5.Anggaran Dasar Bantara Sman 1 Kalianda

3
Anggaran Dasar HMTI ANGGARAN DASAR BAB I NAMA, WAKTU, TEMPAT DAN KEDUDUKAN Pasal 1 Nama Nama dari organisasi mahasiswa ini adalah Himpunan Mahasiswa Teknik Industri atau disingkat dengan HMTI. Pasal 2 Waktu Perubahan HMTI berubah nama dari HIMATIMI sejak tanggal 23 Maret 2002 dan berlaku untuk jangka waktu yang tidak ditentukan. Pasal 3 Tempat Kedudukan HMTI bertempat di gedung PKM FT. Untirta Jl. Jendral Sudirman Km. 03 Cilegon – Banten. Pasal 4 Bentuk HMTI berbentuk organisasi mahasiswa. BAB II AZAS DAN DASAR Pasal 5 HMTI berazaskan Pancasila. Pasal 6 HMTI berdasarkan Undang–undang Dasar 1945. BAB III TUJUAN DAN SIFAT Pasal 7 Tujuan HMTI adalah berperan aktif mewujudkan insan akademis dan organisatoris yang mampu mengemban dan mewujudkan Tri Darma Perguruan Tinggi serta Bertakwa Kepada Tuhan Yang Maha Esa. Pasal 8 HMTI adalah organisasi mahasiswa yang bersifat ilmiah dan kekeluargaan. BAB IV Musyawarah Mahasiswa XII Teknik Industri

Transcript of 5.Anggaran Dasar Bantara Sman 1 Kalianda

Page 1: 5.Anggaran Dasar Bantara Sman 1 Kalianda

Anggaran Dasar HMTI

ANGGARAN DASAR

BAB INAMA, WAKTU, TEMPAT DAN KEDUDUKAN

Pasal 1Nama

Nama dari organisasi mahasiswa ini adalah Himpunan Mahasiswa Teknik Industri atau disingkat dengan HMTI.

Pasal 2Waktu Perubahan

HMTI berubah nama dari HIMATIMI sejak tanggal 23 Maret 2002 dan berlaku untuk jangka waktu yang tidak ditentukan.

Pasal 3Tempat Kedudukan

HMTI bertempat di gedung PKM FT. Untirta Jl. Jendral Sudirman Km. 03 Cilegon – Banten.

Pasal 4Bentuk

HMTI berbentuk organisasi mahasiswa.

BAB IIAZAS DAN DASAR

Pasal 5HMTI berazaskan Pancasila.

Pasal 6HMTI berdasarkan Undang–undang Dasar 1945.

BAB IIITUJUAN DAN SIFAT

Pasal 7Tujuan HMTI adalah berperan aktif mewujudkan insan akademis dan organisatoris yang mampu mengemban dan mewujudkan Tri Darma Perguruan Tinggi serta Bertakwa Kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Pasal 8HMTI adalah organisasi mahasiswa yang bersifat ilmiah dan kekeluargaan.

BAB IVFUNGSI DAN TUGAS

Pasal 9Fungsi HMTI adalah sebagai sarana pengembangan potensi jati diri dan wadah aspirasi mahasiswa Teknik Industri.

Pasal 10Tugas HMTI adalah sebagai sarana pengemban, pelaksana serta penanggung jawab ketetapan Musma.

Musyawarah Mahasiswa XII Teknik Industri

Page 2: 5.Anggaran Dasar Bantara Sman 1 Kalianda

Anggaran Dasar HMTI

BAB VKEANGGOTAAN

Pasal 11Anggota HMTI adalah seluruh mahasiswa TI yang telah mengikuti IFC.

BAB VISTRUKTUR ORGANISASI

Pasal 12Kedudukan MUSMA

Musyawarah Mahasiswa adalah pemegang kekuasaan tertinggi dalam organisasi.

Pasal 13Kepemimpinan HMTI dipegang oleh Ketua.

Pasal 14Badan Pengawas Himpunan

Di tingkat HMTI dibentuk Badan Pengawas Himpunan yang disingkat BPH.

BAB VIIPERBENDAHARAAN

Pasal 15Perbendaharaan HMTI meliputi uang tunai dan barang yang dimiliki sah serta didapat dengan cara yang baik dan benar.

BAB VIIILAMBANG , BENDERA DAN PDH (Pakaian Dinas Harian)

Pasal 16Lambang , bendera dan PDH (Pakaian Dinas Harian) HMTI diatur dalam Anggaran Rumah Tangga.

BAB IXPERUBAHAN ANGGARAN DASAR DAN PEMBUBARAN ORGANISASI

Pasal 17Perubahan Anggaran Dasar hanya dapat dilakukan dalam MUSMA apabila disetujui sekurang-kurangnya 2/3 dari delegasi yang hadir pada saat sidang berlangsung.

Pasal 18Perubahan organisasi hanya dapat dilakukan dalam MUSMA apabila disetujui sekurang – kurangnya 2/3 dari delegasi yang hadir pada saat sidang berlangsung.

Pasal 19Pembubaran organisasi hanya dapat dilakukan dalam MUSMA apabila disetujui sekurang – kurangnya 2/3 dari delegasi yang hadir pada saat sidang berlangsung.

BAB XATURAN TAMBAHAN

Pasal 20

Musyawarah Mahasiswa XII Teknik Industri

Page 3: 5.Anggaran Dasar Bantara Sman 1 Kalianda

Anggaran Dasar HMTI

Hal – hal yang belum diatur dalam Anggaran Dasar Diatur dalam Anggaran Rumah Tangga.

Musyawarah Mahasiswa XII Teknik Industri