Agita Septian Putra_Univ. Jend. Achmad Yani_PKMP

22
USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL PROGRAM Perbaikan Mutu Tidur Dengan Metode kolaborasi Aroma Terapi, Musik dan Cahaya Berbasis Mikrokontroler Untuk Penderita Insomnia” BIDANG KEGIATAN PKM-P Diusulkan oleh : Agita Septian Putra 2211101031, Angkatan 2010 Syurya Abiddin 2211101052, Angkatan 2010 Nofa Restu Fauziah 3211101025, Angkatan 2010 Devi Shintia Dewi 7111111218, Angkatan 2011 UNIVERSITAS JENDERAL ACHMAD YANI BANDUNG - CIMAHI 2013

Transcript of Agita Septian Putra_Univ. Jend. Achmad Yani_PKMP

  • USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA

    JUDUL PROGRAM

    Perbaikan Mutu Tidur Dengan Metode kolaborasi Aroma Terapi, Musik dan Cahaya Berbasis Mikrokontroler Untuk Penderita Insomnia

    BIDANG KEGIATAN

    PKM-P

    Diusulkan oleh :

    Agita Septian Putra 2211101031, Angkatan 2010

    Syurya Abiddin 2211101052, Angkatan 2010

    Nofa Restu Fauziah 3211101025, Angkatan 2010

    Devi Shintia Dewi 7111111218, Angkatan 2011

    UNIVERSITAS JENDERAL ACHMAD YANI

    BANDUNG - CIMAHI

    2013

  • i

    PENGESAHAN USULAN PKM - PENELITIAN

    1. Judul Kegiatan : Perbaikan Mutu Tidur Dengan Metode Kolaborasi Aroma Terapi, Musik dan Cahaya Berbasis

    Mikrokontroler Untuk Penderita Insomnia 2. Bidang Kegiatan : PKM-P 3. Ketua Pelaksana Kegiatan

    a. Nama Lengkap : Agita Septian Putra b. NIM : 2211101031 c. Jurusan : Teknik Elektro d. Universitas/ Institut/ Politeknik : Universitas Jenderal Achmad Yani e. Alamat Rumah dan No. Telp/ Hp : Jl. Pojok Selatan No.5/53

    Setiamanah Cimahi Jawa Barat

    f. Alamat Email : [email protected] 4. Anggota Pelaksana Kegiatan : 3 (tiga) orang 5. Dosen Pendamping

    a. Nama Lengkap dan Gelar : Ahmad Daelami, ST., MM. b. NID : 4121 46865 c. Alamat Rumah dan No.Telp/ Hp : Jl. Perum Unjani No.5 Cimahi

    085860755306

    6. Biaya Kegiatan Total a. Dikti : Rp. 10,285,000,- b. Sumber Lain : -

    7. Jangka Waktu Pelaksanaan : 5 Bulan

    Cimahi, 23 Oktober 2013

  • ii

    DAFTAR ISI

    Halaman

    Kulit Muka

    Pengesahan Usulan PKM-Penelitian.................................................... i

    Daftar Isi............................................................................................... ii

    RINGKASAN ..................................................................................... 1

    BAB I PENDAHULUAN

    I.1. Judul ............................................................................................... 2

    I.2. Latar Belakang ............................................................................... 2

    I.3. Perumusan Masalah ....................................................................... 3

    I.4. Tujuan Khusus ............................................................................... 3

    I.5. Urgensi Penelitian .......................................................................... 3

    I.6. Target Penemuan ........................................................................... 3

    I.7. Luaran Yang Diharapkan ............................................................... 3

    I.8. Kegunaan Program ........................................................................ 3

    BAB II TINJAUAN PUSTAKA

    II.1. Tidur ............................................................................................. 4

    II.2. Wewangian ................................................................................... 4

    II.3. Mikrokontroler ............................................................................. 6

    BAB III METODE PENELITIAN

    III.1. Penelitian Aroma / Parfum .......................................................... 7

    III.2. Penelitian Warna Cahaya ............................................................ 7

    III.3. Penelitian Jenis Musik ................................................................ 8

    III.4. Penelitian Mikrokontroler ........................................................... 8

    BAB IV BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN

    IV.1. Anggaran Biaya .......................................................................... 9

    IV.2. Jadwal Kegiatan .......................................................................... 9

    DAFTAR PUSTAKA ......................................................................... 10

    Lampiran 1. Biodata Ketua dan anggota

    Lampiran 2. Jastifikasi anggaran kegiatan

    Lampiran 3. Susunan organisasi tim peneliti dan pembagian tugas

    Lampiran 4. Surat pernyataan ketua peneliti

  • 1

    RINGKASAN

    Tujuan dari penelitian ini untuk membantu meningkatkan tidur agar lebih bermutu.

    Akibat tidur yang bermutu kondisi badan dapat kembali prima, konsentrasi dan semangat

    meningkat serta berfikir jernih. Agar memperoleh tidur bermutu kita dapat

    mengoptimalkan indra penciuman, pendengaran dan penglihatan untuk merespon agar

    badan tenang dan santai. Agar respon melalui indera tersebut berjalan dengan cepat maka

    dibutuhkan bantuan eksternal. Melalui penelitian ini kami mencoba memberikan respon

    melalui pengaturan cahaya ruangan, aroma dan musik yang dapat merangsang saraf agar

    badan rileks.

    Pada penelitian ini kami mencoba memilih warna cahaya, jenis aroma dan jenis

    musik yang digunakan menimbulkan rangsang cepat tidur dan memperoleh tidur bermutu.

    Pemilihan warna dan terang cahaya akan disesuaikan dengan isi ruangan. Jenis aroma yang

    akan digunakan berasal dari tumbuhan hasil destilasi. Jenis musik yang akan digunakan

    adalah musik instrumental.

    Ketiga unsur tersebut dipadukan dengan bantuan mikrokontroler agar dapat

    berjalan otomatis. Nantinya pengguna hanya perlu mengatur kira-kira berapa lama dia akan

    tertidur dan alat ini akan bekerja secara otomatis sesuai dengan pengaturan.

  • 2

    BAB I

    PENDAHULUAN

    I.1. Judul

    Perbaikan Mutu Tidur Dengan Metode Kolaborasi Aroma Terapi, Musik dan Cahaya

    Berbasis Mikrokontroler Untuk Penderita Insomnia

    I.2. Latar Belakang

    Era globalisasi dan modernisasi sedang kita hadapi sekarang, berbagai macam

    kesibukan dan aktivitas dilakukan setiap hari bahkan dalam waktu libur sekalipun. Tak

    banyak orang meluangkan waktu untuk olahraga dan penyegaran agar kesehatan dan

    kebugaran tubuh tetap terjaga.

    Bekerja setiap hari bahkan dengan beban pekerjaan yang kompleks, ketahanan

    tubuh dan pikiran kian menurun. Pada akhirnya semangat dan kekuatan tubuh bisa hilang

    bahkan dapat menimbulkan penyakit.

    Menurut ahli kesehatan aturan istirahat tidur harus terpunuhi setiap harinya,

    tujuannya agar stamina dan daya tahan tubuh tetap terjaga bahkan terhindar dari sakit.

    Namun ada sebagian orang yang mengalami gangguan sulit tidur, hal tersebut akan

    berakibat buruk bagi tubuh.

    Banyak cara agar manusia memperoleh tidur berkualitas setiap harinya. Mulai

    dari meredupkan/mematikan lampu, dengan mendengarkan musik instrumen bahkan

    dengan memasang pewangi aroma terapi. Betapa sulitnya ingin mendapatkan tidur

    berkualitas dengan cara tersebut. Melalui kasus ini kami mencoba menganalisa dan

    memberikan solusi bagi penderita gangguan tidur dengan sentuhan suara, aroma dan

    cahaya yang kami padukan menjadi satu.

    Dari sumber tersebut kami mencoba memberikan kemudahan bagi penderita

    gangguan tidur, melalui suatu penelitian dengan mengkombinasikan tiga sumber pemicu

    tidur menjadi satu dan mudah digunakan oleh semua kalangan.

  • 3

    I.3. Perumusan Masalah

    Berdasarkan latar belakang di atas, perumusan masalah yang di ambil yaitu:

    1. Bagaimana aroma terapi, musik dan cahaya dapat berpengaruh terhadap kualitas

    tidur?

    2. Bagaimana mengkombinasikan ketiga unsur tersebut menjadi satu barang yang dapat

    digunakan oleh semua kalangan?

    I.4. Tujuan Khusus

    Adapun tujuan dilakukannya penelitian ini adalah:

    1. Mencari alternatif untuk memperoleh tidur yang berkualitas

    2. Membuktikan bahwa aroma terapi, musik dan cahaya dapat mempengaruhi kualitas

    tidur

    I.5. Urgensi Penelitian

    Keutamaan penelitian ini adalah:

    1. Membantu meningkatkan tidur yang bermutu terutama untuk penderita insomnia

    I.6. Target Penemuan

    Penelitian ini menargetkan untuk menemukan:

    1. Mengetahui jenis aroma, cahaya dan musik yang dapat merangsang tidur

    2. Menggabungkan ketiga unsur dengan bantuan pengendali otomatis

    I.7. Luaran Yang Diharapkan

    1. Hasil akhir karya ilmiah ini dapat dijadikan produk baru yang akan menjadi alternatif

    solusi memperoleh tidur berkualitas agar manusia dapat beraktivitas dengan semangat

    dan sehat

    2. Karya ilmiah ini dapat masuk dalam salah satu jurnal penelitian ilmiah nasional.

    I.8. Manfaat Kegiatan

    1. Menemukan produk baru yang inovatif untuk menunjang kesehatan manusia.

    2. Sebagai produk yang memiliki nilai jual

  • 4

    BAB II

    TINJAUAN PUSTAKA

    II.1. Tidur

    Tidur adalah mekanisme yang dihasilkan oleh proses evolusi untuk memaksa kita

    mengonservasi energi. Tidur termasuk tingkat kesadaran subconscious. Ketika tidur

    bukan berarti tidak ada kesadaran sama sekali, tetapi tingkat kesadaran yang rendah.

    Tidur dibutuhkan untuk pemulihan fisik, adaptasi, pertumbuhan dan memori. Kurangnya

    tidur dapat menyebabkan beberapa gangguan fisik dan psikis.

    Untuk menuju tidur kita harus melewati beberapa tahapan tidur. Mulai dari

    keadaan terjaga (Gelombang Alfa 8-12 Hz/s) kemudian menuju ke stadium lebih dalam

    (tidak teratur) kemudian menuju spindle tidur dan kompleks-K (12-14 Hz/s). Tahap

    selanjutnya membentuk tidur gelombang lambat (delta 1-2 Hz) dan membentuk REM

    (Rapid Eye Movement) atau gerak mata cepat. Fase peralihan dari sadar ke tidur disebut

    sebagai pradormitium dan fase peralihan dari tidur kembali ke sadar disebut sebagai

    postdormitium.

    Tidur adalah salah satu kebutuhan hidup yang harus dipenuhi. Waktu tidur 8 jam

    untuk orang dewasa yang selama ini jadi acuan tercukupinya kebutuhan tubuh kita,

    ternyata tidak terlalu efektif jika kualitas tidur kita jelek. Yang terpenting adalah kualitas

    tidur kita yang baik dapat mengembalikan kebugaran tubuh dan pikiran setelah bangun.

    Hal tersebut dapat dibantu dengan mengatur agar tidur lebih awal, ritme tidur yang

    teratur, mengatur pencahayaan ruangan, menggunakan aroma wewangian,

    mendengarkan musik instrumen.

    II.2. Wewangian

    Parfum adalah campuran minyak esensial dan senyawa aroma, pelarut yang

    digunakan untuk memberikan bau wangi untuk tubuh manusia. Parfum juga merupakan

    campuran dari zat pewangi atau biasa disebut bibit parfum yang dilarutkan dalam pelarut

    yang sesuai. Zat pewangi dapat berasal dari minyak atsiri atau dibuat secara sintetis.

  • 5

    Komponen pewangi terdiri dari persenyawaan kimia yang menghasilkan bau wangi yang

    diperoleh dari minyak atsiri atau dihasilkan secara sintetis.

    Minyak atsiri, atau dikenal juga sebagai minyak eteris, minyak essensial, minyak

    terbang, serta minyak aromatik, adalah kelompok besar minyak nabati yang berwujud

    cairan kental pada suhu ruang namun mudah menguap sehingga memberikan aroma

    yang khas. Minyak atsiri bersifat mudah menguap karena titik uapnya rendah. Selain itu,

    susunan senyawa komponennya kuat mempengaruhi saraf manusia (terutama di hidung)

    sehingga seringkali memberikan efek psikologis tertentu (baunya kuat). Setiap senyawa

    penyusun memiliki efek tersendiri, dan campurannya dapat menghasilkan aroma yang

    berbeda.

    Minyak wangi harus dilarutkan ke dalam pelarut, karena minyak yang tidak

    dilarutkan (alami atau sintetis) mengandung konsentrasi kimia yang tinggi (baik alami

    atau sintetis). Sampai saat ini pelarut yang paling umum adalah etanol atau campuran

    etanol dan air. Minyak wangi juga bisa dilarutkan dengan menggunakan minyak dengan

    wangi netral seperti minyak kelapa atau lilin cair seperti minyak jojoba. Kebanyakan

    komposisi 50% + 50% atau 1 : 1, namun wanginya masih kurang lama.

    Bibit parfum atau bibit minyak wangi merupakan minyak asli wewangian atau

    ekstrak minyak dari wewangian yang masih murni. Bau bibit minyak wangi ini sangat

    kuat dan menyengat, bentuknya pun seperti minyak.

    Pada umunya zat pengikat yang digunakan berasal dari bahan nabati (vegetable

    fixsative), bahan hewani (animal fixative) dan zat fiksatif dibuat secara sintesis (syntetic

    fixative). Setiap produk wewangian mengandung pelarut dan zat tambahan yang

    berfungsi sebagai media untuk parfum baik itu parfum asli atau sintesis.

    Pada parfum yang baik pelarut yang digunakan adalah etanol atau campuran

    etanol dan air. Etanol memiliki spektrum serapan ultra violet pada panjang gelombang

    antara 350 nm dan 220 nm dengan air sebagai pembanding : serapan pada 220 nm tidak

    lebih dari 0,30, pada 230 nm 0,18, pada 240 nm 0,08, dan pada 270 nm sampai 350 nm

    0,02.

  • 6

    Zat fiksatif atau zat pengikat adalah suatu persenyawaan yang memilik daya

    menguap yang lebih rendah dari zat pewangi serta dapat menghambat atau mengurangi

    kecepatan penguapan dari bibit parfum. Penambahan zat fiksatif bertujuan untuk

    mempertahankan komponen yang dapat menguap agar dapat mempertahankan untuk

    jangka waktu yang lebih lama.

    II.3. Mikrokontroler

    Mikrokontroler adalah sebuah chip terintegrasi yang biasanya menjadi bagian dari

    sebuah embedded system (sistem yang didesain untuk melakukan satu atau lebih fungsi

    khusus yang real time). Mikrokontroler terdiri dari CPU, memory, I/O port dan timer

    seperti sebuah komputer standar, mikrokontroler berfungsi untuk mengontrol alat ini

    khususnya pada pengaturan pemanas, pemutar lagu dan pengaturan waktu aktif alat ini

    bekerja. Semua itu di kendalikan oleh chip mikrokontroler. Mekanisme alat ini berkerja

    terbagi menjadi beberapa bagian, yang dijadikan satu sehingga dapat berkerja dalam satu

    waktu.

  • 7

    BAB III

    METODE PENELITIAN

    III.1. Penelitian Aroma / Parfum

    Tahapan penelitian yang pertama ini kami akan menggunakan ekstrak minyak

    essensial dari tumbuhan yaitu bunga. Akan dipilih berbagai macam Bunga yang

    memiliki aroma sedap kemudian dijadikan sampel untuk diekstrak. Selain itu, kami

    memadukan berbagai campuran atau pelarut.

    Luaran yang diharapkan dari penelitian ini mendapat aroma khusus yang dapat

    merangsang tidur dan menjadikan tidur lebih bermutu serta parfum yang digunakan

    tidak mudah menguap atau tidak boros.

    Indikator penelitian ini adalah dengan mencium aroma dari bunga yang diekstrak

    akan merasakan kesegaran dan rasa tenang/rileks. Pada saat penelitian berlangsung

    akan diambil beberapa data dari hasil pengukuran dan percobaan seperti; suhu muai

    parfum, waktu muai parfum, takaran dan ketahanan parfum.

    Dari data yang terkumpul tadi dapat dilakukan analisis hingga memperoleh hasil

    yang ideal, ini akan dilakukan beberapa kali percobaan dan pengambilan data. Hingga

    dapat menafsirkan data data tersebut pada variabel yang berbeda. Pada

    kesimpulannya dapat mengetahui parfum dengan aroma bunga apa yang cocok

    digunakan untuk merangsang tidur dan menjadikan tidur lebih bermutu.

    III.2. Penelitian Warna Cahaya

    Tahapan yang pertama adalah memilih warna-warna yang menyejukan

    pandangan. Luaran yang diharapkan warna yang dipilih dapat menghadirkan suasana

    santai dan rileks. Indikator dari penelitian ini adalah dapat merasakan kenyamanan

    untuk istirahat. Data yang diperoleh dari hasil percobaan ini intensitas cahaya dan

    mengatur pilihan warna dan diulang hingga memperoleh data yang ideal. Kemudian

    data tersebut dianalisis dan dievaluasi.

  • 8

    Percobaan yang dilakukan beberapa kali dengan sampel yang berbeda maka dapat

    menafsirkan intensitas cahaya dengan kombinasi ruangan yang berbeda.

    Kesimpulannya dapat mengetahui warna cahaya dan intensitas cahaya.

    III.3. Penelitian Jenis Musik

    Jenis musik yang beraneka ragam yang ada di dunia ini akan diseleksi, kami

    memilih jenis musik yang tidak menggunakan lirik atau musik instrumen. Luaran yang

    diharapkan dapat merasakan emosional jiwa yang tentram dan damai. Indikator pada

    penelitian ini dengan tanpa sadar mengikuti alunan musik. Data yang diperoleh dari

    percobaan ini adalah lama seseorang menikmati alunan musiknya.

    Data yang terkumpul kemudian dianalisis dan dilakukan evaluasi dan bila perlu

    dilakukan percobaan berulang-ulang dengan sampel musik yang berbeda. Penafsiran

    dari penelitian ini dapat menentukan jenis musik sesuai dengan kondisi. Pada

    kesimpulannya jenis musik apa yang dapat digunakan untuk alat ini.

    III.4. Penelitian Mikrokontroler

    Tahapan pertama adalah membuat desain alat dan mengumpulkan alat, bahan dan

    perakitan. Luaran yang diharapkan dari penelitian ini adalah pengendali otomatis

    melalui pengaturan waktu. Indikator pada penelitian ini mikrokontroler mampu

    melakukan perintah yang telah diinput. Data yang dapat dikumpulan adalah tegangan

    dan arus. Mungkin akan dilakukan berkali - kali percobaan untuk memprogram agar

    mikrokontroler dapat berjalan. Dengan hasil data yang diperoleh maka dapat dianalisis

    input output tegangan dan arus yang digunakan. Pada mikrokontroler ini berfungsi

    sebagai penggabungan ketiga unsur yaitu cahaya, musik dan pemanas parfum.

    Penafsiran yang dilakukan adalah dengan menjalankan hasil unsur tersebut secara

    terpisah. Pada kesimpulannya dapat mengetahui kinerja dari pengendali otomatis ini

    yang berbasis mikrokontroler.

  • 9

    BAB IV

    BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN

    IV.1. Anggaran Biaya

    Jenis Biaya Jumlah

    Peralatan Penunjang Rp.. 1,925,000

    Bahan Habis Pakai Rp.. 6,375,000

    Perjalanan Rp.. 1,840,000

    Lain Lain Rp.. 145,000

    Jumlah Total(Rp.) Rp., 10,285,000

    IV.2. Jadwal Kegiatan

    No Jenis Kegiatan Bulan

    1 2 3 4 5

    1 Pengumpulan bahan, alat dan contoh

    2 Percobaan aroma terapi, musik dan cahaya

    3 Pembuatan rangkaian untuk menggabungkan

    ketiga unsur

    4 Pengolahan data

    5 Pembuatan laporan akhir

  • 10

    DAFTAR PUSTAKA

    1. Ahira Anne. 2011. Bibit Parfum. http://www.anneahira.com/bibit-parfum.htm, tanggal 2

    Oktober 2013. Pukul 16.09 wib.

    2. Anonym. 1995. Farmakope Indonesia. Edisi IV. Hal 65.

    3. Anonymous, 2010, Bahan-Bahan Parfum,

    http://www.forumsains.com/profile/bonghew/?sa=showPosts, diunduh pada tanggal 13

    Oktober 2013. Pukul 19.45 wib.

    4. Anonymous, Pelarut, http://id.wikipedia.org/wiki/Pelarut, diunduh pada tanggal 13

    Oktober 2013. Pukul 16.22 wib.

    5. Anonymous. Minyak Atsiri. http://id.wikipedia.org/wiki/Minyak_atsiri. Diunduh Tanggal

    13 Oktober 2013. Pukul 22.12 wib.

    6. Ketaren. S. 2006. Minyak Atsiri. Penerbit Universitas Indonesia. hal 103.

    7. Paradise Parfum, 2010, Sejarah Dan Perkembangan Parfum, Resources

    http://Paradiseparfum.com//2010/11/16/parfum-dan-perkembangan-parfum/ diunduh

    tanggal 14Oktober 2013. Pukul 20.23 wib

    8. Shrivastva B. S. Perfume, Flavour & Essential Oil Industry. Chawri Bazar Delhi. hal 98-

    101.

    9. Trends Parfum, Standart dan Super Solvent,

    http://www.trendsparfume.com/index.php?option=com_content&view=article&id=11:par

    fum,tanggal 12 Oktober 2012.

    10. Vera G. Mata, Paula B. Gomes, Alrio E. Rodrigues. 2000. Optimization Of Perfume

    Compositions. Portugal

    11. Artanto Dian. 2012. Interaksi Arduino dan LabView. Elexmedia Komputindo. Indonesia

    12. Cara tidur efektif, http://apvalentine.students.uii.ac.id/tips-cara-tidur-yang-efektif/,

    tanggal 10 Oktober 2013

  • Lampiran 1. Biodata Ketua Dan Anggota

    Ketua

    A. Identitas Diri

    1 Nama Lengkap AGITA SEPTIAN PUTRA

    2 Jenis Kelamin Laki-Laki

    3 Program Studi Elektro

    4 NIM 2211101031

    5 Tempat Dan Tanggal Lahir Purworejo, 08 September 1992

    6 E-Mail [email protected]

    7 Nomor Telepon / HP 085214409495

    B. Riwayat Pendidikan

    SD SMP SMA

    Nama Institusi SD Negeri 2

    Campaka

    SMP Negeri 1

    Campaka

    SMA Negeri 2

    Purwakarta

    Jurusan - - IPA

    Tahun Masuk -

    Lulus

    1998-2004 2004-2007 2007-2010

    C. Pemakalah Seminar Ilmiah

    NO Nama Pertemuan Ilmiah

    / Seminar

    Judul Artikel Ilmiah Waktu Dan

    Tempat

    1 - - -

    D. Penghargaan Dalam 10 Tahun Terakhir

    NO Jenis Penghargaan Institusi Pemberi Penghargaan Tahun

    1 Sebagai Ketua OSIS SMA NEGERI 2

    PURWAKARTA

    2009

    2 Harapan 1 Siswa

    berprestasi Kab.

    Purwakarta

    Kepala Dinas Pendidikan

    Pemuda Dan Olahraga Kab.

    Purwakarta

    2009

    3 Peserta Kontes Robot

    Cerdas Indonesia

    Kementrian Pendidikan

    Nasional Dirjen. Pend. Tinggi

    2012

    Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan dapat

    dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari ternyata dijumpai

    ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.

    Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu

    persyaratan dalam pengajuan hibah PKM-P.

  • Biodata Anggota

    A. Identitas Diri

    1 Nama Lengkap SYURYA ABIDDIN

    2 Jenis Kelamin Laki-Laki

    3 Program Studi Elektro

    4 NIM 2211101052

    5 Tempat Dan Tanggal Lahir Padang, 05 Mei 1990

    6 E-Mail [email protected]

    7 Nomor Telepon / HP 083820918277

    B. Riwayat Pendidikan

    SD SMP SMA

    Nama Institusi MI Padalarang SMP Negeri 3

    Padalarang

    SMK Teknologi Iindustri

    Pembangunan Cimahi

    Jurusan - - ELEKTRO

    Tahun Masuk - Lulus 1997 - 2003 2003 - 2006 2006 -2009

    C. Pemakalah Seminar Ilmiah

    NO Nama Pertemuan Ilmiah

    / Seminar

    Judul Artikel Ilmiah Waktu Dan

    Tempat

    1 - - -

    D. Penghargaan Dalam 10 Tahun Terakhir

    NO Jenis Penghargaan Institusi Pemberi

    Penghargaan

    Tahun

    1 Juara Harapan 1 Lomba

    Ilmiah Siswa Se Jawa Barat

    Pem. Prov. Jabar 2008

    2 Peserta Kontes Robot

    Cerdas Indonesia

    Kementrian Pendidikan

    Nasional Dirjen. Pend. Tinggi

    2011 dan 2012

    Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan dapat

    dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari ternyata dijumpai

    ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.

    Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu

    persyaratan dalam pengajuan hibah PKM-P.

  • Biodata Anggota

    A. Identitas Diri

    1 Nama Lengkap NOFA RESTU FAUZIAH

    2 Jenis Kelamin Perempuan

    3 Program Studi Kimia

    4 NIM 3211101025

    5 Tempat Dan Tanggal Lahir Lebak, 09 November 1991

    6 E-Mail [email protected]

    7 Nomor Telepon / HP 085720017117 081284406433

    B. Riwayat Pendidikan

    SD SMP SMA

    Nama Institusi SD Negeri Bayah

    Barat II

    SMP Negeri 1

    Bayah

    SMA Negeri 1

    Bayah

    Jurusan - - IPA

    Tahun Masuk -

    Lulus

    1998 - 2004 2004 - 2007 2007 - 2010

    C. Pemakalah Seminar Ilmiah

    NO Nama Pertemuan Ilmiah

    / Seminar

    Judul Artikel Ilmiah Waktu Dan Tempat

    1 - - -

    D. Penghargaan Dalam 10 Tahun Terakhir

    NO Jenis Penghargaan Institusi Pemberi

    Penghargaan

    Tahun

    1 - - -

    Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan dapat

    dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari ternyata dijumpai

    ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.

    Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu

    persyaratan dalam pengajuan hibah PKM-P.

  • Biodata Anggota

    A. Identitas Diri

    1 Nama Lengkap DEVI SHINTIA DEWI

    2 Jenis Kelamin Perempuan

    3 Program Studi Psikologi

    4 NIM 7111111218

    5 Tempat Dan Tanggal Lahir Kuningan, 02 Desember 1992

    6 E-Mail [email protected]

    7 Nomor Telepon / HP 081931228192

    B. Riwayat Pendidikan

    SD SMP SMA

    Nama Institusi SD Negeri 1

    Jalaksana

    SMP Negeri 1

    Kuningan

    SMA Negeri 2

    Kuningan

    Jurusan - - IPA

    Tahun Masuk -

    Lulus

    1999 - 2005 2005 - 2008 2008 - 2011

    C. Pemakalah Seminar Ilmiah

    NO Nama Pertemuan Ilmiah

    / Seminar

    Judul Artikel Ilmiah Waktu Dan

    Tempat

    1 - - -

    D. Penghargaan Dalam 10 Tahun Terakhir

    NO Jenis Penghargaan Institusi Pemberi

    Penghargaan

    Tahun

    1 - - -

    Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan dapat

    dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari ternyata dijumpai

    ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.

    Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu

    persyaratan dalam pengajuan hibah PKM-P.

  • Dosen Pendamping

    A. Identitas Diri

    1 Nama Lengkap AHMAD DAELAMI, ST., MM.

    2 Jenis Kelamin Laki-Laki

    3 Jabatan Fungsional Dosen

    4 Jabatan Struktural -

    5 NIM 412146865

    6 NIDN -

    7 Tempat Dan Tanggal Lahir Jakarta, 01 Desember 1965

    8 E-Mail [email protected]

    9 Nomor Telepon / HP 085860755306

    B. Riwayat Pendidikan

    S1 S2

    Nama PT UNJANI STIEP Bandung

    Jurusan Teknik Tenaga Listrik Manajemen

    Tahun Masuk -

    Lulus

    1984 - 1990 2007 2010

    Judul Skripsi / Tesis Perancangan Cos phi

    meter dengan Mikro

    kontroller

    Pengaruh Kompensasi dan

    Motivasi Terhadap dan

    Implikasinya pada kinerjanya

    C. Pengalaman Penelitian

    NO Tahun Judul Penelitian

    1 2010 Perancangan Pengaturan Motor DC Seri Semi Konverter

    2 2011 Pengendalian Suhu Secara Elektronik Pada Mesin Sintering Purnace

    Berbasis Thysistor

    3 2011 Analisis Perancangan Power Meter Digital Dengan Mikroprosessor

    Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar dan dapat

    dipertanggungjawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari ternyata dijumpai

    ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup menerima sanksi.

    Demikian biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah satu

    persyaratan dalam pengajuan hibah PKM-P.

  • Lampiran 2. Justifikasi Anggaran Kegiatan

    1. Peralatan Penunjang

    2. Bahan Habis Pakai

    Material Justifikasi

    Pemakai Kuantitas

    Harga Satuan

    (Rp.) Jumlah Total

    Minimum sistem

    mikrokontroller

    - 1 set Rp. 500,000 Rp. 500,000

    Shield mp3 player - 1 set Rp. 600,000 Rp. 600,000

    Super solvent - 25 liter Rp. 800,000 Rp. 800,000

    Protonik solvent - 25 liter Rp. 825,000 Rp. 825,000

    EOS Lavender - 3 liter Rp. 1,000,000 Rp. 3,000,000

    LED - 50 pcs Rp. 4000 Rp. 200,000

    Komponen

    elektronika

    - 3 set Rp. 150,000 Rp. 450,000

    Sub Total (Rp.) Rp. 6,375,000

    3. Perjalanan

    Material Justifikasi

    Pemakai Kuantitas Harga Satuan (Rp.) Jumlah Total

    Mobilitas Perhari 3 bulan 1 kali PP Rp. 200.000,-/Org Rp. 400,000

    Honor Selama

    Penelitian

    3 bulan 3

    kali/minggu

    (selama 3

    blm)

    Rp. 10.000,-/Org Rp. 1,440,000

    Sub Total (Rp.) Rp. 1,840,000

    Material Justifikasi

    Pemakai Kuantitas

    Harga Satuan

    (Rp.) Jumlah Total

    Pemanas 3 bulan 1 buah Rp. 300,000 Rp. 300,000

    MCB - 1 buah Rp. 90,000 Rp. 90,000

    Tool Kit Elektrik - 1 set Rp. 725,000 Rp. 725,000

    Tool Kit Kimia - 1 set Rp. 810,000 Rp. 810,000

    Sub Total (Rp.) Rp. 1,925,000

  • 4. Lain Lain

    Material Justifikasi

    Pemakai Kuantitas

    Harga Satuan

    (Rp.) Jumlah Total

    Tinta Printer 3 bulan 2 set Rp. 40.000,- Rp. 80,000

    Kertas A4 3 bulan 1 rim Rp. 30.000,- Rp. 30,000

    Stempel - 1 pcs Rp. 20.000,- Rp. 20,000

    Pulpen 3 bulan 1 set Rp. 15.000,- Rp. 15,000

    Sub Total (Rp.) Rp. 145,000

    5. Total Seluruh Biaya

    Jenis Biaya Jumlah

    Peralatan Penunjang Rp. 1,925,000

    Bahan Habis Pakai Rp. 6,375,000

    Perjalanan Rp. 1,840,000

    Lain Lain Rp. 145,000

    Jumlah Total(Rp.) Rp. 10,285,000

  • Lampiran 3. Susunan Organisasi Tim Kegiatan dan Pembagian Tugas

    No. Nama / NIM Program

    Studi Bidang Ilmu

    Alokasi

    Waktu

    (jam /

    minggu)

    Uraian Tugas

    1 Agita Septian Putra /

    2211101031

    Teknik

    Elektro S1 Telekomunikasi 8 jam

    Memantau anggota dan

    menganalisis control otomatis

    2 Syurya Abiddin /

    2211101052

    Teknik

    Elektro S1 Telekomunikasi 8 jam Menganalisis control otomatis

    3 Nofa Restu Fauziah /

    3211101025 Kimia S1 Kimia Murni 8 jam

    Menganalisis parfum sbg

    aroma terapi

    4 Devi Shintia Dewi /

    7111111218

    Psikologi

    S1 Psikologi 8 jam Menganalisis tidur

  • Lampiran 4. Surat Pernyataan Ketua Peneliti / Pelaksana

    SURAT PERNYATAAN KETUA PENELITI / PELAKSANA

    Yang bertanda tangan dibawah ini :

    Nama : Agita Septian Putra

    NIM : 2211101031

    Program Studi : Teknik Elektro_S1

    Fakultas : Teknik

    Dengan ini menyatakan bahwa usulan PKM-P saya dengan judul:

    Perbaikan Mutu Tidur Dengan Metode Kolaborasi Aroma Terapi, Musik dan Cahaya Berbasis

    Mikrokontroler Untuk Penderita Insomnia

    Yang diusulkan untuk tahun anggaran 2013 bersifat original dan belum pernah dibiayai oleh

    lembaga atau sumber dana lain.

    Bilamana di kemudian hari ditemukan ketidaksesuaian dengan pernyataan ini, maka saya

    bersedia dituntut dan diproses sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan mengembalikan seluruh

    biaya penelitian yang sudah diterima ke kas Negara.

    Demikian pernyataan ini dibuat dengan sesungguhnya dan dengan sebenar-benarnya.

    YAYASAN KARTIKA EKA PAKSI

    UNIVERSITAS JENDERAL ACHMAD YANI

    (UNJANI) Kampus Cimahi : Jl. Terusan Jend. Sudirman PO. Box 148, Cimahi Telp. (022)6631861-6656190 Fax. (022) 6652069

    Kampus Bandung : Jl. Gatot Subroto PO. Box 807 Telp. (022) 7312741 Fax. (022) 7312741