencapai nishab, berarti zakat tetap wajib dikeluarkan dari hasil bersihnya. Adapun jika setelah pengurangan tersebut, hasil pertanian tidak lagi mencapai nishab, maka berarti gugurlah kewajiban pembayaran zakatnya.

    Untuk contoh kasus pertanyaan diatas, jika mengikuti madzhab pertama, maka penghitungan zakat harus dilakukan sebelum hasil pertanian digunakan untuk pembayaran hutang pembelian sawah.

    Adapun menurut madzhab kedua yang kami pilih, jika seluruh atau sebagian besar hasil panen sawah pertanian tersebut dipergunakan untuk pembayaran hutang pembeliannya, sehingga tidak bersisa sama sekali atau sisanya tidak lagi mencapai nishab, maka berarti tidak ada kewajiban zakat atasnya.

    Demikian jawaban singkat yang bisa kami berikan. Semoga bisa dipahami dengan baik dan bermanfaat. Wallahul Muwaffi q ila aqwamith-thariq, wa Huwal Hadi ila sawa-issabil

    Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

    Pengasuh Rubrik Konsultasi Zakat yang dirahmati Allah, aktifi tas keseharian ayah saya adalah bekerja sebagai buruh tani. Ayah punya keinginan untuk memiliki dan menggarap sawah sendiri, dan hal ini diketahui oleh anak-anaknya. Kebetulan saat itu ada 1 petak sawah yang dijual dengan harga murah.

    Mengetahui hal tersebut, kami urunan dan memberikan sejumlah uang kepada ayah dengan harapan dapat digunakan untuk membeli sawah tersebut. Walaupun uang pemberian tersebut belum cukup, sawah tersebut tetap ayah beli dengan tambahan dana pinjaman. Hasil dari sawah tersebut nantinya sebagian ayah gunakan untuk membayar angsuran pinjaman tersebut diatas.

    Dengan kondisi tersebut diatas, apakah ayah masih wajib mengeluarkan zakat pertanian?

    Mohon bantuan pencerahannya, wassalamualaikum warahmatullah wabarakatuh

    Hamba Allah

    ZAKAT HASIL PERTANIAN DARI LAHAN YANG TERHUTANG

    Doc: Istimewa

  • 24 Oase MARET 2015

    SIRAH

    Asma binti Abu Bakar adalah salah seorang wanita mulia yang turut serta dalam hijrah ke Madinah. Dia dikenal sebagai wanita terhormat yang menonjol dalam kecerdasannya, kemuliaan diri, dan kemauannya yang kuat. Ia dilahirkan pada 27 tahun sebelum Hijrah. Asma lebih tua sepuluh tahun dari Aisyah Ummul Mukminin, saudara perempuannya. Dia juga saudara kandung Abdullah bin Abu Bakar.

    Asma telah masuk Islam sejak di Makkah setelah 17 orang lainnya masuk Islam sebelum dirinya. Dia juga ikut membaiat (mengucapkan janji setia) Nabi shalallahu alaihi wasallam dan beriman dengan apa yang diajarkan padanya. Imannya kokoh pengamalan Islamnya baik.

    Asma menikah dengan Zubair bin Awwam, seorang yang tidak mempunyai harta benda, tidak pula kekuasaan, atau sesuatu lainnya kecuali kudanya. Maka Asma mengurus kuda itu, menyediakan makanan dan memberinya minumannya.

    Suatu ketika Zubair bersikap keras terhadapnya, maka Asma datang kepada ayahnya dan mengeluhkan hal itu. Abu Bakar berkata, Wahai anakku, bila seorang perempuan mempunyai seorang suami yang saleh kemudian meninggal, dan si perempuan tidak lagi menikah setelahnya, keduanya akan dikumpulkan oleh Allah di surga.

    Suatu saat, Asma mengunjungi Rasulullah dan berkata, Wahai Rasulullah, di rumahku tidak terdapat apa pun kecuali sesuatu yang diberikan oleh Zubair. Bolehkah aku memberikan (menyedekahkan) sesuatu yang sedikit itu kepada orang yang mengunjungi rumahku?

    Nabi shalallahu alaihi wasallam menjawab, Berikanlah (bersedekahlah) sesuai kemampuanmu dan jangan menahannya agar tidak ditahan pula suatu pemberian terhadapmu.

    Tentang kedermawanan Asma ini, Abdullah bin Zubair (putranya) berkata, Tidaklah kulihat dua orang wanita yang lebih dermawan daripada Aisyah dan Asma. Kedermawanan mereka berbeda. Adapun Aisyah, sesungguhnya dia suka mengumpulkan sesuatu, hingga setelah terkumpul semua, dia pun membagikannya. Sedangkan Asma, dia tidak menyimpan sesuatu untuk besoknya.

    Asma juga turut serta dalam Perang Yarmuk bersama suaminya, Zubair bin Awwam, dan menunjukkan keberaniannya. Dia membawa sebilah belati dalam pasukan Said bin Ash di masa fi tnah, lalu meletakkannya di balik lengan bajunya.

    Asma meriwayatkan sekitar 58 hadits dari Rasulullah, riwayat lain mengatakan 56 hadits.

    Asma mempunyai jiwa yang dermawan dan mulia tidak pernah menunda sesuatu hingga esok hari. Pernah suatu ketika dia jatuh sakit, kemudian dia segera membebaskan (memberikan) seluruh harta yang dipunyainya. Dulu dia pernah berkata pada anak-anak dan keluarganya, Berinfaklah kalian, dan bersedekahlah, dan jangan kau menunda keutamaan. Jika kalian menunda keutamaan, kalian tidak akan pernah mendapatkan keutamaan. Dan jika kalian memberi sedekah, kalian tidak akan kehilangan.

    Kata-kata Asma kepada putranya menunjukkan kepada kita tentang makna-makna yang luhur.

    Asma wafat di Makkah dalam usia 100 tahun, sedang giginya tetap utuh, tidak ada yang tanggal. Ia juga tidak pikun. [wan/republika.co.id]

    Asma binti Abu Bakar

    TETAP SEDEKAH DI KALA SUSAH

    Doc: Istimewa

  • 25MARET 2015 Oase

    Bicara tentang Tibet, kita menceritakan sebuah negeri yang juga berada di lokasi geografi s tertinggi di bumi dengan elevasi rata-rata 4900 meter dari permukaan laut. Jauh lebih tinggi dari Semeru (3676 m dpl) puncak tertinggi di pulau Jawa. Dengan ketinggian itu menjadikan Tibet sebagai kawasan tertinggi di muka bumi. Wajar bila kemudian Tibet disebut sebagai Negeri di atap Dunia. Tibet beribukota di Lhasa. Kota yang menjadi rumah bagi Masjid Agung Lhasa

    Masjid Agung Lasha merupakan salah satu bukti eksistensi Islam di Tibet. Masjid yang dibangun tahun 1716 dan direnovasi ulang di tahun 1959 berada di kota tertinggi di bumi menjadikan masjid Agung

    Lasha sebagai masjid yang juga terletak di lokasi tertinggi di Bumi, Masjid di atap dunia. Arsitektural masjid ini begitu unik dalam kesederhanaannya memadukan arsitektural Islam dengan arsitektural tradisonal asli Tibet dengan sentuhan tradisional Hui.

    Masjid Agung Lasha memiliki tiga pintu masuk yang menempati lahan seluas 2.600 m2. Sedangkan bangunan masjid meliputi area seluas 1.300 m2 yang terdiri dari ruang shalat, bangunan bunker, ruang wudhu, kamar mandi dan fasilitas lainnya.

    Masjid ini menjadi pusat kegiatan bagi umat islam Tibet, dan kebanyakan dari mereka memang berdiam tidak jauh dari masjid ini.

    Di tengah negeri yang kental dengan tradisi Budha ini, Islam telah berkembang sejak lama. Ajaran Islam mulai bersemi di Tibet pada era kepemimpinan Umar bin Abdul Aziz I (717 M-720

    M) dari Dinasti Umayyah. Umar mengirimkan utusannya ke pegunungan Himalaya setelah mendapat permintaan dari delegasi Tibet dan Cina untuk menyebarkan Islam di negeri itu. Khalifah pun lalu mengirimkan Salah bin Abdullah Hanafi ke Tibet.

    Itulah awal mula ajaran Islam berkembang di Tibet. Ketika Dinasti Umayyah digulingkan Abbasiyah, para penguasa Baghdad tetap menjalin hubungan dengan Tibet.

    Muslim Tibet boleh dibilang memiliki keunikan tersendiri. Sebagian besar dari penganut Islam berasal dari keturunan Kashmir, Persia, atau Arab melalui garis keturunan ayah. Sedangkan darah Tibet mengalir melalui garis keturunan ibu. Maka tak heran, banyak dari mereka yang bernama depan Tibet namun nama keluarganya Persia. Hal itu terjadi lantaran Tibet berbatasan dengan Kashmir dan Turkistan Timur. [res/dari berbagai sumber]

    Masjid di Atap DuniaMasjid Agung Lasha-Tibet

    25MARET 2015 Oase

    Doc: Istimewa

  • 26 Oase MARET 2015

    EKONOMI MANDIRI

    Rubrik ini terbuka bagi Donatur LMI yang memiliki Usaha dan ingin Usahanya tersebut diprofilkan.

    Silakan kontak Redaksi di 031 - 505 3883 atau Email: [email protected]

    Menjadi pengusaha adalah sebuah pilihan, karena turunan keluarga, lingkungan dan belajar. Dan Onny menjadi sekarang ini atas inspirasi dari ibunya. Sejak kecil Onny tertarik menjalani aktifitas dagang, hingga duduk di bangku universitas. Hobi ini menjadi kebiasaan asyiknya, tanpa malu Onny muda membawa keranjang berisi krupuk dan sambel khas dari kota Kediri. Jualan jamu juga, tanpa malu dan bangga mengenalkan aktifitasnya adalah seorang pegadang, hingga bekerja pun Onny tetap membawa krupuk dan sambel yang dijual dikalangan teman-teman bekerjanya.

    Lima tahun Onny menjalani aktivitas menjadi seorang pegawai, hingga tahun 2009 dia kena PHK besar-besaran dari perusahaannya. Onny yang lulusan Sastra Inggris tak patah semangat, jiwanya yang besar dari seorang pengusaha menantang untuk menaklukkan dunia dagang yang selama ini membuatnya besar. Mei 2010 dengan bermodalkan Rp. 2.000.000,- Onny membuka usaha pengolahan ikan tuna. Ikan tuna segar dia datangkan langsung dari Pacitan. Hingga sekarang dia dikenal dengan Mas Onny Tuna . Personal branding yang sukses dia ciptakan, hingga logo ikan berkacamata dengan nyengir menjadi gambaran dirinya.

    Prinsip dasar berbisnis kuliner menurut ayah 2 putra ini adalah : enak, enak, enak, enak dan harga. Enak untuk dikonsumsi sendiri, enak untuk keluarga, enak untuk tetangga, enak untuk lingkungan lebih luas dan baru berbicara tentang harga. Lutuna menjadi brand

    unik dari produk olehan tahu dan bakso tuna ini. Onny menjamin olahannya ini fresh from the ocean, karena diolah langsung dengan ikan segar. Awal-awalnya Onny melakukan produksi di Malang, banyak ikan tuna yang sampai di Malang rusak yang akhirnya merusak cita rasa olahan Tahu tuna dan bakso tuna. Dengan pertimbangan itu Onny memindah produksinya langsung ke Pacitan.

    Produknya ini sudah ada di beberapa kota, Kediri, Sumenep, Mojokerto dan Kudus. Onny menuturkan di perjalanan bisnis tidaklah mudah, di tahun ke 2 saat usahanya mulai menampakkan hasil, dia ditinggal pelanggannya. Gempuran olahan ikan tuna dari pacitan yang jauh lebih murah membuat pelanggannya peralih hati, naluri manusia memang. Waktu itu benar-benar dikondisi menyerah. Tahun 2013 menjadi titik balik usaha olahan ikan tuna ini, semangat dari diri sendiri, keluarga dan para pelanggan yang akhirnya kembali, ujar suami dari Novita Sari menuturkan perjuangan untuk bangkit itu luar biasa

    Onny menuturkan, dalam berbisnis tidak bisa dijadikan sampingan. Kita harus fokus, percaya diri dan perbanyak jaringan. Sekarang Onny memperkerjakan 15 pegawai di bagian produksi. Tak lepas dari itu, Onny berusaha untuk berbagi ilmu. Bagaimana dalam islam, diantara yang pahalanya terus mengalir adalah ilmu yang bermanfaat. Onny menularkan jiwa bisnisnya ke rekan-rekan resellernya. Dan yang pasti pembeli itu adalah raja. Berilah service terbaik untuk pelanggan, pungkas Onny. [Cony/LMI Malang]

    MAS ONNY TUNA JIWANYA ADALAH PEGADANG

    26 Oase MARET 2015

  • 27MARET 2015 Oase

    Redaksi menerima tulisan dari para pembaca yang ingin berbagi pengalaman.Kirimkan tulisan Anda ke Email redaksi Oase : [email protected] tulisan maksimal 3000 karakter (sudah termasuk spasi)

    Rabu Sore, seperti biasa di tempat saya ada acara taklim rutin untuk ibu-ibu sekitar rumah. Hari itu hujan deras sekali, tapi ibu-ibu tetap hadir dengan membawa payung. Di akhir acara, ada 3 ibu yang sengaja menunggu hujan reda. Salah satu di antaranya mendekati saya dan duduk di sebelah saya. Kemudian saya tanya, Ibu wau tindak mriki nitih nopo? (Ibu tadi ke sini naik apa?)

    Jawab Ibu tersebut : Kulo wau mlampah mbak (saya tadi jalan kaki, mbak)

    Saya : Hlo bu, kan lumayan jauh

    Jawab Ibu tersebut : Iya mbak, lumayan jauh. Tapi saya sengaja kok mbak. Sekalian olah raga. Tapi ternyata badan saya nggak kuat mbak, sekarang separo badan saya terasa tebal

    Saya : Hlo kenapa bu?

    Jawab Ibu tersebut : Sebenarnya saya ini sakit mbak, kena penyumbatan pembuluh darah di otak

    Saya : Innalillah Bu, ayo sekarang ke rumah sakit

    Ibu Tersebut : Tidak usah mbak, sudah biasa seperti ini

    Saya : Hla tadi kok tetap berangkat Ngaji to bu?

    Ibu Tersebut : Iya mbak, eman kalau tidak hadir

    MasyaAllah, mendengar jawaban ibu itu rasanya hati saya bergemuruh. Beliau begitu semangat menimba ilmu meskipun kondisi sakit. Usiapun tak lagi muda.

    Hati saya terusik, seperti dapat pukulan keras. Seolah Allah tunjukkan kepada saya, ini loh contohnya, jika menimba ilmu itu ya harus istiqomah. Jangan mudah beralasan untuk tidak menghadiri majelis ilmu. Padahal Allah akan memudahkan jalan menuju surga bagi hamba-hambaNYA yang istiqomah menghadiri majelis ilmu

    Dari Abu Hurairah berkata, Rasulullah bersabda: Barangsiapa menempuh satu jalan untuk menuntut ilmu, niscaya Allah mudahkan baginya jalan menuju surga.(HR. Muslim)

    Dan bagi para penimba ilmu, Jalan yang di laluinya adalah

    hamparan sayap malaikat. Sungguh mulia para penimba ilmu, hingga malaikatpun merelakan sayapnya di letakkan di sepanjang jalan yang dilalui para penimba ilmu.

    Dari Abu Darda berkata, aku mendengar Rasulullah bersabda: Dan sesungguhnya para malaikat meletakkan sayap-sayapnya untuk penuntut ilmu sebagai bentuk keridhoaan mereka terhadap apa yang ia lakukan.(HR. Abu Dawud dan At-Tirmidzi)

    Saya merinding membayangkan, ketika ibu tadi mulai melangkahkan kaki meninggalkan rumah menuju majelis ilmu. Para Malaikat turun, Meletakkan sayapnya di sepanjang jalan, menaunginya, mendoakannya, memohon ampunan Allah atasnya.

    Allahu Kariim..... kami lalai dari mencari ilmu. capek, sibuk, hujan begitu mudah kami jadikan alasan untuk tidak hadir dalam majelis ilmu.

    Ampuni Kami Ya Rabbi ..

    Oleh: Kaguya Putri

    SAKIT PARAH, MASIH SEMPATKAN HADIR DIMAJELIS ILMU

    27MARET 2015 Oase

    Doc: Istimewa

  • 28 Oase MARET 2015

    Kirim melalui email: [email protected] atau ke alamat redaksi: Jl. Nginden Intan Raya 12 Surabaya

    Bagi setiap karya yang dimuat, akan mendapatkan bingkisan menarik.

    Jangan Lupa Sertakan Fotodan Biodata Diri ya !!

    Ingin karyamu dimuatdi Majalah OASE ?

    Attania Aisyah SuadaPlaygroup annuri Sepanjang Sidoarjo

    Alamat: Ngelom VI No.115 Taman Sepanjang - Sidoarjo

    ZONA ANAK

    Muhammad. FARRAS al Hafi dhTk. Annur Sepanjang Sidoarjo

    Alamat: Ngelom VI No. 115 Sepanjang - Sidoarjo

    Zukhrufaradina IslamiKelas II CerdasSDIT BIC Kota Pasuruan

  • 29MARET 2015 Oase

    Andri Firmansyahsi Pebi

    Laki-laki dan perempuan itutidak sama lo...

  • 30 Oase MARET 2015

    MEMBACA ALAM

    Cuaca adalah bagian penting bagi manusia dalam menjalani hidup sehari-hari. Dengan cuaca, maka manusia bisa memperkirakan aktifi tas apa yang akan dilakukan. Dengan cuaca pula, dapat mempersiapkan diri menghadapi kondisi yang mungkin saja terjadi

    Secara pengertian, cuaca adalah keadaan udara pada satu wilayah tertentu dalam waktu tertentu dan berlangsung dalam waktu yang singkat. Dengan begitu, cuaca dapat berbeda antara satu wilayah dengan wilayah lain, bahkan bisa berganti dengan cepat dalam satu hari.

    Dalam kehidupan manusia, mengetahui dan memperkirakan cuaca sangatlah berguna. Ketika kita tahu bahwa kemungkinan akan hujan, maka kita bisa menyiapkan payung. Jika cuaca cerah, maka bisa melakukan aktifi tas di luar ruangan. Bahkan dalam dunia transportasi udara, mengetahui perkiraan cuaca adalah syarat wajib bagi penerbang agar dapat bersiap-siap menghadapi kondisi perjalanan.

    Karena itu, di berbagai media cetak ataupun elektronik, selalu ada berita prakiraan cuaca. Tentu sumbernya adalah lembaga resmi dan professional yang memang bertugas mengetahui kondisi cuaca.

    Namun bagi yang ingin mengetahui cuaca secara tradisional tanpa menggunakan teknologi, bisa memperkirakan apakah cuaca akan baik, buruk, cerah atau hujan, hanya dengan melihat kondisi dan gejala-gejala yang terlihat di alam. Matahari, bulan, angin, kabut dan awan bisa dijadikan patokan untuk prediksi cuaca ke depan.

    Tentunya prakiraan cuaca tradisional ini, belum dapat dikatakan akurat. Tapi setidaknya, dapat membantu untuk mengatur kegiatan dan aktifi tas harian kita.

    1. Dengan Melihat Kondisi Mataharit Apabila ketika terbit memiliki

    warna merah tua disertai awan gelap maka kemungkinan akan turun hujan. Jika terang dengan cahaya penuh maka kemungkinan cuaca akan cerah.

    t Jika ketika matahari terbenam warnanya kuning cerah dan warna oranye di bawahnya, maka kemungkinan hujan akan turun.

    2. Dengan Melihat Kondisi Bulant Jika bulan bersinar sangat

    terang, itu berarti menandakan cuaca dengan baik alias cerah.

    t Jika banyak awan yang menyelimuti bulan ada kemungkinan hujan akan turun.

    t Jika ada cahaya lingkaran di sekitar bulan kemungkinan ada suatu perubahan cuaca

    3. Dengan Melihat Kondisi Awant Jika saat ada awan kumulus

    atau awan yang bulat seperti gunung tertutup salju hawanya terasa panas, maka kemungkinan akan turun hujan.

    t Apabila ada awan sirrus atau awan yang seperti arak-arakan kepulan awan yang sangat tinggi letaknya, maka kemungkinan akan turun hujan.

    4. Dengan Melihat Kondisi Angint Jika ada angin lemah dari arah

    utara atau timur kemungkinan akan terjadi cuaca baik, namun jika datangnya dari arah barat atau barat daya, kemungkinan hujan atau gerimis akan tiba.

    t Jika putaran angin searah jarum jam, maka cuaca kemungkinan baik. Sedangkan jika arah putaran angin berputar berlawanan arah jarum jam kemungkinan akan hujan.

    5. Dengan Melihat Kondisi Kabutt Jika kabut menggumpal cerah

    seperti awan maka cuaca mungkin akan baik.

    t Jika ada kabut gunung kemungkinan akan ada hujan, akan tetapi jika kabut lembah maka kira-kira kemungkinan cuaca akan cerah.

    t Cuaca berawan/berkabut di pagi hari yang terlihat semakin cerah, maka mungkin cuaca akan terus cerah

    [muhandira/dari berbagai sumber]

    MEMPREDIKSI CUACA DENGAN CARA SEDERHANA

    30 Oase FEBRUARI 2015

    Doc: Istimewa

  • 31MARET 2015 Oase

  • 32 Oase MARET 2015

    OFIL PPRO KKIMUZAAKK

    Memilih untuk berkarier adalah sebuah tanggung jawab besar bagi Nirmala Naqsahbandi Radtra Nensy. Perempuan kelahiran 1972 ini banyak kehilangan waktu bersama keluarga. Tapi kembali kepada tujuan, semuanya kembali kepada keluarga. Untuk memberikan yang terbaik kepada kedua buah hatinya, begitu halnya yang dilakukan ibunya untuk ke 5 saudaranya. Masih ingat betul pesan mendiang ibunya, berikan yang terbaik untuk madrasah anak-anak, ujar Senior Manajer di Carefour Mitra Malang ini

    Nirmala besar dari keluarga yang agamis, rumahnya tidak jauh dengan kalimat dan ayat-ayatNya. Dari mulai tilawah dan kajian-kajian. Kebiasaan-kebiasaan baik ini dia turunkan ke ananda Naura dan ananda Haidar. Salah satunya kebiasaan mengaji setiap selesai sholat. Dan menghiasai rumahnya di daerah Ngijo dengan memperdengarkan ayat-ayat suci serta kajian-kajian dari Radio peninggalan ibundanya dulu almarhumah Ibu Nurbayah.

    Ingat dengan tausiah dari seorang ustadz, sebuah jabatan adalah amanah. Menjadikan Nirmala berusaha untuk menjadikan jabatan adalah sarana untuk berdakwah menebarkan hal-hal kebaikan. Disini ada Sholat Dhuha sebelum buka toko, ujar istri dari Setyo Yudho. Dan Nirmala juga banyak mengambil

    kebijakan yang berorientasi pada islam. Salah satunya saat perayaan agama lain atau saat Valentine, tidak ada hiasan toko saat itu ataupun atribut-atributnya. Ini dilakukan dalam hal menggunakan jabatan sebagai sarana untuk berdakwah. Karena Nirmala tahu dan faham semuanya akan dimintai pertanggung jawaban oleh Allah, ujar wanita yang telah 10 tahun berkarier di Carrefour ini.

    Nirmala menjadikan sedekah sebagai sebuah kebutuhan, dan berusaha untuk rutin sedekah Subuh. Waktu itu tahun 2012, saat itu uang saya tinggal Rp. 4.000,- dan pilihannya adalah menyedekahnya sisa uangnya itu. Dan tepat hari itu almh ibunya mengajak untuk ke Malang, tanpa bekal uang sepeser pun, bahkan untuk membeli jajan anaknya saja almh ibunya yang membayari. Allah tak pernah ingkar, saat sampai di Kota Malang dan istirahat saya merasakan sebuah pukulan ringan, seperti mimpi tapi waktu itu saya tidak mimpi, ibu saya menyodorkan uang di amplop coklat sebesar Rp. 4.000.000,- kakakmu bayar hutang, cerita Wanita berjilbab ini.

    Banyak keajaiban yang terjadi, bahkan bisa menjadi di posisi seorang senior manajer pun tak lepas dari sedekah dan doa Ibu. Dan pesan Almh Ibunya diakhir hayat adalah jangan berhenti menuntut ilmu. [Cony/LMI Malang]

    Nirmala Naqsahbandi Radtra NensySenior Manajer Carrefour Mitra Malang

    BERDAKWAH DENGAN JABATAN

    Doc: LMI

  • 33MARET 2015 Oase

    PPROFFIL MUUSTAHHIK

    Cobaan bertubi-tubi, itulah yang Allah berikan kepada ibu Sugiati warga desa Ngentep RT 01 RW 02 Kec. Kawedanan Magetan. Dimulai dari Desta Aprilius Valentino anak semata wayangnya yang kini berusia 3 tahun harus menjalani operasi karena kelainan Hati dan Pankreas. Di saat sang buah hati dirawat di rumah sakit dan membutuhkan biaya yang banyak, ayah Desta mengalami musibah kecelakaan dan meninggal dunia.

    Untuk mencukupi kebutuhan hidupnya Sugiati, ibu muda (23 tahun) ini harus rela terpisah dengan anak semata wayangnya bekerja sebagai pembantu rumah tangga di Solo. Kini Desta diasuh oleh neneknya.

    Alhamdulillah, Kamis 12 Februari 2015 LMI berkesempatan untuk mengunjungi Desta. Wajah

    ceria sudah nampak dalam senyumnya. Semoga Allah memberikan kekuatan dan kemudahan untuk ibu Sugiati sekeluarga. Setiap cobaan sudah diukur oleh Allah, tidak ada cobaan yang diberikan melebihi kekuatan hamba-Nya. [Siti/LMI Magetan]

    BANTUAN HIDUP UNTUK DESTA

    Yuwina namanya, di usianya yang baru 2 tahun ini, dirinya justru menderita penyakit Multiple Congenital, yaitu cacat di semua badan. Jari tangannya dempet, dan walau sudah di lakukan operasi jari-jarinya semua tidak tumbuh. Selain itu ada lilitan di kakinya, mata tanpa kelopak, mulut tanpa langit-langit dan tidak bisa makan nasi/bubur. Sebagai nutrisi pengganti makanan yaitu susu formula.

    Adik Yuwina yang tinggal di Tulangan Sidoarjo ini membutuhkan biaya pengobatan dan kebutuhan yang di perlukan Yuwina sendiri sehari-hari berupa susu formula, dot bayi khusus, popok, salep untuk ruam pada kulit pantat, serta biaya sewa mobil untuk kontrol ke RS dari Tulangan Sidoarjo ke Surabaya.

    LMI Sidoarjo telah menyalurkan bantuan kesehatan sementara untuk Yuwina, dan sekarang Yuwina sedang menunggu rujukan untuk dapat di rawat di RSCM Jakarta. Namun untuk kebutuhan hidup sehari-hari, memang tidaklah sedikit.

    Semoga Yuwina bisa menjalani operasinya dengan baik, dan uluran tangan para donatur akan sangat bermanfaat bagi Yuwina. [LMI Sidoarjo]

    PEDULI YUWINA, PENDERITA MULTIPLE CONGENITAL

    Desta - Mustahik LMI Magetan

    Yuwina - Mustahik LMI Sidoarjo

  • 34 Oase MARET 2015

    KABAR DARI LMI

    Bojonegoro

    Tanggal 1 Februari yang lalu merupakan agenda besar bagi muslimah, yakni momentum hari hijab sedunia, dengan menanamkan kesadaran bagi setiap muslimah untuk menjaga diri dengan berhijab dan berpakaian yang sopan.

    Bertepatan pada hari hijab sedunia ini pula LMI Bojonegoro mengadakan kampanye berhijab Massal dan pembagian Jilbab gratis. tepatnya pada hari ahad pagi (1/2/15) di alun-alun Bojonegoro, di hari bebas kendaraan bermotor (car free day). LMI bersama dengan Hijaber Comunity Bojonegor (HCB) menyuarakan berhijab

    Massal. Dimulai dengan sambutan dari Kepala LMI Bojonegoro dan Ketua HCB dilanjutkan dengan pembagian jilbab kepada anak asuh yang ikut pada hari itu. Acara berlanjut dengan berjalan bersama sambil membagikan jilbab kepada masyarakat umum yang datang di car free day tersebut.

    Alhamdulillah, sekitar 200

    potong jilbab sudah terbagikan, tutur Dina, Ketua HCB Bojonegoro, mewakili anggota HCB yang ikut berpartisipasi dalam acara tersebut. LMI Bojonegoro menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Komunitas HCB yang telah berperan besar dalam menyuarakan dan mensukseskan hari Hijab sedunia tersebut. [Anam/LMI Bojonegoro]

    BERBAGI JILBAB DI HARI HIJAB SEDUNIA

    LMI Sidoarjo bekerja sama dengan mahasiswa KKN Universitas Muhammadiyah Sidoarjo melaksanakan kegiatan bakti sosial berupa penyerahan bingkisan dari LMI untuk 19 anak Yatim Dhuafa Panti Asuhan Aisyiyah Balong Bendo. Bingkisan ini diserahkan oleh para Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidoarjo saat KKN di Desa Penambangan di Kecamatan Balong Bendo.

    Selain itu, LMI juga menyerahkan wakaf Quran

    pengurus Panti Asuhan Aisyiyah, pengurus Ranting dan Cabang Muhammadiyah. Harapannya dengan wakaf Quran ini dapat menambah syiar Islam dengan Al Quran dan untuk merajut ukhuwah Islamiyah.

    Kegiatan ini memang bukan yang pertama kali, karena, sudah

    beberapa kali LMI Sidoarjo turut serta melaksanakan kegiatan bakti sosial, terlebih dalam kegiatan syiar Islam.

    Semoga dengan kegiatan ini, selain turut menyebarkan syiar, juga dapat berbagi keceriaan kepada mereka yang membutuhkan. Aamiin [Koesy/LMI Sidoarjo]

    WAKAF QURAN dan BINGKISAN YATIM DI

    BALONG BENDO

    Sidoarjo

    34 Oase MARET 2015

  • 35MARET 2015 Oase

    KABAR DARI LMI

    Memulai usahanya sejak tahun 2006, Sulastri istiqamah menjalankan usaha membuat keset dari kain. Dengan latar belakang keluarga kurang mampu dan suami yang telah berpulang, sementara masih ada 2 anak dan 3 keponakan yatim piatu yg menjadi tanggungannya, Sulastri berusaha sekuat tenaga menghidupi keluarganya. Usaha yang terinspirasi dari tugas sekolah keponakannya yg bersekolah di SMK pun beliau mulai. Sehingga beliau

    tetap mendapat penghasilan dan menjaga anak-anaknya.

    Perlahan tapi pasti, usahanya mulai menunjukkan hasil. Ada beberapa orang yg mengambil produknya bahkan menjualnya ke luar kota hingga Sumatera. Meskipun begitu, kendala yg dihadapi saat ini sulitnya mendapat bahan baku karena banyaknya persaingan dan sedikitnya usaha kaos di Madiun.

    Hingga saat ini Sulastri belum pernah menerima bantuan, pelatihan ataupun pengarahan dari pemerintah. Bantuan yang dia terima berasal dr LMI berupa dana, mesin jahit serta pemasaran kepada donatur.

    Karena itu Sulastri berharap mampu membesarkan usahanya serta mengembangkan usaha kaos/training keahlian yang dia dapatkan selama bekerja di sablon sehingga dapat lebih berdaya guna. [gushar/LMI Madiun]

    BANTUAN MESIN JAHIT BAGI PENGRAJIN KESET

    Kamis 22 Januari 2015 merupakan hari yang sangat menggembirakan untuk Mbah Sami. Setelah mengalami proses yang panjang, kali ini mbah

    Sami dapat tersenyum lepas lagi. Sore itu, tim LMI mendatangi kediaman mbah Sami untuk melakukan pemasangan kaki palsu beliau.

    Dari berbagai macam proses yang diawali dengan pengukuran dan dilanjutkan fitting, untuk menentukan kenyamanan dari kaki palsu yang hendak

    digunakan. Dan tahap ketiga adalah pemasangan di pasang di kaki kanan mbah Sami.

    Kebahagiaan yang tergambar jelas dari wajah mbah Sami tidak dapat disembunyikan lagi. Dengan penuh semangat dan kehati-hatian mbah Sami mencoba berjalan dengan kaki barunya. Terima kasih kepada donatur, semoga dengan bantuan kaki palsu ini saya bisa melanjutkan kegiatan-kegiatan seperti biasanya, ujar mbah Sami. [LMI Kota Kediri]

    KEMBALINYA SENYUM

    MBAH SAMI

    Madiun

    Kota Kediri

    35MARET 2015 Oase

  • 36 Oase MARET 2015

    Sebagai lembaga yang bergerak dalam bidang Sosial dan Dakwah, LMI Cabang Magetan bekerjasama dengan LPGM Rabbani telah bersinergi selama 3 tahun terakhir untuk menjalankan program Tahfidz Quran. Alhamdulillah santri yang

    mukim/diasramakan ada 11 anak meliputi SMA 2 anak dan SMP 9 anak sedangkan santri TPA berjumlah 120 anak.

    Pada hari Ahad tanggal 01 Februari 2015 Program Tahfidz Quran LMI Cabang Magetan telah

    memberikan penghargaan kepada 11 santri. Acara ini bertujuan untuk mengapresiasi santri binaan LMI agar terus meningkatkan kemampuannya dalam menghafal Al-Quran. Dalam acara tersebut ada 2 santri yang sudah menghafalkan 4 juz, dan yang lain telah hafal 1 2 juz.

    Terima kasih kepada para donatur yang telah membantu terselenggaranya Program Rumah Tahfidz. Semoga program ini semakin berkembang dan menjadi ladang amal kita semua. Aamiin [LMI Magetan]

    RUMAH TAHFIDZLMI MAGETAN

    LMI Kabupaten Kediri telah melaksanakan kegiatan santunan yatim, jompo dan dhuafa disertai dengan bazaar sembako murah pada hari Ahad 15 Februari 2015. Kegiatan ini bekerjasama dengan mitra program LMI yaitu Elfast Pare, salah satu English Course terbesar di kampung

    Inggris, Kediri.

    Pada kegiatan tersebut dibagikan santunan pada 30 anak yatim, 25 orang jompo dan 130 dhuafa sekitar lingkungan Elfast. Di samping itu kegiatan juga dimeriahkan dengan pasar baju layak pakai dan sembako murah

    sebanyak 200 paket. Kegiatan dibuka dengan sambutan dari ketua RT dan juga pengenalan program program LMI Kab Kediri.