Aplikasi Teknologi Informasi Dalam Pendidikan

Post on 05-Jan-2016

54 views 4 download

description

Aplikasi Teknologi Informasi Dalam Pendidikan. Bahan Kuliah Program Studi Manajemen Pendidikan-S2 Program Pascasarjana Universitas Ahmad Dahlan Dosen: Drs. Muchlas, M.T. Pertemuan Ke-5: Internet (1). Tujuan:. Mahasiswa dapat: - PowerPoint PPT Presentation

Transcript of Aplikasi Teknologi Informasi Dalam Pendidikan

Aplikasi Teknologi Informasi Dalam Pendidikan

Bahan Kuliah Program Studi Manajemen Pendidikan-S2Program Pascasarjana Universitas Ahmad Dahlan

Dosen: Drs. Muchlas, M.T.

1

Pertemuan Ke-5:Internet (1)

2

Tujuan:

Mahasiswa dapat:• Menjelaskan pengertian internet sebagai suatu jaringan

komputer global• Menjelaskan pengertian dan kategori jaringan komputer• Menjelaskan konfigurasi jalur pada jaringan• Menjelaskan pengertian dan fungsi perlengkapan-

perlengkapan komunikasi data (data communication equipment)

• Mendeskripsikan topologi jaringan komputer• Menjelaskan proses komunikasi data pada jaringan

komputer• Menjelaskan arsitektur jaringan jenis peer-to-peer dan

client-server

3

4

Pengertian Internet

• Internet adalah sistem jaringan global yang menghubungkan jaringan-jaringan komputer di seluruh dunia dan bekerja menggunakan protokol standar TCP/IP

• Istilah internet berhubungan dengan istilah jaringan

5

Jaringan Komputer

Jaringan adalah kombinasi atau kumpulan perangkat keras dan perangkat lunak yang mengijinkan komputer-komputer dan piranti-piranti lainnya seperti printer dan file servers berkomunikasi satu dengan lainnya lewat beberapa bentuk media komunikasi seperti kabel, jalur telepon, radio atau fiber optic.

6

Jaringan Komputer: Wired

7

PrinterServer

Client

Client

Client

Scanner

Kabel UTP

Jaringan Komputer: Wireless & Telephone Line

9

LAN (Local Area Network)

• Jaringan data berkecepatan tinggi

• Menyediakan akses bagi banyak pengguna (multiuser)

• Mencakup area geografis yang kecil: perkantoran, kampus

• Dimiliki oleh organisasi tunggal dan bersifat privat

• Digunakan untuk pertukaran data

10

LAN (Local Area Network)

11

Konfigurasi Jalur Point-to-Point

12

DTE 1atau

DCE 1

DTE 2atau

DCE 2

DTE: Data Terminal Equipment (PC, server, printer, dan lainnya)

DCE: Data Communication Equipment (router, Switch, modem dan lainnya)

Komunikasi yang terjadi: DTE>>DTE,DTE>>DCE atau DCE>>DCE

Konfigurasi Jalur Multipoint

13

DTE 1atau

DCE 1

DTE 2atau

DCE 2

DTE 4atau

DCE 4

DTE 3atau

DCE 3

Data Communication Equipment: Repeater

• Digunakan untuk memperkuat sinyal pada jaringan dengan jarak yang panjang.

14

REPEATER

SegmenLAN

Segmen LainLAN

Sinyal Lemah Sinyal Kuat

LAN

Data Communication Equipment: Hub

• Hub pada dasarnya adalah repeater dengan banyak port (multiport repeater) yang umumnya digunakan sebagai concentrator pada jaringan dengan topologi star.

15

Hub Sebagai Concentrator

16

HUB

PC

PCFiles Server

PC

SCANNER

PRINTER

Operasi hub: menerima sinyal dari salah satu port, menguatkannya dan memancarkannya kembali sinyal tersebut ke semua port yang ada dan jarak dari suatu piranti ke hub maksimum 100 meter.

Operasi hub: menerima sinyal dari salah satu port, menguatkannya dan memancarkannya kembali sinyal tersebut ke semua port yang ada dan jarak dari suatu piranti ke hub maksimum 100 meter.

Data Communication Equipment: Bridge

• Bridge adalah piranti yang menghubungkan dan meneruskan paket data di antara dua segmen jaringan yang menggunakan protokol komunikasi yang sama berbasis pada alamat MAC (media access control), yakni sebuah identitas unik pada lapisan fisik dari suatu piranti komunikasi yang diberikan oleh pabriknya, dari piranti yang dituju.

• Switch adalah bridge dengan multiport

17

Implementasi Jaringan Dengan Hub (kiri) dan Switch (kanan)

18

HUB

A1

A2

A3

A4

A5

A6

A1

A2

A3

A4

A5

A6

(a) (b)

SWITCH

Fungsi Bridge dan Switch

19

HUB A HUB B HUB C

A1

A2

A3

B1 B2

C1

SWITCH

Router

• Router atau sering disebut juga dengan istilah gateway merupakan piranti komunikasi yang berfungsi menentukan jalur paling optimal untuk pengiriman data dari suatu jaringan ke jaringan lainnya.

• Berbeda dengan switch yang menggunakan alamat MAC sebagai pengenal piranti, router menggunakan alamat IP (internet protocol address) sebagai pengenal piranti yang dituju dalam pengiriman data.

20

Network Interface Card (NIC) dan Modem

• Network Interface Card (NIC) disebut juga network adapter adalah komponen perangkat keras berfungsi sebagai antarmuka yang menghubungkan jaringan dengan piranti komunikasi. Komponen ini terpasang pada setiap piranti yang terhubung dengan jaringan.

• Modem merupakan piranti yang digunakan untuk memodulasi dan mendemodulasi sinyal yang melewatinya.

21

22

INTERNET

MODEM ROUTER

HUB

SERVER

PC

PRINTER

PC

PC

HUB

SERVER

PC

PRINTER

PC

PC

SWITCH

LAPTOP

SMARTPHONE

WIRELESSSWITCH

WIRELESSREPEATER

LAPTOP

SMARTPHONE

Penempatan DCE Pada Sebuah Jaringan

Topologi LAN

23

Mesh Star Hub Ring Tree

Proses Komunikasi Pada LAN

• Menggunakan prosedur tertentu yang dinamakan protokol

• Setiap topologi jaringan memiliki protokol masing-masing seperti topologi bus menggunakan protokol ethernet dan topologi ring dengan token ring.

• Salah satu protokol standar yang digunakan untuk mengatur lalu lintas transmisi data dikenal sebagai model referensi OSI (open systems interconnection)

24

Model Referensi OSI (Open Systems Interconnection)

25

Model Referensi OSI

26

Nama Lapisan Deskripsi

Application Merupakan lapisan yang terdekat dengan pengguna berfungsi menangani program aplikasi yang digunakan oleh pengguna dalam mengirim/menerima data, misalnya program e-mail, messenger, dan browser.

Presentation Salah satu tugas utama lapisan ini adalah mengkonversi data yang dikirim ke dalam format tampilan yang sesuai dengan perangkat penerima. Lapisan ini melayani transformasi, format dan sintaks data.

Session Fungsi pokok lapisan ini adalah membuka, mengatur/menjaga dan memutuskan koneksi antara dua piranti yang berkomunikasi.

Transport Tugas lapisan ini menjamin keselamatan pengiriman data dari satu piranti ke piranti lainnya yang berkomunikasi. Lapisan ini melakukan segmentasi data pada piranti pengirim dan merakit kembali data pada piranti penerima.

Network Lapisan ini menyediakan koneksi dan mengatur rute perjalanan paket data melalui jaringan dari piranti pengirim ke piranti penerima.

Data Link Tugas lapisan ini adalah melakukan pengontrolan untuk menjamin paket-paket data yang dikirim terbebas dari kesalahan saat sampai ke piranti penerima.

PhysicalLapisan yang menangani koneksi fisik/listrik antar dua piranti yang saling berkomunikasi.

Jaringan Peer-to-Peer vs Client-Server

• Arsitektur peer-to-peer sebagai lingkungan jaringan tanpa dedicated server yang menyelenggarakan komunikasi antar dua piranti dengan kemampuan sejenis

• Arsitektur jaringan client-server menyelenggarakan komunikasi dengan menempatkan server sebagai piranti yang melayani komputer client.

27

Jaringan Peer-to-Peer

28HOST

PRINTER

HOSTHOST HUB

HOST

HOST HOST

Jaringan Client-Server

29

SERVER

CLIENT

CLIENT

CLIENTCLIENT HUB

CLIENT

MAN (Metropolitan Area Network)

30

Jaringan Umum Kota

LAN

LAN

LAN

WAN (Wide Area Network)

31

MAN

MANMAN

MAN

Internetworking (Internet)

32

LAN

LANLAN

LAN

WAN

R

R

LAN RR

R

R

R

R

LAN

R: Router

Internet

33