BAB IV

2
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN Isolasi minyak jahe dari rimpang jahe pada percobaan ini dilakukan menggunakan metode sokletasi. Metode sokletasi dipilih karena memiliki beberapa keuntungan yaitu sampel diekstraksi secara sempurna karena dilakukan berulang-ulang, jumlah pelarut yang digunakan sedikit, prosesnya berlangsung cepat, jumlah sampel yang diperlukan sedikit, dan pelarut yang digunakan dapat mengesktrak senyawa berulang kali. Hasil ekstraksi yang diperoleh masih berupa campuran air dan minyak jahe, sehingga ditambahkan natrium sulfat anhidrat untuk mengikat dan memisahkan air dari minyak jahe. Minyak jahe yang diperoleh berwarna kuning jernih dan dianalisis kemurniannya melalui penentuan indeks bias dan diperoleh indeks bias 1,3689. Gugus fungsi yang terdapat dalam minyak jahe dianalisis menggunakan FT-IR yang menunjukkan adanya C=C-C=C (diena) pada bilangan gelombang 2357,01 cm -1 ,

description

kelompok 1

Transcript of BAB IV

Page 1: BAB IV

BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

Isolasi minyak jahe dari rimpang jahe pada percobaan ini dilakukan

menggunakan metode sokletasi. Metode sokletasi dipilih karena memiliki

beberapa keuntungan yaitu sampel diekstraksi secara sempurna karena dilakukan

berulang-ulang, jumlah pelarut yang digunakan sedikit, prosesnya berlangsung

cepat, jumlah sampel yang diperlukan sedikit, dan pelarut yang digunakan dapat

mengesktrak senyawa berulang kali.

Hasil ekstraksi yang diperoleh masih berupa campuran air dan minyak

jahe, sehingga ditambahkan natrium sulfat anhidrat untuk mengikat dan

memisahkan air dari minyak jahe. Minyak jahe yang diperoleh berwarna kuning

jernih dan dianalisis kemurniannya melalui penentuan indeks bias dan diperoleh

indeks bias 1,3689.

Gugus fungsi yang terdapat dalam minyak jahe dianalisis menggunakan

FT-IR yang menunjukkan adanya C=C-C=C (diena) pada bilangan gelombang

2357,01 cm-1, OH pada bilangan gelombang 3610,74 cm-1 dan 3734,19 cm-1, C-H

alifatik pada bilangan gelombang 2856,58 cm-1 dan 2924,09 cm-1, C=C alkena

pada bilangan gelombang 1604,77 cm-1, RCOOR pada bilangan gelombang

1741,72cm-1, CH3 pada bilangan gelombang 1460,11 cm-1, dan C-O pada bilangan

gelombang 1035,77 cm-1, 1159,22 cm-1, dan 1269,16 cm-1. Spektrum FT-IR dari

minyak jahe dapat dilihat pada Lampiran 3.