Bab 3 ku

download Bab 3 ku

of 6

Transcript of Bab 3 ku

  • 8/18/2019 Bab 3 ku

    1/6

    12

    III. HASIL KEGIATAN PRAKTIK KERJA

    A.  Kegiatan Praktik Kerja

    1.  Pra Kegiatan

    Pra Kegiatan Pendampingan diawali dengan penyerahan Surat Tugas Dekan

    Fakultas Ekonomi dan Bisnis Univesitas Jenderal Soedirman Nomor:

    3018/UN23.03.1/PP.07.02/2015 tanggal 1 April 2015 tentang pendampingan

     penyusunan laporan keuangan Unit BLU Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.

    Tim Pendampingan diterima dengan oleh Direktur yang diwakili oleh Dr. Muslih

    Fauzanudin. M,Sc selaku Wakil Dekan 2 Bidang Umum dan Keuangan FISIP. Tim

    Pendampingan kemudian diarahkan ke Subbagian Keuangan untuk melakukan

    koordinasi dengan bendahara, dan operator akuntansi/staf admin Unit BLU FISIP

    Universitas Jenderal Soedirman. Langkah pendampingan selanjutnya berhubungan

    dengan staf di Subbagian Keuangan.

    2.  Kegiatan Pendampingan

    Kegiatan Pendampingan difokuskan pada tindak lanjut hasil reviu SPI terhadap

    Laporan Keuangan FISIP Semester I. Hasil reviu SPI menyebutkan bahwa pada

    Catatan atas Laporan Keuangan (CaLK) masih terdapat hal-hal yang memerlukan

     penjelasan lebih lanjut secara lebih rinci.

    “Rincian Biaya Pemeliharaan”, “Rincian Biaya Langganan Daya dan Jasa”,

    dan “Rincian Biaya Perjalanan” merupakan bagian yang menurut hasil reviu SPI

     perlu dirinci karena pada CaLK tidak disebutkan perincian lebih lanjut dari angka-

  • 8/18/2019 Bab 3 ku

    2/6

    13

    angka yang tercantum pada Laporan Neraca. Pada Laporan keuangan tersebut

    tertulis:

    - Rincian Biaya Pemeliharaan

    Rincian pemeliharaan selama semester I tahun 2015 sebesar 168.490.474

    merupakan biaya penyelenggaran perkantoran.

    - Rincian Biaya Langganan Daya dan Jasa

    Biaya Langganan Daya dan Jasa selama semester I tahun 2015 sebesar

    2.759.701 merupakan biaya penyelenggaran perkantoran.

    - Rincian Biaya Perjalanan

    Biaya perjalanan selama semester I tahun 2015 sebesar 32.049.307 merupakan

     baya penyelenggaraan perkantoran.

    Atas hal-hal tersebut penulis memberikan saran kepada staf Subbagian Keuangan

    agar poin-poin tersebut diberi keterangan lebih lanjut disesuaikan dengan yang ada

     pada Buku Besar sehingga menjadi sebagai berikut:

    -  Rincian Biaya Pemeliharaan

    Rincian pemeliharaan selama semester I tahun 2015 sebesar Rp

    168.490.474 merupakan biaya pemeliharaan gedung.

    NO URAIANJUMLAH

    (Rp)

    1Pemeliharaan Gedung Berupa Pemeliharaan Laboratorium Komputer dan Prodi

    S2 MAP Fisip Unsoed 1 (Satu) Paket, Tahun Anggaran 2015 22,649,000

    2Pemeliharaan Gedung Berupa Pembuatan Sketsel Ruang Dosen Jurusan Ilmu

    Komunikasi Fisip Unsoed 1 (satu) Paket, Tahun Anggaran 2015 41,391,900

    3Pemeliharaan Gedung Berupa Pemeliharaan Gudang Perlengkapan Fakultas

    Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Univerasitas Jenderal Soedirman TA 2015 59,965,400

    4Pemeliharaan Gedung Berupa Pemeliharaan Ruang Laboratorium Radio dan

    Ruang Arsiparis FISIP Unsoed TA 2015 27,314,100

  • 8/18/2019 Bab 3 ku

    3/6

    14

    5Biaya Pemeliharaan Gedung Berupa Pemeliharaan Air Conditioner FISIP

    Unsoed TA 2105 5,511,000

    6Biaya Pemeliharaan Gedung Berupa Pemeliharaan Pintu Rel dan Pemasangan

    Slot Ruang Dosen Jurusan Ilmu Administrasi Negara FISIP Unsoed TA 2015 2,420,000

    159,251,400

    -  Rincian Biaya Langganan Daya dan Jasa

    Biaya Langganan Daya dan Jasa selama semester I tahun 2015 sebesar

    Rp2.759.701 merupakan biaya pembayaran langganan telepon.

    No. UraianJumlah

    (Rp)

    1Biaya Langganan Telepon bulan Januari 391,694

    2Biaya Langganan Telepon bulan Januari dan Februari 919,047

    3Biaya Langganan Telepon bulan Maret 1,115,926

    4 Biaya Langganan Telepon bulan April 281,034

    5Biaya Langganan Telepon bulan Mei 354,212

    6Biaya Langganan Telepon bulan Juni 81,000

    3,142,913

    -  Rincian Biaya Perjalanan

    Biaya perjalanan selama semester I tahun 2015 sebesar 32.049.307 merupakan

     biaya perjalanan dinas.

    No. Uraian

    Jumlah

    (Rp)

    1 Biaya Perjalanan Pengajuan Mei 5,256,907

    2 Biaya Perjalanan Pengajuan Juni 24,149,900

    29,406,807

  • 8/18/2019 Bab 3 ku

    4/6

    15

    Semua biaya perjalanan dinas dibayarkan pada bulan Juni 2015.

    B.  Bidang Praktik Kerja

    Kegiatan praktik kerja ini adalah memberikan saran tindak lanjut atas hasil

    reviu Laporan Keuangan Semester I oleh SPI Unsoed. Reviu SPI atas laporan

    keuangan merupakan salah satu bentuk aktivitas pengendalian internal dengan

    tujuan menemukan dan memperbaiki kesalahan dalam penyajian laporan keuangan

    agar dapat diperbaiki sebelum laporan keuangan dikompilasi menjadi Laporan

    Keuangan Universitas Jenderal Soedirman.

    Kegiatan praktik kerja dilaksanakan dengan cara diskusi dengan Subbagian

    Keuangan FISIP Unsoed. Tim Pendampingan mendapatkan Laporan Keuangan

    Semester I FISIP Unsoed dan mendiskusikan hasil reviu Laporan Keuangan

    Semester I oleh SPI Unsoed. Dari hasil diskusi tersebut, penulis beserta Tim

    Pendampingan memberikan saran tindak lanjut terhadap hasil reviu tersebut agar

    kesalahan tersebut tidak terulang pada Laporan Keuangan Semester II.

    C.  Evaluasi Praktik Kerja

    Sampai dengan akhir Semester I tahun 2015, belum terdapat banyak kegiatan.

    Pada akhir tahun (Semester II), kegiatan akan banyak sekali, sehingga jika laporan

    keuangan dirinci per kegiatan maka akan banyak sekali item yang dirinci pada

    CaLK. Pada awalnya penuslis memberi saran pada Subbagian Akuntansi agar setiap

    kegiatan dirinci per kegiatannya saja, tetapi ternyata hal tersebut tidak

    memungkinkan karena setiap kegiatan biasanya berbeda satu sama lain. Jikapun

  • 8/18/2019 Bab 3 ku

    5/6

    16

    dirinci per kegiatan maka akan terlalu banyak rincian yang untuk selanjutnya akan

    sama dengan Laporan Realisasi Anggaran (LRA). Setelah dilakukan diskusi lebih

    lanjut antara Tim Pendampingan dengan Subbagian Keuangan, maka disarankan

    agar perincian kegiatan pada CaLK dirinci per bulan.

    Penulis juga memberikan pedoman dalam penyusunan laporan keuangan untuk

     periode-periode selanjutnya sebelum laporan keuangan diserahkan untuk direviu

     pihak SPI Unsoed, yaitu:

    1.  Cek angka neraca

    Koreksi jika terdapat perbedaan pada Laporan Aktivitas, Laporan Arus Kas

    dengan penyajian angka pada CaLK.

    2.  Cek nilai kas di bendahara

     Nilai kas di bendahara harus didukung dengan Berita Acara (BA) Cash

    Opname dan rekening. Harus dikoreksi jika ada perbedaan angka dan wajib

    ada BA Cash Opname. Laporan Arus Kas akhir harus sesuai nilainya

    dengan Nilai Kas di bendahara. Koreksi jika terdapat perbedaan.

    3.  Cek nilai Aset Tetap dan Penyusutan

     Nilai Aset Tetap dan Penyusutan harus sama dengan Laporan BMN per

    tanggal cut off  Laporan Keuangan.

    4.  Cek Nilai Aset Tetap Lainnya

     Nilai Aset Tetap Lainnya terutama aset yang tidak digunakan dalam operasi

     pemerintah harus sama dengan Laporan BMN. Pastikan data Aset Tetap

    Lainnya sudah terinput pada software dan sama dengan Laporan BMN pada

    tanggal cut off .

  • 8/18/2019 Bab 3 ku

    6/6

    17

    5.  Cek Nilai Persediaan

     Nilai persediaan harus dilengkapi dengan BA Stock Opname dan sudah

    sama nilainya dengan Laporan BMN per tanggal cut off.

    6.  Cek Nilai Pendapatan dan Biaya

     Nilai pendapatan dan Biaya harus dilengkapi dengan data dukung hasil

    keluaran aplikasi dan dijelaskan secara rinci dalam CaLK.

    7.  Pastikan tanggal pembuatan laporan dan pernyataan tanggung jawab ada.

    Kebijakan Akuntansi dan Metode Pengakuan harus dijelaskan pada halaman

     pengantar.