00 sampul depan - Jateng Pintarpintar.jatengprov.go.id/.../kelas09_ips_lilis_yuliati.pdfBuku ini...

380

Transcript of 00 sampul depan - Jateng Pintarpintar.jatengprov.go.id/.../kelas09_ips_lilis_yuliati.pdfBuku ini...

  • Lilis YuliatiLilis YuliatiLilis YuliatiLilis YuliatiLilis YuliatiAbdul KhamidAbdul KhamidAbdul KhamidAbdul KhamidAbdul KhamidPawi janPawi janPawi janPawi janPawi janEdy Sutr isnaEdy Sutr isnaEdy Sutr isnaEdy Sutr isnaEdy Sutr isnaWidyastuti Yuni PamungkasWidyastuti Yuni PamungkasWidyastuti Yuni PamungkasWidyastuti Yuni PamungkasWidyastuti Yuni Pamungkas

    PUSAT PERBUKUANDepartemen Pendidikan Nasional

  • Hak Cipta pada Departemen Pendidikan NasionalDilindungi oleh Undang-Undang

    Ilmu Pengetahuan SosialIlmu Pengetahuan SosialIlmu Pengetahuan SosialIlmu Pengetahuan SosialIlmu Pengetahuan Sosialuntuk SMP/MTs Kelas IX

    Penyusun : Lilis Yuliati, Abdul Khamid, Paw an, Edy Sutrisna, dan Widyastuti Y.P.Editor : Ermawati, Ika Tyasing K., dan Tri Tien GunawatiLayout : Eni, Esti, Ike, Lusi

    Ukuran Buku : 17,6 x 25 cm

    Diterbitkan oleh Pusat PerbukuanDepartemen Pendidikan NasionalTahun 2009

    Hak Cipta Buku ini dibeli oleh Departemen Pendidikan Nasionaldari Penerbit CV. Teguh Karya

    Diperbanyak oleh ......

    300.07ILM Ilmu Pengetahuan Sosial : Untuk SMP/MTs Kelas IX / Penyusun Lilis

    Yuliati…{et al} ;Editor Ermawati, Ika Tyasing K, Tri Tien Gunawati. — Jakarta :Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional, 2009, vii, 370 hlm. : ilus. ; 25 cm.

    Bibliografi : hlm. 366-368 Indeks hlm. 369-370

    ISBN 978-979-068-103-3 (nomor jilid lengkap) ISBN 978-979-068-108-5

    1. Ilmu-ilmu Sosial-Studi dan Pengajaran I. Judul II. Ermawati III. Ika Tyasing K IV. Tri Tien Gunawati

  • KAKAKAKAKATTTTTA SA SA SA SA SAMBUTAMBUTAMBUTAMBUTAMBUTANANANANAN

    Puji syukur kami panjatkan ke hadirat Allah SWT, berkat rahmat dankarunia-Nya, Pemerintah, dalam hal ini, Departemen Pendidikan Nasional,pada tahun 2008, telah membeli hak cipta buku teks pelajaran ini dari penulis/penerbit untuk disebarluaskan kepada masyarakat melalui situs internet(website) Jaringan Pendidikan Nasional.

    Buku teks pelajaran ini telah dinilai oleh Badan Standar NasionalPendidikan dan telah ditetapkan sebagai buku teks pelajaran yang memenuhisyarat kelayakan untuk digunakan dalam proses pembelajaran melaluiPeraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 69 Tahun 2008.

    Kami menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepadapara penulis/penerbit yang telah berkenan mengalihkan hak cipta karyanyakepada Departemen Pendidikan Nasional untuk digunakan secara luas olehpara siswa dan guru di seluruh Indonesia.

    Buku-buku teks pelajaran yang telah dialihkan hak ciptanya kepadaDepartemen Pendidikan Nasional ini, dapat diunduh (down load), digandakan,dicetak, dialihmediakan, atau difotokopi oleh masyarakat. Namun, untukpenggandaan yang bersifat komersial harga penjualannya harus memenuhiketentuan yang ditetapkan oleh Pemerintah. Diharapkan bahwa buku tekspelajaran ini akan lebih mudah diakses sehingga siswa dan guru di seluruhIndonesia maupun sekolah Indonesia yang berada di luar negeri dapatmemanfaatkan sumber belajar ini.

    Kami berharap, semua pihak dapat mendukung kebijakan ini. Kepadapara siswa kami ucapkan selamat belajar dan manfaatkanlah buku ini sebaik-baiknya. Kami menyadari bahwa buku ini masih perlu ditingkatkan mutunya.Oleh karena itu, saran dan kritik sangat kami harapkan.

    Jakarta, Februari 2009Kepala Pusat Perbukuan

    i i ii i ii i ii i ii i i

  • KAKAKAKAKATTTTTA PENGA PENGA PENGA PENGA PENGANTANTANTANTANTARARARARAR

    Puji syukur patut kalian panjatkan ke hadirat Tuhan yang Maha Esa karenadengan rahmat dan karunia-Nya kalian memperoleh kesempatan untuk melanjutkan belajardari SD ke SMP/MTs.

    Saat kalian duduk di bangku SD, kalian tentu sudah memperoleh pelajaran IPS. Sekarang,saat kalian duduk di bangku SMP/MTs kalian akan kembali memperoleh pelajaran IPS. IlmuPengetahuan Sosial (IPS) merupakan salah satu mata pelajaran yang mengkaji tentang peristiwa,fakta, konsep, dan segala hal yang berkaitan dengan kondisi sosial masyarakat.

    Buku ini ditulis dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan kalian akan pengetahuan,pemahaman, dan panduan untuk menganalisis segala hal yang berkaitan dengan kondisisosial masyarakat. Buku ini memuat materi IPS yang meliputi Geografi, Sejarah, Sosiologi,dan Ekonomi yang disusun secara sistematis, komprehensif, dan terpadu, serta disesuaikandengan Standar Isi untuk Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah 2006. Keunggulanbuku ini antara lain bahasa yang digunakan sederhana dan mudah dipahami. Selain itu,contoh-contoh dalam materi buku ini diambil langsung dari fenomena-fenomena yang terjadidalam kehidupan sehari-hari.

    Berikut ini disajikan petunjuk dan karakteristik yang dimiliki buku ini untukmemudahkan kalian dalam belajar dan memahami isi buku ini.Peta Konsep : disajikan dalam bentuk bagan ringkasan yang membentuk

    kerangka berpikir kalian dalam memahami seluruh materi.Pendahuluan : disajikan di awal bab dengan tujuan mengantarkan kalian untuk

    mengenal dan memahami materi yang akan dipaparkan sehinggakalian akan tertarik untuk belajar lebih jauh tentang isi buku.

    Lembar Pengetahuan : disajikan untuk memberikan informasi pengetahuan tambahanbagi kalian berkaitan dengan materi yang sedang dipelajari.

    Tugas Individu : disajikan agar kalian dapat berlatih secara mandiri dalam memecah-kan masalah dan mengemukakan pendapat.

    Tugas Kelompok : disajikan agar kalian dapat bekerja sama dengan teman-temandalam satu kelas untuk memecahkan masalah dan mengemukakanpendapat.

    Rangkuman : berisi ringkasan materi dan konsep-konsep penting untukmemudahkan kalian memahami keseluruhan isi bab.

    Refleksi : memuat kesimpulan tentang sikap dan perilaku yang perlu kalianteladani.

    Akhirnya, semoga buku yang kami sajikan ini dapat menyumbangkan pengetahuanuntuk kalian dalam belajar. Tidak lupa, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada guru, dosen, konsultan, dan editor yang telah membantu terwujudnyabuku ini.

    Mei, 2008

    PenyusunPenyusunPenyusunPenyusunPenyusun

    i vi vi vi vi v

  • Kata Sambutan .................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................. iiiKata Pengantar ............................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................. ivDaftar Isi ............................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................... vBAB 1 Negara Berkembang Dan Negara Maju ............................................ 11

    A. Pengukuran Negara Maju dan Negara Berkembang ................................ 2B. Negara Berkembang .................................................................................. 5C. Contoh Negara Berkembang ..................................................................... 6D. Negara Maju .............................................................................................. 13E. Contoh Negara-Negara Maju .................................................................... 16

    BAB 2 Perang Dunia II Dan Pengaruhnya Terhadap Indonesia(1939 - 1945) ......................................................................................... 2 7A. Perang Dunia II .......................................................................................... 28B. Perang Dunia II di Asia Pasifik ................................................................... 38C. Pengaruh Kebijakan Pemerintah Jepang terhadap Pergerakan

    Kebangsaan Indonesia ................................................................................ 42D. Bentuk-Bentuk Perlawanan Rakyat dan Pergerakan Kebangsaan

    Indonesia .................................................................................................... 44BAB 3 Perjuangan Mempertahankan Kemerdekaan (1945 - 1949) ......... 5 3

    A. Latar Belakang Konflik Antara Indonesia – Belanda ................................. 54B. Peran Dunia Internasional dalam Konflik Indonesia – Belanda ................ 55C. Pengaruh Konflik Indonesia – Belanda Terhadap NKRI ......................... 56D. Perjuangan Diplomasi Indonesia di Dunia Internasional ........................... 58E. Perjuangan Rakyat dan Pemerintah di Berbagai Daerah dalam

    Usaha Mempertahankan Kemerdekaan ................................................... 66F. Faktor-Faktor yang Memaksa Belanda Keluar dari Indonesia ................. 72

    BAB 4 Indonesia Pasca Pengakuan Kedaulatan (1950 – 1966) ................ 7 9A. Kembali ke Negara Kesatuan Republik Indonesia ..................................... 80B. Berbagai Peristiwa yang Berhubungan dengan Pemilu 1955 .................... 80C. Dekrit Presiden 5 Juli 1959 ........................................................................ 87D. Pergolakan Sosial Politik Di Indonesia ....................................................... 94

    BAB 5 Perubahan Sosial Budaya ...................................................................... 103A. Pengertian Perubahan Sosial Budaya ........................................................ 104B. Hubungan Antara Perubahan Sosial dan Perubahan Kebudayaan ........... 111C. Faktor Penyebab Perubahan Sosial Budaya .............................................. 111D. Faktor Pendorong dan Penghambat Jalannya Proses Perubahan Sosial

    Budaya ........................................................................................................ 114E. Dampak Positif dan Negatif pada Perubahan Sosial Budaya .................... 116F. Tipe-Tipe Perilaku Masyarakat dalam Menyikapi Perubahan Sosial

    Budaya ........................................................................................................ 118G. Masyarakat Desa dan Masyarakat Kota dalam Menyikapi Perubahan ... 120

    BAB 6 Uang Dan Lembaga Keuangan ............................................................ 127A. Uang ........................................................................................................... 128B. Lembaga Keuangan Bank (LKB) ................................................................ 137C. Lembaga Keuangan Bukan Bank (LKBB) .................................................. 144

    BAB 7 Perdagangan Internasional ................................................................... 153A. Perdagangan Internasional ........................................................................ 154B. Alat Pembayaran dalam Perdagangan Internasional ................................ 157C. Kebijaksanaan dalam Perdagangan Internasional ..................................... 161

    Daftar Isi

    vvvvv

  • v iv iv iv iv i

    D. Cara Pembayaran dalam Perdagangan Internasional ............................... 163E. Ekspor dan Impor ...................................................................................... 164F. Neraca Perdagangan dan Neraca Pembayaran ........................................ 167G. Dampak Perdagangan Internasional Terhadap Perekonomian Indonesia .. 168

    BAB 8 Peta Bentuk dan Pola Muka Bumi ...................................................... 175A. Bentuk-Bentuk Muka Bumi pada Peta ..................................................... 176B. Bentuk-Bentuk Muka Bumi di Daratan .................................................... 180C. Bentuk-Bentuk Muka Bumi di Dasar Laut ................................................ 183D. Pola dan Bentuk Objek Geografis Berdasarkan Bentang Alamnya ........... 184

    BAB 9 Asia Tenggara ......................................................................................... 191A. Keadaan Geografis Asia Tenggara .............................................................. 192B. Kondisi Fisik dan Penduduk Negara-Negara di Kawasan Asia Tenggara ... 193

    BAB 10 Benua dan Samudra ............................................................................... 217A. Kawasan Benua-Benua .............................................................................. 218B. Kawasan Samudra ...................................................................................... 240

    BAB 11 Perjuangan Bangsa Indonesia Merebut Irian Barat (1950-1969) .... 249A. Irian Barat sebelum Pepera ....................................................................... 250B. Pelaksanaan Pepera di Irian Barat ............................................................. 251C. Perkembangan Irian Barat setelah Pelaksanaan Pepera Tahun 1969 ...... 256

    BAB 12 Peristiwa Tragedi Nasional dan Konflik-Konflik Internal Lainnya(1948 - 1965) ......................................................................................... 263A. Peristiwa PKI di Madiun Tahun 1948 ....................................................... 264B. Pergolakan Sosial Politik di Berbagai Daerah ............................................ 266C. Peristiwa Gerakan 30 September PKI ....................................................... 270

    BAB 13 Berakhirnya Orde Baru dan Lahirnya Reformasi (1998) .............. 279A. Kehidupan Sosial dan Politik pada Masa Orde Baru ................................. 280B. Perkembangan Ekonomi Pada Masa Orde Baru ...................................... 289C. Runtuhnya Kekuasaan Pemerintah Orde Baru ......................................... 291D. Kehidupan Bernegara pada Masa Reformasi ............................................. 295

    BAB 14 Kerja Sama Antarnegara dan Peran Indonesia dalamDunia Internasional ............................................................................... 305A. Konferensi Asia Afrika dan Peran serta Indonesia ..................................... 306B. Gerakan Nonblok dan Peran Serta Indonesia ........................................... 310C. ASEAN dan Peran Serta Indonesia ............................................................ 313D. Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) dan Peran Serta Indonesia ................. 316

    BAB 15 Perilaku Masyarakat dalam Perubahan Sosial Budayadi Era Globalisasi ................................................................................... 327A. Globalisasi ................................................................................................... 328B. Perubahan Sosial Budaya di Era Global ..................................................... 332C. Perilaku Masyarakat dalam Perubahan Sosial di Era Globalisasi ................. 332D. Modernisasi dan Westernisasi .................................................................... 334

    BAB 16 Kerja Sama Ekonomi Internasional .................................................... 341341A. Latar Belakang dan Tujuan serta Peran Indonesia dalam

    Kerja Sama Internasional ........................................................................... 342B. Kerja Sama Ekonomi Internasional ........................................................... 345C. Dampak Kerja Sama Ekonomi Antarnegara terhadap Perekonomian

    Indonesia .................................................................................................... 357Glosarium................................................................................................................... 363Daftar Pustaka .......................................................................................................... 366Indeks ................................................................................................................... 369

  • IPS IX untuk SMP/MTs

    Negara

    Indikatorpengukuran

    sebuah negara

    Karakteristiksebuah negara

    Negaramaju

    Negara berkembang

    Contoh profilnegara maju dan

    negara berkembang

    Peta KonsepBAB 1

    NEGARA BERKEMBANG DAN NEGARA MAJU

    v i iv i iv i iv i iv i i

  • v i i iv i i iv i i iv i i iv i i i

  • Bab 1 Negara Berkembang dan Negara Maju 1

    Pendahuluan

    NEGARA BERKEMBANGDAN NEGARA MAJU

    BAB

    Sumber: Grolier International Inc. PT Widyadara, 1988Gambar 1.1Gambar 1.1Gambar 1.1Gambar 1.1Gambar 1.1 Negara berkembang sebagian besar penduduknya memanfaatkan tanahpertanian, negara maju sebagian besar penduduknya mengedepankan teknologi industri.

    Tingkatan-tingkatan kehidupan sosial ekonomi setiap negara berbeda-beda. Perbedaan yang paling menonjol adalah tingkat ekonomi dan kemakmuransuatu negara. Dari sini timbul klasifikasi-klasifikasi negara dan muncul istilah-istilah seperti negara maju yang sering disebut dengan Negara Utara dan istilahnegara berkembang yang disebut juga Negara Selatan. Klasifikasi berbagaiistilah itu dilakukan untuk membedakan antara negara berkembang dan negaramaju berdasarkan indikator-indikator pembangunan yang dimiliki setiap negara.

    Apakah kalian sudah bisa mengartikan negara maju dan negara berkembang?Secara sederhana dapat dikatakan bahwa negara berkembang adalah negarayang sedang membangun atau sedang berkembang menuju kemajuan. Negarayang tergolong dalam kriteria tersebut antara lain India, Indonesia, Filipina,Mesir, Aljazair, dan sebagainya. Adapun negara maju adalah negara yang sudahmencapai tahap kemajuan teknologi yang tinggi. Negara yang termasuk dalamkategori negara maju antara lain Amerika Serikat, Jepang, Inggris, Singapura,Jerman, Prancis, dan sebagainya.

    Pembahasan materi berikut ini akan mampu memacu dan membangkitkansemangat kalian untuk meningkatkan kualitas diri agar tidak tertinggal denganyang lain.

    1

  • IPS IX untuk SMP/MTs2

    Pengukuran Negara Maju dan Negara Berkembang

    Kemajuan suatu bangsa tidak mungkin dicapai secaratiba-tiba. Kemajuan itu dicapai melalui tahapan-tahapanyang cukup panjang. Negara satu dengan negara lainnyamemiliki percepatan pertumbuhan yang berbeda-beda. Adanegara tertentu yang walaupun usianya cukup tua tetapimasih menunjukkan ciri-ciri negara miskin. Tetapi di sisilain ada negara tertentu yang usianya relatif muda tetapitelah menunjukkan ciri-ciri negara maju.

    Berikut ini tahapan-tahapan perkembangan suatunegara menurut Walt Whitman Rostow.

    1. Tahap Masyarakat Tradisional (Traditional Society Stage)Masyarakat tradisional merupakan masyarakat yang masih belum produktif,

    relatif primitif, dan masih dipengaruhi oleh pikiran-pikiran yang tidak rasional secaraturun temurun. Sistem ekonomi belum berorientasi pasar, belum ada aplikasiIptek, dan jumlah produksinya terbatas. Sebagian besar sumber daya penduduknyadigunakan untuk sektor pertanian, mobilitas penduduknya rendah, dan hubungankekeluargaan dan kesukuan masih mendominasi dalam organisasi kemasyarakatan.

    2. Tahap Prakondisi Tinggal Landas (Precondition for Take Off Stage)Pada fase ini masyarakat sedang menuju pada perubahan dalam berbagai

    bidang. Masyarakat mulai mengubah teknologinya ke arah yang lebih produktifdan efisien. Budayanya juga lebih produktif, sehingga masyarakat mulaimenabungkan pendapatannya di lembaga-lembaga produktif seperti di bank.Dengan terakumulasinya modal di bank, para pengusaha dapat memperluasusahanya, dan perekonomian dapat bergerak ke arah kemajuan.

    3. Tahap Lepas Landas (Take Off Stage)Pada tahap ini berbagai usaha produktif terus berkembang, sehingga terjadi

    pertumbuhan ekonomi yang cukup berarti untuk memacu berbagai aspek pem-bangunan. Terciptanya pembaruan di berbagai sektor ke arah yang lebih produktifdan efisien. Akumulasi modal terus bertambah, dan industri menjadi sektor yangmemimpin dalam memacu pertumbuhan ekonomi. Pendapatan nasional terusbertambah diikuti dengan pertumbuhan pendapatan perkapita penduduknya.

    4. Tahap Gerak Menuju Kematangan (Drive for Maturity Stage)Pada tahap ini kegiatan ekonomi suatu negara terus mengalami pertumbuhan

    secara teratur dan penggunaan teknologi modern semakin meluas. Investasiterus berkembang, sehingga struktur ekonomi terus mengalami perubahan.Industri berkembang ke arah industri hulu yang padat modal.

    A.

    Sumber : Encarta Encyclopedia, 2006Gambar 1.2Gambar 1.2Gambar 1.2Gambar 1.2Gambar 1.2 Walt Whitman Rostow

  • Bab 1 Negara Berkembang dan Negara Maju 3

    5. Tahap Konsumsi Tinggi (Age of High Consumption Stage)Pada tahap ini perkembangan industri lebih mengarah pada produksi yang

    tahan lama. Sektor jasa berkembang pesat, terutama jasa keahlian. Pendapatanperkapita sangat tinggi sehingga daya beli masyarakat pun sangat tinggi,termasuk untuk pemenuhan kebutuhan sekunder dan tersier.

    Perkembangan atau kemajuan suatu negaradengan negara lain berbeda-beda. Hal ini disebabkanoleh beberapa faktor antara lain kualitas sumber dayamanusia, tingkat perkembangan ekonomi, keadaansumber daya alam, dan tingkat penguasaan ilmupengetahuan dan teknologi.

    Untuk mengidentifikasi suatu negara dikategori-kan negara maju atau negara berkembang, kita dapatmelihat hasil pembangunan negara tersebut, baikpembangunan fisik maupun pembangunan nonfisik.Pembangunan fisik misalnya pembangunan jalan raya,gedung sekolah, tempat-tempat ibadah, rumah sakit,dan sebagainya. Sedangkan pembangunan nonfisikantara lain ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa,kejujuran, kedisiplinan, kecerdasan, tanggungjawab,kesetiakawanan, dan sebagainya.

    Negara-negara yang sudah berhasil dalam pembangunan disebut negaramaju. Sedangkan negara yang sedang giat-giatnya membangun disebut negaraberkembang.

    Berikut ini beberapa indikator untuk mengukur keberhasilan pembangunansuatu negara.

    1. Peningkatan Pendapatan PerkapitaPendapatan perkapita adalah rata-rata pendapatan penduduk suatu negara

    dalam satu tahun. Pendapatan perkapita dihitung dari pendapatan nasionalkotor dibagi jumlah penduduk.

    Pendapatan Perkapita = GNPP

    Keterangan:GNP = Gross National Product (pendapatan nasional kotor)P = Population (jumlah penduduk)

    Menurut data World Population Sheet tahun 2001, rata-rata pendapatanperkapita penduduk di negara-negara maju sekitar US$ 20.520, sedangkannegara berkembang rata-rata hanya US$ 3.300. Sementara itu rata-ratapendapatan perkapita penduduk dunia adalah US$ 6.650.

    Kemajuan yang dicapai suatubangsa tidak tergantung dari usiabangsa itu. India dan Mesir yangumurnya lebih dari 2000 tahuntetapi mereka tetap berada padaperkembangan. Di sisi lain,Singapura, Kanada, Australiadan Selandia Baru, negara yangumurnya kurang dari 150 tahundalam membangun, saat inimereka adalah bagian darinegara maju di dunia, danpenduduknya tidak lagi miskin.

  • IPS IX untuk SMP/MTs4

    2. Penurunan Masyarakat MiskinKemiskinan merupakan salah satu ciri masyarakat di negara-negara

    terbelakang dan negara berkembang. Kondisi ini sangat kentara terjadi dibeberapa negara Afrika, misalnya Somalia. Pemerintah di negara-negaraberkembang saat ini sedang berusaha sekuat tenaga untuk mengurangi jumlahmasyarakat miskin, agar bisa sejajar dengan negara-negara maju.

    3. Penurunan Kesenjangan Penerimaan PendapatanMasalah kesenjangan pendapatan juga merupakan masalah yang menimpa

    negara-negara berkembang, termasuk Indonesia. Oleh karena itu muncul kalimatbernada sindiran “yang kaya makin kaya, yang miskin makin miskin”. Di negara-negara maju selisih (jarak) pendapatan antara golongan kaya dan miskin tidakterlalu jauh.

    4. Penurunan Kematian BayiTingkat kematian bayi merupakan salah satu indikator keberhasilan

    pembangunan suatu bangsa, karena tingkat kematian bayi menentukan tingkatkesehatan penduduk bangsa tersebut. Pada tahun 2001, data World PopulationSheet menunjukkan rata-rata kematian bayi di negara-negara maju sebesar 8jiwa untuk setiap 1.000 penduduk. Di negara-negara berkembang sebesar 61jiwa per 1.000 penduduk. Sedangkan rata-rata di dunia, besar angka kematianbayi adalah 56 jiwa per 1.000 penduduk.

    5. Penurunan Angka Buta HurufAngka buta huruf suatu negara berkaitan dengan tingkat pendidikan

    penduduk. Negara-negara yang rata-rata pendidikan penduduknya tinggi, memilikiangka buta huruf yang rendah. Sebaliknya di negara-negara yang tingkatpendidikan penduduknya rendah, angka buta hurufnya juga tinggi. Tingkatpendidikan merupakan salah satu indikator kualitas penduduk suatu negara.

    6. Penurunan Pertumbuhan PendudukBangsa-bangsa di negara berkembang rata-rata

    memiliki tingkat pertumbuhan penduduk yang lebihtinggi dibandingkan dengan negara-negara maju. Olehkarena itu kebanyakan pemerintah negara berkembangmelakukan pencanangan usaha pengendalian jumlahpenduduk. Usaha tersebut antara lain dilakukan melaluiprogram Keluarga Berencana, seperti yang digalakkandi Indonesia. Dewasa ini pertumbuhan penduduk dinegara-negara maju berkisar 0,1 % per tahun. Dinegara-negara berkembang masih cukup tinggi, yaitu1,6% per tahun. Sedangkan rata-rata pertumbuhanpenduduk dunia sekitar 1,3% per tahun.

    Amerika Serikat merupakannegara dengan kekuatan ekonomiterbesar di dunia berdasarkanGNP dan terbesar keenam didunia berdasarkan pendapatannasional kotor perkapita di bawahLuxemburg, Swiss, Jepang,Norwegia, dan Liechtenstein.

  • Bab 1 Negara Berkembang dan Negara Maju 5

    Pada umumnya negara berkembang terdapat di Benua Asia, Afrika, danAmerika Latin. Negara-negara di benua-benua ini pada masa lalu mengalamisejarah kelam sebagai negara terjajah. Faktor sejarah ini menjadi salah satupenyebab lambatnya perkembangan negara-negara di benua-benua tersebut.Negara-negara berkembang pada umumnya memiliki taraf hidup yang rendah,di bawah rata-rata taraf hidup penduduk dunia. Namun demikian ada juganegara-negara pada benua tersebut yang memiliki taraf kehidupan yang lebihbaik, seperti Saudi Arabia, Singapura, Korea Selatan, dan Jepang.

    Sebagian besar negara-negara berkembang berada di belahan bumi Selatan,oleh karena itu negara-negara berkembang sering pula disebut “Negara-NegaraSelatan”. Meskipun demikian tidak dapat disimpulkan bahwa ketertinggalanpembangunan (kemajuan) yang dicapai negara-negara berkembang adalahkarena mereka terletak di belahan bumi Selatan.

    Negara berkembang pada umumnya dicirikan dengan kompleksitaspermasalahan. Berikut ini ciri-ciri negara berkembang.

    1. Tingkat Kehidupan yang RendahNegara berkembang antara lain ditandai dengan rata-rata kehidupan

    penduduknya yang rendah. Hanya sekelompok kecil penduduknya yang memilikitaraf kehidupan yang memadai. Kesenjangan ekonomi antara kelompok elit dankelompok miskin sangat lebar. Rendahnya tingkat kehidupan masyarakat negaraberkembang ini dapat dilihat dari tingkat pendapatan perkapita, keadaanperumahan, sarana kesehatan, tingkat pendidikan, angka kematian, tingkatharapan hidup, dan tingkat rasa putus asa masyarakatnya.

    2. Tingkat Produktivitas RendahRendahnya tingkat produktivitas ini merupakan efek lanjut dari rendahnya

    tingkat kehidupan. Penyebab rendahnya produktivitas ini antara lain karenarendahnya kualitas tenaga kerja, kurang modal, kurang sumber daya alam, etoskerja rendah, tingkat pendidikan rendah, dan manajemen yang kurang baik.

    3. Tingkat Pertumbuhan Penduduk TinggiSekitar dua per tiga penduduk dunia merupakan penduduk di negara

    berkembang. Penyebabnya adalah pertumbuhan penduduk di negaraberkembang yang tinggi. Negara berkembang masih kesulitan untuk menekanangka kelahiran kasar hingga di bawah 20.4. Angka Beban Ketergantungan Tinggi

    Akibat dari pertumbuhan penduduk yang tinggi menyebabkan jumlah anak-anak semakin bertambah. Hal inilah yang menyebabkan tingginya angkaketergantungan (dependency ratio) di negara berkembang.

    Negara BerkembangB.

  • IPS IX untuk SMP/MTs6

    5. Angka Pengangguran TinggiBentuk pengangguran di negara berkembang yang utama adalah pengangguran

    semu dan pengangguran terbuka. Pengangguran semu antara lain tampak dari adanyaorang-orang yang bekerja kurang dari apa yang dapat mereka kerjakan dan orang-orang yang bekerja secara penuh tetapi produktivitasnya begitu rendah. Sedangkanpengangguran terbuka tampak dari banyaknya orang-orang yang ingin bekerjatetapi tidak ada pekerjaan yang tersedia untuk mereka.

    6. Ketergantungan pada Produksi Pertanian dan Ekspor ProduksiPrimerSekitar 80% penduduk negara berkembang tinggal di pedesaan (di negara

    maju hanya sekitar 30%). Jumlah penduduk yang bekerja di sektor pertanian sekitar69% (di negara maju hanya sekitar 18%). Sementara itu kontribusi sektor pertanianterhadap pendapatan nasional sekitar 30% (di negara maju hanya sekitar 5%).Nilai ekspor dari produksi primer (hasil-hasil pertanian dan pertambangan) mencapai70% dari nilai ekspor keseluruhan. Negara-negara maju kegiatan ekspornya lebihbanyak dari produksi sekunder dan tersier (perdagangan, industri, dan jasa).

    7. Ketergantungan dalam Hubungan InternasionalKetimpangan yang mencolok di berbagai bidang antara negara maju dan

    negara berkembang menyebabkan negara maju bisa mengendalikan perekonomiannegara-negara berkembang. Akibatnya negara-negara berkembang gampangdidikte oleh negara-negara maju. Kehidupan negara-negara berkembang banyakyang tergantung dari pinjaman negara-negara maju. Sebagian besar negara-negaradi dunia adalah negara miskin dan berkembang.

    1. IndiaIndia merupakan salah satu negara terkenal di Benua Asia. Banyak hal yang

    dapat diketahui tentang negara India, karena negara ini termasuk negara yang lahirdari kebudayaan yang cukup tua, yaitu kebudayaan Mahenjodaro dan Harappaatau kebudayaan Sungai Indus. Sungai-sungainya juga terkenal, antara lain SungaiGangga, Sungai Brahmaputra, Sungai Indus, Sungai Godavari, dan Sungai Cauvery.Saat ini orang lebih mengenal India sebagai negara dengan industri film bollywood.

    Layar televisi Indonesia setiap hari selalu menampilkan film-film buatanIndia. Kalau Amerika Serikat memiliki Hollywood, maka India punyaBollywood sebagai pusat pembuatan film-film India.Profil singkatProfil singkatProfil singkatProfil singkatProfil singkat

    Nama Negara : Republik IndiaLuas Wilayah : 3.287.590 km2Bentuk Pemerintahan : Republik

    Contoh Negara BerkembangC.

  • Bab 1 Negara Berkembang dan Negara Maju 7

    Kepala Negara : PresidenKepala Pemerintahan : Perdana MenteriIbu kota : New DelhiMerdeka : 15 Agustus 1947Lagu Kebangsaan : Jana Gana Mana (Jana Gana Mana Adhinayaka

    Jaya He Bharata Ghagya Vidhata)Bahasa : Hindi (bahasa resmi), Bengali, Telugu, Marathi,

    Tamil, Urdu, Gujarati, Malayalam, Kannada,Oriya, Punjabi, Assamese, Kashmiri, Sindhi,Sanskrit, dan Inggris

    Agama : Hindu (agama mayoritas), Islam, Kristen,Sikh, dan Buddha

    Jumlah Penduduk : 1.068.600.000 jiwa (tahun 2003)Mata Uang : Rupee

    Sumber : Ensiklopedia Geografi Jilid 3, 2006Gambar 1.Gambar 1.Gambar 1.Gambar 1.Gambar 1.33333 Peta negara India

    U

    TB

    S

  • IPS IX untuk SMP/MTs8

    a. Keadaan AlamIndia terletak di antara 8°LU - 37°LU dan 67 12 °BT - 98°BT. Secara geografis

    India terletak di kawasan Asia Selatan, membentuk sebuah semenanjung besaryang seolah terpisah dari Benua Asia oleh Pegunungan Himalaya. Oleh karenaitu negara ini dinamakan Anak Benua Asia.Berikut ini batas-batas wilayah negara India.1) Sebelah Utara : Nepal, Bhutan, dan RRC2) Sebelah Barat : Pakistan dan Laut Arab3) Sebelah Selatan : Sri Lanka dan Samudra Hindia4) Sebelah Timur : Myanmar, Bangladesh, dan Teluk Benggala

    Secara astronomis, India memiliki dua iklim, yaitu tropis di bagian Selatandan subtropis di bagian Utara. Musim dingin jatuh pada bulan Oktober sampaiFebruari. Pada saat ini bertiup angin muson Timur Laut dari daratan Asia,yang menyebabkan terjadinya musim kemarau, kecuali di bagian Tenggarayang memperoleh sedikit hujan akibat angin muson melewati Teluk Benggalayang membawa uap air. Musim panas terjadi antara bulan Maret sampaiMei. Pada bulan ini masih bertiup angin muson Timur Laut yang kering, tetapimasih turun hujan walaupun sedikit. Daerah-daerah pantai dan ujung Selatanmemperoleh curah hujan yang lebih tinggi. Musim hujan jatuh pada bulan Junihingga September, sebagai akibat bertiupnya angin muson Barat Daya.

    Keadaan alam India secara garis besar dibedakan menjadi tiga bagian.1) Bagian Utara

    Wilayah ini merupakan wilayah Pegunungan Himalaya yang merupakanpegunungan terbesar di dunia. Di bagian Barat bersambungan denganPegunungan Hindukush. Di Pegunungan Himalaya berhulu tiga sungai besar,yaitu Sungai Indus, Sungai Gangga, dan Sungai Brahmaputra.2) Bagian Tengah

    Bagian wilayah ini sebagian merupakan dataran rendah sungai-sungai besar,yaitu Dataran Rendah Sungai Indus, Dataran Rendah Sungai Gangga, danDataran Rendah Sungai Brahmaputra. Di wilayah ini juga terdapat datarantinggi, yaitu Dataran Tinggi Assam.3) Bagian Selatan

    Bagian Selatan dari wilayah ini merupakan sebuah dataran tinggi, yaitu DataranTinggi Dekkan yang diapit oleh Pegunungan Ghat Barat di bagian Barat danGhat Timur di bagian Timurnya. Di sebelah Barat Ghat Barat terdapat PantaiMalabar, sedangkan di bagian Timur Ghat Timur terdapat Pantai Coromandel.

    b. PendudukDilihat dari segi jumlah, penduduk India menduduki urutan kedua negara-

    negara berpenduduk terbesar setelah RRC. Kini penduduk India telah melampauiangka 1 milyar. Secara garis besar penduduk India dibedakan menjadi empatkelompok, berikut ini.

  • Bab 1 Negara Berkembang dan Negara Maju 9

    1) Bangsa Hindu kulit putih, sebagian besar tinggal di daerah Dataran RendahHindustan, dan lembah-lembah sungai yang subur.

    2) Bangsa Dravida, berkulit hitam, merupakan penduduk asli India, tinggal diDataran Tinggi Dekkan.

    3) Bangsa Mongol, tinggal di Utara, yaitu di Dataran Tinggi Assam, Benggala,dan lereng Pegunungan Himalaya.

    4) Bangsa Munda, yang tinggal di daerah-daerah pegunungan denganperadaban yang masih sangat sederhana.

    Penduduk India mayoritas memelukagama Hindu (82,41%). Pemeluk agama lainantara lain Islam (11,67%), Kristen (2,32%),Sikh (1,99%), Buddha (0,77%), dan pemelukagama lain (0,43%).Kota suci agama Hinduadalah Benares dan Allahabad yang terletakdi daerah aliran Sungai Gangga. PeninggalanIslam yang terkenal adalah Taj Mahal yangterletak di kota Agra. Bangunan ini didirikanoleh Kaisar Syah Jehan dari Moghul. Kota suciagama Sikh adalah Amritsar. Di kota initerdapat kuil emas yang digunakan sebagaipusat peribadatan umat Sikh.

    Jumlah penduduk India yang sangat besar memicumunculnya berbagai permasalahan di bidang ke-pendudukan. Sebagian besar 72% penduduk Indiatinggal di pedesaan dengan kualitas penduduk yangtergolong rendah dan angka kemiskinan yang cukuptinggi. Rata-rata pendapatan perkapita penduduksebesar US$ 2.820. Angka harapan hidup 63 tahun.Kota-kota di India juga masih menunjukkan ciri-cirituanya. Tingkat urbanisasi cukup tinggi yang berdampakpada munculnya pemukiman-pemukiman kumuh yangterbuat dari kaleng, bambu, dan karung goni.

    c. PerekonomianPertumbuhan ekonomi India sesungguhnya cukup pesat. Sayangnya,

    pertumbuhan ekonomi tersebut kurang mampu mengimbangi laju pertumbuhanpendudukya. India merupakan negara agraris. Sekitar 75% penduduknya bekerjapada sektor pertanian. Setelah peristiwa kelaparan sekitar tahun 1960-an, Indiasegera bangkit dengan mencanangkan “Revolusi Hijau”. Budidaya padi dan gandumdipacu. Akibatnya saat ini India telah surplus beras, dan bahkan telah menjadinegara pengekspor beras. Punjab merupakan lembah yang menjadi lumbung padiIndia. Hasil-hasil pertanian lainnya adalah gandum, teh, yute, kopi, kapas, lada, dankaret.

    Tokoh-tokoh India yangterkenal antara lain: MahatmaGandi dan Jawaharlal Nehru.Tokoh-tokoh peraih Nobel jugacukup banyak, diantaranya:Rabindranath Tagore (1913),C.V. Raman (1930), HargobindKhorana (1968) Ibu Theresa(1979), dan SubramaniamChandrasekhar (1983).

    Sumber : Encarta Encyclopedia, 2006Gambar 1.Gambar 1.Gambar 1.Gambar 1.Gambar 1.44444 Taj Mahal di Kota Agra India.

  • IPS IX untuk SMP/MTs10

    2. MesirMesir merupakan salah satu negara tua di dunia yang juga masih tergolong

    negara berkembang. Peradabannya telah ditemukan sekitar 3000 tahun sebelummasehi. Negeri ini terkenal antara lain karena Sungai Nil-nya dan karenapeninggalan-peninggalan bersejarahnya berupa piramida, sphinx, dan obelisk.Profil SingkatProfil SingkatProfil SingkatProfil SingkatProfil Singkat

    Nama Negara : Republik Arab MesirLuas Wilayah : 1.001.449 km2Bentuk Pemerintahan : RepublikKepala Negara : Presiden

    Di sektor pertambangan, India memiliki cukup banyak kekayaan tambang.Berikut ini beberapa hasil tambang India.1) Batu bara dihasilkan di Lembah Sungai Damodar dan Dataran Tinggi Chota

    Nagpur.2) Bijih besi dihasilkan di bagian Timur Laut Semenanjung India, Goa, dan Misore.3) Minyak bumi dan gas alam dihasilkan di daerah Assam, lepas pantai

    Mumbay, dan Ahmadabad.4) Mika di Bihar.5) Tembaga dan Bauksit di Bihar dan Andra Pradesh.

    Di sektor perindustrian, kini India tumbuh menjadi salah satu negara industriterkemuka di dunia. Berikut ini jenis-jenis industri yang ada di India.

    1) Industri tekstil, yang dimulai sejaktahun 1851. Pusat industri terletakdi Bombay, Madras, dan Ahmad-abad.

    2) Industri yute (karung goni), pusat-nya di Calcutta. India merupakanpenghasil yute terbesar kedua didunia setelah Bangladesh.

    3) Industri besi baja, dipusatkan diJamshedpur. Hasilnya antara lainberupa lokomotif, mobil, bus,sepeda motor, dan pesawat terbang.

    4) Industri kimia, antara lain pupuk, semen, kertas, dan gula.5) Industri perfilman (Bollywood), berpusat di kota Mumbay (Bombay).

    Di sektor perdagangan, mitra utama India adalah Jepang, Inggris, Jerman,Amerika Serikat, dan Iran. Ekspor India antara lain teh, mesin tekstil, goni,tekstil, dan gula. Sedangkan impornya antara lain gandum, pupuk, besi-baja,minyak bumi, dan alat-alat transportasi. Pelabuhan yang sangat mendukungkegiatan perdagangan antara lain Mumbay, Calcutta, dan Madras.

    Sumber : Encarta Encyclopedia, 2006Gambar 1.5Gambar 1.5Gambar 1.5Gambar 1.5Gambar 1.5 Bombay adalah kota terbesar di India.

  • Bab 1 Negara Berkembang dan Negara Maju 11

    Kepala Pemerintahan : Perdana MenteriIbu kota : KairoMerdeka : 28 Februari 1922Lagu Kebangsaan : Na Ni An Be Au Tu Da To Samil Ma KamBahasa : Arab (bahasa resmi), Inggris, PrancisAgama Mayoritas : IslamJumlah Penduduk : 72.100.000 jiwa (tahun 2003)Mata Uang : Pound Mesir

    a. Keadaan AlamMesir terletak di antara 22°LU - 32°LU dan 24°BT - 38°BT. Secara geografis

    Mesir terletak di kawasan Afrika Utara, di sudut Timur Laut Benua Afrika.Berikut ini batas-batas wilayah negara Mesir.1) Sebelah Utara : Laut Tengah2) Sebelah Barat : negara Libia3) Sebelah Selatan : negara Sudan4) Sebelah Timur : Laut Merah dan Israel

    Secara astronomis, Mesir hanya memiliki sedikit wilayah beriklim tropis dibagian Selatan, sisanya adalah daerah beriklim subtropis. Secara fisis, iklim utamaMesir adalah iklim mediteran yang terletak di tepi Laut Tengah. Hujan turun padamusim dingin antara bulan November sampai April dan musim kemarau terjadipada bulan Mei -Oktober. Bagian tengah, Selatan, dan Barat beriklim gurun denganamplitudo suhu harian yang tinggi. Keadaan alam Mesir secara garis besar dibedakanmenjadi empat bagian.

    1) Semenanjung Sinai, terletak disebelah Timur Terusan Suez. Di siniterdapat pegunungan tandus denganpuncaknya di Jabel Katherine.Terusan Suez membentang dari kotaSuez ke Port Said, yang memper-pendek jarak dari Eropa ke Asiakarena terusan ini menghubungkanLaut Tengah dan Laut Merah.Terusan ini juga menjadi sumberdevisa negara Mesir.

    2) Gurun Barat (Gurun Libya), luasnyameliputi 68% wilayah Mesir yangterletak di Mesir bagian Barat yangberbatasan langsung dengan Libya.Di sini terdapat Depresi KontinentalQattara yang memiliki ketinggian137 m di bawah permukaan air laut.

    Sumber : Ensiklopedia Geografi Jilid 4, 2006Gambar 1.Gambar 1.Gambar 1.Gambar 1.Gambar 1.66666 Peta negara Mesir

    U

    TB

    S

  • IPS IX untuk SMP/MTs12

    3) Lembah dan Delta Sungai Nil, terletak di bagiantengah Mesir. Daerah ini merupakan satu-satuyadaerah yang subur akibat lumpur yang dibawaoleh Sungai Nil. Oleh karena itu Herodotusmenyebut Mesir sebagai Hadiah Sungai Nil.

    4) Gurun Timur (Gurun Arab), terletak di Mesirbagian Timur. Di sini terdapat pegunungan yangtandus terdiri atas batu pasir dan batu kapur,dengan puncaknya di Jabel Hamada.

    b. PendudukJumlah penduduk Mesir tahun 2003 sekitar 72.100.000 jiwa, dengan

    tingkat pertumbuhan 2,1% per tahun. Usia harapan hidup sekitar 68 tahun,dengan rata-rata pendapatan perkapita penduduk sebesar US$ 3.560.

    Penduduk yang tinggal di pedesaansekitar 57%. Lebih dari 90% pendudukMesir memeluk agama Islam, hanyasekitar 8% yang beragama Kristen.Bahasa resmi adalah bahasa Arab, tetapimereka juga berbahasa Inggris.

    Masyarakat Mesir dikenal mem-punyai kebudayaan yang tinggi sejakzaman purba. Hal ini dibuktikan denganditemukannya peninggalan-peninggalanbersejarah berupa piramida dan Sphinxdi Giza. Piramida yang terbesar dibangunbagi Cheops atau Khufu pada tahun 27sebelum Masehi. Piramida tersebut dijagaoleh Sphinx, yaitu bangunan patungberbadan singa berkepala manusia.Piramida adalah kuburan raja-raja MesirKuno.

    c. PerekonomianMesir tergolong masih agraris. Hasil-hasil pertanian utama adalah gandum,

    beras, gula tebu, minyak zaitun, dan kapas. Pertanian dibudidayakan di sekitarLembah Sungai Nil. Untuk meningkatkan produksi pertanian di daerah aliranSungai Nil dibangun tiga waduk utama, yaitu Aswan, Assyut, dan Kairo.

    Kegiatan industri juga berkembang baik, utamanya adalah industri tekstildengan bahan katun dan wol. Industri kimianya antara lain pupuk dan semen.Kota-kota industri utama adalah Kairo, Iskandariah, dan sekitar Terusan Suez.Kota Iskandariah terkenal dengan pabrik rokok Camelnya.

    Pariwisata juga menjadi salah satu andalan Mesir, karena negeri ini kayadengan peninggalan-peninggalan kuno, seperti piramida, Sphinx, obelisk, danhuruf hyroglyph.

    Sungai Nil terbentuk dari tigaanak sungai, yaitu SungaiAtbara, Sungai Nil Putih yangmengalir dari Danau Victoria diUganda dan Sungai Nil Biruyang berhulu dari DataranTinggi di Ethiopia.

    Sumber : Prism, Quarterly of Egyptian, 2000Gambar 1.Gambar 1.Gambar 1.Gambar 1.Gambar 1.77777 Benteng Rosetta, Museum Rosetta, Sphinxdi Giza, dan Piramida Giza.

  • Bab 1 Negara Berkembang dan Negara Maju 13

    Di sektor perdagangan, Mesir mengekspor kapas, padi, benang tenun, tekstil,dan rokok. Barang-barang yang diimpor antara lain mesin-mesin, batu bara, kayulapis, dan bahan-bahan minuman. Pelabuhan terbesar adalah Iskandariah.

    Pertambangan juga merupakan pilar ekonomi Mesir. Minyak bumi dihasilkandi daerah Qattarana dan El Alamien. Fosfat di daerah pantai Laut Merah, Mangandi pantai Barat Sinai, dan bijih besi dihasilkan di sebelah Timur Bendungan Aswan.Perekonomian Mesir berkembang pesat sejak dinasionalisasikannya Terusan Suez.Keberadaan Terusan Suez benar-benar menggelembungkan pendapatan nasionalMesir.

    Kebanyakan negara-negara maju mengandalkan sektor perdagangan,industri, dan jasa sebagai penopang perekonomiannya. Oleh karena itu negaramaju sering diidentikkan dengan negara industri. Hal ini sangat berbeda dengannegara berkembang yang mengandalkan perekonomiannya dari sektor agrarisdan ekstraktif yang sangat bergantung pada alam. Kebanyakan negara-negaramaju berada di Benua Eropa dan Amerika Utara. Negara-negara ini pada masalalu telah mengembangkan sistem perekonomian kapitalis yang berorientasipada pengembangan modal. Sebagian lainnya bahkan telah menjadi negaraimperialis yang menguasai banyak sekali daerah-daerah jajahan di Asia danAfrika, serta Amerika Latin, misalnya Inggris, Jerman, dan Belanda. Inggrisadalah salah satu negara dengan daerah jajahan terluas di dunia sebelummeletusnya Perang Dunia. Demikian luasnya daerah-daerah jajahan yangdikuasainya, sehingga berkembang semboyan “The sun never sets in the BritishEmpire”. Angkatan Lautnya juga terkenal sangat kuat, sehingga muncul slogan“Britania Rules The Waves”. Jerman juga merupakan negara yang telah cukuplama bangkit sebagai negara maju. Heroisme bangsa Jerman bahkan cenderungberlebihan, sehingga dalam sejarah negara ini pernah berkembang menjadi negarafasis bersama bangsa Italia dan Jepang.

    Kebanyakan negara-negara maju berada di belahan bumi Utara, olehkarena itu kelompok negara-negara maju sering dikenal sebagai “Negara-NegaraUtara”. Tetapi tidak semua negara di belahan bumi Utara adalah negara maju.Berikut ini ciri-ciri negara yang termasuk dalam kategori negara maju.

    1. Pertumbuhan Penduduk RendahNegara maju umumnya mempunyai pertumbuhan penduduk yang rendah,

    rata-rata hanya sekitar 0,1% per tahun, sehingga hasil-hasil produksi bisa ter-distribusikan pada penduduk secara lebih merata. Hal ini disebabkan percepatanpertumbuhan produksi di berbagai bidang lebih tinggi daripada percepatanpertumbuhan penduduknya.

    Negara MajuD.

  • IPS IX untuk SMP/MTs14

    2. Kegiatan Ekonomi Berbasis Perdagangan, Industri, dan JasaSalah satu keunggulan pengelolaan produksi di negara-negara maju adalah

    tingkat ketergantungan pada alam. Mereka mengandalkan pengembanganproduksinya pada sektor perdagangan, industri, dan jasa. Hal ini sangat berbedabila dibandingkan dengan yang dilakukan oleh negara-negara miskin dan berkembangyang masih tinggi tingkat ketergantungannya pada alam akibat pengembanganproduksi sektor agraris dan ekstraktif.

    3. Sebagian Besar Penduduk Tinggal di PerkotaanKemajuan suatu negara sangat erat kaitannya dengan pertumbuhan kota.

    Kota-kota secara otomatis akan tumbuh seiring dengan kemajuan pembangunanyang dicapai suatu negara. Di negara-negara maju rata-rata penduduk yang tinggaldi perkotaan sekitar 73%. Hal ini sangat berbeda dengan di negara berkembangyang hanya sekitar 40% penduduknya yang tinggal di perkotaan; masih di bawahrata-rata tingkat hunian penduduk dunia di perkotaan yang berkisar 46%.

    4. Angka Harapan Hidup TinggiAngka harapan hidup berkaitan erat dengan tingkat kesehatan penduduk.

    Semakin tinggi tingkat kesehatan penduduk, maka rata-rata usia pendudukjuga semakin tinggi. Di negara-negara maju rata-rata angka harapan hiduppenduduknya sekitar 72 tahun, jauh lebih tinggi jika dibandingkan dengannegara-negara berkembang yang rata-rata angka harapan hidupnya hanyaberkisar 63 tahun. Angka tersebut masih berada di bawah angka harapan hiduppenduduk dunia, yaitu 65 tahun.

    5. Pendapatan Nasional dan Pendapatan Perkapita TinggiPendapatan nasional memengaruhi tingkat pendapatan perkapita penduduk.

    Tetapi tidak secara otomatis penduduk negara yang memiliki pendapatannasional lebih tinggi akan memiliki tingkat pendapatan perkapita lebih tinggipula, karena masih dipengaruhi oleh jumlah penduduknya. Peningkatanpendapatan perkapita penduduk harus dilakukan secara bersamaan antarapeningkatan pendapatan nasional dengan pengendalian pertumbuhan penduduk.

    6. Tingkat Pendidikan Penduduk Rata-Rata TinggiTingkat pendidikan merupakan salah satu indikator penting kualitas penduduk

    suatu bangsa. Semakin tinggi rata-rata tingkat pendidikan penduduknya, makakualitas bangsa itu semakin tinggi. Oleh karena itu setiap bangsa, tidak terkecualiIndonesia terus memacu peningkatan pendidikan penduduknya, baik dari segiangka partisipasi maupun kualitasnya. Di negara-negara maju, selain angkapartisipasi belajar penduduknya tinggi juga memiliki sistem pendidikan yanglebih baik, sehingga seringkali menjadi bahan pembanding dan acuan bagipenerapan sistem pendidikan di negara-negara berkembang.

    7. Angka Kematian Bayi RendahAngka kematian bayi berhubungan dengan tingkat kesehatan penduduk,

    yang juga merupakan salah satu indikator kualitas penduduk suatu bangsa.

  • Bab 1 Negara Berkembang dan Negara Maju 15

    NoNoNoNoNo NegaraNegaraNegaraNegaraNegaraJumlahJumlahJumlahJumlahJumlah

    PendudukPendudukPendudukPendudukPenduduk(juta jiwa)(juta jiwa)(juta jiwa)(juta jiwa)(juta jiwa)

    Pertumbuh-Pertumbuh-Pertumbuh-Pertumbuh-Pertumbuh-an Pendudukan Pendudukan Pendudukan Pendudukan Penduduk

    ( % )( % )( % )( % )( % )

    UsiaUsiaUsiaUsiaUsiaHarapanHarapanHarapanHarapanHarapan

    HidupHidupHidupHidupHidup

    PendudukPendudukPendudukPendudukPendudukyang Tinggalyang Tinggalyang Tinggalyang Tinggalyang Tinggal

    di Kotadi Kotadi Kotadi Kotadi Kota

    PendapatanPendapatanPendapatanPendapatanPendapatanper Orangper Orangper Orangper Orangper Orang

    (US $)(US $)(US $)(US $)(US $)

    Angka kematian bayi dihitung berdasarkan jumlah bayi (di bawah 1 tahun)yang meninggal dari setiap 1.000 bayi yang lahir hidup. Tingginya tingkatkesehatan penduduk di negara-negara maju memiliki pengaruh terhadaprendahnya tingkat kematian bayi. Di negara-negara maju rata-rata tingkatkematian bayi adalah 8 jiwa per 1.000 penduduk per tahun. Angka ini sangatkecil bila dibandingkan dengan di negara berkembang yang berkisar pada angka61 jiwa per 1.000 penduduk per tahun, dan rata-rata di dunia sekitar 56 jiwaper 1.000 penduduk per tahun.

    Tabel 1.1 Tabel 1.1 Tabel 1.1 Tabel 1.1 Tabel 1.1 Gambaran Umum Beberapa Negara Di DuniaGambaran Umum Beberapa Negara Di DuniaGambaran Umum Beberapa Negara Di DuniaGambaran Umum Beberapa Negara Di DuniaGambaran Umum Beberapa Negara Di Dunia

    1. AS 291,5 0,6 77 79 34.2802. Arab Saudi 24,1 2,9 72 83 13.2903. Argentina 36,9 1,2 74 89 10.9804. Bangladesh 146,7 2,2 59 23 1.6005. Ekuador 12,6 2,1 71 61 2.9606. Etiopia 70,7 2,7 42 15 8007. India 1.068,6 1,7 63 28 2.8208. Indonesia 220,5 1,6 68 40 2.8309. Inggris 59,2 0,1 78 80 24.340

    10. Jepang 127,5 0,1 81 78 25.55011. Jerman 82,6 - 0,1 78 86 25.24012. Kamboja 12,6 1,8 56 16 1.79013. Kanada 31,6 0,3 79 79 26.53014. Mesir 72,1 2,1 68 43 3.56015. Nigeria 133,9 2,8 52 36 79016. RRC 1.288,7 0,6 71 39 3.95017. Spanyol 41,3 0,1 79 64 19.86018. Sudan 38,1 2,8 57 27 1.75019. Vietnam 80,8 1,3 72 25 2.07020. Yunani 11,0 - 0,1 78 59 17.520

    Sumber : Data Kependudukan Dunia, 2003

    Suatu negara yang semula masih dalam kategori negara terbelakang atau negaraberkembang dapat pula berubah menjadi negara maju dengan melakukan berbagaiupaya dan pembangunan di segala bidang. Berikut ini berbagai upaya yang dapatdilakukan suatu negara supaya dapat berkembang menjadi negara maju.1. Mengembangkan semangat kerja yang produktif, melalui disiplin tinggi,

    tanggung jawab, ketekunan, keuletan, dan kejujuran.2. Meningkatkan pendidikan dan keterampilan penduduk serta teknologi

    untuk meraih setiap peluang yang ada.3. Menggerakkan pembangunan di sektor industri, perdagangan, dan jasa,

    serta mengurangi ketergantungan pada sektor agraris dan ekstraktif.Beberapa negara yang dapat digolongkan negara maju antara lain adalah

    Prancis, Belanda, Jerman, Inggris, Italia, Australia, Amerika Serikat, Kanada, Jepang.

  • IPS IX untuk SMP/MTs16

    1. Amerika SerikatAmerika Serikat merupakan negara yang sangat terkenal. Kepopuleran

    negara ini meliputi berbagai bidang, mulai dari gedung-gedung pencakar langit,industri perfilman dengan “Hollywood”-nya, teknologi, sastra, dan sebagainya.Negara ini dikenal sebagai negara super power. Apalagi setelah Uni Soviethancur, Amerika Serikat seolah-olah menjadi “penguasa tunggal” di jagad ini.Negeri ini juga dikenal dengan sebutan “Negeri Paman Sam”.

    Contoh Negara-Negara MajuE.

    Sumber : Ensiklopedia Geografi Jilid 1, 2006Gambar 1.Gambar 1.Gambar 1.Gambar 1.Gambar 1.88888 Peta negara Amerika Serikat

    Profil SingkatProfil SingkatProfil SingkatProfil SingkatProfil Singkat

    Nama Negara : United States of America (USA)Luas Wilayah : 9.372.610 km2Bentuk Pemerintahan : Republik FederalKepala Negara : PresidenKepala Pemerintahan : PresidenIbukota : Washington DCMerdeka : 4 Juli 1776Lagu Kebangsaan : The Star Spangled Banner

    (Panji-panji yang bertaburan bintang)Bahasa : InggrisAgama Mayoritas : Protestan 56%, Katolik Roma 28%,

    Yahudi 2%, lain-lain 4%, ateis 10%.Jumlah Penduduk : 291.500.000 jiwa (tahun 2003)Mata Uang : Dollar (US$)

    U

    TB

    S

  • Bab 1 Negara Berkembang dan Negara Maju 17

    a. Keadaan AlamAmerika Serikat terletak di antara 24°LU - 49°LU dan 30°BB - 66 12 °BB.

    Secara geografis Amerika Serikat terletak di kawasan Amerika Utara bersamadengan negara Kanada, yang juga merupakan negara maju di dunia. WilayahAmerika Serikat terpisah menjadi tiga bagian, yaitu daratan Amerika Serikat,Alaska, dan Hawai.Berikut ini batas-batas wilayah daratan Amerika Serikat.1) Sebelah Utara : Kanada2) Sebelah Barat : Samudra Pasifik3) Sebelah Selatan : Meksiko dan Teluk Meksiko4) Sebelah Timur : Samudra Atlantik

    Secara astronomis, Amerika Serikat memiliki iklim subtropis di bagianSelatan, iklim sedang di bagian tengah, dan iklim dingin di bagian Utara. Secarafisis, iklim Amerika Serikat dapat dibedakan sebagai berikut.1) Karena wilayah daratannya yang sangat luas, maka Amerika Serikat

    memiliki iklim kontinental (iklim darat), terutama di bagian tengah. Akibatdari iklim ini, beberapa wilayah Amerika Serikat bersifat kering, misalnyadi Dataran Tinggi Kolorado dan Great Basin, serta central basin. Di tempattertentu bahkan beriklim gurun, misalnya di Gurun Mojave.

    2) Wilayah pantai Barat, di sepanjang jalur pantai Lautan Pasifik, dan wilayahsepanjang pantai Timur di Pantai Atlantik beriklim laut.

    3) Daerah bagian Selatan dan tengah California beriklim mediteran, dimanahujan jatuh pada musim dingin.Keadaan alam daratan Amerika Serikat dari Barat ke Timur bisa dibagi

    menjadi lima bagian.1) Dataran pantai Barat, yang ber-

    batasan langsung dengan SamudraPasifik, merupakan wilayah pantaiyang sempit.

    2) Di sebelah Timur dataran pantaiBarat membentang kompleksPegunungan Rocky yang cukuptinggi, sehingga menghalangi per-gerakan angin dari Samudra Pasifik.

    3) Di sebelah Timur kompleks Pe-gunungan Rocky merupakan daerahdataran yang cukup luas, yaitudaerah central plain dan great plain.Di wilayah ini mengalir sungai utama,yaitu Sungai Mississippi.

    4) Di bagian Timur wilayahnya berupa Pegunungan Alleghany dan Appala-chia yang relatif rendah.

    Sumber: Encarta Encyclopedia, 2006Gambar 1.9Gambar 1.9Gambar 1.9Gambar 1.9Gambar 1.9 Rocky mountain merupakan salah satu rangkaianpegunungan besar di Amerika Serikat.

  • IPS IX untuk SMP/MTs18

    5) Di ujung Timur wilayahnya berupa Dataran Pantai Atlantik yang relatifsubur. Daerah ini merupakan wilayah yang padat penduduk. Kota-kotatua awal kemunculannya juga dimulai dari wilayah ini.

    b. PendudukAmerika Serikat merupakan negara dengan keadaan penduduk yang amat

    heterogen. Hampir semua bangsa dengan semua kepercayaannya ada di negeriini. Oleh karena itu pertumbuhan penduduk Amerika Serikat tidak hanyadisebabkan faktor kelahiran dan kematian saja, tetapi pengaruh para imigranjuga sangat memengaruhi pertumbuhan penduduknya. Amerika Serikat adalahnegara dengan jumlah penduduk sekitar 291.500.000 jiwa pada tahun 2003,menempati peringkat ketiga diantara negara-negara dengan jumlah pendudukterbanyak. Meskipun demikian standar kesejahteraan penduduknya sangattinggi. Hal ini dapat dilihat dari pendapatan perkapita penduduknya yangmencapai 34.280 dolar Amerika Serikat. Wilayah Timur Amerika Serikat rata-rata memiliki kepadatan penduduk yang lebih tinggi dibandingkan dengan bagian-bagian wilayah lainnya.

    Penduduk asli Amerika Serikat adalah Indian. Selain itu juga terdapatpenduduk kulit putih, negro, maupun etnis-etnis lainnya. Di Alaska pendudukaslinya adalah bangsa Eskimo, Indian, dan Alleut.

    c. PerekonomianAmerika Serikat dapat dikatakan sebagai raksasa ekonomi dunia. Semua

    sektor perekonomian dapat dikembangkan secara maksimal. Hal ini disebabkankarena selain kaya akan sumber daya alam, Amerika Serikat juga memilikisumber daya manusia yang berkualitas. Bahan-bahan tambang untukkepentingan industri hampir semua terdapat di Amerika Serikat dengan jumlahyang cukup banyak. Bahan-bahan tambang tersebut antara lain tembaga, batubara, uranium, timah hitam, fosfat, minyak bumi, gas alam, bijih besi, seng,emas, bauksit, dan lain-lain. Tetapi meskipun demikian, Amerika Serikat tetapsaja masih mengimpor bahan-bahan tambang, mengingat kebutuhan bahantambang untuk industri juga cukup besar.

    Di sektor perindustrian, hampir semua jenis industri dikembangkan. Berikutini beberapa industri di Amerika Serikat.1) Industri besi baja, di Pittsburg, Chicago, Youngstown, Detroit, Toledo,

    Cleveland, Erie, Buffalo, Wheeling, dan Gary.2) Industri tembaga di Montana.3) Industri tekstil di Boston dan New York.4) Industri minyak bumi, di Texas dan Oklahoma.5) Industri mesin pertanian di Waterivo (Iowa)6) Industri film di Hollywood, Los Angeles.7) Industri tepung di Chicago, St. Paul, Minneapolis, dan New York.8) Industri pengalengan daging di Chicago.

  • Bab 1 Negara Berkembang dan Negara Maju 19

    Di sektor perdagangan, Amerika Serikat menjalin kerja sama dengan berbagainegara. Barang-barang yang diimpor terutama adalah bahan-bahan baku (bahanmentah) untuk industri serta bahan-bahan tambang. Sedangkan ekspornya antaralain berupa mesin-mesin, mobil, alat-alat elektronik, pesawat terbang, kapal, senjata,bahan-bahan kimia, obat-obatan, makanan dan minuman kaleng, dan seba-gainya.Merek-merek dagang dunia banyak yang diidentikkan dengan Amerika Serikat,misalnya Mc Donald, Kentucky Fried Chicken, California Fried Chicken, Microsoft,Coca cola, dan sebagainya.

    Pariwisata juga menjadi primadona perekonomian. Objek-objek wisata banyakditemukan di Amerika Serikat antara lain: Grand Canyon Colorado di Arizona,Yellowstone National Park yang terkenal karena geysernya, pemandangan-pemandangan alam di Jazirah Florida dan Jazirah California, Yosemite NationalPark dengan air terjun dan kayu raksasa (kayu mammout), Golden Gate Bridge diSan Francisco, objek-objek alamiah di Kepulauan Hawai, dan sebagainya.

    Meskipun Amerika Serikat tergolong negara maju, tetapi sektor pertanianmasih dikembangkan secara optimal dengan sistem ekstensifikasi, mekanisasi, danmonokultur. Satu jenis tanaman budidaya dikembangkan khusus di areal yang sangatluas, yang dikenal beberapa istilah seperti berikut ini.1) Wheat belt, yaitu kawasan penanaman gandum yang dikembangkan antara

    lain di Dataran Mississippi, Kansas, Oklahoma, Missouri, dan Kentucky.2) Corn belt, yaitu kawasan penanaman jagung, antara lain dikembangkan di

    sekitar Sungai Ohio, Dakota, Minnesota, dan Iowa.3) Cotton belt, yaitu kawasan penanaman kapas, antara lain dikembangkan di

    sekitar Teluk Meksiko, terutama di negara bagian Texas, Arizona, dan Caro-lina Selatan.

    4) Tobacco belt, yaitu kawasan penanaman tembakau, antara lain dikembangkandi Virginia, Kentucky, dan Kalifornia.

    2. JermanJerman merupakan salah satu contoh negara maju. Negeri ini dalam sejarah,

    yakni pasca Perang Dunia II pernah mengalami perpecahan. Satu bagian wilayahdengan bagian wilayah lainnya dipisahkan oleh tembok yang membelah kotaBerlin menjadi dua bagian, yaitu Berlin Barat dan Berlin Timur. Kini, Jermantelah mengalami unifikasi (penyatuan), dan terus menapak ke depan menujunegara maju yang disegani.Profil SingkatProfil SingkatProfil SingkatProfil SingkatProfil Singkat

    Nama Negara : Republik Federal JermanLuas Wilayah : 357.000 km2Bentuk Pemerintahan : Republik FederalKepala Negara : PresidenKepala Pemerintahan : KanselirIbukota : BerlinUnifikasi (Penyatuan): 3 Oktober 1990Lagu Kebangsaan : Einigkeid und Recht und Freiheit fur das Deutsche

  • IPS IX untuk SMP/MTs20

    Bahasa : JermanAgama Mayoritas : Protestan dan KatolikJumlah Penduduk : 82.600.000 jiwa (tahun 2003)Mata Uang : Deutsche Mark (DM)

    a. Keadaan AlamJerman terletak di antara 47°LU - 55°LU dan 6°BT - 15°BT. Secara

    geografis Jerman terletak di kawasan Eropa Barat.Berikut ini batas-batas wilayah Jerman.1) Sebelah Utara : Laut Utara, Denmark, Laut Baltik2) Sebelah Barat : Belanda, Belgia, Prancis3) Sebelah Selatan : Swiss dan Austria4) Sebelah Timur : Polandia dan Republik Ceko

    Secara astronomis, Jerman memiliki iklim sedang. Jerman terletak di zonaangin Barat beriklim sedang di antara Samudra Atlantik dan kawasan beriklimkontinental di Eropa bagian Timur. Perubahan suhu yang besar jarang terjadi.Ada empat musim dan hujan turun sepanjang tahun.Dari Utara ke Selatan Jerman terbagi atas lima kawasan topografis.1) Dataran rendah di kawasan Utara, yang ditandai oleh rangkaian danau

    dan bukit kecil berpasir dan bertanah lempung yang diselingi tegalan danrawa-rawa.

    2) Daerah ambang pegunungan, yang terletak di sebelah Selatan dataranrendah Utara. Di wilayah ini terdapat Dataran Tinggi Batu Tulis di sekitarSungai Rhein dan terdapat juga Pegunungan Harz yang berdiri bagaikanpulau di tengah daratan.

    3) Barisan gunung berjenjang di bagian Barat Daya Jerman. Daerah ini men-cakup Dataran Rendah Rhein hulu dan Dataran Schwaben-Franken.

    4) Kawasan kaki Pegunungan Alpen diJerman bagian Selatan yangmencakup Dataran Tinggi Schwaben-Bavaria dengan perbukitan dandanau-danau besar di sisi Selatan-nya, padang berbatu yang lebar,tanah berbukit di Bavaria Hilir, danLembah Sungai Donou.

    5) Kawasan Alpen Jerman, yangterbentang antara Danau Konstanzdan Berchtesgaden. Di daerah iniditemukan danau-danau yang indahmisalnya Konigssee dan tempat-tempat wisata yang indah misalnyaGarmisch-Partenkirchen.

    Sumber: Encarta Encyclopedia, 2006Gambar 1.1Gambar 1.1Gambar 1.1Gambar 1.1Gambar 1.100000 Sungai Rhein berfungsi sebagai pusat tran-sit perdagangan di Jerman.

  • Bab 1 Negara Berkembang dan Negara Maju 21

    b. PendudukJerman dihuni oleh sekitar 82,6 juta jiwa

    penduduk. Persebaran penduduk Jerman tidak merata.Konsentrasi penduduk umumnya terdapat di sekitaraliran Sungai Rhein dan Main, serta di daerah industriRhein-Neckar. Kepadatan penduduk di bagian BaratJerman lebih tinggi dibandingkan dengan bagian-bagianwilayah lainnya. Pertumbuhan penduduk Jermantergolong lambat, bahkan tahun 2003 pertumbuhan-nya –0,1%. Pasca PD II terjadi peningkatan jumlahpenduduk yang cukup tinggi akibat arus pendatangbaru masuk ke Jerman. Hampir 13 juta orang Jermanterusir atau melarikan diri dari bekas provinsi-provinsiJerman di sebelah Timur dan dari Eropa Timur. Sampaisaat rezim Jerman Timur membuat Tembok Berlinyang dijaga dengan ketat, arus pengungsian pendudukdari Jerman Timur ke Jerman Barat terus berlangsung.

    Kualitas penduduk Jerman tergolong baik, antara lain dapat dilihat dariusia harapan hidup mencapai 78 tahun, penduduk yang tinggal di perkotaan86%, dan pendapatan perkapita mencapai 25.240 dolar AS.

    c. PerekonomianIndustri merupakan tulang punggung perekonomian Jerman. Jenis-jenis

    industri utama yang dikembangkan antara lain: industri otomotif, industri mesindan instalasi pabrik, industri kimia, dan industri elektronik. Kota-kota industriantara lain Solingen (penghasil pisau dan gunting), Assen (penghasil mesin-mesinpertanian), Wuppertal (penghasil tekstil), Hannover (penghasil gula), Chemuits(penghasil tekstil dan logam), Leipzig (pusat pembuatan alat-alat optik), danBerlin (industri kimia, konveksi, dan barang-barang elektronik).

    Pertambangan juga menjadi penyokong utama kegiatan perindustrian. Barangtambang yang paling dibutuhkan adalah batu bara dan besi. Batu bara dihasilkandi daerah Sungai Ruhr, Sungai Saar, dan daerah Aachen. Daerah penambanganbijih besi di daerah Ruhr. Penambangan timah hitam di Pegunungan Harz danPegunungan Eifel.

    Jerman juga memerhatikan pengembangan sektor pertanian, denganpenggunaan teknologi modern untuk pembudidayaannya. Di daerah dataranrendah Jerman bagian Utara, yaitu di Lembah Sungai Salpater tanahnya subur.Di daerah Dataran Tinggi Bayern ditanam hop, yaitu bahan untuk membuatminuman bir yang terkenal di Eropa. Di berbagai tempat, antara lain di Bavariapertanian tidak lagi menggunakan bajak dan cangkul, tetapi menggunakanteknologi tinggi, antara lain penggunaan mesin penabur benih. Sistem inidinamakan Horsch (penanaman tanpa bajak). Penggunaannya digalakkankarena mengurangi tingkat erosi tanah, sehingga kesuburan tanah tetap terjaga.

    Negara Jerman merupakannegara berbentuk federal dengan16 negara bagian. Semua negarabagian memiliki parlemen sendiri-sendiri . Tiap negara bagian jugamemiliki konstitusi sendiri-sendiri,yang isinya tidak bertentangandengan konstitusi Jerman. Tujuanpenerapan sistem federal adalahuntuk menjaga keberagaman dankekhasan regional.

  • IPS IX untuk SMP/MTs22

    Sebagai negara industri maju, Jermanmenjalin perdagangan dengan berbagainegara. Pelabuhan Hamburg di LautUtara merupakan salah satu pelabuhanterbesar di dunia. Barang-barang eksporantara lain: mesin-mesin, mobil, kapal,bahan-bahan kimia, alat-alat optik,elektronik, dan perkakas rumah tangga.Sedangkan bahan-bahan impornyaantara lain minyak bumi, bahan-bahanmentah, dan bahan-bahan makanan.

    Sumber: Ilustrasi bag.setting penerbit, 2005Gambar 1.Gambar 1.Gambar 1.Gambar 1.Gambar 1.1111111111 Peta persebaran wilayah negara maju danberkembang.

    Kemajuan suatu bangsa dapat dilihat dari hasil-hasil pembangunan yangtelah dicapainya. Indikator keberhasilan pembangunan suatu bangsadapat dilihat dari beberapa aspek antara lain: peningkatan pendapatanperkapita, penurunan masyarakat miskin, penurunan ketimpanganpenerimaan pendapatan, penurunan kesenjangan hidup, penurunantingkat kematian bayi, penurunan angka buta huruf, dan penurunanpertumbuhan penduduk.

    RangkumanRangkumanRangkumanRangkumanRangkuman

    Keterangan:= negara-negara berkembang= negara-negara maju

    Tiap negara memiliki julukan sendiri-sendiri. Belanda dijuluki Negeri KincirAngin karena di daerah-daerah pantainya terdapat ribuan kincir angin yangdigunakan untuk tenaga pengeringan air laut. Saudi Arabia dijuluki NegeriPetro Dolar, karena sumber keuangan negara yang paling utama dari minyakbumi. Nah, Amerika Serikat dijuluki negeri Paman Sam. Coba carilah referensiatau rujukan, mengapa Amerika mendapat julukan negeri Paman Sam?

    TugasIndividu

    Salah satu faktor yang harus dikembangkan untuk menjadi negara majuadalah pengembangan sektor industri sebagai primadona dalam pembangunan.

    Berkaitan pernyataan di atas, bentuklah kelompok yang terdiri atas 3 -4 siswa. Diskusikan dengan kelompok kalian mengapa pengembangan industrimerupakan salah satu kunci untuk mencapai predikat sebagai negara maju.Apa saja manfaat atau keunggulan sektor industri dalam memacu pertumbuhansuatu negara?

    TugasKelompok

    U

    TB

    S

  • Bab 1 Negara Berkembang dan Negara Maju 23

    Negara yang sudah berhasil dalam pembangunan disebut negara maju,sedangkan negara yang sedang giat-giatnya membangun disebut negaraberkembang.Menurut Rostow, perkembangan masyarakat suatu bangsa terjadi melaluitahap-tahap:1. tahap masyarakat tradisional,2. tahap pra kondisi menuju tinggal landas,3. tahap tinggal landas,4. tahap gerak menuju kematangan,5. tahap konsumsi tinggi.Ciri-ciri negara berkembang, antara lain:1. tingkat kehidupan rendah,2. tingkat produktivitas rendah,3. tingkat pertumbuhan penduduk dan angka ketergantungan tinggi,4. ketergantungan pada sektor pertanian dan produksi primer, dan5. ketergantungan dalam hubungan internasional.Ciri-ciri negara maju, antara lain:1. pertumbuhan penduduk kecil;2. kegiatan ekonomi berbasis perdagangan, industri, dan jasa;3. sebagian besar penduduk tinggal di perkotaan;4. angka harapan hidup tinggi;5. pendapatan perkapita tinggi;6. tingkat pendidikan penduduk rata-rata tinggi; dan7. angka kematian bayi kecil.Kelompok negara-negara maju secara umum terletak di Benua Eropa,khususnya Eropa Barat dan kawasan Amerika Utara. Rata-rata merekaterletak di belahan bumi Utara, oleh karena itu mereka juga sering dijulukisebagai “Negara Utara”.Kelompok negara-negara berkembang secara umum menempati BenuaAfrika, Benua Asia, dan kawasan Amerika Selatan. Mereka pada umumnyaadalah negara-negara korban imperialisme di masa lalu. Kebanyakannegara berkembang menempati belahan bumi Selatan, sehingga merekajuga sering dijuluki sebagai “Negara Selatan”.

    Setiap negara berkembang selalu menginginkan negaranya dapattumbuh menjadi negara yang maju. Tak terkecuali negara kita, Indonesia.Keberhasilan pembangunan tidak mungkin hanya mengandalkan kinerjapemerintah. Segenap unsur masyarakat harus memberikan andilnya dalamproses pembangunan bangsa untuk memacu percepatan pembangunan disegala bidang.

    Beberapa bangsa telah menunjukkan keberhasilan pembangunannyameskipun usia mereka lebih muda dan bahkan kekayaan alamnya jauh dibawah negara kita, Indonesia. Kalau mereka bisa, kenapa kita tidak.

    RefleksiRefleksiRefleksi

    RefleksiRefleksi

  • IPS IX untuk SMP/MTs24

    A. Pilihlah jawaban yang paling tepat!1 .1 .1 .1 .1 . Contoh hasil pembangunan nonfisik

    adalah ….a. masjid c. jalan rayab. kedisiplinan d. jembatan

    2 .2 .2 .2 .2 . Secara umum pembangunan bertujuanuntuk meningkatkan ….a. pendidikan c. jumlah bangunanb. kesejahteraan d. pendapatan

    33333 ..... Benua yang tergolong paling terbelakangadalah ….a. Amerika c. Afrikab. Eropa d. Asia

    4 .4 .4 .4 .4 . Masalah utama negara yang sedangberkembang adalah ….a. sumber daya manusia rendahb. jumlah penduduk tinggic. sarana terbatasd. kekurangan sumber daya alam

    5 .5 .5 .5 .5 . Aktivitas penduduk negara maju padaumumnya didominasi oleh sektor ….a. pertanian c. peternakanb. pertambangan d. industri dan jasa

    6 .6 .6 .6 .6 . Berikut ini ciri-ciri negara berkembang,kecuali … .a. tingkat kehidupan yang rendahb. produktivitas rendahc. pertumbuhan penduduk tinggid. pendapatan perkapita tinggi

    7 .7 .7 .7 .7 . Salah satu faktor yang digunakan untukmenentukan negara berkembang ataunegara maju adalah … .a. historis c. politisb. geografis d. ekonomi

    8 .8 .8 .8 .8 . Berikut ini indikator keberhasilanpembangunan suatu negara, kecuali ….a. peningkatan pendapatan perkapitab. penurunan masyarakat miskinc. penurunan kesenjangan hidupd. produktivitas rendah

    9 .9 .9 .9 .9 . Penduduk asli Amerika Serikat adalah….a. Indian c. Eskimob. Yahudi d. Alleut

    1 0 .1 0 .1 0 .1 0 .1 0 . Masyarakat Mesir dikenal mempunyaikebudayaan yang tinggi sejak zamanpurba. Hal ini dibuktikan denganditemukannya ….a. harta karun peninggalan Firaunb. kesenian islami yang mempunyai

    peradaban tinggic. peninggalan bersejarah berupa

    piramida dan sphinxd. penduduknya telah mengenal ke-

    susastraan1 1 .1 1 .1 1 .1 1 .1 1 . Sumber daya yang erat kaitannya

    dengan pelaksanaan pembangunanadalah ….a. gagasan c. materialb. tenaga kerja d. teknologi

    1 2 .1 2 .1 2 .1 2 .1 2 . Faktor yang paling menentukan lajuperkembangan (kemajuan) suatu negaraadalah ….a. sumber daya alamb. kekayaan sumber energic. jumlah pendudukd. kualitas sumber daya manusia

    Soal-Soal LatihanSoal-Soal LatihanSoal-Soal LatihanSoal-Soal LatihanSoal-Soal Latihan

    Menyikapi hal itu, bangsa Indonesia harus mempunyai keinginan yang kuatuntuk berubah yang dibarengi dengan usaha-usaha nyata, bukan hanyaslogan-slogan semata. Bukankah negara kita adalah negara yang kaya akansumber daya alam? Potensi penduduk yang secara kuantitas telah memadai,secara bertahap perlu ditingkatkan kualitasnya, agar jumlah penduduk In-donesia yang jumlahnya menduduki urutan keempat terbesar di dunia tidaklagi menjadi beban pembangunan, tetapi menjadi subjek pembangunan.

  • Bab 1 Negara Berkembang dan Negara Maju 25

    11111 33333 ..... Sektor pembangunan yang diprediksimemiliki daya serap tenaga kerja palingbesar adalah ….a. pertanian c. perdaganganb. industri d. jasa

    1 4 .1 4 .1 4 .1 4 .1 4 . Pembangunan dilaksanakan secara terusmenerus karena ….a. kebutuhan manusia senantiasa terus

    berkembangb. jumlah penduduk terus bertambahc. kemajuan Iptek terus berkembangd. sumber daya alam terus berkurang

    11111 55555 ..... Untuk mengidentifikasi negara maju dannegara berkembang dapat dilihat dari ….a. jumlah penduduk negara tersebutb. jumlah tenaga kerja di negara tersebutc. tingkat partisipasi dalam program

    Keluarga Berencanad. hasil-hasil pembangunan yang telah

    dicapai1 61 61 61 61 6 ..... Perhatikan nama negara berikut ini!

    1) Italia 5) RRC2) Kanada 6) Belanda3) Mesir 7) Meksiko4) Malaysia 8) AustraliaDari daftar tersebut, yang dikategorikansebagai negara maju adalah nomor ….a. 1, 2, 4, dan 6 c. 2, 4, 6, dan 8b. 3, 5, 7, dan 8 d. 1, 2, 6, dan 8

    1 7 .1 7 .1 7 .1 7 .1 7 . Dari pernyataan-pernyataan berikut iniyang benar adalah ….a. sebagian besar negara maju berada

    di belahan bumi Utara

    b. sebagian besar negara maju beradadi belahan bumi Selatan

    c. di belahan bumi Selatan tidakterdapat negara maju

    d. jumlah negara maju di belahan bumiUtara dan Selatan berimbang

    11111 88888 ..... Apabila masyarakat suatu negara beradapada peralihan antara negara agraris dannegara industri, maka berarti negaratersebut berada pada tahap ….a. masyarakat tradisionalb. pra kondisi lepas landasc. tinggal landasd. gerak menuju kematangan

    11111 9 .9 .9 .9 .9 . Negara-negara berkembang nilai ekspor-nya tergantung dari ekspor produksiprimer yaitu ekspor barang-barangyang … .a. ditujukan untuk memenuhi kebu-

    tuhan primerb. diperoleh langsung dari alamc. bersumber dari pertambangan dan

    pertaniand. diperoleh dari hasil pengolahan tanah

    22222 0 .0 .0 .0 .0 . Negara-negara maju di dunia pada umum-nya berasal dari negara-negara yangpernah mengembangkan ….a. nasionalisme dan ateismeb. imperialisme dan kapitalismec. komunisme dan fasismed. sosialisme dan nasionalisme

    B. Jawablah dengan singkat dan benar!1 .1 .1 .1 .1 . Sebutkan empat contoh negara berkembang!2 .2 .2 .2 .2 . Sebutkan empat contoh negara maju!3 .3 .3 .3 .3 . Sebutkan ciri-ciri negara maju!4 .4 .4 .4 .4 . Sebutkan ciri-ciri negara berkembang!5 .5 .5 .5 .5 . Sebutkan indikator keberhasilan pembangunan suatu negara secara umum!6 .6 .6 .6 .6 . Jelaskan yang dimaksud istilah “kerja sama Selatan-Selatan”!7 .7 .7 .7 .7 . Jelaskan profil singkat negara Jerman!8 .8 .8 .8 .8 . Coba jelaskan keadaan perekonomian negara Amerika Serikat!9 .9 .9 .9 .9 . Jelaskan pernyataan berikut “masyarakat sebagai subjek sekaligus objek pembangunan”!

    1 0 .1 0 .1 0 .1 0 .1 0 . Apa saja upaya yang dilakukan negara berkembang supaya dapat menjadi negara maju?

  • IPS IX untuk SMP/MTs26

    BAB 2BAB 2BAB 2BAB 2BAB 2

    PERANG DUNIA II DANPERANG DUNIA II DANPERANG DUNIA II DANPERANG DUNIA II DANPERANG DUNIA II DANPENGPENGPENGPENGPENGARARARARARUHNYUHNYUHNYUHNYUHNYA TERHADA TERHADA TERHADA TERHADA TERHADAP INDONESIAAP INDONESIAAP INDONESIAAP INDONESIAAP INDONESIA(1939 – 1945)(1939 – 1945)(1939 – 1945)(1939 – 1945)(1939 – 1945)

    PPPPPeeeeeta Kta Kta Kta Kta Konseponseponseponseponsep

    KooperatifNonkooperatif

    Perang Dunia I

    Keterlibatan Jepang/Peristiwa Pearl Harbour

    Pendudukan Jepangdi Indonesia

    Perang Dunia II

    Sekutu menyerah kepadaJepang 7 Maret 1942

    Perlawanan/Perjuangan Kebijakan Jepang

    Penderitaan Rakyat

    Indonesia Merdeka

  • Bab 2 Perang Dunia II dan Pengaruhnya Terhadap Indonesia (1939 - 1945) 27

    Kalian tentu sering mendengar istilah Perang Teluk, Perang Dunia, PerangSalib, Perang Dingin, dan lain-lain. Tentu kalian membayangkan bahwa di setiapperang selalu ada pertempuran yang hebat, persenjataan yang lengkap, danyang mengerikan adalah jatuhnya korban manusia yang tidak berdosa. Perangmengakibatkan dampak yang besar bagi kehidupan di dunia. Kerugian hartabenda bahkan nyawa, kehilangan sanak saudara, dan krisis ekonomi dunia.Perang dapat terjadi karena keserakahan manusia itu sendiri.

    Sebagian besar negara-negara di dunia masih beranggapan bahwa perangmerupakan cara terakhir menyelesaikan konflik atau pertikaian. Anggapantersebut salah, karena perang bukan satu-satunya jalan untuk menyelesaikankonflik. Perang hanya akan menambah masalah, ketegangan, dan aksi balasdendam. Satu-satunya cara yang paling tepat untuk menyelesaikan konflikadalah dengan diplomasi atau perundingan-perundingan. Dengan diplomasi akantercapai kesepakatan bersama yang dapat diterima oleh kedua belah pihak.

    PERANG DUNIA II DANPENGARUHNYA TERHADAPINDONESIA (1939 - 1945)

    Sumber: Encarta Encyclopedia, 2006GambarGambarGambarGambarGambar 2.12.12.12.12.1 Serangan Jepang ke Pearl Harbour, Amerika Serikat pada tanggal7 Desember 1939.

    BAB2

    Pendahuluan

  • IPS IX untuk SMP/MTs28

    Timbulnya Perang Dunia II padadasarnya berkaitan erat denganPerang Dunia I. Perang Dunia Imembawa akibat yang sangatmerugikan bagi semua negara, baikyang terlibat perang maupun tidak.Semua negara mengalami krisisekonomi dan politik. Dalam kondisiperekonomian yang terpuruk, merekasegera sadar dan bangkit denganmenerapkan cara diktator sertamenganut paham ultranasionalisme,yaitu paham nasionalisme yangditerapkan secara berlebihan.

    Negara tersebut yaitu Jermandengan Libensraum, Italia dengan ItaliaIrredenta, dan Jepang dengan HakkoI Chiu. Mereka mengutamakankepentingan negara di atas kepentinganapapun, sehingga mereka merasaberhak untuk menguasai negara danbangsa lain demi meningkatkankesejahteraan negaranya.

    1. Lahirnya Negara-Negara FasisFasisme adalah suatu paham yang mengutamakan negara di atas segalanya/

    semua untuk negara. Jadi, negara fasis adalah negara yang menganut pahamabsolut (mutlak). Negara dijalankan secara diktator dan sistem ekonomi yangdipakai adalah ekonomi terpimpin. Negara-negara yang berpaham fasis setelahPerang Dunia I selesai adalah Jerman, Italia, dan Jepang.

    a. Fasis JermanMunculnya fasis di Jerman diawali dengan berdirinya Partai Buruh Jerman

    Deutcshe Arbeiter Partij di Münich, Jerman pada tahun 1919 oleh Adolf Hitler.Kemudian dalam perkembangannya, partai ini berganti nama menjadi NationalSozialistiche Deutsche Arbeiter Partij (NSDAP) yang kemudian terkenal dengansebutan Partai Nazi. Selain menganut fasisme, Partai Nazi juga menganutpandangan chauvinisme, yaitu menganggap dirinya lebih unggul dari ras lainnya.

    Berikut ini sebab-sebab umum munculnya paham fasis di Jerman.1) Kejayaan masa lampau, yang dibuktikan dengan adanya sejumlah ilmuwan

    yang berasal dari ras Nordik (Arya).

    Perang Dunia IIA.

    Sumber: Ensiklopedi Nasional Indonesia 2, 1989Gambar 2.2Gambar 2.2Gambar 2.2Gambar 2.2Gambar 2.2 Peta politik Asia sebelum Perang Dunia II.

  • Bab 2 Perang Dunia II dan Pengaruhnya Terhadap Indonesia (1939 - 1945) 29

    Selama Perang Dunia II (1939 -1945) lebih dari lima juta orangYahudi di Eropa dibantai olehpasukan Nazi Jerman. Peristiwapembantaian itu sering disebutsebagai "Holocoust".

    2) Kesulitan ekonomi.3) Lemahnya sistem pemerintahan.4) Kemenangan Partai Nazi dalam pemilu 1930.

    Pada tahun 1923 Hitler menulis auto-biografi yang berjudul Mein Kampf(perjuanganku) yang memuat ajarantentang keunggulan ras Arya dibandingkanras-ras lainnya. Selain itu, Mein Kampf jugamemuat konsep Libensraum (ruang untukhidup yang lebih luas) yaitu gagasanperluasan wilayah Jerman melalui perang.

    Pada 30 Januari 1933 Hitler diangkatsebagai konselir Jerman. Selama menjabatsebagai konselir, Hitler bercita-cita me-wujudkan kembali kejayaan Jerman. Salahsatu upaya yang dilakukan Hitler adalahmengangkat dirinya sebagai fuhrer(pemimpin) dan memperkuat kedudukanpartai Nazi.

    Berikut ini beberapa tindakan yang dilakukanHitler untuk mewujudkan kejayaan Jerman.1) Membangun angkatan perang yang kuat.2) Membangun industri secara besar-besaran untuk

    mengatasi pengangguran, dengan pembangunanempat tahun I (1934 – 1937) dan II (1937 – 1940).

    3) Memperkuat dukungan rakyat terhadap Nazi dan menjadikan Partai Nazisebagai partai tunggal dalam pemerintahan.

    4) Mengobarkan semangat anti Yahudi dengan membunuh dan mengusir orang-orang Yahudi.

    5) Menolak Perjanjian Versailles dengan tidak mau membayar kerugian perang.6) Membentuk polisi rahasia Gestapo untuk menindas lawan politik Nazi.

    Keberhasilan dan tumbuhnya rasa percaya diri Jerman menyebabkan Jermanmelakukan ekspansi untuk memperluas wilayah negaranya. Nazi Jerman dibawah Hitler menerapkan politik Libensraum, yaitu politik mencari daerah ruanghidup yang lebih luas.

    Misalnya, ketika Jerman menduduki Austria (1938), Jerman juga menuntutSudentenland di Cekoslovakia yang dikuasai Inggris untuk menjadi wilayahjajahannya. Selain itu untuk mencegah aksi internasional, di arah Timur Hitlermenandatangani Pakta NonAgresi dengan Rusia (Molotov Ribbentrop Fact).Selanjutnya, pada tanggal 1 September 1939 Jerman menyerbu Polandia. Melihatgerakan yang dilakukan Jerman tersebut, Inggris dan Prancis menyatakan perangterhadap Jerman.

    Sumber: Encarta Encyclopedia, 2006Gambar 2.3 Gambar 2.3 Gambar 2.3 Gambar 2.3 Gambar 2.3 Adolf Hitler seorang diktator yangmenerapkan politik Libensraum penyebab pembantai-an berjuta-juta orang Yahudi.

  • IPS IX untuk SMP/MTs30

    b. Fasis ItaliaFasisme di Italia muncul di bawah ke-

    pemimpinan Benito Mussolini. Pada tahun 1919, iamendirikan Fascis Italiani di Combattimento, yaitupartai Fascis yang revolusioner. Pada tahun 1922,partai Fascis berhasil memenangkan pemilu.Akhirnya, Benito Mussolini dilantik menjadiPerdana Menteri oleh Raja Victor Immanuel III.Namun dalam perkembangannya, Mussolinimemaksa Raja Victor Immanuel III untukmeletakkan tahta kerajaannya dan menyerah-kannya kepada Mussolini. Ia mengukuhkandirinya sebagai Il Duce (sang pemimpin).

    Mussolini juga mengembangkan paham chauvinisme dan mengumandangkanbahwa Italia adalah pewaris kejayaan Romawi, sehingga ia ingin menguasainegara-negara yang dulu menjadi bagian dari Kekaisaran Romawi.

    Berikut ini hal-hal yang dilakukan Mussolini untuk mencapai kejayaan Italia.1) Memaksa Raja Victor Immanuel III untuk menyerahkan kekuasaan

    kepadanya.2) Semangat Italia Irredenta melandasi penyatuan bangsa Italia.3) Memperkuat angkatan perang.4) Menguasai seluruh Laut Tengah sebagai Mare Nostrum atau Laut Kita.5) Menduduki Ethiopia (Abbessinia) dan Albania.

    Dengan gerakan yang dilakukan Mussolini tersebut, Italia menjadi kuatditambah lagi Italia bersekutu dengan Jerman.

    c. Fasis Militer JepangFasisme militer Jepang dikembangkan

    oleh Perdana Menteri Hideki Tojo pada masapemerintahan Kaisar Hirohito (1912 - 1989).Pada masa ini, Jepang mengalami kemajuanpesat dalam bidang perdagangan, industri, danmiliter. Bangsa Jepang menganggap dirinyaketurunan Dewa Matahari (AmaterasuOmikami) dan menganggap bangsa lain lebihrendah. Berpedoman hal itu, Jepang me-lancarkan politik ekspansi ke negara-negaradi kawasan Asia Pasifik. Dalam melancarkanpolitik ekspansinya, Kaisar Hirohito melaku-kan usaha-usaha berikut ini.

    1) Memodernisasi angkatan perang.2) Mengagungkan semangat bushido.3) Mengenalkan ajaran Shinto Hakko I Chiu, yaitu dunia sebagai satu keluarga

    yang dipimpin oleh Jepang.

    Sumber: Encarta Encyclopedia, 2006Gambar 2.5Gambar 2.5Gambar 2.5Gambar 2.5Gambar 2.5 Perdana Menteri Hideki Tojo danKaisar Hirohito.

    Sumber: Encarta Encyclopedia, 2006Gambar 2.4 Benito Mussolini merupakantokoh fasis Italia yang bersekutu denganJerman.

  • Bab 2 Perang Dunia II dan Pengaruhnya Terhadap Indonesia (1939 - 1945) 31

    4) Menyingkirkan tokoh-tokoh politik yang antimiliter.5) Mempropagandakan semboyan Nippon 3A.6) Memperluas wilayah kekuasaannya ke negara-negara terdekat, seperti

    Korea, Manchuria, dan Cina.Alasan Jepang menjadi negara imperialisme, antara lain:1) majunya perindustrian dan perdagangan,2) kurangnya bahan baku untuk perindustrian, dan3) perlunya daerah pemasaran hasil industri.

    2. Sebab-Sebab Perang Dunia IIPerang Dunia II terjadi pada tahun 1939 - 1945, sebagai lanjutan dari Perang

    Dunia I. Perang ini jauh lebih mengerikan dibandingkan dengan Perang Dunia I.Perang Dunia II wilayahnya jauh lebih luas, hampir semua negara terlibat dalamperang besar ini. Meletusnya Perang Dunia II dilatarbelakangi oleh beberapahal yang dapat digolongkan menjadi dua, yaitu sebab-sebab umum dan sebab-sebab khusus.

    a. Sebab-Sebab UmumBerikut ini adalah sebab-sebab umum terjadinya Perang Dunia II.

    1) Adanya politik Revanche of Idea Jerman, yaitu politik balas dendam ataskekalahan pada Perang Dunia I.

    2) Politik mencari kawan yang menimbulkan blok-blok antarnegara.3) Adanya perlombaan senjata antarnegara untuk memperkuat diri.4) Timbulnya paham yang saling bertentangan, yaitu paham fasis, liberalis,

    dan komunis.5) Timbulnya perluasan wilayah (ekspansi) di bidang ekonomi, Libensraum

    (Jerman), Irredenta (Italia), dan Hakko I Chiu (Jepang).6) Kegagalan LBB dalam usaha menciptakan perdamaian dunia.

    b. Sebab-Sebab KhususSebab khusus Perang Dunia II adalah serangan

    Jerman terhadap Kota Danzig (sekarang bernamaGdanks) yang terletak di negara Polandia, di tepiLaut Baltik. Serangan Jerman terhadap kota Danzigdilakukan pada tanggal 1 September 1939 yangmenggunakan taktik serangan kilat (blitzkrieg) dankendaraan lapis baja dengan pengeboman yangefektif. Polandia tidak tinggal diam, sehinggapecahlah perang antara Jerman melawan Polandia.Pada tanggal 3 September 1939 Prancis dan Inggrismembela Polandia dengan mengumumkan perangkepada Jerman, sehingga perang pun cepat menjalardi kawasan Eropa.

    Sumber: Encarta Encyclopedia, 2006Gambar 2.Gambar 2.Gambar 2.Gambar 2.Gambar 2.66666 Serangan blitzkrieg pada tanggal1 September 1939 oleh Jerman, menargetkanjawatan kereta api Tczew, Polandia.

  • IPS IX untuk SMP/MTs32

    Sementara itu, pada tanggal 7Desember 1941 Jepang menyerangPangkalan Angkatan Laut AmerikaSerikat di Pearl Harbour, Hawai dengantujuan keinginan Jepang untuk menguasaiAsia. Pada tanggal 11 Desember 1941Jerman dan Italia yang merupakansekutu Jepang mengumumkan perangkepada Amerika Serikat.

    3. Pihak-Pihak yang Terlibat dalam Perang Dunia IIBerikut ini negara-negara yang terlibat dalam Perang Dunia II.

    a. Blok Sentral, yaitu Jerman, Italia, Jepang, Austria, Rumania, dan Finlandia.b. Blok Sekutu, yaitu Inggris, Prancis, Rusia, Amerika Serikat, RRC, Austria,

    Polandia, dan beberapa negara kecil lainnya.Dalam Perang Dunia II terdapat beberapa medan pertempuran berikut ini.

    a. Medan Pertempuran Eropa BaratMedan pertempuran Eropa Barat dimulai dengan serangan kilat Jerman

    menyerbu Denmark, Norwegia, Belgia, Belanda, dan Luxemburg. Jerman terusmelanjutkan serbuan ke Prancis dan berhasil menguasai setengah daerah Prancis.Namun usaha untuk menyerbu Inggris gagal, karena pertahanan Inggris di bawahPerdana Menteri Winston Churchil lebih unggul.

    b. Medan Pertempuran Eropa TimurMedan ini dimulai dari serangan Jerman ke Polandia

    hingga mendudukinya, kemudian ke Rumania, Hongaria,Bulgaria, dan Yugoslavia ditarik ke dalam Blok Jerman.Namun, Yugoslavia di bawah Joseph Bros Tito mengadakanperlawanan gerilya yang menyulitkan kedudukan Jerman.Perhatian Jerman kemudian beralih ke Rusia tanpamenghiraukan perjanjian perdamaian yang telah disepakatibersama. Tetapi dengan bantuan senjata dari AS, akhirnyaRusia lebih unggul dan dapat mendesak Jerman.

    c. Medan Pertempuran Eropa Selatan Sampai Afrika UtaraMedan pertempuran Eropa Selatan - Afrika Utara dimulai dari serangan

    dari Blok Sentral yang ingin menguasai Mesir. Namun serangan itu dapatdigagalkan oleh pasukan Inggris dan Italia berhasil dikalahkan. Kekalahan Italiaini dipercepat dengan mendaratnya tentara AS di Maroko.

    Sumber: Encarta Encyclopedia, 2006Gambar 2.7Gambar 2.7Gambar 2.7Gambar 2.7Gambar 2.7 Serangan Jepang ke Pearl Harbour,pangkalan Angkatan Laut Amerika Serikat.

    Sumber: Encarta Encyclopedia, 2006Gambar Gambar Gambar Gambar Gambar 2.82.82.82.82.8 Joseph Bros Tito.

  • Bab 2 Perang Dunia II dan Pengaruhnya Terhadap Indonesia (1939 - 1945) 33

    d. Medan