Cara Mengetahui Ukuran Sepatu Bola yang Pas bagi Anda

12
http://www.bola365.net Cara Mengetahui Ukuran Sepatu Bola yang Pas bagi Anda Ketika Anda ingin membeli sepatu bola maka ukuran yang pas merupakan salah satu faktor yang sangat penting. Kesalahan dalam memilih ukuran dapat mempengaruhi performa Anda ketika bermain atau bahkan menimbulkan cedera. Selain itu secara finansial Anda juga dirugikan. Anda tentu tidak ingin menyimpan sepatu bola yang tidak dapat Anda kenakan. Panduan yang kami buat ini bertujuan untuk mengatasi kekhawatiran Anda. Langkah-langkah yang ada di panduan ini telah kami susun secara sistematis sehingga Anda dapat dengan mudah mengetahui ukuran sepatu bola yang pas bagi Anda. Gunakan daftar isi di bawah ini untuk memudahkan Anda melompat ke bagian yang Anda inginkan. Siapa yang butuh panduan ini? Definisi Sepatu Bola yang Berukuran Pas Akibat Memakai Sepatu Bola yang Tidak Pas Mengukur Panjang Kaki Tabel Konversi Ukuran Berdasarkan Merk Adidas Nike Puma Asics Diadora Hummel Joma Kelme League Mizuno Munich Umbro Under Armour Beberapa Pertanyaan yang Mungkin Muncul Kesimpulan

description

Inilah satu-satunya panduan yang Anda butuhkan untuk mengetahui ukuran sepatu bola yang pas. Dilengkapi dengan instruksi yang mudah dan tabel konversi ukuran berbagai merk sepatu bola

Transcript of Cara Mengetahui Ukuran Sepatu Bola yang Pas bagi Anda

Page 1: Cara Mengetahui Ukuran Sepatu Bola yang Pas bagi Anda

http://www.bola365.net

Cara Mengetahui Ukuran Sepatu Bola yang Pas bagi Anda

Ketika Anda ingin membeli sepatu bola maka ukuran yang pas merupakan salah satu faktor yang

sangat penting. Kesalahan dalam memilih ukuran dapat mempengaruhi performa Anda ketika

bermain atau bahkan menimbulkan cedera. Selain itu secara finansial Anda juga dirugikan. Anda

tentu tidak ingin menyimpan sepatu bola yang tidak dapat Anda kenakan.

Panduan yang kami buat ini bertujuan untuk mengatasi kekhawatiran Anda. Langkah-langkah yang

ada di panduan ini telah kami susun secara sistematis sehingga Anda dapat dengan mudah

mengetahui ukuran sepatu bola yang pas bagi Anda.

Gunakan daftar isi di bawah ini untuk memudahkan Anda melompat ke bagian yang Anda inginkan.

Siapa yang butuh panduan ini?

Definisi Sepatu Bola yang Berukuran Pas

Akibat Memakai Sepatu Bola yang Tidak Pas

Mengukur Panjang Kaki

Tabel Konversi Ukuran Berdasarkan Merk

Adidas

Nike

Puma

Asics

Diadora

Hummel

Joma

Kelme

League

Mizuno

Munich

Umbro

Under Armour

Beberapa Pertanyaan yang Mungkin Muncul

Kesimpulan

Page 2: Cara Mengetahui Ukuran Sepatu Bola yang Pas bagi Anda

http://www.bola365.net

1. Siapa yang butuh panduan ini? Anda ingin membeli sepatu bola secara online namun belum mengetahui ukuran yang pas bagi Anda.

Ikuti instruksi yang ada dalam panduan ini maka Anda akan mengetahuinya tanpa takut salah

memesan ukuran.

Anda telah mengetahui ukuran Anda pada salah satu merk sepatu bola namun ingin membeli merk

lain yang memiliki standar ukuran yang berbeda. Tabel konversi yang ada dalam panduan ini akan

membantu Anda menemukan ukuran yang pas bagi Anda untuk berbagai merk sepatu bola.

2. Definisi Sepatu Bola yang Berukuran Pas Sebelum kita mulai praktek ukur mengukur, ada baiknya kita menaruh dulu penggaris dan pensil

yang sudah kita siapkan dan mulai dengan hal yang terpenting dan mendasar: Bagaimana ciri-ciri

sepatu bola yang pas bagi Anda? Se-ngepas apa sebaiknya sepatu bola Anda?

Jawaban atas pertanyaan tersebut sangat penting karena definisi pas dan nyaman untuk sepatu jenis

kasual berbeda dengan yang akan kita gunakan untuk sepatu bola.

Sepatu bola yang baik harus ngepas betul dengan bentuk kaki Anda. Yang kita inginkan di sini adalah

glove-like fit. Sepatu bola yang membungkus erat kaki Anda seperti sarung tangan. Tidak boleh

terlalu longgar dan tidak boleh terlalu sempit.

Sisakan sedikit ruang setidaknya 5 mm dari ujung jari kaki Anda. Tapi Anda tidak perlu repot-repot

mengambil penggaris untuk memastikan seakurat mungkin jarak 5 mm tadi ya. Angka tadi hanyalah

perkiraan. Selebihnya Anda sendiri yang dapat merasakan apakah jari kaki Anda kesempitan atau

tidak.

Jadi bisa kita simpulkan bahwa ukuran sepatu bola yang ideal bagi Anda adalah yang membungkus

kaki Anda serapat mungkin tanpa membuat jari-jari kaki Anda terasa kesempitan.

3. Akibat Memakai Sepatu Bola yang Tidak Pas Terlepas dari judul subheader ini yang agak mirip dengan cover majalah Hidayah, Anda perlu

memperhatikan bagian ini apabila Anda memiliki sepatu bola atau futsal yang terasa kesempitan

atau longgar. Jika Anda merasa aman dengan sepatu longgar atau sempit tadi, takutlah!

Menurut artikel dari situs ini , banyak masalah kesehatan yang dapat ditimbulkan dari sepatu bola

yang berukuran tidak pas.

Kita mulai dari sepatu bola yang terlalu sempit. Pemakaian sepatu bola yang sempit dapat

mengganggu fungsi dan biomekanik kaki Anda. Hasilnya tidak bisa dipandang remeh. Mulai dari

kesulitan dalam mengontrol bola dalam permainan hingga cedera.

Berikut daftar cedera yang dapat ditimbulkan akibat mengenakan sepatu bola yang terlalu sempit:

- Sesamoiditis, yakni peradangan dari satu atau kedua tulang sesamoid, yang terletak di

bawah sendi jempol kaki. Tulang berbentuk telur kecil ini dapat meradang dan iritasi, serta

dapat menyebabkan rasa nyeri di bawah sendi jempol kaki.

- Metatarsalgia, juga dikenal sebagai memar batu, adalah jenis rasa sakit dan peradangan

yang terjadi di bagian metatarsal (telapak kaki).

- Black toe, yakni penumpukan darah di bawah kuku kaki sehingga terlihat berwarna hitam.

Page 3: Cara Mengetahui Ukuran Sepatu Bola yang Pas bagi Anda

http://www.bola365.net

- Hallux rigidus, adalah gangguan sendi yang terletak di dasar jempol kaki. Hal ini

menyebabkan nyeri dan kekakuan pada sendi. Semakin lama Anda terkena gangguan ini,

Anda akan semakin sulit untuk menekuk jari kaki.

- Bunion, yakni tonjolan tulang tidak wajar pada sendi pertama di jempol kaki

- Achilles tendinitis, adalah keadaan di mana tendon yang menghubungkan bagian belakang

kaki ke tumit Anda (tendon Achilles) menjadi bengkak dan sakit.

Lantas bagaimana dengan sepatu bola yang kebesaran? Hmmm, keadaannya tidak jauh lebih baik di

sini.

Pertama, sepatu bola yang longgar dapat menyebabkan cedera engkel. Seperti kita ketahui, cedera

engkel merupakan salah satu cedera yang sering terjadi dalam dunia sepak bola. Dan dengan

mengenakan sepatu bola yang longgar berarti Anda telah membantu menaikkan kurva statistik

tersebut. Selain membahayakan karir sepak bola Anda tentunya.

Selain itu, sepatu bola yang longgar juga dapat menimbulkan blister pada kaki Anda. Blister

merupakan pembengkakan yang berisi cairan. Apabila terjadi di lapisan kulit kaki yang dekat dengan

ujung sel syaraf, blister akan terasa sangat sakit apabila ditekan. Jauh lebih sakit daripada ditolak.

Dengan membaca penjelasan tadi, kami harap Anda mulai sadar dan insyaf dari praktek

menyimpang dalam pemilihan ukuran sepatu bola dan ingin segera bertobat.

Bagaimana caranya? Bagian berikutnya akan membahas tentang cara menentukan ukuran kaki

Anda. Ukuran tersebut kemudian Anda jadikan acuan untuk memilih sepatu bola yang pas pada

berbagai merk sepatu bola. Jangan khawatir, kami akan sediakan bocoran standar ukuran pada

hampir seluruh merk sepatu bola. Tetap semangat membaca panduan ini!

4. Mengukur Panjang Kaki Anda sudah siap? Baik. Pertama, siapkan alat-alat pembantu berikut:

1. Dua lembar kertas putih yang berukuran lebih besar dari kaki Anda. Biasanya kertas A4

sudah cukup.

2. Pulpen atau pensil.

3. Selotip.

4. Penggaris atau pita ukur.

5. Kaus kaki bola Anda.

Satu hal penting yang perlu Anda perhatikan ialah Anda perlu tahu kapan waktu yang tepat untuk

mengukur kaki Anda. Kapan waktu yang tepat untuk mengukur? Jawabannya ketika sore atau malam

hari.

Mengapa demikian? Kaki kita setelah digunakan untuk berjalan seharian akan sedikit mengalami

perubahan. Oleh karena itu sebaiknya kita mengukur ketika kaki berada pada ukuran yang paling

maksimal.

Setelah alat-alat di atas Anda siapkan dan waktu sudah menunjukkan sore atau malam hari. Mari

kita mulai langkah-langkah berikut:

Page 4: Cara Mengetahui Ukuran Sepatu Bola yang Pas bagi Anda

http://www.bola365.net

1. Rekatkan kertas pada lantai dengan selotip agar tidak mudah bergeser. Kemudian berdiri

dengan tegak di atasnya. Anda sudah harus mengenakan kaus kaki bola Anda pada langkah

ini. Berdiri membuat berat badan Anda terdistribusi secara maksimal.

2. Gunakan pulpen atau pensil untuk menandai siluet telapak kaki Anda pada kertas. Jika Anda

melakukan ini sendiri maka Anda perlu membungkuk. Sangat kami sarankan Anda meminta

bantuan teman untuk melakukan ini agar hasilnya lebih akurat.

3. Ulangi langkah tadi dengan menggunakan kaki sebelahnya pada kertas yang baru. Hal ini

perlu dilakukan karena terdapat kemungkinan perbedaan ukuran antara kaki yang kanan

dan kiri.

Page 5: Cara Mengetahui Ukuran Sepatu Bola yang Pas bagi Anda

http://www.bola365.net

4. Buat garis lurus yang menyinggung kedua siluet ujung kaki Anda: tumit dan jari kaki (lihat

gambar). Terapkan langkah ini untuk kedua siluet kaki Anda baik yang kiri maupun yang

kanan.

5. Gunakan penggaris untuk mengukur jarak antara kedua garis lurus pada siluet yang telah

Anda buat. Ukur keduanya, kaki kanan dan kiri, kemudian catat dalam satuan sentimeter.

Ukuran yang Anda gunakan ialah yang paling panjang di antara ukuran kedua kaki Anda.

Bagaimana? Mudah bukan? Kini Anda telah memperoleh ukuran panjang kaki Anda dalam satuan

sentimeter. Gunakan ukuran tadi pada tabel konversi di bawah ini untuk mengetahui ukuran sepatu

bola yang pas untuk Anda.

Bagaimana apabila ukuran panjang kaki Anda berada di antara dua size? Jika hal tersebut terjadi,

maka sangat disarankan untuk mengambil size yang lebih besar.

5. Tabel Konversi Ukuran Berdasarkan Merk Di bawah ini telah kami sediakan berbagai tabel konversi ukuran sepatu bola dari hampir seluruh

merk ternama. Tiga merk pertama merupakan tiga besar brand sepatu bola: Adidas, Nike dan Puma.

Page 6: Cara Mengetahui Ukuran Sepatu Bola yang Pas bagi Anda

http://www.bola365.net

Setelah itu kami urutkan berdasarkan urutan alfabet. Gunakan fungsi ‘Ctrl+F’ untuk mencari ukuran

merk sepatu bola yang Anda inginkan.

Bagaimana cara menggunakan tabel ini? Pertama-tama cari merk sepatu bola yang ingin Anda beli.

Kemudian cocokkan panjang kaki yang telah Anda ukur sebelumnya dengan kolom paling kanan

pada tabel (kolom CM). Angka pada kolom ukuran UK, EUR, atau US yang sejajar dengan kolom CM

merupakan ukuran sepatu bola yang pas bagi Anda.

Contoh: jika ukuran kaki Anda setelah diukur adalah 25 cm dan Anda ingin membeli sepatu Adidas,

maka ukuran yang pas bagi Anda ialah 39 1/3 dalam standar EUR, 6 dalam standar UK atau 6,5

dalam standar US.

Bagi Anda yang ingin tabel konversi seluruh merk sepatu bola yang ada di panduan ini, dapat anda

download di link berikut: http://bit.ly/ukuransepatu

A. Adidas

Page 7: Cara Mengetahui Ukuran Sepatu Bola yang Pas bagi Anda

http://www.bola365.net

B. Nike

C. Puma

D. Asics

Page 8: Cara Mengetahui Ukuran Sepatu Bola yang Pas bagi Anda

http://www.bola365.net

E. Diadora

F. Hummel

G. Joma

Page 9: Cara Mengetahui Ukuran Sepatu Bola yang Pas bagi Anda

http://www.bola365.net

H. Kelme

I. League

J. Mizuno

Page 10: Cara Mengetahui Ukuran Sepatu Bola yang Pas bagi Anda

http://www.bola365.net

K. Munich

L. Umbro

M. Under Armour

Page 11: Cara Mengetahui Ukuran Sepatu Bola yang Pas bagi Anda

http://www.bola365.net

6. Beberapa Pertanyaan yang Mungkin Muncul 1. Kenapa ukuran merk sepatu bola X tidak Anda masukkan?

Kami berusaha memasukkan seluruh merk sepatu bola yang dapat kami pikirkan dalam

panduan ini. Beberapa tidak kami masukkan karena kami anggap tidak terlalu populer di

Indonesia, seperti Penalty atau Svolme Soldante. Namun apabila ada permintaan untuk

merk tertentu akan kami pertimbangkan untuk dimasukkan ke dalam panduan ini. Silakan

hubungi kami di [email protected]

Beberapa merk lainnya tidak menyediakan tabel konversi secara online sehingga tidak dapat

kami sediakan.

Contohnya Specs dan Warrior.

Kami telah mencoba untuk menghubungi pihak Specs melalui email dan memperoleh

balasan seperti ini:

Sementara untuk merk Warrior, mereka sepertinya memiliki customer service yang suka

bercanda tapi sayangnya kurang membantu bagi para calon pembeli online.

Page 12: Cara Mengetahui Ukuran Sepatu Bola yang Pas bagi Anda

http://www.bola365.net

2. Bagaimana dengan ukuran kaki yang lebar (wide feet) ?

Bagi Anda yang memiliki kaki yang lebar, berikut beberapa sepatu bola yang kami sarankan:

Mizuno Morelia, adidas Copa Mundial, Nike Hypervenom Phantom, Puma evoPOWER,

adidas adiPure 11pro dan Nike Tiempo Legend V.

Sepatu bola di atas memiliki bentuk yang pas untuk kaki yang lebar dan terbuat dari bahan

yang mampu menyesuaikan dengan bentuk kaki Anda, seperti kulit kanguru dan NikeSkin.

3. Apakah panduan ini berlaku juga untuk ukuran sepatu futsal?

Ya. Ukuran sepatu bola di atas juga berlaku untuk ukuran sepatu futsal.

7. Kesimpulan Panduan ini memberikan Anda instruksi yang lengkap dan mudah untuk membantu Anda

menemukan ukuran sepatu bola yang pas.

Anda telah mengetahui se-ngepas apa sepatu bola yang Anda inginkan serta akibat buruk yang dapat

timbul apabila mengenakan ukuran sepatu bola yang salah. Setelah membaca panduan ini, Anda

telah dapat mengukur sendiri panjang kaki Anda serta menemukan ukuran sepatu bola yang Anda

inginkan pada berbagai merk.

Ke depannya kami akan selalu berusaha meng-update dan melengkapi panduan ini agar tetap

relevan dan bermanfaat. Apabila Anda ingin memberi kritik, saran atau masukan, hubungi kami via

email di [email protected].

Pastikan Anda berlangganan RSS Feed kami karena kami akan menambahkan panduan-panduan

penting lainnya seputar sepatu bola.