ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN...

152
ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN CELEBRITY ENDORSER TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SMARTPHONE OPPO DI DAERAH JABODETABEK SKRIPSI Diajukan Kepada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi (SE) Oleh: Muhammad Ralenta C. P NIM: 1113081000045 JURUSAN MANAJEMEN FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS ISLAM NEGRI SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA 1440/2019 M

Transcript of ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN...

Page 1: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN CELEBRITY

ENDORSER TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SMARTPHONE

OPPO DI DAERAH JABODETABEK

SKRIPSI

Diajukan Kepada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Sebagai Salah Satu Syarat

Untuk Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi (SE)

Oleh:

Muhammad Ralenta C. P

NIM: 1113081000045

JURUSAN MANAJEMEN

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

UNIVERSITAS ISLAM NEGRI SYARIF HIDAYATULLAH

JAKARTA

1440/2019 M

Page 2: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

ii

Page 3: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

iii

Page 4: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

iv

Page 5: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

v

Page 6: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

vi

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

I. IDENTITAS PRIBADI

1. Nama lengkap : M. Ralenta Cahyandy Putra

2. Tempat, tanggal lahir : Tangerang, 12 November 1995

3. Alamat : Jl. Cemara II No. 41 rt/rw 01/02

Pamulang Barat, Tangerang Selatan

4. Telepon : 085694879540

5. Email : [email protected]

II. PENDIDIKAN FORMAL

1. SD Muhammadiyah 12 Pamulang : Tahun 2001 – 2007

2. SMP Muhammadiyah 22 Pamulang : Tahun 2007 – 2010

3. SMA Negeri 1 Tangerang Selatan : Tahun 2010 – 2013

4. S1 Manajemen UIN Syarif Hidayatullah Jakarta : Tahun 2013 – 2019

III. PENDIDIKAN NON FORMAL

1. Pompey Double Club Indonesia English Class 2009

IV. PENGALAMAN ORGANISASI

1. Anggota Departemen Kemahasiswaan Badan Eksekutif Mahasiswa

Fakultas Ekonomi dan Bisnis UIN Jakarta 2014-2015

2. Anggota Badan Pengawas Orientasi Pengenalan Akademik Senat

Mahasiswa UIN Jakarta 2014

3. Pengurus Himpunan Mahasiswa Islam Komisariat Fakultas Ekonomi

dan Bisnis Cabang Ciputat 2015-2016

4. Kepala Bidang Penelitian, Pengembangan dan Pembinaan Anggota

Himpunan Mahasiswa Islam Komisariat Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Cabang Ciputat 2016-2017

V. LATAR BELAKANG KELUARGA

1. Ayah : Rais Cahyandy

Page 7: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

vii

2. Ibu : Lenggo Geni

3. Alamat : Jl. Cemara II No. 41 rt/rw 01/02

Pamulang Barat, Tangerang Selatan

Page 8: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

viii

ABSTRACT

The purpose of the research is to analyze the effect of price, advertising message

and celebrity endorser toward buying decision. This type of research is

quantitative. Source of data research is primary derived from the sample of

Smartphone Oppo customers. Data collection are using purposive sampling

distributed to 100 respondents. Using Multiple Linear Regression analysis

methode. The results are price, advertising message, and celebrity endorser

simultaneously and partially have significant affects buying decision.

Keyword : price, advertising message, celebrity endorser, buying decision,

smartphone Oppo

Page 9: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

ix

ABSTRAK

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

dan celebrity endorser terhadap keputusan pembelian smartphone Oppo di daerah

Jabodetabek.. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif. Sumber data penelitian ini

merupakan data primer yang berasal dari sampel, yaitu para pelanggan

smartphone Oppo. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan purposive

sampling yang disebar kepada 100 responden. Penelitian ini menggunakan metode

analisis Regresi Linier Berganda. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa

harga, pesan iklan, dan celebrity endorser berpengaruh signifikan secara parsial

dan simultan terhadap keputusan pembelian.

Kata Kunci : harga, pesan iklan, celebrity endorser, keputusan pembelian,

smartphone Oppo

Page 10: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

x

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT karena berkat Rahmat

dan Karunia-Nya, penulis dapat menyelesaikan skripsi ini. Shalawat beserta salam

semoga senantiasa terlimpah curahkan kepada Nabi Muhammad SAW, kepada

keluarganya, para sahabatnya, hingga kepada umatnya hingga akhir zaman,

aamin.

Penulisan skripsi ini ditujukan untuk memenuhi salah satu syarat memperoleh

gelar Sarjana pada Program Sarjana Ekonomi Jurusan Manajemen Universitas

Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta. Judul yang penulis ajukan adalah

“Analisis Pengaruh Harga, Pesan Iklan, dan Celebrity Endorser Terhadap

Keputusan Pembelian Smartphone Oppo di Daerah Jabodetabek”. Dalam

penyusunan skripsi ini tentu tak lepas dari bantuan berbagai pihak. Pada

kesempatan ini penulis ingin mengucapkan terima kasih yang mendalam kepada :

1. Kepada kedua orang tua, Bapak Rais Cahyandy dan Ibu Lenggo Geni, penulis

ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas dukungan yang selama ini

diberikan selama menuntut ilmu, sehingga penulis dapat menyelesaikan

skripsi dan membuat bangga orang tua

2. Kepada kakak dan adik, mba Putri dan mas Eki, serta Anita. Terima kasih

atas dukungannya.

3. Kepada Prof. Dr. Hj. Amany Burhanuddin Umar Lubis, M.A, selaku Rektor

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

4. Kepada Dr. M. Arif Mufraini, Lc., Msi, selaku Dekan Fakultas Ekonomi dan

Bisnis UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

5. Ibu Ir. Ella Patriana MM dan Titi Dewi Warninda, SE, M.Si, selaku Ketua

dan Wakil Ketua Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis UIN

Syarif Hidayatullah Jakarta.

6. Ibu Leis Suzanawaty SE, MM, selaku dosen pembimbing yang senantiasa

meluangkan waktunya untuk memberikan bimbingan, arahan, dan motivasi

sehingga skripsi ini dapat selesai.

7. Bapak Lili Supriyadi, MM, selaku dosen pembimbing akademik.

Page 11: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

xi

8. Bapak/ibu dosen yang telah memberikan ilmu yang tak ternilai sehingga

penulis dapat menyelesaikan studi di Fakultas Ekonomi dan Bisnis UIN

Syarifhidayatullah Jakarta.

9. Kak Tyo yang selama ini telah membantu dan mendukung penulisan skripsi

ini hingga selesai.

10. Teman-teman tercinta, Dzulfikar, Kresna, Kemal, Irvan, Izzu, Aldy, Fidel,

Zhafirah, Rizny, Destri, Agnes, Intan, dan Rea. Semoga kita semua sukses

dunia akhirat.

11. Teman-teman SMA tersayang, Suudut. Semoga kesuksesan selalu menyertai

kita.

12. Seluruh pengurus, abang, dan adik di HMI Kafeis Cabang Ciputat, yang

selama ini telah memberikan ilmu dan pengalaman yang begitu berharga.

Semoga Hmi Kafeis selalu berjaya.

13. Teman-teman Manajemen 2013 dan KKN Diptajaya, sukses untuk kita

semua.

Penulis menyadari bahwa skripsi ini masih jauh dari sempurna. Segala kritik,

arahan dan saran yang membangun sangat diharapkan untuk perbaikan di masa

yang akan datang. Semoga skripsi ini mampu memberikan manfaat bagi

masyarakat dan dapat dijadikan sebagai bahan referensi terutama bagi penelitian

yang sejenis.

Jakarta, Februari 2019

Muhammad Ralenta C. P NIM. 1113081000045

Page 12: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

xii

DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN UJIAN KOMPREHENSIF ...................................... iii

LEMBAR PENGESAHAN UJIAN SKRIPSI ..................................................... iv

LEMBAR PERNYATAAN KEASLIAN KARYA ILMIAH................................ v

DAFTAR RIWAYAT HIDUP ............................................................................ vi

ABSTRACT ..................................................................................................... viii

ABSTRAK ......................................................................................................... ix

KATA PENGANTAR ......................................................................................... x

DAFTAR ISI ..................................................................................................... xii

DAFTAR TABEL ............................................................................................. xv

DAFTAR GAMBAR ...................................................................................... xviii

DAFTAR LAMPIRAN ..................................................................................... xiv

BAB I PENDAHULUAN ................................................................................... 1

A. Latar Belakang ........................................................................................ 1

B. Rumusan Masalah ................................................................................. 10

C. Tujuan Penelitian .................................................................................. 11

D. Manfaat Penelitian ................................................................................ 11

BAB II TINJAUAN PUSTAKA ........................................................................ 12

A. Landasan Teori ....................................................................................... 13

1. Bauran Pemasaran ............................................................................ 13

2. Promosi ............................................................................................ 14

3. Keputusan Pembelian ....................................................................... 17

4. Harga................................................................................................ 22

5. Iklan ................................................................................................. 27

6. Celebrity Endorser ............................................................................ 34

B. Penelitian Terdahulu............................................................................... 40

C. Kerangka Pemikiran ............................................................................... 41

D. Hipotesis Penelitian ................................................................................ 43

BAB III METODOLOGI PENELITIAN............................................................ 46

A.Ruang Lingkup Penelitian ....................................................................... 46

Page 13: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

xiii

Metode Penentuan Sampel .......................................................................... 46

Metode Pengumpulan Sampel ..................................................................... 48

Metode Analisis Data.................................................................................. 50

1. Uji Validitas dan Realibiltas .............................................................50

a. Uji Validitas .................................................................... 50

b. Uji Realibilitas ......................................................................51

2. Uji Asumsi Klasik ............................................................................. 52

a. Uji Normalitas ....................................................................... 52

b. Uji Multikolinieritas ............................................................. 52

c. Uji Heterokedastisitas ........................................................... 53

3. Uji Hipotesis ...................................................................................... 54

a. Uji t ........................................................................................ 54

b. Uji f ........................................................................................ 55

4. Analisis Regresi Linier Berganda..................................................... 55

5. Koefisien Determinasi ....................................................................... 56

Operasional Variabel Penelitian .................................................................. 57

BAB IV ANALISIS DAN PEMBAHASAN ...................................................... 59

A. Gambaran Umum Objek Penelitian ....................................................... 59

B. Pembahasan Hasil Kuisioner ................................................................. 61

1. Karakteristik Responden ............................................................. 61

2. Hasil Uji Validitas dan Uji Reliabilitas ....................................... 65

3. Statistik Deskriptif Responden .................................................... 70

a. Harga ................................................................................... 71

b. Pesan Iklan ........................................................................... 72

c. Celebrity Endorse ................................................................. 77

d. Keputusan Pembelian ........................................................... 82

C. Hasil Uji Asumsi Klasik ........................................................................ 85

D. Hasil Uji Hipotesis ................................................................................ 91

E. Hasil Analisis Regresi Linier Berganda ................................................. 94

F. Hasil Koefisien Determinasi.................................................................. 95

G. Pembahasan Hasil Statistik ................................................................... 95

BAB V PENUTUP .......................................................................................... 100

A. Kesimpulan ......................................................................................... 100

B. Saran................................................................................................... 100

Page 14: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

xiv

DAFTAR PUSTAKA ...................................................................................... 104

LAMPIRAN .................................................................................................... 107

Page 15: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

xv

DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 Jumlah Penjualan Smartphone di Dunia Sampai Quartal 3 2017 ........... 3

Tabel 1.2 Jumlah Penjualan Smartphone di Indonesia pada Q3 Tahun 2014 ......... 4

Tabel 1.2 Jumlah Penjualan Smartphone di Indonesia pada Q3 Tahun 2015 ......... 4

Tabel 1.2 Jumlah Penjualan Smartphone di Indonesia pada Q3 Tahun 2016 ......... 5

Tabel 1.2 Jumlah Penjualan Smartphone di Indonesia pada Q3 Tahun 2017 ......... 5

Tabel 2.1 Penelitian Terdahulu ........................................................................... 40

Tabel 3.1 Tabel Skala Likert .............................................................................. 50

Tabel 3.2 Operasional Variabel .......................................................................... 57

Tabel 4.1 Jenis Kelamin Responden ................................................................... 61

Tabel 4.2 Usia Responden .................................................................................. 62

Tabel 4.3 Pekerjaan Responden.......................................................................... 63

Tabel 4.4 Pengeluaran Perbulan Responden ....................................................... 64

Tabel 4.5 Daerah Tempat Tinggal Responden .................................................... 65

Tabel 4.6 Uji Validitas Variabel Harga .............................................................. 66

Tabel 4.7 Uji Validitas Pesan Iklan .................................................................... 67

Tabel 4.8 Uji Validitas Variabel Celebrity Endorser ........................................... 67

Tabel 4.9 Uji Validitas Variabel Keputusan Pembelian ...................................... 68

Tabel 4.10 Uji Reliabilitas Variabel Harga ......................................................... 69

Tabel 4.11 Uji Reliabilitas Variabel Pesan Iklan ................................................ 69

Tabel 4.12 Uji Reliabilitas Variabel Celebrity Endorser ..................................... 70

Tabel 4.13 Uji Reliabilitas Variabel Keputusan Pembelian ................................. 70

Tabel 4.14 Harga Sesuai Dengan Manfaat Yang Dirasakan ................................ 71

Tabel 4.15 Harga Sesuai Dengan Kualitas Yang Didapatkan .............................. 71

Tabel 4.16 Harga Yang Ditawarkan Membuat Puas ........................................... 72

Tabel 4.17 Isi Pesan Membuat Saya Paham Manfaat dari Smartphone Oppo ...... 72

Tabel 4.18 Isi Pesan Memotivasi Saya Untuk Membeli Smartphone Oppo ......... 73

Tabel 4.19 Pesan Iklan Membuat Saya Berkesimpulan Positif Terhadap

Smartphone Oppo ............................................................................. 73

Tabel 4.20 Argumen pada Pesan Menimbulkan Ketertarikan Saya

Page 16: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

xvi

Smartphone Oppo ............................................................................. 74

Tabel 4.21 Argumen dalam Pesan Menunjukan Keunggulan Produk Smartphone

Oppo ................................................................................................. 74

Tabel 4.22 Musik dalam Iklan Smartphone Oppo Mampu Menyampaikan Pesan

dengan Baik ..................................................................................... 75

Tabel 4.23 Gerak Tubuh Bintang Iklan Smartphone Oppo Mampu

Menyampaikan Pesan dengan Baik .................................................. 75

Tabel 4.24 Ekspresi Wajah Bintang Iklan Smartphone Oppo Menggambarkan

Informasi dengan Jelas ..................................................................... 76

Tabel 4.25 Suara Bintang Iklan Smartphone Oppo Dapat Didengar dengan

Jelas ................................................................................................. 76

Tabel 4.26 Celebrity Endorser Memiliki Pengetahuan dalam berkomunikasi ..... 77

Tabel 4.27 Celebrity Endorser Memiliki Pengalaman dalam berkomunikasi ...... 77

Tabel 4.28 Celebrity Endorser Memiliki Keterampilan dalam berkomunikasi .... 78

Tabel 4.29 Menurut Saya Celebrity Endorser Jujur dalam Kehidupan Sehari-

hari .................................................................................................. 78

Tabel 4.30 Menurut Saya Celebrity Endorser Memiliki Integritas dalam

Bekerja ............................................................................................. 79

Tabel 4.31 Menurut Saya Celebrity Endorser Dapat Dipercaya .......................... 79

Tabel 4.32 Saya Memiliki Kesamaan dengan Celebrity Endorser ...................... 80

Tabel 4.33 Saya Merasa Familiar dengan Celebrity Endorser ............................ 80

Tabel 4.34 Saya Menyukai Penampilan dan Kepribadian Celebrity Endorser ..... 81

Tabel 4.35 Saya Membeli Karena Terpengaruh Celebrity Endorser dalam

Iklan ................................................................................................. 81

Tabel 4.36 Saya Merasa Smartphone Oppo Lebih Baik dari Lain ....................... 82

Tabel 4.37 Saya Memutuskan Membeli Smartphone Oppo Karena Sesuai dengan

Yang Saya Harapkan ....................................................................... 82

Tabel 4.38 Saya Membeli Smartphone Oppo di Dealer Terdekat ....................... 83

Tabel 4.39 Saya Membeli Smartphone Oppo Sesuai dengan Kebutuhan............. 83

Page 17: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

xvii

Tabel 4.40 Saya Membeli Smartphone Oppo Ketika Butuh Smartphone

Berkomunikasi ................................................................................ 84

Tabel 4.41 Cara Pembayaran Bisa Tunai atau Kredit ......................................... 84

Tabel 4.42 Uji Normalitas Dengan Cara Statistik ............................................... 86

Tabel 4.43 Hasil Uji Heteroskedasitas Secara Statistik (Uji Glesjer) .................. 87

Tabel 4.44 Hasil Uji Signifikan Parsial (Uji t) .................................................... 90

Tabel 4.45 Hasil Uji Signifikan Simultan (Uji F) ............................................... 91

Tabel 4.46 Hasil Analisis Regresi Linier Berganda ............................................ 93

Tabel 4.47 Hasil Koefisien Determinasi (R2) ...................................................... 94

Page 18: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

xviii

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Grafik Total Pengguna Smartphone Terbanyak (juta) di Dunia Tahun

2014, 2015 dan 2016 ....................................................................... 2

Gambar 2.1 Bagan Kerangka Pemikiran ............................................................. 43

Gambar 4.1 Hasil Uji Normalitas Secara Grafik ................................................. 85

Gambar 4.2 Hasil Uji Heteroskedasitas Secara Grafik ........................................ 89

Page 19: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

xix

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Kuesioner Penelitian ................................................................ 107

Lampiran 2 Hasil Uji Validitas .................................................................... 112

Lampiran 2.1 Variabel Harga ......................................................................... 112

Lampiran 2.2 Variabel Pesan Iklan ................................................................. 112

Lampiran 2.3 Variabel Celebrity Endorser ..................................................... 113

Lampiran 2.4 Variabel Keputusan Pembelian ................................................. 114

Lampiran 3 Hasil Uji Reliabilitas ............................................................... 116

Lampiran 3.1 Variabel Harga ........................................................................ 116

Lampiran 3.2 Variabel Pesan Iklan ................................................................ 116

Lampiran 3.3 Variabel Celebrity Endorser .................................................... 116

Lampiran 3.4 Variabel Keputusan Pembelian ................................................ 116

Lampiran 4 Hasil Uji Asumsi Klasik ........................................................... 117

Lampiran 4.1 Uji Normalitas .......................................................................... 117

Lampiran 4.2 Uji Kologomorov-Smirnov ....................................................... 118

Lampiran 4.3 Hasil Uji Heterokedesitas Secara Grafik ................................... 118

Lampiran 4.4 Hasil Uji Heterokedesitas Secara Statistik (Uji Glesjer) ............. 119

Lampiran 5 Hasil Uji Multikolinearitas ........................................................ 120

Lampiran 6 Analisi Regresi Linear Berganda ............................................... 120

Lampiran 6.1 Uji t ........................................................................................... 120

Lampiran 6.2 Uji F .......................................................................................... 121

Lampiran 6.3 Koefisien Determinasi ............................................................... 121

Lampiran 7 Data Penelitian .......................................................................... 122

Lampiran 7.1 Variabel Harga .......................................................................... 122

Page 20: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

xx

Lampiran 7.2 Variabel Pesan Iklan.................................................................. 125

Lampiran 7.3 Variabel Celebrity Endorser ...................................................... 127

Lampiran 7.4 Variabel Keputusan Pembelian .................................................. 130

Page 21: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Pada era globalisasi sekarang ini, perkembangan teknologi berkembang

sangat pesat. Manusia dituntut untuk lebih aktif dalam mengikuti

perkembangan tersebut, khususnya pada bidang komunikasi. Secara tidak

langsung, perkembangan teknologi mempengaruhi kebutuhan manusia akan

berkomunikasi. Salah satunya adalah mempengaruhi orang dalam memilih

alat komunikasi. Dalam kondisi saat ini, smartphone menjadi favorit

masyarakat untuk berkomunikasi. Karena smartphone dianggap sebagai

teknologi canggih yang membuat segala aktifitas manusia menjadi semakin

mudah, efektif dan efisien. (Kompasiana.com)

Budaya akan pentingnya memiliki smartphone, sudah sangat melekat pada

setiap orang di dunia, tak terkecuali di Indonesia. Mulai dari anak-anak

sampai orang dewasa, sangat membutuhkan smartphone sebagai teman

sehari-hari mereka dalam menjalankan segala aktifitas. Ketergantungan akan

smartphone yang sudah mewabah ke berbagai kalangan, disebabkan oleh

beragam hal. Selain dapat berkomunikasi kapan saja dan dimana saja,

smartphone juga mempermudah setiap orang dalam mencari berbagai

informasi. Kemudian smartphone juga dapat digunakan untuk melepas lelah,

penat, stres dan semacamnya melalui games, musik dan berbagai fitur

menarik lain yang semakin meningkatkan kebutuhan setiap orang akan

Page 22: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

2

memiliki smartphone. Berikut adalah data pengguna smartphone terbanyak di

dunia:

Gambar 1.1

Grafik Total Pengguna Smartphone Terbanyak (juta) di Dunia

Tahun 2014, 2015 dan 2016

Sumber: Koran Tempo

Dapat dilihat pada gambar di atas bahwa Indonesia menduduki peringkat

ketujuh pengguna smartphone terbanyak di dunia. Hal ini membuktikan

bahwa Indonesia mempunyai potensi pasar yang besar untuk penjualan

smartphone. Meningkatnya pengguna smartphone dari tahun ke tahun di

setiap negara tersebut membuktikan bahwa peluang bisnis akan penjualan

smartphone sangat besar, tidak terkecuali di Indonesia.

Banyaknya pengguna smartphone tersebut, tentunya mempengaruhi

perkembangan pasar bagi setiap perusahaan smartphone. Berbagai macam

merek smartphone berbondong-bondong masuk ke dalam persaingan

0

100

200

300

400

500

600

700

Cina AS India Jepang Rusia Brazil Indo

2014

2015

2016

Page 23: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

3

penjualan smartphone khususnya di Indonesia. Merek smartphone yang

sudah masuk ke pasar di Indonesia antara lain (terpopuler): Samsung, Iphone,

Xiaomi, LG, Oppo dan lain-lain.

Masing-masing merek smartphone tersebut, semakin gencar melakukan

inovasi dengan berbagai tipe, model, teknologi, dan kegunaannya yang

disesuaikan dengan kebutuhan profesi, status, gaya hidup, dan hobi para

masyarakat luas.

Tabel 1.1

Jumlah Penjualan Smartphone di Dunia Sampai Quartal 3 2017

Smartphone Pangsa Pasar

(%)

Iphone 7 4

Iphone 7 plus 2,9

Oppo R11 2,1

Oppo A57 2

Galaxy J2 Prime 1,8

Sumber ; Kompas.com

Dapat dilihat pada tabel 1.1 di atas bahwa Apple masih menguasai

penjualan smartphone di dunia. Terbukti dari urutan 1 dan 2 adalah Iphone 7

dan Iphone 7 plus. Disusul pada urutan 3 dan 4 adalah produk dari Oppo,

yaitu Oppo R11 dan Oppo A57. Kemudian di posisi kelima, ada Samsung

dengan produk Galaxy J Prime. Dalam hal ini dapat dikatakan bahwa di tahun

2017 Quartal 3, hanya Oppo yang mampu menyaingi penjualan smartphone

dari Apple dan Samsung.

Page 24: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

4

Dua seri smartphone buatan Oppo, R11 dan A57, masuk ke daftar

smartphone paling laris dunia. Informasi itu juga tercantum dalam laporan

dari lembaga riset pasar Counter Market Pulse. Lembaga riset ini juga

mengatakan bahwa Oppo merupakan produsen smartphone dengan

pertumbuhan tercepat. Terbukti dengan hanya produk-produk Oppo yang

mampu bersanding dengan penguasa pasar smartphone dunia, yaitu Apple

dan Samsung. (Kompas.com, 2017)

Tabel 1.2.

Jumlah Penjualan Smartphone di Indonesia pada Q4 Tahun 2014

Smartphone Pangsa Pasar

(%)

Samsung 26,4

Evercross 13,4

Smartfren 15,4

Advan 7,7

Oppo 8,8

Lainnya 28,3

Sumber : techinasia.com

Tabel 1.3.

Jumlah Penjualan Smartphone di Indonesia pada Q4 Tahun 2015

Smartphone Pangsa Pasar

(%)

Samsung 24,8

Asus 15,9

Smartfren 10,8

Advan 9,6

Lenovo 6,5

Lainnya 32,5

Sumber : selular.id

Page 25: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

5

Tabel 1.4.

Jumlah Penjualan Smartphone di Indonesia pada Q3 Tahun 2016

Smartphone Pangsa Pasar

(%)

Samsung 32,2

Oppo 16,7

Asus 8,2

Advan 6,0

Lenovo 5,7

Lainnya 26,5

Sumber : tekno.kompas

Tabel 1.5.

Jumlah Penjualan Smartphone di Indonesia pada Q3 Tahun 2017

Smartphone Pangsa Pasar

(%)

Samsung 30

Oppo 25,5

Advan 8,3

Vivo 7,5

Xiomi 6,2

Lainnya 22,5

Sumber : databok.katadata.co.id

Berdasarkan tabel-tabel diatas, dapat dilihat bahwa dalam kurun waktu 4

tahun Samsung mendominasi penjualan smartphone Indonesia dengan

menduduki peringkat pertama. Kemudian dapat dilihat juga perkembangan

smartphone Oppo selama kurun waktu 4 tahun yang penjualannya mengalami

peningkatan dan penurunan.

Berdasarkan pada tabel 1.2 dan 1.3, Oppo menduduki peringkat 5

smartphone terlaris di Indonesia pada tahun 2014. Namun pada 2015, Oppo

mengalami penurunan penjualan sehingga tidak termasuk ke dalam 5

smartphone dengan penjualan terbanyak di Indonesia. Tetapi pada tabel 1.4

Page 26: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

6

dan 1.5, Oppo mengalami penigkatan penjualan yang cukup tinggi dengan

pangsa pasar 16,7% dan 25,5% pada tahun 2016 dan 2017.

Tingginya penjualan produk dari Oppo tersebut, dikarenakan Oppo

mengusung konsep Selfie Expert. Konsep ini adalah produk-produk yang

mengutamakan kamera depan beresolusi tinggi. Produk dalam konsep Selfie

Expert ini terdiri dari F1, F1S, dan F1 Plus. (Beritasatu.com, 2017).

Oppo Indonesia semakin memperkuat posisinya sebagai ponsel paling laris

kedua di Indonesia dibawah Samsung. Market Share Oppo telah meningkat

dari 16,7% di tahun 2016 menjadi 24% hingga akhir kuartal kedua 2017.

Tidak hanya berhasil meningkatkan pangsa pasar, penjualan Oppo di

Indonesia juga meningkat secara signifikan berkat kesuksesan penjualan

Oppo F3 dan Oppo F3 Plus. (Beritasatu.com, 2017)

Konsep Selfie Expert bertujuan untuk menjadikan Oppo sebagai “Top of

Mine” bagi konsumen, maksudnya adalah ketika konsumen mencari

smartphone dengan kamera depan paling mumpuni, yang pertama dipikirkan

adalah Oppo. Produk dari Selfie Expert ini memiliki resolusi kamera depan

8mp (F1) dan 16mp (F1 Plus dan F1s).

Oppo sudah menggunakan jasa celebrity endorser sejak tahun 2016

untuk produk-produknya. Penyanyi yang sedang naik daun Isyana Sarasvati,

telah menjadi endorser untuk tiga produk Oppo yaitu, Neo7, F1, dan F1s.

Kemudian ada pembalap F1 dari Indonesia Rio Haryanto yang juga menjadi

endorser untuk Oppo F1. Artis papan atas Reza Rahardian pun turut

digunakan sebagai endorser untuk Oppo F3. Penyanyi Raisa juga merupakan

Page 27: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

7

endorser untuk Oppo F1s dan F3 Plus. Kemudian Chelsea Islan sebagai

endorser untuk Oppo F3 Red Edition, F5, F7, dan yang terbaru adalah F9.

Penelitian ini akan berfokus pada iklan smartphone Oppo F9 dengan celebrity

endorser Chelsea Islan.

Chelsea Islan termasuk artis muda yang populer di Indonesia. Bukan

karena hanya wajah cantiknya, tapi juga karena sikap dan pembawaannya

yang smart. Ia bahkan cenderung memilih bermain di film yang mengandung

pesan edukasi bagi penontonnya, bahkan walau perannya kecil sekalipun. Di

luar akting, ia pun pernah meraih penghargaan di bidang sosial.

Selain itu juga Oppo mengeluarkan produk-produknya dengan harga

yang cukup terjangkau. Oppo Neo7 dihargai dengan Rp 1.389.000, kemudian

Oppo F1 dihargai dengan Rp 3.499.000, Oppo F1s dihargai Rp 3.499.000,

Oppo F3 plus Rp 5.199.000, F3 Red Edition dihargai Rp 4.100.000, F5 Rp

3.549.000, F7 dihargai Rp 4.200.000, dan yang terbaru F9 dihargai Rp

4.300.000 Dengan kisaran harga tersebut, diharapkan pangsa pasar Oppo

akan terus semakin bertambah.

Namun dengan semakin beragamnya merek-merek smartphone dengan

berbagai macam fitur atau fasilitas yang dimiliki, tentunya produsen harus

memperhatikan dan mempertimbangkan faktor apa saja yang dapat

mempengaruhi keputusan konsumen untuk membeli produknya.

Menurut Kotler dan Armstrong (2012), perilaku keputusan pembelian

mengacu pada perilaku pembelian akhir dari konsumen, baik individual,

maupun rumah tangga yang membeli barang dan jasa untuk konsumsi

Page 28: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

8

pribadi. Kotler dan Armstrong (2012) mendefinisikan keputusan pembelian

sebagai sebuah proses dimana konsumen mengenal masalahnya, mencari

informasi mengenai produk atau merek tertentu dan mengevaluasi seberapa

baik masing-masing alternatif tersebut dapat memecahkan masalahnya yang

kemudian mengarah kepada keputusan pembelian. Pengertian lain keputusan

pembelian adalah keputusan konsumen mengenai preferensi atas merek-

merek yang ada di dalam kumpulan pilihan (Kotler dan Keller, 2012).

Harga merupakan salah satu faktor yang dipertimbangkan oleh konsumen

sebelum membeli sesuatu. Setiap produsen perlu mempertimbangkan harga

yang akan ditawarkan kepada konsumen dengan hati-hati, karena produk

yang memiliki kualitas terbaik namun memiliki harga yang terlalu tinggi,

minat untuk membeli konsumen pun akan berkurang.

Menurut Kotler dan Amstrong (2012), harga adalah jumlah uang yang

dibebankan untuk produk atau jasa, atau lebih jelasnya adalah jumlah dari

semua nilai yang diberikan oleh pelanggan untuk mendapatkan sebuah

manfaat dengan memiliki atau menggunakankan sebuah produk atau jasa.

Harga memiliki dua peran utama dalam proses pengambilan keputusan

para pembeli, yaitu peran alokasi dan informasi (Tjiptono, 2008). Peran

alokasi dari harga, yaitu fungsi harga dalam membantu para pembeli untuk

memutuskan cara memperoleh manfaat yang diharapkan berdasarkan daya

belinya, sedangkan peran informasi, yaitu fungsi harga dalam membentuk

konsumen mengenai faktor-faktor produk, seperti kualitas. Pada tingkat harga

Page 29: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

9

tertentu, bilamana manfaat yang dirasakan konsumen meningkat, maka

nilainya akan meningkat demikian pula sebaliknya.

Strategi yang dilakukan oleh perusahaan tentu akan lebih berhasil apabila

perusahaan melakukan promosi. Iklan merupakan salah satu metode promosi

yang dapat dilakukan dimana perusahaan dapat mengiklankan produknya

melalui berbagai media. Menurut Kotler dan Keller (2012), iklan adalah

semua bentuk terbayar dari presentasi nonpersonal dan promosi ide, barang,

atau jasa oleh sponsor yang jelas melalui media cetak (koran dan majalah),

media penyiaran (radio dan televisi), media jaringan (telepon, kabel, satellite,

wireless), dan media elektronik (rekaman suara, rekaman video, CD-ROM,

halaman website), dan media pameran seperti billboard, papan petunjuk jalan,

dan poster. Secara umum, periklanan dihargai karena dikenal sebagai

pelaksana beragam fungsi komunikasi yang penting bagi perusahaan bisnis

dan organisasi lainnya.

Faktor lain yang dapat menarik minat konsumen dalam membeli produk

adalah celebrity endorser. Celebrity endorser merupakan salah satu metode

dalam periklanan yang dapat dilakukan dalam mempromosikan produk.

Menurut Shimp dan Andrews (2013) celebrity endorser adalah bintang

televisi, aktor film, atlet terkenal hingga individu yang sudah meninggal, yang

dapat mempengaruhi sikap serta perilaku konsumen pada produk yang

diiklankannya. Pemilihan celebrity endorser yang tepat diharapkan mampu

menarik perhatian konsumen dan meningkatkan pembelian. Pengiklan dan

biro iklan bersedia membayar tinggi selebriti yang disukai dan dihormati oleh

Page 30: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

10

khalayak umum untuk menjadi endorser yang diharapkan akan

mempengaruhi sikap dan perilaku konsumen terhadap produk yang didukung.

Harga saham telah terbukti meningkat ketika perusahaan mengumumkan

kontrak celebrity endorser dan jatuh ketika ada berita negatif tentang

celebrity yang menjadi endorser pada salah satu produk dari perusahaan

(Shimp dan Andrews, 2013).

Berdasarkan pemaparan di atas, peneliti tertarik melakukan suatu

penelitian untuk mendapatkan bukti empiris dari bukti-bukti yang ada dari

fenomena yang sudah dijabarkan diatas. Peneliti tertarik membuat judul

penelitian “PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN DAN CELEBRITY

ENDORSER TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN. Peneliti

mengambil studi kasus pada pembeli smartphone Oppo di daerah

Jabodetabek.

B. Perumusan Masalah

Banyak usaha yang dilakukan oleh perusahaan Oppo untuk

meningkatkan penjualan, namun belum ada penelitian empiris mengenai hal

ini, sehingga untuk membuktikan suatu keputusan pembelian, peneliti ingin

mengetahui:

1. Bagaimana pengaruh harga terhadap keputusan pembelian smartphone

Oppo?

2. Bagaimana pengaruh pesan iklan terhadap keputusan pembelian

smartphone Oppo?

Page 31: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

11

3. Bagaimana pengaruh celebrity endorser terhadap keputusan pembelian

smartphone Oppo?

4. Bagaimana pengaruh harga, pesan iklan dan celebrity endorser terhadap

keputusan pembelian smartphone Oppo?

C. Tujuan Penelitian

Tujuan yang ingin dicapai oleh peneliti dalam penelitian ini adalah

sebagai berikut :

1. Untuk menganalisis pengaruh harga secara parsial terhadap keputusan

pembelian smartphone Oppo.

2. Untuk menganalisis pengaruh pesan iklan secara parsial terhadap

keputusan pembelian smartphone Oppo.

3. Untuk menganalisis pangaruh pengaruh celebrity endorser secara parsial

terhadap keputusan pembelian smartphone Oppo.

4. Untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan dan celebrity endorser

terhadap keputusan pembelian secara signifikan smartphone Oppo.

D. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat ke berbagai

pihak, antara lain:

1. Bagi penulis

Sebagai alat untuk mempraktekkan teori-teori yang telah diperoleh selama

menempuh perkuliahan, sehingga penulis dapat menambah pengetahuan

secara praktis tentang masalah-masalah yang dihadapi oleh perusahaan.

2. Bagi perusahaan

Page 32: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

12

Penelitian ini diharapkan menjadi bahan pertimbangan dan masukan bagi

perusahaan dalam menetapkan kebijakan dan strategi di bidang pemasaran

untuk pengembangan usaha bisnis.

3. Bagi pihak lain

Hasil penelitian ini dapat dijadikan tambahan daftar bahan bacaan,

khususnya bagi civitas akademika di lingkungan Fakultas Ekonomi dan

Bisnis Universitas Islam Negri Syarif Hidayatullah Jakarta dan umumnya

bagi civitas akademika Fakultas Ekonomi di Universitas lainnya.

4. Bagi konsumen

Hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai sumber baru dalam

memperoleh informasi terkait fenomena-fenomen yang terjadi dan dapat

dijadikan acuan dalam menyikapi fenomena-fenomena tersebut.

Page 33: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

13

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Landasan Teori

1. Bauran Pemasaran

Bauran pemasaran merupakan salah satu konsep utama dalam

pemasaran modern. Dengan kata lain, bauran pemasaran menjadi alat

bagi aktifitas pemasaran perusahaan dalam pencapaian tujuan

perusahaan. Menurut Kotler dan Amstrong (2012), marketing mix adalah

seperangkat alat pemasaran yang digunakan perusahaan untuk

mendapatkan respon dalam target pasar. Bauran pemasaran terdiri dari

semua hal yang dapat dilakukan perusahaan untuk mempengaruhi

permintaan produknya.

Sedangkan menurut Tjiptono (2008), bauran pemasaran merupakan

seperangkat alat yang dapat digunakan pemasar untuk membentuk

karakteristik jasa yang ditawarkan kepada pedagang.

Berdasarkan definisi di atas, dapat disimpulkan bahwa bauran

pemasaran merupakan unsur-unsur pemasaran yang terkait, dibaurkan,

diorganisir dan digunakan dengan tepat, sehingga perusahaan dapat

mencapai tujuan pemasaran dengan efektif, sekaligus memuaskan dan

keinginan konsumen.

Menurut Kotler dan Amstrong (2012) ada empat variabel dalam

kegiatan bauran pemasaran, yaitu :

Page 34: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

14

1) Produk (product)

Produk merupakan barang dan jasa yang ditawarkan perusahaan

kepada pasar sasaran.

2) Harga (price)

Harga adalah jumlah uang yang harus dibayarkan pelanggan unntuk

memperoleh produk

3) Tempat (place)

Tempat meliputi kegiatan perusahaan yang membuat produk tersedia

bagi pelanggan.

4) Promosi (promotion)

Promosi berarti aktivitas yang menyampaikan manfaat produk dan

membujuk pelanggan untuk membeli.

2. Promosi

a. Pengertian Promosi

Menurut Kotler dan Armstrong (2012), promosi (Promotion)

adalah suatu unsur yang digunakan untuk memberitahukan dan

membujuk pasar tentang produk atau jasa yang baru pada perusahaan

melalui iklan, penjualan pribadi, promosi penjualan, maupun

publikasi.

b. Bauran Promosi

Kotler dan Armstrong (2012) mendefinisikan bauran promosi

(promotion mix) sebagai perpaduan spesifik alat-alat promosi yang

Page 35: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

15

digunakan perusahaan untuk mengkomunikasikan value ke customer

secara persuasif dan membangun customer relationships.

Bauran promosi (promotional mix) terdiri dari delapan model

(Kotler dan Keller, 2012), yaitu:

1) Iklan (Advertising)

Semua bentuk terbayar dari persentasi nonpersonal dan promosi

ide, barang atau jasa melalui sponsor yang jelas melalui media

cetak (koran dan majalah), media penyiaran (radio dan televisi),

media jaringan (telepon, kabel, satellite, wireless), dan media

elektronik (rekaman suara, rekaman video, CD-ROM, halaman

website), dan media pameran (billboard, papan petunjuk, dan

poster).

2) Promosi Penjualan (Sales Promotion)

Berbagai insentif jangka pendek untuk mendorong percobaan

atau pembelian produk atau jasa termasuk promosi konsumen

(seperti sampel, kupon, dan premi), promosi perdagangan (iklan

dan tunjangan), dan bisnis dan promosi tenaga penjualan (kontes

untuk reputasi penjualan).

3) Acara dan Pengalaman (Even and Experiences)

Kegiatan dan program yang disponsori perusahaan yang

dirancang untuk menciptakan interaksi harian atau merek

khusus-terkait interaksi dengan konsumen, termasuk seni

Page 36: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

16

olahraga, hiburan, dan menyebabkan acara atau kegiatan

menjadi kurang formal.

4) Hubungan Masyarakat dan Publisitas (Public Relations and

Publicity)

Berbagai program yang diarahkan secara internal kepada

karyawan dari perusahaan atau konsumen luar, perusahaan lain,

pemerintah, dan media untuk mempromosikan , membangun

hubungan antar perusahaan dengan publik , melindungi dan

membangun citra perusahaan atau produk komunikasi individu

yang positif.

5) Penjualan Personal (Personal Selling)

Interaksi tatap muka yang dilakukan oleh tenaga penjualan

perusahaan dengan satu atau lebih pembeli prospektif untuk

tujuan melakukan pertemuan penjualan, presentasi pribadi,

menjawab pertanyaan, pengadaan pesanan, membuat penjualan,

dan hubungan pelanggan.

6) Pemasaran Langsung (Direct Marketing)

Penggunaan surat, telepon, facsimile, e-mail, atau internet

untuk berkomunikasi atau berhubungan secara langsung dengan

meminta respon atau tanggapan dan melakukan dialog dari

pelanggan dan prospek tertentu.

Page 37: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

17

7) Pemasaran Interaktif (Interactive Online Marketing)

Kegiatan dan program online yang dirancang untuk melibatkan

pelanggan atau prospek dan secara langsung atau tidak langsung

meningkatkan kesadaran memperbaiki citra, atau menciptakan

penjualan produk dan jasa.

8) Pemasaran dari mulut ke mulut (Word of Mouth Marketing)

Komunikasi lisan, tertulis, dan elektronik antar masyarakat yang

berhubungan dengan keunggulan atau pengalaman membeli atau

menggunakan produk atau jasa.

3. Keputusan Pembelian

a. Pengertian Keputusan Pembelian

Suatu keputusan dapat dibuat hanya jika ada beberapa alternatif

yang dipilih. Apabila alternatif pilihan tidak ada maka, tindakan

yang dilakukan tanpa adanya pilihan tersebut tidak dapat dikatakan

membuat keputusan.

Menurut Kotler dan Armstrong (2012), perilaku keputusan

pembelian mengacu pada perilaku pembelian akhir dari konsumen,

baik individual, maupun rumah tangga yang membeli barang dan

jasa untuk konsumsi pribadi. Kotler dan Armstrong (2012)

mendefinisikan keputusan pembelian sebagai sebuah proses dimana

konsumen mengenal masalahnya, mencari informasi mengenai

produk atau merek tertentu dan mengevaluasi seberapa baik masing-

masing alternatif tersebut dapat memecahkan masalahnya yang

Page 38: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

18

kemudian mengarah kepada keputusan pembelian. Pengertian lain

keputusan pembelian adalah keputusan konsumen mengenai

preferensi atas merek-merek yang ada di dalam kumpulan pilihan

(Kotler dan Keller, 2012).

Berdasarkan definisi-definisi tersebut, maka dapat diambil

kesimpulan bahwa keputusan pembelian adalah perilaku konsumen

untuk membeli suatu barang atau jasa yang mereka sukai.

b. Tahap-tahap dalam Proses Keputusan Pembelian

Perilaku konsumen akan menentukan proses pengambilan

keputusan dalam pembelian mereka. Menurut Kotler dan Armstrong

(2012) proses pengambilan keputusan tersebut merupakan sebuah

pendekatan penyelesaian masalah yang terdiri atas lima tahap, yaitu :

1) Pengenalan Kebutuhan (Need Recognition)

Penganalisaan keinginan dan kebutuhan ini ditujukan terutama

untuk mengetahui adanya keinginan dan kebutuhan yang belum

terpenuhi dan belum terpuaskan. Jika kebutuhan tersebut

diketahui, maka konsumen akan segera memahami adanya

kebutuhan yang belum segera terpenuhi atau masih bisa ditunda

pemenuhannya, serta kebutuhan yang sama-sama harus

dipenuhi. Jadi dari tahap ini proses pembelian itu mulai

dilakukan.

Page 39: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

19

2) Pencarian Informasi (Information Search)

Konsumen yang tergugah kebutuhannya akan terdorong untuk

mencari informasi yang lebih banyak mengenai produk atau jasa

yang ia butuhkan. Pencarian informasi dapat bersifat aktif

maupun pasif. Informasi yang bersifat aktif dapat berupa

kunjungan terhadap beberapa toko untuk membuat

perbandingan harga dan kualitas produk, sedangkan pencarian

informasi pasif, dengan membaca suatu pengiklanan di majalah

atau surat kabar tanpa mempunyai tujuan khusus dalam

perkiraanya tentang gambaran produk yang diinginkan.

3) Evaluasi Alternatif (Evaluation of Alternativeness)

Tahap ini meliputi dua tahap, yaitu menetapkan tujuan

pembelian dan menilai serta mengadakan seleksi terhadap

alternatif pembelian berdasarkan tujuan pembeliannya. Tujuan

pembelian bagi masing-masing konsumen tidak selalu sama,

tergantung pada jenis produk dan kebutuhannya. Ada konsumen

yang mempunyai tujuan pembelian untuk meningkatkan

prestasi, ada yang sekedar ingin memenuhi kebutuhan jangka

pendeknya dan sebagainya.

4) Keputusan Pembelian (Purchase Decision)

Keputusan untuk membeli disini merupakan proses pembelian

yang nyata. Jadi, setelah tahap-tahap dimuka dilakukan maka

konsumen harus mengambil keputusan apakah membeli atau

Page 40: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

20

tidak. Bila konsumen memutuskan untuk membeli, konsumen

akan menjumpai serangkaian keputusan yang harus diambil

menyangkut jenis produk, merek, penjual, kuantitas, waktu

pembelian dan cara pembayarannya. Perusahaan perlu

mengetahui beberapa jawaban atas pertanyaan–pertanyaan yang

menyangkut perilaku konsumen dalam keputuan pembeliannya.

5) Perilaku Pasca pembelian (Post Purchase Behavior)

Setelah membeli produk, konsumen akan mengalami level

kepuasan atau ketidakpuasan. Tugas pemasar tidak berakhir saat

produk dibeli, melainkan berlanjut hingga periode pasca

pembelian. Pemasar harus memantau kepuasan pasca

pembelian, tindakan pasca pembelian, dan pemakaian produk

pasca pembelian.

Gambar 1.1

Tahapan-tahapan Proses Pengambilan Keputusan Pembelian

Sumber : Kotler Amstrong 2012

c. Dimensi dan Indikator Keputusan Pembelian

Menurut Kotler dan Keller (2012) dimensi keputusan pembelian

ada enam, yaitu :

Pengenalan

Kebutuhan

Pencarian

Informasi

Evaluasi

Alternatif

Keputusan

Pembelian

Perilaku

Pasca

Pembelian

Page 41: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

21

1) Pilihan Produk

Konsumen dapat mengambil keputusan untuk membeli sebuah

produk atau menggunakan uangnya untuk tujuan lain.

Keputusan tersebut menyangkut pula bentuk, ukuran, mutu,

corak, dan sebagainya. Perusahaan harus melakukan riset

pemasaran untuk mengetahui kesukaan konsumen tentang

produk bersangkutan agar dapat memaksimumkan daya tarik

mereknya.

2) Pilihan Merek

Konsumen harus mengambil keputusan tentang merek yang

akan dibeli. Setiap merek memiliki perbedaan masingmasing.

Dalam hal ini perusahaan mengetahui bagaimana konsumen

memilih sebuah produk.

3) Pilihan Dealer

Konsumen harus mengambil keputusan tentang tempat atau toko

mana yang akan dikunjungi. Setiap konsumen berbedabeda

dalam menentukan pilihan tempat pembelian, bisa dikarenakan

oleh faktor lokasi yang dekat, harga yang murah, persediaan

barang yang lengkap, kenyamanan berbelanja, keluasan tempat

dan sebagainya.

4) Jumlah Pembelian

Konsumen dapat mengambil keputusan tentang seberapa banyak

produk yang akan dibelinya pada suatu saat. Pembelian yang

Page 42: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

22

dilakukan mungkin lebih dari satu. Perusahaan harus

mempersiapkan banyaknya produk sesuai dengan keinginan

yang berbeda-beda dari para pembeli.

5) Waktu Pembelian

Konsumen dapat mengambil keputusan tentang kapan ia harus

melakukan pembelian. Masalah ini akan menyangkut

tersedianya uang untuk membeli sebuah produk.

6) Metode Pembelian

Setelah melalui beberapa proses dan akan melakukan keputusan

pembelian, konsumen dapat mengambil keputusan tentang

metode pembayaran apa yang akan digunakan saat bertransaksi,

pembayaran secara cash atau kredit.

4. Harga

a. Pengertian Harga

McGraw dan Hill (2008) menyebutkan bahwa harga merupakan

apa yang konsumen serahkan untuk mendapatkan manfaat yang

ditawarkan dari marketing mix sebuah perusahaan, jadi harga

memainkan peran langsung dalam membentuk nilai konsumen.

Sedangkan menurut Kotler dan Amstrong (2012), harga merupakan

jumlah uang yang dibebankan untuk produk atau jasa, atau lebih

jelasnya adalah jumlah dari semua nilai yang diberikan oleh

pelanggan untuk mendapatkan sebuah manfaat dengan memiliki atau

menggunakan sebuah produk atau jasa.

Page 43: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

23

Menurut Kolter dan Keller (2012), harga adalah salah satu

elemen bauran pemasaran yang menghasilkan pendapatan, elemen

lain menghasilkan biaya. Harga merupakan elemen termudah dalam

program pemasaran untuk disesuaikan, fitur produk, saluran, dan

bahkan komunikasi membutuhkan banyak waktu.

Dari definisi diatas dapat dijelaskan bahwa harga adalah

sejumlah nilai uang termasuk barang dan jasa yang ditawarkan untuk

mengganti hak milik suatu barang dan jasa kepada pihak lain.

b. Metode Penetapan Harga

Menurut Kotler dan Keller (2012), ada enam metode penetapan

harga, yaitu:

1) Penetapan Harga Mark-Up

Metode penetapan harga paling mendasar adalah menambah

mark-up standar ke biaya produk. Sampai saat ini penetapan

harga mark-up masih populer karena penjual dapat menentukan

biaya jauh lebih mudah daripada memperkirakan permintaan,

kemudian harga cenderung sama dan persaingan harga

terminimalisasi ketika perusahaan dalam industri menggunakan

metode ini, dan terakhir banyak orang merasa bahwa penetapan

harga biaya plus lebih adil bagi pembeli dan penjual.

2) Penetapan harga tingkat pembelian sasaran

Perusahaan menentukan harga yang akan menghasilkan tingkat

pengembalian atas investasi sasarannya.

Page 44: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

24

3) Penetapan harga nilai anggapan

Nilai anggapan terdiri dari beberapa elemen seperti citra

pembeli akan kinerja produk, kemampuan penghantaran dari

saluran, kualitas jaminan, dukungan pelanggan, dan atribut yang

kurang dominan seperti reputasi pemasok, kepercayaan dan

harga diri.

4) Penetepan harga nilai

Metode yang menciptakan harag murah kepda pelanggan untuk

menarik perhatian pelanggan dengantidak mengabaikan kualitas

produk perusahaan.

5) Penetapan harga going-rate

Perusahaan mendasarkan sebagian besar harganya pada harga

pesaingh menggunakan harga yang sama, lebih mahal atau lebih

murah dibandingkan harga pesaing utama

6) Penetapan harga jenis lelang

Penetapan harga jenis lelang dilakukan untuk membuang

persedian lebih atau barang bekas. Suatu perusahaan harus

menetapkan harga untuk pertama kali ketika perusahaan

mengembangkan atau memperoleh suatu produk baru,

memperkenalkan produk ke saluran distribusi atau daeah baru,

dan ketika perusahaan akan mengikuti lelang atas suatu kontrak

kerja baru. Hal tersebut dilakukan agar tujuan perusahaan dapat

tercapai.

Page 45: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

25

c. Tujuan Penetapan Harga

Menurut Kotler dan Keller (2012) ada lima tujuan utama dalam

menetapkan harga, yaitu:

1) Kemampuan Bertahan (Survival)

Perusahaan mengejar kemampuan bertahan sebagai tujuan

utama mereka jika mereka mengalami kelebihan kapasitas,

persaingan ketat, atau keinginan konsumen yang berubah.

Selama harga menutup biaya variabel dan biaya tetap maka

perusahaan tetap berada dalam bisnin

2) Laba Saat ini Maksimum (Maximum Current Profit)

Banyak perusahaan menetapkan harga yang memaksimalkan

laba saat ini. Perusahaan memperkirakan permintaan dan biaya

yang berasosiasi dengan harga alternatif dan memilih harga

yang menghasilkan laba saat ini, arus kas, atau tingkat

pengembalian atas investasi maksimum.

3) Pangsa Pasar Maksimum (Maximum Market Share)

Perusahaan percaya bahwa semakin tinggi volume penjualan,

biaya unit akan semakin rendah dan laba jangka panjang

semakin tinggi. Perusahaan menetapkan harga terendah

mengasumsikan pasar sensitif terhadap harga. Strategi

penetapan harga penetrasi pasar dapat diterapkan dalam kondisi:

a) Pasar sangat sensitif terhadap harga dan harga yang rendah

merangsang pertumbuhan pasar

Page 46: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

26

b) Biaya produksi dan distribusi menuruh seiring

terakumulasinya pengalaman produksi

c) Harga rendah mendorong persaingan aktual dan potensial

4) Maximum Skimming Pricing

Perusahaan mengungkapkan teknologi baru yang menetapkan

harga tinggi untuk memaksimalkan meraih pasar dimana pada

mulanya harga yang ditetapkan tinggi dan secara perlahan turun

seiring waktu. Skimming pricing digunakan dalam kondisi

sebagai berikut

a) Terdapat cukup banyak pembeli dengan permintaan saat ini

yang tinggi

b) Biaya satuan produksi volume kecil tidak begitu tinggi

hingga menghilangkan keuntungan dan mengenakan harga

maksimum yang mampu diserap pasar

c) Harga awal tinggi menarik lebih banyak pesaing ke pasar

d) Harga tinggi mengkomunikasikan citra produk yang unggul

5) Kepemimpinan Kualitas Produk (Product Quality Leadership)

Banyak merek berusaha menjadi “kemewahan terjangkau”

produk atau layanan yang ditentukan karakternya oleh tingkat

kualitas anggapan, selera dan status yang tinggi dengan harga

yang cukup tinggi agar tidak berada diluar jangkauan konsumen.

Page 47: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

27

d. Indikator Harga

Menurut Oentoro (2012) dari sudut pandang perusahaan, harga

merupakan komponen yang berpengaruh langsung terhadap laba

perusahaan dan akan memengaruhi kuantitas produk yang akan

dijualnya, sedangkan menurut konsumen harga sering kali sering kali

digunakan sebagai indikator nilai bilamana harga tersebut

dihubungkan dengan manfaat yang dirasakan atas suatu barang atau

jasa. Harga yang tepat adalah harga yang sesuai dengan kualitas

produk suatu barang dan harga tersebut dapat memberikan kepuasan

kepada konsumen (Oentoro, 2012).

Harga jual adalah sejumlah biaya yang dikeluarkan perusahaan

untuk memproduksi suatu barang atau jasa ditambah dengan

persentase laba yang diinginkan perusahaan, oleh karena itu untuk

mencapai laba yang diinginkan oleh perusahaan salah satu cara yang

dilakukan untuk menarik minat konsumen adalah dengan

menentukan harga yang tepat untuk produk yang dijual.

3. Iklan

a. Pengertian Iklan

Iklan sudah menjadi bagian dari kehidupan masyarakat sehari-

hari. Iklan dapat ditemui dimana saja, mulai dari surat kabar,

majalah, televisi, sampai dengan billboard di jalan raya. Iklan

merupakan bentuk penyampaian pesan atau informasi melalui media

kepada publik.

Page 48: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

28

Menurut Shimp dan Andrews (2013) pengertian iklan adalah

“advertising is a paid, mediated form of communication from an

identifiable source, designed to persuade the receiver to take some

action, now or in the future”.

Menurut Lea dan Greenwood (2013) iklan adalah “advertising is

considered to be “above the line” activity, which mean that it is

clear to the consumer where the information originates from. It

consist of paid-for communications from company to company or

consumer”.

Menurut Kotler dan Keller (2012) iklan adalah semua bentuk

terbayar dari presentasi nonpersonal dan promosi ide, barang, atau

jasa oleh sponsor yang jelas melalui media cetak (koran dan

majalah), media penyiaran (radio dan televisi), media jaringan

(telepon, kabel, satellite, wireless), dan media elektronik (rekaman

suara, rekaman video, CD-ROM, halaman website, dan media

pameran seperti billboard, papan petunjuk jalan, dan poster.

Menurut Kertamukti (2015) iklan adalah bagian dari bauran

promosi (promotion mix) dan bauran promosi adalah bagian dari

bauran pemasaran (marketing mix). Iklan didefinisikan sebagai

bentuk pesan tentang suatu produk atau jasa yang disampaikan lewat

media, ditujukan kepada sebagian atau seluruh masyarakat.

Berdasarkan pengertian di atas, dapat disimpulkan bahwa iklan

adalah semua bentuk presentasi nonpersonal yang dimaksudkan

Page 49: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

29

untuk mempromosikan gagasan, atau memberikan informasi tentang

keungulan dan keuntungan suatu produk yang dibiayai pihak sponsor

tertentu.

Perusahaan tidak hanya membuat produk bagus tapi mereka

juga harus menginformasikannya kepada konsumen mengenai

kelebihan produknya dan dengan hati-hati memposisikan produknya

dalam benak konsumen. Karena itu, mereka harus ahli dalam

menggunakan promosi. Promosi ditujukan untuk mendapatkan

pelanggan baru dan mempertahankan pelanggan yang ada. Salah satu

alat promosi massal adalah iklan.

b. Fungsi-fungsi periklanan

Menurut Shimp dan Andrews (2013) secara umum, periklanan

mempunyai fungsi komunikasi yang penting bagi perusahaan bisnis

dan organisasi lainnya, yaitu:

1) Informing (memberi informasi)

Periklanan membuat konsumen sadar (aware) akan merek-

merek baru, mendidik konsumen tentang berbagai fitur dan

manfaat merek, serta memfasilitasi penciptaan merek citra

merek yang positif.

2) Persuading (mempersuasi)

Iklan yang efektif akan mampu membujuk pelanggan untuk

mencoba produk dan jasa diiklankan.

3) Reminding (mengingatkan)

Page 50: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

30

Iklan menjaga agar merek perusahaan tetap segar dalam ingatan

para konsumen. Periklanan yang efektif juga meningkatkan

minat konsumen terhadap merek yang sudah ada dan pembelian

sebuah merek yang mungkin tidak akan dipilihnya.

4) Adding Value (memberikan nilai tambah)

Periklanan memberi nilai tambah pada merek dengan

mempengaruhi persepsi konsumen. Periklanan yang efektif

menyebabkan merek dipandang lebih elegan, bergaya,

bergengsi, dan lebih unggul dari tawaran pesaing.

5) Assisting (mendampingi)

Peran utama periklanan adalah sebagai pendamping yang

memfasilitasi upaya-upaya lain dari perusahaan dalam proses

komunikasi pemasaran. Sebagai contoh, periklanan mungkin

digunakan sebgai alat komunikasi untuk meluncurkan promosi-

promosi penjualan seperti kupon-kupon dan undian. Peran

penting lain dari periklanan adalah membantu perwakilan

penjualan.

c. Pesan Iklan

Tidak peduli seberapa besar anggarannya, iklan hanya akan

berhasil jika mendapatkan perhatian dan dikomunikasikan dengan

baik. Menurut Kotler dan Amstrong (2012), ada tiga cara membuat

pesan iklan yang efektif, yaitu:

1) Strategi Pesan

Page 51: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

31

Mengembangkan strategi pesan yang efektif dimulai dengan

mengidentifikasi manfaat yang didapat pelanggan yang

digunakan sebagai daya tarik iklan. Daya tarik iklan harus

memiliki tiga karakteristik. Pertama, harus bermakna.

Menunjukkan manfaat yang membuat produk lebih diinginkan

atau menarik bagi konsumen. Kedua, daya tarik harus bisa

dipercaya. Konsumen harus percaya bahwa produk atau layanan

akan memberikan manfaat yang dijanjikan. Daya tarik juga

harus berbeda yang menunjukan bagaimana produk lebih baik

daripada pesaing.

2) Eksekusi Pesan

Pengiklan sekarang harus mengubah sebuah ide besar menjadi

pengeksekusian atau pelaksanaan dari sebuah iklan yang akan

menangkap perhatian dan minat dari target pasar. Tim kreatif

harus menemukan pendekatan, gaya, nada, kata, dan format

terbaik untuk mengeksekusi pesan. Pesan dapat disajikan dalam

berbagai gaya eksekusi

3) Pesan yang Dihasilkan

Upaya periklanan yang dihasilkan oleh konsumen dapat

menghasilkan ide-ide kreatif baru dan perspektif baru tentang

merek dari konsumen yang benar-benar mengalaminya.

Kampanye semacam itu dapat meningkatkan keterlibatan

Page 52: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

32

konsumen dan membuat konsumen berbicara dan berpikir

tentang merek dan nilainya bagi mereka.

d. Indikator Pesan Iklan

Menurut Kotler dan Amstrong (2012), ketika meletakkan sebuah

pesan, pemasar harus memutuskan apa yang harus dikatakan (isi

pesan) dan bagaimana mengatakannya (struktur pesan dan format).

Berikut penjelasannya:

1) Isi Pesan

Pemasar harus mencari tahu suatu daya tarik atau tema yang

akan menghasilkan respons yang diinginkan. Ada tiga jenis daya

tarik: rasional, emosional, dan moral. Daya tarik rasional

(Rational Appeals) terkait dengan kepentingan pribadi audiens.

Daya tarik rasional menunjukkan bahwa produk tersebut akan

menghasilkan manfaat yang diinginkan.

Daya tarik emosional (Emotional Appeal) berusaha

membangkitkan emosi negatif atau positif yang dapat

memotivasi pembelian. Pemasar dapat menggunakan daya tarik

emosional mulai dari cinta, kegembiraan, dan humor hingga

ketakutan dan rasa bersalah. Daya tarik moral (Moral Appeals)

diarahkan pada pemahaman audiens tentang apa yang "benar"

dan "tepat." Daya tarik moral sering digunakan untuk

mendorong orang-orang untuk mendukung penyebab sosial,

Page 53: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

33

seperti lingkungan yang lebih bersih atau bantuan kepada yang

kurang beruntung.

2) Struktur Pesan

Pemasar juga harus memutuskan bagaimana menangani tiga

masalah struktur pesan. Yang pertama adalah apakah akan

menarik kesimpulan atau menyerahkannya kepada audiens.

Penelitian menunjukkan bahwa, dalam banyak kasus, daripada

menarik kesimpulan, pengiklan lebih baik mengajukan

pertanyaan dan membiarkan pembeli mengambil kesimpulan

sendiri. Yang kedua adalah apakah menyajikan argumen terkuat

terlebih dahulu atau di akhir. Menyajikan argument terkuat

terlebih dahulu, mendapatkan perhatian yang kuat tetapi dapat

menyebabkan antiklimaks di akhir. Yang ketiga adalah apakah

menyajikan argumen satu-sisi (hanya menyebutkan kekuatan

produk) atau argumen dua sisi (menonjolkan kekuatan produk

sembari juga mengakui kekurangannya). Biasanya, argumen

satu sisi lebih efektif dalam presentasi penjualan, kecuali ketika

audiens berpendidikan tinggi atau cenderung mendengar klaim

yang berlawanan atau ketika pemasar memiliki hubungan

negatif untuk mengatasinya.

3) Format Pesan

Pemasar juga membutuhkan format yang kuat untuk sebuah

pesan. Jika pesan melalui televisi atau melalui orang (endorser),

Page 54: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

34

maka pemasar merencanakan setiap detail, seperti musik, gerak

tubuh, ekspresi wajah, dan suara.

4. Celebrity Endorser

a. Pengertian Celebrity Endorser

Setiap perusahaan tentu ingin mendapatkan cara terbaik dalam

merebut dan mempertahankan pangsa pasar. Perusahaan berusaha

untuk menarik perhatian calon konsumen melalui pemberian

informasi tentang produk. Karena itu, perusahaan pada umumnya

akan melakukan semua upaya yang dapat dilakukan untuk

mempromosikan merek dan meraih ruang dalam pikiran pelanggan.

Upaya ini dilakukan dengan tujuan untuk menarik perhatian calon

konsumen dan mempengaruhi mereka untuk mencoba dan akhirnya

memutuskan melakukan pembelian.

Seorang pengiklan dapat menyampaikan pesan melalui

periklanan dengan berbagai cara, salah satunya dengan

menggunakan kreatifitas dalam periklanan atau menggunakan

endorser untuk mengefektifkan penyampaian pesan tersebut.

Menurut Shimp dan Andrews (2013) celebrity endorser adalah

bintang televisi, aktor film, atlet terkenal hingga individu yang sudah

meninggal, yang dapat mempengaruhi sikap serta perilaku konsumen

pada produk yang diiklankannya.

Menurut Kertamukti (2015) celebrity endorser adalah tokoh

(aktor, penghibur, atau atlet) yang dikenal masyarakat karena

Page 55: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

35

prestasinya didalam bidang-bidang yang berbeda dari golongan

produk yang didukung. Penggunaan endorser dimaksud untuk

memberikan dorongan kepada pesan iklan agar lebih mudah diterima

konsumen dan mempermudah tumbuhnya keyakinan konsumen atas

suatu produk (Kertamukti, 2015).

Menurut Kertamukti (2015) endroser dibagi ke dalam dua tipe,

yaitu:

1) Celebrtiy Endorser

Celebrity Endorser adalah tokoh (aktor, penghibur, atau atlet)

yang dikenal masyarakat karena prestasinya di dalam bidang-

bidang yang berbeda dari golongan produk yang didukung.

2) Typical-person endroser

Typical-person Endorser adalah orang-orang biasa (non

selebriti), yang digunakan dalam mempromosikan suatu produk

atau jasa tertentu oleh suatu perusahaan. Pemilihan jenis

endorser ini biasanya digunakan sebagai bentuk promosi

testimonial untuk meraih kepercayaan konsumen. Contohnya

yang paling umum adalah dalam iklan layanan masyarakat yang

cenderung menggunakan endorser tipe ini agar pesan yang

disampaikan mudah dipahami dan dimengerti audiens karena

diharapkan audiens merasa bahwa presenter pesan tersebut

merupakan salah satu dari mereka.

b. Jenis-jenis endorser

Page 56: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

36

Menurut Kertamukti (2015) ada jenis-jenis endoser dalam iklan,

yaitu:

1) Expert

Penggunaan tokoh yang memiliki keahlian pada bidang tertentu

yang relevan dengan produk yang diiklankan. Penggunaan tokoh

ahli ini dimaksudkan agar konsumen yakin akan keunggulan

teknis produk tersebut.

2) Prominence

Penggunaan tokoh yang dikenal dan dipercaya oleh masyarakat.

Penggunaan tokoh terkenal ini agar konsumen menganggap

produk tersebut sebagai produk yang terkenal seperti tokoh

endorser, produk yang baik atau berkualitas karena dipakai oleh

tokoh terkenal.

3) Celebrity

Penggunaan artis, penyanyi, bintang film yang disukai

masyarakat luas untuk mengiklankan produk tertentu.

Penggunaan artis ini agar konsumen juga menyukai produk

tersebut seperti mereka menyukai artis atau bintang yang

mengiklankannya.

4) Testimonial

Penggunaan tokoh yang berasal dari kalangan orang biasa yang

dianggap netral untuk menyampaikan pernyataan atau testimoni

tentang keunggulan produk. Fungsinya penggunaan orang biasa

Page 57: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

37

ini agar melalui pernyataan orang tersebut, konsumen dapat

diyakinkan akan kejujuran produsen atas keunggulan produk

tersebut.

5) Teresterial

Penggunaan orang biasa dan tidak komersial sesuai dengan

lingkungan dimana produk tersebut dipasarkan atau dibuat.

Penggunaan tokoh ini agar konsumen yakin bahwa keunggulan

produk tersebut memang benar dengan melihat kesaksian dari

masyarakat sekitar pabrik atau daerah pemasaran produk

tersebut.

6) Clientel

Penggunaan tokoh yang telah menjadi pelanggan atau konsumen

dari produk yang telah diiklankan. Penggunaan tokoh ahli ini

agar melalui pengakuan dari konsumen yang telah membeli atau

menggunakan produk tersebut para calon konsumen yakin akan

keunggulan produk yang diiklankan.

7) Leader

Penggunaan tokoh yang merupakan pemimpin pada bidang

tertentu yang relevan dengan produk yang diiklankan

penggunaan tokoh ahli ini agar konsumen yakin akan

keunggulan produk tersebut.

8) Accesvist

Page 58: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

38

Penggunaan tokoh yang memiliki keunikan pada bidang

tertentu. Penggunaan tokoh ahli ini agar konsumen tertarik atas

penampilan tokoh unik tersebut dan kemudian juga akan

memerhatikan iklan yang ditayangkan.

9) Superiority

Penggunaan tokoh yang memiliki keunggulan atau prestasi pada

bidang tertentu.

c. Indikator Celebrity Endorser

Shimp dan Andrews (2013) menjelaskan tiga atribut dasar dari

efektifitas sumber (endorser), yaitu:

1. Credibility (Kredibilitas)

Dalam arti yang paling mendasar, kredibilitas mengacu pada

kecenderungan untuk percaya atau mempercayai seseorang.

Ketika sumber informasi seperti endorser dianggap kredibel,

sikap audiens berubah melalui proses psikologis yang disebut

internalization. Internalization terjadi ketika audiens menerima

posisi sumber pada masalahnya sendiri. Credibility terbagi dua,

yaitu:

1) Expertise (Keahlian)

Expertise mengacu pada pengetahuan, pengalaman, atau

keterampilan yang dirasakan oleh seorang sumber karena

mereka berhubungan dengan topik komunikasi. Seorang

endorser yang dianggap ahli dalam topik tertentu lebih

Page 59: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

39

persuasif dalam mengubah pendapat audiens yang berkaitan

dengan keahlian dalam dirinya daripada endorser yang

tidak dianggap ahli.

2) Trustworthiness (Dapat dipercaya)

Mengacu pada kejujuran, integritas dan dapat dipercayainya

seorang sumber. Selebriti mendapatkan kepercayaan

audiens melalui kehidupan yang dijalaninya secara

profesional (di layar kaca, di lapangan olahraga, di kantor

publik, dll.) dan secara pribadi, seperti yang diungkapkan

kepada khalayak umum melalui media massa.

2. Attractiveness (Daya Tarik)

Sumber dari attractiveness terdiri dari tiga dimensi, yaitu

similarity (kesamaan), familiarity (keakraban), dan liking

(menyukai). Artinya, sumber (endorser) dianggap menarik bagi

audiens jika mereka memiliki rasa kesamaan atau keakraban

dengan sumbernya atau jika mereka menyukai sumber

(endorser) terlepas dari apakah keduanya serupa dalam hal

apapun.

Persuasi terjadi melalui proses identifikasi ketika audiens

menemukan sesuatu dari sumber (endorser) yang mereka sukai

dan dianggap menarik. Ini bukan berarti hanya daya tarik fisik,

tetapi mencakup sejumlah karakteristik berbudi luhur yang

mungkin dirasakan konsumen di endorser, seperti kemampuan

Page 60: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

40

intelektual, sifat kepribadian, karakteristik gaya hidup, kekuatan

atletik, dan sebagainya. Ketika audiens merasakan sumber

(endorser) menjadi menarik, mereka sangat mungkin untuk

mengadopsi keyakinan, sikap, perilaku, minat, atau preferensi

sumber (endorser).

3. Power (Kekuatan)

Power bekerja melalui proses psikologis compliance

(kepatuhan). Compliance terjadi ketika seseorang terbujuk oleh

iklan dari sumber (endorser) karena mereka berharap untuk

mendapat reaksi yang baik atau persetujuan dari sumber

(endorser). Lebih khusus lagi, proses yang mendasari ini bekerja

melalui kepatuhan dengan penghargaan dan hukuman yang

dirasakan dari sumbernya.

B. Penelitian Terdahulu

Tabel 2.1

Penelitian Terdahulu

No Nama Peneliti

(Tahun)

Judul

Penelitian

Teknik

Analisis

Hasil

Penelitian

1. Luh Dwi

Mariyanti dan

Gede Bayu

Rahanatha

2015

Pengaruh Celebrity

Endorser, dan

Pesan Iklan di

Televisi Terhadap

Keputusan

Pembelian Pada

Pembelian Es Krim

Walls Magnum

Belgium Chocolate

Analisis

Regresi

Linier

Berganda

Variabel

celebrity

endorser dan

pesan iklan

berpengaruh

positif dan

signifikan

secara parsial

terhadap

keputusan

pembelian es

krim Walls

Magnum

Page 61: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

41

Belgium

Chocolate.

2. Fitria

Kusumaningtyas

, Suharyono dan

Sunarti

2014

Pengaruh Pesan

Iklan di Tekevisi

Terhadap

Keputusan

Pembelian

Analisis

Regresi

Linier

Berganda

Variabel Pesan

Iklan memiliki

pengaruh

secara

signifikan

terhadap

Keputusan

Pembelian.

3. Ari Anggarani

Winadi

Prasetyoning

Tyas dan Siti

Aminah

2017

Pengaruh Pesan

Iklan Televisi dan

Celebrity Endorser

Terhadap

Keputusan

Pembelian

Minuman Ale-ale

diUniversitas Esa

Unggul

Analisis

Regresi

Linier

Berganda

Pesan iklan

televisi dan

celebrity

endorser

memiliki

pengaruh

signifikan

terhadap

keputusan

pembelian

No Nama Peneliti

(Tahun)

Judul

Penelitian

Teknik

Analisis

Hasil

Penelitian

4. . Moh. Anshori

Satria Jatmika

2017

Pengaruh harga dan

Celebrity Endorser

Christiano Ronaldo

Terhadap

Keputusan

Pembelian Sepatu

Nike

di Planet Sport

Tunjangan

Surabaya

Analisis

Regresi

Linier

Berganda

Variabel harga

dan celebrity

endorser

berpengaruh

terhadap

keputusan

pembelian

C. Kerangka Penelitian

Fenomena meningkatnya penjualan smartphone pada saat ini membuat

semakin banyaknya persaingan dalam pejualan smartphone. Kerangka

pemikiran teoritis dalam penelitian ini adalah tentang “Pengaruh Harga,

Page 62: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

42

Pesan Iklan dan Celebrity Endorser Terhadap Keputusan Pembelian

smartphone Oppo di Jabodetabek”. Bagan 2.1 menyajikan kerangka

pemikiran pada penelitian ini dalam variabel dependen, yaitu keputusan

pembelian. Sedangkan variabel independennya adalah harga, pesan iklan dan

celebrity endorser.

Page 63: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

43

Gambar 2.1

Bagan Kerangka Pemikiran

Gambar 2.1 Bagan Kerangka Penelitian

Harga ( X1 )

Pesan Iklan ( X2 )

Keputusan

Pembelian

( Y )

Celebrity Endorser ( X3 )

Uji Validitas

Uji Reliabilitas

Uji Asumsi Klasik

Uji Normalitas

Uji Multikolinieritas

Uji Heteroskedasitas

Uji Hipotesis

Uji t (Parsial)

Uji F (simultan)

Analisis Regresi Berganda

Koefisien Determinasi

Kesimpulan

Pengguna Smartphone

Oppo

Page 64: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

44

D. Hipotesis Penelitian

Hipotesis merupakan jawaban sementara terhadap rumusan masalah

penelitian, dimana rumusan masalah penelitian telah dinyatakan dalam bentuk

pertanyaan. Dikatakan sementara, karena jawaban yang diberikan baru di

dasarkan pada teori yang relevan, belum didasarkan pada fakta-fakta empiris

yang diperoleh melalui pengumpulan data. Jadi hipotesis juga dapat

dinyatakan sebagai jawaban teoritis terhadap rumusan masalah penelitian,

belum jawaban yang empiris (Sugiyono, 2009).

Hipotesis dalam penelitian ini yang berkaitan dengan ada dan tidaknya

pengaruh independen terhadap dependen. HO merupakan hipotesis yang

menunjukan tidak adanya pengaruh signifikan, sedangkan Ha adalah

hipotesis penelitian yang menunujukan adanya pengaruh signifikan. Adapun

perumusan hipotesis atas pengujian yang dilakukan disini adalah:

1. Hipotesis secara parsial dari masing-masing variabel yang diteliti

terhadap keputusan pembelian sebagai berikut:

a. Ho : 1 = 0 tidak ada pengaruh yang signifikan antara harga terhadap

keputusan pembelian

Ha : 1 0 ada pengaruh yang signifikan antara harga terhadap

keputusan pembelian

b. Ho : 2 = 0 tidak ada pengaruh yang signifikan antara pesan iklan

terhadap keputusan pembelian.

Ha : 2 0 ada pengaruh yang signifikan antara pesan iklan terhadap

keputusan pembelian

Page 65: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

45

c. Ho : 3 = 0 tidak ada pengaruh yang signifikan antara celebrity

endorser terhadap keputusan pembelian.

Ha : 3 0 ada pengaruh yang signifikan antara celebrity endorser

terhadap keputusan pembelian

2. Hipotesis pengaruh secara simultan (bersama-sama):

a. Ho : 1, 2, 3 = 0 tidak ada pengaruh yang signifikan antara harga,

pesan iklan, dan celebrity endorser terhadap keputusan pembelian

b. Ha : 1, 2, 3 0 ada pengaruh yang signifikan antara harga, pesan

iklan, dan celebrity endorser terhadap keputusan pembelian

Page 66: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

46

BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

A. Ruang Lingkup Penelitian

1. Wilayah dan Waktu Penelitian

Dalam penelitian ini, penulis membatasi wilayah dan tempat

penelitian yang akan dilakukan di Jabodetabek. Waktu penelitian ini

berlangsung dari bulan Januari sampai ditemukan data yang diperlukan.

2. Variabel Penelitian

Berdasarkan pokok masalah dan hipotesis,maka variabel yang akan

diteliti dan dianalisis dalam penelitian ini dibagi menjadi dua macam,

yaitu variabel independen (X) dan variabel dependen (Y). Variabel

independen dalam penelitian ini adalah harga (X1), pesan iklan (X2) dan

celebrity endorser (X3). Sedangkan variabel dependen dalam penelitian

ini adalah keputusan pembelian (Y).

B. Metode Penentuan Sampel

1. Populasi

Menurut Sugiyono (2009), populasi adalah wilayah generalisasi

yang terdiri atas: obyek atau subyek yang mempunyai kualitas dan

karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan

kemudian ditarik kesimpulannya. Sifat populasi adalah objek atau

individu yang berkarakteristik sejenis atau mempunyai ciri-ciri yang

Page 67: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

47

sama. Populasi dari penelitian ini adalah pembeli smartphone Oppo di

daerah Jabodetabek.

2. Sampel

Menurut Priyono (2016), sampel merupakan bagian dari populasi

yang ingin diteliti. Oleh karena itu, sampel harus dilihat sebagai suatu

pendugaan terhadap populasi dan bukan populasi itu sendiri.

Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah

nonprobability sampling, yaitu teknik penggambilan sampel yang tidak

memberi peluang atau kesempatan sama bagi setiap unsur atau anggota

populasi untuk dipilih menjadi sampel (Sugiyono, 2009). Metode

pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah

purposive sampling. Teknik ini dipilih atas dasar pertimbangan peneliti

bahwa informasi yang dibutuhkan dapat diperoleh dari satu kelompok

sasaran tertentu yang mampu memberikan informasi bagi penelitian.

Dengan demikian, pembeli smartphone Oppo di daerah Jabodetabek

menjadi obyek penelitian.

Sugiyono (2009) menyarankan tentang ukuran sampel untuk suatu

penelitian, yaitu:

a. Ukuran sampel yang layak dalam penelitian adalah antara 30 sampai

dengan 500

b. Bila sampel dibagi dalam kategori maka jumlah anggota sampel setiap

kategori minimal 30

Page 68: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

48

c. Bila dalam penelitian akan melakukan analisis dengan multivariate

(kolerasi atau regresi ganda misalnya), maka jumlah anggota sampel

minimal 10 kali dari jumlah variabel yang diteliti. Misalnya variabel

penelitiannya ada 5 (independen + dependen), maka jumlah anggota

sampel = 10 5 = 50.

d. Untuk penelitian eksperimen yang sederhana, yang menggunakan

kelompok eksperimen dan kelompok kontrol, maka jumlah anggota

sampel masing-masing antara 10 s/d 20.

Berdasarkan pendapat para ahli tersebut maka peneliti menetapkan

jumlah sampel yang akan diambil dalam penelitian ini adalah sebanyak

100 sampel.

C. Metode Pengumpulan Data

1. Data Primer

Menurut Sugiyono (2009), data primer adalah sumber data yang

langsung memberikan data kepada pengumpul data. Data primer

merupakan data yang didapat dari sumber, dari individu atau

perseorangan, seperti hasil wawancara atau hasil pengisian kuesioner

yang telah diisi oleh responden, meliputi identitas dan tanggapan

responden.

Dalam melakukan penelitian, data yang di kumpulkan akan

digunakan untuk memecahkan masalah yang ada sehingga data-data

tersebut harus benar-benar dapat dipercaya dan akurat. Data yang

Page 69: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

49

digunakan dalama penelitian ini diperoleh melalui metode penyebaran

kuesioner kepada responden.

a. Kuesioner

Kuesioner merupakan teknik pengumpulan data yang dilakukan

dengan cara memberi seperangkat pertanyaan atau pernyataan

tertulis kepada responden untuk dijawabnya (Sugiyono, 2009).

Kuesioner merupakan teknik pengumpulan data yang efisien bila

peneliti tahu dengan pasti variabel yang akan diukur dan apa yang

bias diharapkan dari responden. Kuesioner juga cocok digunakan

bila jumlah responden cukup besar dan tersebar di wilayah yang

luas. Kuesioner dapat berupa pertanyaan atau pernyataan tertutup

atau terbuka, dapat diberikan kepada responden secara langsung atau

dikirim melalui pos atau internet.

b. Skala Liker

Dalam penelitian ini, pengukuran variabel menggunakan skala

Likert. Skala Likert digunakan untuk mengukur sikap, pendapat, dan

persepsi seseorang atau sekelompok orang tentang fenomena sosial

(Sugiyono, 2009). Dengan skala Likert, maka variabel yang akan

diukur dijabarkan menjadi indikator variabel. Kemudian indiaktor

tersebut dijadikan sebagai titik untuk menyusun item-item instrumen

yang dapat berupa pertanyaan dan pernyataan. Jawaban setiap

instrumen yang menggunakan skala Likert mempunyai gradasi dari

Page 70: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

50

sangat positif sampai sangat negatif yang berupa kata-kata, antara

lain:

Tabel 3.1

Tabel Skala Likert

No Deskripsi Skor

1 Sangat Setuju/selalu/sangat positif - SS 5

2 Setuju/sering/positif – S 4

3 Ragu-ragu/kadang-kadang/netral – RG 3

4 Tidak Setuju/hampir tidak pernah/negatif – TS 2

5 Sangat Tidak Setuju/tidak pernah – STS 1

Sumber : Sugiyono, 2009

2. Data Sekunder

Menurut Sugiyono (2009), data sekunder adalah sumber data yang

tidak langsung memberikan data kepada pengumpul data, misalnya

melalui orang lain atau lewat dokumen. Data sekunder umumnya

digunakan oleh peneliti untuk memberikan gambaran tambahan

gambaran pelengkap, ataupun untuk diperoses lebih lanjut. Data

sekunder yang digunakan dalam penelitian ini berupa studi kepustakaan,

majalah-majalah perekonomian, dan informasi dokumentasi lain yang

dapat diambil melalui sistem online yang layak dijadikan sumber.

D. Metode Analisis Data

1. Uji Validitas dan Realibilitas

a. Uji Validitas

Uji validitas digunakan untuk mengukur sah atau valid tidaknya

suatu kuesioner. Suatu kuesioner dikatakan valid jika pertanyaan

Page 71: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

51

pada kuesioner mampu untuk mengungkapkan sesuatu yang akan

diukur oleh kuesioner tersebut. Uji validitas ini dapat dilakukan

dengan menggunakan korelasi antar skor tiap butir pertanyaan

dengan total skor konstruk atau variabel. Setelah itu menentukan

hipotesis, Ho: skor butir pertanyaan berkorelasi positif dengan total

konstruk dan Ha: skor butir pertanyaan tidak berkorelasi positif

dengan skor total konstruk. Setelah mengajukan hipotesis kemudian

uji dengan membandingkan r hitung (tabel corrected item total

correlation) dengan r tabel (tabel product moment dengan signifikan

0,05) untuk degree of fredom (df) = n – k. Suatu koesioner dikatakan

valid apabila r hitung dan r tabel bernilai positif (Ghozali, 2011).

Jadi uji validitas ingin mengukur apakah pertanyaan dalam kuesioner

sudah benar dapat mengukur apa yang hendak kita ukur.

b. Uji Reliabilitas

Uji reliabilitas adalah alat untuk mengukur suatu kuesioner yang

merupakan indikator dari variabel atau konstruk. Suatu kuesioner

dikatakan reliabel atau handal jika jawaban seseorang terhadap

pertanyaan adalah konsisten atau stabil dari waktu ke waktu

(Ghozali, 2011).

Adapun cara yang digunakan untuk menguji reliabilitas kuesioner

dalam penelitian ini adalah mengukur reliabilitas dengan uji statistik

Cronbanch Alpha, yaitu suatu konstruk atau variabel dikatakan

Page 72: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

52

reliabel jika memberikan nilai Cronbanch Alpha > 0,70 (Ghozali,

2011)

2. Uji Asumsi Klasik

a. Uji Normalitas

Uji Normalitas bertujuan untuk menguji apakah dalam model

regresi, varibel residual memiliki distribusi normal (Ghozali, 2011).

Metode grafik yang handal adalah dengan melihat normal

probability plot yang membandingkan distribusi kumulatif dari

distribusi. Distribusi normal akan membentuk suatu garis lurus

diagonal, dan ploting data residual akan dibandingkan dengan garis

diagonal. Jika data menyebar di sekitar garis diagonal, maka model

regresi memenuhi asumsi normalitas. Jika distribusi data residual

normal, maka garis yang menggambarkan data sesungguhnya akan

mengikuti garis diagonalnya. Uji normalitas data juga dilakukan

dengan uji Kolmogorov-Smirnov. Untuk mempermudah dalam

melakukan perhitungan secara sratistik. Suatu data dinyatakan

berdistribusi normal jika nilai Asymp Sig (2-tailed) hasil perhitungan

Kolmogorov-Smirnov lebih besar dari 1/2 atau 0,05 (Ghozali,

2011).

b. Uji Multikolinieritas

Uji Multikolinieritas bertujuan untuk menguji apakah dalam model

regresi ditemukan adanya korelasi antar varibel bebas (independen)

(Ghozali, 2011). Model regresi yang baik seharusnya tidak terjadi

Page 73: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

53

korelasi di antara variabel independen. Jika variabel independen

saling berkorelasi, maka variabel-variabel tidak ortogonal. Variabel

ortogonal adalah variabel independen yang nilai korelasi antar

sesama variabel independen sama dengan nol. Multikolonieritas

dapat juga dilihat dari nilai tolerance dan lawannya Variance

Inflantion Factor (VIF). Kedua ukuran ini menunjukan setiap

variabel independen manakah yang dijelaskan oleh variabel

independen lainnya. Setiap variabel independen menjadi variabel

dependen (terikat) dan diregresi terhadap variabel independen lainya.

Tolerance mengukur variabilitas variabel independen yang terpilih

yang tidak dijelaskan oleh variabel independen lainya. Jadi nilai

Tolerance yang rendah sama dengan VIF tinggi (Karena VIF =

1/tolerance). Nilai cutoff yang umum dipakai untuk menunjukan

adanya Multikolonieritas adalah nilai tolerance 0,10 atau sama

dengan nilai VIF 10.

c. Uji Heteroskedastisitas

Uji Heteroskedastisitas bertujuan untuk menguji apakah dalam

model regresi terjadi ketidaksamaan variance dari residual satu

pengamatan ke pengamatan yang lain. Jika variance dari residual

satu pengamatan ke pengamatan yang lain tetap, maka disebut

Homoskedastisitas dan jika berbeda, disebut Heteroskedastisitas.

Model regresi yang baik adalah yang Homoskedastisitas.

Kebanyakan data crosssection mengandung situasi

Page 74: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

54

Heteroskedastisitas, karena data ini menghimpun data yang mewakili

berbagai ukuran (kecil, sedang, besar). Salah satu cara mendeteksi.

Salah satu cara mendeteksi ada atau tidaknya Heteroskedastisitas

adalah dengan melihat grafik plot antara nilai prediksi variabel

terikat (dependen), yaitu ZPRED dengan residual RSESID. Jika ada

pola tertentu, seperti titik-titik yang ada membentuk pola tertentu

yang teratur (bergelombang, melebar kemudian menyempit), maka

mengindikasikan telah terjadi Heteroskedastisitas dan jika tidak ada

pola yang jelas, serta titik-titik menyebar di atas dan di bawah angka

0 pada sumbu Y, maka tidak terjadi Heteroskedastisitas. Secara

statistik juga dilakukan dengan uji Glesjer, yang bertujuan untuk

menguji apakah dalam model regresi terjadi ketidaksamaan variance

dari residual satu pengamatan ke pengamatan yang lain. Model

regresi yang baik adalah jika tidak terjadi Heteroskedastisitas yaitu

jika nilai signifikan lebih besar dari 0,05 atau disebut terjadi

Homoskedasitas, sedangkan jika nilai signifikan lebih kecil dari

0,05, maka terjadi Heteroskedasitas (Ghozali, 2011).

3. Uji Hipotesis

a. Uji t (Uji Parsial)

Uji statistik t pada dasarnya menunjukan seberapa jauh pengaruh

variabel penjelas atau independen secara individual dalam

menerangkan variasi variabel dependen (Ghozali, 2011). Salah satu

kriteria pengujian adalah dengan membandingkan nilai t hitung

Page 75: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

55

dengan nilai t tabel. Ho diterima jika nilai t hitung berada diantara

nilai t tabel (-) dan (+). Dengan demikian, bila nilai t hitung lebih

kecil atau sama dengan (≤) tabel maka Ho diterima dan Ha ditolak.

Dan Ho aka ditolak jika –t hitung ˂ –t tabel atau t hitung ˃ t tabel.

b. Uji F (Uji Simultan)

Menurut Ghozali (2011), uji statistik F pada dasarnya menunjukan

apakah semua variabel independen atau bebas yang dimaksudkan

dalam model mempunyai pengaruh secara bersama-sama terhadap

variabel dependen atau terikat. Salah satu cara melakukan uji F

adalah dengan membandingkan nilai F hasil perhitungan (Fhitung)

dengan nilai F menurut tabel (Ftabel). Ho diterima jika Fhitung ≤

Ftabelmdan Ho ditolak jika Fhitung ˃ Ftabel.

4. Analisis Regresi Linier Berganda

Analisis Regresi Linier Berganda digunakan untuk menentukan

pengaruh dua atau lebih variabel dependen (variabel bebas) terhadap satu

variabel independen (variabel terikat) atau untuk membuktikan ada atau

tidaknya hubungan fungsional antara dua buah variabel bebas (X) atau

lebih dengan sebuah variabel terikat (Y).

Penelitian ini menggunakan teknik Analisis Regresi Linier Berganda

dengan menggunakan program Statistical Product and Service Solution

(SPSS). Variabel dependen adalah keputusan pembelian, sedangkan

variabel independen meliputi harga, pesan iklan dan celebrity endorser.

Model regresi pada penelitian ini adalah:

Page 76: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

56

Keterangan

Y = keputusan pembelian

ɑ = konstanta

1, 2, 3 = koefisien regresi linier masing-masing variabel

X1 = harga

X2 = pesan iklan

X3 = celebrity endorser

e = standar kesalahan

5. Koefisien Determinasi (R2)

Koefisien Determinasi (R2) pada intinya mengukur seberapa jauh

kemampuan model (harga, pesan iklan, celebrity endorser) dalam

menerangkan variasi variabel dependen atau terikat (keputusan

pembelian). Nilai koefisien determinasi adalah antara nol (0) dan satu

(1). Nilai R2 yang kecil berarti kemampuan variabel-variabel independen

(bebas) dalam menjelaskan variasi variabel dependen amat terbatas. Nilai

yang mendekati satu berarti variabel-variabel independen memberikan

hampir semua informasi yang dibutuhkan untuk memprediksi variasi

variabel dependen (Ghozali, 2011).

Untuk regresi dengan lebih dari dua variabel independen,

digunakan adjusted R2

sebagai koefisien determinasi. Adjusted R Square

adalah R Square yang telah disesuaikan. Nilai R2

berkisar dari 0 sampai

dengan 1. Jika mendekati 1, berarti semakin kuat kemampuan variabel

Page 77: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

57

independen dalam menjelaskan variabel dependen. Sebaliknya, jika nilai

mendekati angka 0 berarti semakin lemah kemampuan variabel

independen untuk apat menjelaskan fluktuasi variabel dependen.

6. Operasional Variabel Penelitian

Menurut Sugiyono (2009), variabel penelitian adalah segala

sesuatu yang berbentuk apa saja yang ditetapkan oleh peneliti untuk

dipelajari sehingga diperoleh informasi tentang hal tersebut, kemudian

ditarik kesimpulannya.

Variabel-variabel dalam penelitian ini yang terdiri dari tiga

variabel independen (X) yaitu, harga (X1), pesan iklan (X2) dan celebrity

endorser (X3). Sedangkan variabel dependen (Y), yaitu keputusan

pembelian. Variabel-variabel serta indikator penelitian dapat dilihat

dalam tabel berikut:

Tabel 3.2

Operasional Variabel

Variabel

Penelitian Dimensi Indikator Skala

Harga

(X1)

Kotler dan

Amstrong

(2012)

1. Harga sesuai dengan

manfaat

Likert

2. Harga sesuai dengan

kualitas produk

Likert

3. Harga memberikan

kepuasan kepada

konsumen

Likert

Likert

Pesan

Iklan

(X2)

Kotler dan

Amstrong

(2012)

Isi Pesan 1. Tema rasional dan

emosional

Likert

Struktur Pesan 2. Penyajian pesan Likert

Format Pesan 3. Musik, gerak tubuh,

ekspresi wajah dan

kualitas suara

Likert

Page 78: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

58

Variabel

Penelitian Dimensi Indikator Skala

Celebrity

Endorser

(X3)

Shimp

dan

Andrews

(2013)

Expertise 1. Pengetahuan,

pengalaman atau

keterampilan endorser

Likert

Trustworthiness 2. Kejujuran, integritas dan

dapat dipercayainya

endorser

Likert

Attractiveness 3. Ketertarikan terhadap

endorser

Likert

Power

4. Besarnya pengaruh yang

dimiliki endorser

Likert

Keputusan

Pembelian

(Y)

Kotler dan

Keller

(2012)

Pilihan Produk 1. Keputusan konsumen

tentang jenis produk

Likert

Pilihan Merek 2. Keputusan konsumen

tentang merek yang akan

dibeli

Likert

Pilihan Dealer 3. Keputusan konsumen

tentang tempat atau toko

yang akan di kunjungi

Likert

Jumlah

Pembelian

4. Seberapa banyak produk

yang akan dibeli

Likert

Waktu

Pembelian

5. Kapan akan melakukan

pembelian

Likert

Metode

Pembelian

6. Metode pembayaran

untuk melakukan

pembelian

Likert

Page 79: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

59

BAB IV

ANALISIS DAN PEMBAHASAN

A. Gambaran Umum Objek Penelitian

Tahun 2013 adalah tahun dimana kiprah pertama kali smartphone Oppo di

Indonesia. Meski termasuk sebagai pemain muda di industri smartphone

Indonesia, namun Oppo memiliki berbagai produk andalan yang telah

dikeluarkan. Ada sekitar 37 produk dari beragam kategori kelas yang

dikeluarkan oleh Oppo baik itu untuk kelas menengah hingga tingkatan kelas

pengguna atas.

Sejarah smartphone Oppo dimulai dengan tidak mengikuti tren pasar yang

mayoritas merupakan smartphone asal China. Harga murah dengan design

yang tergolong sama, serta spesifikasi sekadarnya banyak diadopsi oleh

perusahaan smartphone asal China di Indonesia. Oppo tidak mengawali

dengan hal tersebut, Oppo yakin bahwa seri pertama yang dikenalkan dengan

nama seri Oppo Find 5 akan lebih dikenal dibanding kompetitornya yang

bermain dengan strategi sama.

Oppo memiliki konsep Selfie Expert, konsep ini bertujuan untuk

menjadikan Oppo sebagai “Top of Mine” bagi konsumen, maksudnya adalah

ketika konsumen mencari smartphone dengan kamera depan paling mumpuni,

yang pertama dipikirkan adalah Oppo. Produk dari Selfie Expert ini memiliki

resolusi kamera depan 8mp (F1) dan 16mp (F1 Plus dan F1s).

Page 80: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

60

Oppo sudah menggunakan jasa celebrity endorser sejak tahun 2016

untuk produk-produknya. Penyanyi yang sedang naik daun Isyana Sarasvati,

telah menjadi endorser untuk tiga produk Oppo yaitu, Neo7, F1, dan F1s.

Kemudian ada pembalap F1 dari Indonesia Rio Haryanto yang juga menjadi

endorser untuk Oppo F1. Artis papan atas Reza Rahardian pun turut

digunakan sebagai endorser untuk Oppo F3. Penyanyi Raisa juga merupakan

endorser untuk Oppo F1s dan F3 Plus. Kemudian Chelsea Islan sebagai

endorser untuk Oppo F3 Red Edition, F5, F7, dan yang terbaru adalah F9.

Penelitian ini akan berfokus pada iklan smartphone Oppo F9 dengan celebrity

endorser Chelsea Islan.

Chelsea Islan adalah aktris Indonesia yang dikenal lewat aktingnya

di Merry Riana: Mimpi Sejuta Dolar (2014) dan Di Balik 98 (2015). Aktris

yang menggeluti teater sejak SD ini juga didapuk memainkan tokoh utama

wanita di Headshot (2017) yang tayang di berbagai festival internasional.

Kurang dari 5 tahun perjalanan karirnya di dunia akting profesional, beberapa

penghargaan sudah diraih oleh Chelsea Islan. Salah satunya adalah Actress of

the Year di Kids Choice Awards tahun 2015 sampai 2018 secara berturut-

turut. Selain itu, Chelsea Islan juga dinobatkan sebagai Woman of the

Year di Beauty Awards 2017.

Di luar akting, Chelsea Islan juga mendapat penghargaan, salah satunya

adalah Innovative Young Leader di Southeast Asia Young Leaders Summit

2017. Pencapaian ini diraihnya berkat kontribusinya mendorong anak-anak

muda untuk menjaga persatuan bangsa lewat komunitas Youth of Indonesia.

Page 81: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

61

Selain itu juga Oppo mengeluarkan produk-produknya dengan harga

yang cukup terjangkau. Oppo Neo7 dihargai dengan Rp 1.389.000, kemudian

Oppo F1 dihargai dengan Rp 3.499.000, Oppo F1s dihargai Rp 3.499.000,

Oppo F3 plus Rp 5.199.000, F3 Red Edition dihargai Rp 4.100.000, F5 Rp

3.549.000, F7 dihargai Rp 4.200.000, dan yang terbaru F9 dihargai Rp

4.300.000 Dengan kisaran harga tersebut, diharapkan pangsa pasar Oppo

akan terus semakin bertambah.

B. Pembahasan Hasil Kuesioner

Sebelum melakukan analisa dalam penelitian ini lebih dahulu

dikemukakan gambaran karakteristik responden yang digunakan untuk

melengkapi penelitian, meliputi jenis kelamin, usia, pekerjaan, pengeluaran

per bulan, dan tempat tinggal.

Responden dalam penelitian ini adalah pembeli smartphone Oppo di

daerah Jabodetabek. Adapun uraian gambaran umum responden pada

penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Karakteristik Responden

a. Karakteristik Responden Menurut Jenis Kelamin

Berdasarkan hasil penelitian mengenai karakteristik responden

berdasarkan jenis kelamin dapat dilihat pada tabel berikut ini:

Tabel 4.1

Jenis Kelamin Responden

Keterangan Jumlah

Pria 32

Wanita 68

Total 100

Page 82: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

62

Sumber: data primer yang diolah, 2018

Berdasarkan Tabel 4.1 di atas terlihat bahwa responden dengan

jenis kelamin pria berjumlah 32 responden atau sebanyak 32%,

sedangkan jumlah responden dengan jenis kelamin wanita berjumlah

68 responden atau sebanyak 68%.

b. Karakteristik Responden Menurut Usia

Berdasarkan hasil penelitian mengenai karakteristik responden

berdasarkan usia dapat dilihat pada tabel berikut ini:

Tabel 4.2

Usia Responden

Keterangan Jumlah

< 20 tahun 18

21 – 30 tahun 80

31 – 40 tahun 2

41 – 50 tahun 0

> 51 tahun 0

Total 100

Sumber: data primer yang diolah, 2018

Berdasarkan Tabel 4.2 di atas terlihat bahwa responden yang

memiliki usia dibawah 20 tahun berjumlah 18 responden atau

sebanyak 18%, responden yang memiliki usia 21 hingga 30 tahun

berjumlah 80 responden atau sebanyak 80%, responden dengan usia

31 hingga 40 tahun berjumlah 2 responden atau 2%, responden yang

memiliki usia 41 s/d 50 dan diatas 51 tahun berjumlah 0 reponden

atau 0%.

c. Karakteristik Responden Menurut Pekerjaan

Page 83: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

63

Berdasarkan hasil penelitian mengenai karakteristik responden

berdasarkan pekerjaan dapat dilihat pada tabel berikut ini:

Tabel 4.3

Pekerjaan Responden

Keterangan Jumlah

Pelajar/Mahasiswa 50

Karyawan/Pegawai Swasta 35

TNI/Polri 0

PNS 0

Wiraswasta 2

Ibu Rumah Tangga 9

Lainnya 4

Total 100%

Sumber: data primer yang diolah, 2018

Berdasarkan Tabel 4.3 di atas terlihat bahwa responden yang

bekerja sebagai Pelajar/Mahasiswa berjumlah 50 responden atau

sebanyak 50%, jumlah responden yang bekerja sebagai

Karyawan/Pegawai Swasta berjumlah 35 responden atau sebanyak

35%, jumlah responden yang bekerja sebagai PNS/TNI/Polri

berjumlah 0 responden atau sebanyak 0%, jumlah responden yang

bekerja sebagai Wiraswasta berjumlah 2 reponden atau 2%, jumlah

responden yang bekerja sebagai Ibu Rumah Tangga berjumlah 9

responden atau sebanyak 9%, jumlah responden yang memiliki

pekerjaan lainnya berjumlah 4 reponden atau 4%.

d. Karakteristik Responden Menurut Pengeluaran per Bulan

Berdasarkan hasil penelitian mengenai karakteristik responden

berdasarkan pengeluaran per bulan dapat dilihat pada tabel berikut

ini:

Page 84: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

64

Tabel 4.4

Pengeluaran per Bulan Responden

Keterangan Jumlah

< Rp 1.000.000 41

Rp 1.000.000,- s/d Rp 3.000.000 37

> Rp 3.000.000,- s/d Rp. 5.000.000,- 15

> Rp 5.000.000,- s/d Rp. 10.000.000,- 5

> Rp 10.000.000,- 2

Total 100

Sumber: data primer yang diolah, 2018

Berdasarkan Tabel 4.4 di atas terlihat bahwa responden yang

memiliki pengeluaran total per bulan < Rp 1.000.000,- berjumlah 41

responden atau sebanyak 41%, jumlah responden yang memiliki

pengeluaran total per bulan Rp 1.000.000,- s/d Rp 3.000.000,-

berjumlah 37 responden atau sebanyak 37%, jumlah responden yang

memiliki pengeluaran total per bulan > Rp 3.000.000,- s/d Rp

5.000.000,- berjumlah 15 responden atau sebanyak 15%, jumlah

responden yang memiliki pengeluaran total per bulan > Rp

5.000.000,- s/d Rp 10.000.000,- berjumlah 5 reponden atau 5% dan

jumlah responden yang memiliki pengeluaran total per bulan > Rp

10.000.000,- berjumlah 2 reponden atau 2%.

e. Karakteristik Responden Menurut Daerah Tempat Tinggal

Berdasarkan hasil penelitian mengenai karakteristik responden

berdasarkan daerah tempat tinggal dapat dilihat pada tabel berikut

ini:

Page 85: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

65

Tabel 4.5

Daerah Tempat Tinggal Responden

Keterangan Jumlah

Jakarta 32

Bogor 32

Depok 11

Tangerang 23

Bekasi 2

Lainnya 0

Total 100

Sumber: data primer yang diolah, 2018

Berdasarkan Tabel 4.5 di atas terlihat bahwa responden yang

memiliki daerah tempat tinggal di Jakarta berjumlah 32 responden

atau sebanyak 32%, jumlah responden yang memiliki daerah tempat

tinggal di Bogor berjumlah 32 responden atau sebanyak 32%, jumlah

responden yang memiliki daerah tempat tinggal di Depok berjumlah

11 responden atau sebanyak 11%, jumlah responden yang memiliki

daerah tempat tinggal di Tangerang berjumlah 23 reponden atau

23%, jumlah responden yang memiliki daerah tempat tinggal di

Bekasi berjumlah 2 reponden atau 2%, dan jumlah responden yang

memiliki daerah tempat tinggal di daerah lainnya berjumlah 0

reponden atau 0%.

2. Hasil Uji Validitas dan Uji Reliabilitas

a. Hasil Uji Validitas

Uji validitas digunakan untuk mengukur valid atau tidaknya

suatu kuesioner. Pengujian ini digunakan dengan menggunakan

Correlated Item Total Correlation, kriteria yang digunakan dalam

Page 86: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

66

menentukan valid tidaknya pertanyaan atau pernyataan yang

digunakan dalam penelitian ini adalah:

1) Tingkat Kepercayaan 95% ( = 5%).

2) Jumlah responden sebanyak 30 responden untuk pra uji.

3) r hitung (tabel Correlated Item Total Correlation > r table

(tabel product moment) atau bernilai positif maka data dikatakan

valid.

Uji validitas akan menguji masing-masing variabel yang akan

digunakan dalam penelitian ini. Berikut adalah hasil uji validitas dari

variabel harga, pesan iklan, dan celebrity endorser terhadap

keputusan pembelian smartphone Oppo di daerah Jabodetabek.

Jumlah yang digunakan untuk mengukur uji validitas dan realibilitas

sebanyak 30 sampel, data ini tidak digunakan lagi untuk melakukan

uji selanjutnya.

1) Variabel Harga

Tabel 4.6

Uji Validitas Variabel Harga

Pernyataan r hitung r tabel Keterangan

Harga 1 0,967 0,361 valid

Harga 2 0,916 0,361 valid

Harga 3 0,921 0,361 valid

Sumber: data diolah dengan SPSS 23.0, 2018

Tabel 4.6 menunjukan bahwa variabel harga memiliki

kriteria valid untuk semua pernyataan berdasarkan kriteria r

hitung lebih besar dari r tabel (0,361).

Page 87: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

67

2) Variabel Pesan Iklan

Tabel 4.7

Uji Validitas Pesan Iklan

Pernyataan r hitung r tabel Keterangan

Pesan Iklan 1 0,796 0,361 valid

Pesan Iklan 2 0,895 0,361 valid

Pesan Iklan 3 0,841 0,361 valid

Pesan Iklan 4 0,905 0,361 valid

Pesan Iklan 5 0,883 0,361 valid

Pesan Iklan 6 0,858 0,361 valid

Pesan Iklan 7 0,875 0,361 valid

Pesan Iklan 8 0,854 0,361 valid

Pesan Iklan 9 0,867 0,361 valid

Sumber: data diolah dengan SPSS 23.0, 2018

Tabel 4.7 menunjukan bahwa variabel pesan iklan memiliki

kriteria valid untuk semua pernyataan berdasarkan kriteria r

hitung lebih besar dari r tabel (0,361).

3) Variabel Celebrity Endorser

Tabel 4.8

Uji Validitas Variabel Celebrity Endorser

Pernyataan r

hitung r tabel Keterangan

Celebrity Endorser 1 0,906 0,361 valid

Celebrity Endorser 2 0,913 0,361 valid

Celebrity Endorser 3 0,935 0,361 valid

Celebrity Endorser 4 0,859 0,361 valid

Celebrity Endorser 5 0,920 0,361 valid

Celebrity Endorser 6 0,912 0,361 valid

Celebrity Endorser 7 0,840 0,361 valid

Celebrity Endorser 8 0,912 0,361 valid

Celebrity Endorser 9 0,615 0,361 valid

Celebrity Endorser 10 0,754 0,361 valid

Sumber: data diolah dengan SPSS 23.0, 2018

Page 88: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

68

Tabel 4.8 menunjukan bahwa variabel Celebrity Endorser

memiliki kriteria valid untuk semua pernyataan berdasarkan

kriteria r hitung lebih besar dari r tabel (0,361).

4) Variabel Keputusan Pembelian

Tabel 4.9

Uji Validitas Variabel Keputusan Pembelian

Pernyataan r

hitung r tabel Keterangan

Keputusan Pembelian 1 0.844 0.361 valid

Keputusan Pembelian 2 0.956 0.361 valid

Keputusan Pembelian 3 0.892 0.361 valid

Keputusan Pembelian 4 0.870 0.361 valid

Keputusan Pembelian 5 0.798 0.361 valid

Keputusan Pembelian 6 0.844 0.361 valid

Sumber: data diolah dengan SPSS 23.0, 2018

Tabel 4.9 menunjukan bahwa variabel Keputusan

Pembelian memiliki kriteria valid untuk semua pernyataan

berdasarkan kriteria r hitung lebih besar dari r tabel (0,361).

b. Hasil Uji Reliabilitas

Reliabilitas sebenarnya adalah alat untuk mengukur suatu

kuesioner yang merupakan indikator dari variabel atau konstruk.

Suatu kuesioner dikatakan reliabel atau handal jika jawaban

seseorang terhadap pernyataan adalah konsisten atau stabil dari

waktu ke waktu (Ghozali, 2011). SPSS memberikan fasilitas untuk

mengukur reliabilitas dengan uji statistik Cronbach’s Alpha () >

0,70 (Ghozali, 2011). Perhitungan koefisien Cronbach’s Alpha

dilakukan dengan menggunakan software SPSS versi 23.0.

Page 89: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

69

Berikut adalah hasil uji reliabilitas dari variabel harga, pesan

iklan, celebrity endorser terhadap keputusan pembelian smartphone

Oppo di daerah Jabodetabek:

1) Variabel Harga

Tabel 4.10

Uji Reliabilitas Variabel Harga

Variabel Cronbach’s

Alpha N of Items Keterangan

Harga 0,925 3 reliabel

Sumber: data diolah dengan SPSS 23.0, 2018

Tabel 4.10 menunjukan nilai Cronbach’s Alpha atas

variabel harga sebesar 0,925. Dengan demikian, dapat

disimpulkan bahwa pertanyaan dalam kuesioner ini, reliabel

karena mempunya nilai Cronbach’s Alpha lebih besar dari 0,70.

2) Variabel Pesan Iklan

Tabel 4.11

Uji Reliabilitas Variabel Pesan Iklan

Variabel Cronbach’s

Alpha N of Items Keterangan

Pesan Iklan 0,957 9 reliabel

Sumber: data diolah dengan SPSS 23,0, 2018

Tabel 4.11 menunjukan nilai Cronbach’s Alpha atas

variabel pesan iklan sebesar 0,957. Dengan demikian, dapat

disimpulkan bahwa pertanyaan dalam kuesioner ini, reliabel

karena mempunya nilai Cronbach’s Alpha lebih besar dari 0,70.

3) Variabel Celebrity Endorser

Page 90: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

70

Tabel 4.12

Uji Reliabilitas Variabel Celebrity Endorser

Variabel Cronbach’s

Alpha N of Items Keterangan

Celebrity

Endorser 0,958 10 reliabel

Sumber: data diolah dengan SPSS 23.0, 2018

Tabel 4.12 menunjukan nilai Cronbach’s Alpha atas

variabel Celebrity Endorser sebesar 0,958. Dengan demikian,

dapat disimpulkan bahwa pertanyaan dalam kuesioner ini,

reliabel karena mempunya nilai Cronbach’s Alpha lebih besar

dari 0,70.

4) Variabel Keputusan Pembelian

Tabel 4.13

Uji Reliabilitas Variabel Keputusan Pembelian

Variabel Cronbach’s

Alpha N of Items Keterangan

Keputusan

Pembelian 0,932 6 reliabel

Sumber: data diolah dengan SPSS 23,0, 2018

Tabel 4.32 menunjukan nilai Cronbach’s Alpha atas

variabel keputusan pembelian sebesar 0,932. Dengan demikian,

dapat disimpulkan bahwa pertanyaan dalam kuesioner ini,

reliabel karena mempunya nilai Cronbach’s Alpha lebih besar

dari 0,70.

3. Statistik Deskriptif Responden

Statistik deskriptif dimaksudkan untuk menganalisis data

berdasarkan atas hasil yang diperoleh dari jawaban terhadap masing-

Page 91: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

71

masing indikator pengukur variabel. Statistik deskriptif pada penelitian

ini adalah sebagai berikut:

a. Harga (X1)

Dalam penelitian harga (X1) ini digunakan 3 butir pertanyaan

untuk mengukur harga, yaitu:

Tabel 4.14

Harga Sesuai Dengan Manfaat Yang Dirasakan

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 7 7%

Setuju 59 59%

Ragu-ragu 30 30%

Tidak Setuju 3 3%

Sangat Tidak Setuju 1 1%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.14 yang menjawab sangat setuju sebanyak 7%,

setuju sebanyak 59%, ragu-ragu 30%, tidak setuju 3%, dan sangat

tidak setuju 1% mengenai harga sesuai dengan manfaat yang

dirasakan.

Tabel 4.15

Harga Sesuai Dengan Kualitas Yang Didapatkan

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 7 7%

Setuju 53 53%

Ragu-ragu 34 34

Tidak Setuju 5 5

Sangat Tidak Setuju 1 1

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.15 yang menjawab sangat setuju sebanyak 7%,

setuju sebanyak 53%, ragu-ragu 34%, tidak setuju 5%, dan sangat

Page 92: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

72

tidak setuju 1% mengenai harga sesuai dengan kualitas yang

didapatkan.

Tabel 4.16

Harga Yang Ditawarkan Membuat Puas

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 10 10%

Setuju 51 51%

Ragu-ragu 31 31%

Tidak Setuju 7 7%

Sangat Tidak Setuju 1 1%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.16 yang menjawab sangat setuju sebanyak 10%,

setuju sebanyak 51%, ragu-ragu 31%, tidak setuju 7%, dan sangat

tidak setuju 1% mengenai harga yang ditawarkan membuat puas.

b. Pesan Iklan (X2)

Dalam penelitian pesan iklan (X2) digunakan 9 (sembilan) butir

pernyataan untuk mengukur pesan iklan, yaitu :

Tabel 4.17

Isi Pesan Membuat Saya Paham Manfaat dari Smartphone Oppo

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 13 13%

Setuju 58 58%

Ragu-ragu 22 22%

Tidak Setuju 6 6%

Sangat Tidak Setuju 1 1%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.17 yang menjawab sangat setuju sebanyak 13%,

setuju sebanyak 58%, ragu-ragu 22%, tidak setuju 6%, dan sangat

Page 93: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

73

tidak setuju 1% mengenai isi pesan membuat paham manfaat dari

smartphone oppo.

Tabel 4.18

Isi Pesan Memotivasi Saya Untuk Membeli Smartphone Oppo

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 41 41%

Setuju 41 41%

Ragu-ragu 11 11%

Tidak Setuju 5 5%

Sangat Tidak Setuju 2 2%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.18 yang menjawab sangat setuju sebanyak 41%,

setuju sebanyak 41%, ragu-ragu 11%, tidak setuju 5%, dan sangat

tidak setuju 2% mengenai isi pesan memotivasi untuk membeli

smartphone oppo.

Tabel 4.19

Pesan Iklan Membuat Saya Berkesimpulan Positif Terhadap

Smartphone Oppo

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 42 42%

Setuju 38 38%

Ragu-ragu 17 17%

Tidak Setuju 1 1%

Sangat Tidak Setuju 2 2%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.19 yang menjawab sangat setuju sebanyak 42%,

setuju sebanyak 38%, ragu-ragu 17%, tidak setuju 1%, dan sangat

tidak setuju 2% mengenai pesan iklan membuat berkesimpulan

positif terhadap smartphone oppo.

Page 94: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

74

Tabel 4.20

Argumen pada Pesan Menimbulkan Ketertarikan Saya

Terhadap Smartphone Oppo

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 33 33%

Setuju 44 44%

Ragu-ragu 17 17%

Tidak Setuju 5 5%

Sangat Tidak Setuju 1 1%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.20 yang menjawab sangat setuju sebanyak 33%,

setuju sebanyak 44%, ragu-ragu 17%, tidak setuju 5%, dan sangat

tidak setuju 1% mengenai argument pada pesan menimbulkan

ketertarikan terhadap smartphone oppo.

Tabel 4.21

Argumen dalam Pesan Menunjukan Keunggulan Produk

Smartphone Oppo

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 19 19%

Setuju 54 54%

Ragu-ragu 22 22%

Tidak Setuju 4 4%

Sangat Tidak Setuju 1 1%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.21 yang menjawab sangat setuju sebanyak 19%,

setuju sebanyak 54%, ragu-ragu 22%, tidak setuju 4%, dan sangat

tidak setuju 1% mengenai argument dalam pesan menunjukan

keunggulan produk smartphone oppo.

Page 95: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

75

Tabel 4.22

Musik dalam Iklan Smartphone Oppo Mampu Menyampaikan

Pesan dengan Baik

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 17 17%

Setuju 54 54%

Ragu-ragu 20 20%

Tidak Setuju 7 7%

Sangat Tidak Setuju 2 2%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.22 yang menjawab sangat setuju sebanyak 17%,

setuju sebanyak 54%, ragu-ragu 20%, tidak setuju 7%, dan sangat

tidak setuju 2% mengenai musik dalam iklan smartphone oppo

mampu menyampaikan pesan dengan baik.

Tabel 4.23

Gerak Tubuh Bintang Iklan Smartphone Oppo Mampu

Menyampaikan Pesan dengan Baik

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 14 14%

Setuju 54 54%

Ragu-ragu 25 25%

Tidak Setuju 6 6%

Sangat Tidak Setuju 1 1%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.23 yang menjawab sangat setuju sebanyak 14%,

setuju sebanyak 54%, ragu-ragu 25%, tidak setuju 6%, dan sangat

tidak setuju 1% mengenai gerak tubuh bintang iklan smartphone

oppo mampu menyampaikan pesan dengan baik.

Page 96: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

76

Tabel 4.24

Ekspresi Wajah Bintang Iklan Smartphone Oppo

Menggambarkan Informasi dengan Jelas

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 23 23%

Setuju 51 51%

Ragu-ragu 21 21%

Tidak Setuju 4 4%

Sangat Tidak Setuju 1 1%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.24 yang menjawab sangat setuju sebanyak 23%,

setuju sebanyak 51%, ragu-ragu 21%, tidak setuju 4%, dan sangat

tidak setuju 1% mengenai harga ekspresi wajah bintang iklan

smartphone oppo menggambarkan informasi dengan jelas.

Tabel 4.25

Suara Bintang Iklan Smartphone Oppo Dapat Didengar dengan

Jelas

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 13 13%

Setuju 63 63%

Ragu-ragu 19 19%

Tidak Setuju 4 4%

Sangat Tidak Setuju 1 1%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.25 yang menjawab sangat setuju sebanyak 13%,

setuju sebanyak 63%, ragu-ragu 19%, tidak setuju 4%, dan sangat

tidak setuju 1% mengenai suara bintang iklan smartphone oppo

dapat didengar dengan jelas.

Page 97: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

77

c. Celebrity Endorser (X3)

Pada penelitian celebrity endorser (X3) menggunakan 10

(sepuluh) butir pertanyaan mengenai celebrity endorser, yaitu:

Tabel 4.26

Celebrity Endorser Memiliki Pengetahuan dalam Berkomunikasi

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 10 10%

Setuju 62 62%

Ragu-ragu 23 23%

Tidak Setuju 4 4%

Sangat Tidak Setuju 1 1%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.26 yang menjawab sangat setuju sebanyak 10%,

setuju sebanyak 62%, ragu-ragu 23%, tidak setuju 4%, dan sangat

tidak setuju 1% mengenai celebrity endorser memiliki pengetahuan

dalam berkomunikasi.

Tabel 4.27

Celebrity Endorser Memiliki Pengalaman dalam Berkomunikasi

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 7 7%

Setuju 41 41%

Ragu-ragu 26 26%

Tidak Setuju 18 18%

Sangat Tidak Setuju 8 8%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.27 yang menjawab sangat setuju sebanyak 7%,

setuju sebanyak 41%, ragu-ragu 26%, tidak setuju 18%, dan sangat

tidak setuju 8% mengenai celebrity endorser memiliki pengalaman

dalam berkomunikasi.

Page 98: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

78

Tabel 4.28

Celebrity Endorser Memiliki Keterampilan dalam

Berkomunikasi

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 27 27%

Setuju 55 55%

Ragu-ragu 13 13%

Tidak Setuju 4 4%

Sangat Tidak Setuju 1 1%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.28 yang menjawab sangat setuju sebanyak 27%,

setuju sebanyak 55%, ragu-ragu 13%, tidak setuju 4%, dan sangat

tidak setuju 1% mengenai celebrity endorser memiliki keterampilan

dalam berkomunikasi.

Tabel 4.29

Menurut Saya Celebrity Endorser Jujur dalam Kehidupan

Sehari-hari

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 22 22%

Setuju 47 47%

Ragu-ragu 23 23%

Tidak Setuju 6 6%

Sangat Tidak Setuju 2 2%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.29 yang menjawab sangat setuju sebanyak 22%,

setuju sebanyak 47%, ragu-ragu 23%, tidak setuju 6%, dan sangat

tidak setuju 2% mengenai menurut saya celebrity endorser jujur

dalam kehidupan sehari-hari.

Page 99: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

79

Tabel 4.30

Menurut Saya Celebrity Endorser Memiliki Integritas dalam

Bekerja

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 8 8%

Setuju 59 59%

Ragu-ragu 23 23%

Tidak Setuju 8 8%

Sangat Tidak Setuju 2 2%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.30 yang menjawab sangat setuju sebanyak 8%,

setuju sebanyak 59%, ragu-ragu 23%, tidak setuju 8%, dan sangat

tidak setuju 2% mengenai menurut saya celebrity endorser memiliki

integritas dalam bekerja.

Tabel 4.31

Menurut Saya Celebrity Endorser Dapat Dipercaya

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 21 21%

Setuju 53 53%

Ragu-ragu 20 20%

Tidak Setuju 5 5%

Sangat Tidak Setuju 1 1%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.31 yang menjawab sangat setuju sebanyak 21%,

setuju sebanyak 53%, ragu-ragu 20%, tidak setuju 5%, dan sangat

tidak setuju 1% mengenai menurut saya celebrity endorser dapat

dipercaya.

Page 100: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

80

Tabel 4.32

Saya Memiliki Kesamaan dengan Celebrity Endorser

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 25 25%

Setuju 43 43%

Ragu-ragu 16 16%

Tidak Setuju 11 11%

Sangat Tidak Setuju 5 5%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.32 yang menjawab sangat setuju sebanyak 25%,

setuju sebanyak 43%, ragu-ragu 16%, tidak setuju 11%, dan sangat

tidak setuju 5% mengenai saya memiliki kesamaan dengan celebrity

endorser.

Tabel 4.33

Saya Merasa Familiar dengan Celebrity Endorser

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 14 14%

Setuju 43 43%

Ragu-ragu 21 21%

Tidak Setuju 18 18%

Sangat Tidak Setuju 4 4%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.33 yang menjawab sangat setuju sebanyak 14%,

setuju sebanyak 43%, ragu-ragu 21%, tidak setuju 18%, dan sangat

tidak setuju 4% mengenai saya merasa familiar dengan celebrity

endorser.

Page 101: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

81

Tabel 4.34

Saya Menyukai Penampilan dan Kepribadian Celebrity Endorser

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 27 27%

Setuju 38 38%

Ragu-ragu 23 23%

Tidak Setuju 9 9%

Sangat Tidak Setuju 3 3%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.34 yang menjawab sangat setuju sebanyak 27%,

setuju sebanyak 38%, ragu-ragu 23%, tidak setuju 9%, dan sangat

tidak setuju 3% mengenai saya menyukai penampilan dan

kepribadian celebrity endorser.

Tabel 4.35

Saya Membeli Karena Terpengaruh Celebrity Endorser dalam

Iklan

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 22 22%

Setuju 44 44%

Ragu-ragu 20 20%

Tidak Setuju 8 8%

Sangat Tidak Setuju 6 6%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.35 yang menjawab sangat setuju sebanyak 22%,

setuju sebanyak 44%, ragu-ragu 20%, tidak setuju 8%, dan sangat

tidak setuju 6% mengenai saya membeli karena terpengaruh

celebrity endorser dalam iklan.

Page 102: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

82

d. Keputusan Pembelian (Y)

Pada penelitian keputusan pembelian (Y) menggunakan 6

(enam) butir pertanyaan mengenai keputusan pembelian yaitu:

Tabel 4.36

Saya Merasa Smartphone Oppo Lebih Baik dari Smartphone

Lain

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 12 12%

Setuju 48 48%

Ragu-ragu 30 30%

Tidak Setuju 5 5%

Sangat Tidak Setuju 5 5%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.36 yang menjawab sangat setuju sebanyak 12%,

setuju sebanyak 48%, ragu-ragu 30%, tidak setuju 5%, dan sangat

tidak setuju 5% mengenai saya merasa smartphone oppo lebih baik

dari smartphone lain.

Tabel 4.37

Saya Memutuskan Membeli Smartphone Oppo Karena Sesuai

dengan Yang Saya Harapkan

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 11 11%

Setuju 57 57%

Ragu-ragu 26 26%

Tidak Setuju 4 4%

Sangat Tidak Setuju 2 2%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.37 yang menjawab sangat setuju sebanyak 11%,

setuju sebanyak 57%, ragu-ragu 26%, tidak setuju 4%, dan sangat

Page 103: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

83

tidak setuju 2% mengenai saya memutuskan membeli smartphone

oppo karena sesuai dengan yang saya harapkan.

Tabel 4.38

Saya Membeli Smartphone Oppo di Dealer Terdekat

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 11 11%

Setuju 56 56%

Ragu-ragu 25 25%

Tidak Setuju 5 5%

Sangat Tidak Setuju 3 3%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.38 yang menjawab sangat setuju sebanyak 11%,

setuju sebanyak 56%, ragu-ragu 25%, tidak setuju 5%, dan sangat

tidak setuju 3% mengenai saya membeli smartphone oppo di dealer

terdekat.

Tabel 4.39

Saya Membeli Smartphone Oppo Sesuai dengan Kebutuhan

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 17 17%

Setuju 51 51%

Ragu-ragu 27 27%

Tidak Setuju 3 3%

Sangat Tidak Setuju 2 2%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.39 yang menjawab sangat setuju sebanyak 17%,

setuju sebanyak 51%, ragu-ragu 27%, tidak setuju 3%, dan sangat

tidak setuju 2% mengenai saya membeli smartphone oppo sesuai

dengan kebutuhan.

Page 104: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

84

Tabel 4.40

Saya Membeli Smartphone Oppo Ketika Butuh Smartphone

Untuk Berkomunikasi

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 19 19%

Setuju 57 57%

Ragu-ragu 18 18%

Tidak Setuju 4 4%

Sangat Tidak Setuju 2 2%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.40 yang menjawab sangat setuju sebanyak 19%,

setuju sebanyak 57%, ragu-ragu 18%, tidak setuju 4%, dan sangat

tidak setuju 2% mengenai saya membeli smartphone oppo ketika

butuh smartphone untuk berkomunikasi.

Tabel 4.41

Cara Pembayaran Bisa Tunai atau Kredit

Jumlah Persentase

Sangat Setuju 16 16%

Setuju 44 44%

Ragu-ragu 31 31%

Tidak Setuju 6 6%

Sangat Tidak Setuju 3 3%

Total 100 100%

Sumber: olahan data kuesioner, 2018

Dari Tabel 4.41 yang menjawab sangat setuju sebanyak 16%,

setuju sebanyak 44%, ragu-ragu 31%, tidak setuju 6%, dan sangat

tidak setuju 3% mengenai cara pembayaran bias tunai atau kredit.

Page 105: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

85

C. Hasil Uji Asumsi Klasik

1. Hasil Uji Normalitas Data

Uji normalitas bertujuan untuk menguji apakah dalam model regresi,

variabel pengganggu atau residual memiliki distribusi normal. Dalam uji

normalitas terdapat dua cara untuk mendeteksi apakah residual

berdistribusi normal atau tidak, yaitu dengan analisis grafik dan uji

statistik. Uji normalitas data dengan menggunakan pengolahan SPSS

23.0 menghasilkan grafik sebagai berikut

Gambar 4.1

Hasil Uji Normalitas Secara Grafik

Sumber : data diolah dari SPSS 23.0 2018

Page 106: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

86

Berdasarkan gambar di atas, dapat dilihat bahwa titik-titik yang

menyebar di sekitar garis diagonal dan penyebaran titik-titik data searah

dengan garis diagonal yang menandakan bahwa model asumsi regresi

memenuhi asumsi normalitas dan model regresi layak untuk

menganalisis pengaruh variabel-variabel bebas (harga, pesan iklan, dan

celebrity endorser) terhadap variabel terikat (keputusan pembelian).

Tabel 4.42

Uji Normalitas Dengan Cara Statistik

One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test

Unstandardized

Residual

N 100

Normal Parametersa,b

Mean .0000000

Std. Deviation .41833282

Most Extreme Differences Absolute .042

Positive .032

Negative -.042

Test Statistic .042

Asymp. Sig. (2-tailed) .200c,d

a. Test distribution is Normal.

b. Calculated from data.

c. Lilliefors Significance Correction.

d. This is a lower bound of the true significance.

Sumber : data diolah dari SPSS 23.0 2018

Berdasarkan uji Kolmogorov-Smirnov dapat diketahui bahwa nilai

unstandarized residual memiliki nilai asymp. Sig. (2-tailed) 0,200 yang

berarti > 0,05, ini membuktikan bahwa data terdistribusi dengan normal.

Page 107: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

87

2. Hasil Uji Multikolinieritas

Tabel 4.43

Hasil Uji Multikolinieritas

Model

Collinearity Statistics

Tolerance VIF

1 (Constant)

Harga .752 1.330

Pesan Ikllan .495 2.019

Celebrity

Endorser .443 2.258

Sumber : data diolah dari SPSS 23.0 2018

Untuk uji multikolinieritas untuk memperoleh korelasi yang

sebenarnya yang murni tidak dipengaruhi variabel-variabel lain yang

mungkin saja berpengaruh.

Berdasarkan Tabel 4.43 di atas, dari hasil uji Variance Inflation

Factor (VIF) pada hasil output SPSS 23.0 tabel coefficient masing-

masing variabel independen memiliki VIF dengan nilai < 10 yaitu

variabel harga sebesar 1,330, variabel pesan iklan sebesar 2,019 dan

untuk variabel celebrity endorser sebesar 2,258 sehingga dapat

disimpulkan bahwa tidak terjadi multikolinearitas. Sedangkan nilai

Tolerance > 0,10 yaitu untuk variabel harga sebesar 0,752, variabel

pesan iklan sebesar 0,495 dan untuk variabel celebrity endorser sebesar

0,443. Maka dapat dinyatakan model regresi linier berganda tidak

terdapat multikolinieritas antara variabel dependen dengan variabel

independen yang lain sehingga dapat digunakan dalam penelitian ini.

Page 108: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

88

3. Hasil Uji Heteroskedasitas

Uji heteroskedasitas bertujuan untuk menguji apakah dalam regresi

terjadi ketidaksamaan variance dari residual satu pengamatan yang lain.

Heteroskedasitas menunjukan bahwa variasi variabel tidak sama untuk

semua pengamatan. Pada heteroskedasitas kesalahan yang terjadi tidak

secara acak tetapi menunjukan hubungan sistematis sesuai dengan

besarnya satu atau lebih variabel. Uji heteroskedasitas dapat dilakukan

dengan 2 langkah, yaitu secara grafik dan secara statistik, adapun uji

heteroskedasitas adalah sebagai berikut:

a. Uji Heteroskedasitas Secara Grafik (Scatterplot)

Deteksi ada tidaknya heteroskedasitas dapat dilakukan dengan

melihat ada tidaknya pola tertentu pada grafik scatterplot anatara

SRESID dan ZPRED dimana sumbu Y adalah Y yang diprediksi,

dan sumbu X adalah residual (Y prediksi – Y sesungguhnya) dan

telah di studentized (Ghozalli, 2011).

Berdasarkan hasil pengolahan data, maka hasil scatterplot dapat

dilihat pada gambar berikut:

Page 109: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

89

Gambar 4.2

Hasil Uji Heteroskedasitas Secara Grafik

Sumber : data diolah dari SPSS 23.0 2018

Dari grafik scatterplot yang ada pada gambar di atas dapat

dilihat bahwa titik-titik menyebar secara acak, serta tersebar di atas

maupun dibawah angka nol pada sumbu Y. Hal ini dapat

disimpulkan bahwa tidak terjadi heteroskedasitas pada model regresi

(Ghozali, 2011).

b. Uji Heteroskedasitas Secara Statistik

Uji Heteroskedasitas juga dapat dilakukan dengan menggunakan

uji Glesjer yaitu dengan tujuan menguji apakah dalam model regresi

terjadi ketidaksamaan variance dari residual satu pengamatan ke

Page 110: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

90

pengamatan yang lain. Apabila koefisien korelasi dari masing-

masing variabel bebas ada yang signifikan pada tingkat kekeliruan

dibawah 5% mengindikasikan adanya gejala heteroskedasitas dan

jika nilai signifikan pada tingkat kekeliruan di atas 5%

mengindentifikasikan tidak adanya adanya gejala heteroskedasitas.

Berdasarkan hasil pengolahan data, maka hasil uji Glesjer dapat

dilihat sebagai berikut

Tabel 4.44

Hasil Uji Heteroskedasitas Secara Statistik (Uji Glesjer)

Coefficientsa

Model

Unstandardized Coefficients

Standardized

Coefficients

t Sig. B Std. Error Beta

1 (Constant) .360 .194 1.853 .067

Harga .064 .049 .152 1.309 .194

Pesan Ikllan -.066 .057 -.166 -1.161 .249

Celebrity Endorser -.002 .068 -.003 -.022 .982

a. Dependent Variable: RES2

Sumber : data diolah dari SPSS 23.0 2018

Dari hasil output pada Tabel 4.44 dapat diketahui bahwa nilai

signifikansi untuk variabel harga (X1) sebesar 0,194 lalu variabel

pesan iklan (X2) sebesar 0,249, variabel celebrity endorser (X3)

sebesar 0,982. Karena tingkat signifikasi > 0,05, maka dapat

disimpulkan bahwa pada model regresi tidak terjadi heteroskedasitas

atau disebut homoskedasitas.

Page 111: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

91

D. Hasil Uji Hipotesis

Pengujian hipotesis digunakan untuk mengetahui ada atau tidaknya

pengaruh antara variabel independen terhadap variabel dependen, adapun

hasil pengujian adalah sebagai berikut:

1. Hasil Uji Signifikan Parsial (Uji t)

Tabel 4.45

Hasil Uji Signifikan Parsial (Uji t)

Model

Unstandardized

Coefficients

Standardized

Coefficients

t Sig. B Std. Error Beta

1 (Constant) .113 .321 .353 .725

Harga .222 .081 .210 2.749 .007

Pesan Ikllan .269 .094 .269 2.861 .005

Celebrity Endorser .469 .112 .416 4.182 .000

Sumber : data diolah dari SPSS 23.0 2018

Pengujian hipotesis secara parsial dimaksudkan untuk mengetahui ada

atau tidaknya pengaruh variabel bebas secara parsial terhadap variabel terikat.

Hasil hipotesis dalam pengujian dapat dilihat pada Tabel 4.45.

Berdasarkan pada Tabel 4.45 hasil uji t di atas untuk mengetahui

besarnya pengaruh masing-masing variabel independen secara parsial

(individual) terhadap variabel dependen adalah sebagai berikut:

a. Pengaruh Variabel Harga (X1) terhadap Keputusan Pembelian (Y)

Pada Tabel 4.45 nilai t hitung untuk harga sebesar 2,749 sedangkan

nilai t tabel sebesar 1,988. Maka diketahui t hitung (2,749) > t tabel

Page 112: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

92

(1,988) dan nilai signifikan 0,007 < 0,05. Sehingga hipotesis yang

berbunyi terdapat pengaruh yang signifikan antara harga terhadap

keputusan pembelian diterima (Ha diterima dan Ho ditolak), artinya

secara parsial terdapat pengaruh yang signifikan antara harga terhadap

keputusan pembelian.

b. Pengaruh Variabel Pesan Iklan (X2) terhadap Keputusan Pembelian

(Y)

Pada tabel pada Tabel 4.45 nilai t hitung untuk harga sebesar

2,861sedangkan nilai t tabel sebesar 1,988. Maka dapat diketahui t hitung

2,861 > t tabel 1,988 dan nilai signifikan 0,005 < dari 0,05. Sehingga

hipotesis yang berbunyi terdapat pengaruh yang signifikan antara pesan

iklan terhadap keputusan pembelian diterima (Ha diterima Ho ditolak),

artinya secara parsial terdapat perngaruh yang signifikan antara pesan

iklan terhadap keputusan pembelian.

c. Pengaruh Variabel Celebrity Endorser (X3) terhadap Keputusan

Pembelian (Y)

Pada Tabel 4.53 nilai t hitung untuk celebrity endorser sebesar 4,182

sedangkan nilai t tabel sebesar 1,988. Maka dapat diketahui t hitung

4,182 > t tabel 1,988 dan nilai signifikan sebesar 0,000 < dari 0,05.

Sehingga hipotesis yang berbunyi terdapat pengaruh yang signifikan

antara celebrity endorser terhadap keputusan pembelian diterima (Ha

diterima dan Ho ditolak), artinya secara parsial terdapat pengaruh yang

signifikan antara celebrity endorser terhadap keputusan pembelian.

Page 113: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

93

2. Hasil Uji Signifikansi Simultan (Uji F)

Tabel 4.46

Hasil Uji Signifikan Simultan (Uji F)

ANOVAa

Model Sum of Squares df Mean Square F Sig.

1 Regression 23.848 3 7.949 44.048 .000b

Residual 17.325 96 .180

Total 41.173 99

a. Dependent Variable: Keputusan Pembelian

b. Predictors: (Constant), Celebrity Endorser, Harga, Pesan Iklan

Sumber : data diolah dari SPSS 23.0 2018

Uji Statistik F menunjukan apakah semua variabel independen atau

bebas yang dimasukan dalam model mempunyai pengaruh secara

bersama-sama terhadap variabel dependen atau terikat. Uji statistik F

digunakan untuk memenuhi semua pengaruh variabel independen yang

diuji pada tingkat signifikan 5%. Hasil uji koefisien signifikan simultan

dapat dilihat pada Tabel 4.46 .

Nilai F hitung yang diperoleh 44,048 sedangkan nilai F tabel sebesar

2,70 maka dapat diketahui nilai F hitung 44,048 > F tabel 2,70 dengan

tingkat signifikan 0,000 karena tingkat signifikan lebih kecil dari 0,05,

maka model regresi ini dapat dipakai untuk variabel keputusan pembelian

smartphone Oppo di daerah Jabodetabek. Dengan kata lain dapat

dikatakan bahwa variabel harga, pesan iklan, dan celebrity endorser

secara bersama-sama (simultan) berpengaruh secara signifikan terhadap

variabel keputusan pembelian.

Page 114: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

94

E. Hasil Analisis Regresi Linear Berganda

Pengujian persyaratan analisis klasik dasar regresi yang telah dilakukan

sebelumnya memberikan hasil bahwa variabel-variabel yang terlibat di

dalamnya memenuhi kualifikasi persyaratan dan asumsi klasik tersebut.

Penelitian ini dilanjutkan dengan melakukan pengujian signifikansi model

dan interpretasi model regresi.

Tabel 4.47

Hasil Analisis Regresi Linier Berganda

Model

Unstandardized

Coefficients

Standardized

Coefficients

t Sig. B Std. Error Beta

1 (Constant) .113 .321 .353 .725

Harga .222 .081 .210 2.749 .007

Pesan Ikllan .269 .094 .269 2.861 .005

Celebrity Endorser .469 .112 .416 4.182 .000

Sumber : data diolah dari SPSS 23.0 2018

Berdasarkan hasil yang telah diperoleh dari koefisien regresi di atas,

maka dapat dibuat suatu persamaan regresi sebagai berikut:

Y = 0,113 + 0,222 X1 + 0,269 X2 + 0,469 X3 + e

Dimana :

Y = Keputusan Pembelian

X1 = Harga

X2 = Pesan Iklan

X3 = Celebrity Endorser

Page 115: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

95

F. Hasil Koefisien Determinasi (R2)

Koefisien determinasi (R2) bertujuan mengukur seberapa jauh

kemampuan variabel independen (harga, pesan iklan dan celebrity endorser)

dalam menjelaskan variasi variabel dependen (keputusan pembelian). Nilai

kofisien determinasi adalah antara nol dan satu. Nilai yang mendekati satu

berarti adalah variabel independen memberikan hampir semua informasi yang

dibutuhkan untuk memprediksi variabel dependen (Ghozali, 2011).

Dengan diketahui koefisien determinasi (R2) sebesar 0,566. Hasil ini

berarti variabel independen yaitu harga, pesan iklan dan celebrity endorser

hanya menjelaskan sebesar 56,6% terhadap variabel dependen yaitu

keputusan pembelian, sedangkan sisanya sebesar 43,4% dijelaskan oleh

variabel lain yang tidak disertakan dalam model ini.

Tabel 4.48

Hasil Koefisien Determinasi (R2)

Model R R Square

Adjusted R

Square

Std. Error of the

Estimate

1 .761a .579 .566 .42482

Sumber : data diolah dari SPSS 23.0 2018

G. Pembahasan Hasil Statistik

Berdasarkan hasil uji regresi linear berganda, maka menghasilkan

penelitian sebagai berikut:

1. Pengaruh Harga Terhadap Keputusan Pembelian Smartphone Oppo

di Daerah Jabodetabek

Page 116: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

96

Berdasarkan dari tabel koefisien uji statistik t, nilai t hitung untuk

variabel harga (X1) adalah sebesar 2,749 sedangkan t tabel sebesar 1,988.

Maka dapat diketahui t hitung > t tabel, dan nilai signifikan sebesar 0,007

lebih kecil dari 0,05. Sehingga dapat disimpulkan bahwa harga

berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan pembelian smartphone

Oppo di daerah Jabodetabek.

Hasil penelitian ini sesuai dengan penelitian yang dilakukan oleh

Anshori dan Jatnika (2017), dimana harga berpengaruh secara signifikan

terhadap keputusan pembelian.

Hasil ini menunjukan bahwa indikator harga yaitu, harga sesuai

dengan manfaat, harga sesuai dengan kualitas produk, dan harga

memberikan kepuasaan kepada konsumen berpengaruh secara signifikan

terhadap keputusan pembelian smartphone Oppo di Jabodetabek. Selain

itu, hasil ini juga menunjukan keberhasilan Oppo dalam menetapkan

harga yang sesuai dengan kemauan konsumen tanpa perlu mengikuti tren

banting harga di pasar industri smartphone di Indonesia.

Kemudian hasil ini juga menunjukan kesesuaian dengan model

perilaku pembelian yang dijelaskan oleh Kotler dan Amstrong (2012),

dimana harga merupakan salah satu stimulus pemasaran yang dapat

menimbulkan proses keputusan pembelian.

2. Pengaruh Pesan Iklan Terhadap Keputusan Pembelian Smartphone

Oppo di Daerah Jabodetabek

Page 117: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

97

Berdasarkan tabel koefisien uji statistik t, nilai t hitung untuk

variabel pesan iklan (X2) adalah sebesar 2,861 sedangkan t tabel sebesar

1,988, Maka dapat diketahui t hitung > t tabel, dan nilai signifikan lebih

kecil dari 0,05. Sehingga dapat disimpulkan bahwa pesan iklan

berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan pembelian smartphone

Oppo di daerah Jabodetabek.

Hasil ini sesuai dengan penelitian yang dilakukan oleh Maryanti dan

Rahanata (2015), Kusumaningtyas, Suharyono, dan Sunarti (2014), dan

Anggarani, Prasetyoningtias, dan Aminah (2017), dimana pesan iklan

berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan pembelian.

Hasil ini menunjukan bahwa dimensi pesan iklan yaitu, isi pesan,

struktur pesan dan format pesan berpengaruh secara signifikan terhadap

keputusan pembelian smartphone Oppo di Jabodetabek. Kotler dan

Amstrong (2012) menyatakan bahwa iklan hanya akan berhasil jika

mendapatkan perhatian dan dikomunikasikan dengan baik. Oppo berhasil

membuat pesan iklan yang efektif sehingga mampu menarik perhatian

konsumen.

3. Pengaruh Celebrity Endorser Terhadap Keputusan Pembelian

Smartphone Oppo di Daerah Jabodetabek

Berdasarkan dari tabel koefisien uji statistik t, nilai t hitung untuk

variabel Celebrity Endorser (X3) adalah sebesar 4,182 sedangkan t tabel

sebesar 1,988. Maka dapat diketahui t hitung > t tabel, dan nilai

signifikan lebih kecil dari 0,05. Sehingga dapat disimpulkan bahwa

Page 118: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

98

celebrity endorser berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan

pembelian smartphone Oppo di daerah Jabodetabek, dimana celebrity

endorser berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan pembelian.

Hasil ini sesuai dengan penelitian yang dilakukan oleh Maryanti dan

Rahanata (2015), dan Anggarani, Prasetyoningtias, dan Aminah (2017),

dimana celebrity endorser berpengaruh secara signifikan terhadap

keputusan pembelian.

Hasil ini menunjukan bahwa dimensi celebrity endorser yaitu,

expertise, trustworthiness, attractiveness, dan power berpengaruh secara

signifikan terhadap keputusan pembelian smartphone Oppo di

Jabodetabek. Selain itu, hasil ini juga sesuai dengan yang telah dijelaskan

sebelumnya yaitu pemilihan celebrity endorser yang tepat diharapkan

mampu menarik perhatian konsumen dan meningkatkan pembelian

(Shimp dan Andrews, 2013). Oppo sukses menentukan celebrity

endorser yang tepat dalam mengiklankan produknya yang membuat

konsumen semakin tertarik dengan smartphone keluaran Oppo.

4. Pengaruh Harga, Pesan Iklan dan Celebrity Endorser Terhadap

Keputusan Pembelian Smartphone Oppo di Daerah Jabodetabek

Berdasarkan hasil uji F, nilai yang diperoleh 44,048 sedangkan nilai

F tabel 2,70 maka dapat diketahui nilai F hitung 44,048 > F tabel 2,70

dengan tingkat signifikan 0,000 lebih kecil dari 0,05. Sehingga dapat

disimpulkan harga, pesan iklan dan celebrity endorser secara simultan

Page 119: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

99

atau bersama-sama memiliki pengaruh yang siginifikan terhadap

keputusan pembelian smartphone Oppo di daerah Jabodetabek.

Hal ini menunjukan bahwa harga, pesan iklan, dan celebrity

endorser memiliki pengaruh yang signifikan secara simultan terhadap

keputusan pembelian smartphone Oppo. Sebagaimana yang dijelaskan

bahwa Oppo berhasil dalam menetapkan harga yang sesuai dengan

kemauan konsumen tanpa perlu mengikuti tren banting harga di pasar

industri smartphone di Indonesia. Kemudian pesan iklan yang

dikeluarkan Oppo terbukti efektif dalam menarik perhatian konsumen.

Dan yang terakhir pemilihan celebrity endorser yang tepat oleh Oppo

sehingga menarik perhatian konsumen akan smartphone yang

dikeluarkan oleh Oppo.

Page 120: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

100

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

E. Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan mengenai analisis pengaruh

harga, pesan iklan dan celebrity endorser terhadap keputusan pembelian

dengan menggunakan model regresi linear berganda, maka dapat ditarik

beberapa kesimpulan sebagai berikut:

1. Harga berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan pembelian

smartphone oppo.

2. Pesan iklan berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan pembelian

smartphone oppo.

3. Celebrity Endorser berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan

pembelian smartphone oppo.

4. Harga, pesan iklan dan celebrity cndorser berpengaruh secara simultan

terhadap keputusan pembelian smartphone oppo.

F. Saran

Meskipun peneliti telah menyusun penelitian dengan sebaik-baiknya tetapi

masih saja banyak kekurangan dalam penelitian ini dengan segala

keterbatasannya. Berikut adalah berbagai saran yang diajukan oleh peneliti

berdasarkan hasil penelitian :

Page 121: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

101

1. Bagi Produsen Smartphone Oppo

a. Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa harga berpengaruh

terhadap keputusan pembelian smartphone oppo di daerah

Jabodetabek. Hal ini juga dijelaskan dalam penelitian yang

menyebarkan kuesioner langsung kepada pembeli smartphone oppo

di daerah Jabodetabek. Ketatnya persaingan penjualan smartphone di

Indonesia khususnya dari segi harga, Oppo dapat menerapkan

membership atau kartu pelanggan. Dengan membership, pelanggan

bisa mendapatkan berbagai keuntungan, seperti diskon yang

diberikan hanya untuk member lalu harga khusus untuk beberapa

produk Oppo dengan syarat dan ketentuan tertenu, dan lain-lain.

Konsep membership ini sesuai dengan teori dari Kotler dan Keller

(2012), dimana program membership merupakan pembangun

loyalitas jangka panjang. Seorang pelanggan yang loyal akan

memperlihatkan perilaku pembelian yang dapat diartikan sebagai

pola pembelian yang teratur dan dalam waktu yang lama, yang

dilakukan oleh unit-unit pembuat atau pengambil keputusan (Griffin,

2002).

b. Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa pesan iklan

berpengaruh terhadap keputusan pembelian smartphone oppo di

daerah Jabodetabek. Hal ini juga dijelaskan dalam penelitian yang

menyebarkan kuesioner langsung kepada pembeli smartphone oppo

di daerah Jabodetabek. Perusahaan harus tetap membuat pesan iklan

Page 122: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

102

yang menarik sehingga tidak kalah bersaing dengan produk lain dan

meningkatkan kreativitas dalam mengiklankan produknya. Hal yang

dapat dilakukan Oppo adalah lebih menunjukan keunggulan produk

selain dari kualitas kameranya saja dalam setiap iklan yang

dikeluarkan. Seperti fitur VOOC Flash Charge pada Oppo F9

dimana pengisian daya baterai yang sangat cepat dapat dijadikan

fokus utama dalam iklan.

c. Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa celebrity endorser

berpengaruh terhadap keputusan pembelian smartphone Oppo di

daerah Jabodetabek. Hal ini juga dijelaskan dalam penelitian yang

menyebarkan kuesioner langsung kepada pembeli smartphone oppo

di daerah Jabodetabek. Perusahaan harus tetap menggunakan jasa

celebrity endorser kedepannya sehingga smartphone Oppo tetap

menarik di mata konsumen. Namun Oppo masih menggunakan jasa

celebrity endorser yang sama untuk beberapa smartphone keluaran

mereka dan terlalu fokus dengan penyanyi dan aktor atau aktris

sebagai endorser mereka. Sebaiknya Oppo menggunakan jasa

celebrity endorser yang berbeda di setiap iklan smartphone keluaran

mereka agar tidak menimbulkan kesan bosan di benak konsumen dan

menggunakan jasa endorser selain penyanyi dan aktor atau aktris.

Contoh menggunakan atlet-atlet yang sedang naik daun sebagai

endorser mereka.

Page 123: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

103

2. Untuk Peneliti Selanjutnya

Penelitian ini diharapkan menjadi dasar penelitian yang akan dilakukan

selanjutnya. Bagi pihak yang ingin meneliti lebih lanjut, dapat

menggunakan atau menambahkan variabel-variabel lain yang dapat

mempengaruhi keputusan pembelian, seperti kualitas produk, citra merek

dan lain-lain, bahwa masih banyaknya kekurangan dalam penelitian ini

karena keterbatasan sumber yang membahas tentang variabel lain. Selain

itu dapat juga memperluas jangkauan penelitian seperti mengambil

faktor-faktor lain dari smartphone oppo sehingga penelitian dapat

digeneralisir dan juga mampu mengidentifikasi faktor-faktor lain yang

mempengaruhi keputusan pembelian. Karena dalam penelitian ini

terdapat 43,4% faktor-faktor lain yang mempengaruhi keputusan

pembelian.

Page 124: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

104

DAFTAR PUSTAKA

Anshori, Jatnika. 2017. Pengaruh Harga dan Celebrity Endorser Christiano

Ronaldo Terhadap Keputusan Pembelian Sepatu Sepakbola Nike di Planet

Sport Tunjangan Surabaya. Jurnal Ilmu Manajemen. Vol. 5, No. 1.

Arens, F. William, Weigold, F. Michael and Arens, Christian. 2008. Contempory

Advertising & Intergrated Marketing Communications Thirteenth Edition.

McGraw-Hill International Edition. United States of America.

Bohang, Fatimah Kartini. 2017. Daftar 5 Smartphone Terpopuler di Dunia

Quartal-III 2017. Diambil dari

http://tekno.kompas.com/read/2017/11/10/09020097/daftar-5-smartphone-

terpopuler-di-dunia-kuartal-iii-2017. Diakses pada 27 Desember 2017.

Bohang, Fatimah Kartini. 2016. Samsung Masih Rajai Pasar Smartphone

Indonesia, ditempel Oppo. Diambil dari

https://tekno.kompas.com/read/2016/12/18/08464977/samsung.masih.rajai.p

asar.smartphone.indonesia.ditempel.oppo. Diakses pada 27 Maret 2019.

Erwin, 2015. Indonesia Empat Besar Pengguna Smartphone. Diambil dari

https://koran.tempo.co/konten/2015/01/24/363157/2016-Indonesia-Empat-

Besar-Pengguna-Smartphone. Diakses pada 1 November 2016.

Fauzi. 2016. Ini Dia Penguasa Pasar Smartphone Indonesia Tahun 2015. Diambil

dari

https://selular.id/2016/03/ini-dia-5-penguasa-pasar-smartphone-di-

indonesia-tahun-2015/. Diakses pada 27 Maret 2019.

Ghozali, Imam. Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program SPSS. Semarang:

Badan Penerbit Universitas Diponegoro. 2011

Greendwood, Lea Green. 2012. Fashion Marketing Communications. John Wiley

and Sons. United Kingdom.

Herman. 2017. Angka Penjualan Oppo Naik 40%. Diambil dari

http://www.beritasatu.com/iptek/407445-angka-penjualan-oppo-naik-40-

persen.html. Diakses pada 12 Januari 2018.

Page 125: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

105

Karakabu, Martin. 2017. Tiga Cara Agar Smartphone Menjadi Smart People.

https://www.kompasiana.com/martinkarakabu/5a3e042c5e13735c510c3352

/3-cara-agar-smartphone-menjadi-smartpeople. Diakses pada 27 Desember

2017.

Katadata. 2017. Samsung Masih Menguasai Pasar Smartphone Indonesia.

https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2017/12/22/samsung-masih-

menguasai-pasar-smartphone-indonesia. Diakses pada 27 Desember 2017.

Kotler, Philip and Amstrong, Gerry. 2012. Prinsiples of Marketing. Pearson

Prentice Hall. New Jersey.

Kotler, Philip and Keller, Kevin Lane. 2012. Marketing Management. 14th

Edition. New Jersey. Pearson Prentice Hall.

Kusumaningtyas, Suharyono, Sunarti. 2014. Pengaruh Pesan Iklan di Televisi

Terhadap Keputusan Pembelian (Survei pada Mahasiswa Jurusan

Administrasi Bisnis Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya

Angkatan 2010/2011 yang Mengkonsumsi Es Krim Magnum). Vol. 13, No.

2.

Mariyanti, Rahanatha. 2015. Pengaruh Celebrity Endorser, dan Pesan Iklan di

Televisi Terhadap Keputusan Pembelian Pada Pembelian Es Krim Walls

Magnum Belgium Chocolate. E-Jurnal Manajemen Unud. Vol. 4, No. 10.

Noviandari, Lina. 2015. Samsung Masih Kuasai Pasar Smartphone Indonesia di

Q1 2015, Evercross Nomor Dua. Diambil dari

https://id.techinasia.com/pasar-ponsel-dan-smartphone-indonesia-q1-2015.

Diakses pada 27 Maret 2019.

Prasetyonigtyas, Aminah. 2017. Pengaruh Pesan Iklan Televisi dan Celebrity

Endorser Terhadap Keputusan Pembelian Minuman Ale-ale di Universitas

Esa Unggul. Forum Ilmiah. Vol. 14, No. 1.

Priyono. 2016. Metode Penelitian Kuantitatif. Zifatama Publishing. Sidoardjo.

Shimp, A. Terrence and Andrews, J. Craig. 2013. Advertising, Promotion, and

Other Aspects of Integrated Marketing Communications. South-Western

Cengage Learning. United States of America.

Sugiyono. 2009. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Alfabeta.

Bandung.

Page 126: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

106

Tjiptono, Fandy. Manajemen Jasa. Yogyakarta: Andy Offset. Yogyakarta. 2008.

Wungow, Richie. 2013. Kualitas Layanan, Citra, dan Kepuasan Pengaruhnya

Terhadap Loyalitas Pelanggan Hotel Rock Rand Manado. Jurnal EMBA.

Vol. 1, No. 3.

Page 127: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

107

LAMPIRAN 1

KUESIONER PENELITIAN

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI

SYARIF HIDAYATULLAH

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

JAKARTA

Kepada Yth

Saya, M. Ralenta Cahyandy Putra, mahasiswa program studi S1 Fakultas

Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah. Saat ini saya

sedang melakukan penelitian untuk skripsi saya mengenai pengaruh harga, pesan

iklan, dan celebrity endorser terhadap keputusan pembelian smartphone Oppo,

studi kasus pada pembeli di daerah Jabodetabek. Agar penelitian ini dapat

berlangsung dengan baik, saya mengharapkan kesediaan dan bantuan dari

responden untuk dapat mengisi kuesioner ini dengan tepat dan benar. Untuk saran

dan kritik yang berkaitan dengan penelitian ini, silakan menghubungi saya melalui

email di [email protected]

Atas perhatian dan waktunya, saya ucapkan banyak terima kasih.

M. Ralenta Cahyandy Putra

Berilah tanda silang [] pada kotak yang tersedia

I. Screening

Apakah anda pernah membeli produk smartphone Oppo?

Ya, silahkan lanjutkan

Tidak, terimakasih

II. Profile

1. Nama Anda

____________

No :

Page 128: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

108

2. Jenis kelamin anda? (pilih salah satu)

Pria Wanita

3. Usia anda saat ini?

Di bawah 20 tahun 41 – 50 tahun

20 – 30 tahun 50 tahun ke atas

31 – 40 tahun

4. Pekerjaan anda saat ini?

Pelajar/Mahasiswa Wiraswasta

Karyawan/Pegawai Swasta Ibu Rumah Tangga

TNI/POLRI

PNS

Lainya _________________

5. Pengeluaran total anda per bulan?

< Rp 1.000.000,-

Rp 1.000.000,- s/d Rp. 3.000.000,-

> Rp 3.000.000,- s/d Rp. 5.000.000,-

> Rp 5.000.000,- s/d Rp. 10.000.000,-

> Rp 10.000.000,-

6. Daerah tempat tinggal anda saat ini?

Jakarta Tangerang

Bogor Bekasi

Depok Lainya ________________

Untuk menjawab pertanyaan berikut, silakan disesuaikan dengan

pengalaman anda selama menggunakan produk smartphone Oppo, terutama

yang menyangkut harga, pesan iklan, celebrity endorser dan keputusan

pembelian anda selama menjadi pengguna smartphone Oppo. Gradasi

penilaian adalah sebagai berikut:

Page 129: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

109

Singkatan Keterangan Penilaian

S S Sangat Setuju 5

S Setuju 4

R Ragu-ragu 3

T S Tidak Setuju 2

S T S Sangat Tidak Setuju 1

III. Harga

Pikirkan mengenai harga yang anda hubungkan dengan smartphone Oppo

dalam tiap-tiap faktor harga di bawah ini:

No Pernyataan SS S R TS STS

1

Harga yang ditawarkan smartphone

Oppo sesuai dengan manfaat yang

saya rasakan

2

Harga yang ditawarkan smartphone

Oppo sesuai dengan kualitas yang

saya dapatkan

3 Harga yang ditawarkan smartphone

Oppo membuat saya puas

IV. Pesan Iklan

Pikirkan mengenai iklan produk smartphone Oppo dalam tiap-tiap faktor

pesan iklan di bawah ini:

No Pernyataan SS S R TS STS

Isi Pesan

1

Isi pesan yang disampaikan dalam

iklan membuat saya paham manfaat

dari smartphone Oppo

2

Isi pesan dalam iklan memotivasi

saya untuk membeli smartphone

Oppo

Struktur Pesan

3 Pesan pada iklan membuat saya

berkesimpulan positif terhadap

Page 130: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

110

smartphone Oppo

4

Argumen pada pesan iklan

menimbulkan ketertarikan saya

terhadap smartphone Oppo

5

Argumen dalam pesan iklan yang

menunjukan keunggulan produk

membuat saya memilih smartphone

Oppo

Format Pesan

6

Musik dalam iklan smartphone

Oppo mampu menyampaikan pesan

dengan baik

7

Gerak tubuh bintang iklan dalam

iklan smartphone Oppo mampu

menyampaikan pesan dengan baik

8

Ekspresi wajah bintang iklan pada

smartphone Oppo telah

menggambarkan secara jelas

informasi yang disampaikan.

9

Suara bintang iklan pada iklan

smartphone Oppo dapat didengar

dengan jelas

V. Celebrity Endorser

Pikirkan mengenai celebrity endorser pada produk smartphone Oppo dalam

tiap-tiap faktor celebrity endorser di bawah ini:

No Pernyataan SS S R TS STS

Expertise

1 Celebrity endorser memiliki

pengetahuan dalam berkomunikasi

2 Celebrity endorser memiliki

pengalaman dalam berkomunikasi

3 Celebrity endorser memiliki

keterampilan dalam berkomunikasi

Trustworthiness

4 Menurut saya celebrity endorser

jujur dalam kehidupan sehari-hari

5 Menurut saya celebrity endorser

memiliki integritas dalam bekerja

6 Menurut saya celebrity endorser

dapat dipercaya

Page 131: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

111

Attractiveness

7 Saya memiliki kesamaan dengan

celebrity endorser

8 Saya merasa familiar dengan

celebrity endorser

9 Saya menyukai penampilan dan

kepribadian celebrity endorser

Power

10

Saya membeli smartphone Oppo

karena terpengaruh celebrity

endorser dalam iklan

VI. Keputusan Pembelian

Pikirkan mengenai keputusan pembelian yang anda hubungkan dengan

smartphone Oppo dalm tiap-tiap faktor keputusan pembelian di bawah ini:

No Pernyataan SS S R TS STS

Pilihan Produk

1 Saya merasa smartphone Oppo

lebih baik dari smartphone lain

Pilihan Merek

2

Saya memutuskan untuk membeli

smartphone Oppo karena sesuai

dengan yang saya harapkan

Pilihan Dealer

3 Saya membeli smartphone Oppo di

dealer terdekat

Jumlah Pembelian

4 Saya membeli smartphone Oppo

sesuai dengan kebutuhan

Waktu Pembelian

5

Saya membeli smartphone Oppo

ketika butuh smartphone untuk

berkomunikasi

Metode Pembelian

6 Cara pembayaran bisa secara tunai

atau kredit

Page 132: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

112

LAMPIRAN 2

HASIL UJI VALIDITAS

2.1 Variabel Harga

Correlations

H1 H2 H3 HARGA

H1 Pearson Correlation 1 .852** .866

** .967

**

Sig. (2-tailed) .000 .000 .000

N 30 30 30 30

H2 Pearson Correlation .852** 1 .714

** .916

**

Sig. (2-tailed) .000 .000 .000

N 30 30 30 30

H3 Pearson Correlation .866** .714

** 1 .921

**

Sig. (2-tailed) .000 .000 .000

N 30 30 30 30

HARGA Pearson Correlation .967** .916

** .921

** 1

Sig. (2-tailed) .000 .000 .000

N 30 30 30 30

**. Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

2.2 Varibel Pesan Iklan

Correlations

PS1 PS2 PS3 PS4 PS5 PS6 PS7 PS8 PS9

Pesan

Iklan

PS1 Pearson Correlation 1 .784** .638

** .581

** .553

** .678

** .635

** .799

** .549

** .796

**

Sig. (2-tailed)

.000 .000 .001 .002 .000 .000 .000 .002 .000

N 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30

PS2 Pearson Correlation .784** 1 .693

** .763

** .695

** .743

** .740

** .740

** .806

** .895

**

Sig. (2-tailed) .000

.000 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000

N 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30

PS3 Pearson Correlation .638** .693

** 1 .851

** .771

** .630

** .553

** .629

** .730

** .841

**

Sig. (2-tailed) .000 .000

.000 .000 .000 .002 .000 .000 .000

N 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30

PS4 Pearson Correlation .581** .763

** .851

** 1 .843

** .783

** .752

** .612

** .801

** .905

**

Page 133: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

113

Sig. (2-tailed) .001 .000 .000

.000 .000 .000 .000 .000 .000

N 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30

PS5 Pearson Correlation .553** .695

** .771

** .843

** 1 .718

** .817

** .735

** .727

** .883

**

Sig. (2-tailed) .002 .000 .000 .000

.000 .000 .000 .000 .000

N 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30

PS6 Pearson Correlation .678** .743

** .630

** .783

** .718

** 1 .773

** .653

** .690

** .858

**

Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .000 .000

.000 .000 .000 .000

N 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30

PS7 Pearson Correlation .635** .740

** .553

** .752

** .817

** .773

** 1 .830

** .736

** .875

**

Sig. (2-tailed) .000 .000 .002 .000 .000 .000

.000 .000 .000

N 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30

PS8 Pearson Correlation .799** .740

** .629

** .612

** .735

** .653

** .830

** 1 .695

** .854

**

Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000

.000 .000

N 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30

PS9 Pearson Correlation .549** .806

** .730

** .801

** .727

** .690

** .736

** .695

** 1 .867

**

Sig. (2-tailed) .002 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000

.000

N 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30

Pesan

Iklan

Pearson Correlation .796** .895

** .841

** .905

** .883

** .858

** .875

** .854

** .867

** 1

Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000

N 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30

**. Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

2.3 Variabel Celebrity Endorser

Correlations

CE1 CE2 CE3 CE4 CE5 CE6 CE7 CE8 CE9 CE10

Celebrity

Endorser

CE1 Pearson Correlation 1 .888** .850

** .659

** .839

** .804

** .815

** .828

** .519

** .566

** .906

**

Sig. (2-tailed)

.000 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .003 .001 .000

N 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30

CE2 Pearson Correlation .888** 1 .890

** .795

** .802

** .839

** .734

** .845

** .382

* .649

** .913

**

Sig. (2-tailed) .000

.000 .000 .000 .000 .000 .000 .037 .000 .000

N 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30

CE3 Pearson Correlation .850** .890

** 1 .816

** .827

** .817

** .832

** .866

** .443

* .677

** .935

**

Sig. (2-tailed) .000 .000

.000 .000 .000 .000 .000 .014 .000 .000

N 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30

CE4 Pearson Correlation .659** .795

** .816

** 1 .802

** .804

** .612

** .761

** .488

** .627

** .859

**

Page 134: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

114

Sig. (2-tailed) .000 .000 .000

.000 .000 .000 .000 .006 .000 .000

N 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30

CE5 Pearson Correlation .839** .802

** .827

** .802

** 1 .850

** .800

** .880

** .497

** .614

** .920

**

Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .000

.000 .000 .000 .005 .000 .000

N 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30

CE6 Pearson Correlation .804** .839

** .817

** .804

** .850

** 1 .699

** .923

** .463

** .628

** .912

**

Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .000 .000

.000 .000 .010 .000 .000

N 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30

CE7 Pearson Correlation .815** .734

** .832

** .612

** .800

** .699

** 1 .819

** .416

* .495

** .840

**

Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .000 .000 .000

.000 .022 .005 .000

N 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30

CE8 Pearson Correlation .828** .845

** .866

** .761

** .880

** .923

** .819

** 1 .391

* .531

** .912

**

Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000

.033 .003 .000

N 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30

CE9 Pearson Correlation .519** .382

* .443

* .488

** .497

** .463

** .416

* .391

* 1 .609

** .615

**

Sig. (2-tailed) .003 .037 .014 .006 .005 .010 .022 .033

.000 .000

N 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30

CE10 Pearson Correlation .566** .649

** .677

** .627

** .614

** .628

** .495

** .531

** .609

** 1 .754

**

Sig. (2-tailed) .001 .000 .000 .000 .000 .000 .005 .003 .000

.000

N 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30

Celebr

ity

Endor

ser

Pearson Correlation .906** .913

** .935

** .859

** .920

** .912

** .840

** .912

** .615

** .754

** 1

Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000

N 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30 30

**. Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

*. Correlation is significant at the 0.05 level (2-tailed).

2.4 Variabel Keputusan Pembelian

Correlations

Y1 Y2 Y3 Y4 Y5 Y6

Keputusan

Pembelian

Y1 Pearson Correlation 1 .827** .601

** .564

** .476

** 1.000

** .844

**

Sig. (2-tailed)

.000 .000 .001 .008 .000 .000

N 30 30 30 30 30 30 30

Y2 Pearson Correlation .827** 1 .786

** .781

** .770

** .827

** .956

**

Sig. (2-tailed) .000

.000 .000 .000 .000 .000

N 30 30 30 30 30 30 30

Page 135: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

115

Y3 Pearson Correlation .601** .786

** 1 .901

** .710

** .601

** .892

**

Sig. (2-tailed) .000 .000

.000 .000 .000 .000

N 30 30 30 30 30 30 30

Y4 Pearson Correlation .564** .781

** .901

** 1 .670

** .564

** .870

**

Sig. (2-tailed) .001 .000 .000

.000 .001 .000

N 30 30 30 30 30 30 30

Y5 Pearson Correlation .476** .770

** .710

** .670

** 1 .476

** .798

**

Sig. (2-tailed) .008 .000 .000 .000

.008 .000

N 30 30 30 30 30 30 30

Y6 Pearson Correlation 1.000** .827

** .601

** .564

** .476

** 1 .844

**

Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .001 .008

.000

N 30 30 30 30 30 30 30

Kep

utus

an

Pe

mbe

lian

Pearson Correlation .844** .956

** .892

** .870

** .798

** .844

** 1

Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .000 .000 .000

N

30 30 30 30 30 30 30

**. Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

Page 136: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

116

LAMPIRAN 3

HASIL UJI RELIABILITAS

3.1 Variabel Harga

Reliability Statistics

Cronbach's

Alpha N of Items

.925 3

3.2 Variabel Pesan Iklan

Reliability Statistics

Cronbach's

Alpha N of Items

.957 9

3.3 Variabel Celebrity Endorser

Reliability Statistics

Cronbach's

Alpha N of Items

.958 10

3.4 Variabel Keputusan Pembelian

Reliability Statistics

Cronbach's

Alpha N of Items

.932 6

Page 137: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

117

LAMPIRAN 4

HASIL UJI ASUMSI KLASIK

4.1 Uji Normalitas

Page 138: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

118

4.2 Uji Kolmogorov-Smirnov

One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test

Unstandardized

Residual

N 100

Normal Parametersa,b

Mean .0000000

Std. Deviation .41833282

Most Extreme Differences Absolute .042

Positive .032

Negative -.042

Test Statistic .042

Asymp. Sig. (2-tailed) .200c,d

a. Test distribution is Normal.

b. Calculated from data.

c. Lilliefors Significance Correction.

d. This is a lower bound of the true significance.

4.3 Uji Hasil Uji Heteroskedasitas Secara Grafik

Page 139: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

119

4.4 Uji Hasil Uji Heteroskedasitas Secara Statistik (Uji Glesjer)

Coefficientsa

Model

Unstandardized Coefficients

Standardized

Coefficients

t Sig. B Std. Error Beta

1 (Constant) .360 .194 1.853 .067

Harga .064 .049 .152 1.309 .194

Pesan Ikllan -.066 .057 -.166 -1.161 .249

Celebrity Endorser -.002 .068 -.003 -.022 .982

a. Dependent Variable: RES2

Page 140: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

120

LAMPIRAN 5

HASIL UJI MULTIKOLINEARITAS

Coefficientsa

Model

Unstandardized Coefficients

Standardized

Coefficients

t Sig. B Std. Error Beta

1 (Constant) .360 .194 1.853 .067

Harga .064 .049 .152 1.309 .194

Pesan Ikllan -.066 .057 -.166 -1.161 .249

Celebrity

Endorser -.002 .068 -.003 -.022 .982

a. Dependent Variable: RES2

LAMPIRAN 6

ANALISIS REGRESI LINEAR BERGANDA

Model

Unstandardized

Coefficients

Standardized

Coefficients

t Sig. B Std. Error Beta

1 (Constant) .113 .321 .353 .725

Harga .222 .081 .210 2.749 .007

Pesan Ikllan .269 .094 .269 2.861 .005

Celebrity Endorser .469 .112 .416 4.182 .000

6.1 Hasil Uji t

Model

Unstandardized

Coefficients

Standardized

Coefficients

t Sig. B Std. Error Beta

1 (Constant) .113 .321 .353 .725

Harga .222 .081 .210 2.749 .007

Pesan Ikllan .269 .094 .269 2.861 .005

Celebrity Endorser .469 .112 .416 4.182 .000

Page 141: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

121

6.2 Hasil Uji F

ANOVAa

Model Sum of Squares df Mean Square F Sig.

1 Regression 23.848 3 7.949 44.048 .000b

Residual 17.325 96 .180

Total 41.173 99

a. Dependent Variable: Keputusan Pembelian

b. Predictors: (Constant), Celebrity Endorser, Harga, Pesan Iklan

6.3 Koefisien Determinasi

Model R R Square

Adjusted R

Square

Std. Error of the

Estimate

1 .761a .579 .566 .42482

Page 142: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

122

LAMPIRAN 7

DATA PENELITIAN

7.1 Variabel Harga

NO X1.2 X1.2 X1.3 TOTAL

1 4 4 4 12

2 4 4 4 12

3 4 4 4 12

4 3 3 4 10

5 4 3 4 11

6 4 4 4 12

7 4 3 5 12

8 4 4 4 12

9 3 3 3 9

10 4 4 4 12

11 4 4 4 12

12 1 1 1 3

13 3 3 3 9

14 4 4 5 13

15 4 4 4 12

16 2 2 2 6

17 3 3 3 9

18 3 4 3 10

19 4 4 4 12

20 4 5 4 13

21 4 5 4 13

22 2 2 3 7

23 4 4 4 12

24 4 4 4 12

25 4 4 5 13

26 4 4 5 13

27 3 3 3 9

28 3 4 4 11

29 4 4 4 12

30 4 4 4 12

31 5 5 4 14

32 5 5 5 15

Page 143: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

123

33 4 4 3 11

34 3 3 2 8

35 5 4 3 12

36 4 3 4 11

37 3 4 3 10

38 3 4 4 11

39 5 4 4 13

40 4 4 4 12

41 4 3 3 10

42 4 3 4 11

43 3 3 3 9

44 4 4 3 11

45 4 4 4 12

46 3 3 3 9

47 4 4 3 11

48 4 4 3 11

49 3 4 3 10

50 5 4 4 13

51 4 4 4 12

52 4 4 4 12

53 4 4 2 10

54 4 4 5 13

55 4 3 2 9

56 3 3 2 8

57 4 4 5 13

58 4 4 5 13

59 4 5 4 13

60 2 4 3 9

61 3 4 4 11

62 4 3 2 9

63 4 4 4 12

64 3 3 3 9

65 3 3 4 10

66 4 3 4 11

67 3 3 3 9

68 4 3 4 11

69 4 3 4 11

70 3 2 3 8

71 4 4 3 11

72 3 4 4 11

73 4 3 4 11

Page 144: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

124

74 3 4 3 10

75 4 3 4 11

76 4 2 4 10

77 4 4 5 13

78 4 3 4 11

79 4 3 4 11

80 3 3 3 9

81 5 4 4 13

82 4 3 3 10

83 4 4 3 11

84 3 4 4 11

85 4 4 4 12

86 4 5 3 12

87 3 3 4 10

88 3 3 2 8

89 4 4 3 11

90 3 3 3 9

91 3 4 4 11

92 5 5 5 15

93 3 4 4 11

94 3 3 4 10

95 4 3 3 10

96 3 3 3 9

97 4 4 4 12

98 4 2 3 9

99 4 4 4 12

100 4 4 4 12

7.2 Variabel Pesan Iklan

NO X2.1 X2.2 X2.3 X2.4 X2.5 X2.6 X2.7 X2.8 X2.9 TOTAL

1 4 5 5 5 4 4 4 4 5 40

2 5 4 4 4 3 4 4 4 4 36

3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 36

4 4 4 4 5 5 5 5 5 5 42

5 5 4 3 2 2 3 2 4 3 28

6 4 4 4 4 3 3 3 3 3 31

7 4 2 4 3 4 2 3 4 2 28

8 4 4 3 4 3 3 4 4 4 33

9 3 3 3 3 3 3 3 3 3 27

Page 145: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

125

10 4 4 4 4 4 4 4 4 4 36

11 4 4 4 5 5 5 5 4 4 40

12 1 1 1 1 1 1 2 2 2 12

13 2 2 3 2 2 3 2 2 2 20

14 4 4 3 4 3 4 4 3 4 33

15 4 4 5 5 4 4 4 4 4 38

16 2 2 2 2 2 2 2 2 2 18

17 3 3 3 3 3 3 3 3 3 27

18 3 3 3 3 3 3 3 3 3 27

19 3 4 3 4 4 4 4 4 4 34

20 4 4 4 4 4 4 4 4 4 36

21 4 4 5 5 4 4 3 3 4 36

22 3 4 4 4 4 2 4 4 4 33

23 4 4 4 4 4 4 4 4 4 36

24 4 4 5 5 4 4 4 4 4 38

25 3 4 4 4 4 3 3 3 4 32

26 3 4 4 4 4 3 3 3 4 32

27 5 5 3 3 4 4 5 5 3 37

28 3 3 3 2 3 2 3 3 4 26

29 4 4 4 4 4 4 4 4 4 36

30 2 2 1 2 2 2 2 1 1 15

31 4 4 5 4 5 3 3 3 4 35

32 4 4 5 5 5 4 5 5 5 42

33 4 4 4 4 4 4 4 4 5 37

34 4 4 4 4 4 4 4 4 4 36

35 4 4 4 3 4 3 3 3 3 31

36 4 3 5 4 4 4 3 3 3 33

37 4 4 4 3 4 4 4 4 4 35

38 4 4 4 4 4 3 3 4 4 34

39 4 3 4 4 4 4 4 4 4 35

40 3 4 3 3 3 4 3 3 3 29

41 4 4 4 5 4 4 5 5 5 40

42 4 5 4 4 4 4 3 4 4 36

43 3 3 3 4 4 3 3 3 3 29

44 4 4 3 4 3 2 3 3 3 29

45 3 4 4 5 4 4 4 4 4 36

46 4 2 3 3 3 3 3 3 3 27

47 3 4 5 5 4 4 4 4 4 37

48 2 3 3 4 4 1 2 2 3 24

49 3 4 4 4 4 3 4 4 4 34

50 4 5 4 4 4 4 4 4 4 37

Page 146: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

126

51 4 4 4 4 4 4 4 4 4 36

52 4 4 3 3 4 4 3 4 4 33

53 4 4 3 3 4 3 3 3 4 31

54 4 5 5 5 5 5 4 5 4 42

55 4 1 4 3 4 4 4 4 4 32

56 4 5 5 3 3 4 4 4 4 36

57 5 5 5 4 3 5 4 5 5 41

58 4 5 5 4 4 4 4 5 4 39

59 5 3 4 5 5 3 5 4 5 39

60 4 5 5 4 4 5 4 5 4 40

61 4 5 4 5 5 4 4 5 4 40

62 4 5 5 4 4 4 4 4 4 38

63 4 5 4 4 4 4 4 4 4 37

64 3 5 5 5 3 4 4 4 4 37

65 4 5 5 5 5 4 4 5 4 41

66 4 5 5 4 4 4 4 5 4 39

67 4 4 4 4 4 4 4 4 4 36

68 4 5 5 5 3 5 4 4 4 39

69 2 4 5 5 5 4 4 4 4 37

70 3 4 4 4 5 4 3 3 4 34

71 5 4 5 3 4 5 5 4 3 38

72 4 5 5 5 5 5 5 5 3 42

73 5 5 5 5 4 4 5 4 4 41

74 4 5 5 4 3 5 4 5 4 39

75 4 5 4 4 4 4 4 3 4 36

76 4 5 5 3 3 5 4 3 4 36

77 3 3 5 4 4 5 5 4 4 37

78 3 5 5 5 4 5 4 5 4 40

79 4 5 4 4 4 4 4 4 4 37

80 3 5 5 5 5 4 4 4 4 39

81 3 5 5 5 5 5 4 5 5 42

82 5 5 5 5 4 4 4 5 4 41

83 4 5 5 5 3 5 5 4 4 40

84 4 5 5 5 3 4 4 3 4 37

85 4 4 4 4 5 4 4 4 4 37

86 5 5 4 5 5 3 3 5 5 40

87 3 5 4 3 3 3 3 4 3 31

88 3 5 5 5 4 2 1 4 3 32

89 4 5 5 4 4 4 4 5 4 39

90 4 5 4 5 4 4 4 5 3 38

91 4 5 5 4 4 4 4 5 4 39

Page 147: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

127

92 5 5 5 5 5 5 5 5 5 45

93 3 3 5 3 4 5 5 4 4 36

94 5 5 5 4 5 4 3 5 5 41

95 4 5 5 5 5 4 4 4 4 40

96 2 5 5 5 4 3 3 4 3 34

97 4 5 5 4 3 4 4 4 4 37

98 5 5 5 5 5 5 5 5 5 45

99 4 5 5 5 4 4 4 4 5 40

100 5 4 4 4 3 4 4 4 4 36

7.3 Variabel Celebrity Endorser

NO X3.1 X3.2 X3.3 X3.4 X3.5 X3.6 X3.7 X3.8 X3.9 X3.10 TOTAL

1 3 4 4 4 4 5 5 5 3 4 41

2 4 3 4 4 5 4 5 4 3 4 40

3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 40

4 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 50

5 3 3 5 4 3 3 3 3 4 4 35

6 3 3 4 3 3 3 4 4 3 3 33

7 3 4 5 5 3 3 4 3 2 4 36

8 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 40

9 3 1 2 2 1 2 2 3 1 1 18

10 4 4 4 4 4 4 4 5 2 2 37

11 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 40

12 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 10

13 2 2 2 3 2 2 2 2 3 3 23

14 5 5 4 3 3 4 5 4 2 3 38

15 4 4 4 4 4 4 5 4 4 4 41

16 2 2 2 4 3 3 3 3 3 2 27

17 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 30

18 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 30

19 4 4 4 3 4 4 4 4 2 5 38

20 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 40

21 4 4 5 5 4 5 5 5 4 4 45

22 4 4 4 4 4 5 4 5 1 2 37

23 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 40

24 5 4 4 4 4 4 5 4 5 3 42

25 4 4 4 4 4 4 4 4 3 2 37

26 4 4 4 4 4 4 4 4 3 2 37

27 3 2 5 1 2 2 3 5 5 5 33

Page 148: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

128

28 4 3 4 3 3 4 4 4 5 4 38

29 4 3 4 3 4 3 5 4 3 2 35

30 2 4 2 3 2 4 4 2 4 4 31

31 3 3 3 4 3 3 4 4 3 3 33

32 4 4 4 4 4 5 5 5 5 5 45

33 4 5 4 4 4 4 5 4 4 3 41

34 5 4 4 3 3 3 4 3 3 3 35

35 3 4 4 2 3 3 5 5 4 3 36

36 4 4 3 3 4 4 3 4 3 4 36

37 4 3 4 3 3 3 4 4 4 3 35

38 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 39

39 4 4 4 4 4 4 5 4 4 4 41

40 2 3 3 2 3 3 4 3 2 1 26

41 3 4 4 3 4 3 4 4 3 4 36

42 5 5 5 3 4 5 5 5 5 3 45

43 4 4 4 3 4 4 4 3 2 1 33

44 3 3 3 2 2 3 3 3 2 2 26

45 3 3 4 3 4 4 4 5 4 5 39

46 3 3 3 3 3 3 3 3 3 1 28

47 3 3 4 2 4 4 5 4 4 4 37

48 3 2 4 4 4 4 2 4 4 1 32

49 3 4 4 4 4 4 4 4 4 3 38

50 4 4 4 3 3 3 3 3 3 3 33

51 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 40

52 3 4 4 3 4 3 5 4 2 2 34

53 4 5 3 5 2 4 4 3 4 3 37

54 4 3 5 4 4 5 3 4 5 5 42

55 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 40

56 4 3 4 4 4 4 4 3 4 4 38

57 5 1 5 5 3 5 5 2 5 5 41

58 4 4 3 4 3 4 2 2 5 4 35

59 4 2 5 5 4 4 4 5 5 5 43

60 4 2 4 4 4 4 3 2 4 4 35

61 4 2 4 4 4 5 4 3 5 4 39

62 4 4 5 4 4 4 5 2 4 4 40

63 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 40

64 4 2 5 4 4 4 1 1 5 5 35

65 4 2 5 2 2 5 2 2 2 4 30

66 4 3 4 4 3 3 2 2 4 4 33

67 4 3 4 4 4 3 4 2 4 3 35

68 4 2 5 5 4 3 3 3 4 4 37

Page 149: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

129

69 4 2 4 4 4 4 3 3 5 4 37

70 4 1 4 4 4 4 5 2 4 3 35

71 4 2 5 5 4 4 4 4 5 5 42

72 3 1 5 5 5 4 5 3 4 5 40

73 4 5 4 5 4 2 5 4 5 5 43

74 4 2 4 4 3 4 4 2 4 4 35

75 4 2 4 4 4 4 2 2 3 4 33

76 4 2 4 3 2 4 4 4 3 4 34

77 4 3 5 5 4 4 2 2 4 4 37

78 4 4 5 5 4 5 3 3 4 5 42

79 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 40

80 4 3 5 5 4 4 5 5 5 3 43

81 5 4 5 5 5 4 4 3 5 5 45

82 4 3 5 5 4 4 2 2 4 4 37

83 4 4 5 5 4 4 2 2 5 4 39

84 4 2 5 5 2 4 4 4 4 4 38

85 4 4 5 5 4 5 4 4 4 4 43

86 5 3 5 5 5 5 1 1 5 3 38

87 3 4 4 3 3 4 4 2 5 4 36

88 3 1 4 5 4 2 3 4 3 3 32

89 4 3 5 4 5 5 4 4 5 5 44

90 4 1 3 4 4 5 4 4 3 5 37

91 4 3 3 4 4 5 4 4 5 5 41

92 5 4 5 5 3 5 1 4 5 5 42

93 4 2 5 5 5 5 3 3 4 5 41

94 5 3 4 4 4 5 5 5 5 5 45

95 4 4 4 4 4 5 5 1 5 4 40

96 4 5 3 3 3 4 2 2 5 5 36

97 3 2 4 4 3 4 1 2 4 4 31

98 4 1 3 3 4 4 4 4 5 5 37

99 3 4 4 4 4 5 5 5 3 4 41

100 4 3 4 4 5 4 5 4 3 4 40

Page 150: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

130

7.4 Variabel Keputusan Pembelian

NO Y1 Y2 Y3 Y4 Y5 Y6 TOTAL

1 3 4 5 5 5 3 25

2 3 3 4 3 4 3 20

3 3 4 4 4 4 3 22

4 5 5 5 5 5 5 30

5 4 4 3 5 3 4 23

6 3 3 3 3 2 3 17

7 4 4 3 2 4 4 21

8 4 4 4 4 4 4 24

9 1 1 1 1 3 1 8

10 4 4 4 4 4 4 24

11 3 3 3 3 3 3 18

12 1 1 1 1 1 1 6

13 3 2 2 2 1 3 13

14 3 4 5 5 5 3 25

15 5 5 5 5 4 5 29

16 2 2 2 2 2 2 12

17 3 3 3 3 3 3 18

18 3 3 3 3 3 3 18

19 3 4 4 4 4 3 22

20 3 3 3 3 3 3 18

21 4 5 4 4 5 4 26

22 3 3 4 4 2 3 19

23 4 4 4 4 4 4 24

24 3 4 4 4 4 3 22

25 4 4 5 5 5 4 27

26 4 4 5 5 5 4 27

27 3 4 2 3 5 3 20

28 1 3 4 4 4 1 17

29 4 4 4 4 5 4 25

30 2 3 4 5 4 2 20

31 4 5 4 5 5 5 28

32 4 5 4 4 4 5 26

33 3 3 4 4 4 5 23

34 4 4 4 4 4 4 24

35 2 4 1 4 3 5 19

36 4 4 3 3 4 4 22

Page 151: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

131

37 3 4 4 4 4 3 22

38 4 5 4 4 4 3 24

39 4 4 5 5 5 5 28

40 3 3 4 3 3 3 19

41 3 4 4 5 5 5 26

42 3 4 4 4 2 4 21

43 4 4 4 4 4 4 24

44 2 3 2 3 3 3 16

45 4 4 4 4 4 4 24

46 3 3 4 4 4 4 22

47 3 3 3 4 4 4 21

48 1 2 3 4 4 4 18

49 4 4 4 4 4 4 24

50 3 3 5 4 5 5 25

51 4 4 4 4 4 3 23

52 3 2 3 3 4 4 19

53 1 4 4 4 5 5 23

54 5 5 3 4 4 5 26

55 4 4 4 4 4 4 24

56 4 4 4 4 4 4 24

57 5 3 3 5 3 5 24

58 4 4 4 4 4 2 22

59 3 4 5 4 4 3 23

60 4 4 4 3 4 4 23

61 4 3 4 3 4 3 21

62 4 4 4 4 4 4 24

63 5 5 4 4 4 4 26

64 4 4 4 4 4 4 24

65 3 4 3 3 3 4 20

66 4 4 3 4 4 3 22

67 4 4 4 3 3 4 22

68 4 3 3 3 4 4 21

69 4 4 4 4 4 4 24

70 4 4 4 4 4 2 22

71 4 4 2 3 4 4 21

72 5 4 4 4 3 4 24

73 5 4 4 4 4 4 25

74 4 3 4 5 4 4 24

75 3 3 4 4 3 2 19

76 4 3 3 3 4 3 20

77 5 4 4 4 5 4 26

Page 152: ANALISIS PENGARUH HARGA, PESAN IKLAN, DAN ...repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/45429...Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh harga, pesan iklan,

132

78 5 3 3 4 4 3 22

79 4 4 4 4 4 3 23

80 3 3 3 3 3 4 19

81 5 4 4 5 5 3 26

82 4 4 4 3 4 4 23

83 4 3 4 3 4 4 22

84 4 4 3 4 4 4 23

85 4 5 4 5 5 4 27

86 3 4 4 4 5 5 25

87 2 5 3 3 4 3 20

88 4 4 4 3 3 3 21

89 4 3 3 3 4 4 21

90 4 4 4 4 4 4 24

91 4 4 4 4 4 4 24

92 5 5 5 5 5 5 30

93 4 4 3 4 4 4 23

94 4 4 4 4 4 5 25

95 5 4 3 3 4 4 23

96 4 4 3 3 4 2 20

97 4 4 4 4 3 3 22

98 4 4 4 4 3 5 24

99 3 4 5 5 5 3 25

100 3 3 4 3 4 3 20