BPK RI PERWAKILAN PROVINSI NUSA TENGGARA ......SOSIALISASI PERATURAN BPK RI Tanggal 3 Desember 2009...

4
SOSIALISASI PERATURAN BPK RI Tanggal 3 Desember 2009 bertempat di Ballroom Hotel Green Legy Mataram, Kepala Perwakilan BPK RI Provinsi NTB, Drs. Djoni Kirmanto membuka kegiatan Sosialisasi Peraturan BPK RI Nomor 1, 2, dan 3 Tahun 2008 yang diselenggarakan oleh Subag SDM BPK RI Perwakilan Provinsi NTB. Hadir sebagai pembicara dalam sosialisasi tersebut Kasubag Analisi Hukum Ditama Binbangkum, Etty Herawati, S.H., M.H., dan Kasubag Bantuan Hukum Ditama Binbangkum, Laode Abadi Rere, S.H., M.H. Sosialisasi tersebut dihadiri oleh pejabat structural dan pegawai BPK RI Perwakilan Provinsi NTB serta perwakilan dari entitas (Provinsi, Kota, dan Kabupaten) masing-masing 2 orang. BPK RI sebagai satu-satunya Lembaga Negara yang bertugas memeriksa pengelolaan dan tanggung jawab keuangan Negara, dalam rangka melaksanakan kewenangannya membentuk suatu peraturan BPK sesuai Pasal 12 UU No. 15 Tahun 2006 tentang Badan Pemeriksa Keuangan. Materi yang disampaikan adalah Peraturan BPK RI No. 1 Tahun 2008 tentang Penggunaan Pemeriksa dan/atau Tenaga dari Luar BPK, Peraturan BPK RI No. 2 Tahun 2008 tentang Tata Cara Penyegelan Dalam Pelaksanaan Pemeriksaan, serta Peraturan BPK RI No. 3 Tahun 2008 tentang Tata Cara Pemanggilan dan Permintaan Keterangan oleh BPK. Latar belakang diadakannya sosialisasi ini adalah agar peserta sosialisasi mengenal hal-hal yang diatur dalam Peraturan BPK RI No. 1, 2, dan 3 tahun 2008 dan dapat lebih memahami dan mengaplikasikannya dengan baik di lapangan. (bq) SELAPARANG INFO BPK RI PERWAKILAN PROVINSI NUSA TENGGARA BARAT KELUARGA BESAR BPK RI PERWAKILAN PROVINSI NTB MENGUCAPKAN REDAKTUR Irawan KrIsnanto (ir), Taufiqurrohman (top), Egang F. Irawan (gg), Hulape H. airtur (art), SuSi Wulandari (tom), Oky Marzuki (ok), Baiq LaeLi Eka. S (bq). Nety SuheNi (ns) AlAmAt RedAksi : BPk Ri PeRwAkilAn PRovinsi Nusa TeNggara BaraT, Jl. PeJaNggik No. 5 MataraM telp. 0370-634113 DAFTAR ISI HAL 1 Keluarga Besar BPK RI.............. Berita Utama : Sosialisasi Peraturan BPK RI Redaktur Daftar Isi HAL 2 Untuk Hari Esok Lebih Baik Disiplin dan Kenaikan Pangkat HAL 3 Dengan Kebersamaan, Mempererat Persaudaraan Pesona NTB HAL 4 Kunjungan DPD ke Perwakilan NTB Happy Moment EDISI DESEmbEr 2009 BERITA UTAMA Belakang (kiri-kanan) : Fuad, Nety, Luky, Maya, Wulan, Rizal, Taufiq, Adit, Lilik, Nurul, Ratna, Drestu, Nova, Fajar Depan (kiri-kanan) : Perwakilan Pemda, Pak Herman, Pak Laode, Bu Ety, Pak Irawan, Pak Asep

Transcript of BPK RI PERWAKILAN PROVINSI NUSA TENGGARA ......SOSIALISASI PERATURAN BPK RI Tanggal 3 Desember 2009...

  • SOSIALISASI PERATURAN BPK RI

    Tanggal 3 Desember 2009 bertempat di Ballroom Hotel Green Legy Mataram, Kepala Perwakilan BPK RI Provinsi NTB, Drs. Djoni Kirmanto membuka kegiatan Sosialisasi Peraturan BPK RI Nomor 1, 2, dan 3 Tahun 2008 yang diselenggarakan oleh Subag SDM BPK RI Perwakilan Provinsi NTB. Hadir sebagai pembicara dalam sosialisasi tersebut Kasubag Analisi Hukum Ditama Binbangkum, Etty Herawati, S.H., M.H., dan Kasubag Bantuan Hukum Ditama Binbangkum, Laode Abadi Rere, S.H., M.H. Sosialisasi tersebut dihadiri oleh pejabat structural dan pegawai BPK RI Perwakilan Provinsi NTB serta perwakilan dari entitas (Provinsi, Kota, dan Kabupaten) masing-masing 2 orang. BPK RI sebagai satu-satunya Lembaga Negara yang bertugas memeriksa pengelolaan dan tanggung jawab keuangan Negara, dalam rangka melaksanakan kewenangannya membentuk suatu peraturan BPK sesuai Pasal 12 UU No. 15 Tahun 2006 tentang Badan Pemeriksa Keuangan. Materi yang disampaikan adalah Peraturan BPK RI No. 1 Tahun 2008 tentang Penggunaan Pemeriksa dan/atau Tenaga dari Luar BPK, Peraturan BPK RI No. 2 Tahun 2008 tentang Tata Cara Penyegelan Dalam Pelaksanaan Pemeriksaan, serta Peraturan BPK RI No. 3 Tahun 2008 tentang Tata Cara Pemanggilan dan Permintaan Keterangan oleh BPK. Latar belakang diadakannya sosialisasi ini adalah agar peserta sosialisasi mengenal hal-hal yang diatur dalam Peraturan BPK RI No. 1, 2, dan 3 tahun 2008 dan dapat lebih memahami dan mengaplikasikannya dengan baik di lapangan. (bq)

    SELA

    PA

    RA

    NG

    INFO

    BPK RI PERWAKILAN

    PROVINSI NUSA TENGGARA BARAT

    KELUARGA BESAR BPK RI PERWAKILAN PROVINSI NTB

    MENGUCAPKAN

    REDAKTUR Irawan KrIsnanto (ir), Taufiqurrohman (top), Egang F. Irawan (gg), Hulape H. airtur (art), SuSi Wulandari (tom), Oky Marzuki (ok), Baiq LaeLi Eka. S (bq). Nety SuheNi (ns) AlAmAt RedAksi : BPk Ri PeRwAkilAn PRovinsi Nusa TeNggara BaraT, Jl. PeJaNggik No. 5 MataraM telp. 0370-634113

    DAFTAR ISI HAL 1 Keluarga Besar BPK RI.............. Berita Utama : Sosialisasi Peraturan BPK RI Redaktur Daftar Isi HAL 2 Untuk Hari Esok Lebih Baik Disiplin dan Kenaikan Pangkat HAL 3 Dengan Kebersamaan, Mempererat Persaudaraan Pesona NTB HAL 4 Kunjungan DPD ke Perwakilan NTB Happy Moment

    EDISI DESEmbEr 2009

    BERITA UTAMA

    Belakang (kiri-kanan) : Fuad, Nety, Luky, Maya, Wulan, Rizal, Taufiq, Adit, Lilik, Nurul, Ratna, Drestu, Nova, Fajar

    Depan (kiri-kanan) : Perwakilan Pemda, Pak Herman, Pak Laode, Bu Ety, Pak Irawan, Pak Asep

  • SELAPARANG INFO EDISI DESEMBER 2009 Untuk hari esok lebih baik

    “Sedia Payung sebelum hujan” , demikian bunyi pepatah lama, yang berarti seseorang harus berjaga-jaga sebelum hal-hal yang kurang di-inginkan menimpanya. Bisa digambarkan demikianlah peranan Askes (Asuransi Kesehatan) dan Taspen (Tabungan Asuransi dan Pensiun Pegawai Negeri Sipil) yaitu sebagai payung yang mengantisipasi musibah, sakit mau-pun kesulitan hari tua yang akan datang kemudian.

    Oleh karena pentingnya peranan Askes dan Taspen terhadap pening-katan kesejahteraan Pegawai Perwakilan BPK RI Perwakilan Provinsi NTB maka Subag SDM mengadakan Kegiatan Sosialisasi Taspen dan Askes pada hari senin tanggal 14 Desember 2009. Maksud dan Tujuan penyelenggaraan kegiatan tersebut adalah untuk memberikan pengetahuan kepada para pega-wai akan fungsi dan manfaat dari produk-produk yang ditawarkan oleh PT. Taspen dan PT. Askes

    Kegiatan dilaksanakan di Ruang Lobby Kantor Perwakilan BPK RI Provinsi NTB dan diikuti oleh 46 orang pegawai baik pejabat struktural mau-pun Staf Pegawai. Kegiatan yang diawali dengan sambutan ketua panitia Asep D. Ramdani, S.E., Ak. yang juga Kasubag SDM BPK RI Perwakilan Provinsi NTB menghadirkan nara sumber dari PT Taspen kantor cabang Mataram dan PT Askes (Persero) Regional X cabang Mataram.

    Asep D. Ramdani menyatakan bahwa pelaksanaan kegiatan tersebut merupakan bentuk penggugah kesadaran pegawai BPK RI Perwakilan Provinsi NTB akan pentingnya menjaga kesehatan dan persiapan hari tua, dengan memanfaatkan fasilitas dan program yang ditawarkan oleh kedua lembaga tersebut. (top)

    Disiplin dan Kenaikan Pangkat

    Organisasi mutlak membutuhkan keprofesionalan dan kedisiplinan dari anggota dalam mencapai visi dan misinya. Kedisiplinan amat penting dan sangat berkorelasi positif den-gan peningkatan kinerja dan pencapaian tujuan organisasi. Dalam UU No.43 Th 1999 tentang Perubahan atas UU No.8 Th 1974, disiplin menjadi salah satu dari (4) empat Pilar dalam Pokok-pokok Kepegawaian.

    Salah satu faktor yang cukup kuat mendorong kary-awan untuk meningkatkan kedisiplinan dan kinerjanya dalam organisasi adalah penghargaan yang diberikan oleh organisasi tersebut. Pada Organisasi Pemerintahan terdapat penghargaan berupa kenaikan pangkat yang diberikan atas prestasi kerja dan pengabdian Pegawai Negeri Sipil terhadap Negara.

    Memandang pentingnya persoalan mengenai disiplin dan penghargaan berupa kenaikan pangkat tersebut, maka pada hari rabu tanggal 15 Desember 2009 BPK RI Perwakilan Provinsi NTB melaksanakan Sosialisasi mengenai disiplin dan kenaikan pangkat karyawan yang dibawakan oleh nara sumber dari Badan Kepegawaian Negara Denpasar. Acara yang dilang-sungkan dari pukul 09.00 hingga sore hari di lobby kantor BPK RI Perwakilan Provinsi NTB tersebut cukup mendapat apresiasi yang baik dari para peserta, hal itu tampak pada banyaknya

    pertanyaan yang diajukan oleh peserta. Mudah-mudahan selu-ruh karyawan BPK RI Perwakilan provinsi NTB dapat mengeje-wantahkan dengan baik pemaparan mengenai disiplin dan ke-naikan pangkat yang telah diterima. (ok)

    Tempat untuk berbahagia itu di sini. Waktu un-tuk berbahagia itu kini. Cara untuk berbahagia ialah dengan membuat orang lain berbahagia. -

    Robert G. Ingersoll

    Sosialisasi Taspen

    Sosialisasi Askes

    Narasumber dari BKN memberikan penjelasan

  • SELAPARANG INFO EDISI DESEMBER 2009

    PESONA NTB

    Pantai selong belanak

    Lombok memang terkenal dengan pantai-pantainya yang indah dan eksotis. Selong Belanak adalah salah satu pantai yang sangat indah di Pulau Lombok, tepatnya di Praya, Lombok Tengah. Pantai yang memiliki pasir putih yang sangat halus (seperti tepung) dengan view pantai yang sangat indah karena kanan kiri dilindungi oleh bukit. Tapi di selong belanak banyak rumput laut yang terbawa arus sehingga agak kotor di tepian. Gradasi warna air lautnya juga indah. Yang menarik, di tengah laut terdapat bukit, so amazing. Kita dapat melihat bukit tersebut dan mengelilinginya dengan menyewa perahu nelayan. Dari dekat, bukit tersebut mengingatkan kita pada “The Three Sisters” yang terkenal di Australia. Seperti halnya pantai-pantai lain di Lom-bok yang letaknya tersembunyi, untuk mencapai Pantai Selong Belanak juga tidak mudah. Bagi yang ingin refreshing ke tempat yang indah dan tidak terlalu ramai, Pantai Selong Belanak ini bisa jadi pilihan, karena pantai ini be-lum banyak dikun- jungi wisatawan. (tom)

    Dengan kebersamaan, mempererat persaudaraan

    Jumat, 18 Desember 2009, Dharma Wanita BPK RI Perwakilan Provinsi NTB mengadakan acara Family Gathering yang diikuti oleh para pegawai beserta keluarga. Acara diada-kan di Padang Golf Golong dan sebagai sponsor adalah Com-monwealth Life Jogja. Acara diisi dengan bermacam-macam games secara berkelompok ataupun secara individu. Ada juga games untuk anak-anak. Games yang dimainkan antara lain, Dinamika Kelompok (Tepuk), Memilih Prioritas, Merubah Pola

    Pikir, Satu Lawan Banyak, Kapal Pecah, Kapal Ajaib, dan Umpan Bola.

    Para peserta Family Gathering terlihat sangat antusias dan menikmati seluruh acara yang dikemas secara menarik oleh pihak sponsor. Anak-anak juga sangat terlihat sangat gembira bermain-main.

    Tujuan dari acara Family Gathering ini bukan hanya untuk bersenang-senang, tetapi juga untuk menjalin keber-samaaan dan mempererat persaudaraan. Selain itu juga seba-gai ajang silaturahmi dan saling mengenal antar pegawai BPK RI Perwakilan Provinsi NTB dan keluarga. Selain itu, masing-msing games yang dimainkan juga mempunyai makna dan tu-juan sendiri. (tom)

    Peserta Family Gathering berfoto bersama instruktur dari Common-wealth Life

    Anggota Dharma Wanita bermain games Umpan Bola

    Keindahan pantai Selong Belanak

    Bukit di tengah Pantai Selong Belanak

    Menikmati ombak di Selong Belanak

  • EDISI DESEMBER 2009 SELAPARANG INFO

    HAPPY MOMENT

    SELAMAT ULANG TAHUN

    KUNJUNGAN DPD KE PERWAKILAN NTB

    BAB VII A Undang – Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 hasil amandemen ketiga adalah awal la-hirnya Dewan Perwakilan Daerah (DPD) sebagai salah satu Lembaga Negara yang

    mempresentasikan kepentingan daerah. Dalam Kostitusi tersebut posisi DPD RI secara hierarki dalam ketatanegaraan sejajar dengan Lembaga Negara lainnya, seperti DPR RI, MPR RI, Presiden, MA, MK, dan BPK.

    Sebagai Wakil Rakyat yang menga-tasnamakan kepentingan rakyat di daerah NTB, Anggota DPD RI Dapil NTB juga harus mengenal kondisi internal masyara-katnya, maka sebagai bentuk penge-jawantahannya pada hari Selasa tanggal 29 Desember 2009, 3 orang Anggota DPD RI Dapil NTB (H. LL Abdul Muhyi Abidin, Baiq Diyah Ratu Ganefi dan H. Lalu Su-pardan) melakukan kunjungan ke Kantor BPK RI Perwakilan Provinsi NTB.

    Maksud kunjungan tersebut selain sebagai bentuk silaturahmi anggota DPD terhadap BPK RI Perwakilan Provinsi NTB juga untuk mengetahui kondisi riil

    masyarakat NTB melalui hasil-hasil Audit yang dilakukan oleh BPK RI Perwakilan Provinsi NTB.

    Pertemuan tersebut dilaksanakan di Ruang Rapat BPK RI Perwakilan NTB. selain dihadiri oleh Pejabat Struktural BPK RI Perwakilan Provinsi NTB dan Para Ang-gota DPD RI, pertemuan ini juga dihadiri oleh 5 orang Pejabat dari Inspektorat Provinsi NTB.

    Dalam Pertemuan tersebut diisi den-gan acara paparan Kepala Perwakilan BPK RI Provinsi NTB tentang Profil Perwakilan, Program dan Hasil Pemeriksaan serta Tugas pokok dan Fungsi Perwakilan BPK RI Provinsi NTB. Kemudian dilanjutkan Tanya jawab atas paparan yang telah dilaksanakan tersebut. Acara yang dimulai pada pukul 09.00 WITA tersebut berakhir pada pukul 11.00 WITA. (top)

    SELAMAT ATAS PERNIKAHANNYA

    EGANG FEBRITAMA IRAWAN, S.H. & DWI PUTRI PRATIWI, S.Pi.

    1.Ahmad Humaidi (01 Desember) 6.Ketut Sukendra (24 Desember)

    2.Asep Dani Ramdani, S.E., Ak (03 Desember) 7.Suherman, S.H. (25 Desember)

    3.Susi Wulandari (07 Desember) 8.Chairul Imam (30 desember)

    4.Destina Kusumawati (07 Desember) 9.Jaisman (31 desember)

    5.Dimas Kusumo Jati (10 Desember) 10.Ahmad Anwar (31 Desember)

    Tanggal 11 Desember 2009 adalah hari yang spesial bagi Redaksi Sela-parang Info karena salah satu redaktur kami, Egang Febritama Irawan, S.H. mengakhiri masa lajangnya dan menikah dengan Dwi Putri Pratiwi, S.Pi. Pernikahan dilaksanakan di Jombang, kota asal kedua mempelai.

    Selamat ya buat Egang dan Putri… Kita doakan semoga menjadi keluarga yang sakinah, mawadah, waroh-mah…amin…

    Suasana akrab Anggota DPD dengan Pejabat Struktural BPK RI Pwk Prov NTB