Download - PERSENTASI AGAM@

Transcript
Page 1: PERSENTASI AGAM@

MAKANAN DAN MINUMAN TERMASUK ASI

•Nama kelompok 6 Koni laxmitaLutfiana sobahMerlina rima aryantiMiftahul janahMila sari

Page 2: PERSENTASI AGAM@

1. Makanan dan minuman yang halal

Halal artinya boleh, jadi makanan yang halal ialah makanan yang dibolehkan untuk dimakan menurut ketentuan syara’ Islam.

Page 3: PERSENTASI AGAM@

Berdasarkan firman Allah dan hadits Nabi SAW, jenis-jenis makanan halal yaitu :

Semua makanan yang baik, tidak kotor dan tidak menjijikan.

Semua makanan yang tidak diharamkan oleh Allah dan Rasul-Nya.

semua makanan yang tidak memberi mudharat, tidak membahayakan kesehatan jasmani dan tidak merusak akal, moral, dan aqidah.

Binatang yang hidup di dalam air, baik air laut maupun air tawar.

Page 4: PERSENTASI AGAM@

Minuman yang halal pada dasarnya dapat dibagi menjadi 4 bagian yaitu :

Semua jenis air atau cairan yang tidak membahayakan bagi kehidupan manusia, baik membahayakan dari segi jasmani, akal, jiwa, maupun aqidah.

Air atau cairan yang tidak memabukkan walaupun sebelumnya pernah memabukkan seperti arak yang berubah menjadi cuka.

Air atau cairan itu bukan berupa benda najis atau benda suci yang terkena najis.

Air atau cairan yang suci itu didapatkan dengan cara-cara yang halal yang tidak bertentangan dengan ajaran agama Islam.

Page 5: PERSENTASI AGAM@

2. Makanan dan minuman yang haramHaram artinya dilarang. Jadi makanan

yang haram adalah makanan yang dilarang oleh syara’ islam untuk dimakan. Setiap makanan yang dilarang pasti ada bahayanya dan meninggalkan yang dilarang pasti ada faidahnya dan mendapat pahala.

Page 6: PERSENTASI AGAM@

Yang Diharamkan Berdasarkan dalil Al Quran: Makanan Milik orang lain. ” Dan janganlah kamu memakan

makanan diantara kamu sekalian dengan bathil” ( AL BAQARAH 188)

Bangkai, yaitu bangkai hewan yang mati sendiri, bisa karena tercekik, dipukul, terjatuh, tertanduk, dan juga sisa binatang buas.

Darah yang dikucurkan Daging babi. Sesuatu yang disembelih karena selain Allah Binatang yang disembelih karena berhala Khamr, yaitu sesuatu yang memabukan

Yang diHaramkan Berdasarkan Hadist : Setiap yang bertaring Himar setiap yang memiliki cakar (cengkeraman) Binatang yang makan kotoran.

 

Page 7: PERSENTASI AGAM@

Etika sebelum makan:

makanan dan minumannya halal,bersih dari kotoran-kotoran haram,dan subhad.

ia meniatkan makanan dan minumannya untuk menguatkan ibadahnya kepada tuhan YME agar diberi pahala.

ia mencuci tangannya sebelum makan jika keduanya kotor atau tidak dapat memastikan kebersihan keduanya

Page 8: PERSENTASI AGAM@

Etika ketika sedang makan :

memulai makan dengan membaca do’amengakhiri makan dengan membaca do’a ia makan dengan tiga jari tangan

kanan,mengecilkan suapan,mengunyah makanan dengan baik,makan dari makanan yang dekat denganya (pinggir) dan tidak makan dari tengah piring

mengunyah makanan dengan baik menjilat piring makananya sebelum mengelapnya dengan kain atau mencucinya dengan air.

Page 9: PERSENTASI AGAM@

Etika setelah makan :

ia berhenti makan sebelum kenyang,agar ia tidak jatuh dalam kebinasaan dan kegemukan yang menghilangkan kecerdasannya.

ia menjilat tanganya,kemudian mengelapnya atau mencucinya namun mencucinya lebih baik

ia mengambil makanan yang jatuh ketika ia makan,karena ada anjuran terhadap hal tersebut dan karena itu adalah syukur atas nikmat.

membersihkan sisa-sisa makanan di giginya dan mengkumuruntuk membersihkan mulutnya.

Page 10: PERSENTASI AGAM@

ASI ( Air Susu Ibu )

Air Susu Ibu (ASI) adalah suatu emulsi lemak dalam larutan protein, laktosa dan garam-garam anorganik yang di sekresi oleh kelenjar mamae ibu, yang berguna sebagai makanan bagi bayinya.

Sedangkan ASI Ekslusif adalah perilaku dimana hanya memberikan Air Susu Ibu (ASI) saja kepada bayi sampai umur 6 bulan tanpa makanan dan ataupun minuman lain kecuali sirup obat.

ASI dalam jumlah cukup merupakan makanan terbaik pada bayi dan dapat memenuhi kebutuhan gizi bayi selama 6 bulan pertama. ASI merupakan makanan alamiah yang pertama dan utama bagi bayi sehingga dapat mencapai tumbuh kembang yang optimal.

Page 11: PERSENTASI AGAM@

KOMPOSISI ASI  ASI lebih banyak mengandung unsur-unsur

antara lain : zat putih telur,lemak,karbohidrat,vitamin ,

mineral, factor pertumbuhan, enzim , hormone, zat kekebalan dan sel darah putih.

semua zat ini terdapat secara professional dan seimbang satu dengan yang lainnya .

cairan hidup yang mempunyai keseimbangan biokimia yang sangat tepat ini bagi suatu “simfomi nutrisi bagi pertumbuhan bayi” sehingga tidak mungkin ditiru oleh buatan manusia.

Page 12: PERSENTASI AGAM@

FISIOLOGI LAKTAS

Laktasi adalah keseluruhan proses menyusui mulai dari ASI diproduksi sampai proses bayi mengisap dan menelan ASI. ASI adalah bahan makanan alamiah bagi bayi yang lahir dengan cukup umur.

Page 13: PERSENTASI AGAM@

TAHAP MENYUSUI BAYI Bayi harus dalam keadaan lapar pada

saat ia akan disusukan.pakaianya kering, tidak terlalu dingin ataupun terlalu panas serta digendong secara nyaman dalam keadaan setengah duduk,demi kenikmatanya dan untuk melancarkanya tanpa harus muntah .

Ibu harus dalam kedudukan nyaman dan santai. Bila ibu telah dapat meninggalkan tempat tidurnya , maka lebih baik untuk memberikan ibu kursi yang cukup rendah.

Page 14: PERSENTASI AGAM@

TEKNIK MENYUSUI NORMAL

Bibir bayi bisa menangkap putting dengan betul pada lekukan diantara areola dan putting

Lubang hidungnya cukup jauh dari payudara hingga pernapasannya bebas.

Sandaran tempat meletakkan tangan dan sebuah bangku kecil untuk mengistirahatkan kakinya serta mengangkat lututnya pada sisinya sebelah mana ia akan menyusukan.

Page 15: PERSENTASI AGAM@

PENGELUARAN ASI SECARA MANUAL

seluruh buah dada dipijet diantara dua telapak tangan

buah dada ditopang dengan tangan .

Page 16: PERSENTASI AGAM@

Mengenal asi ekslusif

Bayi hanya diberi asi saja , tanpa bahan cairan seperti formula , jeruk, madu, air teh,air putih, dan tanpa tambahan makanan padat seperti pisang,papaya,bubur,susu,biscuit,bubur nasi dan tim

Pemberian asi secara ekslusif ini di anjurkan untuk jangka waktu 6 bulan. Setelah 6 bulan ,ia harus mulai di perkenalkan dengan makanan padat .

Asi dapat diberikan sampai bayi berusia 2 tahun atau bahkan lebih dari 2 tahun.

Para ahli menemukan manfaatasi akan sangat meningkat bila bayi hanya di beri ASI selama 6 bulan pertmana kehidupanya .

Page 17: PERSENTASI AGAM@

Waktu yang tepat untuk pemberian ASI :

Bayi sebelum usia 4 bulan diberikan ASI sesering mungkin termasuk malam hari

Waktu yang diberikan untuk menyusui rata-rata 10-15 menit hingga payudara terasa kosongatau bayi sudah kenyang

Untuk bayi yang telah mendapat makanan tambahan . pemberian ASI lebih didahulukan . waktu antara pemberian ASI dan makanan tambahan 2-3 jam.

Page 18: PERSENTASI AGAM@

TERIMA KASIH