ABSTRAK SKRIPSI

download ABSTRAK SKRIPSI

If you can't read please download the document

Transcript of ABSTRAK SKRIPSI

ABSTRAK PENGETAHUAN LOKAL MASYARAKAT DALAM PELESTARIAN HUTAN ADAT DI PEKON WAY NIPAH KABUPATEN TANGGAMUS PROVINSI LAMPUNG

Oleh : Arif Ilmiyawan

Masyarakat adat Pekon Way Nipah adalah salah satu komunitas adat yang memiliki wilayah pengelolaan hutan adat di Provinsi Lampung. Hutan adat tersebut seluas 125 ha yang berbatasan langsung dengan wilayah Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS). Dalam pelaksanaannya, kelestarian hutan adat sangat erat kaitannya dengan pengetahuan lokal yang dimiliki masyarakat. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengetahuan lokal masyarakat dalam pelestarian hutan adat di Pekon Way Nipah Kecamatan Pematang Sawa Kabupaten Tanggamus Provinsi Lampung. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Februari dan Maret 2008. Sampel diambil secara purposive dan diperoleh sebanyak 40 responden yang terdiri dari 1 orang ketua adat, 1 orang wakil ketua adat, 4 orang kepala suku, 2 orang aparat pekon yakni kepala pekon dan sekretaris pekon, serta 32 orang masyarakat adat pekon Way Nipah. Data diambil dengan metode pengamatan langsung (observasi) dan metode wawancara dengan menggunakan kuisioner terpandu. Data yang diperoleh dianalisis secara deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian, pengetahuan lokal masyarakat dalam pelestarian hutan adat diterapkan dalam berbagai kegiatan konservatif yang mencakup kegiatan pemanfaatan hutan dan perlindungan hutan. Kegiatan tersebut telah berjalan sesuai dengan aturan-aturan adat yang telah lama diterapkan masyarakat secara turun-temurun. Kata kunci : Pengetahuan lokal, hutan adat, pelestarian hutan.