Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

79
Akademi Kebidanan Tahirah Al Baeti Bulukumba Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M.Keb Dipakai Dalam Lingkup

Transcript of Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

Page 1: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

Akademi Kebidanan Tahirah Al Baeti Bulukumba

Disusun Oleh

Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M.Keb

Dipakai Dalam Lingkup

Page 2: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASUHAN KEBIDANAN PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

i

VISI, MISI DAN TUJUAN

AKADEMI KEBIDANAN

TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA

VISI :

“Menjadi Akademi Kebidanan yang menghasilkan bidan yang berbudi luhur,

berdaya saing, profesional dan mandiri pada tahun 2025”

MISI :

1. Menyelenggarakan pendidikan yang berkualitas.

2. Menyelenggarakan kualitas sumber daya manusia tenaga pendidik dan

tenaga kependidikan.

3. Menyelenggakan kegiatan penelitian dan pengabdian masyarakat.

4. Menyelenggarakan kerjasama dengan berbgai pihak baik nasional maupun

internasional untuk membangun jaringan yang berwawasan keilmuan dan

keahlian

Tujuan Akademi Kebidanan (AKBID) Tahirah Al Baeti Bulukumba dalam

menyelenggarakan pendidikan :

1. Menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi, berbudi luhur,

profesional, mandiri dan berdaya saing tinggi sehingga mampu

memecahkan masalah kesehatan dalam penerapan asuhan kebidanan.

2. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia, sarana dan prasarana

pendidikan

3. Melaksanakan Tridarma Perguruan Tinggi.

4. Mengembangkan Akademi Kebidanan sebagai sumber iformasi dalam

upaya peningkatan kualitas standar pelayanan kebidanan.

5. Mengembangkan jejaring dan kemitraan dalam peningkatan kualitas sumber

daya manusi dan percepatan masa tunggu lulusan.

Page 3: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASUHAN KEBIDANAN PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

ii

HALAMAN PENGESAHAN

MODUL PRAKTIKUM

MATA KULIAH ASUHAN KEBIDANAN PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

KODE MATA KULIAH: BD.5.209

JUMLAH SKS : 3

DOSEN PENGAJAR :

Erniawati, S.ST., M.Keb

Jusni, S.ST., M.Kes

Modul Praktikum Asuhan Kebidanan Pasca Persalinan Dan Menyusui Ini Telah Disahkan

Oleh:

Mengetahui

Pudir I Koordinator Mata Kuliah

Erniawati, S.ST., M.Kes

NIK : 41220514211178

Erniawati, S.ST., M.Keb

NIDN : 0921117803

Mengesahkan,

Direktur Akademi Kebidanan Tahirah Al Baeti Bulukumba

Hj. Andi Asriany, SKM., M.Kes

NIK : 41220908220948

Page 4: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASUHAN KEBIDANAN PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

iii

KATA PENGANTAR

Bismillahirrahmanirrahim

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT yang senantiasa melimpahkan

rahmat dan hidayah Nya, sehingga kami dapat menyelesaikan modul praktikum asuhan

kebidanan pasca persalinan dan menyusui AKBID Tahirah Al Baeti Bulukumba.

Modul praktikum ini disusun agar semua pihak yang terlibat dalam pembelajaran

praktikum yang meliputi mahasiswa, pembimbing akademi, dapat mengetahui, memahami

dan melaksanakan tugas mereka sesuai dengan fungsi dan kedudukannya, sehingga dapat

tercapai tujuan yaitu meningkatkan pengetahuan dan keterampilan mahasiswa yang sesuai

denga standar kompetensi bidan.

Kami menyadari bahwa modul praktikum ini masih jauh dari sempurna dan masih

banyak kekurangan di dalamnya. Untuk itu, kami mengharapkan kritik dan saran yang

membangun demi mencapai hasil yang lebih baik di masa yang akan datang. Semoga modul

praktikum ini bermanfaat, dan tidak lupa semua ini kita kembalikan kepada Allah, SWT.

Atas bantuan semua pihak dalam penyusunan dan penyempurnaan modul ini, kami

ucapkan terimakasih. Semoga segala niat baik kita dalam penyusunan modul praktikum ini

mendapat ridho dariNya, Aamiin.

Wassalaamu’alaikum Warohmatullohi Wabarokatuh

Bulukumba, Agustus 2019

Koordinator Mata Kuliah

Erniawati, S.ST.,M.Keb

Page 5: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASUHAN KEBIDANAN PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

iv

DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL ....................................................................................................

HALAMAN JUDUL ........................................................................................................

VISI MISI ........................................................................................................................

HALAMAN PENGESAHAN ...........................................................................................

KATA PENGANTAR ......................................................................................................i

DAFTAR ISI .................................................................................................................. ii

KEGIATAN BELAJAR PRAKTIKUM ........................................................................

A. Deskripsi Mata Ajar ................................................................................................ 1

B. Tujuan Umum ......................................................................................................... 1

C. Tujuan Khusus ........................................................................................................ 1

D. Keterampilan Yang Dipelajari ................................................................................. 2

PRAKTIKUM I PEMERIKSAAN FISIK IBU NIFAS

A. MATERI.............................. .................................................................................... 3

B. SATUAN ACARA PRAKTIKUM .......................................................................... 4

C. DAFTAR TILIK ..................................................................................................... 6

D. JOB SHEET ............................................................................................................ 8

E. PENUNTUN BELAJAR ........................................................................................ 13

PRAKTIKUM II PERAWATAN PAYUDARA

A. MATERI ............................................................................................................... 15

B. SATUAN ACARA PRAKTIKUM ......................................................................... 16

C. DAFTAR TILIK .................................................................................................... 18

D. JOB SHEET ........................................................................................................... 20

E. PENUNTUN BELAJAR ........................................................................................ 24

PRAKTIKUM III TEKNIK MENYUSUI YANG BENAR

A. MATERI ................................................................................................................ 26

B. SATUAN ACARA PRAKTIKUM ......................................................................... 28

C. DAFTAR TILIK .................................................................................................... 30

D. JOB SHEET ........................................................................................................... 32

E. PENUNTUN BELAJAR ........................................................................................ 36

PRAKTIKUM IV SENAM NIFAS

A. MATERI ................................................................................................................ 39

Page 6: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASUHAN KEBIDANAN PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

v

B. SATUAN ACARA PRAKTIKUM ......................................................................... 41

C. DAFTAR TILIK .................................................................................................... 43

D. JOB SHEET ........................................................................................................... 45

E. PENUNTUN BELAJAR ........................................................................................ 49

PRAKTIKUM V PENDIDIKAN KESEHATAN ASI ESKLUSIF

A. MATERI ................................................................................................................ 51

B. SATUAN ACARA PRAKTIKUM ......................................................................... 54

C. DAFTAR TILIK .................................................................................................... 56

D. JOB SHEET ........................................................................................................... 57

E. PENUNTUN BELAJAR ........................................................................................ 62

PRAKTIKUM VI PENDIDIKAN KESEHATAN VITAN A PADA IBU NIFAS

A. MATERI ................................................................................................................ 65

B. SATUAN ACARA PRAKTIKUM ......................................................................... 66

C. DAFTAR TILIK .................................................................................................... 68

D. JOB SHEET ........................................................................................................... 69

E. PENUNTUN BELAJAR ........................................................................................ 72

Page 7: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

1

KEGIATAN BELAJAR PRAKTIKUM/LABORATORIUM

ASUHAN KEBIDANAN PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

A. Deskripsi Mata Ajar

Pada mata kuliah ini mahasiswa dapat melakukan role play asuhan ibu pasca persalinan dan

menyusui pada phantom. Bahan kajian pada mata kuliah ini adalah tentang factor yang

mempengaeruhi pasca persalinan dan laktasi, kebutuhan dasar ibu pasca persalinan, evidence

based dalam asuhan pasca persalinan dan laktasi, keterampilan dasar dalam asuhan pasca

persalinan dan laktasi, tanda bahya persalinan, adaptasi fisiologi BBL, deteksi dini komplikasi

dan penanganan awal kegawatdaruratan pada neonates, bayi, dan balita, serta manajemen

asuhan pasca persalinan. Pelaksanaan pembelajaran menggunakan metode kuliah, tutorial,

praktikum laboratorium, dan penugasan mandiri. Penugasan mahasiswa dievaluasi dan

penilaian formatif dan sumatif serta nilai tugas.

B. Tujuan Umum

Memberikan kesempatan pada mahasiswa untuk mendemonstrasikan pelaksanaan tindakan

asuhan kebidanan pasca persalinan dan menyusui.

C. Tujuan Khusus

Mahasiswa diharapkan dapat mempraktekan keterampilan :

Penilaian kondisi umum masa nifas

1. Melakukan anamnesis pada ibu nifas

2. Melakukan tanda-tanda vital ibu nifas

3. Melakukan pemeriksaan payudara (Putting, Bendungan ASI, Tanda-tanda infeksi, dll)

4. Melakukan pemeriksaan kontraksi uterus dan tinggi fundus uteri

5. Melakukan pemeriksaan lochea dan luka perineum pada ibu nifas

6. komplikasi masa nifas (Deteksi dini / penatalaksanaan awal kegawatdaruratan)

7.

Melakukan anamnesis dan pemeriksaan fisik tanda dan atau gejala Infeksi nifas

(vulvitis, plebitis, mastitis, sistitis, peritonitis, endometritis, infeksi luka jahitan dll)

8. Melakukan anamnesis dan pemeriksaan fisik tanda dan atau gejala HPP

9.

Melakukan anamnesis dan pemeriksaan fisik tanda dan atau gejala hematoma vulva,

vagina, hemoroid

10.

Melakukan anamnesis dan pemeriksaan fisik tanda dan atau gejala Preeklamsi/eklamsi

masa nifas

Page 8: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

2

11. Melakukan anamnesis dan pemeriksaan fisik tanda dan atau gejala Post partum blues

12.

Melakukan konsultasi dan rujukan pada kasus nifas dengan masalah dan atau

komplikasi (termasuk persiapan pra rujukan)

13. Membuat surat konsultasi dan rujukan kasus nifas

14. Membantu ibu nifas melakukan mobilisasi dini

15. Memberikan pendidikan Kesehatan pada ibu nifas

16. Melakukan persiapan pasien nifas pulang

17. Mengajarkan anticipatory guidance

D. Ketrampilan yang dipelajari

1 Pemeriksaan Fisik Pada nifas

2 Perawatan Payudara

3 Tehnik Menyusui Yang Benar

4 Senam nifas

5 Pendidikan Kesehatan Tentang ASI Eksklusif

6 Pendidikan Kesehatan Tentang Vitamin A

Page 9: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

3

PRAKTIKUM I

MATERI

PEMERIKSAAN FISIK IBU NIFAS

1. Pengertian

Pemeriksaan fisik merupakan salah satu cara mengetahui gejala atau masalah kesehatan

yang dialami oleh ibu nifas dengan mengumpulkan data objektif dilakukan pemeriksaan

terhadap pasien.

2. Tujuan

a. Untuk mengumpulkan data

b. Mengidentifikasi masalah pasien

c. Menilai perubahan status pasien

d. Mengevaluasi pelaksaan tindakan yang telah diberikan

3. Prinsip umum pemeriksaan fisik ibu nifas

a. Pemeriksaan fisik ibu nifas disesuaikan dengan tujuan kunjungan program dan

kebijaksanaan (6 jam 2-6 hari, 2 minggu setelah persalinan).

b. Menjelaskan pemeriksaan fisik yang akan dilakukan pada klien

c. Pada saat pemeriksaan fisik biasakan pemeriksa berdiri di sebelah kanan klien

d. Gunakan pendekatan fisik mulai dari arah luar tubuh ke arah dalam tubuh, posisi

pasientergantung jenis pemeriksaan dan kondisi sewaktu di periksa.

e. Gunakan pemeriksaan fisik dengan menggunakan tekhnik pemeriksaan dari daerah

yang mengalami kelainan (abnormal) ke daerah yang tidak mengalami kelainan

(normal)

f. Perhatikan kesiapan petugas, pasien dan ruangan

4. Tekhnik Pemeriksaan Fisik Ibu Nifas

Tekhnik yang gunakan dalam pemeriksaan fisik adalah inspeksi, palpasi, perkusi dan

auskultasi

Page 10: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

4

SATUAN ACARA PRAKTIKUM

(SAP)

Mata Kuliah : Asuhan Kebidanan Pasca persalinan dan menyusui

Kode Mata Kuliah : BD.5.209

Hari / Tanggal : 3 SKS (T=2, P=1)

Jumlah Pertemuan : 1 x 170 menit

Pembimbing : Jusni, S.ST., M.Kes

A. Tujuan Instruksi Umum

Setelah menyelesaikan mata kuliah ini, mahasiswa mampu melaksanakan asuhan

kebidanan pada ibu nifas secara komprehensif di masyarakat.

B. Tujuan Instruksi Khusus

Setelah mengikuti mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan mampu menjelaskan tentang

konsep dasar masa nifas

C. Pokok Bahasan

Konsep dasar masa nifas

D. Sub. Pokok Bahasan.

Pemeriksaan fisik ibu nifas

E. Evaluasi.

1. Mahasiswa dapat melakukan praktik sesuai prosedur.

2. Menjelaskan tujuan pemeriksaan fisik ibu nifas.

F. Kegiatan Pembelajaran Klinik.

Tahap Kegiatan Pengajar Kegiatan

Mahasiswa

Metode dan Media

Pembelajaran

Waktu

Pendahuluan 1. Salam pembuka

2. Pre conference :

a. Penyampaikan tujuan dan

kompetensi yang akan

dicapai

b. Menanyakan tentang

kesiapan mahasiswa

c. Memberikan kesempatan

kepada mahasiswa untuk

bertanya

3. Menjawab pertanyaan

mahasiswa

Memperhatikan,

bertanya dan

menjawab

Metoda :

1. Ceramah

2. Diskusi

Media :

1. Format kontrak

belajar

2. Daftar tilik

praktik

3. Alat-alat untuk

pemeriksaan

fisik ibu nifas

Penyajian

1. Melakukan Demonstrasi cara

melakukan pemeriksaan fisik

ibu nifas

Melihat

Menanyakan

yang belum

Metoda :

1. Demonstrasi

2. Praktek

Page 11: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

5

2. Menginstruksikan Masing-

masing mahasiswa

mendemonstrasikan

pemeriksaan ibu nifas secara

bergiliran dan dinilai oleh

pembimbing

jelas,

Mempraktekkan

Media:

1. Handout

2. Job sheet

3. Penuntun belajar

4. Daftar tilik

5. Alat dan bahan

pemeriksaan fisik

ibu nifas

Penutup

1. Post conference

a. Mereview kembali praktek

hari ini.

b. Memberikan kesimpulan

mengenai praktek hari ini

c. Memberikan gambaran

mengenai praktek yang akan

datang.

2. Memberi salam

Menjawab

pertanyaan

Mendengarkan

Mencatat/mende

ngarkan

Mencatat

Menjawab

salam

Metoda :

a. Diskusi

b. Ceramah

Media :

Alat tulis

Page 12: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

6

DAFTAR TILIK

PEMERIKSAAN FISIK IBU NIFAS

A. IDENTITAS

Nama Mata Kuliah : Asuhan Kebidanan Pasca persalinan dan menyusui

Topik Keterampilan : Pemeriksaan Fisik Ibu Nifas

B. PETUNJUK PENILAIAN

C. PELAKSANAAN

Beri tanda ceklist () pada kolom penilaian

NO. LANGKAH/TUGAS NILAI

0 1 2

A. PERSIAPAN ALAT

1. Tensimeter

Stetoskop

Thermometer

Sarung tangan dan pinset dalam bak steril

Status pasien dan alat tulis

Bengkok

Alas bokong

Celana dalam pasien dan pembalut

Selimut

Kantong plastik (tas kresek)

Kasa

Perlak

Spatel

B. PERSIAPAN RUANGAN

2. Jendela dan pintu ditutup

C. LANGKAH-LANGKAH

3. Memperkenalkan diri kepada pasien

4. Menjelaskan tindakan yang akan dilakukan kepada pasien

5. Mempersilahkan pasien untuk naik ke tempat tidur.

6. Melakukan observasi KU dan kesadaran pasien dengan

mengajak pasien bicara.

7. Mengukur tekanan darah, nadi, suhu, dan pernapasan

8. Mencuci tangan

9. Mengkaji keadaan rambut

10. Memeriksa mata (konjungtiva, sklera, kebersihan mata)

11. Memeriksa hidung (apakah ada polip atau tidak)

12. Memeriksa mulut dan gigi

13. Memeriksa leher

PENILAIAN

Nilai 0 : Perlu perbaikan

Langkah atau tugas tidak dikerjakan

Nilai 1 : Mampu

Langkah dikerjakan tetapi kurang tepat

Nilai 2 : Mahir

Langkah dikerjakan dengan benar, tepat dan tanpa ragu-ragu sesuai prosedur

Page 13: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

7

14. Memeriksa tangan (kebersihan kuku, warna ujung jari

pucat/tidak).

15. Mempersilahkan pasien untuk membuka pakaian bagian

atas untuk diperiksa payudaranya.

16. Memeriksa keadaan payudara (bentuk, putting, ASI,

bendungan ASI).

17. Memeriksa keadaan perut (luka jahitan operasi/jika SC)

18. Memeriksa kontraksi uterus dan mengukur TFU

19. Memakai sarung tangan

20. Memasang alas bokong dan selimut

21. Mempersilahkan pasien untuk membuka pakaian bawah

untuk diperiksa bagian kemaluannya.

22. Memasukkan pembalut kedalam kantong plastik sambil

mengkaji lokhia (warna, bau, dan volume).

23. Meminta pasien mengambil posisi dorsal recumbent

24. Mengkaji keadaan luka jahitan perineum (tanda-tanda

infeksi, proses penyembuhan luka, dan keadaan benang

jahitan).

25. Memeriksa anus (apakah ada hemoroid)

26. Membantu pasien untuk memakai celana dalam dan

pembalut

27. Membantu pasien memakai pakaian bawah

28. Mengambil alas bokong, bersihkan dengan larutan clorin

0,5 %

29. Membuka handscoen

30. Memeriksa keadaan ekstremitas bawah (oedema, varices,

kram otot)

31 Membereskan alat dan dekontaminasi dalam larutan

chlorine 0,5%

32. Mencuci tangan

33. Mendokumentasikan tindakan ke dalam status pasien.

Pembimbing

(………………………………...)

Catatan:

SKOR NILAI = JUMLAH NILAI x 100%

66

D. PETUNJUK

1. Berikan penilaian/check list pada tindakan yang dilakukan.

2. Mahasiswa dinyatakan lulus bila nilai ≥ 70%

Page 14: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

8

JOB SHEET

PEMERIKSAAN FISIK IBU NIFAS

MATA KULIAH : Asuhan Kebidanan Pasca persalinan dan menyusui

BEBAN STUDI : 3 SKS (T:2, P:1)

SEMESTER : III (GANJIL)

TOPIK KETERAMPILAN : PEMERIKSAAN FISIK IBU NIFAS

DOSEN : Jusni, S.ST., M.Kes

WAKTU PERTEMUAN :

Objektif Perilaku Siswa : Setelah melihat demonstrasi dengan menggunkan phantom,

mahasiswa dapat melakukan tindakan pemeriksaan fisik ibu

nifas secara sistematis dan benar.

Pendahuluan

1. Membuka praktikum dengan mengucapkan salam, memperkenalkan diri dan

menanyakan kondisi kesiapan mahasiswa untuk mengikuti praktikum.

2. Menjelaskan keterkaitan materi praktikum yang akan diberikan dengan materi yang telah

dipelajari sebelumnya.

3. Menjelaskan objektif atau tujuan yang harus dicapai mahasiswa.

4. Menjelaskan metode yang akan ditempuh mahasiswa dalam praktikum ini, yaitu dengan

memperhatikan peragaan yang ditampilkan oleh dosen kemudian siswa mempraktikkan

sendiri secara berkelompok maupun individual di bawah bimbingan dosen dan evaluasi.

5. Menjelaskan kepada mahasiswa bahwa keterampilan ini penting dan harus dikuasai oleh

mahasiswa sebagai calon bidan dalam memberikan asuhan kebidanan pada ibu nifas

secara komprehensif.

Petunjuk Umum :

1. Baca dan pelajari Job Sheet yang tersedia

2. Siapkan alat-alat yang dibutuhkan dan susun secara ergonomis

3. Ikutilah petujuk dosen

4. Tanyakan pada dosen/pembimbing klinik bila terdapat hal – hal yang kurang dimengerti

5. Bekerja secara hati-hati dan teliti

Keselamatan Kerja :

1. Patuhi prosedur pekerjaan

2. Pastikan privacy klien benar – benar terjaga.

3. Lakukan pencegahan infeksi dengan cara cuci tangan sebelum dan setelah melakukan

tindakan.

Page 15: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

9

4. Perhatikan kenyamanan klien

5. Perhatikan kondisi alat sebelum bekerja untuk menilai kelayakan penggunaannya.

6. Letakkan peralatan pada tempat yang terjangkau dan sistematis oleh petugas

Alat Bantu Pengajar :

1. Penuntun Belajar 2. Job Sheet 3. Daftar Tilik

Metode :

Demonstrasi dengan empat langkah:

1. Persiapan 2. Penyajian 3. Aplikasi 4. Evaluasi

Persiapan Alat :

Tensimeter

Stetoskop

Thermometer

Sarung tangan dan pinset dalam bak steril

Status pasien dan alat tulis

Bengkok

Alas bokong

Celana dalam pasien dan pembalut

Selimut

Kantong plastik (tas kresek)

Kasa

Perlak

Spatel

Persiapan Bahan :

Phantom wanita

Penyajian

N

O. LANGKAH KERJA ILUSTRASI/ GAMBAR

1. Persiapan alat

2. Persiapan ruangan

3. Menyapa pasien dengan sopan dan ramah, memperkenalkan

diri kepada pasien

Page 16: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

10

4.

Menjelaskan prosedur tindakan kepada ibu

Key Point :

- Menjelaskan apa kegunaan pemeriksaan fisik pada ibu

nifas

5. Mempersilahkan pasien untuk naik ke tempat tidur

6. Melakukan observasi KU dan kesadaran pasien dengan

mengajak pasien bicara

7. Memeriksa tanda-tanda vital ibu

Key Point :

- Pemeriksaan tekanan darah

Tekanan darah normal 120/80 mmHg

- Pemeriksaan suhu

Suhu normal 36,5˚C-37,5˚C

- Pemeriksaan nadi

Nadi normal 60-90x/ menit

- Pemeriksaan pernapasan

Napas normal 16-24x/ menit

8. Mencuci tangan memakai sabun dan keringkan

Key Point :

- Cuci tangan dengan menggunakan teknik 7 langkah

- Keringkan dengan handuk bersih.

9. Melakukan pemeriksaan kepala

Key Point :

- Menilai kebersihan kepala dan rambut

- Menilai adanya massa, benjolan dan nyeri tekan saat

ditekan

10. Melakukan pemeriksaan mata

Key Point :

- Melihat kesimetrisan mata

- Melihat warna konjungtiva anemis atau tidak

- Menilai warna sclera putih atau ikterus

11.

Melakukan pemeriksaan telinga

Key Point :

- Melihat kesimetrisan telinga

- Melihat adanya pembengkakan atau tidak

- Jumlah secret apakah dalam batas normal atau tidak

Melakukan pemeriksaan pada hidung

Key Point :

- Melihat kesimetrisan lubang hidung

- Memeriksa adanya polip

- Melihat jumlah secret

12. Melakukan pemeriksaan pada mulut

Key Point :

- Melihat warna bibir pucat atau tidak

- Menilai kebersihan mulut dan lidah

Page 17: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

11

- Menilai jumlah gigi yang tanggal dan berlubang

13. Melakukan pemeriksaan pada leher

Key Point :

- Menilai pembesaran pada vena jugularis

- Menilai pembesaran kelenjar tiroid

- Menilai pembesaran kelenjar limfe

14. Melakukan pemeriksaan tangan

Key Point :

- Melihat adanya audema

- Melihat kuku, bersih, pucat atau tidak

15. Persilahkan pasien untuk membuka pakaian bagian atas

untuk di periksa payudara

16. Melakukan pemeriksaan payudara

Key Point :

- Payudara kiri-kanan simetris atau tidak

- Melihat adanya pengeluaran kolostrum ada atau tidak

- Melihat putting susu menonjol atau tidak

- Nilai adanya massa, benjolan yang membesar,

pembengkakan atau abses

17. 18.

Melakukan pemeriksaan abdomen

Key Point :

- Memeriksa bekas luka, jika operasi baru

- Melakukan palpasi untuk mendeteksi tinggi fundus uteri

(TFU)

- Melakukan palpasi untuk mengetahui adanya massa,

kelembekan uterus (kontraksi), atau nyeri sebagai tanda

adanya infeksi

- Menilai kandung kemih penuh atau kosong

19.

20.

21.

22.

23.

24.

25.

Membantu klien mengambil posisi yang nyaman untuk

pemeriksaan perineum

Key Point :

- Mengenakan sarung tangan (handscond)

- Memasang alas bokong dan selimut

- Masukkan pembalut kedalam plastik sambil mengkaji

lochia (warna, bau, dan volume)

- Meminta pasien mengambil posisi dorsal recumbent

- Melihat dan menilai penyembuhan/ kondisi luka jahitan

perineum

- Melihat anus tidak terjadi hemeroid

26. Membantu ibu mengenakan celana dalam dan pakaian

Key Point :

Membantu ibu mengambil pakaian dan mengenakannya.

27. Mengambil alas bokong

28. Membuka handscoon

29. Mencelupkan dan membuka sarung tangan secara terbalik

dalam larutan klorin 0,5%

Page 18: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

12

Aplikasi

1. Meminta salah satu mahasiswa untuk mendemonstrasikan pemeriksaan fisik ibu nifas

pada phantom sesuai dengan langkah yang terdapat dalam job sheet dengan

menggunakan alat dan bahan serta perlengkapan yang telah disediakan di laboratorium

di bawah bimbingan dosen

2. Meminta tanggapan mahasiswa tersebut tentang peragaan yang telah dilakukan

3. Melakukan review terhadap peragaan yang telah dilakukan mahasiswa serta meminta

komentar dari mahasiswa lainnya

Evaluasi

1. Setiap langkah dilakukan secara individu dan berurutan

2. Penerapan alat-alat yang digunakan mudah dijangkau dan tersusun secara sistematis

serta digunakan sesuai fungsinya

3. Memperhatikan kesterilan dalam bekerja

4. Penilaian terhadap mahasiswa dilakukan dengan menggunakan daftar tilik.

30. Melakukan pemeriksaan kaki

Key Point :

- Melihat adanya vena varises

- Melihat adanya kemerahan pada betis.

- Melihat adanya oedema piting pada tulang kering,

pergelangan kaki

31. Merapikan alat

Key Point :

- Merendam alat yang sudah dipakai dalam larutan klorin

0,5%

- Membuang bahan yang terkontaminasi di tempat sampah

32. Mencuci tangan dengan sabun dan melepaskan APD

Key Point :

- Lakukan dengan teknik 7 langkah mencuci tangan

- Keringkan dengan handuk bersih

33. Mendokumentasikan hasil tindakan dengan baik

Key Point :

Mencatat hasil pemeriksaan

Page 19: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

13

PENUNTUN BELAJAR

PEMERIKSAAN FISIK IBU NIFAS

NO. LANGKAH/TUGAS PERTEMUAN

1 2 3 4 5

A. PERSIAPAN ALAT

1. a. Tensimeter

b. Stetoskop

c. Thermometer

d. Sarung tangan dan pinset dalam bak steril

e. Status pasien dan alat tulis

f. Bengkok

g. Alas bokong

h. Celana dalam pasien dan pembalut

i. Selimut

j. Kantong plastik (tas kresek)

k. Kasa

l. Perlak

m. Spatel

B. PERSIAPAN RUANGAN

2. Jendela dan pintu ditutup

C. LANGKAH-LANGKAH

3. Memperkenalkan diri kepada pasien

4. Menjelaskan tindakan yang akan dilakukan kepada pasien

5. Mempersilahkan pasien untuk naik ke tempat tidur.

6. Melakukan observasi KU dan kesadaran pasien dengan mengajak

pasien bicara.

7. Mengukur tekanan darah, nadi, suhu, dan pernapasan

8. Mencuci tangan

9. Mengkaji keadaan rambut

10. Memeriksa mata (konjungtiva, sklera, kebersihan mata)

11. Memeriksa hidung (apakah ada polip atau tidak)

12. Memeriksa mulut dan gigi

13. Memeriksa leher

14. Memeriksa tangan (kebersihan kuku, warna ujung jari pucat/tidak).

15. Mempersilahkan pasien untuk membuka pakaian bagian atas untuk

diperiksa payudaranya.

PENILAIAN

Nilai 0 : Perlu perbaikan

Langkah atau tugas tidak dikerjakan

Nilai 1 : Mampu

Langkah dikerjakan tetapi kurang tepat

Nilai 2 : Mahir

Langkah dikerjakan dengan benar, tepat dan tanpa ragu-ragu sesuai prosedur

Page 20: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

14

16. Memeriksa keadaan payudara (bentuk, putting, ASI, bendungan ASI).

17. Memeriksa keadaan perut (luka jahitan operasi/jika SC)

18. Memeriksa kontraksi uterus dan mengukur TFU

19. Memakai sarung tangan

20. Memasang alas bokong dan selimut

21. Mempersilahkan pasien untuk membuka pakaian bawah untuk

diperiksa bagian kemaluannya.

22. Memasukkan pembalut kedalam kantong plastik sambil mengkaji

lokhia (warna, bau, dan volume).

23. Meminta pasien mengambil posisi dorsal recumbent

24. Mengkaji keadaan luka jahitan perineum (tanda-tanda infeksi, proses

penyembuhan luka, dan keadaan benang jahitan).

25. Memeriksa anus (apakah ada hemoroid)

26. Membantu pasien untuk memakai celana dalam dan pembalut

27. Membantu pasien memakai pakaian bawah

28. Mengambil alas bokong, bersihkan dengan larutan clorin 0,5 %

29. Membuka handscoen

30. Memeriksa keadaan ekstremitas bawah (oedema, varices, kram otot)

31 Membereskan alat dan dekontaminasi dalam larutan chlorine 0,5%

32. Mencuci tangan

33. Mendokumentasikan tindakan ke dalam status pasien.

Pembimbing

(………………………………...)

Latihan Soal

Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan baik dan benar !

1. Tuliskan tujuan pemeriksaan fisik ibu nifas !

2. Jelaskan prinsip umum pemeriksaan fisik ibu nifas !

3. Jelaskan tekhnik pemeriksaan fisik ibu nifas !

Lakukanlah tindakan sesuai dengan petunjuk pada kasus

4. Seorang perempuan usia 30 tahun, melahirkan anak pertamanya 6 jam yang lalu.

Namun belum dilakukan pemeriksaan secara menyeluruh.

Lakukanlah tindakan pemeriksaan fisik sesuai prosedur pada penuntun!!

Referensi

Janna Nurul, 2011, Asuhan Kebidanan Ibu Nifas, Ar-Ruzz Media, Yogyakarta.

Sulistyawati Ari, 2009, Buku Ajar Asuhan Kebidanan Pada Ibu Nifas, Andi :Yogyakarta.

Sunarsih Tri, dkk, 2011, Asuhan Kebidanan Pada Ibu Nifas, Salemba Medika : Jakarta.

Vivian, Nanny,Lia,Dewi,dkk. 2011. Asuhan Kebidanan Pada Ibu Nifas. Salemba Medika

: Jakarta

Page 21: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

15

PRAKTIKUM II

MATERI

PERAWATAN PAYUDARA

1. Pengertian

Perawatan payudara adalah upaya untuk menjaga kebersihan payudara dan langkah

pemeliharaan payudara untuk menghindari terjadinya masalah-masalah yang menghalangi

atau menghambat kelancaran proses laktasi pada masa menyusui.

2. Tujuan

a. Menjaga kebersihan payudara

b. Mencegah terjadinya masalah pada payudara

c. Menghindari terjadinya infeksi

d. Untuk mengenyalkan puting susu, supaya tidak mudah lecet

e. Untuk menonjolkan puting susu

f. Menjaga bentuk buah dada tetap bagus

g. Untuk mencegah terjadinya penyumbatan

h. Untuk memperbanyak produksi ASI

i. Untuk mengetahui adanya kelainan

3. Waktu pelaksanaan

Pelaksanaan perawatan payudara pasca persalinan dimulai sedini mungkin yaitu 1 – 2 hari

sesudah bayi dilahirkan. Hal itu dilakukan 2 kali sehari yaitu pada waktu mandi pagi dan

mandi sore.

4. Manfaat Perawatan Payudara

a. Merangsang kelenjar-kelenjar air susu sehingga produksi ASI banyak dan lancar.

b. Dapat mendeteksi kelainan-kelainan payudara secara dini

c. Mempersiapkan mental ibu untuk menyusui

Page 22: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

16

SATUAN ACARA PRAKTIKUM

(SAP)

Mata Kuliah : Asuhan Kebidanan Pasca persalinan dan menyusui

Kode Mata Kuliah : BD.5.209

Hari / Tanggal : 3 SKS (T=2, P=1)

Jumlah Pertemuan : 1 x 170 menit

Pembimbing : Erniawati, S.ST., M.Keb

A. Tujuan Instruksi Umum

Setelah menyelesaikan mata kuliah ini, mahasiswa mampu melaksanakan asuhan

kebidanan pada ibu nifas secara komprehensif di masyarakat.

B. Tujuan Instruksi Khusus

Setelah mengikuti mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan dapat melakukan dengan

benar teknik perawatan payudara

C. Pokok Bahasan

Teknik perawatan payudara

D. Sub. Pokok Bahasan.

Teknik perawatan payudara

E. Evaluasi.

1. Mahasiswa dapat melakukan praktik sesuai prosedur.

2. Menjelaskan tujuan teknik perawatan payudara

F. Kegiatan Pembelajaran Klinik.

Tahap Kegiatan Pengajar Kegiatan

Mahasiswa

Metode dan Media

Pembelajaran

Waktu

Pendahuluan 1. Salam pembuka

2. Pre conference :

a. Penyampaikan tujuan dan

kompetensi yang akan

dicapai

b. Menanyakan tentang

kesiapan mahasiswa

c. Memberikan kesempatan

kepada mahasiswa untuk

bertanya

3. Menjawab pertanyaan

mahasiswa

Memperhatikan,

bertanya dan

menjawab

Metoda :

1. Ceramah

2. Diskusi

Media :

1. Format kontrak

belajar

2. Daftar tilik

praktik

3. Alat-alat untuk

teknik

perawatan

payudara

Penyajian

1. Melakukan Demonstrasi cara

melakukan teknik perawatan

payudara

Melihat

Menanyakan

yang belum

Metoda :

1. Demonstrasi

2. Praktek

Page 23: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

17

2. Menginstruksikan Masing-

masing mahasiswa

mendemonstrasikan teknik

perawatan payudara secara

bergiliran dan dinilai oleh

pembimbing

jelas,

Mempraktekkan

Media:

1. Handout

2. Job sheet

3. Penuntun belajar

4. Daftar tilik

5. Alat dan bahan

pemeriksaan fisik

ibu nifas

Penutup

1. Post conference

a. Mereview kembali praktek

hari ini.

b. Memberikan kesimpulan

mengenai praktek hari ini

c. Memberikan gambaran

mengenai praktek yang akan

datang.

2. Memberi salam

Menjawab

pertanyaan

Mendengarkan

Mencatat/mende

ngarkan

Mencatat

Menjawab

salam

Metoda :

1. Diskusi

2. Ceramah

Media :

Alat tulis

Page 24: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

18

DAFTAR TILIK

PERAWATAN PAYUDARA

A. IDENTITAS

Nama Mata Kuliah : Asuhan Kebidanan Pasca persalinan dan menyusui

Topik Keterampilan : Pemeriksaan Fisik Ibu Nifas

B. PETUNJUK PENILAIAN

C. PELAKSANAAN

Beri tanda ceklist () pada kolom penilaian

N

O.

LANGKAH/TUGAS Penilaian

1 2 3

1. Mempersiapkan alat :

a. Baby oil atau minyak kelapa

b. Kapas secukupnya

c. Washlap 2 buah

d. Handuk bersih 2 buah

e. Bengkok

f. Baskom berisi air (hangat dan dingin) 2 buah baskom

g. BH yang bersih dan terbuat dari katun

2. Menyapa ibu dan memberitahu ibu tentang tindakan yang akan

dilakukan.

3. Menyiapkan posisi ibu, baju bagian atas dibuka dan meletakkan

handuk di bahu dan pangkuan ibu.

4. Mencuci tangan sebelum tindakan dan keringkan.

5. Mengompres kedua putting susu dan areola mammae dengan

menggunakan kapas yang telah diolesi minyak kelapa/baby oil

selama 3-4 menit.

6. Putting susu dipegang dengan ibu jari dan jari telunjuk diputar

kedalam 10 kali dan keluar 10 kali.

7. Putting susu ditarik sebanyak 20 kali.

8. Merangsang putting susu dengan ujung waslap.

9. Melicinkan kedua telapak tangan dengan minyak kelapa/baby oil.

10. Tempatkan kedua telapak tangan diantara kedua payudara. Urutlah

payudara dari tengah keatas sambil mengangkat kedua payudara dan

lepaskan kedua payudara perlahan-lahan. Lakukan gerakan ini 20

kali.

11. Memegang payudara kiri dengan tangan kiri lalu diurut dari pangkal

ke putting susu dengan menggunakan sisi tangan masing-masing

sebanyak 20 kali.

12. Telapak tangan kiri menyangga payudara kiri, lalu tangan kanan

PENILAIAN

Nilai 0 : Perlu perbaikan

Langkah atau tugas tidak dikerjakan

Nilai 1 : Mampu

Langkah dikerjakan tetapi kurang tepat

Nilai 2 : Mahir

Langkah dikerjakan dengan benar, tepat dan tanpa ragu-ragu sesuai prosedur

Page 25: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

19

dikepalkan (seperti menggenggam). Lakukan penekanan pada

payudara kiri dengan menggunakan posisi persendian dari kelima

jari tangan yang mengepal. Lakukan bergantian masing-masing 20

kali.

13. Mengompres kedua payudara dengan waslap hangat kemudian

diganti dengan kompres washlap dingin. Kompres bergantian selama

5 kali berturut-turut.

14. Membersihkan payudara dengan handuk

15. Pakaikan BH (kutang) yang menyangga payudara

16. Membantu ibu memakai baju.

17. Membereskan alat-alat.

18. Mencuci tangan setelah melakukan tindakan dan keringkan.

19. Dokumentasikan tindakan.

Pembimbing

(………………………………...)

Catatan:

SKOR NILAI = JUMLAH NILAI x 100%

38

D. PETUNJUK

1. Berikan penilaian/check list pada tindakan yang dilakukan.

2. Mahasiswa dinyatakan lulus bila nilai ≥ 70%

Page 26: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

20

JOB SHEET

PERAWATAN PAYUDARA

MATA KULIAH : Asuhan Kebidanan Pasca persalinan dan menyusui

BEBAN STUDI : 3 SKS (T:2, P:1)

SEMESTER : III (GANJIL)

TOPIK KETERAMPILAN : PERAWATAN PAYUDARA

DOSEN : Erniawati, S.ST., M.Keb

WAKTU PERTEMUAN :

Objektif Perilaku Siswa : Setelah melihat demonstrasi dengan menggunkan phantom,

mahasiswa dapat melakukan tindakan pemeriksaan fisik ibu

nifas secara sistematis dan benar.

Pendahuluan

1. Membuka praktikum dengan mengucapkan salam, memperkenalkan diri dan

menanyakan kondisi kesiapan mahasiswa untuk mengikuti praktikum.

2. Menjelaskan keterkaitan materi praktikum yang akan diberikan dengan materi yang telah

dipelajari sebelumnya.

3. Menjelaskan objektif atau tujuan yang harus dicapai mahasiswa.

4. Menjelaskan metode yang akan ditempuh mahasiswa dalam praktikum ini, yaitu dengan

memperhatikan peragaan yang ditampilkan oleh dosen kemudian siswa mempraktikkan

sendiri secara berkelompok maupun individual di bawah bimbingan dosen dan evaluasi.

5. Menjelaskan kepada mahasiswa bahwa keterampilan ini penting dan harus dikuasai oleh

mahasiswa sebagai calon bidan dalam memberikan asuhan kebidanan pada ibu nifas

secara komprehensif.

Petunjuk Umum :

1. Baca dan pelajari Job Sheet yang tersedia

2. Siapkan alat-alat yang dibutuhkan dan susun secara ergonomis

3. Ikutilah petujuk dosen

4. Tanyakan pada dosen/pembimbing klinik bila terdapat hal – hal yang kurang dimengerti

5. Bekerja secara hati-hati dan teliti

Keselamatan Kerja :

1. Patuhi prosedur pekerjaan

2. Pastikan privacy klien benar – benar terjaga.

3. Lakukan pencegahan infeksi dengan cara cuci tangan sebelum dan setelah melakukan

tindakan.

4. Perhatikan kenyamanan klien

Page 27: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

21

5. Perhatikan kondisi alat sebelum bekerja untuk menilai kelayakan penggunaannya.

6. Letakkan peralatan pada tempat yang terjangkau dan sistematis oleh petugas

Alat Bantu Pengajar :

1. Penuntun Belajar 2. Job Sheet 3. Daftar Tilik

Metode :

Demonstrasi dengan empat langkah:

1. Persiapan 2. Penyajian 3. Aplikasi 4. Evaluasi

Persiapan Alat :

Tensimeter

Baby oil atau minyak kelapa

Kapas secukupnya

Washlap 2 buah

Handuk bersih 2 buah

Bengkok

Baskom berisi air (hangat dan dingin) 2 buah baskom

BH yang bersih dan terbuat dari katun

Persiapan Bahan :

Phantom payudara

Penyajian

NO LANGKAH GAMBAR

1. Siapkan alat/perlengkapan yang diperlukan.

Key Point :

- Sebutkan nama masing-masing alat dan jelaskan

fungsinya.

- Alat disusun secara sistematis dan mudah dijangkau

oleh petugas.

2. Berikan salam dan beritahu ibu tentang tindakan yang

akan dilakukan.

- Perhatikan usia ibu.

- Menyapa dengan sikap yang ramah.

- Gunakan bahasa yang mudah dimengerti oleh ibu.

3. Siapkan posisi ibu

Key Point :

- Bajubagian atas dibuka.

- Letakkan handuk di kedua bahu dan pangkuan

hingga menutupi sebagian perut ibu.

- Perhatikan privasi klien dalam dalam setiap tindakan.

4. Cuci tangan di kranatau di air mengalir.

Key Point :

- Lakukan sebelum tindakan dan keringkan.

Page 28: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

22

- Gunakan teknik mencuci tangan yang efektif.

- Buka semua perhiasan dan jam tangan.

5. Lakukan pengompresan pada kedua putting susudan

areola mamae dengan menggunakan kapas yang telah

diolesi minyak kelapa/baby oil.

Key Point :

Tiap pengompresan dilakukan selama 3-4 menit.

6. Putting susu dipegang dengan ibu jari dan jari telunjuk

diputar kedalam 10 kali dan keluar 10 kali.

7. Putting susu ditarik sebanyak 20 kali.

8. Merangsang putting susu dengan ujung waslap.

9. Licinkan kedua telapak tangan dengan minyak.

Key Point :

Minyak yang di gunakan secukupnya.

10. Tempatkan kedua telapak tangan di antara kedua

payudara.

Key Point :

Jangan menggunakan perhiasan pada tangan dan jari

seperti: gelang dan cincin.

11. Sokong payudara dan urut dengan sisi kelingking.

Key Point :

Sokong payudara dengan satu tangan, sedangkan tangan

yang lain mengurut payudara dengan sisi kelingking dari

arah tepi kearah puting susu. Lakukan tahap yang sama

pada kedua payudara. Lakukan gerakan ini sekitar 20

kali.

12. Sokong payudara dan urut dengan punggung kepalan

tangan.

Key Point :

Telapak tangan kiri menyokong payudara sebelah kiri dan

tangan kanan dikepalkan dengan punggung kepalan

mengurut payudara mulai dari pangkal dada kearah

putting susu. Demikian dengan payudara kanan,

dilakukan 20 kali.

13. Kedua payudara dikompres dengan waslap hangat selama

2 menit, lalu diganti dengan waslap dingin selama 1

menit, pengompresan dilakukan secara bergantian selama

5 kali berturut-turut dan akhiri dengan kompres air

hangat.

Key Point :

- Kompes secara perlahan.

- Semua bagian payudara harus terkompres.

- Lalu mengelap payudara dengan kain kering.

14. Membersihkan payudara dengan handuk

Page 29: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

23

15. Bantu ibu untuk menggunakan kembali pakaiannya. Dan

anjurkan ibu untuk menggunakan BH yang menyokong

payudara.

Key Point :

- Tetap perhatikan privacy ibu.

16. Bereskan semua alat-alat dan cuci.

Key Point :

- Periksa kelengkapan alat.

- Simpan alat yang telah digunakan pada tempatnya. 17. Cuci tangan di kranatau air mengalir setelah melakukan

tindakan.

Key Point :

- Gunakanteknikmencuci tangan yang benar.

- Keringkan tangan dengan menggunakan handuk

pribadi.

18. Mendokumentasikan hasil tindakan dengan baik

Key Point :

Mencatat hasil pemeriksaan

Aplikasi

1. Meminta salah satu mahasiswa untuk mendemonstrasikan tekhnik perawatan payudara

pada phantom sesuai dengan langkah yang terdapat dalam job sheet dengan

menggunakan alat dan bahan serta perlengkapan yang telah disediakan di laboratorium

di bawah bimbingan dosen

2. Meminta tanggapan mahasiswa tersebut tentang peragaan yang telah dilakukan

3. Melakukan review terhadap peragaan yang telah dilakukan mahasiswa serta meminta

komentar dari mahasiswa lainnya

Evaluasi

1. Setiap langkah dilakukan secara individu dan berurutan

2. Penerapan alat-alat yang digunakan mudah dijangkau dan tersusun secara sistematis

serta digunakan sesuai fungsinya

3. Memperhatikan kesterilan dalam bekerja

4. Penilaian terhadap mahasiswa dilakukan dengan menggunakan daftar tilik

Page 30: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

24

PENUNTUN

PERAWATAN PAYUDARA

NO. LANGKAH/TUGAS PERTEMUAN

1 2 3 4 5

1. Mempersiapkan alat :

a. Baby oil atau minyak kelapa

b. Kapas secukupnya

c. Washlap 2 buah

d. Handuk bersih 2 buah

e. Bengkok

f. Baskom berisi air (hangat dan dingin) 2 buah baskom

g. BH yang bersih dan terbuat dari katun

2. Menyapa ibu dan memberitahu ibu tentang tindakan yang akan

dilakukan.

3. Menyiapkan posisi ibu, baju bagian atas dibuka dan meletakkan

handuk di bahu dan pangkuan ibu.

4. Mencuci tangan sebelum tindakan dan keringkan.

5. Mengompres kedua putting susu dan areola mammae dengan

menggunakan kapas yang telah diolesi minyak kelapa/baby oil

selama 3-4 menit.

6. Putting susu dipegang dengan ibu jari dan jari telunjuk diputar

kedalam 10 kali dan keluar 10 kali.

7. Putting susu ditarik sebanyak 20 kali.

8. Merangsang putting susu dengan ujung waslap.

9. Melicinkan kedua telapak tangan dengan minyak kelapa/baby oil.

10. Tempatkan kedua telapak tangan diantara kedua payudara.

Urutlah payudara dari tengah keatas sambil mengangkat kedua

payudara dan lepaskan kedua payudara perlahan-lahan. Lakukan

gerakan ini 20 kali.

11. Memegang payudara kiri dengan tangan kiri lalu diurut dari

pangkal ke putting susu dengan menggunakan sisi tangan masing-

masing sebanyak 20 kali.

12. Telapak tangan kiri menyangga payudara kiri, lalu tangan kanan

dikepalkan (seperti menggenggam). Lakukan penekanan pada

payudara kiri dengan menggunakan posisi persendian dari kelima

jari tangan yang mengepal. Lakukan bergantian masing-masing

20 kali.

13. Mengompres kedua payudara dengan waslap hangat kemudian

diganti dengan kompres washlap dingin. Kompres bergantian

selama 5 kali berturut-turut.

PENILAIAN

Nilai 0 : Perlu perbaikan

Langkah atau tugas tidak dikerjakan

Nilai 1 : Mampu

Langkah dikerjakan tetapi kurang tepat

Nilai 2 : Mahir

Langkah dikerjakan dengan benar, tepat dan tanpa ragu-ragu sesuai

prosedur

Page 31: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

25

14. Membersihkan payudara dengan handuk

15. Pakaikan BH (kutang) yang menyangga payudara

16. Membantu ibu memakai baju.

17. Membereskan alat-alat.

18. Mencuci tangan setelah melakukan tindakan dan keringkan.

19. Dokumentasikan tindakan.

Pembimbing

(………………………………...)

Latihan Soal

Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan baik dan benar !

1. Tuliskan tujuan perawatan payudara !

2. Kapan waktu pelaksanaan perawatan payudara?

3. Tuliskan manfaat perawatan payudara !

Lakukanlah tindakan sesuai dengan petunjuk pada kasus

Seorang Perempuan usia 38 thn, melahirkan seorang bayi 10 hari yang lalu, dengan

aktivitas sehari-hari memasak, mencuci, menyusui dan mengasuh anak. Ibu memiliki

permasalahan ketika menyusui. Payudara ibu kerap bengkak dan ASI sedikit dan

ingin diajarkan perawatan payudara agar ASI lancar.

Lakukanlah tindakan pemeriksaan sesuai prosedur pada penuntun!!

Referensi

Janna Nurul, 2011, Asuhan Kebidanan Ibu Nifas, Ar-Ruzz Media, Yogyakarta.

Sulistyawati Ari, 2009, Buku Ajar Asuhan Kebidanan Pada Ibu Nifas, Andi :Yogyakarta.

Sunarsih Tri, dkk, 2011, Asuhan Kebidanan Pada Ibu Nifas, Salemba Medika : Jakarta.

Vivian,Nanny,Lia,Dewi,dkk. 2011. Asuhan Kebidanan Pada Ibu Nifas. Salemba Medika

: Jakarta.

Page 32: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

26

PRAKTIKUM III

MATERI

SENAM NIFAS

1. Pengertian

Senam nifas adalah latihan jasmani yang dilakukan oleh ibu-ibu setelah melahirkan setelah

keadaan tubuhnya pulih dimana fungsinya adalah untuk mengembalikan kondisi

kesehatan, untuk mempercepat penyembuhan, mencegah timbulnya komplikasi,

memulihkan dan memperbaiki regangan pada otot-otot setelah kehamilan, terutama pada

otot-otot bagian punggung, dasar panggul dan perut.

2. Tujuan senam nifas

a. Memperlancar terjadinya proses involusi uteri (kembalinya rahim ke bentuk semula).

b. Mempercepat pemulihan kondisi tubuh ibu setelah melahirkan pada kondisi semula.

c. Mencegah komplikasi yang mungkin timbul selama menjalani masa nifas.

d. Memelihara dan memperkuat kekuatan otot perut, otot dasar panggul, serta otot

pergerakan.

e. Memperbaiki sirkulasi darah, sikap tubuh setelah hamil dan melahirkan, tonus otot

pelvis, regangan otot tungkai bawah.

f. Menghindari pembengkakan pada pergelangan kaki dan mencegah timbulnya varises.

3. Manfaat Senam Nifas

a. Membantu penyembuhan rahim, perut, dan otot pinggul yang mengalami trauma serta

mempercepat kembalinya bagian-bagian tersebut kebentuk normal.

b. Membantu menormalkan sendi-sendi yang menjadi longgar diakibatkan kehamilan.

c. Menghasilkan manfaat psikologis menambah kemampuan menghadapi stress dan

bersantai sehingga mengurangi depresi pasca persalinan.

4. Kontra indikasi

Senam nifas sebaiknya tidak dilakukan oleh ibu yang menderita anemia atau yang

mempunyai riwayat penyakit jantung dan paru-paru.

5. Alasan ibu tidak melaksanakan senam nifas

a. Tidak tahu bagaimana senam nifas itu

b. Karena saking bahagianya dan yang dipikirkan hanya bayinya saja.

c. Berpikir boro-boro senam, untuk bangun saja susah

6. Kerugian bila tidak melaksanakan senam nifas

a. Infeksi karena involusi uterus yang tidak baik sehingga sisa darah tidak dapat

dikeluarkan.

Page 33: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

27

b. Perdarahan yang abnormal, kontraksi uterus baik sehingga resiko perdarahan yang

abnormal dapat dihindarkan.

c. Trombosis vena (sumbatan vena oleh bekuan darah).

d. Timbul varises.

7. Pelaksanaan senam nifas

a. Sebelum melakukan senam nifas, sebaiknya tenaga kesehatan mengajarkan kepada

ibu untuk melakukan pemanasan terlebih dahulu.

b. Pemanasan dapat dilakukan dengan melakukan latihan pernapasan dan dengan cara

menggerak-gerakkan kaki dan tangan secara santai. Hal ini bertujuan untuk

menghindari kekejangan otot selama melakukan gerakan senam nifas

c. Senam nifas sebaiknya dilakukan dalam waktu 24 jam setelah melahirkan, kemudian

dilakukan secara teratur setiap hari. Namun, pada umumnya para ibu sering merasa

takut melakukan gerakan demi gerakan setelah persalinan. Padahal 6 jam setelah

persalinan normal atau 8 jam setelah operasi sesar, ibu sudah boleh melakukan

mobilisasi dini, termasuk senam nifas

d. Pada ibu yang melahirkan dengan cara sesar, beberapa jam setelah keluar dari kamar

operasi, latihan pernapasan dilakukan untuk memepercepat penyembuhan luka.

Sementara latihan untuk mengencangkan otot perut dan memperlancar sirkulasi darah

dibagian tungkai dapat dilakukan 2-3 hari setelah ibu dapat bangun dari tempat tidur.

Sedangkan pada persalinan normal, bila keadaan ibu cukup baik, maka gerakan senam

dapat dilakukan

Page 34: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

28

SATUAN ACARA PRAKTIKUM

(SAP)

Mata Kuliah : Asuhan Kebidanan Pasca persalinan dan menyusui

Kode Mata Kuliah : BD.5.209

Hari / Tanggal : 3 SKS (T=2, P=1)

Jumlah Pertemuan : 1 x 170 menit

Pembimbing : Erniawati, S.ST., M.Keb

A. Tujuan Instruksi Umum

Setelah menyelesaikan mata kuliah ini, mahasiswa mampu melaksanakan asuhan

kebidanan pada ibu nifas secara komprehensif di masyarakat.

B. Tujuan Instruksi Khusus

Setelah mengikuti mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan dapat melakukan dengan benar

senam nifas

C. Pokok Bahasan

Senam nifas

D. Sub. Pokok Bahasan.

Senam nifas

E. Evaluasi.

1. Mahasiswa dapat melakukan praktik sesuai prosedur.

2. Menjelaskan tujuan senam nifas

F. Kegiatan Pembelajaran Klinik.

Tahap Kegiatan Pengajar Kegiatan

Mahasiswa

Metode dan Media

Pembelajaran

Waktu

Pendahuluan 1. Salam pembuka

2. Pre conference :

a. Penyampaikan tujuan dan

kompetensi yang akan

dicapai

b. Menanyakan tentang

kesiapan mahasiswa

c. Memberikan kesempatan

kepada mahasiswa untuk

bertanya

3. Menjawab pertanyaan

mahasiswa

Memperhatikan,

bertanya dan

menjawab

Metoda :

1. Ceramah

2. Diskusi

Media :

1. Format kontrak

belajar

2. Daftar tilik

praktik

3. Alat-alat untuk

senam nifas

Penyajian

1. Melakukan demonstrasi cara

melakukan senam nifas

2. Menginstruksikan Masing-

Melihat

Menanyakan

yang belum

Metoda :

1. Demonstrasi

2. Praktek

Page 35: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

29

masing mahasiswa

mendemonstrasikan senam nifas

secara bergiliran dan dinilai oleh

pembimbing

jelas,

Mempraktekkan

Media:

1. Handout

2. Job sheet

3. Penuntun belajar

4. Daftar tilik

5. Alat dan bahan

senam nifas

Penutup

1. Post conference

a. Mereview kembali praktek

hari ini.

b. Memberikan kesimpulan

mengenai praktek hari ini

c. Memberikan gambaran

mengenai praktek yang akan

datang.

2. Memberi salam

Menjawab

pertanyaan

Mendengarkan

Mencatat/mende

ngarkan

Mencatat

Menjawab

salam

Metoda :

1. Diskusi

2. Ceramah

Media :

Alat tulis

Page 36: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

30

DAFTAR TILIK

SENAM NIFAS

A. IDENTITAS

Nama Mata Kuliah : Asuhan Kebidanan Pasca persalinan dan menyusui

Topik Keterampilan : Senam nifas

B. PETUNJUK PENILAIAN

C. PELAKSANAAN

Beri tanda ceklist () pada kolom penilaian

NO. LANGKAH/TUGAS NILAI

1 2 3

Metode senam nifas 1

1. Siapkan alat dan bahan yang digunakan :

Matras atau kasur, bantal, radio tape.

Alat disusun secara ergonomis

2. LATIHAN PENGUATAN PERUT

Pernapasan perut

Tidur telentang dengan lutut ditekuk, tarik napas dalam melalui hidung

usahakan rongga dada dan rongga perut mengembang, keluarkan udara

perlahan-lahan dengan memakai otot perut, tahan 3-5 detik kemudian

istirahat. Lakukan gerakan ini sebanyak 10 kali

3. Kombinasi pernapasan perut dan mengerutkan pelvis

Tidur telentang dengan lutut ditekuk sambil menahan napas dalam, putar

pinggul dengan pinggang mendatar pada tempat tidur. Sambil

mengeluarkan udara secara perlahan-lahan tekan dengan kekuatan otot

perut dan otot bokong tahan gerakan ini 3-5 detik kemudian istirahat.

Lakukan gerakan ini sebanyak 10 kali.

4. Menggapai lutut

Tidur telentang dengan lutut ditekuk, sambil menarik napas dalam, tarik

dagu ke arah dada, sambil mengeluarkan udara, tarik dagu perlahan,

angkat tangan sampai menyentuh lutut, angkat tubuh setinggi 15-20 cm,

turunkan perlahan-lahan seperti posisi semula. Lakukan gerakan ini

sebanyak 10 kali

5. LATIHAN PENGUATAN PINGGANG

Memutar kedua lutut

Tidur telentang dengan lutut ditekuk, pertahankan bahu datar, telapak

kaki tetap dengan perlahan-lahan putar kedua lutut kesamping sehingga

menyentuh sisi kanan tempat tidur, lakukan gerakan tersebut bergantian

kea rah yang berlawanan, kembali ke posisi semula dan istirahat.

Lakukan gerakan ini sebanyak 10 kali.

6. Memutar satu lutut

PENILAIAN

Nilai 0 : Perlu perbaikan

Langkah atau tugas tidak dikerjakan

Nilai 1 : Mampu

Langkah dikerjakan tetapi kurang tepat

Nilai 2 : Mahir

Langkah dikerjakan dengan benar, tepat dan tanpa ragu-ragu sesuai prosedur

Page 37: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

31

Tidur telentang dengan menekuk lutut kiri dan tungkai kanan tetap lurus,

pertahankan bahu datar secara perlahan putar lutut kiri sampai

menyentuh sisi kanan tempat tidur dan kembali ke posisi semula,

lakukan pada kaki kanan sama pada kaki kiri, istirahat. Lakukan gerakan

ini sebanyak 10 kali

7. Memutar tungkai

Tidur telentang dengan kaki tetap lurus, pertahankan bahu tetap datar,

secara perlahan tungkai kiri diangkat dalam keadaan lurus dan putar

sampai menyentuh sisi kanan tempat tidur dan kembalikan ke posisi

semula, ulangi gerakan tersebut pada kaki kanan lalu istirahat. Lakukan

gerakan ini sebanyak 10 kali.

8. ISTIRAHAT DENGAN POSISI TELUNGKUP

Posisi baik dilakukan pada saat setelah melahirkan dan dapat mencegah

timbulnya kekakuan pada pinggang dan bokong.

Metode Senam Nifas II

1. Pernapasan perut

Dengan mulut tertutup, tarik dan tiupkan nafas dengan lembut, juga

cukup santai serta biarkan dinding perut naik dengan tarikan nafas dan

turun dengan pengeluaran nafas.

3. Angkat tangan

Posisi tidur lurus, kedua tangan diangkat dan diluruskan ke atas

kemudian telapak tangan saling bertepuk

4. Relaksasikan kedua kelompok otot dengan hati-hati dan kontraksikan

otot-otot pinggang bahwa untuk membuat saluran dibawahnya.

5. Posisi tidur, kaki ditekuk keduanya, tangan sebelah kanan diletakkan di

atas perut, tarik napas lalu kepala diangkat kemudian diturunkan lagi,

lakukan sampai beberapa kali.

6. Posisi kaki sebelah kiri ditekuk, kaki sebelah kanan dipanjangkan dan

tangan sebelah kanan diangkat ke atas sambil leher diangkat sedikit

keatas dilakukan smbil bergantian dengan tangan kiri.

7. Posisi kaki kiri dipanjangkan, kaki kanan ditekuk lalu dipanjangkan lagi,

lakukan secara bergantian dengan kaki kiri dan kanan

8. Angkat kaki

Posisi kaki diangkat keduanya secara tegap lurus lalu ditahan sebentar

lalu diturunkan lagi.

9. Merangkak dengan tengan tepat dibawah bahu dan lutut tepat dibawah

panggul

10. Posisi badan terlentang kemudian badan dan tangan dibawah kepala lalu

diangkat kaki lurus kedepan dilakukan sampai beberapa kali.

Catatan:

SKOR NILAI = JUMLAH NILAI x 100%

34

D. PETUNJUK

1. Berikan penilaian/check list pada tindakan yang dilakukan.

2. Mahasiswa dinyatakan lulus bila nilai ≥ 70%

Page 38: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

32

JOB SHEET

SENAM NIFAS

MATA KULIAH : Asuhan Kebidanan Pasca persalinan dan menyusui

BEBAN STUDI : 3 SKS (T:2, P:1)

SEMESTER : III (GANJIL)

TOPIK KETERAMPILAN : SENAM NIFAS

DOSEN : Erniawati, S.ST., M.Keb

WAKTU PERTEMUAN :

Objektif Perilaku Siswa : Setelah melihat demonstrasi dengan menggunkan phantom,

mahasiswa dapat melakukan tindakan pemeriksaan fisik ibu

nifas secara sistematis dan benar.

Pendahuluan

1. Membuka praktikum dengan mengucapkan salam, memperkenalkan diri dan

menanyakan kondisi kesiapan mahasiswa untuk mengikuti praktikum.

2. Menjelaskan keterkaitan materi praktikum yang akan diberikan dengan materi yang telah

dipelajari sebelumnya.

3. Menjelaskan objektif atau tujuan yang harus dicapai mahasiswa.

4. Menjelaskan metode yang akan ditempuh mahasiswa dalam praktikum ini, yaitu dengan

memperhatikan peragaan yang ditampilkan oleh dosen kemudian siswa mempraktikkan

sendiri secara berkelompok maupun individual di bawah bimbingan dosen dan evaluasi.

5. Menjelaskan kepada mahasiswa bahwa keterampilan ini penting dan harus dikuasai oleh

mahasiswa sebagai calon bidan dalam memberikan asuhan kebidanan pada ibu nifas

secara komprehensif.

Petunjuk Umum :

1. Baca dan pelajari Job Sheet yang tersedia

2. Siapkan alat-alat yang dibutuhkan dan susun secara ergonomis

3. Ikutilah petujuk dosen

4. Tanyakan pada dosen/pembimbing klinik bila terdapat hal – hal yang kurang dimengerti

5. Bekerja secara hati-hati dan teliti

Keselamatan Kerja :

1. Patuhi prosedur pekerjaan

2. Pastikan privacy klien benar – benar terjaga.

3. Lakukan pencegahan infeksi dengan cara cuci tangan sebelum dan setelah melakukan

tindakan.

4. Perhatikan kenyamanan klien

Page 39: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

33

5. Perhatikan kondisi alat sebelum bekerja untuk menilai kelayakan penggunaannya.

6. Letakkan peralatan pada tempat yang terjangkau dan sistematis oleh petugas

Alat Bantu Pengajar :

1. Penuntun Belajar 2. Job Sheet 3. Daftar Tilik

Metode :

Demonstrasi dengan empat langkah:

1. Persiapan 2. Penyajian 3. Aplikasi 4. Evaluasi

Persiapan Alat :

Matras atau Kasur

Bantal

Radio tape.

Penyajian

NO LANGKAH GAMBAR

Metode senam nifas 1

1. Siapkan alat dan bahan yang digunakan :

Matras atau kasur, bantal, radio tape.

Alat disusun secara ergonomis

2. LATIHAN PENGUATAN PERUT

Pernapasan perut

Tidur telentang dengan lutut ditekuk, tarik napas dalam

melalui hidung usahakan rongga dada dan rongga perut

mengembang, keluarkan udara perlahan-lahan dengan

memakai otot perut, tahan 3-5 detik kemudian istirahat.

Lakukan gerakan ini sebanyak 10 kali

3. Kombinasi pernapasan perut dan mengerutkan pelvis

Tidur telentang dengan lutut ditekuk sambil menahan

napas dalam, putar pinggul dengan pinggang mendatar

pada tempat tidur. Sambil mengeluarkan udara secara

perlahan-lahan tekan dengan kekuatan otot perut dan otot

bokong tahan gerakan ini 3-5 detik kemudian istirahat.

Lakukan gerakan ini sebanyak 10 kali.

4. Menggapai lutut

Tidur telentang dengan lutut ditekuk, sambil menarik

napas dalam, tarik dagu ke arah dada, sambil

mengeluarkan udara, tarik dagu perlahan, angkat tangan

sampai menyentuh lutut, angkat tubuh setinggi 15-20 cm,

turunkan perlahan-lahan seperti posisi semula. Lakukan

gerakan ini sebanyak 10 kali

5. LATIHAN PENGUATAN PINGGANG

Memutar kedua lutut

Tidur telentang dengan lutut ditekuk, pertahankan bahu

datar, telapak kaki tetap dengan perlahan-lahan putar

kedua lutut kesamping sehingga menyentuh sisi kanan

tempat tidur, lakukan gerakan tersebut bergantian kea rah

yang berlawanan, kembali ke posisi semula dan istirahat.

Page 40: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

34

Lakukan gerakan ini sebanyak 10 kali

6. Memutar satu lutut

Tidur telentang dengan menekuk lutut kiri dan tungkai

kanan tetap lurus, pertahankan bahu datar secara perlahan

putar lutut kiri sampai menyentuh sisi kanan tempat tidur

dan kembali ke posisi semula, lakukan pada kaki kanan

sama pada kaki kiri, istirahat. Lakukan gerakan ini

sebanyak 10 kali

7. Memutar tungkai

Tidur telentang dengan kaki tetap lurus, pertahankan bahu

tetap datar, secara perlahan tungkai kiri diangkat dalam

keadaan lurus dan putar sampai menyentuh sisi kanan

tempat tidur dan kembalikan ke posisi semula, ulangi

gerakan tersebut pada kaki kanan lalu istirahat. Lakukan

gerakan ini sebanyak 10 kali.

8. ISTIRAHAT DENGAN POSISI TELUNGKUP

Posisi baik dilakukan pada saat setelah melahirkan dan

dapat mencegah timbulnya kekakuan pada pinggang dan

bokong.

Metode Senam Nifas II

1. Pernapasan perut

Dengan mulut tertutup, tarik dan tiupkan nafas dengan

lembut, juga cukup santai serta biarkan dinding perut naik

dengan tarikan nafas dan turun dengan pengeluaran nafas.

3. Angkat tangan

Posisi tidur lurus, kedua tangan diangkat dan diluruskan

ke atas kemudian telapak tangan saling bertepuk

4. Relaksasikan kedua kelompok otot dengan hati-hati dan

kontraksikan otot-otot pinggang bahwa untuk membuat

saluran dibawahnya.

5. Posisi tidur, kaki ditekuk keduanya, tangan sebelah kanan

diletakkan di atas perut, tarik napas lalu kepala diangkat

kemudian diturunkan lagi, lakukan sampai beberapa kali.

6. Posisi kaki sebelah kiri ditekuk, kaki sebelah kanan

dipanjangkan dan tangan sebelah kanan diangkat ke atas

sambil leher diangkat sedikit keatas dilakukan smbil

bergantian dengan tangan kiri.

7. Posisi kaki kiri dipanjangkan, kaki kanan ditekuk lalu

dipanjangkan lagi, lakukan secara bergantian dengan kaki

kiri dan kanan

8. Angkat kaki

Posisi kaki diangkat keduanya secara tegap lurus lalu

ditahan sebentar lalu diturunkan lagi.

Page 41: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

35

9. Merangkak dengan tengan tepat dibawah bahu dan lutut

tepat dibawah panggul

10. Posisi badan terlentang kemudian badan dan tangan

dibawah kepala lalu diangkat kaki lurus kedepan

dilakukan sampai beberapa kali.

Aplikasi

1. Meminta salah satu mahasiswa untuk mendemonstrasikan senam nifas sesuai dengan

langkah yang terdapat dalam job sheet dengan menggunakan alat dan bahan serta

perlengkapan yang telah disediakan di laboratorium di bawah bimbingan dosen

2. Meminta tanggapan mahasiswa tersebut tentang peragaan yang telah dilakukan

3. Melakukan review terhadap peragaan yang telah dilakukan mahasiswa serta meminta

komentar dari mahasiswa lainnya

Evaluasi

1. Setiap langkah dilakukan secara individu dan berurutan

2. Penerapan alat-alat yang digunakan mudah dijangkau dan tersusun secara sistematis

serta digunakan sesuai fungsinya

3. Memperhatikan kesterilan dalam bekerja

4. Penilaian terhadap mahasiswa dilakukan dengan menggunakan daftar tilik

Page 42: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

36

PENUNTUN BELAJAR

SENAM NIFAS

NO. LANGKAH/TUGAS PERTEMUAN

1 2 3 4 5

Metode senam nifas 1

1. Siapkan alat dan bahan yang digunakan :

Matras atau kasur, bantal, radio tape.

Alat disusun secara ergonomis

2. LATIHAN PENGUATAN PERUT

Pernapasan perut

Tidur telentang dengan lutut ditekuk, tarik napas dalam melalui

hidung usahakan rongga dada dan rongga perut mengembang,

keluarkan udara perlahan-lahan dengan memakai otot perut,

tahan 3-5 detik kemudian istirahat. Lakukan gerakan ini

sebanyak 10 kali

3. Kombinasi pernapasan perut dan mengerutkan pelvis

Tidur telentang dengan lutut ditekuk sambil menahan napas

dalam, putar pinggul dengan pinggang mendatar pada tempat

tidur. Sambil mengeluarkan udara secara perlahan-lahan tekan

dengan kekuatan otot perut dan otot bokong tahan gerakan ini 3-

5 detik kemudian istirahat. Lakukan gerakan ini sebanyak 10

kali.

4. Menggapai lutut

Tidur telentang dengan lutut ditekuk, sambil menarik napas

dalam, tarik dagu ke arah dada, sambil mengeluarkan udara,

tarik dagu perlahan, angkat tangan sampai menyentuh lutut,

angkat tubuh setinggi 15-20 cm, turunkan perlahan-lahan seperti

posisi semula. Lakukan gerakan ini sebanyak 10 kali

5. LATIHAN PENGUATAN PINGGANG

Memutar kedua lutut

Tidur telentang dengan lutut ditekuk, pertahankan bahu datar,

telapak kaki tetap dengan perlahan-lahan putar kedua lutut

kesamping sehingga menyentuh sisi kanan tempat tidur, lakukan

gerakan tersebut bergantian kea rah yang berlawanan, kembali

ke posisi semula dan istirahat. Lakukan gerakan ini sebanyak 10

kali

6. Memutar satu lutut

Tidur telentang dengan menekuk lutut kiri dan tungkai kanan

tetap lurus, pertahankan bahu datar secara perlahan putar lutut

kiri sampai menyentuh sisi kanan tempat tidur dan kembali ke

posisi semula, lakukan pada kaki kanan sama pada kaki kiri,

istirahat. Lakukan gerakan ini sebanyak 10 kali

PENILAIAN

Nilai 0 : Perlu perbaikan

Langkah atau tugas tidak dikerjakan

Nilai 1 : Mampu

Langkah dikerjakan tetapi kurang tepat

Nilai 2 : Mahir

Langkah dikerjakan dengan benar, tepat dan tanpa ragu-ragu sesuai prosedur

Page 43: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

37

7. Memutar tungkai

Tidur telentang dengan kaki tetap lurus, pertahankan bahu tetap

datar, secara perlahan tungkai kiri diangkat dalam keadaan lurus

dan putar sampai menyentuh sisi kanan tempat tidur dan

kembalikan ke posisi semula, ulangi gerakan tersebut pada kaki

kanan lalu istirahat. Lakukan gerakan ini sebanyak 10 kali.

8. ISTIRAHAT DENGAN POSISI TELUNGKUP

Posisi baik dilakukan pada saat setelah melahirkan dan dapat

mencegah timbulnya kekakuan pada pinggang dan bokong.

Metode Senam Nifas II

1. Pernapasan perut

Dengan mulut tertutup, tarik dan tiupkan nafas dengan lembut,

juga cukup santai serta biarkan dinding perut naik dengan

tarikan nafas dan turun dengan pengeluaran nafas.

3. Angkat tangan

Posisi tidur lurus, kedua tangan diangkat dan diluruskan ke atas

kemudian telapak tangan saling bertepuk

4. Relaksasikan kedua kelompok otot dengan hati-hati dan

kontraksikan otot-otot pinggang bahwa untuk membuat saluran

dibawahnya.

5. Posisi tidur, kaki ditekuk keduanya, tangan sebelah kanan

diletakkan di atas perut, tarik napas lalu kepala diangkat

kemudian diturunkan lagi, lakukan sampai beberapa kali.

6. Posisi kaki sebelah kiri ditekuk, kaki sebelah kanan

dipanjangkan dan tangan sebelah kanan diangkat ke atas sambil

leher diangkat sedikit keatas dilakukan smbil bergantian dengan

tangan kiri.

7. Posisi kaki kiri dipanjangkan, kaki kanan ditekuk lalu

dipanjangkan lagi, lakukan secara bergantian dengan kaki kiri

dan kanan

8. Angkat kaki

Posisi kaki diangkat keduanya secara tegap lurus lalu ditahan

sebentar lalu diturunkan lagi.

9. Merangkak dengan tengan tepat dibawah bahu dan lutut tepat

dibawah panggul

10. Posisi badan terlentang kemudian badan dan tangan dibawah

kepala lalu diangkat kaki lurus kedepan dilakukan sampai

beberapa kali.

Pembimbing

(………………………………...)

Page 44: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

38

Latihan Soal

Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan baik dan benar !

1. Tuliskan tujuan senam nifas!

2. Tuliskan kerugian senam nifas!

3. Tuliskan manfaat senam nifas !

Lakukanlah tindakan sesuai dengan petunjuk pada kasus

4. Seorang Perempuan usia 27 thn, melahirkan seorang bayi 10 hari yang lalu, dengan

aktivitas sehari-hari memasak, mencuci, menyusui dan mengasuh anak. Ibu memiliki

keinginan dibantu melakukan latihan fisik untuk memulihkan kondisi ibu.

Lakukanlah tindakan senam sesuai prosedur pada penuntun!!

Referensi

Janna Nurul, 2011, Asuhan Kebidanan Ibu Nifas, Ar-Ruzz Media, Yogyakarta.

Sulistyawati Ari, 2009, Buku Ajar Asuhan Kebidanan Pada Ibu Nifas, Andi :Yogyakarta.

Sunarsih Tri, dkk, 2011, Asuhan Kebidanan Pada Ibu Nifas, Salemba Medika : Jakarta.

Vivian,Nanny,Lia,Dewi,dkk. 2011. Asuhan Kebidanan Pada Ibu Nifas. Salemba Medika

: Jakarta.

Page 45: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

39

PRAKTIKUM IV

MATERI

PENDIDIKAN KESEHATAN TEKNIK MENYUSUI YANG BENAR

1. Pengertian

Adalah cara memberikan ASI kepada bayi dengan perlekatan dan posisi ibu dan bayi

dengan benar.

2. Posisi menyusui

a. Posisi Dekapan

Posisi klasik dan telah menjadi kegemaran kebanyakan para ibu, posisi ini

membolehkan perut bayi dan perut ibu bertemu supaya tidak perlu memutar

kepalanya untuk menyusu. Kepala bayi berada di dalam dekapan, sokong kepala

badan dan punggung bayi serta lengan bayi perlu berada di bagian sisinya.

b. Posisi Football Ahold

Posisi ini sangat sesuai jika baru pulih dari pembedahan caesar, memiliki payudara

yang besar, menyusui bayi prematur atau bayi yang kecil ukurannya atau menyusui

anak kembar pada waktu yang bersamaan. Sokong kepala bayi dengan tangan,

menggunakan bantal untuk menyokong belakang badan ibu.

c. Posisi Berbaring

Posisi ini apabila ibu dan bayi merasa letih. Jika baru pulih dari pembedahan caesar

ini mungkin satu-satunya posisi yang biasa dicoba pada beberapa hari pertama.

Sokong kepala ibu dengan lengan dan sokong bayi dengan lengan atas.

3. Manfaat menyusui yang benar

a. Puting susu tidak lecet

b. Perlekatan menyusu pada bayi kuat

c. Bayi menjadi tenang

d. Tidak terjadi gumoh

4. Akibat tidak menyusui dengan benar

a. Puting susu menjadi lecet

b. ASI tidak keluar secara optimal sehingga mempengaruhi produksi ASI

c. Bayi enggan menyusu

d. Bayi menjadi kembung

5. Tanda bayi menyusu dengan benar

a. Bayi tampak tenang

b. Badan bayi menempel pada perut ibu

Page 46: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

40

c. Mulut bayi terbuka lebar

d. Dagu bayi menempel pada payudara ibu

e. Sebagian areola masuk dalam mulut bayi, areola bawah masuk lebih banyak

f. Bayi Nampak menghisap kuat dengan irama perlahan

g. Puting susu tidak terasa nyeri

h. Telinga dan lengan bayi terletak pada satu garis lurus

i. Kepala bayi agak menengadah

Page 47: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

41

SATUAN ACARA PRAKTIKUM

(SAP)

Mata Kuliah : Asuhan Kebidanan Pasca persalinan dan menyusui

Kode Mata Kuliah : BD.5.209

Hari / Tanggal : 3 SKS (T=2, P=1)

Jumlah Pertemuan : 1 x 170 menit

Pembimbing : Jusni, S.ST., M.Kes

A. Tujuan Instruksi Umum

Setelah menyelesaikan mata kuliah ini, mahasiswa mampu melaksanakan asuhan

kebidanan pada ibu nifas secara komprehensif di masyarakat.

B. Tujuan Instruksi Khusus

Setelah mengikuti mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan dapat melakukan dengan benar

teknik menyusui yang benar

C. Pokok Bahasan

Teknik menyusui yang benar

D. Sub. Pokok Bahasan.

Teknik menyusui yang benar

E. Evaluasi.

1. Mahasiswa dapat melakukan praktik sesuai prosedur.

2. Menjelaskan tujuan teknik menyusui yang benar

F. Kegiatan Pembelajaran Klinik.

Tahap Kegiatan Pengajar Kegiatan

Mahasiswa

Metode dan Media

Pembelajaran

Waktu

Pendahuluan 1. Salam pembuka

2. Pre conference :

a. Penyampaikan tujuan dan

kompetensi yang akan

dicapai

b. Menanyakan tentang

kesiapan mahasiswa

c. Memberikan kesempatan

kepada mahasiswa untuk

bertanya

3. Menjawab pertanyaan

mahasiswa

Memperhatikan,

bertanya dan

menjawab

Metoda :

1. Ceramah

2. Diskusi

Media :

1. Format kontrak

belajar

2. Daftar tilik

praktik

3. Alat-alat untuk

teknik

menyusui yang

benar

Penyajian

1. Melakukan demonstrasi cara

melakukan teknik menyusui

yang benar

Melihat

Menanyakan

yang belum

Metoda :

1. Demonstrasi

2. Praktek

Page 48: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

42

2. Menginstruksikan Masing-

masing mahasiswa

mendemonstrasikan teknik

menyusui yang benar secara

bergiliran dan dinilai oleh

pembimbing

jelas,

Mempraktekkan

Media:

1. Handout

2. Job sheet

3. Penuntun belajar

4. Daftar tilik

5. Alat dan bahan

teknik menyusui

yang benar

Penutup

1. Post conference

a. Mereview kembali praktek

hari ini.

b. Memberikan kesimpulan

mengenai praktek hari ini

c. Memberikan gambaran

mengenai praktek yang akan

datang.

2. Memberi salam

Menjawab

pertanyaan

Mendengarkan

Mencatat/mende

ngarkan

Mencatat

Menjawab

salam

Metoda :

1. Diskusi

2. Ceramah

Media :

Alat tulis

Page 49: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

43

DAFTAR TILIK

PENDIDIKAN KESEHATAN TEKNIK MENYUSUI YANG BENAR

A. IDENTITAS

Nama Mata Kuliah : Asuhan Kebidanan Pasca persalinan dan menyusui

Topik Keterampilan : Teknik Menyusui Yang Benar

B. PETUNJUK PENILAIAN

C. PELAKSANAAN

Beri tanda ceklist () pada kolom penilaian

NO. LANGKAH/TUGAS NILAI

0 1 2

1. Menyambut pasien dan memperkenalkan diri

2. Menjelaskan maksud dan tujuan

3. Mengajari ibu cara mencuci tangan

4. Mempersilahkan ibu untuk duduk

5. Mempersilahkan ibu untuk membuka pakaian atas

6. Mengajari ibu untuk mengoleskan sedikit ASI pada putting susu dan

areola

7. Mengajari ibu untuk meletakkan bayi pada satu lengan, kepala bayi

berada pada lengkung siku ibu dan bokong bayi berada pada lengan

bawah ibu.

8. Mengajari ibu untuk menempelkan satu tangan bayi dibelakang

badan ibu dan yang satu didepan, kepala bayi menghadap payudara.

9. Mengajari ibu untuk memposisikan bayi dengan telinga dan lengan

pada garis lurus.

10. Mengajari ibu untuk memegang payudara dengan ibu jari di atas dan

jari yang lain menopang di bawah serta jangan menekan putting susu

dan areolanya.

11. Mengajari ibu untuk merangsang membuka mulut bayi dengan cara

menyentuh pipi dengan putting susu atau menyentuh sudut mulut

bayi.

12. Setelah bayi membuka mulut, anjurkan ibu untuk mendekatkan

dengan cepat kepala bayi ke payudara ibu kemudian memasukkan

putting susu serta sebagian besar areola ke mulut bayi.

13. Setelah bayi mulai menghisap, menganjurkan ibu untuk tidak

memegang atau menyangga payudara lagi.

14. Menganjurkan ibu untuk memperhatikan bayi selama menyusui

15. Mengajari ibu cara melepas isapan bayi

Jari kelingking dimasukkan ke mulut bayi melalui sudut mulut atau

dagu bayi ditekan kebawah.

PENILAIAN

Nilai 0 : Perlu perbaikan

Langkah atau tugas tidak dikerjakan

Nilai 1 : Mampu

Langkah dikerjakan tetapi kurang tepat

Nilai 2 : Mahir

Langkah dikerjakan dengan benar, tepat dan tanpa ragu-ragu sesuai prosedur

Page 50: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

44

16. Setelah selesai menyusui, megajarkan ibu untuk mengoleskan

sedikit ASI pada putting susu dan areola. Biarkan kering dengan

sendirinya.

17. Mengajarkan ibu untuk menyendawakan bayi

a. Bayi digendong tegak dengan bersandar pada bahu ibu

kemudian punggung ditepuk perlahan-lahan sampai bayi

bersendawa (bila tidak bersendawa tunggu 10-15 menit).

b. Bayi ditengkurapkan di pangkuan ibu dengan menyangga dahi

bayi kemudian punggung atas ditepuk perlahan-lahan sampai

bayi bersendawa.

18. Mengajari ibu untuk selalu menyusukan kedua payudara secara

bergantian.

19. Menganjurkan ibu untuk menyusui bayi setiap saat bayi

menginginkan (on demand)

20. Menanyakan kembali apa yang sudah diajarkan dan dijelaskan

21. Memberi kesempatan kepada klien untuk bertanya.

Pembimbing

(………………………………...)

Catatan:

SKOR NILAI = JUMLAH NILAI x 100%

42

D. PETUNJUK

1. Berikan penilaian/check list pada tindakan yang dilakukan.

2. Mahasiswa dinyatakan lulus bila nilai ≥ 70%

Page 51: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

45

JOB SHEET

PENDIDIKAN KESEHATAN TEKNIK MENYUSUI YANG BENAR

MATA KULIAH : Asuhan Kebidanan Pasca persalinan dan menyusui

BEBAN STUDI : 3 SKS (T:2, P:1)

SEMESTER : III (GANJIL)

TOPIK KETERAMPILAN : Teknik Menyusui Yang Benar

DOSEN : Jusni, S.ST., M.Kes

WAKTU PERTEMUAN :

Objektif Perilaku Siswa : Setelah melihat demonstrasi dengan menggunkan phantom,

mahasiswa dapat melakukan tindakan pemeriksaan fisik ibu

nifas secara sistematis dan benar.

Pendahuluan

1. Membuka praktikum dengan mengucapkan salam, memperkenalkan diri dan

menanyakan kondisi kesiapan mahasiswa untuk mengikuti praktikum.

2. Menjelaskan keterkaitan materi praktikum yang akan diberikan dengan materi yang telah

dipelajari sebelumnya.

3. Menjelaskan objektif atau tujuan yang harus dicapai mahasiswa.

4. Menjelaskan metode yang akan ditempuh mahasiswa dalam praktikum ini, yaitu dengan

memperhatikan peragaan yang ditampilkan oleh dosen kemudian siswa mempraktikkan

sendiri secara berkelompok maupun individual di bawah bimbingan dosen dan evaluasi.

5. Menjelaskan kepada mahasiswa bahwa keterampilan ini penting dan harus dikuasai oleh

mahasiswa sebagai calon bidan dalam memberikan asuhan kebidanan pada ibu nifas

secara komprehensif.

Petunjuk Umum :

1. Baca dan pelajari Job Sheet yang tersedia

2. Siapkan alat-alat yang dibutuhkan dan susun secara ergonomis

3. Ikutilah petujuk dosen

4. Tanyakan pada dosen/pembimbing klinik bila terdapat hal – hal yang kurang dimengerti

5. Bekerja secara hati-hati dan teliti

Keselamatan Kerja :

1. Patuhi prosedur pekerjaan

2. Pastikan privacy klien benar – benar terjaga.

3. Lakukan pencegahan infeksi dengan cara cuci tangan sebelum dan setelah melakukan

tindakan.

4. Perhatikan kenyamanan klien

Page 52: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

46

5. Perhatikan kondisi alat sebelum bekerja untuk menilai kelayakan penggunaannya.

6. Letakkan peralatan pada tempat yang terjangkau dan sistematis oleh petugas

Alat Bantu Pengajar :

1. Penuntun Belajar 2. Job Sheet 3. Daftar Tilik

Metode :

Demonstrasi dengan empat langkah:

1. Persiapan 2. Penyajian 3. Aplikasi 4. Evaluasi

Persiapan Alat :

Phantom Bayi

Phantom payudara

Penyajian

NO LANGKAH GAMBAR

1. Menyemput pasien dan memperkenalkan diri 2. Menjelaskan tujuan dan prosedur yang akan dilakukan

3. Mengajari mencuci tangan sebelum mengajari ibu teknik

menyusui

4. Menganjurkan Ibu duduk atau berbaring dengan santai

Key Point: bila duduk lebih baik menggunakan kursi yang

rendah agar kaki ibu menggantung dan punggung ibu

bersandar pada sandaran kursi).

5. Menganjurkan dan membantu ibu untuk melepaskan

pakaian atas

6. Menganjurkan ibu sebelum menyusui ASI dikeluarkan

sedikit, kemudian dioleskan pada puting dan sekitar areola

payudara

Key Point: cara ini mempunyai manfaat sebagai

desinfektan dan menjaga kelembaban puting susu

7. Mengajari ibu untuk meletakkan bayi pada satu lengan,

kepala bayi berada pada lengkung siku ibu dan bokong

bayi berada pada lengan bawah ibu

8. Mengajari ibu untuk menempelkan perut bayi pada perut

ibu dengan meletakkan satu tangan bayi di belakang badan

ibu dan yang satu di depan, kepala bayi menghadap

payudara

9. Mengajari ibu untuk memposisikan bayi dengan telinga

dan lengan pada garis lurus

Page 53: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

47

Aplikasi

1. Meminta salah satu mahasiswa untuk mendemonstrasikan teknik menyusui yang benar

sesuai dengan langkah yang terdapat dalam job sheet dengan menggunakan alat dan

bahan serta perlengkapan yang telah disediakan di laboratorium di bawah bimbingan

dosen

10. Mengajari ibu untuk memegang payudara dengan ibu jari

diatas dan jari yang lain menopang dibawah serta jangan

menekan puting susu dan areolanya 11.

Mengajari ibu untuk merangsang membuka mulut bayi :

Menyentuh pipi dengan puting susu atau menyentuh sudut

mulut bayi

12. Setelah bayi membuka mulut (anjurkan ibu untuk

mendekatkan dengan cepat kepala bayi ke payudara ibu,

kemudian memasukkan puting susu serta sebagian besar

areola ke mulut bayi)

13. Setelah bayi mulai menghisap, menganjurkan ibu untuk

tidak memegang atau menyangga payudara lagi

14. Menganjurkan ibu untuk memperhatikan bayi selama

menyusui

15. Mengajari ibu cara melepas isapan bayi (jari kelingking

dimasukkan ke mulut bayi melalui sudut mulut atau dagu

bayi ditekan ke bawah.

16. Setelah selesai menyusui, mengajarkan ibu untuk

mengoleskan sedikit ASI pada puting susu dan areola.

Biarkan kering dengan sendirinya

17. Mengajari ibu untuk menyendawakan bayi

Key Point:

Bayi digendong tegak dengan bersandar pada bahu ibu

kemudian punggung ditepuk perlahan-lahan sampai bayi

bersendawa (bila tidak bersendawa tunggu 10 – 15

menit) atau bayi ditengkurapkan dipangkuan

18. Mengajari ibu untuk selalu menyusukan kedua payudara

secara bergantian.

19. Menganjurkan ibu untuk menyusui bayi setiap saat bayi

menginginkan (on demand)

20. Menanyakan kembali apa yang sudah diajarkan dan

dijelaskan

21. Memberi kesempatan kepada klien untuk bertanya

Page 54: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

48

2. Meminta tanggapan mahasiswa tersebut tentang peragaan yang telah dilakukan

3. Melakukan review terhadap peragaan yang telah dilakukan mahasiswa serta meminta

komentar dari mahasiswa lainnya

Evaluasi

1. Setiap langkah dilakukan secara individu dan berurutan

2. Penerapan alat-alat yang digunakan mudah dijangkau dan tersusun secara sistematis

serta digunakan sesuai fungsinya

3. Memperhatikan kesterilan dalam bekerja

4. Penilaian terhadap mahasiswa dilakukan dengan menggunakan daftar tilik

Page 55: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

49

PENUNTUN BELAJAR

PENDIDIKAN KESEHATAN TENTANG TEKNIK MENYUSUI YANG BENAR

NO. LANGKAH/TUGAS PERTEMUAN

1 2 3 4 5

1. Menyambut pasien dan memperkenalkan diri

2. Menjelaskan maksud dan tujuan

3. Mengajari ibu cara mencuci tangan

4. Mempersilahkan ibu untuk duduk

5. Mempersilahkan ibu untuk membuka pakaian atas

6. Mengajari ibu untuk mengoleskan sedikit ASI pada putting susu

dan areola

7. Mengajari ibu untuk meletakkan bayi pada satu lengan, kepala

bayi berada pada lengkung siku ibu dan bokong bayi berada

pada lengan bawah ibu.

8. Mengajari ibu untuk menempelkan satu tangan bayi dibelakang

badan ibu dan yang satu didepan, kepala bayi menghadap

payudara.

9. Mengajari ibu untuk memposisikan bayi dengan telinga dan

lengan pada garis lurus.

10. Mengajari ibu untuk memegang payudara dengan ibu jari di atas

dan jari yang lain menopang di bawah serta jangan menekan

putting susu dan areolanya.

11. Mengajari ibu untuk merangsang membuka mulut bayi dengan

cara menyentuh pipi dengan putting susu atau menyentuh sudut

mulut bayi.

12. Setelah bayi membuka mulut, anjurkan ibu untuk mendekatkan

dengan cepat kepala bayi ke payudara ibu kemudian

memasukkan putting susu serta sebagian besar areola ke mulut

bayi.

13. Setelah bayi mulai menghisap, menganjurkan ibu untuk tidak

memegang atau menyangga payudara lagi.

14. Menganjurkan ibu untuk memperhatikan bayi selama menyusui

15. Mengajari ibu cara melepas isapan bayi

Jari kelingking dimasukkan ke mulut bayi melalui sudut mulut

atau dagu bayi ditekan kebawah.

16. Setelah selesai menyusui, megajarkan ibu untuk mengoleskan

sedikit ASI pada putting susu dan areola. Biarkan kering dengan

sendirinya.

17. Mengajarkan ibu untuk menyendawakan bayi

PENILAIAN

Nilai 0 : Perlu perbaikan

Langkah atau tugas tidak dikerjakan

Nilai 1 : Mampu

Langkah dikerjakan tetapi kurang tepat

Nilai 2 : Mahir

Langkah dikerjakan dengan benar, tepat dan tanpa ragu-ragu sesuai

prosedur

Page 56: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

50

c. Bayi digendong tegak dengan bersandar pada bahu ibu

kemudian punggung ditepuk perlahan-lahan sampai bayi

bersendawa (bila tidak bersendawa tunggu 10-15 menit).

d. Bayi ditengkurapkan di pangkuan ibu dengan menyangga

dahi bayi kemudian punggung atas ditepuk perlahan-lahan

sampai bayi bersendawa.

18. Mengajari ibu untuk selalu menyusukan kedua payudara secara

bergantian.

19. Menganjurkan ibu untuk menyusui bayi setiap saat bayi

menginginkan (on demand)

20. Menanyakan kembali apa yang sudah diajarkan dan dijelaskan

21. Memberi kesempatan kepada klien untuk bertanya.

Pembimbing

(………………………………...)

Latihan Soal

Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan baik dan benar !

1. Tuliskan manfaat menyusui yang benar !

2. Tuliskan dampak atau akibat tidak menyusui dengan benar!

3. Tuliskan 5 tanda bayi menyusu dengan benar !

Lakukanlah tindakan sesuai dengan petunjuk pada kasus

4. Seorang Perempuan usia 38 thn, melahirkan anak pertamanya 3 jam yang lalu. Ibu

memiliki permasalahan ketika menyusui, ASI sedikit dan ibu masih khawatir

menyusui bayinya karena belum ada pengalaman.

Lakukanlah tindakan teknik menyusui yang benar sesuai prosedur pada penuntun!!

Referensi

Janna Nurul, 2011, Asuhan Kebidanan Ibu Nifas, Ar-Ruzz Media, Yogyakarta.

Sulistyawati Ari, 2009, Buku Ajar Asuhan Kebidanan Pada Ibu Nifas, Andi :Yogyakarta.

Sunarsih Tri, dkk, 2011, Asuhan Kebidanan Pada Ibu Nifas, Salemba Medika : Jakarta.

Vivian,Nanny,Lia,Dewi,dkk. 2011. Asuhan Kebidanan Pada Ibu Nifas. Salemba Medika

: Jakarta.

Page 57: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

51

PRAKTIKUM V

MATERI

PENDIDIKAN KESEHATAN ASI ESKLUSIF

1. Pengertian ASI Eksklusif

Asi ekslusif adalah pemberian Air Susu Ibu saja ( tanpa makanan/minuman

pendampg termasuk air putih maupun susu formula ) selama enam bulan, untuk

kemudian diteruskan hingga 2 tahun atau lebih , dan setelah enam bulan baru

didampingi dengan makanan / minuman pendamping ASI (MPASI) sesuai

perkembangan pencernaan anak

2. Jenis-jenis ASI

a. Kolostrum

- Cairan pertama yang keluar ( hari 1-3) dengan warna kekuning – kuningan

- Lebih banyak mengandung karbohidrat, protein, mineral, antibody yang

memberikan perlindungan bagi bayi

b. Air susu masa peralihan

- Merupakan air susu masa peralihan dari kolostrum menjadi ASI Matur, keluar

pada hari 4-10

- Protein makin rendah sedngakan kadar karbohidrat dan lemak meninggi

c. Air susu matur

Disekresi hari ke 10 dan seterusnya, berwarna putih kekuningan

3. Manfaat ASI Eksklusif

Mengandung semua yang dibutuhkan bagi pertumbuhan balita yang sehat

Tidak hanya mengandung zat gizi dan non zat gizi yang penting, tetapi juga

mengandung enzim penyerapnya sehingga semua ASI dengan mudah diserap

seluruhnya oleh bayi. Hal inilah yang membuat bayi ASI Ekslusif mudah “ Lapar “

dan sering menyusu.

a. Memberikan kekebalan dan melindungi bayi dari berbagai penyakit infeksi

terutama diare.

b. Bayi ASI lebih siaga, percaya diri dan stabil dibandingkan bayi tanpa ASI.

c. Dengan menyusui terjalinnya ikatan kasih sayang yang kuat antara bayi dan ibu,

dan membuat keduannya merasa aman dan bahagia.

d. Hemat, praktis dan ramah lingkungan, karena mengurangi sampah dari kaleng

atau dus.

e. Mengurangi kemungkinan terkena kanker.

f. Membantu Ibu untuk pemulihkan uterus, pendarahan dan efek kontraseptis.

g. Dan lain – lain.

Page 58: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

52

4. Prinsip pemberian ASI

a. Bayi diberikan kepada ibunya untuk menyusu sedini mungkin dan Rooming-in.

b. Semakin sering menyusui semakin banyak ASI keluar, Produksi ASI = Demand

on Supplai.

c. Pemberian makanan dan minuman lain akan mengurangi jumlah ASI.

d. Ibu dapat menyusui dan mempunyai cukup ASI untuk bayinya. Oleh karena itu

perlu mengetahui “ cara menyusui “ yang benar.

e. Bayi tidak diberi air atau glukosa tanpa persetujuan dokter atau orang tuanya.

5. Kendala – kendala pemberian ASI Ekslusif

a. Kurang dimengertinya konsep dan pentingnya ASI Ekslusif baik bagi para ibu

maupun tenaga kesehatan.

b. Adanya pendapat bahwa dengan pemberian ASI, bentuk payudara akan berubah.

c. Kurangnya waktu bagi wanita pekerja untuk memberikan ASI secara langsung.

d. Tidak adanya sarana dan prasarana penunjang untuk memerah ASI dan tempat

penyimpanan ASI di perusahaan tempat ibu bekerja.

e. Adanya pelanggaran cara – cara promosi tertentu yang dapat menyesatkan para

ibu untuk mempercayai bahwa susu formula dan makanan pendamping tersebut

sama baiknya dengan ASI.

6. Upaya pemerintah untuk mendukung pemberian ASI Eksulsif

Dikarenakan Promosi Susu Formula dan MPASI lainnya lebih gencar

dibandingkan dengan promosi ASI Eklusif ini sendiri, maka program ASI Ekslusif ini

kurang berjalan. Dan untuk mengatur promosi Susu Formula dan MPASI serta

melindungi dan mendorong peningkatan pemberian ASI, Menteri Kesehatan

menerbitkan Kepmenkes No 237/MENKES/SK/IV/1997 tentang Pemasaran

Pengganti ASI ( MPASI ) dan Peraturan Pemerintah RI No.33 tahun 2012 tentang

Pemberian ASI Ekslusif. Dalam Peraturan Pemerintah menjamin pemenuhan hak bayi

untuk mendapatkan ASI Eksklusif sampai berusia 6 bulan dan tanggung jawab tenaga

kesehatan untuk selalu berperan dalam pemberian ASI pada bayi.

7. Anjuran pemberian ASI

a. 0 – 6 bulan : ASI Eksklusif memenuhi 100% kebutuhan.

b. 6 – 12 bulan : ASI memenuhi 60 – 70 % kebutuhan, perlu makanan pendamping

ASI yang adekuat.

c. > 12 bulan : ASI hanya memenuhi 30 % kebutuhan, ASI tetap diberikan untuk

keuntungan lainnya.

Page 59: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

53

8. Cara penerapan ASI esklusif pada ibu bekerja

a. Selama cuti hanya memberikan ASI saja

b. Sebelum masa cuti habis ubah pola minum bayi dengan ASI perah

c. Sebelum berangkat kerja susui bayi

d. Selama dikantor perah ASI setiap 3-4 jam

e. Simpan dilemari es dan dibawa pulang

f. Setelah dihangatkan diberikan dengan sendok

9. Cara penyimpanan dan pembrian ASI penuh

a. Diudara terbuka/bebas : 6-8 jam

b. Di lemari es (4ºC) : 24 jam

c. Di lemari pendingin/beky (-18ºC) : 6 bulan

ASI yang telah didinginkan bila akan dipakai tidak boleh direbus, cukup diamkan

beberapa saat didalam suhu kamar atau dapat di rendam dalam wadah yang telah

berisi air panas

Page 60: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

54

SATUAN ACARA PRAKTIKUM

(SAP)

Mata Kuliah : Asuhan Kebidanan Pasca persalinan dan menyusui

Kode Mata Kuliah : BD.5.209

Hari / Tanggal : 3 SKS (T=2, P=1)

Jumlah Pertemuan : 1 x 170 menit

Pembimbing : Erniawati, S.ST.,M.Keb

A. Tujuan Instruksi Umum

Setelah menyelesaikan mata kuliah ini, mahasiswa mampu melaksanakan asuhan

kebidanan pada ibu nifas secara komprehensif di masyarakat.

B. Tujuan Instruksi Khusus

Setelah mengikuti mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan dapat melakukan konseling

dengan benar tentang ASI Eksulsif

C. Pokok Bahasan

Pendidikan kesehatan pada ibu nifas

D. Sub. Pokok Bahasan.

Pendidikan kesehatan ASI Eksulsif

E. Evaluasi.

1. Mahasiswa dapat melakukan praktik sesuai prosedur.

2. Menjelaskan tujuan ASI Eksulsif

F. Kegiatan Pembelajaran Klinik.

Tahap Kegiatan Pengajar Kegiatan

Mahasiswa

Metode dan Media

Pembelajaran

Waktu

Pendahuluan 1. Salam pembuka

2. Pre conference :

a. Penyampaikan tujuan dan

kompetensi yang akan

dicapai

b. Menanyakan tentang

kesiapan mahasiswa

c. Memberikan kesempatan

kepada mahasiswa untuk

bertanya

3. Menjawab pertanyaan

mahasiswa

Memperhatikan,

bertanya dan

menjawab

Metoda :

1. Ceramah

2. Diskusi

Media :

1. Format kontrak

belajar

2. Daftar tilik

praktik

3. Bahan ASI

Eksulsif

Penyajian

3. Melakukan demonstrasi cara

melakukan ASI Eksulsif

4. Menginstruksikan Masing-

Melihat

Menanyakan

yang belum

Metoda :

1. Demonstrasi

2. Praktek

Page 61: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

55

masing mahasiswa

mendemonstrasikan ASI

Eksulsif secara bergiliran dan

dinilai oleh pembimbing

jelas,

Mempraktekkan

Media:

1. Handout

2. Job sheet

3. Penuntun belajar

4. Daftar tilik

5. Bahan ASI

Eksulsif

Penutup

1. Post conference

a. Mereview kembali praktek

hari ini.

b. Memberikan kesimpulan

mengenai praktek hari ini

c. Memberikan gambaran

mengenai praktek yang akan

datang.

2. Memberi salam

Menjawab

pertanyaan

Mendengarkan

Mencatat/mende

ngarkan

Mencatat

Menjawab

salam

Metoda :

1. Diskusi

2. Ceramah

Media :

Alat tulis

Page 62: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

56

DAFTAR TILIK

PENDIDIKAN KESEHATAN TENTANG ASI EKSLUSIF

A. IDENTITAS

Nama Mata Kuliah : Asuhan Kebidanan Pasca persalinan dan menyusui

Topik Keterampilan : ASI Esklusif

B. PETUNJUK PENILAIAN

C. PELAKSANAAN

Beri tanda ceklist () pada kolom penilaian

NO. LANGKAH/TUGAS NILAI

0 1 2

1. Menyambut klien dan memperkenalkan diri

2. Menjelaskan maksud dan tujuan pendidikan kesehatan

3. Petugas melakukan apersepsi mengenai ASI Esklusif

4. Menjelaskan pengertian ASI Esklusif

5. Menjelaskan manfaat ASI sebagai:

a. Nutrisi

b. Daya tahan tubuh

c. Meningkatkan kecerdasan

d. Meningkatkan jalinan kasih sayang

6. Menjelaskan jenis – jenis ASI

a. Kolostrum

- Cairan pertama yang keluar ( hari 1-3) dengan warna

kekuning – kuningan

- Lebih banyak mengandung karbohidrat, protein, mineral,

antibody yang memberikan perlindungan bagi bayi

b. Air susu masa peralihan

- Merupakan air susu masa peralihan dari kolostrum

menjadi ASI Matur, keluar pada hari 4-10

- Protein makin rendah sedngakan kadar karbohidrat dan

lemak meninggi

c. Air susu matur

- Disekresi hari ke 10 dan seterusnya, berwarna putih

kekuningan

7. Menjelaskan cara memperbanyak produksi ASI

a. Bayi menyusu setiap 2 jam selama 10 – 15 menit di setiap

payudara

b. Pastikan bayi menyusu dengan posisi yang baik dan menelan

secara aktif

c. Ibu mengoptimalkan istirahat dan asupan nutrisi

8. Menjelaskan cara pemerahan ASI dengan tangan

PENILAIAN

Nilai 0 : Perlu perbaikan

Langkah atau tugas tidak dikerjakan

Nilai 1 : Mampu

Langkah dikerjakan tetapi kurang tepat

Nilai 2 : Mahir

Langkah dikerjakan dengan benar, tepat dan tanpa ragu-ragu sesuai prosedur

Page 63: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

57

a. Tangan dicuci sampai bersih

b. Siapkan cangkir/gelas tertutup yang telah di cuci dengan air

mendidih

c. Payudara I kompres dengan handuk yang hangat dan di

massase dengan tealapak tangan dari pangkal kearah kalang

payudara. Ulangi pemijatan ini pada daerah sekitar payudara

secara merata.

d. Dengan ibu jari di sekitar kalang payudara bagian atas dan

jari telunjuk pada sisi lain lalu daerah kalang payudara

ditekan kearah dada

e. Daerah kalang payudara diperah dengan ibu jari dan jari

telunjuk, jangan memijat/menekan putting karena dapat

menyebabkan rasa nyeri.

f. Ulangi tekan perah – tekan perah-lepas, pada mulanya ASI

tidak keluar, setelah beberapa kali maka ASI akan keluar

g. Gerakan ini diulang pada sekitar kalang payudara pada

semua sisi

9. Menjelaskan cara penyimpanan dan pembrian ASI penuh

a. Diudara terbuka/bebas : 6-8 jam

b. Di lemari es (4ºC) : 24 jam

c. Di lemari pendingin/beky (-18ºC) : 6 bulan

ASI yang telah didinginkan bila akan dipakai tidak boleh

direbus, cukup diamkan beberapa saat didalam suhu kamar atau

dapat di rendam dalam wadah yang telah berisi air panas

10. Menjelasksan cara penerapan ASI esklusif pada ibu bekerja

a. Selama cuti hanya memberikan ASI saja

b. Sebelum masa cuti habis ubah pola minum bayi dengan ASI

perah

c. Sebelum berangkat kerja susui bayi

d. Selama dikantor perah ASI setiap 3-4 jam

e. Simpan dilemari es dan dibawa pulang

f. Setelah dihangatkan diberikan dengan sendok

11. Memberikan kesempatan ibu untuk bertanya

12. Melakukan evaluasi

Pembimbing

(………………………………...)

Catatan:

SKOR NILAI = JUMLAH NILAI x 100%

24

D. PETUNJUK

1. Berikan penilaian/check list pada tindakan yang dilakukan.

2. Mahasiswa dinyatakan lulus bila nilai ≥ 70%

Page 64: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

58

JOB SHEET

PENDIDIKAN KESEHATAN ASI ESKLUSIF PADA IBU NIFAS

MATA KULIAH : Asuhan Kebidanan Pasca persalinan dan menyusui

BEBAN STUDI : 3 SKS (T:2, P:1)

SEMESTER : III (GANJIL)

TOPIK KETERAMPILAN : Pendidikan Kesehatan ASI Esklusif Pada Ibu Nifas

DOSEN : Erniawati, S.ST., M.Keb

WAKTU PERTEMUAN :

Objektif Perilaku Siswa : Setelah melihat demonstrasi dengan menggunkan phantom,

mahasiswa dapat melakukan tindakan pemeriksaan fisik ibu

nifas secara sistematis dan benar.

Pendahuluan

1. Membuka praktikum dengan mengucapkan salam, memperkenalkan diri dan

menanyakan kondisi kesiapan mahasiswa untuk mengikuti praktikum.

2. Menjelaskan keterkaitan materi praktikum yang akan diberikan dengan materi yang telah

dipelajari sebelumnya.

3. Menjelaskan objektif atau tujuan yang harus dicapai mahasiswa.

4. Menjelaskan metode yang akan ditempuh mahasiswa dalam praktikum ini, yaitu dengan

memperhatikan peragaan yang ditampilkan oleh dosen kemudian siswa mempraktikkan

sendiri secara berkelompok maupun individual di bawah bimbingan dosen dan evaluasi.

5. Menjelaskan kepada mahasiswa bahwa keterampilan ini penting dan harus dikuasai oleh

mahasiswa sebagai calon bidan dalam memberikan asuhan kebidanan pada ibu nifas

secara komprehensif.

Petunjuk Umum :

1. Baca dan pelajari Job Sheet yang tersedia

2. Siapkan alat-alat yang dibutuhkan dan susun secara ergonomis

3. Ikutilah petujuk dosen

4. Tanyakan pada dosen/pembimbing klinik bila terdapat hal – hal yang kurang dimengerti

5. Bekerja secara hati-hati dan teliti

Keselamatan Kerja :

1. Patuhi prosedur pekerjaan

2. Pastikan privacy klien benar – benar terjaga.

3. Lakukan pencegahan infeksi dengan cara cuci tangan sebelum dan setelah melakukan

tindakan.

4. Perhatikan kenyamanan klien

Page 65: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

59

5. Perhatikan kondisi alat sebelum bekerja untuk menilai kelayakan penggunaannya.

6. Letakkan peralatan pada tempat yang terjangkau dan sistematis oleh petugas

Alat Bantu Pengajar :

1. Penuntun Belajar 2. Job Sheet 3. Daftar Tilik

Metode :

Demonstrasi dengan empat langkah:

1. Persiapan 2. Penyajian 3. Aplikasi 4. Evaluasi

Persiapan Bahan :

Vitamin A

Penyajian

NO LANGKAH GAMBAR

1. Menyambut klien dan memperkenalkan diri

2. Menjelaskan maksud dan tujuan pendidikan kesehatan

3. Petugas melakukan apersepsi mengenai ASI Esklusif

4. Menjelaskan pengertian ASI Esklusif

5. Menjelaskan manfaat ASI sebagai:

a. Nutrisi

b. Daya tahan tubuh

c. Meningkatkan kecerdasan

d. Meningkatkan jalinan kasih sayang

6. Menjelaskan jenis – jenis ASI

a. Kolostrum

- Cairan pertama yang keluar ( hari 1-3) dengan

warna kekuning – kuningan

- Lebih banyak mengandung karbohidrat,

protein, mineral, antibody yang memberikan

perlindungan bagi bayi

b. Air susu masa peralihan

- Merupakan air susu masa peralihan dari

kolostrum menjadi ASI Matur, keluar pada hari

4-10

- Protein makin rendah sedngakan kadar

karbohidrat dan lemak meninggi

c. Air susu matur

- Disekresi hari ke 10 dan seterusnya, berwarna

putih kekuningan

7. Menjelaskan cara memperbanyak produksi ASI

a. Bayi menyusu setiap 2 jam selama 10 – 15 menit di

setiap payudara

b. Pastikan bayi menyusu dengan posisi yang baik

dan menelan secara aktif

c. Ibu mengoptimalkan istirahat dan asupan nutrisi

8. Menjelaskan cara pemerahan ASI dengan tangan

a. Tangan dicuci sampai bersih

b. Siapkan cangkir/gelas tertutup yang telah di cuci

Page 66: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

60

Aplikasi

1. Meminta salah satu mahasiswa untuk mendemonstrasikan konseling tentang vit.A pada

ibu nifas sesuai dengan langkah yang terdapat dalam job sheet dengan menggunakan

alat dan bahan serta perlengkapan yang telah disediakan di laboratorium di bawah

bimbingan dosen

2. Meminta tanggapan mahasiswa tersebut tentang peragaan yang telah dilakukan

3. Melakukan review terhadap peragaan yang telah dilakukan mahasiswa serta meminta

komentar dari mahasiswa lainnya

dengan air mendidih

c. Payudara I kompres dengan handuk yang hangat

dan di massase dengan tealapak tangan dari

pangkal kearah kalang payudara. Ulangi

pemijatan ini pada daerah sekitar payudara secara

merata.

d. Dengan ibu jari di sekitar kalang payudara bagian

atas dan jari telunjuk pada sisi lain lalu daerah

kalang payudara ditekan kearah dada

e. Daerah kalang payudara diperah dengan ibu jari

dan jari telunjuk, jangan memijat/menekan putting

karena dapat menyebabkan rasa nyeri.

f. Ulangi tekan perah – tekan perah-lepas, pada

mulanya ASI tidak keluar, setelah beberapa kali

maka ASI akan keluar

g. Gerakan ini diulang pada sekitar kalang payudara

pada semua sisi

9. Menjelaskan cara penyimpanan dan pembrian ASI penuh

a. Diudara terbuka/bebas : 6-8 jam

b. Di lemari es (4ºC) : 24 jam

c. Di lemari pendingin/beky (-18ºC) : 6 bulan

ASI yang telah didinginkan bila akan dipakai tidak

boleh direbus, cukup diamkan beberapa saat didalam

suhu kamar atau dapat di rendam dalam wadah yang

telah berisi air panas

10. Menjelasksan cara penerapan ASI esklusif pada ibu

bekerja

a. Selama cuti hanya memberikan ASI saja

b. Sebelum masa cuti habis ubah pola minum bayi

dengan ASI perah

c. Sebelum berangkat kerja susui bayi

d. Selama dikantor perah ASI setiap 3-4 jam

e. Simpan dilemari es dan dibawa pulang

f. Setelah dihangatkan diberikan dengan sendok

11. Memberikan kesempatan ibu untuk bertanya

12. Melakukan evaluasi

Page 67: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

61

Evaluasi

1. Setiap langkah dilakukan secara individu dan berurutan

2. Penerapan alat-alat yang digunakan mudah dijangkau dan tersusun secara sistematis

serta digunakan sesuai fungsinya

3. Memperhatikan kesterilan dalam bekerja

4. Penilaian terhadap mahasiswa dilakukan dengan menggunakan daftar tilik

Page 68: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

62

PANDUAN BELAJAR

PENDIDIKAN KESEHATAN TENTANG ASI EKSLUSIF

NO. LANGKAH/TUGAS PERTEMUAN

1 2 3 4 5

1. Menyambut klien dan memperkenalkan diri

2. Menjelaskan maksud dan tujuan pendidikan kesehatan

3. Petugas melakukan apersepsi mengenai ASI Esklusif

4. Menjelaskan pengertian ASI Esklusif

5. Menjelaskan manfaat ASI sebagai:

a. Nutrisi

b. Daya tahan tubuh

c. Meningkatkan kecerdasan

d. Meningkatkan jalinan kasih sayang

6. Menjelaskan jenis – jenis ASI

a. Kolostrum

- Cairan pertama yang keluar ( hari 1-3) dengan warna

kekuning – kuningan

- Lebih banyak mengandung karbohidrat, protein, mineral,

antibody yang memberikan perlindungan bagi bayi

b. Air susu masa peralihan

- Merupakan air susu masa peralihan dari kolostrum

menjadi ASI Matur, keluar pada hari 4-10

- Protein makin rendah sedngakan kadar karbohidrat dan

lemak meninggi

c. Air susu matur

- Disekresi hari ke 10 dan seterusnya, berwarna putih

kekuningan

7. Menjelaskan cara memperbanyak produksi ASI

a. Bayi menyusu setiap 2 jam selama 10 – 15 menit di setiap

payudara

b. Pastikan bayi menyusu dengan posisi yang baik dan menelan

secara aktif

c. Ibu mengoptimalkan istirahat dan asupan nutrisi

8. Menjelaskan cara pemerahan ASI dengan tangan

a. Tangan dicuci sampai bersih

b. Siapkan cangkir/gelas tertutup yang telah di cuci dengan air

mendidih

c. Payudara I kompres dengan handuk yang hangat dan di

massase dengan tealapak tangan dari pangkal kearah kalang

payudara. Ulangi pemijatan ini pada daerah sekitar payudara

PENILAIAN

Nilai 0 : Perlu perbaikan

Langkah atau tugas tidak dikerjakan

Nilai 1 : Mampu

Langkah dikerjakan tetapi kurang tepat

Nilai 2 : Mahir

Langkah dikerjakan dengan benar, tepat dan tanpa ragu-ragu sesuai

prosedur

Page 69: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

63

secara merata.

d. Dengan ibu jari di sekitar kalang payudara bagian atas dan

jari telunjuk pada sisi lain lalu daerah kalang payudara

ditekan kearah dada

e. Daerah kalang payudara diperah dengan ibu jari dan jari

telunjuk, jangan memijat/menekan putting karena dapat

menyebabkan rasa nyeri.

f. Ulangi tekan perah – tekan perah-lepas, pada mulanya ASI

tidak keluar, setelah beberapa kali maka ASI akan keluar

g. Gerakan ini diulang pada sekitar kalang payudara pada

semua sisi

9. Menjelaskan cara penyimpanan dan pembrian ASI penuh

a. Diudara terbuka/bebas : 6-8 jam

b. Di lemari es (4ºC) : 24 jam

c. Di lemari pendingin/beky (-18ºC) : 6 bulan

ASI yang telah didinginkan bila akan dipakai tidak boleh

direbus, cukup diamkan beberapa saat didalam suhu kamar atau

dapat di rendam dalam wadah yang telah berisi air panas

10. Menjelasksan cara penerapan ASI esklusif pada ibu bekerja

a. Selama cuti hanya memberikan ASI saja

b. Sebelum masa cuti habis ubah pola minum bayi dengan ASI

perah

c. Sebelum berangkat kerja susui bayi

d. Selama dikantor perah ASI setiap 3-4 jam

e. Simpan dilemari es dan dibawa pulang

f. Setelah dihangatkan diberikan dengan sendok

11. Memberikan kesempatan ibu untuk bertanya

12. Melakukan evaluasi

Pembimbing

(………………………………...)

Latihan Soal

Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan baik dan benar !

1. Sebutkan manfaat ASI !

2. Tuliskan jenis-jenis ASI !

3. Jelaskan cara penyimpanan ASI !

Lakukanlah tindakan sesuai dengan petunjuk pada kasus

4. Berpasanganlah dengan temanmu, kemudian lakukanlah konseling tentang ASI

esklusif sesuai prosedur pada penuntun!!

Referensi

Janna Nurul, 2011, Asuhan Kebidanan Ibu Nifas, Ar-Ruzz Media, Yogyakarta.

Sulistyawati Ari, 2009, Buku Ajar Asuhan Kebidanan Pada Ibu Nifas, Andi :Yogyakarta.

Page 70: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

64

Sunarsih Tri, dkk, 2011, Asuhan Kebidanan Pada Ibu Nifas, Salemba Medika : Jakarta.

Vivian,Nanny,Lia,Dewi,dkk. 2011. Asuhan Kebidanan Pada Ibu Nifas. Salemba Medika

: Jakarta.

Peraturan Pemerintah RI No.33, 2012. Tentang Pemberian ASI Ekslkusif.

http://www.depkes.go.id/downloads/PP%20ASI.pdf di unduh 15 Mei 2019

Page 71: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

65

PRAKTIKUM VI

MATERI

PENDIDIKAN KESEHATAN TENTANG VITAMIN A PADA IBU NIFAS

1. Pengertian

Vitamin A Merupakan suplemen yang diberikan pada ibu menyusui selama masa nifas

yang memiliki manfaat penting bagi ibu dan bayi yang disusuinya.

2. Manfaat Vitamin A

a. Untuk Bayi

- Meningkatkan kelangsunagn hidup anak

- Meningktakan daya tahan tubuh anak

- Mencegah komplikasi dari penyakit campak dan diare

- Melindungi mata dari xeroptalmia dan buta senja

b. Untuk Ibu Nifas

- Memelihara kesehatan ibu selama menyusui

- Mencegah buta senja

3. Dosis Pemberian

Organisasi kesehatan dunia (WHO), PBB, dan International Vitamin A Consultative

Group (IVACG) merekomendasikan pemberian dosis tinggi vitamin A (200.000 IU)

menjadi 400.000 IU sampai hari ke-60 setelah melahirkan pada daerah yang endemik

kekurangan gizi

4. Program Pemerintah

Indonesia telah melakukan program pemberian dua kapsul vitamin A bagi ibu nifas sejak

tahun 1996, dengan dosis tinggi 200.000 IU diberikan setelah bayi lahir satu kapsul

sampai dengan 6 minggu post partum. Zat gizi esensial yang sangat diperlukan tubuh bayi,

anak balita, dan ibu nifas salah satunya adalah vitamin A.

Page 72: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

66

SATUAN ACARA PRAKTIKUM

(SAP)

Mata Kuliah : Asuhan Kebidanan Pasca persalinan dan menyusui

Kode Mata Kuliah : BD.5.209

Hari / Tanggal : 3 SKS (T=2, P=1)

Jumlah Pertemuan : 1 x 170 menit

Pembimbing : Jusni, S.ST., M.Kes

A. Tujuan Instruksi Umum

Setelah menyelesaikan mata kuliah ini, mahasiswa mampu melaksanakan asuhan

kebidanan pada ibu nifas secara komprehensif di masyarakat.

B. Tujuan Instruksi Khusus

Setelah mengikuti mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan dapat melakukan konseling

dengan benar tentang vitamin A pada ibu nifas

C. Pokok Bahasan

Pendidikan kesehatan vitamin A pada ibu nifas

D. Sub. Pokok Bahasan.

Pendidikan kesehatan vitamin A pada ibu nifas

E. Evaluasi.

3. Mahasiswa dapat melakukan praktik sesuai prosedur.

4. Menjelaskan tujuan pemberian vitamin A pada ibu nifas

F. Kegiatan Pembelajaran Klinik.

Tahap Kegiatan Pengajar Kegiatan

Mahasiswa

Metode dan Media

Pembelajaran

Waktu

Pendahuluan 1. Salam pembuka

2. Pre conference :

a. Penyampaikan tujuan dan

kompetensi yang akan

dicapai

b. Menanyakan tentang

kesiapan mahasiswa

c. Memberikan kesempatan

kepada mahasiswa untuk

bertanya

3. Menjawab pertanyaan

mahasiswa

Memperhatikan,

bertanya dan

menjawab

Metoda :

1. Ceramah

2. Diskusi

Media :

1. Format kontrak

belajar

2. Daftar tilik

praktik

3. Bahan

konseling Vit.

A

Penyajian

1. Melakukan demonstrasi cara

melakukan konseling Vit. A

2. Menginstruksikan Masing-

Melihat

Menanyakan

yang belum

Metoda :

1. Demonstrasi

2. Praktek

Page 73: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

67

masing mahasiswa

mendemonstrasikan konseling

Vit. A secara bergiliran dan

dinilai oleh pembimbing

jelas,

Mempraktekkan

Media:

1. Handout

2. Job sheet

3. Penuntun belajar

4. Daftar tilik

5. Bahan konseling

Vit. A

Penutup

1. Post conference

a. Mereview kembali praktek

hari ini.

b. Memberikan kesimpulan

mengenai praktek hari ini

c. Memberikan gambaran

mengenai praktek yang akan

datang.

2. Memberi salam

Menjawab

pertanyaan

Mendengarkan

Mencatat/mende

ngarkan

Mencatat

Menjawab

salam

Metoda :

1. Diskusi

2. Ceramah

Media :

Alat tulis

Page 74: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

68

DAFTAR TILIK

PENDIDIKAN KESEHATAN TENTANG VITAMIN A PADA IBU NIFAS

A. IDENTITAS

Nama Mata Kuliah : Asuhan Kebidanan Pasca persalinan dan menyusui

Topik Keterampilan : Pendidikan Kesehatan Tentang Vit. A

B. PETUNJUK PENILAIAN

C. PELAKSANAAN

Beri tanda ceklist () pada kolom penilaian

NO. LANGKAH/TUGAS NILAI

0 1 2

1. Menyambut klien dan memperkenalkan diri

2. Petugas melakukan apersepsi mengenai vitamin A pada ibu nifas

Apakah ibu sebelumnya pernah mendapatkan informasi/mendengar

mengenai

3. Menjelaskan pengertian Vitami A pada masa nifas

Vitamin A Merupakan suplemen yang diberikan pada ibu menyusui

selama masa nifas yang memiliki manfaat penting bagi ibu dan bayi

yang disusuinya

4. Menyebutkan manfaat vitamin A pada masa nifas untuk bayi

Meningkatkan kualitas ASI, meningkatkan kelangsunagn hidup

anak, meningktakan daya tahan tubuh anak, mencegah komplikasi

dari penyakit campak dan diare, melindungi mata dari xeroptalmia

dan buta senja

5. Menyebutkan manfaat vitamin A pada masa nifas untuk ibu

Memelihara kesehatan ibu selama menyusui, mencegah buta senja

karena kurang vitamin A

6. Menyebutkan dosis pemberian vitamin A

Pada masa nifas

Dosis 2 x 200.000 SI

7. Menyebutkan pemberian vitamin A pada masa nifas

Segera setelah melahirkan dan pemberian kedua tidak lebih dari 6

minggu kemudian

8. Memberikan kesempatan untuk bertanya, memberikan umpan balik

Catatan:

SKOR NILAI = JUMLAH NILAI x 100%

16

D. PETUNJUK

1. Berikan penilaian/check list pada tindakan yang dilakukan.

2. Mahasiswa dinyatakan lulus bila nilai ≥ 70

PENILAIAN

Nilai 0 : Perlu perbaikan

Langkah atau tugas tidak dikerjakan

Nilai 1 : Mampu

Langkah dikerjakan tetapi kurang tepat

Nilai 2 : Mahir

Langkah dikerjakan dengan benar, tepat dan tanpa ragu-ragu sesuai prosedur

Page 75: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

69

JOB SHEET

PENDIDIKAN KESEHATAN VITAMIN A PADA IBU NIFAS

MATA KULIAH : Asuhan Kebidanan Pasca persalinan dan menyusui

BEBAN STUDI : 3 SKS (T:2, P:1)

SEMESTER : III (GANJIL)

TOPIK KETERAMPILAN : Pendidikan Kesehatan Vitamin A Pada Ibu Nifas

DOSEN : Jusni, S.ST., M.Kes

WAKTU PERTEMUAN :

Objektif Perilaku Siswa : Setelah melihat demonstrasi dengan menggunkan phantom,

mahasiswa dapat melakukan tindakan pemeriksaan fisik ibu

nifas secara sistematis dan benar.

Pendahuluan

1. Membuka praktikum dengan mengucapkan salam, memperkenalkan diri dan

menanyakan kondisi kesiapan mahasiswa untuk mengikuti praktikum.

2. Menjelaskan keterkaitan materi praktikum yang akan diberikan dengan materi yang telah

dipelajari sebelumnya.

3. Menjelaskan objektif atau tujuan yang harus dicapai mahasiswa.

4. Menjelaskan metode yang akan ditempuh mahasiswa dalam praktikum ini, yaitu dengan

memperhatikan peragaan yang ditampilkan oleh dosen kemudian siswa mempraktikkan

sendiri secara berkelompok maupun individual di bawah bimbingan dosen dan evaluasi.

5. Menjelaskan kepada mahasiswa bahwa keterampilan ini penting dan harus dikuasai oleh

mahasiswa sebagai calon bidan dalam memberikan asuhan kebidanan pada ibu nifas

secara komprehensif.

Petunjuk Umum :

1. Baca dan pelajari Job Sheet yang tersedia

2. Siapkan alat-alat yang dibutuhkan dan susun secara ergonomis

3. Ikutilah petujuk dosen

4. Tanyakan pada dosen/pembimbing klinik bila terdapat hal – hal yang kurang dimengerti

5. Bekerja secara hati-hati dan teliti

Keselamatan Kerja :

1. Patuhi prosedur pekerjaan

2. Pastikan privacy klien benar – benar terjaga.

3. Lakukan pencegahan infeksi dengan cara cuci tangan sebelum dan setelah melakukan

tindakan.

4. Perhatikan kenyamanan klien

Page 76: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

70

5. Perhatikan kondisi alat sebelum bekerja untuk menilai kelayakan penggunaannya.

6. Letakkan peralatan pada tempat yang terjangkau dan sistematis oleh petugas

Alat Bantu Pengajar :

1. Penuntun Belajar 2. Job Sheet 3. Daftar Tilik

Metode :

Demonstrasi dengan empat langkah:

1. Persiapan 2. Penyajian 3. Aplikasi 4. Evaluasi

Penyajian

Aplikasi

1. Meminta salah satu mahasiswa untuk mendemonstrasikan konseling tentang vit.A pada

ibu nifas sesuai dengan langkah yang terdapat dalam job sheet dengan menggunakan

alat dan bahan serta perlengkapan yang telah disediakan di laboratorium di bawah

bimbingan dosen

NO LANGKAH GAMBAR

1. Menyambut klien dan memperkenalkan diri

2. Petugas melakukan apersepsi mengenai vitamin A pada

ibu nifas

Apakah ibu sebelumnya pernah mendapatkan

informasi/mendengar mengenai

3. Menjelaskan pengertian Vitami A pada masa nifas

Vitamin A Merupakan suplemen yang diberikan pada ibu

menyusui selama masa nifas yang memiliki manfaat

penting bagi ibu dan bayi yang disusuinya

4. Menyebutkan manfaat vitamin A pada masa nifas untuk

bayi

Meningkatkan kualitas ASI, meningkatkan kelangsunagn

hidup anak, meningktakan daya tahan tubuh anak,

mencegah komplikasi dari penyakit campak dan diare,

melindungi mata dari xeroptalmia dan buta senja

5. Menyebutkan manfaat vitamin A pada masa nifas untuk

ibu

Memelihara kesehatan ibu selama menyusui, mencegah

buta senja karena kurang vitamin A

6. Menyebutkan dosis pemberian vitamin A

Pada masa nifas

Dosis 2 x 200.000 SI

7. Menyebutkan pemberian vitamin A pada masa nifas

Segera setelah melahirkan dan pemberian kedua tidak

lebih dari 6 minggu kemudian

8. Memberikan kesempatan untuk bertanya, memberikan

umpan balik

Page 77: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

71

2. Meminta tanggapan mahasiswa tersebut tentang peragaan yang telah dilakukan

3. Melakukan review terhadap peragaan yang telah dilakukan mahasiswa serta meminta

komentar dari mahasiswa lainnya

Evaluasi

1. Setiap langkah dilakukan secara individu dan berurutan

2. Penerapan alat-alat yang digunakan mudah dijangkau dan tersusun secara sistematis

serta digunakan sesuai fungsinya

3. Memperhatikan kesterilan dalam bekerja

4. Penilaian terhadap mahasiswa dilakukan dengan menggunakan daftar tilik

Page 78: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

72

PENUNTUN BELAJAR

PENDIDIKAN KESEHATAN TENTANG VIT. A PADA IBU NIFAS

NO. LANGKAH/TUGAS PERTEMUAN

1 2 3 4 5

1. Menyambut klien dan memperkenalkan diri

2. Petugas melakukan apersepsi mengenai vitamin A pada ibu nifas

Apakah ibu sebelumnya pernah mendapatkan informasi/mendengar

mengenai

3. Menjelaskan pengertian Vitami A pada masa nifas

Vitamin A Merupakan suplemen yang diberikan pada ibu menyusui

selama masa nifas yang memiliki manfaat penting bagi ibu dan

bayi yang disusuinya

4. Menyebutkan manfaat vitamin A pada masa nifas untuk bayi

Meningkatkan kualitas ASI, meningkatkan kelangsunagn hidup

anak, meningktakan daya tahan tubuh anak, mencegah komplikasi

dari penyakit campak dan diare, melindungi mata dari xeroptalmia

dan buta senja

5. Menyebutkan manfaat vitamin A pada masa nifas untuk ibu

Memelihara kesehatan ibu selama menyusui, mencegah buta senja

karena kurang vitamin A

6. Menyebutkan dosis pemberian vitamin A

Pada masa nifas

Dosis 2 x 200.000 SI

7. Menyebutkan pemberian vitamin A pada masa nifas

Segera setelah melahirkan dan pemberian kedua tidak lebih dari 6

minggu kemudian

8. Memberikan kesempatan untuk bertanya, memberikan umpan balik

Pembimbing

(………………………………...)

PENILAIAN

Nilai 0 : Perlu perbaikan

Langkah atau tugas tidak dikerjakan

Nilai 1 : Mampu

Langkah dikerjakan tetapi kurang tepat

Nilai 2 : Mahir

Langkah dikerjakan dengan benar, tepat dan tanpa ragu-ragu sesuai

prosedur

Page 79: Disusun Oleh Jusni, S.ST.,M.Kes Erniawati, S.ST., M

AKBID TAHIRAH AL BAETI BULUKUMBA MODUL PRAKTIKUM ASKEB PASCA PERSALINAN DAN MENYUSUI

73

Latihan Soal

Lakukanlah tindakan sesuai dengan petunjuk pada kasus

Berpasanganlah dengan temanmu, kemudian lakukanlah konseling tentang vitamin A

pada ibu nifas sesuai prosedur pada penuntun!!

Referensi

Depkes RI. 2009. Panduan Manajemen Suplementasi Vitamin A. Jakarta

Gibney, Michael J, dkk. 2009. Gizi kesehatan Masyarakat. EGC:Jakarta

Kemenkes RI. 2015. Standar kapsul vitamin A bagi bayi, anak balita, dan ibu menyusui.

Jakarta

file:///C:/Users/User/Downloads/339-Article%20Text-743-1-10-20190602.pdf di unduh

15 Mei 2019