ATM BCA

6
Automated Teller Machine atau mesin ATM tentu bukan benda yang asing lagi. Begitu banyak bank memiliki mesin ATM, namun BCA menawarkan kenyamanan dan kemudahan lebih besar dalam melakukan aneka kegiatan perbankan melalui tiga jenis mesin ATM-nya: ATM Multifungsi (Tarik Tunai dan non tunai), ATM Non Tunai dan ATM setoran tunai. Dapatkan layanan : Mudah sekali untuk bisa melakukan transaksi perbankan di ATM BCA. Caranya cukup dengan membuka rekening Tahapan BCA/Giro Perorangan, Anda akan memperoleh kartu ATM BCA (Paspor, Tapres, Xpresi atau BCA Dollar) yang bisa digunakan di ATM BCA. Dengan kartu Paspor BCA, Anda bisa melakukan transaksi perbankan baik tunai maupun non tunai selama 24 jam sehari, 7 hari seminggu, di berbagai ATM yang tersebar di seluruh Indonesia. Saat membuat kartu ATM, biasanya Anda akan ditawari beberapa jenis kartu dengan fasilitas yang berbeda. Berikut adalah beberapa jenis kartu ATM yang

Transcript of ATM BCA

Page 1: ATM BCA

Automated Teller Machine atau mesin ATM tentu bukan benda yang asing lagi. Begitu banyak bank memiliki mesin ATM, namun BCA menawarkan kenyamanan dan kemudahan lebih besar dalam melakukan aneka kegiatan perbankan melalui tiga jenis mesin ATM-nya: ATM Multifungsi (Tarik Tunai dan non tunai), ATM Non Tunai dan ATM setoran tunai. 

Dapatkan layanan : 

Mudah sekali untuk bisa melakukan transaksi perbankan di ATM BCA. Caranya cukup dengan membuka rekening Tahapan BCA/Giro Perorangan, Anda akan memperoleh kartu ATM BCA (Paspor, Tapres, Xpresi atau BCA Dollar) yang bisa digunakan di ATM BCA.

Dengan kartu Paspor BCA, Anda bisa melakukan transaksi perbankan baik tunai maupun non tunai selama 24 jam sehari, 7 hari seminggu, di berbagai ATM yang tersebar di seluruh Indonesia.

Saat membuat kartu ATM, biasanya Anda akan ditawari beberapa jenis kartu dengan fasilitas yang berbeda. Berikut adalah beberapa jenis kartu ATM yang ditawarkan di Bank BCA:

Page 2: ATM BCA

Kartu ATM Silver

Kartu ATM dengan jenis silver ini sesuai bagi nasabah yang tidak terlalu sering mengambil uang, namun seringkali bertransaksi online serta debit. Dengan menggunakan kartu ini, Anda memiliki limit pengambilan tunai di mesin ATM Rp.7 juta dalam sekali transaksi, sedangkan transfer melalui mesin ATM bisa dilakukan hingga Rp.10 juta.

 Kartu ATM Gold

Kartu yang satu ini juga bisa dijadikan pilihan bagi nasabah yang tidak terlalu sering melakukan tarik tunai di mesin ATM dengan jumlah besar. Dengan kartu ATM Gold, Anda bisa melakukan  transaksi dari Rp.10 juta hingga Rp.25 juta untuk pengiriman dana antar rekening di bank yang sama. Untuk pemegang kartu ATM Gold yang ingin berbelanja melalui kartu debit, bisa menikmati limit hingga Rp.25 juta di berbagai merchant terkemuka pilihan Anda.

Kartu ATM Platinum

Kartu ATM Platinum cocok bagi nasabah dengan mobilitas tinggi karena kartu ini memungkinkan Anda untuk melakukan transfer hingga Rp.75 juta. Selain itu, Anda juga memiliki limit debit cukup besar jika menggunakan kartu ATM Platinum yakni sebesar Rp.75 juta.

Page 3: ATM BCA

Kartu ATM Tahapan Xpresi

Tahapan Xpresi adalah tabungan khusus buat kamu yang berjiwa muda. Tanpa buku, Tahapan Xpresi dilengkapi dengan fasilitas e-Banking untuk kemudahan transaksi dan gaya hidup kamu yang lebih praktis. Kini Tahapan Xpresi tampil baru dengan design kartu yang beragam, khusus buat kamu yang kreatif, dinamis, dan berkarakter. Kamu bisa memilih lebih dari 50 desain kartu untuk Xpresi diri yang unik dan berbeda.

Page 4: ATM BCA

Jenis TransaksiSilver (ATM &

Paspor) RpGold (ATM &

Paspor) RpPlatinum (ATM

& Paspor) RpTapres (ATM &

Paspor) Rp

BCA Dollar (USD & SGD)

Rp

Penarikan Tunai 7.000.000 10.000.000 10.000.000 10.000.000 ~ 10.000.000

Transfer antar rekening BCA Rp - Rp

15.000.000 25.000.000 75.000.000 25.000.000 -

Transfer Rp - FC 15.000.000 15.000.000 15.000.000 15.000.000 -

Transfer FC - Rp - - - - ~25.000.000

Transfer antar bank Rp - Rp

10.000.000 10.000.000 10.000.000 10.000.000 -

Debit* 15.000.000 25.000.000 75.000.000 25.000.000 -

Limit Setoran Tunai

15.000.000 15.000.000 15.000.000 15.000.000

Limit ATM BCA per hari berbeda-beda untuk setiap jenis kartu.

Page 5: ATM BCA

Keuntungan:• Lebih dari sekadar untuk menarik uang tunai, ATM BCA juga memberikan segudang manfaat. Gunakan

semaksimal mungkin untuk kenyamanan Anda, baik dalam melakukan transaksi perbankan atau berbagai

kegiatan lainnya.

• Nikmati akses layanan ATM BCA setiap hari, 24 jam sehari, 7 hari seminggu Transaksi melalui ATM BCA

bersifat realtime online dan dapat diakses 24 jam dalam sehari. Keunggulan lain, jaringan ATM yang amat luas

membuat ATM BCA mudah ditemukan di seluruh Indonesia.

• ATM BCA kini semakin efisien. Agar nasabah lebih mudah dan nyaman dalam melakukan transaksi

perbankan serta terhindar dari antrian panjang, sekarang terdapat beberapa jenis ATM BCA yang berbeda-beda

fungsinya seperti ATM khusus setoran tunai, ATM non tunai dan ATM multifungsi (Tarikan Tunai dan Non

Tunai)

• Lakukan aneka transaksi perbankan dengan nyaman: Dari penarikan tunai, transfer antar rekening BCA

dan antar bank, cek Informasi saldo dan kurs, serta melakukan pembayaran dan pembelian, mengisi pulsa,

mengubah PIN sampai registrasi KlikBCA dan m-BCA.

• Lakukan pembayaran aneka tagihan dan pembelian dengan mudah, antara lain: pembayaran Telkom

(biaya adminstrasi Rp. 2.500,-/tagihan), ponsel, PLN (biaya administrasi Rp. 3.000,-/tagihan) , kartu kredit,

pendidikan, internet, angsuran pembiayaan, PBB (biaya administrasi Rp. 2.000,-/tagihan), PAM, asuransi, TV

kabel, voucher handphone, PLN Prabayar (biaya administrasi Rp. 2.500,-/transaksi), PGN/Perusahaan Gas

Negara (biaya administrasi Rp. 2.500,-/tagihan), tiket, dan lain sebagainya.

• Lakukan penyetoran tunai tanpa antri di teller. Setorkan uang Anda ke rekening sendiri atau rekening lain

dalam pecahan Rp 20.000, Rp 50.000 dan Rp 100.000 di ATM BCA Setoran Tunai atau Cash Deposit Machine

Page 6: ATM BCA

Keuntungan:• Komunitas Tahapan Xpresi diwadahi dalam sebuah forum online di

facebook.com/XpresiBCA dan @XpresiBCA. Percakapan online bisa dilakukan antara BCA dengan fans atau follower, atau sesama follower. Dialog yang sehat akan menciptakan komunitas yang kuat karena bermanfaat.

• Setoran awal yang ringan dari Tahapan Xpresi, hanya dengan Rp 50.000• Lebih praktis, tanpa buku tabungan, cek saldo, mutasi atau transaksi cukup dengan e-

Banking BCA.• Kartu Paspor Xpresi penuh gaya dan rancangan yang trendi. Di beberapa cabang BCA

tertentu, desain kartu dapat juga dilengkapi dengan foto. Memiliki fungsi yang sama dengan Paspor BCA: ada Debit BCA dan Tunai BCA.

• Kartu Paspor Xpresi tetap terdepan - langsung dapat fasilitas KlikBCA dan m-BCA, selanjutnya bisa memakai e-Banking BCA seperti: BCA Mobile, SMS Top Up atau SMS BCA.

• Jangan lupa untuk menggunakan Paspor Xpresi di merchant berlogo Debit BCA. Selain sistem pembayaran yang mudah di kasir, juga bisa digunakan untuk menarik dana di ribuan ATM BCA, merchant berlogo Tunai BCA, ATM Prima, dan ATM jaringan Cirrus di seluruh dunia.

• Bagi anak muda yang gaul, main game online, Forum Jual-Beli Kaskus dan e-Commerce seperti di blibli.com sudah menjadi bagian dari keseharian. Semua bisa dilakukan dengan internet banking KlikBCA.com. Selain itu, bayar e-Commerce jadi lebih praktis, bisa beli pulsa dan tiket Blitz agar bisa makin eksis.

• Semakin rajin menabung, semakin besar pula kesempatan untuk ikut dan memenangkan program berhadiah Gebyar Tahapan BCA.