Pengguna internet Dunia & Asia

Post on 20-Jun-2015

768 views 5 download

description

tentang pengguna internet terbanyak dunia dan asia. Semoga ngerti! Tugas TIK :) maap kalo di slide share jadi ancur sepertinya hahaha mungkin tak ada yang ngerti PLEASE download dulu supaya makin oke (y) by: ADH

Transcript of Pengguna internet Dunia & Asia

PENGGUNA INTERNET DUNIA & ASIA

Arini Dina Hanifa

IX SMPIT RPI

Pengertian InternetYang melihat ini mestinya tau internet itu apa. Kalau belum tau itu kebangetan!!

Yang belum tau, ini dia…

• Internet (kependekan dari interconnection-networking) adalah seluruh jaringan Komputer yang saling terhubung menggunakan standar sistem global Transmission Control Protocol/Protocol Suite (TCP/IP) sebagai protokol pertukaran paket (packet switching communication protocol) untuk melayani miliaran pengguna di seluruh dunia.

Ribet? Ke sebelah yuk..

Pengertian Internet

Untuk ringkasnya, Internet adalah komputer-komputer yang saling terhubung untuk bertukar data di seluruh dunia.

Ngerti kan? Kita lanjut ke pengguna internet di dunia.

Pengguna Internet di Dunia

Perhatikan diagram berikut!

Belum jelas?

Lihat sebelah

Pengguna Internet di Dunia• Dari diagram tadi, kita ketahui benua dengan jumlah

pengguna internet terbanyak adalah ASIA dengan presentase 44,8% dari seluruh dunia.

• Dilanjutkan dengan Eropa (21,5%), Amerika Utara (11,4%), Amerika Latin/Karibia (10,4%), Afrika (7,0%), Timur Tengah (3,7%), dan Oseania/Australia (1,0%).

• Kali ini kita akan membahas 10 Negara dengan jumlah pengguna terbanyak di DUNIA. Tanah Air kita termasuk lho… *spoiler* .Cekidot!

LANJUT!

1. ChinaDengan penduduk berjumlah kurang lebih 1,343,239,923 jiwa,

ada 538 juta pengguna internet di negara itu. Pengguna internet di China mencapai 22,4% dari total populasi internet dunia.

• Populasi: 1,343,239,923 jiwa.• Pengguna internet: 538,000,000 jiwa.• Percentage of World Internet User: 22,4 persen.

2. Amerika SerikatTidak heran apabila Amerika Serikat menduduki peringkat dua

sebagai pengguna internet terbesar di dunia. Sebut saja, Google, Apple sampai Facebook yang memiliki jutaan pengguna ada di negara ini.

• Populasi: 313,847,465 jiwa.• Pengguna internet: 245,203,319 jiwa. • Percentage of World Internet User: 10.2 persen.

3. IndiaNegara satu ini boleh dibilang negara di Asia dengan populasi

terbesar ke-2 di dunia. Dengan jumlah penduduk yang sangat besar tersebut, India memiliki pengguna internet sebesar 5,7% dari total populasi internet dunia.

• Populasi: 1,205,073,612 jiwa.• Pengguna internet: 137,000,000 jiwa. • Percentage of World Internet User: 5,7 persen.

4. JepangJepang menduduki peringkat ke-4 sebagai pengguna internet

terbesar dunia selama tahun 2012 .Tidak hanya itu saja, karena Jepang merupakan 'negara hi-tech' secara otomatis penggunaan internet juga tinggi.

• Populasi: 127,368,088 jiwa. • Pengguna internet: 101,228,736 jiwa.• Percentage of World Internet User: 4.2 persen.

5. BrasilDi negara ini pengguna internetnya mencapai 87 juta lebih.

Penggunaan internet yang tinggi tersebut salah satunya disebabkan oleh kemajuan teknologi di Brasil.

• Populasi: 193,946,886 jiwa.• Pengguna internet: 87,276,099 jiwa. • Percentage of World Internet User: 3.6 persen

6. RusiaSelain China, Rusia juga memiliki luas wilayah yang sangat

besar. Pengguna internet di negara ini mencapai hampir 68 juta jiwa. Bahkan dapat dibilang, 1/2 dari total masyarakat di Rusia adalah pengguna internet.

• Populasi: 142,517,670 jiwa.• Pengguna internet: 67,982,547 jiwa. • Percentage of World Internet User: 2.8 persen

7. JermanJerman adalah salah satu negara terkuat di daratan Eropa.

Jermanmemiliki 67 juta pengguna internet aktif dan pasif. Penetrasi teknologi yang tinggi membuat ketergantungan akan internet juga tinggi.

• Populasi: 81,305,856 jiwa.• Pengguna internet: 67,483,860 jiwa. • Percentage of World Internet User: 2.8 persen

8. IndonesiaMenurut Fraakz.com, Indonesia adalah salah satu negara

berkembang yang sangat potensial di Asia. Negara ini memiliki 55 juta pengguna internet atau sekitar 22,1 persen dari total populasi internetdunia.

• Populasi: 248,645,008 jiwa.• Pengguna internet: 55,000,000 jiwa. • Percentage of World Internet User: 2.3 persen.

9. InggrisNegara ini menduduki peringkat ke-9 sebagai negara yang

masyarakatnya menjadi pengakses internet terbesar dunia. Selain terkenal denganolahraganya, Inggris juga memiliki infrastruktur IT serta koneksitas internet terbaik.

• Populasi: 63,047,162 jiwa.• Pengguna internet: 52,731,209 jiwa. • Percentage of World Internet User: 2.2 persen.

10. PrancisNegara yang ada di Eropa ini memiliki pengguna internet

sebesar 52 juta jiwa atau sekitar 2,2% dari total populasi internet dunia.

• Populasi: 65,630,692 jiwa.• Pengguna internet: 52,228,905 jiwa. • Percentage of World Internet User: 2.2 persen.

• From https://www.facebook.com/ceritamisteri• Source: internetworldstats.com

Pengguna Internet AsiaBarusan kita saksikan *eh* 10 Negara dengan jumlah

pengguna Internet terbanyak di dunia. Kali ini 10 Negara dengan jumlah pengguna internet terbanyak di Asia.

Tentunya negara-negara Asia yang di peringkat 10 besar tadi ada juga… Jangan bosan ya. Bangga dong Indonesia masuk dua kali! (?)

Lanjutkan..! LANJUT!

1. ChinaLagi-lagi kita bersua dengan China. posisi pertama pengguna

internet terbesar di Asia ditempati oleh salah satu tujuan pasar dunia saat ini yaitu China, negara dengan jumlah penduduk nomor 1 dunia ini sangat wajar bila menjadi pengguna internet terbesar di dunia ditambah lagi kemampuan ekonomi rakyat China sudah terbilang memadai, pengguna internet di china saat ini berjumlah 538 juta atau 40% dari total jumlah penduduk China saat ini

2. Indiadi posisi kedua dengan predikat sebagai negara dengan

pengguna internet terbesar kedua di Asia adalah INDIA dengan jumlah pengguna internet mencapai 137 juta atau 11% dari total penduduk India saat ini.

3. Jepangsedangkan di posisi 3 di tempati oleh Negara Matahari Terbit

Jepang dengan jumlah pengguna internet saat ini mencapai 101 juta atau 79.5% dari total penduduk Jepang saat ini, wajar Jepang mempunyai presentasi yang tinggi dalam mengakses internet karena Negeri Samurai ini sudah termasuk negara maju.

4. Indonesiadan di posisi 4 sebagai pengguna internet terbesar di asia

adalah negara INDONESIA dengan jumlah pengakses internet saat ini 55juta atau 22% dari total jumlah penduduk Indonesia, berarti masih ada 78% warga Indonesia yang belum mengenal internet di kehidupannya, sungguh menyedihkan :’(

5. Korea Selatandi posisi ke 5 adalah Korea Selatan dengan jumlah pengguna

mencapai 40 juta atau 80% dari total penduduk Korsel, negara maju identik dengan pengguna internet yang besar, berarti di Korea Selatan hanya tinggal 20% orang yang belum mengenal yang namanya internet sedangkan di Indonesia masih ada 78% yang masih buta dengan internet. Wuuhh :v

6. Filipinadi posisi ke 6 ada negara Filipina dengan pengguna internet

mencapai 33 juta atau 32 % dari total jumlah penduduk Filipina saat ini.

7. Vietnamdi posisi ke 7 pengguna internet di Asia adalah Vietnam

dengan pengguna internet mencapai 31 juta atau 33%  dari total jumlah penduduk, pengguna internet di Vietnam saat ini.

8. Pakistandi posisi ke 8 ada Pakistan dengan pengguna internet

mencapai 29 juta atau hanya 15% dari total jumlah penduduk Pakistan saat ini

9. Thailandkemudian di posisi ke 9 sebagai pengguna internet terbesar di

asia adalah Negeri Gajah Putih atau Thailand dengan pengguna internet mencapai 20 juta atau 30% dari jumlah penduduk di Thailand saat ini

10. Malaysiadan posisi terakhir atau posisi ke 10 besar dengan jumlah

pengguna internet terbesar di Asia adalah negara tetangga Indonesia yaitu Malaysia, Negeri Jiran ini mempunyai pengguna internet mencapai 17 juta atau 60% dari total penduduk Malaysia sudah mengenal dengan yang namanya internet. waahh bagus ya Malaysia. 60% dari penduduknya sudah mengenal dan menjadi pengguna internet, berarti hanya 40% warga Malaysia yang belum mengenal internet. :’(

Pengguna Internet di Asia

Itulah barusan negara-negara yang penduduknya hobi internetan. Tapi kalau dilihat-lihat, presentase pengguna internet di Indonesia cuma sedikit ya? Ayo berantas buta internet di Indonesia! #eh

Jadi…

Sekian pembahasan pengguna internet dunia kali ini. Mohon maaf karena agak garing ya latarnya :/ mungkin yang bikin lagi mentok pikirannya. Wokeh! Wassalaam (y)

Mohon maaf jika ada (banyak) kesalahan, aku juga manusia tidak seperti perkataan beberapa temanku (?)

Tidak ada yang sempurna, tapi presentasi ini memang kacau

9-11 Agustus 2014

Source :

http://id.wikipedia.orgInternetworldstats.com

http://itupedia.blogspot.com(2012)

ADH(‘)<2014

BY: Arini Dina Hanifa