Download - Tugas PPKN

Transcript
Page 1: Tugas PPKN

Perjanjian internasional

SMA ALI MAKSUMKELAS XI-IPA

Page 2: Tugas PPKN

1. AKMAL MALIK NASSERY2. BAGUS HARYONO3. M. NAUFAL JAINI4. LELI NUR HABIBAH

ANGGOTA KELOMPOK :

BAPAK JOKOWI DENGAN PRESIDEN MESIR

Page 3: Tugas PPKN

PERJANJIAN INTERNASIONAL

Perjanjian Internasional adalah semua perjanjian yang dibuat oleh negara sebagai salah satu subjek hukum internasional yang diatur oleh hukum internasional dan berisikan ikatan-ikatan yang mempunyai akibat-akibat hukum.

Page 4: Tugas PPKN

Macam macam perjanjian internasional

1) Berdasarkan Jumlah Pihak Yang Terlibat

2) Berdasarkan Sifatnya3) Berdasarkan Isinya

Page 5: Tugas PPKN

Berdasarkan Jumlah Pihak Yang Terlibata) Perjanjian Bilaterial

Perjanjian internasional merupakan kata sepakat antara dua atau lebih subyek hukum internasional ( Negara, tahta suci, kelompok pembebasan, organisasi internasional ) mengenai suatu obyek tertentu yang dirumuskan secara tertulis dan tunduk pada atau yang diatur oleh hukum internasional.b) Perjanjian Multilateral

Perjanjian multilateral berarti perjanjian yang diadakan oleh banyak pihak. Perjanjian ini biasanya tidak hanya mengatur kepentingan pihak-pihak yang terlibat dalam perjanjian.

Page 6: Tugas PPKN

Berdasarkan Sifatnya

Berdasarkan sifatnya, perjanjian internasional dapat dibedakan atas treaty contract dan law making treaty. Treaty contract adalah perjanjian yang

dimaksudkan untuk melahirkan akibat-akibat hukum yang hanya mengikat pihak-pihak yang mengadakan perjanjian

Law making treaty adalah perjanjian yang akibat-akibatnya menjadi dasar ketentuan atau kaidah hukum internasional.

Page 7: Tugas PPKN

Berdasarkan Isinya Segi politis, seperti Pakta Pertahanan dan Pakta

Perdamaian. Contohnya adatah NATO, ANZUS dan SEATO;

Segi ekonomi, seperti bantuan ekonomi dan bantuan keuangan. Contohnya adalah Cgi , IMF dan iBRD;

Segi hukum, seperti status kewarganegaraan (Indonesia-RRC), ekstradisi, dan sebagainya;

Segi batas wilayah seperti laut territorial, batas alam daratan dan sebagainya;

Segi kesehatan seperti masalah karantina, penanggulangan wabah penyakit AIDS.

Page 8: Tugas PPKN

Istilah istilah dalam perjanjian internasional

1. Traktat2. Konvensi3. Deklarasi

Page 9: Tugas PPKN

• Traktat (Traety)Traktat adalah perjanjian internasional

yang dilakukan oleh dua negara atau lebih dan bersifat paling formal.Contoh:1. Konferensi Asia Afrika 19552. APEC

Page 10: Tugas PPKN

• Konvensi (Convention)Konvensi adalah perjanjian multilateral yang

memberikan kesempatan kepada masyarakat internasional untuk berpartisipasi.

Contoh:1. Konvensi Paris 1910 & 1919 tentang Wilayah Udara2. Konvensi PBB 1982 tentang Hukum Laut3. Konvensi Internasional 1966 tentang Jalur Pelayaran4. Konvensi Wina 1961 tentang Hubungan Diplomatik

Page 11: Tugas PPKN

• Deklarasi (Deklaration)Deklarasi adalah perjanjian yang berisikan ketentuan-ketentuan umum dimana pihak-pihak yang terlibat didalamnya berjanji untuk melakukan kebijaksanaan-kebijaksanaan tertentu.Contoh:1. Deklarasi ASEAN2. Deklarasi Juanda

Page 12: Tugas PPKN

BERLAKU DAN BERAKHIRNYA PERJANJIAN INTERNASIONAL

Mulai berlaku Perjanjian internasional sejak tanggal yang ditentukan atau menurut yang disetujui oleh negara perunding pada saat peristiwa berikut ini.1) Jika tidak ada ketentuan atau persetujuan, perjanjian

mulai berlaku segera setelah persetujuan diikat dan dinyatakan oleh semua negara perunding.

2) Bila persetujuan suatu negara untuk diikat oleh perjanjian timbul setelah perjanjian itu berlaku, maka perjanjian mulai berlaku bagi negara itu pada tanggal tersebut, kecuali bila perjanjian menentukan lain.

3) Ketentuan-ketentuan perjanjian yang mengatur pengesahan teksnya, pernyataan persetujuan suatu negara untuk diikat oleh suatu perjanjian, cara dan tanggal berlakunya, persyaratan, fungsi-fungsi penyimpanan, dan masalah-masalah lain yang timbul yang perlu sebelum berlakunya perjanjian itu, berlaku sejak saat disetujuinya teks perjanjian itu.

Page 13: Tugas PPKN

Berakhirnya Perjanjian IntenasionalProf. DR. Mochtar Kusumaatmadja, S.H., dalam buku Pengantar Hukum Internasional mengatakan bahwa suatu perjanjian berakhir karena hal-hal berikut ini.a. Telah tercapai tujuan dari perjanjian internasional itu.b. Masa beraku perjanjian internasional itu sudah habis.c. Salah satu pihak peserta perjanjian menghilang atau

punahnya objek perjanjian itu.d. Adanya persetujuan dari peserta-peserta untuk

mengakhiri perjanjian itu.e. Adanya perjanjian baru antara peserta yang kemudian

meniadakan perjanjian yang terdahulu.f. Syarat-syarat tentang pengakhiran perjanjian sesuai

dengan ketentuan perjanjian itu sudah dipenuhi.g. Perjanjian secara sepihak diakhiri oleh salah satu peserta

dan pengakhiran itu diterima oleh pihak lain.

Page 14: Tugas PPKN

SELESAI ....

Page 15: Tugas PPKN