ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan...

106
1 ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI SUMBER DAYA MANUSIA PADA PT. WIRA EKA BHAKTI SKRIPSI Disusun oleh: Michael 09110310034 PROGRAM STUDI SISTEM INFORMASI, FAKULTAS TEKNOLOGI INFORMASI KOMUNIKASI, UNIVERSITAS MULTIMEDIA NUSANTARA Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Transcript of ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan...

Page 1: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

1

ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI SUMBER DAYA MANUSIA

PADA PT. WIRA EKA BHAKTI

SKRIPSI

Disusun oleh: Michael

09110310034

PROGRAM STUDI SISTEM INFORMASI, FAKULTAS TEKNOLOGI INFORMASI KOMUNIKASI,

UNIVERSITAS MULTIMEDIA NUSANTARA

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 2: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

2

ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI SUMBER DAYA MANUSIA

PADA PT. WIRA EKA BHAKTI

Nama : Michael

NIM : 09110310034

Fakultas : Teknologi Informasi dan Komunikasi

Jurusan : Sistem Informasi

SKRIPSI

Diajukan sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Komputer (S.Kom)

UNIVERSITAS MULTIMEDIA NUSANTARA Tangerang

2012

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 3: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

3

HALAMAN PERSETUJUAN

Skripsi dengan judul

ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI SUMBER DAYA MANUSIA

PADA PT. WIRA EKA BHAKTI

oleh

MICHAEL

09110310034

telah disetujui untuk diajukan pada

Sidang Ujian Skripsi Universitas Multimedia Nusantara

Tangerang, 21 Desember 2012

Menyetujui,

Pembimbing Ketua Program Studi

(Johan Setiawan S.Kom., M.M., M.B.A.) (Wira Munggana, S.Si., M.Sc.)

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 4: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

4

PENGESAHAN SKRIPSI

Skripsi dengan judul

ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI SUMBER DAYA MANUSIA

PADA PT. WIRA EKA BHAKTI

oleh

MICHAEL dengan NIK: 09110310034

telah diujikan pada hari Kamis, tanggal 31 Januari 2013 ,

pukul 15.00 WIB s.d. 16.30 WIB dan dinyatakan LULUS

dengan susunan penguji sebagai berikut.

Ketua Sidang Penguji

Ir. Raymond Sunardi Oetama, M.C.I.S Martinus Raditia Sigit Suhendra, ST., M.T.I.

Dosen Pembimbing

Johan Setiawan S.Kom., M.M., M.B.A.

Disahkan oleh

Ketua Program Studi Sistem Informasi - UMN

Wira Munggana, S.Si., M.Sc.

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 5: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

5

HALAMAN PERSEMBAHAN

To the light a loving and sincere, My Mama

To the full force of love and responsibility, My Mommy

To the inspire hard work and perseverance, My Daddy

To the spirit and hope, My Sister

To the happiness and pleasure, My GrandMa

Because you are my inspiration

I presented this work for you

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 6: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

6

PERNYATAAN

Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi ini adalah karya ilmiah saya

sendiri, bukan plagiat dari karya ilmiah yang ditulis oleh orang lain atau lembaga lain,

dan semua karya ilmiah orang lain atau lembaga lain yang dirujuk dalam skripsi ini

telah disebutkan sumber kutipannya serta dicantumkan di Daftar Pustaka.

Jika di kemudian hari terbukti ditemukan kecurangan/ penyimpangan, baik

dalam pelaksanaan skripsi maupun dalam penulisan laporan skripsi, saya bersedia

menerima konsekuensi dinyatakan tidak lulus untuk mata kuliah Skripsi yang telah

saya tempuh.

Tangerang, 21 Desember 2012

MICHAEL

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 7: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

7

ABSTRAKS

Sumber daya manusia merupakan salah satu asset penting dalam mengelola

sebuah perusahaan. Oleh karena itu diperlukan sebuah system informasi management

yang dapat meningkatkan efisiensi kerja dan dapat memaksimalkan proses dari

kegiatan pengelolaan sumber daya manusia perusahaan. Metode penelitian yang

digunakan yaitu metode pengumpulan data dengan wawancara, survey mengenai

sistem yang berlaku saat ini. Metode dari analisis dan perancangan sistem yang

diajukan menggunakan konsep Object Oriented dan direpresentasikan melalui notasi

Unified Modeling Language (UML). Dari penelitian ini dihasilkan suatu perancangan

sistem informasi management sumber daya manusia yang dapat membantu

departemen sumberdaya manusia agar mendapatkan informasi yang akurat, relevan

dan tepat waktu dalam menjalankan fungsinya. Sistem informasi managemen sumber

daya manusia ini dapat membantu manager sumber daya manusia dalam mengelola

sumber daya manusia perusahaan. Dalam perancangan ini, penulis menggunakan

bahasa pemograman Visual Basic.NET, dan basis data menggunakan MySQL, dan

hasil laporan menggunakan Crystal Report. Dengan rancangan aplikasi tersebut

diharapkan perusahaan akan memperoleh beberapa kemudahan dalam menginput data

sekaligus membantu pihak perusahaan untuk menyusun laporan pelatihan dan

pengembangan karyawan menjadi lebih cepat dan efisien.

Kata kunci: Sistem Informasi Sumber Daya Manusia, Pelatihan dan Pengembangan

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 8: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

8

KATA PENGANTAR

Pertama dan terutama, puji dan syukur penulis panjatkan pada Tuhan Yesus

Kristus yang member nafas kehidupan, dan memberikan hikmat sehingga laporan

Tugas Akhir ini yang berjudul “Analisa dan Perancangan Sistem

Informasi Sumber Daya Manusia Pada PT. Wira Wka Bhakti” bisa

disusun.

Penulisan tugas akhir ini disusun dan diajukan untuk memenuhi salah satu

persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas

Multimedia Nusantara, Gading Serpong.

Dalam melakukan penulisan tugas akhir ini penulis banyak sekali dibantu oleh

berbagai pihak. Maka pada kesempatan ini, penulis ingin sekali menyampaikan rasa

terima kasih kepada.

1. Bpk. Wira Munggana, selaku ketua jurusan Sistem Informasi Universitas

Multimedia Nusantara

2. Bpk. Johan Setiawan, selaku dosen pembimbing yang telah memberikan

waktu dan tenaga, dalam memberikan bimbingan, perhatian, dan saran

serta pengarahan kepada penulis sehingga skripsi ini dapat terselesaikan

3. Kepada PT. Wira Eka Bhakti, khususnya Ibu Chaterine yang telah

memberikan ijin serta Ibu Hefni Soraya yang banyak memberikan

bantuan dalam melakukan pengumpulan data dan informasi yang

dibutuhkan dalam penyusunan skripsi ini.

4. Orang tua maupun saudara-saudara yang telah memberikan dukungan

materiil dan moril kepada penulis dalam penulisan skripsi ini.

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 9: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

9

5. Teman-teman terdekat yang selalu member motivasi kepada penulis

untuk dapat menyelesaikan skripsi ini

6. Semua pihak yang tidak dapat disebutkan satu persatu yang telah

membantu dengan memberikan dorongan dan doa, saran, serta kritik

yang membangun dalam penyusunan skripsi ini

Penulis mengharapkan agar dikemudian hari skripsi ini menjadi sumber

inspirasi untuk mengembangkan aplikasi tidak hanya pada dunia akademik tetapi juga

dalam dunia praktik kerja sehingga dapat bermanfaat bagi seluruh sivitas academica

Universitas Multimedia Nusantara.

Gading Serpong, Agustus 2012

Penulis

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 10: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

10

DAFTAR ISI

Halaman Judul Luar i

HALAMAN PERSETUJUAN ii

PENGESAHAN SKRIPSI iii

PERNYATAAN iv

ABSTRAKS v

KATA PENGANTAR vi

DAFTAR ISI viii

DAFTAR TABEL xi

DAFTAR GAMBAR xii

LAMPIRAN xiv

BAB I PENDAHULUAN 1

1.1 Latar Belakang 1

1.2 Perumusan Masalah 2

1.3 Batasan Masalah 2

1.4 Tujuan Penelitian 3

1.5 Manfaat Penelitian 3

1.6 Sistematika Penelitian 3

BAB II LANDASAN TEORI 5

2.1 Pengertian Sistem Informasi 5

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 11: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

11

2.2 Sistem Informasi Berorientasi Object dan Data Flow Diagram 8

2.2.1 Pengertian Sistem Informasi Berorientasi Object 8

2.2.2 Data Flow Diagram 9

2.3 Konsep Sumber Daya Manusia 11

2.3.1 Managemen Sumber Daya Manusia (MSDM) 11

2.3.2 Tujuan Managemen Sumber Daya Manusia 12

2.3.3 Strategi Managemen Sumber Daya Manusia 13

2.3.4 Teori Peningkatan Sumber Daya Manusia 14

2.3.5 Kegiatan dalam Managemen Sumber Daya Manusia 16

BAB III METODE PENELITIAN 21

3.1 Sejarah Singkat Perusahaan 21

3.2 Struktur Organisasi 23

3.3 Metode Penelitian 28

3.4 Analisa Masalah dan Requirement 28

3.4.1 Proses Sistem Berjalan 28

3.4.2 Sistem Requirement 29

3.5 Perancangan Sistem 30

3.5.1 Gambaran Umum Sistem 30

3.5.2 Context Diagram 33

3.5.3 Data Flow Diagram Level 0 34

3.5.4 Data Flow Diagram Level 1 35

3.5.5 Normalisasi Data 37

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 12: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

12

3.5.6 Perancangan Database 42

3.5.7 Relasi Database 48

3.5.8 Perancangan Output 48

3.6 Perancangan Interface 55

3.7 Coding 60

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN 61

4.1 Hasil 61

4.2 Pembahasan 75

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN 77

5.1 Simpulan 77

5.2 Saran 77

DAFTAR PUSTAKA xv

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 13: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

13

DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Tabel User 42

Tabel 3.2 Tabel User Wewenang 42

Tabel 3.3 Tabel Wewenang 42

Tabel 3.4 Tabel Karyawan 43

Tabel 3.5 Tabel Karyawan Pendidikan 43

Tabel 3.6 Tabel Departemen 44

Tabel 3.7 Tabel Jabatan 44

Tabel 3.8 Tabel Pelatihan 44

Tabel 3.9 Tabel Pengajuan Pelatihan 44

Tabel 3.10 Tabel Pengajuan Pelatihan Detail 45

Tabel 3.11 Tabel Jadwal Pelatihan 45

Tabel 3.12 Tabel Hasil Pelatihan 45

Tabel 3.13 Tabel Hasil Pelatihan Detail 45

Tabel 3.14 Tabel Pelatihan Sertifikat 46

Tabel 3.15 Tabel Penilaian 46

Tabel 3.16 Tabel Penilaian Detail 46

Tabel 3.17 Tabel Pemindahan 47

Tabel 3.18 Tabel Pemindahan Detail 47

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 14: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

14

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Siklus Hidup Pengembangan Sistem 6

Gambar 3.1 Struktur Organisasi PT. Wira Eka Bhakti 23

Gambar 3.2 Skema Metode Penelitian 28

Gambar 3.3 Proses Bisnis Pelatihan dan Pengembangan 29

Gambar 3.4 Context Diagram 33

Gambar 3.5 Data Flow Diagram Level 0 34

Gambar 3.6 DFD Level 1 Proses 1.0 Input Master Data 35

Gambar 3.7 DFD Level 1 Proses 2.0 Proses Pelatihan 35

Gambar 3.8 DFD Level 1 Proses 3.0 Proses Penilaian Karyawan 36

Gambar 3.9 DFD Level 1 Proses 4.0 Proses Pemindahan 36

Gambar 3.10 DFD Level 1 Proses 5.0 Proses Laporan Pemindahan 37

Gambar 3.11 Relasi Database 48

Gambar 3.12 Jadwal Pelatihan 49

Gambar 3.13 Catatan Hasil Pelatihan 50

Gambar 3.14 Pemindahan 51

Gambar 3.15 Laporan Pengajuan Pelatihan 52

Gambar 3.16 Laporan Pelatihan 53

Gambar 3.17 Laporan Pemindahan 54

Gambar 3.18 Form Master Pegawai 55

Gambar 3.19 Form Master Departemen 56

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 15: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

15

Gambar 3.20 Form Master Jabatan 56

Gambar 3.21 Form Master Pelatihan 57

Gambar 3.22 Form pengajuan Pelatihan 57

Gambar 3.23 Form Jadwal Pelatihan 58

Gambar 3.24 Form Hasil Pelatihan 58

Gambar 3.25 Form Penilaian Prestasi 59

Gambar 3.26 Form Pemindahan 59

Gambar 4.1 Navigation Diagram Sistem Informasi HRD PT. Wira Eka Bhakti 61

Gambar 4.2 Form Login 62

Gambar 4.3 Form Menu Utama 63

Gambar 4.4 Data Master Karyawan 64

Gambar 4.5 Data Master Departemen 65

Gambar 4.6 Data Master Jabatan 65

Gambar 4.7 Data Master Pelatihan 66

Gambar 4.8 Data Master User 66

Gambar 4.9 Formulir Pengajuan Pelatihan 67

Gambar 4.10 Formulir Jadwal Pelatihan 68

Gambar 4.11 Formulir Hasil Pelatihan 68

Gambar 4.12 Formulir Penilaian Karyawan 69

Gambar 4.13 Warning Saat Mengklik Tombol Cetak 70

Gambar 4.14 Hasil Cetak Formulir Pengajuan Kebutuhan 70

Gambar 4.15 Hasil Cetak Jadwal Pelatihan 71

Gambar 4.16 Hasil Cetak Catatan Hasil Pelatihan 72

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 16: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

16

Gambar 4.17 Hasil Cetak Pemindahan Karyawan 73

Gambar 4.18 Laporan Pengajuan Pelatihan 74

Gambar 4.19 Laporan Hasil Pelatihan 74

Gambar 4.10 Laporan Pemindahan 75

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 17: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

17

LAMPIRAN

1. Surat Keterangan Perusahaan

2. Formulir Konsultasi Skripsi

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 18: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

18

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin maju dari masa ke

masa, membuat persaingan dalam dunia pekerjaan meningkat. Hal ini disebabkan

adanya globalisasi dan modernisasi. Jika suatu organisasi atau instansi tidak bisa

menyikapi hal tersebut, maka kelangsungan kegiatan atau pekerjaan di dalam

organisasi atau instansi tersebut akan terhambat. Untuk itu, diperlukan adanya sistem

yang baik yang harus dimiliki oleh setiap organisasi. Sebuah instansi harus didukung

sumber daya manusia yang cakap karena sumber daya manusia sangat berperan

dalam menjalankan usaha atau kegiatan di dalam instansi tersebut

Perlu disadari, bahwa untuk mengimbangi perubahan-perubahan dan

kemajuan dalam berbagai aspek yang mempengaruhi beban kerja pimpinan dituntut

tersedianya tenaga kerja yang setiap saat dapat memenuhi kebutuhan. Untuk itu,

membuat seorang pimpinan harus dapat mengelola sumber daya-sumber daya secara

efektif dan efisien terutama dalam pengelolaan sumber daya manusia. Dalam kondisi

seperti ini, bagian kepegawaian juga dituntut harus selalu mempunyai strategi baru

untuk dapat mengembangkan dan mempertahankan pegawai yang cakap yang

diperlukan oleh suatu instansi

Salah satu cara yang dapat dilakukan dalam upaya meningkatkan kinerja

pegawai adalah dengan melalui pengembangan pegawai yaitu dengan melakukan

pendidikan dan pelatihan untuk dapat meningkatkan kualitas dari karyawan dan

secara langsung meningkatkan kinerja perusahaan tersebut.

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 19: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

19

Awalnya PT Wira Eka Bhakti adalah sebuah badan usaha yang berbentuk CV.

Seiring berjalannya waktu, PT Wira Eka Bhakti mengalami kemajuan dalam

menjalankan bisnis sehingga berubah menjadi sebuah Perseroan Terbatas.

Perkembangan bisnis PT Wira Eka Bhakti belum diserasikan dengan perkembangan

teknologi informasi yang perusahaan terapkan, salah satunya adalah HRD. PT. Wira

Eka Bhakti adalah perusahaan yang bergerak dibidang penyedia web server, desktop

services, dan web network integration services. Seperti banyaknya perusahaan, PT.

Wira Eka Bhakti yang dapat juga disingkat PT. WEB tidak dapat berdiri sendiri tanpa

adanya vendor dan supplier lainnya. Acer, Lenovo, HP, dan Dell adalah beberapa

supplier hardware yang bermitra dengan PT Wira Eka Bhakti. Juga Cisco dan

Panduit sebagai supplier networking perusahaan, supplier database yang diajak

bekerja sama adalah Oracle, serta partner-partner lainnya seperti Epson, eBeam,

Lexmark, dan thinkfree. Sampai saat ini jumlah karyawan diatas 300 orang.

Berdasarkan uraian di atas maka penulis tertarik untuk melakukan penelitian

bidang pelatihan dan pengembangan pada sebuah perusahaan dengan memilih judul

‘ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PADA PT. WIRA

EKA BHAKTI (Studi Kasus: Sumber Daya Manusia)’

1.2 Perumusan Masalah

Adapun masalah-masalah yang dihadapi oleh P.T. WIRA EKA BHAKTI

terutama pada bagian personalia ketika penulis melakukan penelitian antara lain

mencakup :

1. Bagaimana membuat sistem proses pelatihan dan pengembangan pada PT. Wira

Eka Bhakti?

2. Syarat-syarat apa yang harus dipenuhi oleh seorang karyawan agar layak

mengikuti proses pengembangan?

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 20: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

20

3. Data apa saja yang dibutuhkan oleh bagian personalia dalam menjalankan sebuah

proses pelatihan dan pengembangan?

1.3 Batasan Masalah

Dalam penulisan skripsi ini, penulis membatasi ruang lingkup perancangan

informasi untuk sumber daya manusia pada bagian :

• Pelatihan dan pengembangan, meliputi :

o Perancangan pelatihan

o Pengembangan (promosi, mutasi, dan demosi)

o Penilaian prestasi kerja

1.4 Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini adalah :

1. Agar proses kerja bagian personalia yang sebagian masih manual dilakukan

dengan sistem komputerisasi, sehingga proses kerja bagian personalia tersebut

dapat menjadi lebih baik.

2. Merancang sistem basis data untuk mendukung kebutuhan informasi mengenai

data karyawan sehingga mudah untuk melakukan pelatihan, dan pengembangan.

3. Untuk mengetahui bagaimana sebuah aplikasi dapat membantu penyimpanan dan

penyampaian informasi tentang data karyawan yang dibutuhkan pada bagian

personalia dapat tersedia dengan cepat dan akurat.

1.5 Manfaat Penelitian

Adapun manfaat-manfaat yang dapat diperoleh dari penelitian yang dilakukan adalah:

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 21: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

21

- Membantu pengolahan data menjadi informasi mengenai pelatihan dan

pengembangan yang telah dilalaui oleh seorang karyawan secara akurat dan

menyampaikannya dalam bentuk laporan yang mudah dimengerti

- Membantu manager Sumber Daya Manusia dalam menjalankan fungsi

perencanaan, pengontrolan, dan pengambilan keputusan dalam pengelolaan

sumber daya manusia perusahaan.

1.6 Sistematika Penulisan

Sistematika penulisan merupakan garis besar penyusunan tugas akhir yang

bertujuan untuk memudahkan jalan pikiran dalam memahami secara keseluruhan isi

dari tugas akhir. Berikut ini adalah pembahasan dari tiap bab:

BAB I : PENDAHULUAN

Bab ini berisi tentang latar belakang masalah, perumusan masalah, tujuan

penelitian, Manfaat Penelitian dan Sistematika Penulisan.

BAB II : LANDASAN TEORI

Bab ini mengemukakan teori-teori yang digunakan sebagai landasan untuk

penelitian dan pemecahan masalah pada penulisan skripsi ini.

BAB III : METODE PENELITIAN

Bab ini berisi tentang lokasi penelitian, sumber dan jenis data, operasional

konsep, metode pengumpulan data, dan metode analisis data.

BAB IV : HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Bab ini berisi mengenai dokumen dari perancangan yang dilakukan dalam

perancangan membahas tujuan dari perancangan, perbaikan terhadap analisis

yang telah dilakukan, criteria dari perancangan system yang dibuat, serta

kegunaan sistem yang telah dibuat tersebut.

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 22: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

22

BAB V : PENUTUP

Bab ini berisi kesimpulan dari analisis dan perancangan sistem informasi yang

dilakukan serta saran yang diperlukan jika sistem yang dirancang akan

diterapkan oleh PT. Wira Eka Bhakti.

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 23: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

23

BAB II

LANDASAN TEORI

2.1 Pengertian Sistem Informasi

Menurut Jogiyanto (2002, 5) sistem adalah hubungan atau interaksi yang

berlangsung diantara satu kesatuan ataupun komponen secara teratur sehingga tujuan

maupun sasaran sistem dapat dicapai. Sementara menurut O’Brien (2003, 8) sistem

merupakan kumpulan dari komponen yang saling berhubungan dan bekerja sama

untuk mencapai tujuan bersama dengan menerima masukan dan menghasilkan

keluaran melalui proses transformasi yang terorganisir. Informasi dapat didefinisikan

sebagai hasil dari pengolahan data dalam suatu bentuk yang lebih berguna dan lebih

berarti bagi penerimanya yang menggambarkan suatu kejadian – kejadian (event)

yang nyata (fact) yang digunakan untuk pengambilan keputusan, Jogiyanto (2002,

11).

Sebuah perusahaan membangun sistem informasi memiliki tujuan yang

berbeda-beda tergantung dari kebutuhan perusahaan yang bersangkutan. Informasi

yang dihasilkan dalam sistem informasi akan melalui tiga tahap, yaitu pengumpulan

data, tahap pengolahan data menjadi lebih berguna, dan tahap penyajian data yang

telah diproses kepada pengguna yang membutuhkannya secara lengkap, tepat, akurat,

dan relevan.

Sistem informasi adalah suatu sistem di dalam suatu organisasi yang

mempertemukan kebutuhan pengolahan transaksi harian, mendukung operasi, bersifat

manajerial dan kegiatan strategi dari suatu organisasi dan menyediakan pihak luar

tertentu dengan laporan-laporan yang diperlukan, Jogiyanto (2002, 11). Lebih

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 24: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

24

ditekankan lagi oleh O’Brien (2003, 7) yang mengatakan sistem informasi adalah

sebuah kombinasi yang terorganisir dari human, hardware, software, network, dan

data yang mengambil, mengolah, dan menyajikan informasi kepada sebuah

organisasi.

Maka dapat disimpulkan dari pendapat-pendapat diatas bahwa sistem

informasi adalah sekumpulan komponen yang terdiri dari sumber daya manusia,

perangkat keras, perangkat lunak, jaringan komunikasi, dan data. Semua komponen

tersebut terintegrasi satu dengan yang lain sehingga dapat melakukan fungsinya untuk

menghasilkan informasi bagi organisasi yang membutuhkannya.

Siklus hidup pengembangan sistem (SHPS) adalah pendekatan melalui

beberapa tahap untuk menganalisis dan merancang sistem. Berikut ini adalah gambar

siklus hidup pengembangan sistem dapat dilihat pada gambar 2.1.

1. Mengidentifikasi masalah, peluang dan tujuan

2. Menentukan

3. Menganalisis kebutuhan- kebutuhan sistem

4. Merancang sistem yang direkomondasi

5. Mengembangankan dan mendokumentasi P. lunak

6. Menguji dan mempertahankan sistem

7. Mengimplemantasi dan mengevaluasi sistem

Gambar 2.1. Siklus Hidup Pengembangan Sistem

(Sumber: Kenneth. E. Kendall dan Julie. E. Kendall., (1), 2003, 9)

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 25: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

25

Berikut tahap-tahap dalam siklus hidup pengembangan sistem:

1. Mengidentifikasi masalah, peluang dan tujuan

Tahap pertama ini berarti bahwa penganalisis melihat dengan jujur pada apa yang

terjadi didalam bisnis. Kemudian, bersama-sama dengan anggota organisasional

lain, penganalisis menentukan dengan cepat masalah-masalah dengan anggota

organisasi lain, penganalisis menentukan dengan tepat masalah-masalah tersebut.

2. Menentukan syarat-syarat informasi

Tahap berikutnya, penganalisis memasukkan apa saja yang menentukan syarat-

syarat informasi untuk para pemakai yang terlibat. Di antara perangkat-perangkat

yang dipergunakan untuk menetapkan syarat-syarat informasi dalam bisnis

diantaranya ialah menentukan sampel dan memeriksa data mentah, wawancara

dan mengamati perilaku pembuat keputusan dan lingkungan kantor dan

prototyping.

3. Menganalisis kebutuhan sistem

Tahap berikutnya ialah menganalisis kebutuhan-kebutuhan sistem. Sekali lagi

perangkat dan teknik-teknik tertentu akan membantu penganalisis menentukan

kebutuhan. Perangkat yang dimaksud ialah penggunaan diagram aliran data untuk

menyusun daftar input, proses dan output fungsi bisnis dalam bentuk grafik

terstruktur.

4. Merancang sistem yang direkomendasikan

Dalam tahap ini penganalisa sistem menggunakan informasi-informasi yang

terkumpul sebelumnya untuk mencapai desain sistem informasi yang logik.

Penganalisis merancang prosedur data-entry sedemikian rupa sehingga data yang

dimasukkan ke dalam sistem informasi benar-benar akurat. Selain itu,

penganalisis menggunakan teknik-teknik bentuk dan perancangan layar tertentu

untuk menjamin keefektifan input sistem informasi.

5. Mengembangkan dan mendokumentasikan perangkat lunak

Dalam tahap kelima ini penganalisis bekerja bersama-sama dengan pemrogram

untuk mengembangkan suatu perangkat lunak awal yang diperlukan. Beberapa

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 26: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

26

teknik terstruktur untuk merancang dan mendokumentasikan perangkat lunak

meliputi rencana struktur, Nassi-Shneiderman charts, dan pseudocode.

6. Menguji dan mempertahankan sistem

Sebelum sistem informasi dapat digunakan, maka harus dilakukan pengujian

terlebih dulu. Akan bisa menghemat biaya bila dapat menangkap adanya masalah

sebelum sistem tersebut ditetapkan. Sebagian pengujian dilakukan oleh

pemrogram sendiri, dan lainnya dilakukan oleh penganalisis sistem. Rangkaian

pengujian ini pertama-tama dijalankan bersama-sama dengan data contoh serta

dengan data aktual dari sistem yang telah ada. Mempertahankan sistem dan

dokumentasinya dimulai di tahap ini dan dilakukan secara rutin selama sistem

informasi dijalankan.

7. Mengimplementasikan dan mengevaluasi sistem

Di tahap terakhir ini penganalisis membantu untuk mengimplementasikan sistem

informasi. Tahap ini melibatkan pelatihan bagi pemakai untuk mengendalikan

sistem. Sebagian pelatihan tersebut dilakukan oleh vendor, namun kesalahan

pelatihan merupakan tanggung jawab penganalisis sistem. Selain itu, penganalisis

perlu merencanakan konversi perlahan dari sistem lama ke sistem baru. Evaluasi

yang ditunjukkan sebagai bagian dari tahap terakhir ini biasanya dimaksudkan

untuk pembahasan. Sebenarnya, evaluasi dilakukan di setiap tahap. Kriteria utama

yang harus dipenuhi ialah apakah pemakai yang dituju benar-benar menggunakan

sistem. (Kenneth. E. Kendall dan Julie. E. Kendall., (1), 2003 , 11).

2.2 Sistem Informasi Berorientasi Objek dan Data Flow Diagram

2.2.1 Pengertian Sistem Informasi Berorientasi Object

Metode berorientasi object telah menjadi dominan dalam pendekatan analisis

dan perancangan sistem computer. Analisis dan perancangan berorientasi object

adalah kumpulan dari langkah-langkah secara umum untuk menyelesaikan analisis

dan perancangan (Mathiassen, 2002, 12).

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 27: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

27

Ada empat aktifitas utama dalam merefileksikan OOD menurut Mathiassen,

yaitu:

1. Analisis Problem Domain

Problem domain merupakan bagian dari konteks yang dikontrol, dimonitor, dan

diadministrasi oleh sistem. Tujuan dari aktifitas ini adalah mengidentifikasikan

dan memodel problem domain. Model adalah deskripsi dari class, structure, dan

behavior di problem domain.

2. Analisis Application Domain

Application domain adalah organisasi yang mengatur, memonitor, atau

mengontrol problem domain. Tujuan dari application domain adalah untuk

menganalisis kebutuhan pengguna sistem.

3. Perancangan Arsitektur

Tujuan dari perancangan arsitektur adalah untuk menstruktur sistem

terkomputerisasi. Aktifitas yang dilakukan pada tahap ini adalah:

a. Kriteria

Aktifitas ini mendefinisikan apa saja kondisi dan kriteria yg digunakan pada

design.

b. Komponen

Pada aktivitas ini, di definisikan bagaimana suatu sistem distrukturisasi

menjadi komponen.

c. Proses

Aktivitas ini bertujuan untuk mendefinisikan struktur fisik dari sistem.

Arsitektur proses adalah struktur sistem eksekusi yang diatur dari proses yg

idependen.

4. Desain Komponen

Komponen adalah sekumpulan bagian-bagian program yang membentuk suatu

keseluruhan dan mempunyai tanggung jawab yang jelas. Tujuan desain

komponen adalah untuk menentukan implementasi dari kebutuhan dalam sebuah

kerangka arsitektur

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 28: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

28

2.2.2 Data Flow Diagram

Alat pengembangan sistem yang digunakan sebagai landasan teori dalam

penulisan skripsi ini adalah Data Flow Diagram.

Lani Sidharta (1995: 65), mendefinisikan Data Flow Diagram (DFD) sebagai

berikut:

“Data Flow Diagram adalah representasi grafik dari sebuah sistem, yang

menggambarkan komponen – komponen sebuah sistem, aliran – aliran data diantara

komponen – komponen tersebut, dan asal, tujuan, dan penyimpanan dari data

tersebut”

Diagram arus data (Data Flow Diagram/DFD) merupakan gambaran sistem

secara logika. Gambaran ini tidak tergantung pada perangkat keras, perangkat lunak,

struktur data, atau organisasi file. Keuntungan menggunakan DFD adalah untuk

memudahkan pemakai (user) yang kurang menguasai bidang komputer untuk

mengerti yang akan dikerjakan atau dikembangkan.

Simbol–simbol yang digunakan dalam Data Flow Diagram (DFD) :

1. External Entity (kesatuan luar)

Sistem akan menerima input dan menghasilkan output kepada lingkungan

luarnya. Setiap sistem pasti mempunyai batas sistem yang memisahkan suatu sistem

dengan lingkungan luarnya. Kesatuan luar merupakan kesatuan luar (entity) di

lingkungan luar sistem yang dapat berupa orang, organisasi lainnya yang berada di

luar lingkungannya yang akan menerima input atau dari sistem.

Simbol external entity :

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 29: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

29

2. Process (Proses)

Menggambarkan suatu kegiatan atau kerja yang dilakukan oleh orang, mesin, atau

komputer dari suatu arus data yang masuk ke dalam proses untuk dihasilkan arus data

yang akan keluar dari proses.

Simbol Proses:

3. Data Flow (Arus Data)

Arus data (DFD) diberi simbol suatu panah dimana digunakan untuk

menunjukkan arus dari data atau informasi dari suatu sistem ke bagian proses sistem

lainnya dan diberi nama yang jelas serta mempunyai arti.

Simbol Data Flow :

4. Data Store (Simpanan Data)

Simpanan data merupakan tempat dimana data dikumpulkan dan dikelompokkan

menurut jenis juga sebagai basis informasi untuk proses tertentu.

Simbol Data Store:

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 30: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

30

2.3 Konsep Sumber Daya Manusia (SDM)

2.3.1 Managemen Sumber Daya Manusia (MSDM)

Hasibuan (2000, 3) mengatakan bahwa sumber daya manusia adalah semua

manusia yang terlibat di dalam suatu organisasi dalam mengupayakan terwujudnya

tujuan organisasi tersebut. Pendapat tersebut dipertegas oleh George (2009, 77) yang

mengatakan sumber daya manusia adalah asset (kekayaan, milik yang berharga)

perusahaan, yang harus dipelihara dan dipenuhi kebutuhannya dengan baik.

Maka dapat disimpulkan dari kedua definisi diatas bahwa pegawai pada

hakikatnya merupakan unsur manusia bagi suatu organisasi yang sekaligus juga

menjadi sumber daya bagi organisasi itu. Karena itulah disebut sumber daya manusia.

Karena ada manusia sebagai sumber daya inilah yang memungkinkan organisasi

dapat berfungsi sebagai satu mesin atau pabrik yang mampu menghasilkan apa yang

diinginkan oleh dan dari organisasi tersebut.

Lalu, manajemen sumber daya manusia ialah suatu fungsi yang dilaksanakan

dalam oganisasi yang memudahkan pemanfaatan sumber daya manusia dengan

efektif untuk mencapai tujuan organiasi dan tujuan individual.

Menurut Varkkey (1994, 11), sumber daya manusia ialah suatu seni dan ilmu

perencanaan, pelaksanaan, pengontrolan tenaga kerja untuk mencapai tujuan yang

telah ditentukan terlebih dahulu.

Lalu Ivancevich dalam Handoko (2003, 3) mendefinisikan manajemen sumber

daya manusia sebagai penarikan, seleksi, pengembangan, penggunaan, dan

pemeliharaan sumber daya manusia oleh organisasi.

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 31: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

31

Sedangkan menurut Hall T. Douglas & Goodale G. James (2001, 3)

manajemen sumber daya manusia adalah suatu proses melalui suatu proses

kesesuaian optimal yang diperoleh diantara pegawai, pekerjaan organisasi dan

lingkungan sehingga para pegawai mencapai tingkat kepuasan dan performansi yang

mereka inginkan dan organisasi memenuhi tujuannya.

Jadi manajemen sumber daya manusia ialah pengakuan terhadap pentingnya

satuan tenaga kerja organisasi sebagai sumber daya manusia yang vital bagi

pencapaian tujuan-tujuan organisasi dan pemanfaatan berbagai fungsi dan kegiatan

personalia untuk menjamin bahwa mereka digunakan secara efktif dan bijak agar

bermanfaat bagi individu, organisasi dan masyarakat.

2.3.2 Tujuan Managemen Sumber Daya Manusia

Menurut Werther dan Davis (2005, 27) ada banyak tujuan dari manajemen

sumber daya manusia yang mencakup hal-hal sebagai berikut :

1. Mengakui bahwa adanya manajemen sumber daya manusia menyumbang

pada evektifitas organisasi. Manajemen sumber daya manusia bukanlah

sebagai tujuannya, tetapi hanya merupakan alat untuk membantu organisasi

dalam mencapai tujuan.

2. Memelihara agar kontribusi dari departemen personalia dalam tingkatan yang

sepadan dengan kebutuhan organisasi. Dan tingkat pelayanan dari departemen

harus memadai untuk organisasi yang dilayaninya.

3. Membantu karyawan dalam mencapai tujuan pribadi mereka, sejauh tujuan itu

membantu kontribusi mereka untuk organisasi. Tujuan-tujuan pribadi dari

para karyawan harus dipenuhi jika organisasi ingin tetap memelihara dan

memotivasi mereka sebab jika tidak maka performansi dan tingkat kepuasan

akan menurun dan bahkan akan meninggalkan organisasi.

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 32: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

32

4. Memberikan keahlian dan kepemimpinan untuk menjamin bahwa pegawai

sudah ditetapkan dalam jabatan atau pekerjaan yang tepat pada saat yang tepat

pula.

5. Membantu manajemen dalam menciptakan kondisi yang dapat mempertinggi

efektivitas pegawai.

6. Menjadi seorang penyelesai masalah yang kreatif.

7. Memberikan kepastian bahwa semua pegawai disemuatingkat mendapatkan

kompensasi yang kompetitif ditempat pekerjaan mereka dan dalam ndustri

mereka.

8. Memberikan kepastian bahwa pegwai mendapatkan jaminan yang sudah

dipogramkan dan yang mereka perlukan secara efektif.

9. Mempersiapkan program pelatihan dan pengembangan agar pegawai dapat

bekerja secara efektif ditempatkerja mereka, dan mempersiapkan diri mereka

untuk tugas-tugas yang lebih berat dimasa yang akan dating.

10. Mempertahankan dan mengembangkan reputasi didalam oeganisasi seperti

juga dalam masyarakat dan dalam profesi personalia mengembangkan suatu

staf personalia yang efektif.

11. Memberikan bimbingan dan tanggungjawab akan kegiatan yang mendukung

dipekerjakannya golongan wanita, minoritas dan orang cacat dan

memaksimalkan potensi yang ada dan memperkecil kemungkinan dilokasi.

12. Menyiapkan data pegawai dan mengadministrasikan tanggung jawab secara

efektif dan mematuhi semua peraturan.

13. Melengkapi keahlian dan program-program untuk bidang kesehatan dan

keamanan.

14. Memelihara hubungan perburuan yang positif, memberikan pimpinan dalam

lingkungan yang bebas dari campur tangan serikat kerja.

15. Memngambil tindakan positif daripada tindakan negative pada hal-hal yang

akan mempengaruhi organisasi dikemudian hari.

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 33: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

33

2.3.3 Strategi Managemen Sumber Daya Manusia

Untuk dapat meningkatkan efektifitas SDM dan mencapai tujuan organisasi

menurut Derek Torrington dan Stephen Taylor (2009, 420), diperlukan suatu

pengelolaan SDM. Strategi yang digunakan dalam mengelola SDM adalah:

• Perencanaan

Penetapan atas apa yang akan dilakukan pada masa yang akan datang agar

mencapai tujuan yang diinginkan

• Pengorganisasian

Perancangan dan penugasan kelompok kerja

• Penyususan Personalia

Penarikan, seleksi, pengembangan, pemberian kompensasi dan penilaian prestasi

kerja karyawan.

• Pengarahan

Memotivasi, kepemimpinan, integrasi, dan pengelolaan konflik di dalam

perusahaan.

• Pengawasan

Memonitor setiap kegiatan usaha yg dilakukan di dalam aktifitas perusahaan.

Dalam hal-hal diatas, dijelaskan bahwa tujuan dan strategi perusahaan

merupakan tujuan, misi, dan strategi pengembangan SDM. Untuk mencapai tujuan

tersebut, maka diperlukan langkah-langkah berikut:

1. Mencari dan memilih Sumber Daya Manusia yang terbaik untuk memenuhi

kualitas SDM

2. Memberikan pengarahan, pendidikan untuk pengembangan dan motivasi untuk

mendapatkan SDM dengan standar kualitas yang diperlukan

3. Memberikan penghargaan dan imbalan terhadap SDM yang telah bekerja dengan

baik atau bahkan melewati standart yang diberikan

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 34: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

34

4. Membuat sebuah sistem jenjang karir yang dapat memotivasi SDM untuk

memaksimalkan potensi kinerjanya

5. Memberikan pengarahan dan pelatihan untuk mengembangkan SDM yang kurang

memenuhi kualitas yang telah ditentukan oleh perusahaan

2.3.4 Teori Peningkatan Sumber Daya Manusia

Hasibuan (2001, 135) mengatakan bahwa dalam pengelolaan SDM untuk

mencapai tujuan organisasi, manager harus mengetahui motif dan motivasi yang

diinginkan karyawan. Unntuk memenuhi kebutuhan hidup adalah tujuan orang

bekerja, baik itu kebutuhuan disadari maupun kebutuhan tidak disadari, berbentuk

materi maupun non-materi, kebutuhan fisik maupun rohani. Menurut Maslow (2001,

153) mengemukakan sebuah teori kebutuhan. Kebutuhan manusia disusun dalam

suatu jenjang/hierarki yaitu:

1. Physiological Needs (kebutuhan fisik dan biologis) :

Physiological Needs adalah kebutuhan dasar untuk mempertahankan hidup. Yang

dimaksud kedalam kebutuhan ini adalah kebutuhan makan, minum, perumahan,

dan udara.

2. Safety and Security Needs (kebutuhan keselamatan dan keamanan)

Safety and Security Needs adalah kebutuhan dalam kebebasan dari ancaman

diantaranya merasa aman dari ancaman kecelakaan dan keselamatan dalam

melaksanakan pekerjaan. Kebutuhan ini mengarah kepada dua bentuk.

Pertama : kebutuhan akan keamanan harta di tempat pekerjaan pada waktu

jam-jam kerja, seperti mobil yang disimpan jangan sampai hilang

Kedua : kebutuhan akan keamanan jiwa terutama kemanan jiwa ditempat

pekerjaan pada saat mengerjakan pekerjaan di waktu jam-jam

pertama.

Bentuk lain dari pemuasan kebutuhan adalah dengan memberikan perlindungn

asurasi tenaga kerja kepada para karyawan

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 35: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

35

3. Affiliation or Acceptance Needs for belongingness (kebutuhan social)

Merupakan kebutuhan social, teman, afiliasi, interaksi, dicintai dan mencintai,

serta diterima dakan oergaulan kelompok pekerja dan masyarakat lingkungannya

4. Esteem Needs (kebutuhan akan penghargaan dan prestise)

Esteem Needs adalah kebutuhan akan penghargaan diri dan pengakuan serta

penghargaan prestise dari karyawan dan masyarakat sekitarnya

5. Self Actualization (aktualisasi diri)

Self Actualization adalah kebutuhan akan aktualisasi diri dengan menggunakan

kemampuan, keterampilan, dan potensi optimal untuk mencapai prestasi kerja

yang sangat memuaskan. Kebutuhan ini merupakan realisasi lengkap potensi

seseorang secara penuh. Pemenuhan kebutuhan dapat dilakukan dengan

penyelenggaraan pendidikan dan latihan. Kebutuhan aktualisasi diri berbeda

dengan kebutuhan lain dalam dua hal :

Pertama : Kebutuhan aktualisasi diri tidak dapat dipenuhi dari luar.

Pemenuhannya berdasarkan keinginan atas usaha individu itu

sendiri.

Kedua : Aktualisasi diri berhubungan dengan pertumbuhan seorang individu.

Kebutuhan ini berlangsung terus menerus sejalan dengan

meningkatnya jenjang karir seorang individu.

2.3.5 Kegiatan Pengembangan dan Evaluasi dalam Manajemen Sumber Data

Manusia

Werther dan Davis (2006) menggambarkan model dari sistem MSDM dalam

bukunya yang berjudul “Human Resource and Personnel Management”

sebagai berikut :

2.3.5.1 Kerangka Kerja dan Tantangan

Manager operasi dan ahli SDM menghadapi banyak tantangan dalam

menangani manusia. Sebelum melakukan MSDM maka sebaiknya

mengetahui dan mengenal kerangka kerja dan tantangan dalam SDM.

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 36: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

36

• Kerangka Kerja

Departemen Sumber Daya Manusia ada untuk membantu orang dan

organisasi mencapai tujuannya. Seiring dengan waktu berjalan, departemen

ini menghadapi tantangan yang timbul dari organisasi dan social pegawai.

Organisasi dapat berkembang melalui penggunaan sumber secara efektif dan

efisien. Efektif artinya menghasilkan barang dan jasa yang baik serta sesuai

standart. Efisien artinya proses produksi harus menggunakan jumlah

minimum sumber daya yang dibutuhkan untuk memproduksi barang dan

jasanya. Tujuan dari managemen sumber daya manusia adalah untuk

meningkatkan kontribusi produksif dari orang-orang pada organisasi dengan

langkah strategis, pantas, dan memiliki tanggung jawab social.

• Tantangan Lingkungan

Organisasi dan Departemen Sumber Daya Manusia merupakan sistem terbuka

dan dipengaruhi oleh lingkungan di mana departemn ini beroperasi. Langkah-

langkah dalam menghadapi tantangan lingkungan adalah sebagi berikut:

a. Memonitor lingkungan

Seorang spesialis harus mengetahui perubahan-perubahan yang terjadi

dalam lingkungan.

b. Evaluasi dan pengaruh

Saat mendapatkan informasi sebaiknya dievaluasi oleh ahli-ahli personil

dalam mengimplementasi pendekatan-pendekatan yang akan membatu

organisasi mencapai tujuannya.

c. Lakukan pengukuran secara proaktif

Kesempatan berganti dan pengaruh dievaluasi oleh ahli-ahli personil

dalam mengimplementasi pendekatan-pendekatan yang akan membantu

organisasi mencapai tujuannya.

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 37: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

37

d. Mempertahankan dan menganalisa umpan balik

Hasil dari aktivitas personil yang proaktif dievaluasi untuk melihat

penghasilan yang diraih.

• Tantangan Internasional

Manajemen Sumber Daya Manusia Internasional memberikan banyak tekanan

baru pada aktivitas Manajemen Sumber Daya Manusia tradisional. Pada saat

yang sama seorang manajer atau kemampuan departemen memenuhi

tantangan dalam menyediakan suatu kesempatan untuk menghasilkan

konrtribusiyang memuaskan perusahaan.

• Tantangan Kesempatan Kerja yang Sama

Hukum tentang kesempatan kerja yang sama meminta manajer SDM untuk

memberikan pelamar kerja kesempatan kerja yang sama tanpa membedakan

ras, agama, jenis kelamin, keadaan fisik, kehamilan, kebangsaan, atau umur.

2.3.5.2 Pengembangan dan Evaluasi

Pada saat dikerjakan, karyawan baru diorientasi sesuai dengan kebijakan dan

prosedur perusahaan. Sistem informasi yang tepat dan akurat dapat membantu

manajer SDM menentukan saat yang tepat untuk keperluan orientasi,

penelitian, pengembangan dan perencanaan karir untuk para karyawan

• Orientasi, Penempatan dan Pemisahan

Program orientasi dapat memberikan dampak positif baik bagi perusahaan

maupun bagi karyawan yang akan ditempatkan pada posisi baru. Program ini

dapat membantu unuk mengurangi keraguan sehingga para karyawan baru

dapat mempelajari tugas mereka dengan lebih baik.

Penempatan adalah penugasan seorang karyawan pada sebuah pekerjaan baru.

Tiga bagian utama dari penempatan adalah :

- Promosi

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 38: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

38

Promosi terjadi saat seorang karyawan dipindahkan dari suatu pekerjaan

ke posisi lain yang gaji, tanggung jawab, dan level organisasinya lebih

tinggi.

- Transfer

Transfer terjadi ketika seorang karyawan dipindahkan dari suatu pekerjaan

ke posisi lain dengan gaji, tanggung jawab, dn level organisasi yang

relative sama.

- Demosi

Demosi terjadi saat seorang karyawan dipindahkan dari suatu pekerjaan ke

posisi lain yang gaji, tanggung jawab, dan level organisasinya lebih

rendah.

Pemisahan adalah keputusan dimana individu dan organisasi harus

berpartisipasi. Pemisahan dapat mengambil beberapa bentuk, seperti :

- Ketidakhadiran sementara karena alasan kesehatan, keluarga, pendidikan,

dan rekreasi.

- Pemisahan karena pengunduran diri, kematian, dan pemberhentian.

- Berakhirnya kontrak kerja

• Pelatihan dan pengembangan

Dessler (2007, 249) mengatakan bahwa pelatihan adalah proses pengajaran

terhadap para karyawan baru mengenai keahlian dasar yang diperlukan dalam

pekerjaan mereka. Sebaliknya, pengebangan membantu individu untuk

mengatasi tanggung jawab dimasa depan. Pada umumnya teknik pelatihan

adalah :

- Pelatihan On the Job

Pelatihan bagi seseorang untuk mempelajari pekerjaan sambil bekerja di

tempat tersebut sehingga selain belajar, peserta pelatihan jutga

memproduksi.

- Pelatihan Job Instruction

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 39: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

39

Pelatihan ini dilakukan dengan mendaftar berbagai tugas dasar dari

pekerjaan dengan tujuan untuk menyiapkan langkah-langkah pelatihan

bagi karyawan dan dilaksanakan seperrti pelatihan On the Job.

- Pengajaran

Teknik ini merupakan cara tercepat dan sederhana dari pemberian

pengetahuan bagi sekelompok orang yang dilatih

- Teknik Audiovisual

Teknik audiovisual seperti film, closed-circuit television, audio tapes dan

video tapes dapat menjadi sangat efektif dan saat ini sering digunakan.

- Programmed Learning

Metode simulasi dari pengajaran skill pekerjaan yang mencakup

presentasi pertanyaan atau fakta-fakta dengan memberikan kesempatan

para peserta pelatihan untuk merespon sehingga mereka dapat diberikan

umpan balik yang cepat dan jawaban yang akurat.

- Pelatihan dengan computer

Pada teknik ini, peserta pelatihan menggunakan sistem computer untuk

meningkatkan pengetahuan kemampuan mereka

• Perencanaan Karir

Perencanaan dan pengembangan karir merupakan konsep yang relative baru di

banyak departemen SDM. Program perencanaan karir yang efektif akan

mengurangi turnover karyawan, terutama antara mereka yang mempunyai

mobilitas karir yang tinggi

• Penilaian Kinerja

Penilaian kinerja adalah proses organisasi untuk mengevaluasi kinerja

pekerjaan individual. Penilaian kinerja merupakan aktivitas kritis dari

manajemen SDM, karena menurut Dessler (2007, 343) beberapa alasan dari

penilaian kinerja karyawan adalah :

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 40: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

40

- Proses penilaian dapat menyediakan informasi bagai pengambilan

promosi dan gaji

- Penilaian prestasi menyediakan kesempatan bagi manajer dan bawahannya

untuk mereview perilaku kerja bawahannya.

2.3.5.3 Hubungan Antar Karyawan dan Penilaian Pekerja

Karyawan butuh untuk merasa termotivasi dan puas dalam

pekerjaannya. Masalah pribadi dan yang berhubungan dengan pekerjaan

karyawan kadang memerlukan konseling atau disiplin. Untuk meningkatkan

kepuasan karyawan dan produktivitas organisasional, komunikasi digunakan

agar orang-orang dalam organisasi mempunyai pengetahuan tentang apa yang

terjadi dalam organisasi.

• Tantangan dalam Hubungan Antar Pekerja

Manaher dan departemen SDM yang proaktif memberikan kontribusi dengan

mencari cara-cara baru dalam meningkatkan produktifitas. Beberapa strategi

menekankan pada modal dan teknologi baru, sedangkan yang lainya berusaha

untuk meningkatkan praktek-praktek hubungan antar pekerja.

• Hubungan Serikat Pekerja dengan Manajemen

Serikat pekerja bukan berarti akhir dari kesuksesan organisasi atau praktek-

praktek SDM. Meskipun demikian, kehadirannya memang membawa

perubahan dalam organisasi, manajer dan ahli SDM harus mematuhi aturan-

aturan yang muncul karena kerangka kerja serika pekerja ini. Dengan adanya

serikat pekerja, pemerintah memegang peranan yang penting dengan

menetapkan aturan-aturan yang harus dipatuhi pihak manajemen dan

kelompok pekerja.

• Penilaian dan Prospek

Penilaian dan prospek yang dimaksud di sini adalah penilaian (audit)

terhadap kegiatan SDM dalam organisasi, bagaimana prospeknya untuk dapat

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 41: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

41

memajukan organisasi. Tujuannya adalah untuk memastikan bahwa manajer

operasi dan spesialis SDM mengikuti kebijakan yang ditetapkan dan menjaga

kekuatan kerja yang efektif.

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 42: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

42

BAB III

METODE PENELITIAN

3.1 Sejarah Singkat Perusahaan

PT. WIRA EKA BHAKTI adalah sebuah perusahaan yang bergerak dibidang

barang dan jasa teknologi informasi. Saat ini perusahaan melayani di lebih dari

sepuluh kecamatan dan kabupaten yang tersebar diseluruh wilayah Indonesia.

Perusahaan ini dibagi menjadi tiga direktur utama agar dapat berkonsentrasi

pada bidangnya masing-masing yaitu ada direktur penjualan, direktur keuangan, dan

presiden direktur. PT. WIRA EKA BHAKTI atau yang sering disingkat PT. WEB

didirikan sejak tahun 2010, sesuai dengan Surat Izin Usaha Industri yang dikeluarkan

oleh Departemen Perindustrian Kantor Wilayah Daerah Khusus Ibukota Jakarta

dengan nomor 67. Perusahaan ini mempunyai kantor tetap yang berwilayah di Jl,

Kemuning Raya No. 67 RT 005/01 Kelurahan Jati Pulo, Kecamatan Palmerah,

Jakarta Barat.

Pada awal pendiriannya, seusai dengan yang tertera di SIUI karyawan tetap

yang dimiliki oleh PT. WEB hanya berjumlah 6 orang. Namun, seiring dengan

berjalannya waktu banyak proyek yang diterima oleh PT. WEB dari berbagai wilayah

yang ada di Indonesia. Sehingga sampai tahun 2011, pegawai yang tercatat oleh HRD

sudah mencapai 269 orang. Visi dan Misi yang dimiliki oleh PT. WEB adalah

Empowering Your Technology Experience. Visi inilah yang mendorong perusahaan

untuk terus menghasilkan barang dan pelayanan yang tebaik bagi para konsumennya.

Dalam pencapaiannya, visi tersebut didukung dengan misi perusahaan untuk

meningkatkan kualitas, produktivitas, dan pengiriman tepat waktu untuk mencapai

kepuasan pelanggan melalui pemenuhan persyaratan dan peningkatan yang

berkelanjuta.

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 43: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

43

PT. WEB berkonsentrasi pada pelayanan penyediaan barang-barang

elektronik yang dibutuhkan oleh pemerintah untuk dapat berhubungan dengan

teknologi sistem informasi. Proyek besar yang sedang dijalani saat ini salah satunya

adalah Mobil Pusat Layanan Internet Kecamatan. Dengan pengalaman serta

kemajuan teknologi dan sumberdaya manusia yang dimiliki, kini mobil yang sudah

rancang oleh oleh PT. WEB sudah berjumlah sekitar 200 mobil yang tersebar di

sekitar 10 kecamatan. Selain M-PLIK, PT. WEB juga menjadi distributor barang

komputer seperti hardware, software, network, sampai brainwarenya. Merek-merek

dagang yang mereka distribusikan diantaranya adalah Acer, oracle, Cisco, Epson,

Lexmark, Dell, Lenovo, Panduit, dan Thinkfree.

PT. Wira Eka Bhakti merupakan suatu perusahaan yang mempunyai staf dan

karywan yang kompeten di bidangnya, serta merupakan salah satu perusahaan yang

dipercaya oleh pemerintah dalam proyek pembangunan daerah khususnya dalam

bidang teknologi informasi. Tenaga managemen dilengkapi oleh orang-orang yang

kompeten dan memiliki latar belakang pengalaman, pendidikan dan keahlian. Untuk

meningkatkan kompetensi tenaga kerja, PT. WEB juga mengadakan pelatihan dan

pengembangan yang mencakup semua level karyawan.

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 44: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

44

3.2 Struktur Organisasi

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 45: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

45

Tugas dan Tanggung Jawab

Berdasarkan struktur organisasi pada gambar 3.1, berikut ini adalah tugas dan

tanggung jawab dari tiap jabatan :

Direktur

- Meninjau efektifitas Sistem Manajemen Mutu dan memastikan ketersediaan

Sumber Daya untuk melaksanakan Sistem Manajemen Mutu

- Mengatur semua kegiatan perusahaan, mengawasi, dan memastikan realisasi dan

target kebijakan bisnis perusahaan untuk mencapai kepuasan pelanggan, serta

mengkomunikasikan keefektifan Sistem Manajemen Mutu kepada seluruh

karyawan PT. Wira Eka Bhakti

- Menetapkan dan mengkomunikasikan kebijakan mutu perusahaan serta

memastikan sasaran mutu perusahaan sesuai dengan kebijakan mutu perusahaan

Operations Director

- Bekerja sesuai dengan ISO 9001:2000 dan persyaratan lain yang telah ditetapkan

oleh PT. Wira Eka Bhakti

- Mengadakan program promosi kesadaran pemenuhan persyaratan pelanggan

dalam organisasi

- Memastikan bahwa rangkaian proses Sistem Manajemen Mutu yang telah

ditetapkan, dilaksanakan, dan dipelihara serta senantiasa ditingkatkan di PT. Wira

Eka Bhakti

- Melaporkan kepada Manajemen Puncak mengenai kinerja dari Sistem

Manajemen Mutu perusahaan dan merekomendasikan area perbaikan

- Memastikan Manajemen Mutu selalu diperbaharui

- Mengadakan program Audit Mutu Internal oerusahaan secara periodic

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 46: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

46

Finance Director

- Melakukan pengawasan terhadap sistem akuntansi yang berjalan

- Memonitor, mengontrol, dan bertanggung jawab atas keuangan perusahaan

- Membuat keputusan untuk mengatasi masalah yang berkaitan dengan keuangan

perusahaan

- Merencanakan, mengkoordinir, dan mengarahkan semua kegiatan anggaran

perusahaan

GM Business Develop

- Mencari cara-cara baru dalam mengembangkan bisnis perusahaan

- Melihat potensi untuk melakukan efisiensi dari berbagai lini.

- Melihat peluang untuk meraih profit yang lebih besar dari bisnis yang ada.

- Melihat peluang pengembangan bisnis yang memungkinkan dengan mengacu

pada core business yang sudah ada.

- Melihat potensi SDM yang ada untuk memungkinkan pengembangan perusahaan

dari potensi manusianya. (biasanya kerjasama dengan HRD).

GM Sales & Marketing

- Menyetujui/mengotoritasi transaksi penjualan yang terjadi

- Merencanakan anggaran pemasaran dan penjualan

- Meminta pertanggungjawaban dan mengkoordinir bagian pemasaran dan

penjualan agar dapat mencapai tujuan dan sasaran yang telah ditetapkan

- Menetapkan dan membuat strategi pemasaran dan penjualan untuk mencapai

volume penjualan yang maksimal

- Menerbitkan sales order kepada department logistic untuk setiap aktifitas proses

produksi sesuai kebutuhan pelanggan

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 47: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

47

GM Logistic

- Mengatur penyimpanan, pengemasan, hingga pengiriman produk jadi ke

pelanggan

- Mengatur perencanaan pengadaan, penyediaan, dan pengeluaran bahan baku,

sehingga kondisinya selalu tersedia dan tidak mengalami penurunan mutu selama

penyimpanan

GM Technical

- Melakukan pengembangan design produk sesuai dengan keinginan konsumen

- Melakukan dukungan teknik (Technical Support) ke department lain

GM HRD

- Merencanakan pengadaan SDM dalam perusahaan

- Mangatur kegiatan SDM agar dapat mendukung proses realisasi produk serta

menjaga keharmonisan antara karyawan dengan karyawan atau perusahaan

- Merencanakan pelatihan dan pengembangan SDM di tiap department

Corporate Legal

- Melakukan pengecekan terhadap surat-surat penting perusahaan

- Menangani masalah-masalah perusahaan yang berkaitan dengan hokum

- Mengecek surat kontrak kerja sesuai dengan yang diinginkan perusahaan

Inventory Manager

- Mengaudit data dari tiap fisik barang

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 48: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

48

- Pengontrolan inventory bahan baku dan bahan jadi

- Bertanggung jawab atas penerimaan, penyimpanan, dan pengeluaran barang

digudang

Procurement Manager

- Bertanggung jawab atas semua kontrak pembelian dengan persetujuan Grant

Manajer Logistic

- Mengatur Pembelian bahan baku, suku cadang, dan barang-barang lain yang

dibeli local maupun impor sesuai persyaratan yang telah ditetapkandari pihak

terkait serta memastikan penerimaan dan mutu barang yang dibeli

Finance Manager

- Mengatur proses pembayaran terhadap produk yang dibeli, penagihan ke

pelanggan terhadap produk yang telah dikirim

- Mengatur keluar-masuknya uang perusahaan

- Bertanggung jawab atas data akuntansi perusahaan semua transaksi perusahaan

dapat dicatat dan dilaporkan dengan baik

Customer service & Operation

- Melaporkan keadaan konsumen ke GM Technical

- Mengatur hubungan dengan pelanggan sehingga komunikasi dengan pelanggan

dapat terkendali dan tertata secara efektif

Support Region 1 &3 dan Support Region 2&4

- Melakukan pemeliharaan alat dan mesin yang dijual kepada konsumen

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 49: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

49

- Mengkoordinir 4 supervisor masing-masing di region 1, 2, 3, dan 4

- Mengatur semua proses produksi serta memastikan proses produksi dalam kondisi

terkendali

Business Administrator Manager

- Menetapkan harga jual produk yang digunakan dalam proses penjualan

berdasarkan design output dari operation director

- Berusaha mencapai target bisnis

- Melakukan transaksi-transaksi guna mencapai tujuan yang sudah diciptakan

HRD Manager

- Mengelola data karyawan

- Mengelola data absensi, lembur dan cuti tahunan

- Menyiapkan surat-surat administrasi masa percobaan, pengangkatan karyawan,

mutasi dan surat peringatan

- Membantu dalam administrasi perekrutan, pelatihan, dan administrasi lainnya

dalam lingkungan SDM

- Melaksanakan administrasi penggajian, uang lembur dan tunjangan-tunjangan

yang diberikan perusahaan

- Mempersiapkan tempat dan materi pelatihan

- Mendokumentasikan semua arsip pelatihan dan pengembangan

- Mencari dan mengumpulkan data program pelatihan baik internal maupun

eksternal

- Membuat jadwal pelatihan & pengembangan sesuai dengan oersetujuan setiap

department dan direktur

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 50: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

50

- Mengumpulkan usulan-usulan yang berhubungan dengan pelatihan dan

pengembangan

- Mengevaluasi kegiatan pelatihan dan melaporkannya kepada GM HRD

3.3 Metode Penelitian

Gambar 3.2 Skema Metode Penelitian

3.4 Analisa Masalah dan Requirement

3.4.1 Proses Bisnis Berjalan

Sistem informasi yang dirancang akan digunakan untuk menyimpan data

mengenai karyawan, pengajuan kebutuhan tenaga kerja, lamaran, hasil tes pelamar,

orientasi calon karyawan, kebutuhan pelatihan, jadwal pelatihan, hasil pelatihan,

penilaian prestasi, pemindahan, absensi, pengajuan lembur, dan penggajian karyawan.

Selain itu, sistem juga dapat menghasilkan informasi berupa laporan-laporan yang

akan digunakan oleh departemen SD dalam menganalisis kebutuhan-kebutuhan SDM

perusahaan, seperti kebutuhan akan tenaga kerja, kebutuhan pelatihan, menganalisis

prestasi karyawan, dan menganalisis keseimbangan produktivitas tenaga kerja untuk

setiap department dalam satu tahun. Teknologi pada sistem ini menggunakan PC,

printer, LAN, dan software. Agar dapat menghasilkan informasi yang cepat, tepat,

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 51: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

51

dan akurat, maka data-data dalam sistem harus di-update setiap terjadi perubahan

menyangkut SDM perusahaan.

Gambar 3.3 Proses Bisnis Pelatihan dan Pengembangan

Departemen SDM bertanggung jawab dalam penyediaan SDM yang

berkualitas melalui proses pelatihan dan pengembangan karyawan untuk mengolah

SDM tersebut menjadi lebih berpengalaman dan berpengetahuan dalam

menyelesaikan masalah-masalah pekerjaan yang dihadapi. Departemen juga perlu

menghasilkan laporan pengajuan pelatihan, dan laporan pelatihan karyawan. Untuk

menganalisis prestasi dan pengembangan karir karyawan, departemen SDM juga

menghasilkan laporan pemindahan untuk dianalisis.

3.4.2 Sistem Requirement

Berdasarkan hasil wawancara yang dilakukan dengan bagian SDM PT. Wira

Eka Bhakti ada beberapa kebutuhan yang mereka minta, seperti :

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 52: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

52

a. Komputerisasi sistem pelatihan dan evaluasi untuk mempermudah bagian

SDM karena tidak memiliki bagian khusus yang melakukan evaluasi

karyawan.

b. Sistem diharapkan dapat mendukung manajemen SDM dalam melakukan

pengangkatan karyawan, promosi, mutasi, dan demosi sehingga hasil yang

dihasilkan lebih objective berdasarkan data yang ada.

c. Sistem dapat membuat laporan hasil evaluasi, dan laporan hasil pelatihan

dari input yang telah dimasukan. Laporan akan digunakan oleh manajer

SDM untuk menganalisis kebutuhan pelatihan SDM perusahaan

d. Sistem dapat membantu dalam penyimpanan data nilai-nilai prestasi

karyawan sehingga dapat membantu Manajemen SDM dalam proses

pengangkatan karyawan

e. Sistem dapat menyimpan history kemajuan karir pegawai selama dalam

perusahaan tersebut untuk keperluan penggajian

3.5 Perancangan Sistem

3.5.1 Gambaran Umum Sistem

Pada sistem informasi pelatihan dan pengembangan ini menggunakan

arsitektur basis data tunggal, dimana pada arsitektur ini basis data dan aplikasinya

diletakan pada computer yang sama dan tidak berada dalam lingkungan jaringan

computer, sehingga basis data itu hanya dapat diakses oleh aplikasi tunggal dalam hal

ini sistem informasi pelatihan tersebut. Gambaran umum sistem dapat diuraikan pada

penjelasan seperti dibawah ini

1. Admin menginput master data seperti data departemen, jabatan, karyawan,

dan pelatihan. Setelah master data selesai diinput, admin dapat menginput

data pelatihan dan data evaluasi karyawan. Input ini dilakukan oleh bagian

personalia.

2. Setiap bulannya, bagian personalia melakukan rapat untuk menentukan

kebutuhan pelatihan apa yang dibutuhkan oleh karyawan untuk dapat

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 53: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

53

meningkatkan kinerja mereka di perusahaan yang selanjutnya diajukan dalam

form kebutuhan pelatihan. Dari situ maka akan dibuat jadwal pelatihan jika

form kebutuhan pelatihan disetujui oleh direktur.

3. Setelah dibuat jadwal dan karyawan mengikuti pelatihan tersebut maka oleh

departemen terkait akan mengeluarkan hasil pelatihan kepada bagian

personalia. Departemen terkait tersebut juga mengeluarkan sertifikat pelatihan

kepada para karyawan yang telah mengikuti pelatihan tersebut.

4. Setiap tiga bulan sekali bagian personalia menginput maupun mengupdate

form penilaian prestasi yang diserahkan kepada manajer SDM yang sewaktu-

waktu diperlukan untuk keperluan proses pemindahan karyawan baik itu

berupa promosi, mutasi, maupun demosi.

5. Setelah melakukan penilaian secara rutin oleh bagian personalia terhadap para

karyawannya, maka dalam waktu tertentu bagian personalia dapat melakukan

pemindahan karyawannya baik berupan promosi, mutasi, maupun demosi

yang harus disetujui oleh manajer SDM dengan salah satu acuannya adalah

laporan penilaian prestasi tersebut

6. Semua tindakan pemindahan karyawan diinput kedalam form pemindahan

yang nantinya akan digabung dengan laporan pemindahan karyawan dan

mengupdate info dalam master karyawan dalam table riwayat jabatan

Proses sistem ini sendiri terdiri dari sistem Login, proses memasukan master

data, proses memasukan data pengajuan pelatihan, proses jadwal pelatihan, proses

hasil pelatihan, proses penilaian prestasi, proses pemindahan dan proses membuat

laporan-laporan

Proses Login menerima masukan berupa nama pengguna dan kata sandi yang

diberikan kepada pengguna sistem. Jika proses Login berhasil maka pengguna akan

dibawa ke tampilan awal program. Jika proses Login gagal maka program akan

menampilkan jendela yang berisi pemberitahuan bahwa pengguna gagal Login

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 54: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

54

Proses memasukan master data merupakan proses menerima masukan berupa

departemen, jabatan, karyawan, dan pelatihan..

Proses pengajuan pelatihan adalah proses dimana Manajer SDM memasukan

No. PKP (Pengajuan Kebutuhan Pelatihan), tanggal pengajuan itu dibuat dan

departemen yang akan dilakukan pelatihan. Setelah itu Manajer SDM mengisi detail

dari kebutuhan pelatihan berupa kode dan nama pelatihan, deskripsi pelatihan dan

jumlah peserta yang mengikuti pelatihan tersebut. Disampingnya ada verifikasi status

yang meminta konfirmasi dari direktur apakah pelatihan tersebut disetujui atau tidak.

Proses jadwal pelatihan adalah proses yang dilakukan setelah proses

pengajuan pelatihan disetui oleh direktur perusahaan. Dalam proses ini, form yang

diisi adalah kode pelatihan, nama pelatihan dan jumlah peserta yang disetujui, nomor

jadwal, tanggal, pelatih, tempat, dan waktu pelatihan diisi oleh bagian personalia

Proses pencatatan hasil pelatihan adalah proses memasukan data berupa nilai

berdasarkan pelatihan yang sudah dijalani oleh para karyawan yang sudah mengikuti

pelatihan. Keterangan pelengkap seperti kode pelatihan, nama pelatihan dan jumlah

peserta yang disetujui, nomor jadwal, tanggal, pelatih, tempat, dan waktu pelatihan

harus diisi sama seperti form jadwal pelatihan

Proses Penilaian Prestasi merupakan proses memasukan nilai karyawan

berdasarkan per departemen dan dimasukan dalam periode mingguan. Kriteria

penilaian ditentukan oleh Manajer SDM. Nilai yang sudah dimasukan oleh bagian

personalia dapat diubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebutuhan yang diperlukan

Proses Pemindahan merupakan proses yang hanya digunakan saat diperlukan

seperti ketika seorang karyawan akan dilakukan promosi, mutasi, maupun demosi.

Proses ini membutuhkan input berupa NIK dan nama karyawan, waktu, no.

Pemindahan, Jenis Pemindahan, dan departemen adalah data personel yang harus

dimasukan. Setelah itu ada juga kolom jabatan lama dan baru yang akan dilakukan,

alasan kepindahan dan penilaian prestasi karyawan tersebut selama menempati

jabatan yang lama. Proses ini akan diakui jika disetui oleh direktur perusahaan

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 55: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

55

Proses pembuatan laporan merupakan proses yang bisa diakses oleh bagian

personalia, proses laporan tersebut dihasilkan dari proses, pengajuan pelatihan,

jadwal pelatihan, dan pemindahan.

3.5.2 Context Diagram

Keguanaan diagram konteks adalah menampilkan gambaran secara

keseluruhan sistem informasi pelatihan dan pengembangan serta menjelaskan apa saja

yang menjadi masukan dan keluaran sebuah sistem. Berikut adalah diagram konteks

dari sistem informasi penggajian yang dirancang

Gambar 3.4 Context Diagram

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 56: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

56

3.5.3 Data Flow Diagram Level 0

Data flow diagram level 0 menunjukan sistem secara lebih mendetail tentang

proses-proses apa saja yang yang ada di sebuah sistem, input dan output yang

digambarkan harus sesuai dengan context diagram, berikut DFD level 0

Gambar 3.5 Data Flow Diagram Level 0

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 57: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

57

3.5.4 Data Flow Diagram Level 1

Data Flow Diagram Level 1 menunjukan proses secara lebih detail (sub-

proses) sesuai dengan diagram level 0 sebelumnya.

Gambar 3.6 DFD Level 1 Proses 1.0 Input Master Data

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 58: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

58

Gambar 3.6 adalah diagram yang menceritakan proses dan aliran data dari

proses 1.0 secara lebih detail yaitu proses Input Master Data. Terdiri dari 4 sub-proses

yaitu input departemen, input jabatan, input pelatihan, dan input karyawan.

Gambar 3.7 DFD Level 1 Proses 2.0 Proses Pelatihan

Gambar diatas adalah diagram yang menceritakan proses dan aliran data dari

proses 2.0 secara lebih mendetail yaitu proses pelatihan

Gambar 3.8 DFD Level 1 Proses 3.0 Proses Penilaian Karyawan

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 59: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

59

Gambar diatas adalah diagram yang menunjukan proses dan aliran data secara

lebih detail dari proses 3.0 yaitu proses penilaian

Gambar 3.9 DFD Level 1 Proses 4.0 Proses Pemindahan

Gambar diatas adalah diagram yang menunjukan proses dan aliran data secara

lebih mendetail dari proses 4.0 yaitu proses pemindahan

Gambar 3.10 DFD Level 1 Proses 5.0 Proses Laporan Pemindahan

Gambar diatas adalah diagram yang menunjukan proses dan aliran data secara

lebih mendetail dari proses 4.0 yaitu proses membuat laporan pemindahan

3.5.5 Normalisasi Data

Berikut ini adalah hasil normalisasi dari perancangan sistem informasi

pelatihan

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 60: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

60

1. UNF : form_karyawan = (NIK + nama + no_KTP + jKelamin + alamat +

rt + rw + kode_pos + tanggal_lahir + tempat_lahir + agama + kebangsaan

+ status_marital + tgl_masuk + tgl_keluar + kd_jabatan + kd_departemen

+ gaji_pokok + tunjangan_jabatan + status_kerja + no_telpon)

1NF:

form_karyawan = NIK + nama + no_KTP + jKelamin + alamat + rt + rw +

kode_pos + tanggal_lahir + tempat_lahir + agama + kebangsaan +

status_marital + tgl_masuk + tgl_keluar + kd_jabatan + nama_jabatan +

kd_departemen + nama_departemen + gaji_pokok + tunjangan_jabatan +

status_kerja + no_telpon

2NF:

Data Jabatan = kd_jabatan + jabatan

Data Departemen = kd_departemen + departemen

Data karyawan = NIK + nama + no_KTP + jKelamin + alamat + rt + rw +

kode_pos + tanggal_lahir + tempat_lahir + agama + kebangsaan +

status_marital + tgl_masuk + tgl_keluar + kd_jabatan + kd_departemen +

gaji_pokok + tunjangan_jabatan + status_kerja + no_telpon

3NF: Idem 2NF

2. UNF : form_departemen = (kode_departemen + nama_departemen)

1NF: Data Departemen = kd_departemen + departemen

2NF: Idem 1NF

3NF: Idem 2NF

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 61: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

61

3. UNF : form_jabatan = (kode_jabatan + nama_jabatan + kode_departemen

+ nama-departemen)

1NF: Data Jabatan = kd_jabatan + jabatan + kd_departemen + depatemen

2NF: Idem 1NF

3NF: Idem 2NF

4. UNF : form_pelatihan = (kode_pelatihan + nama_pelatihan + deskripsi)

1NF: Data Pelatihan = kd_pelatihan + nama_pelatihan + deskripsi

2NF: Idem 1NF

3NF: Idem 2NF

5. UNF : form_pengajuanPelatihan = (no_fkp + tgl_pengajuan + departemen

+ kode_pelatihan + nama_pelatihan + deskripsi + status + tgl_persetujuan)

1NF: form_pengajuanPelatihan = no_fkp + tgl_pengajuan + departemen +

kode_pelatihan + nama_pelatihan + deskripsi + status + tgl_persetujuan

2NF:

Data Pengajuan = no_pengajuan + tanggal + departemen

Data Pelatihan = kd_pelatihan + nama_pelatihan + deskripsi

3NF: Idem 2NF

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 62: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

62

6. UNF : form_jadwalPelatihan = (kode_pelatihan + nama_pelatihan +

no_jadwal + tgl_pelatihan + pelatih + tempat + jam)

1NF: form_jadwalPelatihan = kode_pelatihan + nama_pelatihan +

no_jadwal + tgl_pelatihan + pelatih + tempat + jam

2NF:

Data Pelatihan = kd_pelatihan + nama_pelatihan + deskripsi

Data Jadwal = no_jadwal + tanggal_pelatihan + tempat + jam + pelatih

3NF: Idem 2NF

7. UNF : form_hasilPelatihan = (kode_pelatihan + nama_pelatihan +

no_jadwal + tgl_pelatihan + pelatih + tempat + jam + nik +

nama_karyawan + hasil_nilai + grade)

1NF: form_hasilPelatihan = kode_pelatihan + nama_pelatihan +

no_jadwal + tgl_pelatihan + pelatih + tempat + jam + nik +

nama_karywan + hasil_nilai + grade

2NF:

Data Pelatihan = kd_pelatihan + nama_pelatihan + deskripsi

Data Jadwal = no_jadwal + tanggal_pelatihan + tempat + jam + pelatih

Data Hasil Pelatihan = NIK + nama_karyawan + departemen + jabatan +

Nilai + grade

3NF: Idem 2NF

8. UNF : report_pengajuanPelatihan = (no_pengajuan + departemen +

jabatan + nama_pelatihan + daskripsi + tanggal_pengajuan)

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 63: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

63

1NF: Data Pengajuan Pelatihan = no_pengajuan + departemen + jabatan +

nama_pelatihan + daskripsi + tanggal_pengajuan

2NF: Idem 1NF

3NF: Idem 2NF

9. UNF : report_hasilPelatihan = (no_jadwal + kode_pelatihan +

nama_pelatihan + deskripsi + tanggal_pelatihan)

1NF: report_hasilPelatihan = no_jadwal + kode_pelatihan +

nama_pelatihan + deskripsi + tanggal_pelatihan

2NF:

Data Jadwal = no_jadwal + tanggal_pelatihan + tempat + jam + pelatih

Data Hasil Pelatihan = no_hasilPelatihan + NIK + nilaiPelatihan + grade

Data Pelatihan = kd_pelatihan + nama_pelatihan + deskripsi

3NF: Idem 2NF

10. UNF : form_penilaianPrestasi = (no_penilaian + tanggal + nik +

nama_karyawan + departemen + jabatan + kualitas_kerja +

target_pekerjaan + kepatuhan + kerjasama_tim + perawatan_alat +

kehadiran + tanggung_jawab + disiplin + jumlah_poin + nilai_akhir +

grade)

1NF: form_penilaianPrestasi = no_penilaian + tanggal + nik +

nama_karyawan + departemen + jabatan + kualitas_kerja +

target_pekerjaan + kepatuhan + kerjasama_tim + perawatan_alat +

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 64: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

64

kehadiran + tanggung_jawab + disiplin + jumlah_poin + nilai_akhir +

grade

2NF:

Data Karyawan = NIK + nama + no_KTP + jKelamin + alamat + rt + rw +

kode_pos + tanggal_lahir + tempat_lahir + agama + kebangsaan +

status_marital + tgl_masuk + tgl_keluar + kd_jabatan + kd_departemen +

gaji_pokok + tunjangan_jabatan + status_kerja + no_telpon

Data Penilaian Kriteria = no_penilaian + kualitas_kerja + target_pekerjaan

+ kepatuhan + kerjasama_tim + perawatan_alat + kehadiran +

tanggung_jawab + disiplin + jumlah_poin + nilai_akhir + grade

3NF: Idem 2NF

11. UNF : form_pemindahan = (no_pemindahan + tgl_pemindahan +

jenis_pemindahan + nik + nama_karyawan + kd_departemen + alasan +

persetujuan + disetujui_oleh + kd_jabatanLama + kd_jabatanBaru +

kd_departemenLama + kd_departemenBaru + gaji_pokokLama +

gaji_pokokBaru + tunjangan_jabatanLama + tunjangan_jabatanBaru)

1NF: form_pemindahan = no_pemindahan + tgl_pemindahan +

jenis_pemindahan + nik + nama_karyawan + kd_departemen + alasan +

persetujuan + disetujui_oleh + kd_jabatanLama + kd_jabatanBaru +

kd_departemenLama + kd_departemenBaru + gaji_pokokLama +

gaji_pokokBaru + tunjangan_jabatanLama + tunjangan_jabatanBaru

2NF:

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 65: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

65

Data Pemindahan = no_pemindahan + tgl_pemindahan +

jenis_pemindahan + nik + nama_karyawan + kd_departemen + alasan +

persetujuan + disetujui_oleh

Data Pemindahan Detail = no_pemindahan + kd_jabatanLama +

kd_jabatanBaru + kd_departemenLama + kd_departemenBaru +

gaji_pokokLama + gaji_pokokBaru + tunjangan_jabatanLama +

tunjangan_jabatanBaru

3NF: Idem 2NF

12. UNF : report_laporanPemindahan = (periode_tahun + no_pemindahan +

nik + nama + jabatan_lama + jabatan_baru + departemen_lama +

departemen_baru + tgl_pemindahan)

1NF: Idem UNF

2NF: Idem 1NF

3NF: Idem 2NF

13. 1NF : report_laporanPemindahan = periode_tahun + no_pemindahan +

nik + nama + jabatan_lama + jabatan_baru + departemen_lama +

departemen_baru + tgl_pemindahan

2NF: Data Pemindahan Detail = no_pemindahan + nik + nama +

jabatan_lama + jabatan_baru + departemen_lama + departemen_baru +

tgl_pemindahan

3NF: Idem 2NF

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 66: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

66

3.5.6 Perancangan Database

Tabel 3.1 Tabel User

Tabel 3.2 Tabel User Wewenang

Tabel 3.3 Tabel Wewenang

Pkey user_id varchar(50)

Fkey user_password varchar(50)

nik char(10)

tblms_user

Pkey user_id varchar(50)

Fkey kd_wewenang char(2)

tblms_user_wewenang

Pkey kd_wewenang char(2)

Fkey wewenang varchar(20)

tblms_wewenang

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 67: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

67

Table 3.4 Tabel Karyawan

Table 3.5 Tabel Karyawan Pendidikan

Pkey nik char(10)

Fkey nama varchar(50)

no_ktp varchar(50)

Jkelamin varchar(6)

alamat text

rt char(10)

rw char(10)

kode_pos char(5)

tanggal_lahir datetime

tempat_lahir varchar(50)

agama varchar(16)

kebangsaan char(3)

status_marital varchar(12)

tanggal_masuk datetime

tanggal_keluar datetime

kd_jabatan char(3)

kd_department char(2)

gaji_pokok double

tunjangan_jabatan double

status_kerja varchar(10)

no_telpon varchar(12)

tblms_karyawan

Pkey nik char(10)

Fkey tahun_mulai datetime

tahun_selesai datetime

gelar varchar(20)

tempat varchar(20)

tblms_karyawan_pendidikan

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 68: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

68

Table 3.6 Tabel Departemen

Table 3.7 Tabel Jabatan

Tabel 3.8 Tabel Pelatihan

Tabel 3.9 Tabel Pengajuan Pelatihan

Pkey kd_department char(2)

Fkey department varchar(50)

nik_manager char(10)

tblms_department

Pkey kd_jabatan char(3)

Fkey jabatan varchar(20)

tblms_jabatan

Pkey id_pelatihan char(6)

Fkey nama_pelatihan varchar(50)

deskripsi text

tblms_pelatihan

Pkey no_pengajuan char(12)

Fkey tanggal datetime

kd_pelatihan char(6)

kd_department char(2)

jumlah_peserta int

status varchar(20)

tanggal_pesetujuan datetime

disetujui_oleh char(10)

tbltr_pengajuan_pelatihan

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 69: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

69

Tabel 3.10 Tabel Pengajuan Pelatihan Detail

Tabel 3.11 Tabel Jadwal Pelatihan

Tabel 3.12 Tabel Hasil Pelatihan

Tabel 3.13 Tabel Hasil Pelatihan Detail

Pkey no_pengajuan char(12)

Fkey nik char(10)

kd_jabatan char(3)

tbltr_pengajuan_pelatihan_detail

Pkey no_jadwal char(12)

Fkey tanggal datetime

no_pengajuan char(12)

tanggal_pelathan datetime

tempat varchar(50)

jam datetime

pelatih varchar(50)

tbltr_jadwal_pelatihan

Pkey no_hasilPelatihan char(12)

Fkey tanggal smalldatetime

no_jadwal char(12)

tbltr_pelatihan

Pkey no_hasilPelatihan char(12)

Fkey nik char(10)

grade char(1)

tbltr_pelatihan_detail

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 70: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

70

Tabel 3.14 Tabel Pelatihan Sertifikat

Table 3.15 Tabel Penilaian

Tabel 3.16 Tabel Penilaian Detail

Pkey no_sertifikat char(12)

Fkey tanggal datetime

nik char(10)

no_pelatihan char(12)

tbltr_pelatihan_sertifikat

Pkey no_penilaian varchar(12)

Fkey tanggal datetime

nik char(10)

tbltr_penilaian

Pkey nik char(10)

Fkey tanggal date

kualitas_kerja int

target_pekerjaan int

kepatuhan int

kerjasama_tim int

perawatan_alat int

kehadiran int

tanggung_jawab int

disiplin int

jumlah_poin int

nilai_akhir int

grade char(1)

tblms_karyawan_penilaian

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 71: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

71

Tabel 3.17 Tabel Pemindahan

Tabel 3.18 Tabel Pemindahan Detail

Pkey no_pemindahan char(12)

Fkey tanggal_pemindahan smalldatetime

nik char(10)

jenis_pemindahan varchar(10)

nik_pengaju char(10)

kd_department char(2)

alasan text

persetujuan varchar(10)

disetujui_oleh char(10)

tbltr_pemindahan

Pkey no_pemindahan char(12)

Fkey kd_jabatanLama char(3)

kd_jabatanBaru char(3)

kd_departmentLama char(2)

kd_departmentBaru char(2)

gaji_pokokLama double

gaji_pokokBaru double

tunjangan_jabatanLama double

tunjangan_jabatanBaru double

tbltr_pemindahan_detail

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 72: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

72

3.5.7 Relasi Database

Gambar 3.11 Relasi Database

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 73: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

73

3.5.8 Perancangan Output

Tahapan perancangan sistem selanjutnya adalah perancangan output dalam

bentuk laporan maupun printout dari form yang telah dibuat. Form yang dapat

dicetak adalah form jadwal pegawai, form catatan hasil pelatihan, dan form

pemindahan. Sementara output laporan yang dihasilkan adalah laporan pengajuan

pelatihan, laporan hasil pelatihan, laporan pemindahan.

Form jadwal pelatihan adalah form yang menampilkan rencana jadwal

pelatihan yang ditujukan untuk pegawai sebagai info kapan dilakukan pelatihan

Gambar 3.12 Jadwal Pelatihan

a. NIK : Nomor Induk Karyawan

b. Nama : Nama Karyawan Pemilik NIK

c. Departemen : Departemen yang sekarang ditempati karyawan

d. Jabatan : Jabatan yang dipegang karyawan saat ini

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 74: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

74

e. No. Jadwal : diambil dari tanggal, kode department, nama department,

tahun

Form catatan hasil pelatihan adalah form yang menampilkan hasil nilai pelatihan

yang telah ditempuh oleh para karyawan

Gambar 3.13 Catatan Hasil Pelatihan

a. Nilai : kolom yang menampilkan nilai yang di dapat oleh pegawai selama

pelatihan

b. Grade : golongan dari nilai yang didapat dari pelatihan

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 75: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

75

Form pemindahan adalah form yang menampilkan rincian mengenai pegawai

yang akan melakukan pemindahan

Gambar 3.14 Pemindahan

a. Jenis Pemindahan : info yang menampilkan jenis pemindahan yang

diberikan oleh karyawan, apakah itu pengangkatan, pemindahan, ataupun

pemberhentian

b. Gaji Pokok : adalah gaji yang akan diterima oleh karyawan secara tetap

selama menduduki jabatan yang baru

c. Tunjangan Jabatan : adalah biaya tambahan yang diterima oleh karyawan

selama menduduki jabatan yang baru

d. Tanggal Persetujuan : adalah waktu kapan pemindahan karyawan tersebut

disetujui oleh direktur

e. Usulan pemindahan : table yang menunjukan keterangan posisi lama yang

didiami karyawan dan posisi baru yang akan diduduki serta alasan

pemindahan karyawan tersebut

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 76: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

76

f. Penilaian prestasi : table yang menunjukan nilai prestasi yang telah diraih

oleh karyawan selama menduduki posisi yang lama

Laporan pengajuan pelatihan, adalah laporan yang menunjukan kumpulan

informasi pengajuan pelatihan yang pernah diajukan oleh bagian SDM kepada

direktur.

Gambar 3.15 Laporan Pengajuan Pelatihan

a. No. FPK : Nomor Form Pengajuajuan Kebutuhan Pelatihan

b. Departemen : departemen yang melaksanakan pelatihan

c. Nama Pelatihan : nama pelatihan yang dilakukan

d. Deskripsi Pelatihan : penjelasan mengenai pelatihan yang dilkukan oleh

departemen maupun karyawan tersebut

e. Jumlah peserta : berapa karyawan dari departemen tersebut yang

menjalani pelatihan

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 77: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

77

f. Tanggal pengajuan : tanggal pembuatan form pengajuan pelatihan

Laporan Pelatihan merupakan laporan yang berisi informasi pelatihan yang

telah dilakukan oleh seluruh departemen

Gambar 3.16 Laporan Pelatihan

a. No. Jadwal : Nomor jadwal yang dimuat dalam form sebelumnya

b. Kode pelatihan : kolom yang menampilkan kode pelatihan

c. Nama pelatihan : rincian dari kode pelatihan

d. Deskripsi pelatihan : menjelaskan rincian pelatihan

e. Jumlah peserta : berapa banyak karyawan yang mengikuti pelatihan

tersebut

f. Tanggal pengajuan : tanggal waktu pelatihan ini diajukan

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 78: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

78

Laporan Pemindahan adalah laporan yang ditujukan bagi manager SDM

maupun direktur untuk mengetahui pergerakan karir karyawan yang ada di PT. Wira

Eka Bhakti

Gambar 3.17 Laporan Pemindahan

a. No. Surat : Nomor Surat dari laporan pemindahan

b. NIK : Nomor Induk Karyawan yang melakukan pemindahan

c. Jenis Pemindahan : Jenis dari pemindahan yang dilakukan oleh karyawan,

ada 3 jenis, promosi, mutasi, dan demosi

d. Posisi lama : posisi sebelum karyawan melakukan pemindahan

e. Posisi baru : posisi setelah karyawan melakukan pemindahan

f. Tanggal aktif : tanggal berlakunya pemindahan dan karyawan menempati

posisi baru

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 79: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

79

3.6 Perancangan Interface

Perancangan interface atau tampilan antar muka sistem informasi pelatihan

dan pengembangan menggunakan Visual Studio 2008

1. Rancangan Form Pegawai

Gambar 3.18 Form Master Pegawai

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 80: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

80

2. Rancangan Form Departemen

Gambar 3.19 Form Master Departemen

3. Rancangan Form Jabatan

Gambar 3.20 Form Master Jabatan

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 81: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

81

4. Rancangan Form Pelatihan

Gambar 3.21 Form MasterPelatihan

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 82: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

82

5. Rancangan Form Pengajuan Pelatihan

Gambar 3.22 Form PengajuanPelatihan

6. Rancangan Form Jadwal

Gambar 3.23 Form JadwalPelatihan

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 83: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

83

7. Rancangan Form Hasil Pelatihan

Gambar 3.24 Form HasilPelatihan

8. Rancangan Form Penilaian Prestasi

Gambar 3.25 Form Penilaian Prestasi

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 84: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

84

9. Rancangan Form Pemindahan

Gambar 2.26 Form Pemindahan

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 85: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

85

3.7 Coding

Untuk merancang program aplikasi tersebut, bahasa program dan program

yang digunakan adalah

Bahasa Pemograman : VB.net

Software Prasyarat : Visual Studio 2008, Crystal Report

Extension Library : MySQL.Data v.6.2.3.0

Sedangkan spesifikasi minimum untuk hardware komputer agar program

aplikasi tersebut bisa dibangun dan dijalankan adalah

Sistem Operasi : Windows Vista

Kebutuhan Penyimpanan : 500 MB

Memori : 1 GB

Tambahan : Mini USB 2.0 Cable, Printer

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 86: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Hasil

Dalam bab ini penulis akan menjabarkan mengenai hasil dari analisa dan

perancangan sistem informasi pelatihan dan pengembangan pada PT. Wira Eka

Bhakti. Sebelumnya penulis akan menjelaskan na

dan pengembangan di PT. Wira Eka Bhakti seperti di bawah ini

Gambar 4.1 Navigation Diagram Sistem Informasi PT. Wira Eka Bhakti

BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

Dalam bab ini penulis akan menjabarkan mengenai hasil dari analisa dan

perancangan sistem informasi pelatihan dan pengembangan pada PT. Wira Eka

Bhakti. Sebelumnya penulis akan menjelaskan navigation diagram sistem pelatihan

dan pengembangan di PT. Wira Eka Bhakti seperti di bawah ini

Gambar 4.1 Navigation Diagram Sistem Informasi PT. Wira Eka Bhakti

86

HASIL DAN PEMBAHASAN

Dalam bab ini penulis akan menjabarkan mengenai hasil dari analisa dan

perancangan sistem informasi pelatihan dan pengembangan pada PT. Wira Eka

vigation diagram sistem pelatihan

Gambar 4.1 Navigation Diagram Sistem Informasi PT. Wira Eka Bhakti

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 87: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

87

Tampilan form dibawah ini merupakan form yang pertama kali muncul saat

memulai program sistem informasi pelatihan dan pengembangan. Pengguna

diwajibkan memasukan nama pengguna (username) dan password untuk memastikan

yang berkepentingan yang menggunakan program tersebut. Nama pengguna yang ada

pertama kali adalah ‘admin’ dengan password ‘admin’, setelah proses login selesai,

admin dapat membuat nama pengguna dan password lainnya. Jika proses login gagal

dilakukan maka yang muncul adalah pesan yang menyatakan kata sandi yang

dimasukan salah. Sedangkan bila pengguna tidak memasukan nama pengguna dan

kata sandi maka akan muncul peringatan untuk memasukan nama pengguna.

Gambar 4.2 Form Login

Setelah proses login berhasil dilakukan maka pengguna akan dibawa ke menu

utama seperti yang ditampilkan pada gambar dibawah ini. Pada form ini terdiri dari

beberapa menu yang dikelompokan sesuai dengan fungsinya seperti menu master,

menu pelatihan, menu pengembangan, dan menu user.

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 88: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

88

Gambar 4.3 Form Menu Utama

Menu master adalah menu yang digunakan untuk memasukan dan mengatur

data karyawan, departemen, jabatan, pelatihan, dan user. Saat master pegawai diakses

maka akan muncul jendela baru yang bernama form karyawan, pada form isi

pegawai-pegawai yang telah terdaftar akan ditampilkan pada data grid view. Untuk

menambah pegawai, pengguna memilih tombol add, setelah menekan tombol tersebut

label-label yang ada di bagian bawah akan berubah menjadi putih menandakan label

tersebut dapat diakses. Setelah semua table diisi dengan data yang diperlukan,

kemudian pengguna menekan tombol save untuk menyimpan penambahan pegawai.

Untuk memperbaharui data pegawai, pemilih pegawai yang akan kita ubah dari daftar

tersebut kemudian label-label di bawahnya akan berisi data pegawai yang dipilih,

pada langkah ini label tersebut masih bersifat read only, untuk dapat mengubah data

yang ada pengguna harus menekan tombol update. Setelah perubahan data selesai

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 89: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

89

dilakukan langkah selanjutnya yaitu menekan tombol save untuk menyimpan

perubahan yang dilakukan. Ada juga keterangan tambahan mengenain karyawan yang

telah dipilih mengenai keterangan keluargan, riwayat pendidikan baik formal,

maupun informal, serta riwayat pendidikan. Form pegawai dapat dilihat pada gambar

4.4

.Gambar 4.4 Data Master Karyawan

Menu Master selanjutnya adalah Master Departemen, ketika departemen

diakses maka akan mucul jendela baru seperti yang terlihat dibawah ini. Form

tersebut digunakan untuk mengatur departemen di PT. Wira Eka Bhakti.

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 90: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

90

Gambar 4.5 Data Master Departemen

Menu Master selanutnya ada Master Jabatan, ketika jabatan diakses maka

akan muncul jendela baru seperti yang terlihat dibawah ini. Form tersebut digunakan

untuk mengatur jabatan-jabatan apa saja yang ada di PT. Wira Eka Bhakti

Gambar 4.6 Data Master Jabatan

Menu Master selanutnya ada Master Pelatihan, ketika pelatihan diakses maka

akan muncul jendela baru seperti yang terlihat dibawah ini. Form tersebut digunakan

untuk mengatur latihan-latihan apa saja yang akan dilakukan di PT. Wira Eka Bhakti

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 91: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

91

Gambar 4.7 Data Master Pelatihan

Menu Master selanutnya ada Master User, ketika user diakses maka akan

muncul jendela baru seperti yang terlihat dibawah ini. Form tersebut digunakan untuk

mengatur siapa saja yang dapat mengakses aplikasi SDM di PT. Wira Eka Bhakti

Gambar 4.8 Data Master User

Cara menggunakan form departemen, jabatan, pelatihan, dan user hampir

sama seperti form pegawai, dimana departemen, jabatan, pelatihan, dan user akan

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 92: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

92

ditampilkan pada data grid view, kemudian pengguna memilih nama data mana yang

akan dilihat dan dapat memilih update untuk merubah data dan add untuk menambah.

Kelompok menu selanjutnya adalah menu pelatihan. Menu ini merupakan

menu yang nantinya tiap form akan diakses berulang-ulang, tidak seperti menu

master yang biasanya cukup diakses sekali pada awal dan diakses kembali pada saat

ada perubahan atau penambahan. Pada menu proses ini terdapat sub menu formulir,

laporan, dan sertifikat. Dalam menu formulir terdapat menu-menu untuk menapilkan

form-form pengajuan pelatihan, jadwal pelatihan, hasil pelatihan.

Gambar di bawah ini merupakan form pengajuan pelatihan, form ini

digunakan untuk memasukan data pada saat bagian SDM akan mengajukan pelatihan

yang dirasa dibutuhkan pada untuk para karyawannya.

Gambar 4.9 Formulir Pengajuan Pelatihan

Gambar formulir selanjutnya akan menunjukan proses Jadwal Pelatihan, form

ini digunakan ketika proses pengajuan pelatihan disetujui oleh Direktur. Kemudian

data tersebut baru dimasukan ke dalam form Jadwal Pelatihan

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 93: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

93

Gambar 4.10 Formulir Jadwal Pelatihan

Menu proses selanjutnya adalah proses penilaian hasil pelatihan. Form ini

digunakan untuk memasukan hasil pelatihan yang telah dilakukan oleh karyawan.

Sehingga hasilnya nanti dapat menjadi pertimbangan dalam melakukan pemindahan

karyawan

Gambar 4.11 Formulir Hasil Pelatihan

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 94: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

94

Setiap periode 3 bulan sekali, bagian personalia akan melakukan penilaian

kepada setiap karyawan yang ada di PT. Wira Eka Bhakti. Tujuan penilaian ini akan

membantu dalam proses pertimbangan oleh direktur maupun manager SDM jika akan

melakukan proses pemindahan terhadap salah satu karyawan. Dengan dikombinasi

dengan hasil penilaian pelatihan yang dilakukan oleh karyawan tersebut, diharapkan

proses pemindahan dapat dilakukan dengan lebih bijak.

Tampilan formulir dibawah ini adalah tampilan form penilaian oleh bagian

SDM kepada para karyawannya. Dengan criteria yang sudah ditetapkan oleh Manager

Personalia PT. Wira Eka Bhakti.

Gambar 4.12 Formulir Penilaian Karyawan

Beberapa form dapat dicetak diantaranya adalah form pegajuan pelatihan,

jadwal pelatihan, hasil peatihan, dan pemindahan.

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 95: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

Gambar 4.13 Wa

Gambar 4.14 Hasil Cetak Formulir Pengajuan Kebutuhan

Gambar 4.13 Warning Saat Mengklik Tombol Cetak

Gambar 4.14 Hasil Cetak Formulir Pengajuan Kebutuhan

95

rning Saat Mengklik Tombol Cetak

Gambar 4.14 Hasil Cetak Formulir Pengajuan Kebutuhan

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 96: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

Gambar 4.15 Hasil Cetak Jadwal Pelatihan

96

Gambar 4.15 Hasil Cetak Jadwal Pelatihan

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 97: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

Gambar 4.16 Hasil Cetak Catatan Hasil Pelatihan

Gambar 4.16 Hasil Cetak Catatan Hasil Pelatihan

97

Gambar 4.16 Hasil Cetak Catatan Hasil Pelatihan

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 98: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

Kemudian menu laporan digu

seperti di bawah ini

Gambar 4.17 Hasil Cetak Pemindahan Karyawan

Kemudian menu laporan digunakan untuk menghasilkan laporan

98

Gambar 4.17 Hasil Cetak Pemindahan Karyawan

nakan untuk menghasilkan laporan-laporan

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 99: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

99

Gambar 4.18 Laporan Pengajuan Pelatihan

Gambar 4.19 Laporan Hasil Pelatihan

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 100: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

100

Gambar 4.20 Laporan Pemindahan

4.2 Pembahasan

Proses pencatatan pelatihan serta pengembangan yang ada di PT. Wira Eka

Bhakti sebelumnya dilakukan secara manual dan di record hanya dalam Microsoft

Excel, sehingga data yang dihasilkan cenderung mentah dan butuh waktu lagi dalam

saat akan mengeluarkan laporan untuk dapat menghasilkan informasi yang lebih

bernilai. Hal ini dapat menyita waktu bagian personalia dan membagi konsentrasi

kerja mereka, karena proses tersebut adalah proses yang rutin dilakukan. Begitu juga

pada proses pengembangan yang di dalamnya terbagi atas pemindahan, pemutusan

hubungan kerja, dan promosi, bagian persoalia harus kembali melihat catatan manual

mereka di dalam Microsoft Excel baru memngeluarkan report untuk menjadi

pertimbangan.

Dengan sistem informasi pelatihan dan pengembangan, kegiatan seperti diatas

dapat dikurangi sehingga dapat meringankan kerja bagian personalia sehingga waktu

dan kosentrasinya dapat digunakan pada hal-hal lain yang lebih penting. Setiap ingin

melakukan pelatihan, bagian personalia dapat memasukan data yang dibutuhkan agar

dapat dilihat oleh direktur lalu dicetak agar dapat segera disetujui. Setiap surat

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 101: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

101

pengajuan pelatihan akan disimpan dan akan muncul pada laporan pengajuan

pelatihan. Setelah permintaan pelatihan disetujui, barulah bagian personalia membuat

jadwal pelatihan yang akan dilakukan oleh karyawan lalu di cetak dan dibagikan

kepada karyawan yang akan melakukan pelatihan. Setelah karyawan melakukan

pelatihan, akan dinilai oleh bagian pelatihan dan nilainya akan diberikan kepada

bagian personalia untuk segera di input ke dalam sistem, yang nantinya akan

menghasilkan report hasil pelatihan. Setalah diinput, personalia dapat mencetak

sebuah sertifikat untuk diberikan kepada setiap karyawan yang telah mengikuti

pelatihan.

Setiap 3 bulan, bagian personalia akan menginput sebuah nilai prestasi tiap

karyawan yang ada di PT. Wira Eka Bhakti. Dan terakhir adalah sistem pemindahan,

setiap karyawan yang akan melakukan pemindahan harus konfirmasi dengan manager

Personalia, manager personalia akan mempertimbangkan pemindahan tersebut

berdasarkan nilai prestasi, maupun pelatihan yang telah dilakukan oleh karyawan

tersebut. Jika manager personalia berkenan, maka dapat menginput data karyawan

dan mencetaknya untuk diserahkan kepada Direktur untuk dapat segera disetujui.

Setiap pemindahan, akan menghasilkan sebuah report pemindahan.

Sistem informasi, pelatihan dan pemindahan ini menggunakan arsitektur basis

data tunggal, karena computer yang digunakan dalam perusahaan tidak terhubungan

dengan jaringan dan basis data tersebut hanya digunakan untuk sistem tesebut.

Platform basis data tersebut menggunakan MySQL dimana basis data tersebut ringan

dan banyak digunakan oleh pengembang aplikasi sehingga banyak dukungan yang

diberikan dalam sistem yang menggunakan database tersebut.

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 102: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

102

BAB V

SIMPULAN DAN SARAN

5.1 . Simpulan

Setelah hasil dari analisis dan perancangan sistem tersebut berhasil

diselesaikan dan di presentasikan ke bagian Human Resource Development PT Wira

Eka Bhakti, dapat diambil beberapa kesimpulan sebagai berikut

1. Dengan menggunakan sistem pelatihan dan pengembangan yang diusulkan, maka

informasi pelatihan, penilai prestasi kerja, serta informasi pemindahan karyawan

yang dihasilkan menjadi lebih lengkap, efisien, cepat, dan tepat dibandingkan

dengan sistem sebelumnya yang selalu mengalami keterlambatan dalam

menyajikan laporan penilaian karyawan

2. Dengan diterapkannya program yang telah dirancang oleh penulis, dapat

memberikan kemudahan dalam proses perhitungan prestasi karyawan dan

membatu bagian SDM dalam mengevaluasi kinerja karyawan yang ada di dalam

perusahaan serta statiskik perpindahan karyawan. Sehingga dapat melihat

laporan-laporan tersebut secara cepat dan tepat ketika dibutuhkan

3. Syarat yang diperlukan oleh seorang pegawai PT. W.E.B. berdasarkan syarat

yang telah ditetapkan oleh manager SDM adalah pegawai tersebut harus seorang

pegawai tetap yang telah menjalani training selama 1 bulan dan menjalani masa

kontrak selama 1 tahun

4. Data-data yang dibutuhkan dalam menjalankan sebuah proses pelatihan

pengembangan oleh bagian sumber daya manusia PT W.E.B sudah penulis

jelaskan pada bagian rancangan database, dan rancangan input sistem. Semua data

tersebut akan terintegrasi antar satu table data dengan table data lainnya.

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 103: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

103

5. Implementasi aplikasi berjalan dengan baik dan semua transaksi data berhasil

masuk ke dalam database sistem

5.2. Saran

Bagian SDM PT Wira Eka Bhakti juga memberikann beberapa masukan yang

berguna untuk mengembangkan sistem ini selanjutnya seperti

1. Pemilihan warna dan icon yang ada dalam setiap form bisa dibuat lebih

menarik agar para pengguna bisa lebih nyaman dalam menggunakan aplikasi

ini. Posisi dan ukuran form pada saat di run hendaknya dibuat fix dengan

content sehingga saat form dimunculkan tidak ada area lebih yang terlihat

kosong

2. Sebelum sistem aplikasi ini diterapkan, hendaknya diadakan pelatihan terlebih

daluhu untuk pegawai yang memiliki kewenangan menjalankan atau

menggunakan program aplikasi

3. Untuk memaksimalkan kinerja aplikasi ini sebaiknya aplikasi pelatihan dan

pengembangan dihubungkan juga dengan aplikasi perekrutan karyawan serta

aplikasi penggajian milik bagian keuangan sehingga integrasi pembayaran

gaji karyawan dapat berjalan lancar antara bagian personalia dengan bagian

finansial

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 104: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

104

DAFTAR PUSTAKA

Dessler, Gary (2007). Human Resource Management 8th edition. Prentice Hall PTR

Douglas, Hall T, and James G Goodale. (2001). Manajement Information System:

Organizational and Technology. 3th edition. Mac Millan Publishing

Company, New York.

Hasibuan, Malayu. (2001). Manajemen Sumber Daya Manusia, edisi revisi. Bumi

Aksara Jakarta.

Hasibuan, Sayuti. (2000). Manajemen Sumber Daya Manusia : Pedekatan Sekuler.

Muhammadiyah University Press, Surakarta.

Jogiyanto HM. (1999). Analisis dan Disain Informasi: Pendekatan Terstruktur Teori

dan Praktek Aplikasi Bisnis, Andi Offset, Yogyakarta.

Jogiyanto HM. (2002). Pengenalan Komputer, Penerbit ANDI, Yogyakarta.

Kendall, K.E., dan J.E. Kendall., (2003), Analisis dan Perancangan Sistem, Alih

Bahasa oleh Thamir Abdul Hafedh Al-Hamdany, Jilid Ke-1, Edisi Ke-5, PT.

Prenhallindo, Jakarta.

Kendall, K.E., dan J.E. Kendall., (2003), Analisis dan Perancangan Sistem, Alih

Bahasa oleh Thamir Abdul Hafedh Al-Hamdany, Jilid Ke-2, Edisi Ke-5, PT.

Prenhallindo, Jakarta.

Lani Sidharta. (1995). Pengantar Sistem Informasi Bisnis, P.T. ELEX Media

Komputindo, Jakarta.

Mathiassen, dkk. (2002). Object Oriented Analysis & Design. Makro Publishing Aps,

Aalborg, Denmark.

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 105: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

105

O’Brien, James A. (2003). Introduction to Information System: Essesntials for the e-

bussiness Enterpirse 11th edition. Mcgraw-Hill.

O’Brien, J.A., & Marakas, G. M. (2008). Management Information Systems, 8th

Edition. United State of America: McGraw-Hill/Irwin

Torrington Derek, Taylor Stephen. (2009). Database System: A Practical Approach to

Design, Implementation, and Management, Third Edition, Addison Wesley,

England.

Werther, R. K. Davis, E., (2005). Introdution to Information System:supporting and

Transforming Bussiness. United States of America: John Wiley & Sons, Inc.

Varkkey, Dessler (1994). Human Resource Management, 11th edition. Pearson

Education

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013

Page 106: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI …kc.umn.ac.id/1528/1/skripsi.pdf · persyaratan menyelesaikan program Srata 1, jurusan Sistem Informasi, Universitas Multimedia Nusantara,

106

LAMPIRAN

Analisis dan Perancangan ..., Michael, FTI UMN, 2013