Download - Soal Tryout PBJP

Transcript

62

KN. 111124

TIPE SOAL BENAR SALAH

A. JUMLAH SOAL :

25 soal ( Soal No. 1 s/d 25 )

B. PETUNJUK MENGERJAKAN SOAL :

- Pilih (B), pada setiap pernyataan yang saudara anggap benar

- Pilih (S), pada setiap pernyataan yang saudara anggap salah

C. PENILAIAN JAWABAN :

- Apabila jawaban benar, mendapat nilai: 2 (dua )

- Apabila tidak dijawab, mendapat nilai: 0 ( nol )

Soal :

1. Berita Acara Pembukaan Penawaran Minus Dokumen penawaran bukan merupakan rahasia.

2. Daftar kuantitas dan harga harus ada dalam kontrak harga satuan karena tanpa itu akan terdapat kesulitan pembayaran

3. Karena telah masuk dalam kotak penawaran, penawaran yang telah disusuli dengan sampul yang tertanda penarikan tetap harus dibuka

4. mengingat suatu pekerjaan tertentu dilaksanakan diawal tahun sehingga masih banyak waktu tersisa untuk pelaksanaan pekerjaan pembukaan dokumen penawaran tersebut dapat dilakukan 2 hari setelah batas waktu pemasukan.

5. Metode evaluasi berdasarkan kualitas dapat digunakan untuk pengadaan barang canggih yang kompleks agar kualitas barang yang akan diadakan akan terjamin.

6. Oleh karena tidak tidak berpengaruh terhadap harga penawaran yang telah masuk penyebab dundurnya waktu pembukaan penawaran tidak harus dijelaskan dalam berita acara pembukaan dokumen penawaran.

7. Pada Pelelangan pekerjaan jasa konstruksi diperbolehkan para penyedia jasa menambahkan gambar konstruksi yang berbeda .

8. Pengumuman pengadaan barang dan jasa harus sesingkat mungkin untuk informasi lebih lanjut dapat diperoleh di POKJA ULP

9. Perserta perseorangan tidak boleh mewakilkan kepada pihak lain untuk menghadiri acara Pembukaan dokumen penawaran

10. Persyaratan berupa keharusan memiliki tenaga ahli yang lengkap pada suatu penyedia barang sangat diperlukan untuk evaluasi kualitas.

11. Pokja ULP mengetahui bahwa kinerja suatu perusahaan yang kuat, pada prakualifikasi perusahaan tersebut tidak dapat diminta setelah penutupan batas akhir pemasukan dokumen kualifikasi.

12. Salah satu anggota pokja ulp bersama saksi memaraf semua dokumen penawaran asli

13. Swakelola adalah pekerjaan yang direncanakan, dilaksanakan dan diawasi sendiri oleh penanggung jawab anggaran dan untuk menyelesaikan pekerjaan itu mungkin diperlukan bahan baku yang pengadaannya memerlukan proses penyedia barang/jasa.

14. System dokumen pengadaan bisa dilakukan secara manual atau pun secara elekteronik dengan cara menggunakan database. Kegiatan ini merupakan bagian dari akuntabilitas administrasi pelaksanaan pengadaan.

15. Tahap persiapan penyedia barang/jasa terdiri atas kegiatan perencanaan pemilihan penyedia barang/jasa, pemilihan sistem pengadaan, penetapan metode penilaian kualifikasi, penyusunan jadwal pemilihan penyedia barang/jasa, penyusunan dokumen pengadaan barang/jasa dan penetapan HPS.

16. Tiga Peringkat teratas dalam proses prakualifikasi ditetapkan sebagai pememanga & cadangan calon pemenang

17. Tim teknis, tim pendukung,direksi dan pengawas untuk mendukung kelancaran pelaksaan pekerjaan termasuk penerimaan barang diangkat oleh PPK

18. Tugas PPK (Pejabat Pembuat Komitmen) antara lain membentuk panitia peneliti pelaksanaan kontrak (mutual check team)

19. ULP menetapkan spesifikasi teknis barang yang telah dikaji ulang dengan memperhatikan kondisi, waktu dan kebutuhan teknis barang yang akan diadakan.

20. ULP menggugurkan peserta pengadaan dengan alas an direktur utamanya sedang dipenjara karena menjadi tersangka dalam kasus penipuan.

21. Untuk cabang perusahaan dalam pengumuman harus dinyatakan bahwa yang boleh mendaftar adalah kepala cabang perusahaan tersebut.

22. Untuk perusahaan bermitra, dalam pengumuman harus dinyatakan yang boleh mendaftar adalah pejabat yang perjanjian kerja sama berhak mewakili kemitraan.

23. Untuk seleksi umum dan seleksi sederhana dengan prakualifikasi, Dokumen kualifikasi disampaikan bersamaan dengan dokumen pemilihan

24. Waktu yang diperlukan untuk mengevaluasi pelelangan dengan pascakualifikasi akan lebih lama daripada pelelangan dengan prakualifikasi karena evaluasi pascakualifikasi dilakukan bersamaan dengan evaluasi penawaran.

25. Waktu yang diperlukan untuk mengevaluasi penawaran lebih ditentukan oleh nilai pekerjaan daripada factor kompleksitas pekerjaan.

TIPE SOAL PILIHAN GANDA

A. JUMLAH SOAL :

55 Soal ( soal No. 26 s/d 80 )

B.PETUNJUK MENGERJAKAN SOAL :

- Pilihlah 1 ( satu ) jawaban yang saudara anggap benar dari 4 (empat) tempat jawaban yang tersedia : a atau b atau c atau dC. PENILAIAN JAWABAN

- Apabila jawaban benar, mendapat nilai : 3 ( tiga )

- Apabila tidak dijawab, mendapat nilai : 0 ( nol )

Soal :

26. Alasan yang tepat atas dilarangnya penyebutan merek barang tertentu dalam pelelangan umum karena hal tersebut melanggar prinsip dasar pengadan barang/jasa pemerintah yaitu:

A. Adil tidak diskriminatif

B. Terbuka dan bersaing

C. Bertanggung jawab (akuntabel)

D. transparan

27. Apabila dalam pelaksanaan kontrak dijumpai adanya perbedaan ketentuan yang terdapat di dalam kontrak dengan dokumen pengadaan berita acara penjelasan, dan dokumen penawaran, maka yang dirujuk adalah ketentuan yang terdapat dalam :

A. dokumen pengadaan

B. dokumen kontrak dan adendumnya

C. berita acara penjelasan

D. dokumen penawaran.

28. Berikut ini merupakan kegiatan yang wajib dilaksanakan oleh PA/KPA/PPK pada tahap perencanaan, kecuali :

A. Melakukan proses prakualifikasi dan pascakualifikasi

B. Melakukan pemaketan pekerjaan

C. Menyusun jadwal pelaksanaan

D. Menyiapkan biaya yang diperlukan untuk proses pengadaan

29. Berikut ini yang tidak harus dimuat dalam penetapan pemenang lelang adalah :

A. Nama dan alamat penyedia barang/jasa

B. Nomor Pokok Wajib Pajak

C. Harga penawaran setelah koreksi aritmatik

D. Nama pejabat instansi terkait

30. Besaran uang muka yang dibayar penyedia barang/jasa ditetapkan oleh:

A. Pengguna Anggaran

B. Pejabat pembuat komitmen

C. Pejabat pengadaan

D. ULP

31. Contoh pekerjaan jasa konsultasi yang dapat dilaksanakan oleh konsultan pengadaan, adalah:

A. Pekerjaan pembangunan pembangkit listrik tenaga uap

B. Pekerjaan penasehat hukum

C. Pekerjaan penyusunan master plan pengembangan wilayah tertinggal

D. Pekerjaan pengawasan konstruksi jembatan lintas pulau.

32. Dalam menetapkan persyaratan kualifikasi, Unit Layanan Pengadaan dilarang :

a. Mengurangi persyaratan kualifikasi yang ditetapkan dalam perpres no. 54 tahun 2011 agar peserta semakin banyak

b. Mensayaratkan peserta hanya berasal dari propinsi lokasi kegiatan,

c. Menambah persyaratan teknis yang ditetapkan dalam perpres no. 54 tahun 2010

d. menambah persyaratan kualifikasi berdasarkan ketentuan undang undang.

33. Dalam mengevaluasi penawaran dengan jenis kontrak harga satuan ULP harus melakukan koreksi aritmatik karena hal-hal berikut, kecuali :

A. Penyedia barang/jasa mungkin dengan sengaja memperkecil hasil perkalian antara volume jenis-jenis pekerjaan dengan harga satuan nya masing-masing dan/atau penjumlahannya agar harga total penawarannya terendah.

B. Penyedia barang/jasa mungkin dengan sengaja memperkecil besaran volume yang ada dalam penawarannya dibandingkan dengan volume yang ada dalam dokumen pemilihan penyedia barang/jasa walaupun perkalian dan penjumlahan benar.

C. Tanpa koreksi aritmatik ULP tidak akan mengetahui urutan penawaran yang benar yang mungkin menyebabkan penawaran yang sebenarnya bukan yang terendah menjadi pemenang.

D. Agar ULP dapat menggugurkan penyedia barang/jasa yang dengan sengaja merekayasa perkalian harga satuan dengan volume untuk merendahkan harga penawaran.

34. Dalam menggunakan metode pemilihan langsung, ULP :

A. Melakukannya dengan cara prakualifikasi untuk menjamin kualitas pekerjaan.

B. Melakukan negosiasi dengan penyedia pekerjaan konstruksi karena jumlah peserta pengadaan masih terbatas.

C. Melakukan pengadaan dengan pascakualifikasi.

D. Meminta penyedia barang/jasa menyampaikan brosur barang yang ditawarkan.

35. Dalam rangka pemenuhan persyaratan kualifikasi untuk pekerjaan jasa lainnya senilai Rp. 5.000.000.000,- (lima milyar) rupiah, maka penyedia jasa tersebut harus memenuhi :

A. SKK = Pagu dana

B. KD = 5 NPt

C. KD = 3 NPt

D. KD = 2 NPt

36. Dibawah ini adalah persyaratan kualifikasi penyedia jasa konsultansi non konstruksi yang diatur oleh Perpres No. 54 tahun 2010 kecuali :

A. Mempunyai kapasitas untuk menandatangani kontrak,

B. Tidak masuk dalam daftar hitam,

C. Memiliki dukungan keuangan dari bank BPD setempat,

D. Memiliki kahlian, pengalaman, kemampuan teknis dan manajerial untuk menyedikan jasa,

37. Dokumen kontrak dapat ditandatangani oleh kedua pihak apabila:

A. Penyedia telah menyerahkan jaminan penawaran

B. Penyedia menyerahkan jaminan pelaksana setelah menerima SPPBJ

C. Pengumuman pemenang telah dilaksanakan

D. Penyedia telah menyetujui isi dokumen kontrak

38. Dokumen penawaran pekerjaan kontruksi pembangunan gedung kantor berlantai empat (4) disampaikan dengan ketentuan :

A. Dimasukkan kedalam dua (2) sampul terpisah

B. Setelah diberi sampul dokumen administrasi dan teknis disampaikan lebih dahulu, sedangkan dokumen harga disampaikan kemudian

C. Dimasukkan kedalam satu (1) sampul

D. Dokumen teknis administrasi dan kaulifikasi dimasukkan dalam sampul satu (1) sedangkan dokumen harga dalam sampul dua (2)

39. Evaluasi dokumen penawaran terutama bertujuan untuk :

A. Melihat banyak atau sedikit nya penawaran yang masuk

B. Menggugurkan sebanyak mungkin penawaran agar ULP tidak perlu mengevaluasi terlalu banyak penawaran.

C. Memilih penyedia barang/jasa yang diyakini mampu melaksanakan pekerjaan dengan harga yang wajar.

D. Menekan segi kapatuhan administrative penyedia barang/jasa terhadap ketentuan dalam dokumen pengadaan,

40. Evaluasi kualifikasi penyedia barang/jasa harus dilaksanakan terhadap :

A. Pengadaan barang dengan nilai di bawah Rp 100 juta.

B. Pengadaan jasa konsultansi badan dengan nilai di bawah Rp50 juta.

C. Pekerjaan dalam rangka pencegahan bencana dengan nilai Rp500 juta

D. Pengadaan konsultan perorangan dengan nilai di tas Rp.50 juta.

41. Hal yang tidak dapat diperhitungkan dalam analisa harga Satuan adalah sebagai berikut :

A. Biaya Beban Umum (Overhead cost)

B. Keuntungan Penyedia

C. Harga Barang/Jasa dipasaran

D. Pajak Penghasilan (PPh)

42. Hal-hal yang harus diperhatikan PPK (Pejabat Pembuat Komitmen) dalam penyusunan HPS berkaitan dengan jangka waktu pelaksanaan pekerjaan, syarat-syarat kontrak dan kemungkinan fluktuasi harga ialah :

A. Kontrak yang berjangka waktu kurang dari satu tahun tidak mengandung ketentuan penyesuaian harga karena jika ada kenaikan harga dipasar akan merugikan negara.

B. Kontrak yang berjangka waktu kurang dari satu tahun tidak mengandung ketentuan tentang penyesuaian harga karena penyedia barang/jasa dianggap sudah dapat memperkirakan kenaikan harga dalam tahun tersebut.

C. Kontrak yang berjangka waktu kurang dari satu tahun tidak mengandung ketentuan tentang penyesuaian harga karena jika ada penurunan harga dipasar akan merugikan penyedia barang/jasa.

D. Kontrak yang berjangka waktu lebih dari satu tahun tidak mengandung ketentuan tentang penyesuaian harga karena penyedia barang/jasa dianggap sudah dapat memperkirakan kenaikan harga untuk tahun-tahun mendatang.

43. Hal-hal yang tidak boleh dilakukan oleh ULP pada tahap pemberian penjelasan (aanwijing) adalah sebagai berikut:

A. Menetapkan bahwa penyedia tidak harus hadir dalam pemberian penjelasan

B. Menjelaskan hal-hal yang menggugurkan penawaran

C. Mengumumkan cara penyampaian penawaran

D. Menuangkan perubahan yang penting ke dalam addendum dokumen pengadaan

44. Informasi atau ketentuan yang tidak diperlukan pada kerangka ajuan kerja pekerjaan jasa konsultansi adalah :

A. Jenis keahlian dan pengalaman tenaga ahli yang diperlukan

B. Tujuan dan sasaran dari kegiatan / pekerjaan yang diadakan.

C. Latar belakang diperlukannya pekerjaan yang diadakan

D. Metode evaluasi penawaran yang di gunakan

45. Kegiatan yang tidak termasuk perencanaan pengadaan adalah sebagai berikut :

A. Menyiapkan paket-paket pengadaan

B. Membentuk ULP

C. Melaksanakan pengumuman pengadaan/lelang, atau

D. Membuat jadwal pelaksanaan pengadaan

46. Ketentuan yang harus diperhatikan dalam pemaketan pekerjaan adalah :

A. Dilarang menyetukan beberapa paket pekerjaan menjadi satu paket pekerjaan sehingga menghalangi kesempatan usaha kecil untuk mengikuti pengadaan tersebut.

B. Diperbolehkan menyetukan beberapa paket pekerjaan yang lokasinya terseber dibeberapa daerah menjadi satu paket dengan tujuan untuk efesiensi kerja.

C. Diwajibkan memecah paket yang tersebar lokasinya dan boleh tidak melalui pelelangan umum.

D. Diperbolehkan memecah paket pekerjaan yang merupakan satu kesatuan kegagalan bangunan dengan tetap melakukan pelelangan umum.

47. Manakah pernyataan yang paling benar dari empat (4) pernyataan dibawah ini :

A. Dokumen pemilihan jasa konsultan harus memuat pasal tentang pengepakan

B. Dokumen pemilihan pengadaan barang harus memuat pasal tentang pengepakanC. Dokumen pemilihan pengadaan barang harus memuat pasal tentang perseroanD. Dokumen pemilihan jasa konstruksi harus memuat pasal tentang pengepakan

48. Manakah pernyataan yang salah tentang kualifikasin dibawah ini :

A. Dengan pengadaan barang/jasa yang menggunakan sistem pascakualifikasi maka jumlah penyedia yang ikut berkompetisi akan semakin banyak.

B. Agar lebih meyakinkan bahwa penyedia barang yang akan diundang untuk suatu pekerjaan tertentu itu kredibel. ULP meminta dokumen-dokumen kontrak asli dari pekerja yang sebelumnya dilaksanakan oleh penyedia barang yang bersangkutan.

C. Prakualifikasi dilakukan agar pengadaan tersebut dilaksanakan diantara penyedia barang/jasa yang setara.

D. Untuk mempercepat proses pengadaan dalam suatu pengadaan barang/jasa tertentu ULP tidak meminta dokumen pendukung berupa kontrak-kontrak pekerjaan yang terdahulu kepada semua penyedia barang/jasa yang mengikuti proses pengadaan tersebut.

49. Menggunakan dana dan daya minimum untuk mencapai sasaran dalam waktu yang ditetapkan untuk mencapai kualitas, hal ini sesuai dengan prinsif pengadaan berikut :

A. efesien

B. efektif

C. transparan

D. terbuka

50. Mengingat Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) sedang berada di luar kota, maka penerbitan Surat Penunjukan Penyedia Barang /Jasa dilakukan.

A. oleh Pengguna Anggaran

B. tetap oleh PPK yang dikirim dari tempat tugas di luar kota

C. oleh staf yang diberi kuasa oleh PPK

D. oleh kuasa pengguna Anggaran.

51. Mengingat tidak tersedianya dana untuk pengadaan dokumen lelang maka ULP dapat mengambil tindakan yang cepat dan efesien sebagai berikut :

A. Menalangi terlebih dahulu dan akan dibebankan kepada pemenang

B. Memberikan soft copy ke penyedia untuk dicetak sendiri apabila revisi anggaran tidak memungkinkan.

C. Membatalkan pelelangan hingga anggaran tahun depan

D. Membebankan biaya pengadaan kepada penyedia yang mendaftar

52. Mengingat waktu yang tersedia sampai dengan selesainya pekerjaan hanya tiga puluh (30) hari kerja, sedangkan pekerjaan memerlukan waktu sepuluh (10) hari kalender, maka metode yang tepat untuk pengadaan barang dengan nilai HPS Rp. 400.000.000,- (empat ratus juta rupiah) adalah :

A. Pelelangan umum dengan pascakualifikasi

B. Pelelangan umum dengan prakualifikasi

C. Pemilihan langsung

D. Penunjukan langsung

53. Metode Pemilihan Penyedia Pekerjaan Konstruksi untuk pekerjaan yang bernilai Rp.200 juta adalah :

A. Pelelangan Umum

B. Pelelangan Terbatas

C. Pemilihan Langsung

D. Pelelangan Sederhana

54. Pekerjaan pembangunan gedung kantor berlantai empat (4) sebaiknya dilelang dengan menggunakan metode evaluasi sistem :

A. Nilai (merit point)

B. Biaya selama umur ekonomis

C. Kualitas dan biaya

D. Gugur (harga terendah yang memenuhi syarat)

55. Pekerjaan pencetakan naskah soal seleksi penerimaan mahasiswa baru (SPMB) senilai Rp.3.000.000.000,- (tiga miliar rupiah) dapat dilakukan dengan cara :

A. Pelelangan umum

B. Pelelangan terbatas

C. Pelelangan terbatas pada penyedia pencetakan

D. Penunjukan langsung setelah mendapat ijin menteri pendidikan nasional.

56. Pelaksanaan pekerjaan swakelola yang dilaksanakan oleh kelompok masyarakat dalam perpres no. 54 /2010 diatur sebagai berikut :

a. Pengadaan barang harus dibeli oleh kelompok masyarakat dari pasar setempat.

b. Pengadaan barang yang dilakukan oleh tokoh masyarakat diberikan kepada kelompokj masyarakat.

c. Penyaluran dana dari pejabat pembuat komitmen kepada kelompok masyarakat.

d. Pejabat pengadaan nya harus PNS dari instansi yang memberikan pekerjaan.

57. Pemasukan daftar hitam (Black List) karena kesalahan pada tahap pemasukan penawaran, dikenakan terhadap kesalahan.

A. Peserta mengundurkan diri untuk menawar setelah menawar setelah menemukan peraturan dengan alasan yang tidak dapat diterima.

B. Peserta lelang melakukan pemalsuan dokumen lelang

C. Peserta lelang mengatur pemenang lelang

D. Peserta lelang tidak mengikuti ketentuan dokumen lelang.

58. Pemenang lelang diumumkan dan diberitahukan kepada peserta lelang dalam waktu :

A. Paling cepat empat (4) hari kerja sejak surat usulan pemenang lelang.

B. Paling cepat lima (5) hari kerja sejak diterimanya surat penetapan penyedia barang/jasa

C. Secepatnya karena penetapan pemenangnya oleh ULP sendiri

D. Paling cepat tujuh (7) hari kerja sejak diterimanya surat penetapan penyedia barang/jasa

59. Pemenang seleksi langsung untuk pekerjaan konsultansi dengan nilai Rp.20.000.000.000,-(dua puluh miliar rupiah) ditetapkan oleh

A. pengguna anggaran

B. pejabat pembuat komitmen

C. pejabat pengadaan

D. bukan salah satu diatas

60. Pengadaan barang/jasa dengan cara swakelola dapat dilaksanakan oleh :

A. Konsultan perorangan

B. Koperasi karyawan

C. BUMD

D. Unit kerja yang bersangkutan dan perguruan tinggi.

61. Pengadaan berbagai obat untuk rumah sakit , lebih dapat menggunakan jenis kontrak :

A. tahun jamak (multi years)

B. lumsum (lump sum)

C. harga satuan dengan jangka waktu selama 1 (satu) tahun atau

D. kontrak bulanan.

62. Pengadaan pekerjaan konstruksi Pemerintah yang bernilai di bawah Rp200.000.000,00(dua ratus juta rupiah) berlaku ketentuan:

A. dapat dilakukan dengan metoda pemilihan langsung

B. harus dilakukan dengan metoda pelelangan umum

C. dilakukan dengan memecah paket pengadaan barang/jasa agar dapat dilakukan penunjukan langsung

D. harus dilakukan dengan pelelangan terbatas

63. Pengadaan yang harus menggunakan metode pelelangan umum dengan pascakualifikasi adalah :

A. Pengadaan komputer dengan nilai Rp. 500.000.000,-(lima ratus juta rupiah)

B. Pengadaan perencanaan bangunan tiga puluh (30) lantai

C. Pengadaan ATK dengan nilai Rp. 45.000.000,- (empat puluh lima juta ruiah)

D. Pengadaan jasa survei kependudukan

64. Pengkajian ulang terhadap KAK dilakukan untuk meneliti dan menghasilkan hal-hal sebagai berikut, kecuali :

A. kejelasan uraian kegiatan yang akan dilaksanakan dan jenis, isi serta jumlah laporan yang harus dibuat

B. kejelasan waktu pelaksanaan pekerjaan yang diperlukan

C. kejelasan persyaratan kualifikasi tenaga ahli, besarnya nilai perkiraan biaya pekerjaan dan sumber pendanaan serta kejelasan analisa kebutuhan tenaga

D. kejelasan usulan anggaran biaya tambahan

65. Pengumumann pemilihan langsung ditandatangani oleh :

A. Pejabat pengadaan atau panitia pemilihan langsung

B. KPA

C. Unit Layanan Pengadaan

D. PPK

66. Penyaluran dana bantuan kepada masyarakat untuk pembangunan jalan desa dengan cara swakelola diberikan anggaran dengan besaran

A. 70% dari total dana apabila kemajuan pekerjaan telah mencapai 30%

B. 60% dari total dana apabila kemajuan pekerjaan telah mencapai 50%

C. 50% dari total dana apabila proposal dari penerima bantuan telah diajukan

D. 100% dari total dana apabila organisasi penerima bantuan telah siap.

67. Penyedia pekerjaan kontruksi yang mempunyai sisa kemampuan paket (SKP) = satu (1) hanya boleh mengikuti pelelangan sebanyak :

A. Satu (1) paket

B. lima (5) paket

C. berapa saja tidak terbatas

D. tiga (3) paket

68. Pernyataan berikut ini benar, kecuali :

A. Swakelola adalah kegiatan yang dilakukan oleh penenggungjawab anggaran yang tidak memerlukan kajian untung rugi pemanfaatan dana/SDM.

B. Swakelola adalah kegiatan yang tepat untuk pekerjaan yang keahliannya belum dimiliki oleh penyedia barang/jasa.

C. Swakelola adalah kegiatan yang akan menambah profesionalisme penanggungjawab anggaran.

D. Swakelola adalah kegiatan yang akan mengefesienkan penggunaan SDM yang ada di penanggungjawab anggaran.

69. Persayaratan berikut harus dipenuhi oleh tenaga ahli untuk jasa konsultansi, kecuali:

A. untuk PNS harus cuti di luar tanggungan Negara.

B. mempunyai pengalaman di bidangnya.

C. memiliki NPWP.

D. harus memiliki SIUP.

70. Peserta pengadaan jasa pengiriman surat suara (ekspedisi) untuk pengadaan dengan nilai Rp. 3,5 miliar, disyaratkan memiliki surat dukungan keuangan dari bank umum minimal sebesar :

A. 10% dari pagu paket.

B. Tidak diperlukannya dukungan bank

C. 5% dari harga perkiraan sendiri.

D. 10% dari harga penawaran.

71. Peserta pengadaan paket pekerjaan konstruksi yang bernilai Rp.3.500.000.000,-disyaratkan memiliki surat dukungan keuangan dari bank umum minimal sebesar :

A. 10% dari nilai paket

B. 5% persen dari nilai paket

C. 15% persen dari nilai paket

D. 20% persen dari nilai paket

72. Sanggahan banding pada pelaksanaan pengadaan barang/jasa dapat dilakukan oleh:

A. semua penyedia barang jasa

B. pemyedia yang mengajukan sanggahan dan penyedia yang kalah akibat adanya sanggahan

C. Lembaga Swadaya Masyarakat

D. wartawan dan masyarakat peduli pengadaan.

73. Seluruh penyedia dan pokja ULP kolusi, maka langkah yang harus ditempuh Pengguna Anggaran/Kuasa Pengguna Anggaran :

A. ULP melakukan pelelangan ulang

B. Mengangkat pokja baru dan mengumumkan kembali pelaksanaan pengadaan dari awal, sedangkan penyedia yang terlibat tidak diperbolehkan ikut.

C. Mengganti seluruh pokja dan mengumumkan kembali pelaksanaan dari awal

D. Mengundang penyedia baru.

74. Tim juri pelaksanaan pengadaan logo suatu Pemerintah Daerah yang dilakukan melalui Sayembara ditetapkan oleh:

A. Pengguna Anggaran

B. Pejabat Pembuat Komitmen

C. Pejabat Pengadaan

D. ULP

75. Untuk menghitung harga perkiraan sendiri (HPS) pekerjaan jasa konsultasi, diperlukan data atau informasi berikut:

A. Biaya angkutan barang dan peralatan

B. Jumlah manmounth (orang bulan) tenaga ahli yang diperlukan

C. Besarnya pajak pertambahan nilai (PPn)

D. Neraca perusahaan.

76. Untuk menghitung nilai saat ini (present value) dari kontrak yang pernah diperoleh penyadia jasa diperhitungkan berdasarkan indeks BPS pada bulan saat terjadinya :

A. Serah terima pekerjaan

B. Berakhir masa pemeliharaan

C. Penandatanganan kontrak

D. Pembayaran termin pertama

77. Untuk menilai telah terpenuhinya persyaratan bahwa peserta lelang yang bersangkutan tidak masuk dalam daftar hitam, ULP perlu meminta :

A. Surat keterangan dari lembaga independen

B. Keterangan dari pihak PPK sebelumnya

C. Surat pernyataan salah satu asosiasi perusahaan

D. Pernyataan tertulis diatas materai dari peserta lelang yang bersangkutan

78. Untuk pengadaan barang/ jasa yang berkaitan dengan penggunaan teknologi tinggi, kompleks, dan resiko tinggi, maka penyampaian dokumen penawaran lebih tepat menggunakan metode :

A. Metode satu sampul,

B. Metode dua sampul satu tahap,

C. Metode dua tahap,

D. Metode satu sampul dua tahap,

79. Untuk pengadaan tambahan mebel di lima puluh (50) sekolah dasar yang berbeda-beda dan terpisah-pisah di satu provinsi dengan total anggaran Rp 5000.000.000,00(lima milyar rupiah), maka

A. pengadaan di bagi menjadi lima puluh (50) unit dengan nilai per paket Rp. 100.000.000,00 (seratus juta rupiah) dan dilaksanakan oleh lima puluh (50) unit usaha kecil setempat dengan metode pelelangan umum

B. pengadaan di bagi menjadi lima puluh (50) unit dengan nilai per paket Rp100.000.000,00 (seratus juta rupiah) dan dilaksanakan oleh lima puluh (50) unit usaha kecil dengan metode pelelangan umum.

C. pengadaan dipaketkan menjadi satu (1) paket saja untuk memudahkan proses pelelangan.

D. pengadaan dipaketkan sesuai dengan wilayah atau kabupaten dengan metode pelelangan umum.

80. Yang tidak harus menandatangani fakta integritas adalah:

A. Pengguna Anggaran

B. Pejabat Pembuat Komitmen

C. Pejabat Penerima Hasil Pekerjaan

D. Penyedia Barang/Jasa

III. TIPE SOAL PILIHAN BERGANDA KASUS

A. JUMLAH SOAL :

10 Soal (Soal No. 81 s/d 90)

B. PETUNJUK MENGERJAKAN SOAL :

- Pilihlah 1 (satu) jawaban yang paling Saudara anggap benar dari 4 (empat) jawaban yang tersedia : a atau b atau c atau d.

C. PENILAIAN JAWABAN :

- Apabila jawaban benar, mendapat nilai: 4 (empat)

- Apabila jawaban salah, mendapat nilai: 0 (nol)

Soal :

81. Anggota kelompok kerja ULP disuatu kabupaten mengundurkan diri karena dalam proses pengadaan harus mengikuti kemauan kepala dinas selaku pengguna anggaran yang menyimpang dari ketentuan perpres no. 54 /2010 bagaimana pendapat anda terhadap kasus itu ?

a. Akan menghambat pelaksanaan program dinas.

b. Tidak perlu mengundurkan diri yang bertanggung jawab adalah kepala dinas itu,

c. keputusan itu tepat karena upaya kelompok kerja untuk mematuhi peraturan diabaikan oleh kepala dinas itu, atau

d. sebagai anggota pokja ULP tidak perlu mengundurkan diri karena ULP tidak dibawah kepala dinas.

82. Apabila masa pemeliharaan untuk pekerjaan pembangunan rumah dinas senilai Rp. 250 juta dipastikan akan melewati tahun anggaran yg sedang berjalan, langkah yg sebaiknya dilakukan Pejabat Pmbuat Komitmen (PPK) ialah:

A. Membayar sebesar 100% dari nilai kontrak dengan syarat penyedia barang/jasa menyerahkan jaminan pemeliharaan senilai 5%.

B. Membayar sebesar 95% dari nilai kontrak, dan 5% sisanya disimpan direkening pribadi pengguna anggaran.

C. Membayarsebesar 95% dari nilai kontrak, dan sisanya dialokasikan di tahun anggaran berikutnya.

D. Membayar sebesar 100% dari nilai kontrak dan pada akhir tahun anggaran dibuatkan MOU yg menyatakan kesanggupan penyedia menyelesaikan seluruh pekerjaannya.

83. Apabila tidak ada peserta atau hanya ada 1 (satu) peserta sebagai saksi, maka ULP menunda pembukaan dokumen penawaran selama 2 (dua) jam yang selanjutnya setelah ditunda 2 (dua) jam :

A. Apabila tidak ada tambahan peserta yang hadir sebagai saksi, maka pembukaan dokumen penawaran ditunda selama 2 jam lagi.

B. Apabila hanya ada 1 (satu) atau tidak ada peserta sebagai saksi, maka pembukaan dokumen penawaran tetap dilakjutkan dengan menunjuk saksi tambahan diluar ULP yang ditunjuk oleh ULP.

C. Apabila hanya ada 1 (satu) atau tidak ada peserta sebagai saksi, maka pembukaan dokumen penawaran tetap ditujukan oleh ULP.

D. Apabila hanya ada satu (satu) atau tidak ada peserta sebagai saksi, maka pembukaan dokumen penawaran ditunda 24 jam.

84. BAPPENAS bermaksud mengadakan kajian pengentasan kemiskinan. Pada awalnya dialokasikan anggaran sebesar Rp 500 juta. Setelah dihitung output yang diharapkan dan lingkup pekerjaan, HPS pekerjaan bernilai Rp. 700 juta. Kepala bappenas ingin output kegiatan tidak dikurangi. apa yang sebaiknya dilakukan:

A. Melakukan refisi anggaran baru, kemudian kontrak dilakukan.

B. Melakukan lelang dan menawar harga kontrak sampai dengan Rp. 500 juta tanpa mengurangi output pekerjaan.

C. Melakukan kontrak sebesar Rp.500 juta dengan output yang sesuai dengan nilai kontrak, baru kemudian setelah revisi selesai dilaksakan baru kemudiam dilakukan amandemen kontrak.

D. Kontrak pekerjaan dipecah pada tahap pertama dengan nilai Rp.500 juta setelah revisi selesai dibuat kontrak kedua dengan nilai Rp.200 juta.

85. Berapa nilai jaminan penawaran minimal untuk 2 (dua) paket berikut : paket A pagu 220 juta dengan HPS 200 juta, sedangkan paket B 88 miliar dengan HPS 80 miliar?

A. A 6 juta, B 2,4 miliar.

B. A 2 juta, B 0,8 miliar

C. A 6 juta, B 0,8 miliar.

D. A 2 juta, B 2,4 miliar

86. Berapa nilai jaminan penawaran minimal untuk 2 (dua) paket berikut; paket A pagu 110 juta dengan HPS 100 juta sedangkan paket B 110 miliar dengan HPS 100 miliar?

A. A 3 juta, B 3 miliar

B. A 1 juta, B 1 miliar

C. A 3 juta, B 1 miliar

D. A 1 juta, B 3 miliar.

87. Dalam pengadaan peralatan balai pelatihan kerja dibeberapa lokasi yang tersebar diseluruh indonesia telah tersedia anggaran yang tercantum sebagai satu paket pekerjaan meliputi perencanaan/rekayasa dan pabrikasinya. Dari segi teknik alat yang nilainya sekitar Rp. 120 juta/buah tersebut dapat dibuat oleh penyedia jasa di masing-masing lokasi, tetapi dikhawatirkan desain maupun kualitas bahannya berbeda sehingga manfaatnya tidak optimal. Bagaimana pemaketan yang memadai untuk kondisi tersebut diatas :

A. Membuat paket lelang perencanaan dan pabrikan di lokasi masing-masing dan setiap pemenang lelang dalam melaksanakan pekerjaan saling berkoordinasi agar dicapai kesamaan desain.

B. Membuat satu paket perencanaan /rekayasa ditingkat pusat dan beberapa paket pabrikasi sesuai jumlah lokasi dengan mengacu kepada hasil paketperencanaan dan melakukan revisi anggaran.

C. Membuat satu paket perencanaan /rekayasa di tingkat pusat dan beberapa paket pabrikasi sesuai jumlah lokasi dengan mengacu kepada hasil paket perencanaan tanpa melakukan revisi anggaran.

D. Menghibahkan dana ke masing-masing balai pelatihan agar pelaksanaan pekerjaan tersebut dilakukan secara swakelola.

88. Kementerian C meminta badan peneliti F mengembangkan prototype kapal angkutan cepat tahan gelombang seluruh pembayaran proyek tersebut berasal dari kementerian c. manakah pernyataan dibawah ini yang tepat ?

A. PPK pada kementerian C membuat kontrak swakelola dengan PPK pada badan peneliti F setelah ada kontrak paying pada kementerian C dengan kepala badan peneliti F.

B. Menteri C membuat kontrak dengan kepala badan peneliti F.

C. PPK pada kementerian C membuat kontrak dengan Tim Badan Peneliti F. setelah ada nota kesepakatan antara menteri c dengan kepala badan peneliti F.

D. Badan peneliti F merupakan instansi pemerintah yang tidak boleh mendapatkan kontrak dari kementerian C.

89. Pokja ULP akan melelangkan pekerjaan konstruksi dengan nilai pekerjaan Rp.5 miliar. Pokja ULP menetapkan persyaratan peserta lelang memiliki kemampuan dasar(KD) sebesar Rp.5 miliar. Karena pekerjaan ini memerlukan pelaksana spesialis, tiga perusahaan yg dipimpin oleh PT A = Rp.7 miliar, PT B = Rp.4miliar, PT C = Rp.5 miliar. Pokja ULP menghitung KD gabungan tiga perusahaan tersebut ialah:

A. Rp.11 miliar

B. RP.5 miliar

C. Rp.15 miliar

D. Rp.7 miliar

90. PT. Tukul Jaya mendapatkan kontrak dengan nilai Rp.500 juta untuk pengadaan benih arwana pada hari dan waktu yang ditetapkan PT. Tukul Jaya tidak dapat melakukan pengiriman sesuai kontrak. Dengan demikian PT. Tukul Jaya dikenakan sanksi 1/100 dari nilai kontrak atas keterlambatan. Pada hari keberapa PPK dapat memutuskan Kontrak karena denda sudah melampui ketentuan yang diatur dalam perpres 54/2010.

A. Hari ke 32

B. Hari ke 47

C. Hari ke 51

D. Hari ke 64

Selamat Mengerjakan TRY OUT UJIANPage 15