Bahasa Indonesia Baku

28
BAHASA INDONESIA BAKU DAN PEMAKAIANNYA DENGAN BAIK DAN BENAR OLEH KELOMPOK 2 Asmianur Dedi Anto Dingin Harianti Dwi Apryanda Risky Hikmi Yulia Wintasari

description

bahasa indonesia

Transcript of Bahasa Indonesia Baku

BAHASA INDONESIA BAKU DAN PEMAKAIANNYA

DENGAN BAIK DAN BENAR

OLEH KELOMPOK 2AsmianurDedi AntoDingin HariantiDwi ApryandaRisky HikmiYulia Wintasari

Pengertian "Baku "

Menurut Kamus Umum Bahasa Indonesia:

yang menjadi pokok,yang sebenarnya; sesuatu yang dipakai sebagai dasar ukuran (nilai,harga,standar).

Menurut KBBI

Pokok,utamatolak ukur yang berlaku,untuk kuantitas atau kualitas yang ada ditetapkan berdasarkan kesepakatan;standar;

Bahasa Baku• Havranek dan Vilem Mathesius

bahasa baku sebagai bentuk bahasa yang telah di kodifikasi, diterima dan difungsikan sebagai model atau acuan oleh masyarakat secara luas

• Dittmar bahasa baku adalah ragam bahasa dari suatu

masyarakat bahasa yang disahkan sebagai norma keharusan bagi pergaulan sosial atas dasar kepentingan dari pihak-pihak dominan di dalam masyarakat itu

• Di dalam tata bahasa rujukan bahasa Indonesia Gorys keraf

bahasa baku adalah bahasa yang dianggap dan diterima sebagai patokan umum untuk seluruh penutur bahasa itu.

• Berdasarkan pengertian diatas, jelas bahwa bahasa baku itu adalah bentuk bahasa yang telah dikodifikasi atau diterapkan, diterima atau difungsikan sebagai model oleh mesyarakat secara luas

2.Pengertian Bahasa Non Baku

• Istilah bahasa nonbaku diterjemahkan dari “nonstandard langugae”. Istilah bahasa nonstandar ini sering disinonimkan dengan istilah “ragam subbaku”, “bahasa nonstandar”, “ragam takbaku”, “bahasa tidak baku”, “ragam nonstandar”.

• Ricards, Jhon, dan Heidi berpengertian bahwa bahasa nonstandar adalah yang digunakan dalam berbicara dan menulis yang berbeda pelafalan, tata bahasa,dan kosakata dari bahasa baku dari suatu bahasa

• Suharianto berpengertian bahwa bahasa nonstandar dan bahasa tidak baku adalah salah satu variasi bahasa yang tetap hidup dan berkembang sesuai dengan fungsinya, yaitu dalam pemakaian bahasa tidak resmi.

• Bahasa Indonesia nonbaku adalah salah satu ragam bahasa Indonesia yang tidak dikodifikasi, tidak diterima dan tidak difungsikan sebagai model masyarakat Indonesia secara luas, tetapi dipakai oleh masyarakat secara khusus.

3. Pengertian Bahasa Indonesia Baku Dan Nonbaku

Bahasa Indonesia baku adalah salah satu ragam bahasa Indonesia yang bentuk bahasanya telah dikodifikasi, diterima, dan di fungsikan atau dipakai sebagai model oleh masyarakat Indonesia secara luas.

Bahasa Indonesia nonbaku adalah salah satu ragam bahasa Indonesia yang tidak dikodifikasi, tidak diterima , dan tidak difungsikan sebagai model masyrakat Indonesia secara luas , tetapi di pakai oleh masyarakat secara khusus.

4. Tumbuhnya Bahasa Indonesia Baku• Ketika bahasa Indonesia diterima dan di resmikan

sebagai bahasa persatuan dan bahasa Negara republik Indonesia tidak ada yang meramalkan bahwa akan tumbuh keanekaragaman dalam bahasa itu.

• Suatu kenyataan yang wajar bahwa dalam pertumbuhan bahasa Indonesia mempunyai variasi – variasi bahasa seperti halnya bahasa manuasia lainnya di dunia ini. Variasai – variasi bahasa yang ada dalam bahasa Indonesia terjadi karena kehidupan pemakainya semakin lama semakin kompleks.

5. Fungsi Bahasa Indonesia Baku

• Pertama, bahasa Indonesia baku berfungsi sebagai pemersatu

• Kedua, bahwa bahasa Indonesia berfungsi sebagai penanda kepribadian

• Ketiga, bahasa Indonesia baku Indonesia berfungsi sebagai penambah wibawa.

• Keempat, bahasa Indonesia baku berfungsi sebagai kerangka acuan.

6. Konteks Pemakaian Bahasa Indonesia Baku

• Pertama, dalam komunikasi resmi• Kedua, dalam wacana teknis, yaitu dalam

laporan resmi dan karangan ilmiah berupa makalah

• Ketiga, dalam pembicaraan di depan umum, yaitu ceramah, kuliah, dan khotbah.

• Keempat, dalam pembicaraan dengan orang yang dihormati, yaitu atasan dengan bawahan dalam kantor

Bahasa bersifat perseorangan (Idiolek)

Bahasa yang digunakan oleh sekelompok masyarakat dari wilayah tertentu (Dialek)

bahasa yang digunakan oleh sekelompok masyarakat dari golongan sosial (Sosiolek)

bahasa yang digunakan dalam kegiatan suatu bidang tertentu (Fungsiolek)

Ragam Bahasa Indonesia :

Ragam Bahasa Indonesia (lanjutan...)Bahasa yang digunakan dalam situasi formal atau resmi (Ragam Bahasa Baku )

Ragam bahasa yang digunakan dalam situasi informal atau situasi tidak resmi (Nonbaku)

Ragam bahasa yang dipergunakan secara lisan (Bahasa Lisan)

7. Ciri – Ciri Bahasa Indonesia Baku Harimurti Kridalaksana, Anton M. Moeliono, dan Suwito :

1. Pelafalan sebagai bagian fonologi bahasa Indonesia baku adalah pelafalan yang

relatif bebas dari atau sedikit diwarnai bahasa daerah atau dialek.

Contoh : Bahasa Baku Bahasa NonbakuAtap AtepHabis AbisKalau Kalo’Subuh Subueh

2. Bentuk kata yang berawalan me- dan ber- dan lain – lain sebagai bagian morfologi bahasa baku ditulis atau diucapkan secara jelas dan tetap di dalam kalimat.

Contoh :Bahasa Baku Bahasa Nonbaku

Banjir menyerang kampung yang banyak penduduknya itu

Banjir serang kampung yang banyak penduduknya itu

Kuliah sudah berjalan dengan baik

Kuliah sudah jalan dengan baik

Gubernur meninjau daerah kebakaran

Gubernur tinjau daerah kebakaran

3.Konju-ngsi sebagai bagian morfologi bahasa Indonesia baku ditulis secara jelas dan tetap

Bahasa Baku Bahasa Nonbaku

Sampai dengan hari ini ia tidak percaya kepada siapapun karena dianggapnya penipu

Sampai dengan hari ini ia tidak percaya kepada siapapun, dianggapnya penipu

Ia tidak tahu bahwa anaknya sering bolos

Ia tidak tahu anaknya sering bolos

Ibu guru marah kepada mimi karena ia tidak mengerjakan tugas

Ibu guru marah kepada mimi, ia tidak mengerjakan tugas

4. Artikel -kah, -lah, dan –pun sebagai bagian morfologi bahasa Indonesia baku ditulis secara jelas dan tetap di dalam kalimat.

Bahasa Baku Bahasa Nonbaku

Bacalah buku itu sampai selesai

Baca buku itu sampai selesai

Bagaimanakah cara kita memperbaiki kesalahan diri?

Bagaimana cara kita memperbaiki kesalahan diri?

Bagaimanapun kita harus menerima perubahan ini dengan lapang dada

Bagaimana kita harus menerima perubahan ini dengan lapang dada

5. Preposisi atau kata depan sebagai bagian morfologi bahasa Indonesia baku ditulis secara jelas dan tetap dalam kalimat.

Bahasa Baku Bahasa Nonbaku

Saya bertemu dengan adiknya kemarin

Saya bertemu adiknya kemarin

Ia benci sekali kepada orang itu

Ia benci sekali orang itu

Pabrik pupuk itu akan diresmikan oleh presiden

Pabrik pupuk itu diresmikan oleh presiden

6. Bentuk kata ulang atau reduplikasi sebagai bagian morfologi bahasa Indonesia baku ditulis secara jelas dan tetap sesuai dengan fungsi dan tempatnya di dalam kalimat

Bahasa Baku Bahasa Nonbaku

orang – orang itu harus diawasi setiap saat

Orang2 itu harus diawasi setiap saat

Negara – Negara maju harus melaksanakan pembangunan ekonomi

Negara2 maju harus melaksanakan pembangunan ekonomi

Titik – titik pertemuan harus dapat dihasilkan dalam musyawarah itu

Titik2 pertemuan harus dapat dihasilkan dalam musyawarah itu

7. Kata ganti atau polaritas tutur sapa sebagai bahagian morfologi bahasa Indonesia baku ditulis secara jelas dan tetap di dalam kalimat.

Bahasa Baku Bahasa NonbakuSaya – anda bisa bekerjasama di dalam pekerjaan ini

Elo – gue bisa bekerjasama di dalam pekerjaan ini

Aku – engkau sama – sama berkepentingan tentang problema itu

Gue – elo sama – sama berkepentingan tentang problema itu

Saya – saudara memang harus bisa berpengertian yang sama

Gue – elo memang harus bisa berpengertian yang sama

8. Pola kelompok kata kerja + agen + kata kerja sebagai bagian kalimat bahasa Indonesia baku ditulis secara jelas dan tetap di dalam kalimat

Bahasa Baku Bahasa Nonbaku

Surat Anda sudah saya baca

Surat anda saya sudah baca

Kiriman buku sudah dia terima

Kiriman buku dia sudah terima

Acara berikutnya akan kami putarkan lagu-lagu perjuangan

Acara berikutnya kami akan putarkan lagu-lagu perjuangan

9. Konstruksi atau bentuk sintesis sebagai bagian kalimat bahasa Indonesia baku ditulis / diucapkan secara jelas dan tetap di dalam kalimat

Bahasa Baku

Bahasa Nonbaku

Saudaranya Dia punya saudara

Dikomentari Dikasih komentar

Mengotori Bikin kotor

Harganya Punya harga

Membersih-kan

Bikin bersih

Bahasa Baku Bahasa Nonbaku

Kepala kantor pergi ke luar negeri

Ke luar negeri kepala kantor perginya

Rumah orang itu bagus Bagus rumahnya

Dia mengontrak rumah di kebayoran

Dia ngontrak rumah di kebayoran

10.Fungsi gramatikal (subyek, predikat, obyek ) sebagai bagian kalimat bahasa Indonesia baku ditulis atau diucapkan secara jelas dan tetap di dalam kalimat.

11. Struktur kalimat baik tunggal maupun majemuk ditulis atau diucapkan secara jelas dan tetap sebagai bagian kalimat bahasa Indonesia baku di dalam kalimat.

Bahasa Baku Bahasa Nonbaku

Mereka sedang mengikuti perkuliahan dasar – dasar Akuntansi 1

Sedang mengikuti perkuliahan dasar – dasar Akuntansi 1 mereka

Sebelum analisis data dilakukannya, dia mengumpulkan data secara sungguh – sungguh

Sebelum analisis data dilakukannya, secara sungguh – sungguh mengumpulkan data dia

12. Kosakata sebagai bagian semantik bahasa Indonesia baku ditulis atau diucapkan secara jelas dan tetap dalam kalimat.

Bahasa Baku Bahasa NonbakuBagaimana kabarmu? Gimana kabarmu?Aku bertemu dengan nina di pasar

Aku ketemu nina di pasar

Mereka tertawa mendengar cerita itu

Mereka ketawa mendengar cerita itu

Ayah pergi ke kantor Ayah pigi ke kantorBambu itu diikat dengan kawat agar kuat

Bambu itu diikat sama kawat biar kuat

13. Ejaan resmi sebagai bagian bahasa Indonesia baku ditulis secara jelas dan tetap baik kata, kalimat, maupun tanda – tanda baca sesuai dengan Ejaan Bahasa Indonesia yang Disempurnakan.

Bahasa Baku Bahasa Nonbaku

Adik pergi ke pasar Adik pergi kepasar

Hidup di desa lebih tenang daripada di kota

Hidup didesa lebih tenang dari pada dikota

14. Peristilahan baku sebagai bagian bahasa Indonesia baku dapat dipakai sesuai dengan pedoman peristilahan penulisan istilah yang dikeluarkan oleh pemerintah melalui pusat pembinaan dan pengembangan

Bahasa Baku Bahasa Nonbaku

Ahmad meneliti tentang pertumbuhan Oryza sativa

Ahmad meneliti tentang pertumbuhan Oryza Sativa

Dalam skripsinya rumi membahas mengenai pertumbuhan Zea mays

Dalam skripsinya rumi membahas mengenai pertumbuhan Zea Mays

8. Pemakaian Bahasa Indonesia Baku dan Nonbaku dengan Baik dan Benar• Bahasa Indonesia baku dengan benar adalah

pemakaian bahasa yang mengikuti kaidah bahasa atau gramatikal bahasa baku.

• Sebaliknya pemakaian bahasa Indonesia nonbaku dengan benar adalah pemakaian bahasa yang tidak mengikuti kaidah bahasa atau gramatikal baku, melainkan kaidah gramatikal nonbaku.

TERIMA KASIH