Dari Indonesia Bagian Mana 28 Perempuan Nenek Moyang Orang Madagaskar

2
 Dari Indonesia Bagian Mana 28 Perempuan Nenek Moyang Orang Madagaskar? Nograhany Widhi K  - detikNews Halaman 1 dari 2 Para perempuan Madagaskar (Foto: Reuters) Jakarta - Riset genetik telah membuktikan bahwa nenek moyang orang Madagaskar -- sebuah negara pulau di lepas pesisir timur Afrika -- adalah 28 perempuan asal Indonesia. Bahasa nasional Madagaskar, Malagasi, ternyata mirip dengan bahasa Dayak Manyaan di Kalimantan. Namun, secara genetik suku Dayak Maanyan tak cocok dengan genetik orang Madagaskar. Nah, jadi dari Indonesia bagian mana 28 perempuan itu? (Baca juga: Madagaskar Pertama Kali Dikoloni 28 Perempuan Indonesia 1.200 Tahun Lalu ) "Bahasa Malagasi itu 90 persen itu miri p dengan bahasa Dayak Manyaan di Kalimantan.  Namun secara genetika, suku Dayak Manyaan tak coco k dengan gen orang Madag askar,"  jelas peneliti dari Eijkman Institute for Biology Moleculer, Prof Herawati Sudoy o. (Baca juga: Ternyata Bahasa Penduduk Madagaskar Meminjam Bahasa Indonesia) Hal itu disampaikan Herawati usai “Half Day Seminar on Genetic Diversity: Austronesian Diaspora” di Eijkman Institute, Jl Diponegoro 69, Salemba,  Jakarta Pusat, Rabu (11/3/2015). Ketidakcocokan ini juga didukung fakta bahwa suku Dayak Manyaan bukanlah suku bahari yang dekat dengan laut. Dayak Manyaan adalah suku yang tinggal di dekat Sungai Barito di Kalimantan Tengah hingga Kalimantan Selatan. Biasanya, yang berkelana hingga jauh melampaui samudera adalah suku-suku bahari yang tinggalnya dekat dengan pantai. "Orang Dayak Manyaan kan bukan suku bahari, di a berburu. Nah ini kenapa bahasan ya mirip Dayak Manyaan? Kenapa bisa sampai ke Madagaskar? Apakah ada perdagangan budak saat itu? Tapi ternyata setelah diuji genetika, tak cocok. Lantas hipotesa kita menduga suku-suku  bahari," imbuh Herawati

description

nenek moyang, indonesia, bagian, mana, 28, perempuan, hore, keren, awesome, hebat, semangat, asyik, seru

Transcript of Dari Indonesia Bagian Mana 28 Perempuan Nenek Moyang Orang Madagaskar

  • Dari Indonesia Bagian Mana 28 Perempuan Nenek Moyang Orang Madagaskar?

    Nograhany Widhi K - detikNews

    Halaman 1 dari 2

    Para perempuan

    Madagaskar (Foto: Reuters)

    Jakarta - Riset genetik telah membuktikan bahwa nenek moyang orang Madagaskar --

    sebuah negara pulau di lepas pesisir timur Afrika -- adalah 28 perempuan asal Indonesia.

    Bahasa nasional Madagaskar, Malagasi, ternyata mirip dengan bahasa Dayak Manyaan di

    Kalimantan. Namun, secara genetik suku Dayak Maanyan tak cocok dengan genetik orang

    Madagaskar. Nah, jadi dari Indonesia bagian mana 28 perempuan itu?

    (Baca juga: Madagaskar Pertama Kali Dikoloni 28 Perempuan Indonesia 1.200 Tahun Lalu)

    "Bahasa Malagasi itu 90 persen itu mirip dengan bahasa Dayak Manyaan di Kalimantan.

    Namun secara genetika, suku Dayak Manyaan tak cocok dengan gen orang Madagaskar,"

    jelas peneliti dari Eijkman Institute for Biology Moleculer, Prof Herawati Sudoyo.

    (Baca juga: Ternyata Bahasa Penduduk Madagaskar Meminjam Bahasa Indonesia)

    Hal itu disampaikan Herawati usai Half Day Seminar on Genetic Diversity: Austronesian Diaspora di Eijkman Institute, Jl Diponegoro 69, Salemba, Jakarta Pusat, Rabu (11/3/2015).

    Ketidakcocokan ini juga didukung fakta bahwa suku Dayak Manyaan bukanlah suku bahari

    yang dekat dengan laut. Dayak Manyaan adalah suku yang tinggal di dekat Sungai Barito di

    Kalimantan Tengah hingga Kalimantan Selatan. Biasanya, yang berkelana hingga jauh

    melampaui samudera adalah suku-suku bahari yang tinggalnya dekat dengan pantai.

    "Orang Dayak Manyaan kan bukan suku bahari, dia berburu. Nah ini kenapa bahasanya mirip

    Dayak Manyaan? Kenapa bisa sampai ke Madagaskar? Apakah ada perdagangan budak saat

    itu? Tapi ternyata setelah diuji genetika, tak cocok. Lantas hipotesa kita menduga suku-suku

    bahari," imbuh Herawati