1-STR ATOM (6 jp)

5
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN STRUKTUR ATOM-1 A. Identitas Nama Sekolah : SMA Negeri I Pontianak Mata Pelajaran : Kimia Kelas / Semester : X / 1 Standar Kompetensi : 1. Memahami struktur atom, sifat-sifat periodik unsur, dan ikatan kimia Kompetensi dasar : 1.1. Memahami struktur atom berdasarkan teori atom Bohr, sifat-sifat unsur, massa atom relatif, dan sifat-sifat periodik unsur dalam tabel periodik serta menyadari keteraturannya, melalui pemahaman konfigurasi elektron. Indikator : (1). Menjelaskan perkembangan teori atom untuk menunjukkan kelemahan dan kelebihan masing-masing teori atom berdasarkan fakta eksperimen (2) Mengklasifikasikan unsur ke dalam isotop, isobar dan isoton. (3) Menentukan massa atom relatif berdasarkan kelimpahan isotopnya (3) Menentukan massa molekul relatif. (4) Menentukan konfigurasi elektron dan elektron valensi. Alokasi Waktu : 6 x 45 menit ( 3 x pertemuan) B. Tujuan: Siswa dapat, (1) Menyatakan pengertian atom sebagai unit pembangun materi (teori atom Dalton).

description

atom

Transcript of 1-STR ATOM (6 jp)

Page 1: 1-STR ATOM (6 jp)

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

STRUKTUR ATOM-1

A. Identitas

Nama Sekolah : SMA Negeri I Pontianak

Mata Pelajaran : Kimia

Kelas / Semester : X / 1

Standar Kompetensi : 1. Memahami struktur atom, sifat-sifat periodik unsur, dan ikatan kimia

Kompetensi dasar: 1.1. Memahami struktur atom berdasarkan teori atom Bohr, sifat-sifat unsur, massa atom relatif, dan sifat-sifat periodik unsur dalam tabel periodik serta menyadari keteraturannya, melalui pemahaman konfigurasi elektron.

Indikator :

(1). Menjelaskan perkembangan teori atom untuk menunjukkan kelemahan dan kelebihan masing-masing teori atom berdasarkan fakta eksperimen

(2) Mengklasifikasikan unsur ke dalam isotop, isobar dan isoton.(3) Menentukan massa atom relatif berdasarkan kelimpahan isotopnya(3) Menentukan massa molekul relatif. (4) Menentukan konfigurasi elektron dan elektron valensi.

Alokasi Waktu : 6 x 45 menit ( 3 x pertemuan)

B. Tujuan:

Siswa dapat,

(1) Menyatakan pengertian atom sebagai unit pembangun materi (teori atom Dalton).(2) Menyatakan dasar teori dari teori atom Dalton, Thomson, Rutherford, Niels Bohr dan

mekanika kuantum.(3) Menyatakan ide pokok dalam teori atom Dalton, Thomson, Rutherford, Niels Bohr dan

Mekanika kuantum.(4) Menyatakan kelemahan teori atom Dalton, Thomson, Rutherford, dan Niels Bohr.(5) Menyebutkan partikel dasar dan sifat-sifatnya.(6) Mengklasifikasikan atom ke dalam isotop, isobar dan isoton.(7) Menentukan massa atom relatif berdasarkan tabel periodik unsur.(8) Menentukan massa atom relatif berdasarkan data kelimpahan isotopnya.(9) Menentukan massa molekul relatif berdasarkan data massa atom relatif.(10) Menentukan konfigurasi elektron unsur berdasarkan nomor atomnya.(11) Menentukan elektron valensi.

C. Materi Pembelajaran :

o Pengenalan ilmu kimiao Atom sebagai partikel dasar materi (Teori atom Dalton)o Perkembangan Teori Atom

Page 2: 1-STR ATOM (6 jp)

o Komposisi atom dan Ion (Nomor atom, Nomor Massa, Isotop, Isobar dan Isoton)

o Massa atom relatifo Massa molekul relatifo Konfigurasi elektron dan elektron valensi

D. Metode Pembelajaran :

o Penyampaian informasio Penugasano Diskusi

E. Kegiatan Pembelajaran

Pertemuan Pertama: (2 jam pelajaran)

Kegiatan awal (10 menit)

o Salam pembukao Perkenalan

Kegiatan Inti (75 menit)

o Pengenalan Kimia (30 menit)Guru memperkenalkan ilmu kimia melalui penyampaian informasi dan tanya-jawab.

o Melalukan diskusi kelas untuk membahas atom sebagai partikel dasar penyusun atom,. Materi ini merupakan review materi struktur atom yang telah dipelajari di SMP.

Kegiatan Akhir

o Menyimpulkan pokok kajian dalam ilmu kimia.o Menyimpulkan manfaat belajar kimia.o Menyimpulkan atom sebagai partikel dasar penyusun materi.o Memberi tugas untuk pertemuan berikutnya (Mempelajari materi perkembangan

struktur atom)

Pertemuan Kedua: (2 jam pelajaran)

Materi ajar:

o Penemuan dan perkembangan struktur atom.

Kegiatan awal (5 menit)

o Salam pembukao Memeriksa kehadiran siswa.o Memeriksa PR, mencatat siswa yang tidak mengerjakan. o Apersepsi / motivasi (ada pada Buku kimia paket)

Kegiatan Inti (80 menit)

o Melakukan diskusi kelas untuk menjelaskan penemuan dan perkembangan struktur atom, sesuai dengan materi di buku paket kimia.

Page 3: 1-STR ATOM (6 jp)

o Menonton animasi/simulasi percobaan Ruttherford dan Milikan.

Kegiatan Akhir (5 menit)

o Menyimpulkan penemuan dan perkembangan struktur atom.o Memberi tugas untuk pertemuan berikutnya (Mengerjakan soal)

Pertemuan Ketiga: (2 jam pelajaran)

Materi ajar: o Isotop o Massa atom relatif.o Konfigurasi elektron.

Kegiatan awal (5 menit)

o Salam pembukao Memeriksa kehadiran siswa.o Memeriksa PR, mencatat siswa yang tidak mengerjakan. o Apersepsi/motivasi (ada pada buku paket kimia)

Kegiatan Inti (80 menit)

o Melakukan diskusi kelas untuk membahas isotop o Melakukan diskusi kelas untuk menjelaskan massa atom relatif o Melakukan diskusi kelas untuk menjelaskan massa atom relatif.

Kegiatan Akhir (5 menit)o Memberi tugas untuk pertemuan berikutnya yaitu mengerjakan soal-soal uji

kompetensi dan soal dari buku paket (tambahan).o Meminta siswa untuk mempelajari buku paket kimia dan mengaerjakan soal latihan>.

F. Alat / Bahan / Sumber Belajar :

Buku Kimia; LKS, multimedia.

G. Penilaian:1. Teknikpenilaian : Tugas individu2. Bentuk instrumen : tes tertulis uraian3. Instrumen / soal :

1. Atom terdiri dari inti atom dan kulit atom. Apakah penyusun dari:a. Inti atomb. Kulit atom

2. Gambarkan struktur atom Helium, jika diketahui nomor atom dan nomor massanya masing-masing adalah 2 dan 4!

Page 4: 1-STR ATOM (6 jp)

3. Tuliskan konfigurasi elektron unsur-unsur berikut dan nyatakan jumlah kulit serta jumlah elektron valensinya!a. N (Z=7)b. Al (Z=13)c. Cl (Z=17)d. Ca (Z=20)

4. Suatu unsur mempunyai 3 kulit dan 5 elektron valensi. Berapakah nomor atom unsur itu?

Pontianak, Juli 2010

Mengetahui Guru Mata PelajaranKepala SMAN 1 PONTIANAK

DRS.H.NURALI, M.M.Pd LUSI EKA PURNAMASARI, SPNIP. 19560606 198703 1 011 NIP.19770110 200501 2 015