Bumn dan kerugian negara

17
“Kedudukan Hukum suatu BUMN Dalam Hubungannya Dengan Kerugian Negara” Studi Kasus Atas Kerugian PLN Dalam Audit PDTT BPK RI HUKUM PERSEROAN Presentasi Hukum Perseroan Oleh Mireza Fitriadi, Januari 2013 Fakultas Hukum UGM

Transcript of Bumn dan kerugian negara

Page 1: Bumn dan kerugian negara

“Kedudukan Hukum suatu BUMN Dalam Hubungannya Dengan Kerugian Negara”Studi Kasus Atas Kerugian PLN Dalam Audit PDTT BPK RI

HUKUM PERSEROAN

Presentasi Hukum Perseroan Oleh Mireza Fitriadi, Januari 2013 Fakultas Hukum UGM

Page 2: Bumn dan kerugian negara

PT. PLN (Perusahaan Listrik Negara), merupakan perusahaan yang bergerak dalam penyediaan energi tunggal di Republik Indonesia. Pada Ikhtisar Hasil Pemeriksaan Semester (IHPS) BPK RI 2 tahun 2009 dan Semester 1 Tahun 2010, telah ditemukan bahwa PLN telah mengalami kerugian/inefesiensi sebesar 36,7 triliun sebagai akibat dari kegiatan bisnisnya. Kerugian itu disebabkan oleh delapan proyek pembangkit 10.000 Megawatt yang tersebar di seluruh daerah di Indonesia. Sehingga pengadaan genset yang menyebabkan membengkaknya belanja BBM. Pada saat itu, tindakan diambil oleh direktur utama PLN (a.k.a Dahlan Iskan) karena keadaan mendesak oleh tidak adanya pasokan gas ke PLTG. Hal tersebut kemudian mengakibatkan pembangkit listrik PLN harus menggunakan BBM yang harganya lebih mahal.

Kasus Posisi“PLN yang merugi”

Presentasi Hukum Perseroan Oleh Mireza Fitriadi, Januari 2013 Fakultas Hukum UGM

Page 3: Bumn dan kerugian negara

• Kerugian karena ketidakhematanKetidakhematan artinya nilai/usaha yang dikeluarkan besar, tapi pemanfaatan tidak maksimal. PLN yang berada pada Pembangkitan Jawa Bali,

Tarakan,Batam,Tanjung Jati. Nilainya 8,68 T

• Kerugian karena inefesiensiPengeluaran besar, tapi pemasukan cenderung minus/berkurang. Pembayaran Luar Negeri yang tidak cair,inefesiensi

pmakaian BBM dan dana Subsidi, serta tingginnya biaya maintenance. Nilainya 28,01 T

Adapun Kerugian Dalam IHPS BPK, adalah berikut:Kerugian PLN

Presentasi Hukum Perseroan Oleh Mireza Fitriadi, Januari 2013 Fakultas Hukum UGM

Page 4: Bumn dan kerugian negara

Rumusan Masalah

• Apakah inefisiensi atau kerugian yang dialami PT.PLN sebagai akibat dari kegiatan bisnisnya dapat dikategorikan sebagai kerugian negara dalam UU Pemberantasan Tipikor?

Presentasi Hukum Perseroan Oleh Mireza Fitriadi, Januari 2013 Fakultas Hukum UGM

Page 5: Bumn dan kerugian negara

Pokok Bahasan

1 Konsepsi Badan Hukum.

Makna Keuangan Negara Yang Terpisah

3 Soal Aset BUMN vs Aset Negara

2

Presentasi Hukum Perseroan Oleh Mireza Fitriadi, Januari 2013 Fakultas Hukum UGM

Page 6: Bumn dan kerugian negara

Konsepsi Badan HukumKarakteristik

Chaidir Ali dalam bukunya “Badan Hukum” merangkum pengertianBadan Hukum sebagai subjek hukum mencakup hal berikut, yaitu :a. perkumpulan orang (organisasi);b. dapat melakukan perbuatan hukum (rechtshandeling) dalam hubungan-hubunganhukum (rechtsbetrekking);c. mempunyai harta kekayaan tersendiri;(artinya terpisah dari kekayaan pemilik [saham],pengurus [direksi],dan badan hukum itu sendiri)d. mempunyai pengurus;e. mempunyai hak dan kewajiban;f. dapat digugat atau menggugat di depan Pengadilan.

• BUMN merupakan badan hukumPresentasi Hukum Perseroan Oleh Mireza Fitriadi, Januari 2013 Fakultas Hukum UGM

Page 7: Bumn dan kerugian negara

Karena Badan Hukum Maka Statusnya:

1

2

3

4

5

6

Presentasi Hukum Perseroan Oleh Mireza Fitriadi, Januari 2013 Fakultas Hukum UGM

BUMN Persero berbentuk PT.

BUMN Persero tunduk sepenuhnya kepada UUPT.

BUMN adalah badan privat, bukan badan publik.

BUMN (Persero) berbeda dengan swasta hanya dari segi kepemilikan saham.Makna kepemilikan terhadap badan usaha (BUMN):

- Kepemilikan terhadap saham, bukan terhadap aset badan usaha. - Aset/kekayaan badan usaha merupakan milik badan usaha itu sendiri.

Page 8: Bumn dan kerugian negara

Pasal 97 ayat (5) Undang-Undang No. 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas menyatakan, bahwa anggota Direksi tidak dapat dipertanggungjawabkan atas kerugian sebagaimana dimaksud pada ayat (3) apabila dapat membuktikan:• kerugian tersebut bukan karena kesalahan atau kelalaiannya;• telah melakukan pengurusan dengan itikad baik dan kehati-hatian untuk

kepentingan dan sesuai dengan maksud dan tujuan Perseroan;• tidak mempunyai benturan kepentingan baik langsung maupun tidak

langsung atas tindakan pengurusan yang mengakibatkan kerugian; dan• telah mengambil tindakan untuk mencegah timbul atau berlanjutnya

kerugian tersebut.

The Business Judment Rule Application

Page 9: Bumn dan kerugian negara

• American Law Institute menyatakan bahwa Unsur-unsur Business Judgment Rule, prakondisi yang harus dipenuhi sebelum direktur dapat memakainya sebagai pembelaan adalah :

1. keputusan bisnis;

2. tidak berkepentingan dan mandiri (independent);

3. due care (sikap berhati-hati);

4. good faith (itikad baik);

5. no abuse of direction (tidak melanggar kebijaksanaan).

The Business Judment Rule Theory

Page 10: Bumn dan kerugian negara

Makna keuangan negara yang terpisahKarakteristik

Pasat 4 ayat (l) undang-undang yang sama menyatakan bahwa “BUMN merupakan dan berasal dari kekayaan negara yang dipisahkan”Dalam penjelasan Pasal 4 ayat (1) tersebut dikatakan bahwa “Yang dimaksud dengan dipisahkan adalah pemisahan kekayaan negara dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara untuk dijadikan penyertaan modal negara pada BUMN untuk selanjutnya pembinaan dan pengelolaannya tidak lagi didasarkan pada sistem Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara, namun pembinaan dan pengelolaannya didasarkan pada prinsip-prinsip perusahaanyang sehat”;

Presentasi Hukum Perseroan Oleh Mireza Fitriadi, Januari 2013 Fakultas Hukum UGM

Page 11: Bumn dan kerugian negara

Adanya perbedaan Pemahaman dlam UUProblem?

“Kekayaan negara/kekayaan daerah yang dikelola sendiri atau oleh pihaklain berupa uang, surat berharga, piutang, barang, serta hak-hak lain yangdapat dinilai dengan uang, termasuk kekayaan yang dipisahkan padaperusahaan negara/perusahaan daerah.”

UU No 17/ 2003 ttg keuangan negara

“Piutang Negara adalah jumlah uang yang wajib dibayar kepada PemerintahPusat dan/atau hak Pemerintah Pusat yang dapat dinilai dengan uangsebagai akibat perjanjian atau akibat lainnya berdasarkan peraturanperundang-undangan yang berlaku atau akibat lainnya yang sah”;

UU No 1/ 2004 perbendaharaan tentang negara

21

Presentasi Hukum Perseroan Oleh Mireza Fitriadi, Januari 2013 Fakultas Hukum UGM

Page 12: Bumn dan kerugian negara

Aset Negara vs Aset BUMNKarakteristik

Kepemilikan Negara terhadap BUMN bukan berarti Negara memiliki kekayaan/aset BUMN.

• Kepemilikan Negara terhadap BUMN adalah kepemilikan yang diwujudkan melalui saham/modal.

• Harus diingat bahwa BUMN adalah badan hukum yang mempunyai kekayaan sendiri, terpisah dari kekayaan Negara selaku pendirinya.

• Karena itu, hubungan Negara dengan BUMN hanya sebatas kepemilikan saham/modal.

• Bagaimanakah dengan aset BUMN, siapa pemilik aset BUMN? Pemilik aset BUMN adalah BUMN itu sendiri.

Presentasi Hukum Perseroan Oleh Mireza Fitriadi, Januari 2013 Fakultas Hukum UGM

Page 13: Bumn dan kerugian negara

Aset Negara vs Aset BUMNKarakteristik

• Status kepemilikan Negara terhadap BUMN berbeda dengan status kepemilikan BUMN terhadap asetnya. Aset BUMN bukan aset Negara.• Ketentuan dalam Pasal 49 ayat 5 UU No.1/2004 ttg Perbendaharaan Negara

dinyatakan bahwa barang milik Negara dilarang digadaikan atau dijadikan jaminan untuk mendapatkan pinjaman.

- Apakah aset BUMN dapat digadaikan/dijaminkan?

- Bila aset BUMN merupakan aset Negara/BMN, maka BUMN dan perbankan

telah melakukan tindakan melawan hukum, melanggar UU 1/2004.

Presentasi Hukum Perseroan Oleh Mireza Fitriadi, Januari 2013 Fakultas Hukum UGM

Page 14: Bumn dan kerugian negara

Aset Negara vs Aset BUMNKarakteristik

• Konsekuensi lebih jauh:

- Seluruh hutang BUMN harus dibayar oleh Negara.

- Dalam perkara BUMN, aset Negara bisa disita atau dibekukan oleh pihak lawan BUMN.

- Kreditor BUMN pailit, termasuk karyawan, dapat meminta pertanggungjawaban Negara c.q. Menkeu untuk membayar kekurangan pembayaran karena harta pailit tidak mencukupi.

- Apabila BUMN pailit, maka Negara ikut pailit.

Presentasi Hukum Perseroan Oleh Mireza Fitriadi, Januari 2013 Fakultas Hukum UGM

Page 15: Bumn dan kerugian negara

Karakteristik suatu badan hukum adalah pemisahan harta kekayaan badanhukum dari harta kekayaan pemilik dan pengurusnya. Dengan demikian suatu Badan Hukum yang berbentuk Perseroan Terbatas memiliki kekayaan yang terpisah dari kekayaan Direksi (sebagai pengurus), Komisaris (sebagaipengawas), dan Pemegang Saham (sebagai pemilik).

Modal/saham pada BUMN merupakan kekayaan negara yang dipisahkan. Sehingga pengelolaannya tidaklah berdasar APBN, tapi bedasar pada prinsip usaha yang sehat.

Kepemilikan saham, bukan berarti kepemilikan aset.

Kesimpulan

Kepemilikan aset

Keuangan negara

Badan hukum

Presentasi Hukum Perseroan Oleh Mireza Fitriadi, Januari 2013 Fakultas Hukum UGM

Seorang direksi tidak dapat dihukum, apabila kerugian didapat sebagai akibat bisnis

Page 16: Bumn dan kerugian negara

Sinkroninasi dan harmonisasiSaran

Tercipta iklim bisnis yang sehat, sehinga kinerja BUMN terpacu, dan pada ahkirnya tercipta Indonesia sejahtera

Putusan MK No:77/PUU-

IX/2011 tanggal 17 September

2012

UU perbendaharaan

negara

UU keuangan NEgara

Presentasi Hukum Perseroan Oleh Mireza Fitriadi, Januari 2013 Fakultas Hukum UGM

Page 17: Bumn dan kerugian negara

THANK YOU!