Berbagi Makna Kemerdekaan Bersama XL Future Leaders

12
KERJA NYATA INDONESIA

Transcript of Berbagi Makna Kemerdekaan Bersama XL Future Leaders

Page 1: Berbagi Makna Kemerdekaan Bersama XL Future Leaders

KERJA NYATAINDONESIA

Page 2: Berbagi Makna Kemerdekaan Bersama XL Future Leaders

Kata merdeka pastinya sangat akrab di telinga kita, lalu apa arti kemerdekaan bagi para XL Future Leaders ya?

DAFTAR ISI

Daftar isi

Bangsa yang besar adalah bangsa yang tidak melupakan sejarah, pesan the Founding Father Sukarno. Masih relevankan jika anak muda masa kini mempelajari sejarah? Berikut opini para XL Future Leaders

Buku dan film adalah media untuk belajar sejarah. Berikut ini, beberapa buku dan film yang direkomendasikan oleh para XL Future Leaders

Ada banyak sekali pahlawan nasional, siapa yang kamu idolakan dan nilai-nilai apa yang bisa kamu teladani dari mereka?

Karena pemuda adalah penerus tongkat estafet suatu bangsa, XL Future Leaders juga punya harapan untuk mereka.

Penutup

Hari kemerdekaan adalah momen besar yang

tak bisa dilepaskan dari peran pemuda. Sebelum

naskah proklamasi dibacakan, beberapa pemuda

termasuk Sukarni mendesak Sukarno agar segera

memproklamirkan kemerdekaan. Bagaimana

pemuda masa kini memaknai proklamasi? Jawaban

dari para XL Future Leaders yang terangkum di

e-Book ini akan memberimu inspirasi dalam

meneruskan perjuangan para pahlawan pendahulu,

selamat menyimak!

1

Banyak yang bilang nasionalisme di kalangan anak muda mulai tergerus, benarkah? Jika ya bagaimana ya cara menumbuhkan kembali? XL Future Leaders punya jawaban yang dapat diterapkan untuk memecahkan masalah ini.

Sejarah bangsa tidak bisa dilepaskan dari peran para pemuda, bagaimana dengan era digital? XL Future Leaders punya jawaban tersendiri soal ini.

Belajar sejarah tidak harus berada di ruang kelas, XL Future Leaders punya cara lain yang lebih fun dan seru. Ini hasilnya!

Hal.

1

2

3

4

5

6

7

8

10

11

Page 3: Berbagi Makna Kemerdekaan Bersama XL Future Leaders

Kata merdeka pastinya sangat akrab di telinga kita, lalu apa arti

kemerdekaan bagi para XL Future Leaders ya?

2

“Inovasi!” @virafarhati

“Kombinasi antara kebebasan dan tanggung jawab” @michawangania

“Celebration of freedom of expression. Independence day is a starting point for universal happiness. That being said, independence day also is a starting point of new challenge, new hope, and new threat” @adamsnipey

“Bebas berkreasi tanpa paksaan dan tekanan

karena kemerdekaan sejatinya adalah hak asasi yang hadir sejak manusia terlahir” @putra_putar

“Think globally, act locally. Kemerdekaan juga berarti terbebas dari pikiran negatif” @Dinazst1

“Sebuah legitimasi kebebasan sebuah bangsa untuk membentuk dan membangun dirinya. Sebagai wanita, bagi saya merdeka berarti kebebasan untuk belajar tanpa batas seperti masa penjajahan dulu “@rasarai

“Terbukanya kemampuan untuk memperoleh akses, kesempatan dan keadilan.” @Avcleverina

?!

Page 4: Berbagi Makna Kemerdekaan Bersama XL Future Leaders

3

“Masih. Sejarah sebagai bahan evaluasi kegagalan pencapaian dan motivasi tujuan yang ingin dicapai” @virafarhati

“Sangat perlu,karena sejarah mengajarkan kita

mencintai bangsa dan mengenal perjuangan pembela negara dulu yang membuat kita mampu berada di titik sekarang.” @evelinpjt

“Sangat perlu. Sejarah adalah pengalaman hidup masa lalu untuk pelajaran, pengingat, dan pedoman hidup di masa depan.” @angienth

“Ya. Bangsa yang bisa maju adalah bangsa yang mengetahui, memahami, dan menghormati sejarahnya. Agar pelajaran baik dan buruk sejarah tersebut dapat memberikan arah kedepannya.” @Avcleverina

“Tentu saja. Saya senang dan setuju dengan perkataan Bung Karno, JAS MERAH; jangan sekali - kali melupakan sejarah. Menurut saya, sejarah itu adalah identitas diri, jadi dengan melupakan sejarah sama dengan melupakan identitas diri.” @Twinnels

Bangsa yang besar adalah bangsa yang tidak melupakan sejarah, pesan the Founding

Father Sukarno.Masih relevankan jika anak

muda masa kini mempelajari sejarah? Berikut opini para XL

Future Leaders

?!

Page 5: Berbagi Makna Kemerdekaan Bersama XL Future Leaders

4

Belajar sejarah tidak harus berada di ruang kelas, XL

Future Leaders punya cara lain yang lebih fun dan seru.

Ini hasilnya!

?!

52%

43%

Nonton Film

Jalan-jalan ke museum

13%

13%

Ikut komunitas sejarah

Dari buku

Page 6: Berbagi Makna Kemerdekaan Bersama XL Future Leaders

5

“Bumi Manusia karya Pramoedya Ananta Toer” @nandorayaki

“Sang pencerah, Di Balik 98, Gie, Guru Bangsa, Battle of Ssurabaya, dan Sang Kiai. Film-film tersebut sedikit menggambarkan bagaimana kondisi perjuangan dan bapak-bapak bangsa kita dalam membangun negeri ini” Alie Sahab

“Soekarno bapak bangsa, karena bisa menginspirasi dan meningkatkan rasa kejuangan” @habibur.its

“Guru Bangsa Tjokroaminoto. Tokoh-tokoh besar denga ideologi berbeda-beda diceritakan dalam film ini. Mereka berpengaruh besar dalam perjuangan bangsa dan ternyata berasal dari asrama yang sama, dibina oleh guru yang sama, yaitu Tjokroaminoto” @rizkhy45

“A brief History of Indonesia by Tim Hannigan, buku ini merangkum berbagai kejadian menakjubkan Indonesia” Mauza Perdana

Buku dan film adalah media untuk belajar sejarah.

Berikut ini, beberapa buku dan film yang

direkomendasikan oleh para XL Future Leaders

?!

Page 7: Berbagi Makna Kemerdekaan Bersama XL Future Leaders

6

“Inovasi!” @virafarhati

“Kombinasi antara kebebasan dan tanggung jawab” @michawangania

“Celebration of freedom of expression. Independence day is a starting point for universal happiness. That being said, independence day also is a starting point of new challenge, new hope, and new threat” @adamsnipey

“Bebas berkreasi tanpa paksaan dan tekanan

karena kemerdekaan sejatinya adalah hak asasi yang hadir sejak manusia terlahir” @putra_putar

“Think globally, act locally. Kemerdekaan juga berarti terbebas dari pikiran negatif” @Dinazst1

“Sebuah legitimasi kebebasan sebuah bangsa untuk membentuk dan membangun dirinya. Sebagai wanita, bagi saya merdeka berarti kebebasan untuk belajar tanpa batas seperti masa penjajahan dulu “@rasarai

“Terbukanya kemampuan untuk memperoleh akses, kesempatan dan keadilan.” @Avcleverina

Sejarah bangsa tidak bisa dilepaskan dari peran para pemuda,

bagaimana dengan era digital? XL Future

Leaders punya jawaban tersendiri

soal ini.

“Anak muda harus menjadi PELOPOR dalam mewujudkan generasi digital yg nasionalis dan berpikir global” @sahrilrumbaru

“Mampu berinovasi dengan menguasai dan menciptakan teknologi kita sendiri, sebisa mungkin mengurangi ketergantungan pada bangsa lain. Anak muda generasi sekarang, harus bisa jadi pelopor peningkatan kualitas hidup bangsa ini.”@fadhalnharun

“Menjadi wajah bagi bangsa” @Nandorayaki

“Berinovasi dan berkarya dengan ide-ide yang dapat membuat generasi penerus bangsa mengenal para pahla-wan” @evangliahana

“Berbagi hal positif di social media” @adamsnipey

“Buat inovasi! Masih banyak hal dan masalah di Indonesia ini yang butuh inovasi anak muda. Di era revolusi 4.0 dan internet of things, harusnya anak muda saat ini bisa men-ciptakan banyak hal yang inovatif dan bermanfaat.” @AlieSahab

“Belajar dari masa lalu untuk menggugah masa depan. Memahami masalah yang terjadi saat ini dan merancang solusi di masa depan” @mnazaliyusuf

“Pertama, lewat inovasi membuat sebuah utilitas sebagai bentuk kemudahan dalam melakukan berbagai hal. Kedua terus selalu menggunakan produk-produk lokal dan selalu bangga terhadap karya anak negeri” @rizalctfbisa

?!

Page 8: Berbagi Makna Kemerdekaan Bersama XL Future Leaders

7

“Memperingati hari bersejarah dengan kegiatan kreatif, misalnya lomba animasi ataupun komik untuk memperingati hari Pahlawan dengan tema Pahlawan Daerah untuk KemerdekaanIndonesia. Peserta dapat menggali lebih dalam lagi sejarah para pahlawan sebelum menuangkannya dalam bentuk komik atau animasi” @kadek_edy_s

“Melalui produk lokal yang unggul dan tidak kalah dengan produk asing.” @Puputannesa

“Memperbanyak film yang diangkat dari kisah sejarah, baik dari sisi pribadi pahlawan maupun perjuangannya dalam membela negara” @angienth

“Pemutaran film bermuatan sejarah di sekolah-sekolah. Selain itu, siswa juga perlu diajak bersosialisasi dan melakukan kegiatan tim dengan orang lain diluar komunitasnya” @rasarai

?!

Banyak yang bilang nasionalisme

di kalangan anak muda mulai

tergerus, benarkah? Jika ya

bagaimana ya cara menumbuhkan

kembali? XL Future Leaders punya

jawaban yang dapat diterapkan

untuk memecahkan masalah ini.

Page 9: Berbagi Makna Kemerdekaan Bersama XL Future Leaders

8

“BJ Habibie. Nilai kegigihan dan semangat menjadikan gen-erasi cerdas yang tercermin dari sosoknya” @virafarhati

“Ki Hajar Dewantara. He focused and emphasize why it's important to have better education.” @andrianole

“KH Abdurrahman Wahid atau Gus Dur yang mengajarkan kita tentang arti toleransi” @adamsnipey

“Ir. Sukarno. Beliau sosok tangguh, cerdas dan bijak. Sikap pantang menyerahnya berkali-kali diasingkan dan dipenjara tidak pernah menurunkan semangatnya untuk membebas-kan Indonesia dari para penjajah. Sikap bijaksananya terbuk-ti dari kata-kata tegasnya yang mampu menghipnotis seluruh Rakyat Indonesia untuk berjuang bersama-sama. Kepemimpinannya yang tangguh dan tak di ragukan. quote yang paling saya ingat dari beliau adalah "jika kita mempu-nyai keinginan yang kuat dari dalam hati, maka seluruh alam semesta akan bahu-membahu mewujudkannya" @putra_putar

“Ibu Kartini, mengajarkan saya untuk menjadi wanita yang kuat dan tangguh. Berjuang membela negara bukan hanya dengan menggunakan senjata namun dengan pemikiran dan prestasi juga mampu membawa nama indonesia ke mata dunia.” @engelinPJT

Sejarah mencatat banyak sekali pahlawan nasional

yang ikut ambil peran dalam kemerdekaan tanah air. Dan, dengan caranya

sendiri mereka bisa menginspirasi para XL

Future Leaders ini.

?!

Page 10: Berbagi Makna Kemerdekaan Bersama XL Future Leaders

9

“Haji Agus Salim, menteri luar negeri indonesia pada era presiden Sukarno ini dijuluki sebagai The Grand Old Man karena kemahirannya dalam bernegosiasi di kancah interna-sional. Selain kemampuannya tersebut, beliau adalah orang yang sangat sederhana, tidak mengharap apapun dari bak-tinya kepada negara. Bahkan hingga akhir hayatnya beliau hanya tinggal di sebuah kontrakan kecil pada gang sempit.” @nafaboy

“Soe Hok Gie, seorang aktivis mahasiswa keturunan Tiong-hoa yang mencintai negri ini dibanding pribumi.Patriotisme tidak bisa kamu lihat dari sukumu,agamamu dan namamu. Gie adalah pemuda yang berani menentang kekua-saan dengan gayanya sendiri yaitu melalu tulisan. hal itu mengajarkan saya setiap orang punya bagian untuk beejuang membela negaranya, lakukan bagianmu, sesederhana itu.” @rasarai

“Mohammad Hatta, beliau memiliki cara pandang memban-gun Indonesia melalui diplomasi seorang intelektual dan hal ini sesuai dengan era saat ini. Setiap pemuda sudah seharus-nya belajar dari setiap kisah perjalanan hidup seorang Bung Hatta.” @rizalctfbisa

“Tjoet Njak Dhien. Beliau mengajarkan bahwa wanita bisa melakukan apa saja yang mereka inginkan jika memiliki kemauan, gigih dan berkeinginan besar. Tjoet Njak Dhien menjadi Pemimpin perlawanan terhadap Belanda di Aceh mengantikan suaminya Teuku Umar, yang mati tertembak peluru. Cut Nyak Dien juga memiliki jiwa Empowering Others yang besar terhadap orang-orang disekelilingnya untuk mengalahkan Belanda, sehingga Beliau ditakuti oleh Tentara Belanda.” @antamalau

?!

Page 11: Berbagi Makna Kemerdekaan Bersama XL Future Leaders

10

“Peduli terhadap sosial, merasa bertanggung jawab untuk memajukan kualitas masyarakat indonesia” @virafarhati

“Semoga bisa menjadi anak muda yang nggak cuma bisa ikut trend, but make a trend! Seperti kata kak Cippy, make history!” @michawangania

“Semoga mereka lebih giat menuntut ilmu dan terus menciptakan inovasi-inovasi kreatif yang dapat memba-ngun indonesia.” @puputannesa

“Kita boleh saja mempelajari budaya bangsa lain,mencin-tai budaya bangsa lain juga bukanlah masalah,tapi jangan pernah melupakan budaya sendiri. Mencintai, mempela-jari, dan melestarikan budaya sendiri bukanlah pilihan namun kewajiban. Harapan saya seharusnya kita sebagai anak muda tidak lupa dengan kewajiban kita,melainkan melaksanakannya.” @engelinPJT

“Menjadi lebih kontributif dan solutif” @tiaskidung

“Pemuda seharusnya lebih mencintai, mengenal dan bangga akan bangsa, sejarah serta budayanya. Menghar-gai bangsa bukan hanya sekedar hormat dalam upacara, tetapi sepenuh hati memberikan karya yang berguna bagi perubahan bangsa kedepannya.” @anis_qanita

“Saya berharap generasi muda saat ini dapat menjadi orang - orang yang berpikiran terbuka dan dapat meneri-ma perbedaan. Selain itu generasi muda tidak boleh menjadi pribadi yang judgemental.” @twinnels

Karena pemuda adalah penerus tongkat estafet suatu bangsa, XL Future

Leaders juga punya harapan untuk mereka.

?!

Page 12: Berbagi Makna Kemerdekaan Bersama XL Future Leaders

Pemuda, adalah agen perubahan.

Sejarah bangsa tidak bisa

dilepaskan dari peran pemuda.

Tercatat nama-nama seperti

Sukarni dan Sajuti Melik ikut

mendorong Bapak Bangsa dalam

mengikrarkan kemerdekaan.

Selayaknya, penerus bangsa yang

juga pemimpin masa depan ini

mengisinya dengan karya.

Tak perlu menunggu nanti untuk

berprestasi. Sekarang, bisa!

11

KERJA NYATAINDONESIA