2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi,...

67
2019 LAPORAN PELAKSANAAN KEGIATAN PENGADILAN AGAMA TUTUYAN (0434) 2622383 | www.pa-tutuyan.go.id | [email protected] Jalan Trans Lingkar Selatan Tutuyan, Bolaang Mongondow Timur, Sulawesi Utara

Transcript of 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi,...

Page 1: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

2019LAPORAN PELAKSANAAN KEGIATAN

PENGADILAN AGAMA TUTUYAN

(0434) 2622383      |     www.pa-tutuyan.go. id      |     patutuyan@gmail .com

Jalan Trans Lingkar Selatan Tutuyan,Bolaang Mongondow Timur, Sulawesi Utara

Page 2: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 1

KATA PENGANTAR

حِيْمِ مَنِ الرَّْ

ح بِسْــــــــــــــــــمِ اِلله الرَّ

Assalamu’alaikum War. Wab.

Alhamdulillah puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT yang

telah melimpahkan rahmat dan hidayahnya, sehingga kami dapat menyelesaikan

tugas kedinasan di Pengadilan Agama Tutuyan dengan lancar dan menuangkannya

dalam sebuah tulisan mengenai uraian kerja dari semua kegiatan beserta hasilnya,

selanjutnya kami tuangkan dalam laporan ini.

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan ini

memberikan gambaran umum tentang pelaksanaan system manajemen

peradilan, baik yang terkait dengan manajemen pengadilan, administrasi perkara

dan umum, serta pengawasan dan pelayanan publik, sehingga kondisi ini akan

dapat dijadikan sebagai tolak ukur dalam penyelesaian tugas yang akan dituangkan

dalam program kerja Tutuyann, termasuk untuk mengidentifikasi hambatan-

hambatan dan permasalahan-permasalahan yang dihadapi dalam rangka mencari

upaya alternative untuk mengatasinya, terutama untuk mendukung reformasi

birokrasi yang telah dicanangkan pemerintah guna memberikan pelayanan prima

bagi masyarakat pencari keadilan.

Laporan Pelaksanaan Kegiatan yang disusun ini disadari jauh dari

kesempurnaan dan masih terdapat banyak kekurangan baik menyangkut materi

maupun penyajiannya, oleh karena itu kami mengharapkan koreksi dan saran-

saran yang bersifat konstruktif dari semua pihak demi kesempurnaan kinerja dan

Page 3: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 2

laporan yang akan datang, namun demikian laporan pelaksanaan kegiatan

Pengadilan Agama Tutuyan ini dapat dijadikan suatu tolak ukur keberhasilan

program dan bahan evaluasi serta dapat memacu peningkatan kinerja Pengadilan

Agama Tutuyan yang akuntabel sebagaimana yang diharapkan. Amiin ya Rabbal

‘Alamin.

Wassalamu’alaikum War. Wab.

Tutuyan, 02 Januari 2020 Ketua,

Mashudi, S.Ag NIP. 19760706 200502 1 003

Page 4: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 3

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.............................................................................................................. 1

DAFTAR ISI.......................................................................................................................... 3

BAB I PENDAHULUAN ........................................................................................................ 5

A. Kebijakan Umum Peradilan ...................................................................................... 5

B. Visi dan Misi ............................................................................................................. 6

C. Rencana Strategis .................................................................................................... 9

BAB II PERKARA ............................................................................................................... 10

A. KEADAAN PERKARA ............................................................................................... 10

1. Perkara Tingkat Pertama .................................................................................. 10

2. Perkara Tingkat Banding ................................................................................... 11

3. Perkara Tingkat Kasasi ...................................................................................... 11

4. Perkara Tingkat Peninjauan Kembali ................................................................ 12

B. PENYELESAIAN PERKARA ....................................................................................... 12

1. Jumlah Sisa Perkara yang Diputus ..................................................................... 15

2. Jumlah Perkara yang Diputus Tepat Waktu ...................................................... 16

3. Jumlah Perkara yang Tidak Mengajukan Upaya Hukum Banding, ........................

Kasasi dan PK .................................................................................................... 16

4. Jumlah Perkara Yang Dimediasi ........................................................................ 17

5. Jumlah Perkara Anak yang Berhasil Melalui Diversi .......................................... 17

C. AKREDITASI PENJAMINAN MUTU (SERTIFIKASI ISO PENGADILAN) ........................ 18

1. Posbakum ......................................................................................................... 18

2. Sidang Keliling/Pelayanan Terpadu ................................................................... 18

Page 5: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 4

3. Perkara Prodeo ................................................................................................. 19

BAB III PEMBINAAN DAN PENGELOLAAN ........................................................................ 21

A. Sumber Daya Manusia ........................................................................................... 21

1. Mutasi ............................................................................................................... 23

2. Promosi ............................................................................................................. 24

3. Pensiun ............................................................................................................. 24

4. Pendidikan dan Pelatihan Diklat ....................................................................... 24

BAB IV PENGELOLAAN KEUANGAN, SARANA DAN PRASARANA, DAN TEKNOLOGI

INFORMASI ................................................................................................................. 26

A. PENGELOLAAN KEUANGAN.................................................................................... 26

B. PENGELOLAAN SARANA DAN PRASARANA ............................................................ 31

C. PENGELOLAAN TEKNOLOGI INFORMASI ................................................................ 33

1. Implementasi e-court di Pengadilan Agama Tutuyan ....................................... 35

2. Implementasi SIPP di Pengadilan Agama Tutuyan ............................................ 36

BAB V PENINGKATAN PELAYANAN PUBLIK...................................................................... 39

A. AKREDITASI PENJAMINAN MUTU .......................................................................... 39

B. PELAYANAN TERPADU SATU PINTU (PTSP) ............................................................ 42

C. INOVASI PELAYANAN PUBLIK ................................................................................. 47

BAB VI PENGAWASAN ..................................................................................................... 55

A. PENGAWASAN INTERNAL ...................................................................................... 55

B. EVALUASI ............................................................................................................... 60

BAB VII KESIMPULAN DAN SARAN .................................................................................. 61

A. KESIMPULAN .......................................................................................................... 61

B. SARAN .................................................................................................................... 64

Page 6: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 5

BAB I

PENDAHULUAN

A. Kebijakan Umum Peradilan

Mahkamah Agung Republik Indonesia sebagai salah satu puncak kekuasaan

kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di

bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4 Lingkungan Peradilan, yaitu

Peradilan Umum, Peradilan Agama, Peradilan Tata Usaha Negara dan Peradilan

Militer.

Sesuai Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor 20 Tahun

2010 tentang Road Map Reformasi Birokrasi Tahun 2010-2014, secara implisit

Mahkamah Agung RI telah memiliki Blue Print (cetak Biru) 2010-2035, Rencana

Strategis Mahkamah Agung RI dan Road Map Penerapan Cetak Biru. Dalam hal

Pelaksanaan Reformasi Birokrasi Pengadilan Agama Tutuyan dibawah naungan

MARI telah berupaya memperbaiki serta melengkapi seluruh komponen dalam hal

tercapainya tujuan Reformasi Birokrasi.

Pengadilan Agama Tutuyan berupaya merealisasikan tujuan reformasi

birokrasi dengan memberikan layanan terbaik kepada masyarakat pencari

keadilan, diantara dengan menerapkan layanan e-court (e-litigasi) yang

memberikan akses kepada masyarakat untuk berperkara secara elektronik/online

mulai dari pendaftaran (e-filling), pembayaran panjar biaya perkara (e-Payment),

Pemanggilan pihak (e-Summons) dan kegiatan persidangan sampai dengan

Page 7: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 6

penyampaian putusan secara elektronik. Di samping itu Pengadilan Agama Tutuyan juga

memperkecil kesempatan pihak berperkara untuk bertemu dengan Hakim

maupun Panitera dan pejabat lainnya, dan memaksimalkan website sebagai

bagian dari sarana untuk memudahkan masyarakat untuk mendapatkan informasi

tentang Pengadilan Agama Tutuyan, website tersebut dapat diakses setiap saat,

adanya website tersebut juga merupakan transparasi informasi kegiatan teknis

maupun administrasi pada Pengadilan Agama Tutuyan sehingga telah ditayangkan

pula informasi berkenaan dengan realisasi dana APBN tahun berjalan Tahun 2019.

Sarana lainnya yang diberikan Pengadilan Agama Tutuyan kepada

masyarakat yaitu dengan memberikan akses layanan terpadu melalui Pelayanan

Terpadu Satu Pintu (PTSP), dimana masyarakat untuk mendapatkan layanan cukup

melalui satu pintu sampai dengan produk layanan diterima oleh masyarakat,

layanan demikian ini dapat mengefisiensi waktu, tenaga dan biaya.

B. Visi dan Misi

Visi Pengadilan Agama Tutuyan adalah merupakan manifestasi dari Visi

Mahkamah Agung RI serta merupakan perpanjangan dari Visi Direktorat Jenderal

Badan Peradilan Agama RI dan Pengadilan Tinggi Agama Manado yang akan

menjadi pandangan dan penunjuk arah serta sebagai dasar acuan dalam

menjalankan tugas dan fungsi guna mencapai sasaran atau target yang telah

ditetapkan dalam 5 (lima) tahun ke depan sebagaimana tertuang dalam Cetak Biru

Mahkamah Agung 2010-2035

Adapun Visi Pengadilan Agama Tutuyan :

Page 8: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 7

“ Mewujudkan Pengadilan Agama Tutuyan Yang Agung”

Visi dimaksud bermakna :

Menjalankan kekuasaan kehakiman yang merdeka untuk

menyelenggarakan peradilan guna menegakkan hukum dan keadilan melalui

kekuasaan kehakiman yang merdeka dan penyelenggaraan peradilan yang jujur

dan adil.

Fokus pelaksanaan tugas pokok dan fungsi peradilan adalah pelaksanaan

fungsi kekuasaan kehakiman yang efektif, yaitu menyelesaikan suatu perkara

guna menegakkan hukum dan keadilan berdasarkan Pancasila dan Undang

Undang Dasar 1945, dengan didasari keagungan, keluhuran dan kemuliaan

institusi.

Untuk mencapai Visi tersebut, ditetapkanlah Misi Pengadilan Agama

Tutuyan, yaitu:

1. Menjaga Kemandirian Pengadilan Agama Tutuyan

2. Memberikan Pelayanan Hukum, Yang Berkeadilan Bagi Para Pencari Keadilan

3. Meningkatkan Sumber Daya Aparatur Peradilan

4. Meningkatkan Kredibilitas Dan Transparasi Pengadilan Agama Tutuyan

Adapun maksud dari misi tersebut adalah:

1. Menjaga kemandirian aparatur peradilan umum dalam melaksanakan tugas

pokok dan fungsi secara efektif untuk menyelenggarakan peradilan guna

menegakkan hukum dan keadilan yang tertuang dalam UUD 1945 pasal 24

ayat l, melalui pembinaan berkelanjutan terkait dengan integritas aparatur

Page 9: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 8

peradilan, untuk mewujudkan aparatur yang mandiri dalam arti bebas dari

pengaruh, tekanan atau ancaman, baik langsung ataupun tidak langsung.

2. Memberikan Pelayanan Hukum, Yang Berkeadilan Bagi Para Pencar Keadilan,

Mahkamah Agung dalam cetak biru pembaharuan peradilan 2010 – 2035,

telah menuangkan upaya perbaikan untuk mewujudkan Badan Peradilan

Indonesia yang Agung, yang salah satu upayanya adalah berorientasi pada

pelayanan publik yang prima. salah satu misi yang telah ditetapkan yakni

memberikan pelayanan hukum yang berkeadilan kepada pencari keadilan.

Oleh karena itu menjadi keharusan bagi setiap Badan Peradilan untuk

meningkatkan pelayanan publik dan memberikan jaminan proses peradilan

yang adil. Tuntutan publik terhadap layanan lembaga peradilan semakin

meningkat seiring dengan makin masifnya penggunaan teknologi informasi

serta berbagai regulasi yang membuka ruang kepada publik untuk mengakses

informasi dan mendapatkan layanan yang prima dari lembaga-lembaga

publik. Pada kondisi demikian, aparatur peradilan harus semakin membuka

diri terhadap perubahan serta adaptif terhadap perkembangan yang ada di

sekitarnya.

3. Meningkatkan Sumber Daya Aparatur Peradilan, Sumber daya manusia

berbasis kompetensi ini bertujuan untuk meningkatkan system sumber daya

manusia di Pengadilan Agama Tutuyan agar lebih efektif dan efisien serta

mampu menjawab tantangan-tantanan yang ada dalam upaya memberikan

pelayanan yang terbaik bagi pencari keadilan.

Page 10: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 9

4. Meningkatkan Kredibilitas dan Transparansi pengadilan Agama Tutuyan, Visi

Badan Peradilan untuk Terwujudnya Badan Peradilan Yang Agung melalui

empat misi, yaitu menjaga kemandirian badan peradilan, memberikan

pelayanan hukum yang berkeadilan kepada pencari keadilan, Meningkatkan

Kualitas Kepemimpinan Badan Peradilan, dan Meningkatkan Kredibilitas dan

Transparansi Badan Peradilan masih perlu terus dipersiapkan.

C. Rencana Strategis

Rencana strategis Pengadilan Agama Tutuyan Tahun 2018 – 2019 merupakan

komitmen bersama dalam menetapkan kinerja dengan tahapan-tahapan yang

terencana dan terprogram secara sitematis melalui penataan, penertiban,

perbaikan, pengkajian, pengelolaan terhadap sistem, kebijakan dan peraturan

perundang-undangan untuk mencapai efektivitas dan efisiensi.

Page 11: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 10

BAB II

PERKARA

A. KEADAAN PERKARA

1. Perkara Tingkat Pertama

NO SATKER

SISA TAHUN LALU PERDATA GUGATAN PERDATA PERMOHONAN JUMLAH

HAKIM KET

Gugatan Permohonan Diterima Diputus Sisa Diterima Diputus Sisa

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12

1. PA. TUTUYAN 2 - 124 123 3 61 61 - 3

Page 12: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 11

2. Perkara Tingkat Banding

NO NOMOR PERKARA

NAMA TANGGAL

KET MAJELIS HAKIM PUTUSAN

PERMOHONAN

BANDING

PENGIRIMAN

BERKAS

1. 43/Pdt.G/2019/PA.Tty

MASHUDI, S.A.g

13/12/2019 19/12/2019 - - ANTON TAUFIQ HADIYANTO. S.H.I.

NOOR FAIZ, S.H.I.,M.H.

3. Perkara Tingkat Kasasi

NO NOMOR PERKARA

NAMA TANGGAL

KET MAJELIS HAKIM PUTUSAN

PERMOHONAN

KASASI

PENGIRIMAN

BERKAS

1. - - - - - NIHIL

Page 13: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 12

4. Perkara Tingkat Peninjauan Kembali

NO NOMOR PERKARA

NAMA TANGGAL

KET MAJELIS HAKIM PUTUSAN

PERMOHONAN

PK

PENGIRIMAN

BERKAS

1. - - - - - NIHIL

B. PENYELESAIAN PERKARA

No. Jenis Perkara Terima Tahun Putus Tahun Sisa Tahun

2019 2019 2019

1 Izin Poligami - - -

2 Pencegahan Perkawinan - - -

3 Penolakan Perkawinan - - -

4 Pembatalan Perkawinan - - -

Page 14: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 13

5 Kelalaian Kewajiban suami/istri - - -

6 Cerai Talak 34 32 2

7 Cerai Gugat 89 88 1

8 Harta Bersama - - -

9 Penguasaan Anak - - -

10 Nafkah Anak Oleh Ibu - - -

11 Hak-Hak Bekas Istri - - -

12 Pengesahan Anak - - -

13 Pencabutan Kekuasaan Orang Tua - - -

14 Perwalian 1 1 -

15 Pencabutan Kuasa Wali - - -

16 Penunjukan Orang Lain sebagai Wali - - -

17 Ganti Rugi Terhadap Wali - - -

Page 15: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 14

18 Asal Usul Anak/Pengangkatan anak - - -

19 Penolakan Kawin Campur - - -

20 Istbat Nikah 48 48 -

21 Izin Kawin - - -

22 Dispensasi Kawin 11 11 -

23 Wali Adhol - - -

24 Pengangkatan Anak - - -

25 Ekonomi Syariah - - -

26 Waris 1 1 -

27 Wasiat - - -

28 Wakaf - - -

29 Zakat/Infak/Shodaqoh - - -

30 Penetapan Ahli Waris - - -

Page 16: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 15

31 P3HP - - -

32 Derden Verzet - - -

33 Lain-Lain 1 1 -

JUMLAH 185 182 3

1. Jumlah Sisa Perkara yang Diputus

NO SATKER

JENIS PERKARA JUMLAH

HAKIM KET

GUGATAN SISA PERMOHONAN SISA

1 2 3 4 5 6 7 8

1. PA. TUTUYAN 124 3 61 - 3

Page 17: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 16

2. Jumlah Perkara yang Diputus Tepat Waktu

NO SATKER

JENIS PERKARA

KETERANGAN GUGATAN PERMOHONAN

1 2 3 4 5

1. PA. TUTUYAN 121 61

3. Jumlah Perkara yang Tidak Mengajukan Upaya Hukum Banding, Kasasi dan PK

NO SATKER

JENIS PERKARA

KETERANGAN

GUGATAN PERMOHONAN

1 2 3 4 5

1. PA. TUTUYAN 121 61

Page 18: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 17

4. Jumlah Perkara Yang Dimediasi

NO MEDIASI

Berhasil

Tidak

Berhasil

Tidak Dapat

Dilaksanakan NAMA HAKIM MEDIATOR

Berhasil

dengan

kesepakatan

Berhasil dengan

pencabutan

Berhasil

Sebagian

1 2 3 4 5 6 7 8

1. 15 - - - 15 - Anton Taufiq Hadiyanto, S.H.I.

Noor Faiz, S.H.I., M.H.

5. Jumlah Perkara Anak yang Berhasil Melalui Diversi

NO NOMOR PERKARA

JENIS PERKARA JUMLAH

HAKIM KET

GUGATAN SISA PERMOHONAN SISA

1 2 3 4 5 6 7 8

1. - - - - - - NIHIL

Page 19: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 18

C. AKREDITASI PENJAMINAN MUTU (SERTIFIKASI ISO PENGADILAN)

1. Posbakum

NO SATKER

JENIS PERKARA

KETERANGAN GUGATAN PERMOHONAN

1 2 3 4 5

1. PA. TUTUYAN - -

2. Sidang Keliling/Pelayanan Terpadu

NO SATKER

JENIS PERKARA

KETERANGAN GUGATAN PERMOHONAN

1 2 3 4 5

1. PA. TUTUYAN - 44

Page 20: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 19

3. Perkara Prodeo

No Bulan Sisa tahun lalu Terima Jumlah Putus Sisa

DIPA Murni DIPA Murni DIPA Murni DIPA Murni DIPA Murni

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12

1 Januari - - - - - - - - - -

2 Pebruari - - - - - - - - - -

3 Maret - - - - - - - - - -

4 April - - - - - - - - - -

5 Mei - - - - - - - - - -

6 Juni - - - - - - - - - -

7 Juli - - 1 - 1 - 1 - - -

8 Agustus - - - - - - - - - -

Page 21: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 20

9 September - - 1 - 1 - 1 - - -

10 Oktober - - 1 - 1 - 1 - - -

11 November - - 2 - 2 - 2 - - -

12 Desember - - - - - - - - - -

JUMLAH - - 5 - 5 - 5 - - -

Page 22: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 21

BAB III

PEMBINAAN DAN PENGELOLAAN

A. Sumber Daya Manusia

Sumber Daya Manusia yang dimiliki oleh Pengadilan Agama Tutuyan sampai

dengan Desember 2019 seluruhnya berjumlah 24 orang, dengan rincian Pegawai Negeri

Sipil 9 Orang, Hakim 3 Orang, Calon Hakim 5 Orang, Calon Pegawai Negeri Sipil 3 Orang

dan Pegawai Honorer 4 orang.

Dalam suatu organisasi, sumber daya manusia (SDM) bukan hanya sebagai alat

dalam produksi tetapi memiliki peran penting dalam kegiatan produksi suatu organisasi.

Kedudukan SDM saat ini bukan hanya sebagai alat produksi tetapi juga sebagai penggerak

dan penentu berlangsungnya proses produksi dan segala aktivitas organisasi. Oleh karena

itu,kemajuan suatu organisasi ditentukan pula bagaimana kualitas dan kapabilitas SDM

didalamnya. Organisasi yang dimaksud tidak terkecuali bagi aparat penyelenggara

lembaga peradilan di Indonesia, baik Mahkamah Agung maupun badan peradilan yang

berada dibawahnya.

Tujuan Reformasi Birokrasi adalah meningkatkan profesionalisme dan integritas

birokrasi pemerintah. Salah satu agenda implementasi reformasi birokrasi adalah

penataan manajemen sumber daya manusia. Dalam konteks ini diharapkan setiap

aparatur pemerintah harus memiliki kompentensi professional dalam melaksanakan

tugas jabatan.

Berikut rincian data Sumber Daya Manusia (SDM) Pengadilan Agama Tutuyan Kelas

II dan kualifikasi dalam bentuk tabel di bawah ini :

Page 23: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 22

No. Nama Jabatan Keterangan

1 Mashudi, S.Ag Ketua

2 Noor Faiz, S.H.I, M.H Hakim

3 Anton Taufiq Hadiyanto, S.H.I Hakim

4 Mirna Bawiling, S.H Sekretaris

5 Sjaogil Ahmad, S.H.I, M.H Panitera

6 M. Syahrial Manggo, S.Ag Panmud Gugatan

7 Novita Gobel, S.H.I Panmud Permohonan

8 Farhan Husain, S.H.I Panmud Hukum

9 Rahmat Bilfagih, S.H.I Kasubbag Umum dan

Keuangan

10 Rukmini Mokoginta, S.E Kasubbag Kepegawaian

dan Ortala

11 Rizky Paju, S.E Bendahara

12 Novita Otaya, S.H Panitera Pengganti

13 M. Saekhoni, S.Sy. Cakim Diklat

14 Siti Sofiyah, S.H.I. Cakim Diklat

15 Choirotun Nisa, S.H.I. Cakim Diklat

16 Fitroh Nur Aini Layli, S.H.I. Cakim Diklat

17 Jasni Manoso, S.H.I. Cakim Diklat

18 M. Salwa Sofyan, S.H CPNS

19 Dayat Setiyoko, S.E CPNS

20 Yogo Saputra, A.Md CPNS

Page 24: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 23

21 Akbar Syam Husain, S.Kom PPNPN

22 M. Fachruli Sofjan PPNPN

23 Feysal Reza P. Potabuga PPNPN

24 Fitro Budiarto Mamonto, S.Pd PPNPN

1. Mutasi

Pada tahun 2019 di Pengadilan Agama Tutuyan dilaksanakan beberapa mutasi

yaitu:

a. Mutasi Kenaikan Pangkat sebanyak 2 (dua) pegawai yaitu:

No. Nama Periode Kenaikan Pangkat

1 Sjaogil Ahmad, S.H.I, M.H Oktober 2019 III/c menjadi III/d

2 Rukmini Mokoginta, SE April 2019 III/b menjadi III/c

b. Mutasi masuk dengan jabatan yang sama/berbeda, sebanyak 2 (dua) pegawai

yaitu:

No. Nama Dari Periode Jabatan

1 Novita Otaya, S.H.I.

Staf/fungsional

Pengadilan

Agama Amurang

Juni

Panitera

Pengganti

Pengadilan

Agama Tutuyan

2 Rizky Paju, S.E

Staf/fungsional

Pengadilan

Agama Amurang

Januari

Staf/Fungsional

Umum

Pengadilan

Agama Tutuyan

Page 25: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 24

c. Mutasi keluar dengan jabatan yang sama tidak ada:

2. Promosi

Selama tahun 2019 di Pengadilan Agama Tutuyan telah terjadi kegiatan promosi jabatan

sebanyak 1 (satu) pegawai sebagai berikut:

3. Pensiun

Pada tahun 2019 di Pengadilan Agama Tutuyan ada 1 pegawai yang pensiun.

4. Pendidikan dan Pelatihan Diklat

Pada tahun 2019 di Pengadilan Agama Tutuyan ada 8 (Lima) pegawai yang

mengikuti pendidikan dan pelatihan (Diklat) yaitu :

No. Nama Dari Menuju Jabatan

1 NIHIL NIHIL NIHIL NIHIL

No Nama Jabatan Unit Kerja

Lama Baru

1 Mashudi, S.Ag. Wakil Ketua Ketua

No Nama Jabatan Lama TMT KET

1. Mirna Bawiling, S.H Sekertaris 01 Desember 2019 Meninggal

No. Nama Nama Diklat Penyelenggara Waktu

1 M. Saekhoni, S.Sy. Diklat Calon Hakim Pusdiklat MA RI

2 Siti Sofiyah, S.H.I. Diklat Calon Hakim Pusdiklat MA RI

3 Choirotun Nisa, S.H.I. Diklat Calon Hakim Pusdiklat MA RI

4 Fitroh Nur Aini Layli, S.H.I. Diklat Calon Hakim Pusdiklat MA RI

Page 26: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 25

Tingkat pendidikan seluruh Hakim dan Pegawai Pengadilan Agama Tutuyan

secara keseluruhan adalah:

a. SMA/SMA berjumlah 2 orang

b. D3, berjumlah 1 orang,

c. S1, berjumlah 16 orang, dan

d. S2, berjumlah 2 orang.

5 Jasni Manoso, S.H.I. Diklat Calon Hakim Pusdiklat MA RI

6 M. Salwa Sofyan, S.H Latsar CPNS PPSDM Kemendagri

Reg. Makassar

Sep – Nov

2019

7 Dayat Setiyoko, S.E Latsar CPNS PPSDM Kemendagri

Reg. Makassar

Sep – Nov

2019

8 Yogo Saputra, A.Md Latsar CPNS Puslatbang KMP LAN Sep – Nov

2019

SMA/SMK9% D3

4%

S179%

S28%

PENDIDIKAN PEGAWAI DI LINGKUNGAN PA. TUTUYAN

SMA/SMK D3 S1 S2

Page 27: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 26

BAB IV

PENGELOLAAN KEUANGAN, SARANA DAN PRASARANA, DAN TEKNOLOGI

INFORMASI

A. PENGELOLAAN KEUANGAN

Pengadilan Agama Tutuyan pada Tahun Anggaran 2019 mendapatkan Anggaran sebesar

Rp. 2,624,600,000,- ( dua milyar enam ratus dua puluh empat juta enam ratus ribu rupiah ),

yang tertuang dalam DIPA-005.01.2.401891 tanggal 27 November 2018 dan Anggaran Sebesar

Rp. 1.750.000 (Satu Juta Tujuh Artus Lima Puluh Ribu Rupiah), yang tertuang dalam DIPA

Nomor DIPA-005.04.2.401999 tanggal 27 November 2018, dengan rincian sebagai berikut:

A.1. DIPA Nomor : DIPA-005.01.2.401891

A.1.1 Rincian Anggaran

DIPA-005.01.2.401891 dengan anggaran Rp. 2,624,600,000,- ( dua milyar enam

ratus dua puluh empat juta enam ratus ribu rupiah ) dengan rincian sebagai berikut :

1. Program Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis Lainnya

- Belanja Pegawai = Rp. 1,735,590,000

- Belanja Barang = Rp. 454,010,000

2. Program Sarana dan Prasarana Aparatur Mahkamah Agung

- Belanja Modal = Rp. 435,000,000

Page 28: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 27

Prosentase komposisi DIPA 01 Pengadilan Agama Tutuyan Tahun 2019 per

jenis belanja dapat dilihat pada diagram di bawah ini:

A.1.2 Realisasi Anggaran

- Realisasi Anggaran Program Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas

Teknis Lainnya

Realisasi Anggaran Program Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas

Teknis Lainnya tahun 2019 sebesar 92.38 % dengan rincian sebagai berikut

Ket

Jenis Belanja

Total Pegawai Barang

PAGU 1.735.590.000 454.010.000 2.189.600.000

REALISASI 1.616.689.934 405.972.216 2.022.662.150

PERSENTASE 93,15% 89,42% 92,38%

a. Belanja Pegawai

Rincian Realisasi belanja pegawai adalah sebagai berikut :

No Akun Program Pagu Realisasi Presentase

1 511111 Belanja Gaji Pokok PNS 760.113.000 702.726.380 92,45%

Page 29: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 28

2 511119 Belanja Pembulatan Gaji

PNS 15.000 11.328 75,52%

3 511121 Belanja Tunj. Suami/Istri

PNS 45.589.000 42.248.626 92,67%

4 511122 Belanja Tunj. Anak PNS 13.617.000 12.628.050 92,74%

5 511123 Belanja Tunj. Struktural

PNS 24.220.000 22.700.000 93,72%

6 511124 Belanja Tunj. Fungsional

PNS 547.715.000 508.895.000 92,91%

7 511125 Belanja Tunj. PPh PNS 75.968.000 72.291.570 95,16%

8 511126 Belanja Tunj. Beras PNS 39.220.000 35.815.980 91,32%

9 511151 Belanja Tunj. Umum PNS 21.770.000 20.110.000 92,37%

10 511157 Belanja Tunj. Kemahalan

Hakim 56.700.000 48.600.000 85,71%

11 511129 Belanja Tunj. Makan PNS 150.663.000 150.663.000 100,00%

Total 1.735.590.000 1.616.689.934 93,15%

b. Belanja Barang

No Akun Program Pagu Realisasi Presentase

1 521111 Belanja Keperluan

Perkantoran 204.300.000 189.830.883 92,92%

2 521114 Belanja Pengiriman Surat

Dinas Pos Pusat 6.000.000 299.500 4,99%

3 521115 Belanja Honor

Operasional Satuan Kerja 37.200.000 37.200.000 100,00%

4 521119 Belanja Barang

Operasional Lainnya 8.710.000 8.474.400 97,30%

5 521811

Belanja Barang

Persediaan Barang

Konsumsi

19.380.000 19.380.000 100,00%

6 522111 Belanja Langganan Listrik 18.000.000 17.998.700 99,99%

Page 30: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 29

7 522112 Belanja Langganan

Telepon 6.000.000 585.645 9,76%

8 522113 Belanja Langganan Air 120.000 - 0,00%

9 522141 Belanja Sewa 50.500.000 42.000.000 83,17%

10 523111 Belanja Pemeliharaan

Gedung dan Bangunan 40.000.000 32.526.504 81,32%

11 523121 Belanja Pemeliharaan

Peralatan dan Mesin 36.500.000 30.576.584 83,77%

12 524111 Belanja Perjalanan Dinas 27.300.000 27.100.000 99,27%

TOTAL 454.010.000 405.972.216 89,42%

- Realisasi Program Sarana dan Prasarana Aparatur Mahkamah Agung

Pada tahun 2019 program sarana dan prasarana aparatur Mahkamah

Agung mempunyai pagu sebesar Rp 435.000.000 (empat ratus tiga puluh lima

juta rupiah), dengan rincian sebagai berikut :

No Program Pagu Realisasi Presentase

1 Belanja Modal 435.000.000 434.825.000 99,96%

Rincian Realisasi belanja modal adalah sebagai berikut :

No Akun Program Pagu Realisasi Presentase

1 532111 Kendaraan Roda 4 260.000.000 260.000.000 100,00%

2 532111 Kendaraan Roda 2 50.000.000 49.825.000 99,65%

3 532111 Laptop Hakim

(BA.BUN) 39.000.000 39.000.000 100,00%

4 532111 Jaringan Internet

(BA.BUN) 86.000.000 86.000.000 100,00%

Total 435.000.000 434.825.000 99,96%

Page 31: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 30

A.2. DIPA Nomor : DIPA-005.01.2.401999

A.2.1. Rincian Anggaran

DIPA-005.01.2.40999 dengan anggaran Rp. 1.750.000,- ( satu juta tujuh ratus lima

puluh ribu rupiah ) dengan rincian sebagai berikut :

- Peningkatan Manajemen Peradilan Agama = Rp. 1,750,000

A.2.2. Realisasi

Rincian realisasi anggaran Peningkatan Manajemen Peradilan Agama adalah

sebagai berikut :

No Akun Program Pagu Realisasi Presentase

1 532111

Perkara dilingkungan

Peradilan Agama yang

diselesaikan melalui

Pembebasan Biaya perkara

1.750.000 1.636.000 93,48%

Total 1.750.000 1.636.000 93,48%

A.3. Keuangan Perkara

Dasar hukum tentang pola keuangan perkara yakni termaktub dalam pasal

145 ayat (4) RBg.

Dalam pelaksanaan pola keuangan perkara, Pengadilan Agama Tutuyan

mengacu kepada Keputusan Ketua Mahkamah Agung RI Nomor:

KMA/001/SK/I/1991, tanggal 24 Januari 1991 yang penjabarannya dilengkapi oleh

berbagai surat edaran Mahkamah Agung Republik Indonesia dan berbagai

peraturan lainnya.

Page 32: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 31

Begitu pula semua kegiatan yang terjadi dalam buku jurnal keuangan perkara

harus disalin dalam buku induk keuangan perkara yang mencatat semua kegiatan

penerimaan dan pengeluaran biaya perkara yang masuk Pengadilan Agama

Tutuyan dan dicatat setiap hari.

Dalam setiap penutupan buku induk keuangan tersebut dijelaskan pula

keaadaan keuangan menurut buku kas dan keadaan keuangan yang ada di brankas

atau yang disimpan di bank. Penutupan buku induk keuangan perkara dalam

rangka pengawasan juga dilakukan pada setiap triwulan (3 bulan) sekali dan dibuat

berita acara penutupan kas.

Adapun posisi buku induk keuangan per tanggal 31 Desember 2019 adalah

sebagai berikut:

- Saldo Tahun lalu Rp 907.000,-

- Penerimaan Rp 157.701.500,-

Jumlah Rp 158.608.500,-

- Pengeluaran Rp 147.730.500,-

Saldo Rp 10.878.000,-

B. PENGELOLAAN SARANA DAN PRASARANA

B.1. Kendaraan Dinas

Pengadilan Agama Tutuyan saat ini memiliki sarana kendaraan operasional roda

empat sebanyak 1 unit dan kendaraan operasional roda dua sebanyak 2 unit dengan

penjelasan seperti di bawah ini:

Page 33: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 32

No. Uraian Tahun

Perolehan

Kondisi

Keterangan Baik

Rusak

Ringan

Rusak

Berat

1 Toyota Rush 2019 Baik - - -

2 Yamaha NMAX 2019 Baik - - -

3 Yamaha Fino 2019 Baik - - -

B.2. Gedung Bangunan Kantor

Kantor Pengadilan Agama Tutuyan yang beralamat di Jl. Trans Lingkar Selatan

Tutuyan, Desa Togid, Kec Tutuyan, Kab Bolaang Mongondow Timur. Saat ini statusnya

adalah gedung pinjam pakai dari pemerintah daerah setempat, sebelumnya diperuntukkan

untuk Kantor RD BPP Pertanian. Gedung kantor ini dipakai untuk aktifitas pelaksanaan tugas

Pengadilan Agama Tutuyan.

B.3. Sarana dan Prasarana Gedung Pengadilan Agama Tutuyan

Matriks Sarana / Prasarana di Pengadilan Agama Tutuyan:

No. Sarana/Prasarana

Gedung Jumlah Keterangan

1. Ruang Ketua 1

2. Ruang Hakim 1

3. Ruang Panitera 1

4 Ruang Sekretaris 1

5 Ruang Sidang 1

Page 34: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 33

B.4. Sarana/Prasarana Fasilitas Perkantoran Pengadilan Agama Tutuyan

No Nama Barang Jumlah Satuan

1 Lemari Besi/Metal 4 Buah

2 Meja Kerja Kayu 19 Buah

3 Kursi Besi/Metal 23 Buah

4 Kursi Kayu 4 Buah

5 Sice 1 Buah

6 A.C. Split 2 Buah

7 Kipas Angin 4 Buah

8 Dispenser 3 Buah

9 Finger Printer Time and Attandance Acces Control

System

1 Buah

10 P.C Unit 8 Buah

11 Lap Top 5 Buah

12 Printer 4 Buah

13 Scanner 1 Buah

14 Server 1 Buah

15 Alat Pendukung dan Pengolah jaringan 1 Paket

C. PENGELOLAAN TEKNOLOGI INFORMASI

Sesuai dengan himbauan Ketua Mahkamah Agung RI bahwa pada 1 Januari

2018 seluruh satker pengadilan harus sudah mengimplementasikan SIPP versi 3.2.0.

dan sejak beroperasionalnya Pengadilan Agama Tutuyan tanggal 26 Oktober 2018

aplikasi tersebut telah dioprasionalkan untuk mendukung pelaksanaan kegiatan

Page 35: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 34

administrasi perkara dan persidangan Pengadilan Agama Tutuyan sebagaimana

himbauan Ketua Mahkamah Agung RI. Aplikasi SIPP versi 3.2.0 ini memiliki fitur-fitur

yang baru dibandingkan versi sebelumnya, yaitu penambahan template putusan,

berita acara dan panggilan, tambahan fitur Delegasi Online, serta sudah terintegrasi

dengan Aplikasi Direktori Putusan dan Aplikasi SIAP (Sistem Informasi Administrasi

Perkara) di Mahkamah Agung RI. Sampai dengan bulan Desember 2018, SIPP telah

mengalami pengembangan aplikasi dari versi 3.2.0 hingga versi 3.2.0-5. Karena

adanya pengoperasian 53 (lima puluh tiga) Pengadilan Agama/Mahkamah Syariah

oleh Ketua Mahkamah Agung RI. Tanggal 22 Oktober 2018, kemudian berkembang

lagi versinya menjadi versi 3.3.0 yang menambahkan fitur persidangan secara

elektronik pada aplikasi e-court (e-Litigasi) dan fitur lainya seperti e-Filing, e-

Payment dan e-Summons meskipun pelaksanaannya untuk tahap pertama hanya

diberlakukan pada Pengadilan Percontohan implementasi e-court namun oleh

Badan Peradilan Agama memberlakukan kepada semua Pengadilan Agama se

Indonesia untuk menerapkannya termasuk Pengadilan Agama Tutuyan. Dan

perkembangan berikutnya menjadi versi 3.3.0-1 berupa perbaikan fungsi fitur yang

telah ada.

Mengawali tonggak sejarah baru di dunia peradilan di mulai tahun 2018,

melalui PERMA Nomor 3 Tahun 2018 , Mahkamah Agung membuat sebuah

terobosan dengan membuka kesempatan untuk penyelenggaraan administrasi

perkara secara elektronik, atau yang lebih dikenal dengan sebutan E-court.

Dalam rangka melaksanakan tugas pokoknya sebagai Pengadilan Agama, saat

ini penggunaan SIPP sebagai alat bantu dalam hal pengadministrasian perkara di

Pengadilan Agama Tutuyan sudah menjadi sebuah kebutuhan. Seluruh pengguna

Page 36: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 35

telah mampu dan terbiasa dalam menggunakan SIPP, sehingga ketika masuk sebuah

sistem tambahan baru, yaitu E-court, bagi para pengguna di Pengadilan Agama

Tutuyan bukan lagi menjadi sebuah kendala yang besar, meskipun masih diperlukan

sosilisasi secara masif dan intensif kepada Pengacara (Pengguna terdaftar) dan

pengguna lainnya agar memanfaatkan secara maksimal layanan e-court.

1. Implementasi e-court di Pengadilan Agama Tutuyan

E-court adalah layanan bagi pengguna terdaftar untuk pendaftaran perkara

secara online (e-filling), mendapatkan taksiran panjar biaya perkara secara

online, pembayaran secara online (e-payment), pemanggilan yang dilakukan

dengan saluran elektronik (e-summons) dan persidangan pada tahap tertentu

dan penyampaian putusan yang dilakukan secara elektronik (e-litigation).

Pada bulan November 2019, Mahkamah Agung mengirimkan perangkat guna

mendukung pelaksanaan e-court, berupa komputer, kios-k, server, beserta

UPS. Semua alat tersebut sangat berguna bagi Pengadilan Agama Tutuyan

dalam mendukung kegiatan e-court yang memang sedang digalakkan oleh

Mahkamah Agung Republik Indonesia.

Sampai dengan akhir bulan Desember 2019 tercatat ada 5 perkara yang

mendaftar menggunakan e-court, dengan detail sebagai berikut

o Pengguna Terdaftar

Pengguna Terdaftar mempunyai 2 perkara Gugatan yang terdaftar

menggunakan fasilitas e-court dan kedua perkara tersebut sudah berstatus

putus.

o Pengguna Lain

Page 37: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 36

Pengguna Lain mempunyai 3 perkara yang terdaftar dengan 2 perkara

Gugatan dan 1 perkara Pemohonan. Semua perkara tersebut sudah putus

sebelum tahun 2019 selesai.

2. Implementasi SIPP di Pengadilan Agama Tutuyan

• Perangkat Keras

Dukungan perangkat keras untuk aplikasi SIPP antara lain perangkat

pengolah data, server, jaringan intranet dan jaringan internet.

a. Perangkat Pengolah Data

b. Server

Pada bulan November 2018, Pengadilan Agama Tutuyan memperoleh

1 unit server baru dari Pengadilan Tinggi Agama Manado. Pemberian

server tersebut dalam rangka penguatan sistem SIPP. Kemudian pada

bulan November 2019, Pengadilan Agama Tutuyan mendapatkan

server baru dari Mahkamah Agung RI untuk penguatan SIPP dan e-

No Perangkat Keras Jumlah

Kondisi

Baik Rusak

Ringan Rusak Berat

1 Desktop yang

terkoneksi jaringan

6 6 - -

2 Laptop/Notebook 4 4 - -

3 Printer 3 3 - -

4 Scanner 1 1 - -

Page 38: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 37

court. Berikut jumlah dan kondisi server di Pengadilan Agama Tutuyan

saat ini.

No Merk/Nama

Server

Fungsi

Server

Tahun

Perolehan Kondisi

1 Fujitsu SIPP/E-court November

2019

Baru/Baik

2 Lenovo SIPP 2019 Baik

c. Jaringan LAN (Local Area Network)

Untuk dapat berfungsi dengan baik, SIPP memerlukan jaringan intranet

yang kuat, cepat dan aman. Saat ini kondisi jaringan intranet di

Pengadilan Agama Tutuyan sudah cukup baik dan memadai untuk

implementasi SIPP. Namun demikian, sejak masuknya modul E-court

dalam aplikasi SIPP, koneksi jaringan terasa lebih lambat dari

sebelumnya, sehingga kedepannya sudah ada rencana untuk

melakukan revitalisasi jaringan. Berikut kondisi jaringan intranet di

Pengadilan Agama Tutuyan:

No Dukungan Jaringan Intranet Jumlah

1 Server yang terhubung dengan LAN 1

2 Client (node) yang terhubung dengan LAN 9

3 Client (node) yang tidak terhubung dengan LAN 0

4 Switch/Hub 2

Page 39: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 38

5 PC/Laptop/Notebook terhubung dengan

internet

9

d. Jaringan Internet

Koneksi jaringan internet juga tidak kalah pentingnya, Pengadilan

Agama Tutuyan menggunakan layanan internet berlangganan dari

IndiHome Telkom dengan bandwidth 10 Mbps. Kemudian pada bulan

Juni, Pengadilan Agama Tutuyan mendapat tambahan anggaran dana

BA-BUN untuk mendukung pelaksanaan e-court, sehingga Pengadilan

Agama Tutuyan melakukan upgrade layanan Internet dengan

melakukan kontrak kerjasama dengan Telkom, yaitu berlangganan

ASTINET Dedicated dengan bandwidth 15 Mbps.

Page 40: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 39

BAB V

PENINGKATAN PELAYANAN PUBLIK

A. AKREDITASI PENJAMINAN MUTU

Akreditasi Penjaminan Mutu (APM) merupakan program Direktorat Jendral Badan

Peradilan Mahkamah Agung RI untuk diimplementasikan di pengadilan agama seluruh

Indonesia. Salah satu rujukan program APM ini adalah standar ISO 9001-2015 dan ini

juga memastikan bahwa standar yang disusun berkolerasi dengan standar pelayanan

internasional. Selanjutnya program APM berbasis risiko (risk based thiking)

maksudnya adalah antisipasi selalu dilakukan melalui proses pengendalian dan

monitoring dalam upaya menjaga konsistensi implementasi dan peningkatan kualitas

pelayanan. Berjalannya program APM ini sangat ditentukan oleh semangat dan

komitmen seluruh aparatur pengadilan agama untuk mematuhi standar yang telah

ditentukan.

Dengan adanya penerapan program APM di Pengadilan Agama Tutuyan ini dapat

merubah pada pola pikir dan budaya kerja aparatur Pengadilan Agama Tutuyan, dan

memberi jaminan pada pelanggan bahwa pelayanan yang diberikan oleh Pengadilan

Agama Tutuyan sudah sesuai dengan yang diharapkan.

1. Tahap Penyusunan Dokumen

Tahap awal dalam program APM adalah penyusunan dokumen master,

dilapangan dijumpai ada dua cara dalam penyusunan dokumen ini, yaitu

Penyusunan Dokumen berdasarkan buku standar sistem akreditasi penjaminan

mutu (Bab I, Bab II, Bab III). Seluruh dokumen Pegadilan Agama terdiri dari tujuh

Page 41: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 40

(7) kriteria yaitu Kepemimpinan, Customer Focus, Proses Management, Strategic

Planning, Resource Management, Document System Dan Performance Result.

Model penyusunan pertama kelebihannya adalah pada saat asessment

tidak sulit untuk menemukan eviden, namun kekurangannya asesor tidak

langsung melihat implementasi di lapangan dan hanya melangkapi buku standar

dokumen yang sudah disiapkan.

Sedangkan model penyusunan kedua, mempunyai kelebihan karena

sesungguhnya tugas Tim Akreditasi Pengadilan Agama adalah :

a. Menyusun Dokumen Master (Dokumen Terkendali) yang isinya terdiri dari

tujuh point standard.

b. Mendistribusikan salinan dokumen master kepada masing masing

penanggungjawab.

c. Mengandalikan dokumen dan memastikan sistem terimplementasi dengan

cara selalu mengadakan monitoring.

Pada saat dilakukan asessment, asesor dapat langsung melihat

implementasi di lapangan kepada masing masing aparatur dengan berpedoman

pada dokumen master yang telah disusun.

2. Perubahan Pola Pikir dan Budaya Kerja

Perubahan pola pikir dan budaya kerja dimulai dari semangatnya tim

akreditasi Pengadilan Agama Tutuyan untuk menyusun dokumen dokumen sesuai

standar yang diterbitkan oleh Komite APM, bahkan pekerjaan penyusunan

dokumen dilakukan tanpa mengenal waktu siang malam bahkan hari libur pun

dimanfatkan untuk melengkapi dokumen. Namun demikaian, cara apapun yang

dilakukan dalam penyusunan dokumen yang lebih penting adalah bagaimana

Page 42: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 41

dokumen yang sudah tersusun tersebut dijadikan panduan dalam melakukan

pekerjaan sesuai bidangnya masing masing, jika ini sudah berjalan maka dipastikan

pola pikir dan budaya kerja akan semakin meningkat kearah yang lebih baik, yaitu

menumbuhkan integritas dan tanggung jawab aparatur dalam melaksanakan

aktifitas.

3. Memberi Jaminan Kepada Pelanggan

Dokumen master yang sudah disusun menjadi panduan dalam

memberikan pelayanan baik internal maupun eksternal. Pelayanan internal adalah

kepada pelayanan apratur, sarana, anggaran yang menjadi domain administrasi

kesekretariatan, pelayanan administrasi perkara yang menjadi domain

administrasi kepaniteraan. Pelayanan eksternal adalah pelayanan kepada

masyarakat, seperti kemudahan, kenyamanan, keamanan, ketertiban pada saat

berurusan di pengadilan agama. Pelayanan kepada pelanggan ini dapat terwujud

manakala seluruh aparatur dari mulai pimpinan sampai staf mempunyai

komitmen yang sama untuk merujuk pada panduan yang sudah dibuat yaitu patuh

pada dokumen standar yang sudah disusun (dokumen master).

4. Tinjauan Implementasi APM Tahap Pertama

Sesuai konteks judul diatas, maka implementasi APM tahap pertama yang

sudah dilakukan penilaianya oleh para asesor eksternal di Pengadilan Agama se

Indonesia, sebagian besar pengadilan agama berlomba lomba untuk meraih

predikat yang terbaik, ini terbukti dan nyaris lengkapnya dokumen dokumen yang

disusun.

Pada tahap pertama ini, kita bersyukur begitu antusiasnya pengadilan

agama pada wilayah Pengadilan Tinggi Agama Manado yang mengikuti APM ini

Page 43: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 42

sehingga terdapat beberapa pengadilan agama terutama pengadilan agama yang

baru saja dibentuk yang sudah melakukan penyusunan dokumen standar,

diantaranya Pengadilan Agama Tutuyan, Pengadilan Agama Lolak, Pengadilan

Agama Bolaang Uki dan Pengadilan Agama Boroko. Asistensi yang dilakukan oleh

Pengadilan Tinggi Agama kepada Pengadilan Agama yang ikut program

surveillance akreditasi tidak maksimal karna keterbatasan waktu, namun semua

itu dapat diatasi dengan konsisten tim asistensi Pengadilan Tinggi Agama

mematuhi tahapan-tahapan proses yang sudah diprogramkan, meskipun tidak

dapat dipungkiri adanya kekurangan di banyak bagian karena keterbatasan waktu

dan sarana prasarana yang ada serta jumlah SDM.

B. PELAYANAN TERPADU SATU PINTU (PTSP)

1. Konsep PTSP

Pelayanan Terpadu Satu Pintu, yang selanjutnya disingkat PTSP adalah

pelayanan secara terintegrasi dalam satu kesatuan proses dimulai dari tahap awal

sampai dengan tahap penyelesaian produk pelayanan pengadilan melalui satu

pintu.

TUJUAN

PTSP bertujuan:

a. Mewujudkan proses pelayanan yang cepat, mudah, transparan, terukur sesuai

dengan standar yang telah ditetapkan.

b. Memberikan pelayanan yang prima, akuntabel, dan anti korupsi, kolusi,

nepotisme.

Page 44: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 43

PRINSIP

PTSP dilaksanakan dengan prinsip:

a. Keterpaduan;

b. Efektif, Efisien, Ekonomis;

c. Koordinasi;

d. Akuntabilitas; dan

e. Aksesibilitas.

RUANG LINGKUP

Ruang lingkup PTSP meliputi seluruh pelayanan administrasi yang menjadi

kewenangan Pengadilan Tinggi Agama dan Pengadilan Agama sebagaimana diatur

dalam Surat Keputusan Ketua Mahkamah Agung Nomor 026/KMA/SK/II/2012

Tanggal 9 Februari 2012 tentang Standar Pelayanan Peradilan dan peraturan

perundangan lainnya yang berlaku.

2. Pelayanan Prima

Pelayanan publik dimaksud adalah segala bentuk pelayanan yang

diberikan oleh Pengadilan Agama Tutuyan dalam rangka pemenuhan kebutuhan

masyarakat sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku

(Keputusan Menpan No. 81/1993). Dalam rangka meningkatkan kualitas

pelayanan, maka diperlukan bentuk pelayanan prima.

Pelayanan prima atau “excellence service” adalah suatu sikap atau cara

karyawan dalam melayani pelanggan secara memuaskan (Elthainammy, 1990).

Pelayanan prima merupakan suatu pelayanan terbaik, melebihi, melampaui,

mengungguli pelayanan yang diberikan pihak lain atau daripada pelayanan waktu

Page 45: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 44

yang lalu. Secara sederhana, pelayanan prima (excellent service) adalah suatu

pelayanan yang terbaik dalam memenuhi harapan dan kebutuhan

pelanggan/masyarakat pengguna Pengadilan Agama Tutuyan. Dengan kata lain,

pelayanan prima merupakan suatu pelayanan yang memenuhi standar kualitas.

Pelayanan yang memenuhi standar kualitas adalah suatu pelayanan yang sesuai

dengan harapan dan kepuasan pelanggan/masyarakat.

Dalam pelayanan prima terdapat dua elemen yang saling berkaitan, yaitu

pelayanan dan kualitas. Kedua elemen tersebut sangat penting untuk

diperhatikan oleh tenaga pelayanan. Konsep pelayanan prima sebenarnya dapat

diterapkan pada berbagai organisasi, instansi, pemerintah, ataupun perusahaan

bisnis.

Oleh karena itu perlu diketahui bahwa kemajuan yang dicapai oleh

Pengadilan Agama Tutuyan tercermin dari standar pelayanan yang diberikan

petugas kepada masyarakat. Misalnya dalam suatu pemerintahan pada negara-

negara yang tergolong miskin pada umumnya kualitas pelayanan yang diberikan

di bawah standar minimal. Pada negara-negara berkembang kualitas pelayanan

telah memenuhi standar minimal. Sedangkan di negara-negara maju kualitas

pelayanan terhadap rakyatnya di atas standar minimal. dengan demikian

Pengadilan Agama Tutuyan harus siap melaksanakan pelayanan prima kepada

masyarakat kota Tutuyan.

Peningkatan kualitas untuk meningkatkan pelayanan yang ada ditekankan

pada aspek berikut :

1. Struktural.

Page 46: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 45

Perbaikan struktural organisasi harus dilakukan dari tingkat top manajemen

hingga lower manajemen.

2. Operasional.

Pengadilan Agama Tutuyan akan dapat mewujudkan kebutuhan kepada

masyarakat apabila peningkatan operasional dilaksanakan artinya secara

langsung kualitas pelayanan juga dilaksanakan.

3. Visi.

Suatu organisasi harus mengetahui arah organisasi dengan cara

mengidentifikasi tentang apa yang harus dilakukan siapa yang akan

melaksanakan.

4. Strategi Pelayanan.

Merupakan cara yang ditentukan oleh pimpinan Pengadilan Agama Tutuyan

dalam meningkatkan pelayanan sehingga visi dapat terwujud, Strategi

pelayanan tersebut harus memperhatikan: perilaku masyarakat pencari

keadilan, harapan masyarakat, image masyarakat, loyalitas masyarakat, dan

alternatif-alternatif masyarakat.

Page 47: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 46

3. Alur Pendaftaran

4. Keramahan Petugas

BAGAN PERMOHONAN LAYANAN INFORMASI

Page 48: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 47

5. Petugas PTSP

NO NAMA TUGAS KETERANGAN

1 M. Syahrial Manggo, S.Ag Meja I Panmud Guguatan

2 Novita Gobel Meja I Panmud Permohonan

3 Novita Otaya, S.H Meja II KASIR

4 Farhan Husain, S.H.I Meja III Panmud Hukum

5 M. Salwa Sofyan, S.H Meja I Pendaftaran

C. INOVASI PELAYANAN PUBLIK

Beberapa tahun terakhir ini, baik Mahkamah Agung maupun Badan Peradilan Agama

tampak agresif dalam menciptakan dan mendukung inovasi-inovasi di bidang teknologi

Informasi. Badan Peradilan Agama membuat terobosan berupa 9 Aplikasi Unggulan

Badilag. Pengadilan Agama Tutuyan telah mengimplementasikan kesembilan Aplikasi

Unggulan tersebut.

1) Aplikasi Notifikasi Perkara

Aplikasi ini akan memberikan notifikasi kepada pihak berperkara terkait

perkembangan dan status terakhir dari perkara yang sedang berjalan, baik itu pihak

prinsipal dalam suatu perkara maupun Kuasa Hukumnya.

Aplikasi ini menggunakan SIPP sebagai basis data utama. Verifikasi

menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang bersumber dari data

kependudukan dan nomor perkara, sehingga notifikasi yang diberikan dapat

terkelompok dan tepat sasaran kepada pihak berperkara.

Page 49: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 48

Fungsi aplikasi ini adalah

a. Memberikan notifikasi terkait status perkara kepada pihak, yang meliputi jadwal

sidang, status perkara dan keuangan perkara;

b. Bersifat aktif (sistem memberikan notifikasi secara kontinyu)

2) Informasi Produk Pengadilan

Berkaitan dengan aplikasi notifikasi perkara, aplikasi ini bersifat informatif

dan lebih umum, mungkin fungsinya seperti website yang memuat segala informasi

mengenai suatu pengadilan, namun sifatnya lebih aktif dan personal kepada

pengguna pengadilan. Aplikasi ini akan berguna untuk mendekatkan pengadilan

kepada masyarakat, menghindari praktik-praktik yang tidak semestinya seperti

makelar perkara dan pungutan liar.

Aplikasi ini merupakan suatu aplikasi yang terintegrasi dengan data SIPP,

memberikan informasi kepada pihak berperkara atau masyarakat secara real time

dan ter-update mengenai layanan dan produk pengadilan.

Aplikasi ini memberikan informasi terkait proses perkara kepada pihak, yang

meliputi nomor perkara, nama para pihak, susunan majelis hakim, tahapan

persidangan, jadwal persidangan dan biaya perkara berdasarkan permintaan dari

para pihak

Page 50: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 49

Gambar Aplikasi Informasi Produk Pengadilan

3) Antrean Sidang

Aplikasi Antrean sidang ini merupakan aplikasi yang dapat memberikan

pembagian jadwal persidangan sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Pihak

berperkara dapat melakukan pendaftaran antrean secara online sehingga dapat

mengatur waktu persidangan, dan diharapkan tidak terjadi antrean panjang, lama

dan melelahkan untuk mengikuti persidangan.

Gambar Aplikasi Antrean Sidang

Page 51: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 50

4) Basis Data Terpadu Kemiskinan

PERMA Nomor 1 Tahun 2014 Tentang Pedoman Pemberian Layanan Hukum

Bagi Masyarakat Tidak Mampu Di Pengadilan mengatur tentang pemberian layanan

hukum bagi masyarakat tidak mampu yang meliputi Pembebasan Biaya Perkara;

Sidang di Luar Gedung Pengadilan dan Pos Pelayanan Hukum di Pengadilan.

Pembebasan biaya perkara artinya para pencari keadilan yang tidak mampu dapat

berperkara secara cuma-cuma melalui anggaran DIPA yang diberikan oleh negara.

Kemudahan yang diberikan Perma 1/2014 ternyata menyisakan sedikit

persoalan dalam pelaksanaannya. Pembebasan biaya perkara yang sudah

dianggarkan pada suatu pengadilan tidak terserap dengan baik, disebabkan sulitnya

masyarakat untuk mendapatkan Surat Keterangan Tidak mampu (SKTM) dari

kelurahan atau surat sejenisnya yang diperlukan, bahkan untuk pembuatan surat

tersebut seringkali membutuhkan lebih banyak waktu dan juga biaya.

Ditjen Badilag telah membuat aplikasi verifikasi data kemiskinan, aplikasi ini

nantinya dapat membantu menyajikan data masyarakat miskin, sehingga pengadilan

agama di seluruh wilayah Indonesia dapat mengakses database terkait status

kemiskinan, pendaftar perkara cukup membawa identitas kependudukan, sistem

akan secara otomatis memverikasi melalui nomor induk kependudukannya.

Gambar Aplikasi Basis Data Terpadu Kemiskinan

Page 52: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 51

5) Command Center

Command Center bukan merupakan hal yang baru, bahkan di beberapa

negara maju penggunaanya adalah hal yang lazim. Namun pemanfaatannya untuk

lembaga peradilan masih belum masif digunakan. Luasnya wilayah dengan kondisi

geografis yang rumit di Indonesia menjadikan hal ini sebagai suatu terobosan yang

patut untuk diaplikasikan secepatnya.

Ditjen Badilag sedang mengembangkan Command Center Badilag yang

mempunyai fungsi tidak hanya untuk pembinaan dan pengawasan, namun juga

fungsi-fungsi penunjang lainnya untuk meningkatkan kinerja aparat peradilan agama

dan menciptakan iklim koordinasi yang lebih efektif dan efisien dalam menjalankan

program kerja.

6) Aplikasi PNBP Fungsional

Ada persoalan yang beberapa tahun belakangan belum bisa ditemukan

solusinya. Dalam audit Badan Pemeriksa Keuangan, pelaporan Penerimaan Negara

Bukan Pajak (PNBP Fungsional) dalam proses penerimaan perkara di pengadilan tidak

bisa diidentifikasi secara rinci, sehingga mengakibatkan pelaporan PNBP Fungsional

Keuangan perkara terkait jumlah dan waktu tidak akurat. Hal ini tentu menjadi

persoalan yang cukup serius.

Ditjen Badilag mengembangkan aplikasi yang diharapkan bisa mengatasi

persoalan ini, aplikasi ini dapat membantu pencatatan PNBP Fungsional perkara

seluruh pengadilan agama secara terpusat, Penyetoran PNBP Fungsional tepat waktu

dan lengkap, yang mencakup jumlah, nomor dan transaksi perkara, sebagai sarana

informasi jumlah perkara yang belum disetor PNBP Fungsional pada tahun berjalan.

Page 53: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 52

Gambar Aplikasi PNBP Fungsional

7) Aplikasi E-Eksaminasi

Aplikasi ini akan menghimpun putusan hakim tingkat pertama melalui

Direktori Putusan, kemudian setiap putusan akan dicek kelengkapan data perkaranya

melalui aplikasi SIPP, kemudian dieksaminasi oleh tiga orang hakim tinggi di wilayah

hukum pengadilan tinggi agama yang berbeda, proses ini dilakukan secara anonim,

artinya hakim tingkat pertama yang dieksaminasi tidak mengetahui siapa yang

melakukan eksaminasi, hal ini untuk menjaga objektifitas proses eksaminasi.

Aplikasi ini adalah sebuah sistem evaluasi dan penilaian secara elektronik

terhadap penerapan hukum formil dan materiil oleh seorang hakim dalam

menjalankan tugas pokok dan fungsinya.

E-Eksaminasi merupakan sistem yang dapat memberikan informasi dan

pemetaan terhadap kompetensi hakim dalam memeriksa dan memutus perkara,

sehingga dapat digunakan sebagai data awal dalam rencana pengembangan

kebijakan, diklat, serta promosi dan mutasi.

Page 54: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 53

Gambar Aplikasi E-Eksaminasi

8) Aplikasi E-Register

Bahwa yang dimaksud dengan e-Register perkara adalah seluruh data perkara

yang terdapat pada Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP). Ketua Pengadilan

bertanggung jawab penuh dalam melakukan monitoring dan evaluasi setiap hari

kerja, paling lambat satu jam sebelum jam kerja berakhir guna memastikan seluruh

data perkara dan data keuangan perkara pada hari tersebut telah diinput ke dalam

aplikasi SIPP secara tepat dan benar. Aplikasi e-Register mempunyai beberapa menu

utama, yaitu menu Validasi, Cetak dan Register Non SIPP.

Gambar Aplikasi E-Register

Page 55: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 54

9) Aplikasi e-Keuangan

Aplikasi keuangan perkara merupakan aplikasi pendukung SIPP yang

mencatat semua kegiatan penerimaan dan pengeluaran biaya untuk setiap perkara,

sebagaimana diatur dalam Pedoman Pelaksanaan Tugas dan Administrasi Peradilan

Agama (Buku II). Aplikasi ini digunakan untuk memonitor dan mencetak laporan

keuangan perkara meliputi:

o Buku Jurnal Perkara Gugatan (KI-PA1/G)

o Buku jurnal perkara permohonan (KI-PA1/P)

o Buku jurnal permohonan banding (KI-PA2)

o Buku jurnal permohonan kasasi (KI-PA3)

o Buku jurnal permohonan peninjauan kembali (KI-PA4)

o Buku jurnal permohonan eksekusi (KI-PA5)

o Buku induk keuangan perkara (KI-PA6)

o Buku keuangan biaya eksekusi (KI-PA7)

o Buku penerimaan uang hak-hak kepaniteraan (KI-PA8a)

o Buku penerimaan uang hak-hak kepaniteraan lainnya (KI-PA8b)

Gambar Aplikasi E-Keuangan

Page 56: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 55

BAB VI

PENGAWASAN

A. PENGAWASAN INTERNAL

Pengawasan merupakan salah satu fungsi pokok managemen untuk menjaga dan

mengendalikan agar tugas-tugas yang harus dilaksanakan dapat berjalan sesuai aturan

yang berlaku.

Dalam sebuah instansi atau organisasi, perlu adanya pengawasan, baik

pengawasan internal dan pengawasan evaluasi. kegiatan dari pengawasan itu sendiri

berfungsi untuk mengaudit, mereviu, mengevaluasi, terhadap penyelenggaraan tugas

dan fungsi untuk masing masing bidang/bagian dalam rangka memberikan keyakinan

yang memadai bahwa kegiatan tersebut telah dilaksanakan sesuai tolak ukur yang telah

ditetapkan secara efektif dan efisien untuk mewujudkan tata kepemerintahan yang baik.

Demikian pula di Pengadilan Agama Tutuyan dalam melaksanakan pengawasan

diarahkan pada upaya agar pelaksanaan tugas peradilan sesuai dengan ketentuan dan

peraturan yang berlaku.

Pengawasan internal di lingkungan Pengadilan Agama Tutuyan pada tahun 2019

dilakukan oleh unsur pimpinan yang dibantu oleh Hakim Pengawas yang ditunjuk

berdasarkan Surat Keputusan Ketua Pengadilan Agama Tutuyan Nomor: W18-

A10/14/PS.00/SK/1/2019 yang terdiri dari:

1. Bidang Manajemen Peradilan

Bidang Managemen Peradilan diantaranya : program kerja, pencapaian target,

pengawasan, pembinaan, kendala, hambatan, faktor faktor yang mendukung, dan

evaluasi kegiatan peradilan.

Page 57: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 56

2. Bidang Administrasi Keuangan

Bidang administrasi keuangan yaitu melakukan pengawasan bidang adminsitrasi

keuangan meliputi Buku kas umum, buku pembantu kas tunai, buku pembantu kas,

buku pembantu bank, buki pembantu uang persediaan, buku pembantu pajak

persediaan, buku pembantu lain-lain, buku pembantu bendahara, berita acara kas

dan rekonsiliasi, laporan pertanggung jawaban bendahara pengeluaran, daftar rincian

kas rekening bendahara pengeluaran, laporan saldo rekening, laporan calah keuangan

DIPA, realisasi DIPA, tertib administrasi keuangan, pelapor keuangan, aplikasi RKAKL,

apliklasi SAS (Sistem Aplikasi Selter), aplikasi GPP, aplikasi SAIBA (Sistem Akuntansi

Instansi Berbasis Akrual), rekonsiliasi keuangan, aplikasi komdanas, biaya protek.

3. Bidang Administrasi Perkara dan Bidang Administrasi Umum

Bidang Administrasi Perkara yaitu diantaranya, posbakum, surat gugatan/

permohonan, peneriman perkara tingkat pertama, banding, kasasi, peninjauan

kembali, proses penerimaan perkara pada meja satu, penyetoran panjar biaya perkara

melalui bank yang di tunjuk.

Bidang Administrasi Umum yaitu diantaranya, aplikasi SIMAK BMN, buku tamu,

aplikasi persediaan, laporan caim BNM semester dan Tutuyann, administrasi

persuratan, pengarsipan surat, perpustakaan, buku pinjam perpustakaan.

4. Bidang Administrasi Persidangan dan Pelaksanaan Putusan Dan Bidang Pelaporan

Bidang administrasi persidangan dan pelaksanaan putusan yaitu melakukan,

sistem pembagian perkara, penunjukan majelis hakim(PMH), penetapan hari

siding(PHS), penunjukan panitera pengganti, penunjukan panitera/ panitera

pengganti.

Page 58: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 57

Bidang Pelaporan diantaranya melakukan, aplikasi RKAKL, aplikasi perancangan

kas, aplikasi monev bappenas dan monev anggaran DJA, laporan LKJIP dan Laporan

Tutuyann, dan rencana penyelesaian DIPA.

5. Bidang Register Perkara

Bidang register perkara diantaranya melakukan, proses pendaftaran perkara,

pengisiaan buku register pekara gugatan/ permohonan, pengisian register banding,

pengisian buku register kasasi, pengisian buku register peninjauan kembali, pengisian

buku register eksekusi, pengisian buku register surat kuasa, pengisian buku register

penyitaan barang bergerak/ barang tidak bergerak, pengisian register akta cerai,

register mediasi, pembebasan biaya perkara (prodeo).

6. Bidang Register Keuangan Perkara

Bidang register keuangan perkara yaitu melakukan, tertib pengisiaan buku

keuangan perkara, buku induk keuangan perkara (Gugatan/Permohonan), buku jurnal

banding, buku jurnal kasasi, buku jurnal peninjauan kembali, buku jurnal eksekusi,

buku kas bantu, buku penerimaan uang hak-hak kepaniteraan (HHK), buku kas umum

biaya proses.

7. Bidang Pemberkasan dan Kearsipan

Bidang pemberkasan dan kearsipan yaitu melakukan, control salinan putusan,

pembundelan, instrument – instrument persidangan, minutasi perkas pekara, one day

service, one day minute, in box, sarana kearsipan perkara, buku control arsip perkara,

kebersihan/ perawatan arsip bekas, bok arsip, himpunan putusan/ penetapan,

kerapihan ruang arsip berkas perkara.

8. Bidang Kerja Pelayanan Publik

Page 59: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 58

Bidang Kerja Pelayanan Publik yaitu melakukan, pengadaan dan pemeliharan

investasi yang menunjang layanan publik, kecepatan dan ketepatan penanganan

pengaduan masyarakat, laporan perkara, laporan perkara banding.

9. Bidang Pelaporan Perkara

Bidang pelaporan perkara yaitu melakukan, Laporan perkara yang kasasi, laporan

perkara yang PK, laporan perkara yang eksekusi, laporan perkara yang prodeo,

laporan perkara yang mediasi, laporan perkara yang tidak berhasil damai dan yang

damai melalui mediasi, laporan keuangan perkara (LIPA 7).

10. Bidang IT dan SIPP

Bidang IT dan SIPP yaitu melakukan, pengelolaan dan penanganan website

Pengadilan Agama Tutuyan, penanggung jawab dan penanganan aplikasi SIPP,

mengawasi pelaksanaan aplikasi SIPP, mewakili pelaksanaan aplikasi, tugas IT.

11. Bidang Administrasi Kepagawaian

Bidang administrasi kepagawaian yaitu melakukan, absen sidik jari, kelengkapan

SIMPEG BADILAG, kelengkapan karpeg, taspen, askes, kartu istri/suami, pengelolaan

kenaikan pangkat, pengelolaan kenaikan gaji berkala, inpassing, cuti pegawai, laporan

lembar kerja (LLK), ISO, pengadilan penjenjangan dan non penjenjangan, pengisian

formasi jabatan, buku induk pegawai, BAPERJAKAT, pensiun pegawai, kerapian arsip-

arsip kepegawaian.

Untuk menjalankan tugas pokok dan fungsi Pengadilan Agama Tutuyan baik

dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat pencari keadilan maupun dalam

rangka mewujudkan instansi yang bersih dan berwibawa, maka ditempuhlah langkah-

langkah pengawasan internal sebagai berikut :

1. Melakukan pemeriksaan jalannya perkara pada hakim melalui court calender .

Page 60: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 59

2. Melakukan eksaminasi per tiga bulan (empat) kali dalam satu tahun, dilakukan

oleh Ketua Pengadilan Agama Tutuyan

3. Melakukan Pemeriksaan keuangan perkara baik secara periodik maupun secara

mendadak (SIDAK), dilakukan oleh Ketua atau Panitera/Sekretaris;

4. Memfungsikan hakim Pengawas bidang (setiap bulan) untuk bagian keperkaraan

maupun bagian kesekretariatan.

5. Melakukan pemeriksaan oleh Hakim Pengawas Bidang setiap 3 bulan sekali

6. Penyampaian laporan hasil kerja Hakim Pengawas Bidang setiap 3 bulan sekali.

7. Melakukan evaluasi terhadap hasil laporan Hakim Pengawas Bidang;

8. Menindaklanjuti setiap pengaduan masyarakat dengan memeriksa

pejabat/pegawai yang diadukan dan melaporkannya ke Pengadilan Tinggi Agama

Manado dan Mahkamah Agung RI,

9. Mengadakan pembinaan serluruh karyawan Pengadilan Agama Tutuyan setiap

sebulan sekali, melalui upacara Apel Kesadaran Nasional setiap tanggal 17 setiap

bulannya atau diadakannya Rapat Koordinasi setiap bulannya.

10. Khusus dalam rangka meningkat disiplin kehadiran pengawasan dilakukan setiap

hari pada jam 08.15 dengan cara memeriksa absensi, sementara untuk kegiatan

tugas diluar diberlakukan surat tugas, dan bagi pegawai yang mempunyai

keperluan di luar kantor diberlakukan surat izin keluar kantor.

11. Pengawasan melekat juga diterapkan kepada para hakim, Panitera Pengganti dan

Jurusita Pengganti antara lain dilakukan pelarangan adanya tamu masuk ke

ruangan masing-masing kecuali ada ijin dari Pimpinan.

12. Selain dilakukan pembinaan dan pengawasan mulai dari Hakim, Panitera, Panitera

Pengganti dan Jurusita sampai ke karyawan karyawati, adakalanya Pimpinan

Page 61: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 60

memberikan sanksi atau teguran baik secara lisan ataupun tertulis, yang

bertujuan agar pegawai lebih berdisiplin baik untuk penyelesaian tugas tugas

sehari dan lebih memberikan motivasi untuk bekerja lebih baik lagi.

B. EVALUASI

Evaluasi suatu kinerja merupakan sebuah penilaian yang digunakan untuk

meriview kinerja, peringkat kinerja dan penilaian kinerja, sekaligus mengevaluasi

pegawai sehingga dapat diketahui pegawai mana yang mampu melaksanakan

pekerjaan secara baik, efisien, efektif.

Sesuai dengan produk dari Pengadilan Agama yaitu produknya berupa

Putusan/Penetapan dan Akta Cerai. Selama Tahun 2019 ini, Pengadilan Agama

Tutuyan cukup maksimal dalam hal penyelesaian perkara, capaian tersebut tidak

terlepas dari soliditas/kekompakan dan peran serta seluruh aparatur Pengadilan

Agama dalam memberikan layanan terbaik kepada masyarakat, meskipun jumlah

beban perkara yang ada tidak berimbang dengan jumlah Sumber Daya Manusia (SDM)

yang dimiliki serta sarana dan prasarana yang sangat terbatas mulai dari Printer,

Laptop, alat pengolah data lainnya menunjang pelaksanaan tugas sehari hari, gedung

Pengadilan yang pinjam pakai dari pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow

Timur dengan ukuran kecil dan sangat terbatas jumlah ruang. Hal tersebut tidak

menyurutkan tekat untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Page 62: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 61

BAB VII

KESIMPULAN DAN SARAN

A. KESIMPULAN

1. Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan telah

disusun berdasarkan hasil analitis kenyataan secara objektif dengan informasi

yang sebenarnya pada pelaksanaan kegiatan di Tahun 2019

2. Pengadilan Agama Tutuyan telah melaksanakan pembagian tugas atau job

description dari suatu jabatan berdasarkan Peraturan Mahkamah Agung Republik

Indonesia Nomor 7 Tahun 2015 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kepaniteraan

dan Kesekretariatan Peradilan yang ada, hal ini sesuai dengan tugas dan fungsi

jabatan yang terurai dari Sasaran Kerja Pegawai (SKP) tahun 2019 Kemudian

kinerja pegawai tersebtu mempunyai standar operasional prosedur (SOP) yang

dapat mengukur kegiatan, pelaksana dan penggunaan waktu dalam menyelesaian

tugas- tugas tersebut.

3. Pengelolaan administrasi perkara pada tahun 2019 sejumlah 185 Perkara yang

terdiri dari penerimaan perkara gugatan tahun 2019 sebanyak 124 perkara dan

peneriman perkara permohonan pada tahun 2019 sebanyak 61 perkara

sedangkan sisa tahun 2019 sebanyak 3 perkara. Adapun penyelesaian perkara

pada Pengadilan Agama Tutuyan berjalan dengan baik dengan target yang

diingiinkan, pada akhir tahun 2019 perkara gugatan yang dapat diselesaikan

sebanyak 121 perkara sedangkan perkara permohonan sebanyak 61 Perkara dan

sisa yang belum diputus sebanyak 3 perkara. Dengan demikian capaian

Page 63: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 62

penanganan perkara sampai dengan akhir Desember 2019 mencapai 98.40% dan

hanya menyasikan 1.06%

4. Pelaksanaan tugas pada Pengadilan Agama Tutuyan telah banyak mengalami

kemajuan dalam pengelolaan administrasi perkara dan umum, hal ini karena

didukung teknologi informasi yang sangat baik sekali diantaranya aplikasi SIPP dan

aplikasi pendukungnya yang tersambung dengan server ke ruangan pelayanan

publik sidang, meja informasi dan ruangan kerja masing-masing pegawai.

Kemudian adanya komputerisasi untuk mengelola file pegawai, aplikasi

persuratan dan aplikasi e-register keuangan perkara.

5. Keberhasilan-keberhasilan yang telah dicapai oleh Pengadilan Agama Tutuyan

dalam hal memberikan pelayanan publik melalui sistem teknologi informasi (SIPP)

dan Reformasi Birokrasi serta 9 (sembilan) program unggulan Badilag juga telah

berjalan dengan baik sekalipun tidak luput dari kendala-kendala yang dihadapi

baik internal maupun eksternal. Semakin mengecilnya tingkat pengaduan

masyarakat, mengecilnya perkara-perkara banding dan kasasi atas produk

putusan Pengadilan Agama Tutuyan, menandai tingkat kepuasan/kepercayaan

masyarakat pencari keadilan semakin tinggi. Hal tersebut perubahan kinerja

seluruh jajaran Pengadilan Agama Tutuyan di tahun 2019 sangat baik.

6. Pembinaan reguler yang dilaksanakan oleh pimpinan Pengadilan Agama Tutuyan

setiap bulan, per triwulan, per semester serta insidentil dan pembinaan

Pengadilan Tinggi Agama Manado dengan objek pembinaan reguler sesuai dengan

pedoman pengawasan Mahkamah Agung RI yaitu Bidang Manajemen Perkara,

Kinerja Pelayanan Publik, Administrasi Perkara, Administrasi Persidangan,

Page 64: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 63

Administrasi Umum (umum dan keuangan, kepegawaian organisasi dan tata

laksana dan perencanaan TI dan pelaporan) telah berjalan dengan baik.

7. Tanggung jawab Pengadilan Agama Tutuyan dalam hal penggunaan anggaran

untuk biaya-biaya/belanja pegawai dan barang semakin efektif dan efesien, tepat

cara dan sasaran. Hal tersebut dapat dilihat dalam posisi keuangan DIPA tahun

2019. Pengelolaan keuangan DIPA 01 TA 2019 telah dilaksanakan dengan

berpedoman kepada peraturan yang ada. Pagu anggaran sebesar Rp.

2.624.600.000,- tarealisasi sebesar Rp. 2.447.949.956,- atau sebesar 92,27 % dan

pengelolaan DIPA 04 TA 2019 sebesar Rp. 1.750.000,- , terealisasi sebesar Rp.

1.636.000,- atau sebesar 93,48 %. Pelaksanaan dan sisa anggaran tersebut

dianalisis secara reasonable dan accountable.

Dengan disusunnya Laporan Pelaksanaan kegiatan 2019 Pengadilan Agama

Tutuyan ini diharapkan dapat menjadi bahan koreksi dan pedoman bagi pelaksanaan

upaya pencapaian Visi misi Pengadilan Agama Tutuyan memberikan pelayanan yang

maksimal dengan menyelenggarakan proses peradilan “sederhana, mudah, cepat, dan

biaya ringan” sebagaimana diamanatkan Undang-Undang Nomor 4 Tahun 2004 tentang

Kekuasaan Kehakiman, maka laporan ini dimaksudkan untuk menampung dan menjawab

tantangan tersebut guna mewujudkan rasa keadilan masyarakat, mewujudkan peradilan

yang mandiri dan independen, memperbaiki akses pelayanan publik, memperbaiki

kualitas input internal pada proses peradilan, mewujudkan institusi peradilan yang efektif

dan efisien, bermartabat serta dihormati dan melaksanakan kekuasaan kehakiman yang

mandiri, tidak memihak dan transparan.

Page 65: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 64

B. SARAN

Pada akhir laporan ini, kami sampaikan saran saran sebagai berikut:

1. Bidang Teknis Yustisial dan Administrasi Perkara

a) Perlu adanya pelatihan bidang kearsipan perkara dan arsip dinamis.

b) Mengusulkan penambahan ruang arsip beserta perlengkapannya yang layak

dan memadai.

c) Perlu diadakan peningkatan kadar pengetahuan serta kemampuan teknis

yustisial melalui penataran-penataran singkat, upgrading, dan pembekalan

seluruh pejabat fungsional dan struktural.

d) Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan publik dan mempercepat

proses pelayanan perkara perlu tersedianya sarana dan prasarana pendukung

yang cukup dan didukung juga oleh sumber daya manusia profesional dan

kredibel sehingga Pengadilan Agama Tutuyan dapat mewujudkan visi dan

misinya.

e) Dalam memacu dan memaksimalkannya kinerja administrasi kepaniteraan di

bidang pelayanan publik/pelayanan terpadu satu pintu (PTSP), One Day Minute

dan Upload Putusan serta pelaporan perkara diperlukannya penambahan staf

pada setiap Panitera Muda untuk mengelola administrasi yang akurat dan

akuntabel serta transparan.

f) Perlu diadakan diklat teknis Hakim, Panitera, dan Kejurusitaan serta diklat

manajemen kepemimpinan (ISQ, Integritas Moral dll).

g) Untuk meningkatkan pelayanan di Pengadilan Agama Tutuyan perlu kiranya

diusulkan untuk diklat public speaking diklat tentang kepribadian.

Page 66: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 65

2. Bidang Administrasi Umum dan Manajemen

a. Adanya pemberian reward dan promosi jabatan bagi hakim dan pegawai yang

menunjukkan kinerja yang tinggi;

b. Dalam rangka pembinaan karir, perlu adanya juknis (petunjuk teknis) atau

pedoman-pedoman yang berisi tatacara dan kriteria untuk menyusun dan

pengusulan mutasi pegawai dalam rangka promosi jabatan yang terencana,

terarah, dan professional serta dapat dipertanggungjawabkan;

Perlu adanya penambahan jumlah kendaraan dinas roda empat dan dua untuk

menunjang tugas tugas sehari hari.

c. Perlu diadakan diklat dibidang Keuangan, Kepegawaian,Umum serta diklat

tentang penyusunan Laporan pelaksanaan kegiatan tahunan agar dapat lebih

baik lagi dalam penyusunan Laporan kegiatan tahunan di Tahun berikutnya.

d. Perlu adanya penambahan anggaraan melalui DIPA untuk penambahan tenaga

honorer/kontrak.

e. Perlu adanya penambahan anggaran melalui DIPA untuk pengadaan tanah

karena saat ini kantor Pengadilan Agama masih dalam bentuk pinjam pakai dan

sedangkan proses sertifikasi tanah hibah dari pemerintah masih terkendala

dengan pelepasan hak guna usaha (HGU) dari pihak PT Ranomut sebagai pihak

pengguna lahan tersebut.

f. Perlu adanya diklat tentang pengetahuan dasar komputer untuk seluruh

pegawai termasuk hakim dan kepaniteraan mengingat perkembangan

teknologi informasi semakin penting dan harus diimbangi dengan kualitas SDM

yang mempunyai kemampuan dibidang teknologi informasi.

Page 67: 2 0 1 9pa-tutuyan.go.id/main/images/file_download/Laporan...kehakiman serta peradilan tertinggi, mempunyai posisi dan peran strategis di bidang kekuasaan kehakiman yang membawahi 4

Laporan Pelaksanaan Kegiatan Tahun 2019 Pengadilan Agama Tutuyan | 66

g. Perlu segera diisi kekosongan pejabat (sekretaris) karena sekretaris yang ada

telah meninggal dunia tanggal 1 Desember 2019 dan penambahan jumlah

pegawai dibidang administrasi kesekretariatan, terutama untuk bagian umum

dan keuangan dan bagian Perencanaan, TI dan Pelaporan, mengingat semakin

bertambahnya volume pekerjaan yang tidak sebanding dengan jumlah SDM

yang ada.

h. Perlu adanya penambahan untuk sarana penyimpanan baik itu arsip

kesekretariatan dan arsip kepaniteraan.

i. Selain di bagian pelayanan, perlu diusulkan untuk pengusulan diklat ditingkat

pimpinan agar dapat mendalami tugas pokok dan fungsi yang berkaitan dengan

Reformasi Birokrasi dan diklat tentang Akreditasi Penjaminan Mutu (APM)

sesuai dengan program program yang telah dicanangkan oleh Mahkamah

Agung dan Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama.