Interferon.pdf

Post on 25-Sep-2015

8 views 3 download

Transcript of Interferon.pdf

  • Interferon

    Strukur molekul interferon alfa manusia.

    Interferon adalah hormon berbentuk sitokina berupaprotein berjenis glikoprotein yang disekresi oleh selvertebrata karena akibat rangsangan biologis, sepertivirus, bakteri, protozoa, mycoplasma, mitogen, dan se-nyawa lainnya.[1] Sejarah penemuan interferon dimu-lai pada tahun 1954 ketika Nagano dan Kojima mene-mukannya pada virus di kelinci.[1] Tiga tahun kemudi-an Isaacs dan Lindenmann berhasil mengisolasi molekulyang serupa dari sel ayam dan molekul tersebut disebutinterferon.[1]

    1 JenisTerdapat tiga kelas interferon yaitu, alfa, beta, dangamma.[2]

    Interferon- dihasilkan oleh leukosit dan ber-peran sebagai molekul anti-viral.[2] Penggunaaninterferon- untuk perawatan penderita hepatitis Bdan hepatitis C dapat menginduksi hipotiroidismeatau hipertiroidisme, tiroiditis[3] maupun disfung-si kelenjar tiroid.[4] IFN- memiliki efek anti-proliferatif dan anti-brosis pada sel mesenkimal.[5]

    Interferon- dihasilkan oleh broblas dan dapatbekerja pada hampir semua sel di dalam tubuhmanusia.[2]

    Interferon- dihasilkan oleh limfosit sel T pemban-tu dan hanya bekerja pada sel-sel tertentu, seperti

    makrofaga, sel endotelial, broblas, sel T sitotoksik,dan limfosit B.[2]

    2 FungsiInterferon, terutama alfa dan beta memiliki peranan pen-ting dalam pertahanan terhadap infeksi virus. Senyawainterferon adalah bagian dari sistem imun non-spesikdan senyawa tersebut akan terinduksi pada tahap awal in-feksi virus, sebelum sistem imun spesikmerespon infek-si tersebut. Pada saat rangsangan atau stimulus biologisterjadi, sel yang memproduksi interferon akan mengelu-arkannya ke lingkungan sehingga interferon dapat beri-katan dengan reseptor sel target dan menginduksi transk-ripsi dari 20-30 gen pada sel target. Hal ini menghasilkankeadaaan anti-virus pada sel target. Aktivasi protein in-terferon terkadang dapat menimbulkan kematian sel yangdapat mencegah infeksi lebih lanjut pada sel.[6]

    3 Terapi InterferonInterferon- dan - telah digunakan untuk penyem-buhan berbagai infeksi virus, salah satunya adalah be-berapa hepatitis C dan B tertentu yang bersifat kro-nis serta akut dapat menggunakan interferon-. Se-mentara itu, interferon- yang berperan dalam aktivasimakrofag, digunakan dalam penyembuhan kusta lepro-matosa, toksoplasmosis, dan leisymaniasis. Efek anti-proliferasi yang dimiliki interferon juga menyebabkansenyawa ini dapat digunakan untuk mengatasi tumor se-perti melanoma dan Sarkoma Kaposi. [6]

    Penggunaan interferon pengobatan memang dibatasi ka-rena adanya efek samping berupa demam, malaise, kele-lahan, dan nyeri otot. Selain itu, interferon juga bersifattoksik atau beracun terhadap hati, ginjal, sumsum tulang,dan jantung.[7]

    4 Referensi[1] (Inggris) P. KONTSEK, E. KONTSEKOV (1997).

    FORTY YEARS OF INTERFERON. Acta virologica41: 349353. Diakses 15 Juni 2010.

    [2] (Inggris) Larry W. Moreland (2004). Rheumatology andimmunology therapy: A to Z essentials. Springer. ISBN978-3-540-20625-5.Page.473-476

    1

  • 2 4 REFERENSI

    [3] (Inggris) Autoimmunity and thyroid function in patien-ts with chronic active hepatitis treated with recombinantinterferon alpha-2a.. Istituti di Scienze Endocrine, Medici-na Interna-Malattie Infettive-Immunopatologia; Preziati D,La Rosa L, Covini G, Marcelli R, Rescalli S, Persani L, DelNinno E, Meroni PL, Colombo M, Beck-Peccoz P. Diakses2010-08-01.

    [4] (Inggris) Autoimmune thyroid dysfunction induced byinterferon-alpha treatment for chronic hepatitis C: scre-ening and monitoring recommendations.. Department ofInternal Medicine, Maine Medical Center; Ward DL, Bing-You RG. Diakses 2010-08-01.

    [5] (Inggris)TREATMENT OF LIVER FIBROSIS: FROMBENCH TO BEDSIDE. Department of Medicine I,University of Erlangen-Nuerberg; D. Schuppan. Diakses2010-12-10.

    [6] INTERFERON. University of South Carolina School ofMedicine.

    [7] VIROLOGY - CHAPTER TWELVE: VIRUS-HOSTINTERACTIONS . Gene Mayer.

  • 35 Text and image sources, contributors, and licenses5.1 Text

    Interferon Sumber: http://id.wikipedia.org/wiki/Interferon?oldid=6687949 Kontributor: Sentausa, Albertus Aditya, Luckas-bot, Amiro-bot, ESCa, Xqbot, TobeBot, TjBot, EmausBot, 22Kartika, AABot dan Rezabot

    5.2 Images Berkas:1RH2_Recombinant_Human_Interferon-Alpha_2b-01.png Sumber: http://upload.wikimedia.org/wikipedia/commons/9/97/

    1RH2_Recombinant_Human_Interferon-Alpha_2b-01.png Lisensi: CC-BY-SA-3.0 Kontributor: Self created from PDB entry with Cn3DData Source: http://www.ncbi.nlm.nih.gov/Structure/ Pembuat asli: Nevit Dilmen

    5.3 Content license Creative Commons Attribution-Share Alike 3.0

    Jenis Fungsi Terapi Interferon Referensi Text and image sources, contributors, and licensesTextImagesContent license