Aplikasi Dasar Internet

15
APLIKASI DASAR INTERNET 1. Penggunaan Sobat BLC yang budiman, E - mail atau electronic mail ( surat elektronik ) merupakan salah satu layanan di internet yang digunakan untuk mengirimkan pesan kepada teman, keluarga, organisasi, komunitas, perusahaan, dan lain sebagainya. Tidak hanya teks, pada email ini sobat bisa juga berkirim file dokumen seperti musik, video, program gambar dan lain sebagainya. Selain dapat mengirimkan pesan secara cepat dan mudah, email juga memiliki kelebihan yakni dapat mengirimkan pesan kelebih dari satu orang sekaligus dan dalam waktu yang bersamaan. Email sendiri dapat dianalogikan seperti mengirimkan surat melalui pos, dimana pengirim menuliskan alamat yang dituju , selanjutnya kantor pos menyampaikan surat tersebut kepada penerima. Apabila surat yang kita kirimkan tersebut tidak sampai ke penerima, hal ini bisa dikarenakan penulisan alamat E mail kita kurang lengkap, bisa juga email kita berisi spam atau virus. Apabila surat tersebut tidak terkirim biasanya ada pemberitahuan yang masuk ke inbox atau kotak surat kita. Dari konsep ini, kita semakin paham bahwa untuk mengirimkan pesan melalui Email dibutuhkan identitas alamat, dan ini harus dimiliki oleh pengirim dan juga penerima email. Seperti berkirim surat pada umumnya, sobat BLC juga perlu mengetahui bahwa ada etika juga dalam mengirim email kepada orang lain, diantaranya: - Bahasa tulisan. Dalam artian kepada siapa email sobat kirim, teman atau relasi, perlukah memakai bahasa formal ? - Hindari spam, yakni pengiriman email secara berulang - ulang yang berisi informasi yang tidak penting. - Hindari CAPSLOCK atau huruf besar semua, karena kurang sopan. - Cek ejaan pesan sebelum dikirim. - Pakai tanda seru dengan bijak, apabila memang diperlukan cukup sekali, tidak berulang kali. - Gunakan format teks seperlunya, tanpa variasi html ( latar belakang, animasi) yang berlebihan. - Menulis email cukup singkat, langsung ke pokoknya dan tidak

Transcript of Aplikasi Dasar Internet

Page 1: Aplikasi Dasar Internet

APLIKASI DASAR INTERNET

1. Penggunaan

    Sobat BLC yang budiman, E - mail atau electronic mail ( surat elektronik ) merupakan salah satu layanan di internet yang digunakan untuk mengirimkan pesan kepada teman, keluarga, organisasi, komunitas, perusahaan, dan lain sebagainya. Tidak hanya teks, pada email ini sobat bisa juga berkirim file dokumen seperti musik, video, program gambar dan lain sebagainya. Selain dapat mengirimkan pesan secara cepat dan mudah, email juga memiliki kelebihan yakni dapat mengirimkan pesan kelebih dari satu orang sekaligus dan dalam waktu yang bersamaan.   Email sendiri dapat dianalogikan seperti mengirimkan surat melalui pos, dimana pengirim menuliskan alamat yang dituju , selanjutnya kantor pos menyampaikan surat tersebut kepada penerima. Apabila surat yang kita kirimkan tersebut tidak sampai ke penerima, hal ini bisa dikarenakan penulisan alamat E mail kita kurang lengkap, bisa juga email kita berisi spam atau virus.  Apabila surat tersebut tidak terkirim biasanya ada pemberitahuan yang masuk ke inbox atau kotak surat kita.    Dari konsep ini, kita semakin paham bahwa untuk mengirimkan pesan melalui Email dibutuhkan identitas alamat, dan ini harus dimiliki oleh pengirim dan juga penerima email.    Seperti berkirim surat pada umumnya, sobat BLC juga perlu mengetahui bahwa ada etika juga dalam mengirim email kepada orang lain, diantaranya:- Bahasa tulisan. Dalam artian kepada siapa email sobat kirim, teman atau relasi,  perlukah memakai bahasa formal ?- Hindari spam, yakni pengiriman email secara berulang - ulang yang berisi informasi yang tidak penting.-  Hindari CAPSLOCK atau huruf besar semua, karena kurang sopan.-  Cek ejaan pesan sebelum dikirim.-  Pakai tanda seru dengan bijak, apabila memang diperlukan cukup sekali, tidak berulang kali.-  Gunakan format teks seperlunya, tanpa variasi html ( latar belakang, animasi) yang berlebihan.- Menulis email cukup singkat, langsung ke pokoknya dan tidak perlu bertele - tele seperti cerpen dan jangan terlalu singkat seperti sms.

   Beberapa penyedia layanan email gratis populer antara lain-  Google ( Gmail ) - http://www.gmail.com-  Yahoo - http://www.mail.com atau mail.yahoo.co.id

1. Membuat Akun email di google.     Sobat bisa langsung meluncur ke alamat http://www.gmail.com    Setelah masuk ke halaman utama, kemudian sobat bisa langsung klik create an account atau buat alamat baru atau juga sign up.

Page 2: Aplikasi Dasar Internet

Di halaman selanjutnya Anda diberikan sebuah form isisan yang harus Anda isi sesuai identitas diri Anda.Diantaranya:A. Nama Depan : Isi dengan nama depan Anda. Misalnya: AbdulB. Nama Belakang : Isi dengan nama belakang Anda. Misalnya: CholikC. Nama Login yang diiinginkan : Isi sesuai keinginan Anda. Nantinya nama login ini yang akan digunakan sebagai alamat email Anda, yang selanjutnya juga akan dijadikan alamat email Anda Tekan tombol “Cek Ketersediaan” untuk mengetahui Nama Login yang Anda pakai sudah digunakan orang lain atau belum. Jika sudah ada, gunakan nama yang lain.D. Buat Sandi : Isikan dengan Kata Sandi atau Password sesuai yang Anda inginkan, dan isikan lagi di kotak “Masukkan Kembali Sandi”. Perlu diingat Nama Login dan Sandi (Password) harus Anda hafalkan. Sedangkan “Pertanyaan Rahasia” Anda pilih sendiri dan ketikkan jawabannya.E. Kotak Centang “Ingat saya di komputer ini” Anda lewatkan tidak apa-apa.F. Lokasi : pilih IndonesiaG. Verifikasi Kata : Isikan kombinasi alfabet yang ada pada kotak isian di bawahnya. Ingat jangan sampai salah.H. Setelah Anda baca Persaratan Layanan dan Anda tidak keberatan dengan peraturannya, klik tombol “Saya menerima. Buat Akunku” yang ada di bagian bawah halaman.

Page 3: Aplikasi Dasar Internet

     Jika semua isian Anda sesuai, maka akun Anda sudah aktif. Dan akan tampak halaman baru seperti dibawah ini. Langsung Anda klik link “Saya siap – tampilkan account saya!”    

          Selamat sobat.......alamat emailmu sudah jadi, dan siap digunakan.......

2. Membuat akun email di Yahoo

Page 10: Aplikasi Dasar Internet

     Nah sampai disini alamat Email sobat BLC di yahoo sudah jadi dan siap digunakan.

BAB III Media Jejaring Sosial "Facebook"

    Sobat BLC Jepara yang tercinta, secara ringkas  Facebook (atau facebook) adalah sebuah layanan jejaring sosial dan situs web yang diluncurkan pada Februari 2004 yang dioperasikan dan dimiliki oleh Facebook, Inc. Pada Januari 2011 , Facebook memiliki lebih dari 600 juta pengguna aktif. Pengguna dapat membuat profil pribadi, menambahkan pengguna lain sebagai teman dan bertukar pesan, termasuk pemberitahuan otomatis ketika mereka memperbarui profilnya. Selain itu, pengguna dapat bergabung dengan grup pengguna yang memiliki tujuan tertentu, diurutkan berdasarkan tempat kerja, sekolah, perguruan tinggi, atau karakteristik

Page 11: Aplikasi Dasar Internet

lainnya. Nama layanan ini berasal dari nama buku yang diberikan kepada mahasiswa pada tahun akademik pertama oleh administrasi universitas di AS dengan tujuan membantu mahasiswa mengenal satu sama lain. Facebook memungkinkan setiap orang berusia minimal 13 tahun menjadi pengguna terdaftar di situs ini. Pengguna dapat membuat profil dilengkapi foto, daftar ketertarikan pribadi, informasi kontak, dan informasi pribadi lain. Pengguna dapat berkomunikasi dengan teman dan pengguna lain melalui pesan pribadi atau umum dan fitur obrolan. Mereka juga dapat membuat dan bergabung dengan grup ketertarikan dan "halaman kesukaan" (dulu disebut "halaman penggemar" hingga 19 April 2010), beberapa di antaranya diurus oleh banyak organisasi dengan maksud beriklan.Untuk mencegah keluhan tentang privasi, Facebook mengizinkan pengguna mengatur privasi mereka dan memilih siapa saja yang dapat melihat bagian-bagian tertentu dari profil mereka. Situs web ini gratis untuk pengguna dan mengambil keuntungan melalui iklan seperti iklan spanduk. Facebook membutuhkan nama pengguna dan foto profil (jika ada) agar dapat diakses oleh setiap orang. Pengguna dapat mengontrol siapa saja yang dapat melihat informasi yang mereka bagikan, juga menemukannya melalui pencarian dengan memanfaatkan pengaturan privasi.(Dikutip dari http://id.wikipedia.org/wiki/Facebook)

Nah langsung saja ya sobat, silahkan membuka mozilla atau aplikasi browser internet yang lain dan ketikkan facebook.com, kemudian akan muncul halaman seperti dibawah ini.

Nah sobat silahkan diisi formnya ya...... mulai nama depan, sampai dengan tanggal lahir. Setelah diisi kemudian sobat tinggal klik “mendaftar”.

Page 12: Aplikasi Dasar Internet

Selanjutnya akan dibawa ke halaman yang mengharuskan kita mengisi kode captcha. Isi kotak yang tersedia dengan angka/huruf yang ada dalam gambar kemudian klik tombol mendaftar. Isikan yang benar, karena kalau salah akan kita akan menulis ulang lagi.

Jika sudah benar, maka sobat akan dibawa ke halaman baru yang mempunyai tampilan seperti pada gambar di bawah. - Pada langkah 1 cukup kamu lewati saja dengan cara klik tombol lewati langkah ini

- Pada langkah 2, akan ada isian mengenai nama sekolah, perguruan tinggi, perusahaan. Jika kamu tidak ingin mengisinya tidak apa-apa. Langsung klik saja pada tombol lewati

Page 13: Aplikasi Dasar Internet

- Pada langkah 3 akan ada pilihan untuk mengupload/mengunggah photo. Tapi, langkah ini bisa dilakukan belakangan, jadi tekan saja tombol simpan dan lanjutkan.

Dilanjutkan ke halaman baru seperti pada gambar di bawah,

Tekan pada tombol “buka email anda”. Maka selanjutnya akan dibawa ke dalam akun email kita. Cek dalam kotak masuk (inbox). Pasti ada pesan dari facebook dengan judul “Just one more step to get started on Facebook”. Bukalah dan temukan link konfirmasi seperti pada gambar di bawah.

Page 14: Aplikasi Dasar Internet

      Klik link tersebut agar bisa mulai menggunakan akun facebook baru milik kita. Menambah foto, teman, update status, dll.Pergunakanlah secara layak untuk menyambung silaturahmi dengan teman, mencari teman baru, mengupload foto, video, dll. Juga bisa memainkan banyak feature hiburan seperti Texas Hold’em Poker, graffiti dan online facebook games lainnya.     Btw, jangan sampai akun kalian jatuh ke tangan orang lain yang tidak diinginkan. Tipsnya, jangan lupa untuk selalu log out setiap habis mengaksesnya dari warnet dan jangan pernah mengasih tahu password akun facebook kalian kepada siapapun.     Okey, sobat sekian dulu panduan sederhana cara membuat facebook, semoga bisa bermanfaat bagi sahabat yang lagi membutuhkan.

By Abdul Azis