Download - CLASIFIKASI ELEKTRODA

Transcript
Page 1: CLASIFIKASI ELEKTRODA

CLASIFIKASI ELEKTRODA

Kawat las / Elektroda

Ada beberapa cara mengelas logam, yaitu :1. Dengan memakai listrik2. Dengan memakai gas / oksogen

Mengelas dengan listrik memerlukan kawat las ( elektrode ) yang terdiri dari suatu teras logam yang dilapisi oleh suatu lapisan yang terdiri dari campuran beberapa zat kimia. Untuk mengelas listrik dengan tangan ( manual ARC welding ) dipakai kawat las. Pada pengelasan listrik dengan busur langsung seperti yang kita pakai dan sedang dipelajari, kawat las itu sendirilah yang berfungsi sebagai pembakar yang menimbulkan busur api,sekaligus sebagai bahan penambah karena ia sendiri melebur bersama logam yang di las dan berpada satu sama lain.

Kawat las terdiri dari dari dua bagian, yaitu yang bersalut adalah bagian pangkal tempat kita menjepit tang las dan yang bersalut ( coated elektrodes ) adalah bagian yang di laskan atau yang dipijarkan.

Bentuk umum kawat las adalah sebagai berikut :- Terasnya ( intinya ) terbuat daari logam besi baja,besi tuang, aluminium, perunggu, monel,

stainles stell, atau logam lainnya, tergantung pada benda apa yang akan dilas.- Bagian luarnya dari inti logamberbentuk bulat yang diberi salutan yang sangat berfaedah

terhadap hasil lasan. Sesuai dengan sifat-sifat khusus tiap jenis logan dan jenis sambungan yang akan dilas, salutan tadi dibuat dari ramuan-ramuan khusus,sesuai dengan sifat atau kekuatan yang harus dicapai.Dengan demikian, dikenal istilah-istilah jenis salutan,antara lain: rutile elektrodes, iron

powder elektrodes, low hydrogen types elektrodes dan cellullasic elektrodes.- Batang-batang las dibuat dengan ukuran panjang antara 350 mm sampai dengan 450 mm,

tergantung pada pabrik pembuatannya. Tapi ada juga kawat las yang lebih pendek dari 350 mm.

- Ukuran untuk garis tengah kawat las yang di sebut adalah ukuran garis tengah kawat inti. - Bagian pangkalnya sengaja tidak di bungkus dengan maksud sebagai tempat menjempit

kawat tersebut dengan tang las pada waktu mengelas.1. Fungsi salutan ( coating ) pada kawat las

- Untuk mencegah terbentuknya oksida-oksida dan nitrida-nitrida logam sewaktu proses las berlangsung.

- Untuk menghindar hilangnya hilangnya unsur-unsur mangan (Mn), krom (Cr), molibdenum (Mo), silikon (Si), vanadium(Va), nikel (Ni),dan sebagainya karena proses pembakaran.

- Memberikan sifat-sifat khusus kepada hasil lasan dengan cara menambah zat-zat tertentu yang terkandung dalam salutannya.

- Memberikan sifat-sifat las,seperti bentuk rigi-rigi, kecepatan menetes cairan dan kualitas las yang dicapai.

- Menstabilkan dan mengerahkan busur api sehingga memudahkan menjaga besar busur nyala api sehingga memungkinkan dipakai pada arus bolak-balik.

- Memperlambat proses pendinginan daerah yang dilas sehingga bahan induk tetap terjaga.2. Syarat-syarat bahan salutan

- Bahan salutan harus dapat pijar dengan teratur bersamaan dengan inti logam sehingga melekat dengan baik dan berbagi sama tebalnya disekeliling lasan.

- Terak harus mempunyai berat jenis lebih ringan dari pada cairan logamnya,sehingga mudah terapung dalam cairan logam dan terjadilahpadatan terak dipermukaan lasan.

- Terak harus menutup rigi-rigi las dengan merata sehingga oksidasi dapat dihindari dan setelah dingin dapat dengan mudah dibersihkan.

Page 2: CLASIFIKASI ELEKTRODA

3. Pemeliharaan dan penyimpanan kawat las

Karena fungsi salutan sangat penting pada kawat las, maka ada beberapa hal yang harus diperhatikan pada saat pemeliharaan dan penyimpanan pada kawat las,antara lain :

- Kawat las harus selalu dalam keadaan kering. Untuk menjaga hal inimaka kawat las disimpan pada tempat khusus misalnya dalam lemari besi yang diberi pemanas. Hal ini untuk menjaga supaya salutan jangan sampai basah atau lembab.

- Kawat las yang telah basah atau lemab berkurang sifat-sifat baiknya sehingga kalau dipakai mengelas maka hasil lasan menjadi kropos atau kawat las menjadi berkarat. Karena bahan salutan kawat las terdiri dari zat-zat yang larut dalam air,maka jika salutannyakena air atau lembab,akibatnya zat-zat tersebut sebagian larut dalam air, sehingga fungsinya sebagai pelindung berkurang,meskipun kawat las tersebut telah dikeringkan.

- Salutan kawat las harus dijaga jangan sampai pecah-pecah atau terkelupas.- Sewaktu mengelas, juru las harus menjaga agar kawat las jangan sampai merah memijar

karena kawat las tersebut tidak dapat dipakai lagi untuk mengelas. Hal ini disebabkan sifat-sifat pelindung dari bahan salutan sebagian besar telah hilang terbakar sewaktu kawat las tersebut terlampau panas.

4. Kawat las yang sesuai dengan jenis arus listrikTelah diketahui bahwa setiap jenis mesin dilas dibuat untuk menghasilkan dua jenis arus untuk

mesin las yaitu :- Mesin las arus searah atau direct current ( DC )- Mesin las arus bolak-balik atau Alternating Current ( AC )Sehubungan dengan itu,maka kawat las juga dibuat sesuai dengan sifat arus las tadi dan jenis

kawat logam, yaitu terdiri dari :- Jenis kawat las untuk DC- Jenis kawat las untuk AC- Jenis kawat las DC khusus untuk kawat las negatif ( Straight Polarity ) untuk ini

pemasangan kabel las harus pada kolom negatif dari mesin las DC yang dipakai.- Jenis kawat las DC lainnya untuk kawat las positif ( Revarce Polarity ) untuk ini

pemasangan kabel las harus pada kolom positif dari mesin las DC yang dipakai.- Jenis kawat las DC yang dapat dipakai untuk straight polarity (-) maupun Revasce polarity

(+).5. Sistim pengolongan kawat las

AWS = American Welding Society dan ASTM = American Society for Testing Materials.Sesuai jenis logam yang akan dilas,maka kawat las listrik dapat dibedakan 4 golongan utama ;

- Kawat las baja karbon ( maild steel Arc Welding Elektrodes ),- Kawat las ini untuk mengelas baja lunak ( mail steel ),misalnya baja-baja karbon dengan

persentase carbon yang rendah.- Kawat las baja campuran ( Alloy steel Arc Welding Elektrodes ) - Kawat las ini di pakai untuk mengelas baju campuran, misalnya baja stainless- Kawat las bukan besi ( Non Ferrous Arc Welding Electrodes )- Kawat las ini di pakai untuk mengelas benda-benda bukan besi atau baja, misalnya

almunium, monel, brass ( kuningan ), Bronze ( perunggu ), dll.- Kawat las besi tuang ( cast iron arc welding electrodes ), kawat las ini dipakai untuk

mengelas besi tua dan sejenisnya.Pada dasarnya, logam inti kawat las di buat sesuai atau mendekati sifat logam dasar yang di las, dan kualitas inti kawat las di buat lebih baik dari pada logam yang akan di las, komponen campurannya tambah dengan unsur-unsur yang mempertinggi kualitas kawat las, sifat-sifat bahan salutannya di buat sesuai dengan fungsi kawat las, logam-logam tipis, tebal,

Page 3: CLASIFIKASI ELEKTRODA

yang kotor, berkarat, atau kalau perlu gabungan dari beberapa logam yang tidak teratur, selain itu juga semua kawat las di sesuaikan dengan sifat cairan pada waktu pakai untuk mengelas secara tegak lurus ( naik atau turun ), vertikal, horizontal, vertikal horizontal atau over head.

6. Memilih kawat lasKawat las direncangsupaya bisa di pakai pada beberapa posisi :

- Untuk semua posisi - Posisi mendatar ( horisontal ) atau mendatar maupun tegak lurus ( pertikal ) - Posisi mendatar dalam keadaan di bawah tangan

Juru las harus memilih dengan tepat kawat las yang akan dipakai. AWS yang akan dipakai. AWS yang bekerja sama dengan ASTM menetapkan perincian dan memberi kode pada kawat las, sehingga memudahkan juru las memilih jenis kawat las yang tepat.Dalam perdagangan, kawat las baja karbon ( mild steel) dan kawat las baja campuran (alloy steel ) diberi tanda dengan empat nomor atau lima nomor yang didahului oleh huruf E. ini memudahkan jenis-jenis batang las dengan sistim busur nyala listrik dengan tangan ( manual metal arc welding ), arti angka-angka yang tercantum pada kawat las AWS atau ASTM adalah sebagai berikut :

Contoh : 4 angka contoh: 5 angka a b c a b cAWS = ASTM E. XXXX AWS = ASTM E. XXXX

E 60 XX E . 110 XXDua atau tiga angka pertama,menunjukkan kekuatan regang minimum dalam ribuan psi.

Misal : angka 60 berarti kekuatan regang minimumnya 60.000 psi. dan angka 110 berarti 110.000 psi.

Angka

terakhir

0 1 2 3 4 5 6 7 8

Jenis arus las ( a ) AC/DC

reverce

polarity

AC/DC AC/DC AC/DC AC/DC

reverce

polarity

AC/DC

reverce

polarity

AC/DC AC/DC

reverce

polarity

Jenis salutan ( b ) Organik Rutile Rutile Rutile Low

hydrogen

Low

hydrogen

Mineral Low

hydrogen

Daya busur Kuat kuat Sedang lemah Lemah sedang sedang lemah sedang

Penembusan ( c ) dalam sedang dangkal dangkal sedang sedang sedang sedang

Persentase

bubuk besi

dalam

salutan

0-10 % tanpa 0-10% 0-10% 30-50% tanpa tanpa 50% 30-50%

Contoh pemakaian tabel :- E 6010 : jenis arus DC reverse polarity - E 6020 : Jenis arus AC dan DC

Jenis saluran organik jenis salutan rutile Daya busur kuat daya busur sedang Penembusan dalam penembusan sedang

Page 4: CLASIFIKASI ELEKTRODA

Kawat las arus DC kutub terbaik

E. 6010

Kekuatan regang 60.000 psi semua posisi(tegangan diratakan)(stress relieved)

Gambar 1. Arti kode kawat las sistem AWS

7. Kawat las campuran ( alloy steel electrodes )Baja campuran memiliki sifat mekanik yang lebih tinggi kekuatannya daripada baja karbon.

Sambungan las dari baja paduan tinggi ( high alloy steel ) hsrus mampu menahan kekuatan regang minimum 100.000 psi ( 1 kg / cm = 14.223 lbs/cm (psi)).

Kawat las untuk baja campuran ( alloy steel) terdiri dari salutan lime ferritic,yaitu hidrogen rendah yang mengandung serbuk besi. Karena itu batang kawat las untuk tegangan tinggi ( high tensile ) biasanya tergolong kelas E.XX15,EXX16 atau E.XX18 yang sifat kerjanya sama dengan jenis kawat las hidrogen rndah E.60XX.Contoh : kawat las E. 11018

Diartikan sebagai berikut :- Memiliki 110.00psi tensilr strenght- Dapat dipakai mengelas semua posisi- Jenis arus las AC / DC- Tipe salutan hidrogen rendah- Daya busur menyala sedang dan dalamnya pembakaran sedang

Dalam batang kawat las baja campuran ( alloy steel ), angka dasar ( empat angka atau lima angka biasanya diikuti dengan simbol-simbol huruf misalnya A1,B1,B2 dan sebagainya. Huruf-huruf tambahan sistem AWS tersebut berguna untuk menandai elemen-elemen logam campuran .Simbol lengkap disajikan pada label 3

Tabel :3 arti simbol tambahan pada kawat las AWSHuruf-huruf tambahan pada kawat las AWS

ELEMEN-ELEMEN CAMPURAN DALAM %

Mo (molibdenum)

CR(Kronium)

Ni (nikel)

Mn Mangan

Na vanadium

A1B1B2B3B4C1C2

0,50,50,51,00,5

0,51,252,252,0

2,53,5

Page 5: CLASIFIKASI ELEKTRODA

C3DID2G*

0,30,30,2 0,3

1,0

0,5

1,51,750,1 0,1

Memerlukan paling sedikit satu macam eleme campuran 8. Keterangan masing-masing jenis kawat las

a. Kawat las E.6010Sifat Umun Kawat las kelas ini dapat memberikan hasil lesan baik dan tangguh serta mempunyai sifat-sifat mekanik yang sangat baik. Dengan pemakaian kawat ini kita dapat mengelas dengan baik pada semua posisi las dengan arus las DC. Pancaran busurnya kuat dan daya pembusan terhadap bahan yang di sangat dalam. Karena itu di perluka pengangan yang baik oleh las untuk, memperkecil atau meniadakan percikan (splatter), dan juga menjaga aar tidak terjadi tekukan under cutting akibat penembusan busur yang dalam.Bentuk rigi-rigi lasnya kasar, tetapi kualitas lasnya baik, hal ini sangat penting, terutama pada pengelasan yang berlapis-lapis multi pass. Pada posisi las tegak lurus vertikal dan posisi diatas kepala atau tengadah yang mementingkan kualitas radiografi x-ray, maka kawat las e.3010 ini dapat dipakai. Kawat las E.6010 mempunyai sifat-sifat fisik yang istimewa, yaitu jika dipakai dengan tepat maka hasil lesan akan memenuhi syarat-syarat pengujian. Bentuk hasil lasnya sedikit cembung (convex).

Sifat kutub Kawat las ini termasuk jenis positif (DC+ - reverce polarity), jadi kabel las harus dihubungkan dengan jepitan positif pada mesin las DC.

Jenis salutanDigolongkan dalam jenis high cellulose sodium, salutannya tipis supayamemudahkan penggunaannya pada waktu dipakai untuk melas dalam posisi tegak lurus dan diatas kepala. Juga dipakai untuk mengelas celah yang sempit,dari kampuh V yang terbuka.sifat pelindungnya sangat baik untuk menghasilkan las yang berkualitas tinggi. Salutan mengandung lebih dari 30% cellulose-sodium dari total berat saltannya sendiri. Unsur-nsur lain yang terdapat dalam salutan ialah titanium oksida,magnedum maksimum 10% serbuk besi yang berguna memperbaiki sifat pancaran busurnya.

Sifat busur dan pembakaranBusur kawat ini kuat,karena itu sifat penembusan kawat ini harus diperhatikan oleh juru las. Gerakan harus perlahan dan teratur,terutama pada saat berbalik dari ayunan las. Grakan terlalu cepat pada saat berblik las. Juga waktu mengelas logam-logam yang tipis atau mengelas tembus (root pass) dari kampuh V tebuka,harus dijaga agar tidak menjadi bolong karena tebakar akibat besarnya daya tembus busur dan dalamnya pembakaran pada bahan yang dilaskan. Pada beberapa hal,terutama jika mengelas dengan E.6010 yang berdiameter 4 mm keatas,sebaiknya untuk jenis kawat las baja karbon,arus las diset sedikit lebih rendah dibandingkan arus normal. Hal ini berguna untuk mencegah terjadinya percikan-percikan ( splatter) yang lebih hemat,karena pada arus las yang besar,jenis batang las E.6010 akan menimbulkan percikan-percikan yang sangat besar.

Pemakaian utamaPemakaian terbesar jenis batang las E.6010 adalah untuk mengelas baja karbon. Kawat las jenis ini dapat juga dipakai untuk mengelas bahan galvanized dan beberapa baja paduan rendah (low alloy steel). Kawat las ini sangat baik dipakai untuk tack-welding karena sifatnya yang liat (ductile) dan penembusannya yang dalam. Gerakan mengelas dapat lebih cepat dilakukan,terutama pada posisi tegak

Page 6: CLASIFIKASI ELEKTRODA

lurus dan menurun besrnya arus dan tegangan kawat las E.6010sama dengan kawat E.6011 basar arus dan tegangan pada kawat las E.6010 dan E.6011DIAMETER KAWAT ARUS LAS ( amer ) TEGANGAN BUSUR ( Volt )Inci Mm

3/32 2,5 40-80 23-251/9 3,25 75-125 24-265/32 4,00 110-170 24-263/16 5,00 140-215 26-307/32 5,00 170-250 26-30

¼ 6,00 210-320 28-345/16 8,00 275-425 28-34

Catatan :Jiks batang las dipakai untuk mengelas dalam posisi tegak dan diatas kepala (oper head), basarnya arus harus diset sedikit lebih rendah dari nilai rata-rata yang seharusnya tercantum ditabel. b. Kawat las E.6011

Sifat-sifat umumKawat las jenis ini disebut juga kawat las AC,yang berlawanan dengan kawat E.6010.

walaupun kawaat E.6011dapat dipakai dengan baik pada mesin las AC maupun DC,tetapi sifat kerja kedua jenis kawat ini hampir sama.

Sistem kutubKawat las jenis inidapat dipakai dengan baik pada mesinlas AC dan DC reverce polarity

(DC+).

Bahan salutanJenis salutan kawat las jenis ini hampir sama dengan E.6010,hanya saja pada E.6011dibuat

lebih tebal sedikit. Kawat las ini termasuk golongan selulosa potasium tinggi (high selluloce potessium).

Sifat busur dan pembakaranDaya busurnya kuat,pembakarannya sangat dalam. Dalam banyak hal mirip dengan E.6010.

Pemakaian utamaSama dengan E.6010 yaitu untuk mengelas baja karbon dan bahan galvanized serta beberapa

baja paduan rendah (low alloy steel).

c. Kawat las E.6012Sifat umum

Kawat las jenis E.6012 dibuat untuk pekerjaan loas pada umum,artinya dapat dipakai pada arus bolak balik (AC) atau arus searah DC (straight polarity) kabel las harus dipasang pada kutub negatifpada mesin las DC. Walaupun kawat las jenis ini dapat memenuhi syarat untuk dipakai mengelasdalam semua posisi,namun lebih baik untuk mengelasposisi dibawah tangan,mendatar dan horizontal. Untuk mengela dalamposisi tegak lurus dan diatas kepala,jenis kawat las E.6012 ini jarang dipakai.

Page 7: CLASIFIKASI ELEKTRODA

dianjurkan kawat las E.6012hanya dipakai untuk posisi las yang rata dan yang mendatar saja. juga dianjurkan kepada juru las agar pada pengelasan tunggal atau sekali jalan (singloe pass), gerakan mengelas agar cepat dan arus las tinggi (high current) demikian juga pada pengelasan sudut horisontal (horizontal filled weld). pengelasan dengan kawat las E.6012 ini mudah dikendalikan, bentuk sudut las baik,walaupun arus las tinggi bentuk lasan mesin dapat dipertahankan. satu hal lagi ialah bahwa dalam pengelasan kambuh-kampuh yang curam dan bentuk-bentuk yng tidak beraturan,pemakaian kawat las ini memberikan hasil yang baik. jika kawat las ini digunakan untuk mengelas dalam posisi tegak lurus dan diposisi atas kepala,sebaiknya garis tengah kawat las yang dipakai harus satu tingkat lebih rendah daripada jika memakai batang-batang las E.6010 atau E.6011 yang seharusnya dipakai. hasil pengelasannya mempunyai rigi-rigi las yang cembung (convex).

sistem kutubjenis kawat las ini dapat dipakai pada mesin las AC dan DC straight polarity (DC).

bahan sautanbahan salutan yang dipakai ialah rutile yang terdiri dari high titania sodium,terak (slag) yang

terjadi setelah proses las cukup tebal dn dapat dengan mudah dibuang, salutan juga mengandung titanium yang tinggi (lebih dari 35%) < selain itu ditambah pula unsur-unsur lain seperti solulosa, ferro manganese dan natriun silikat sebagai pengikat,serta mengandungjuga sedikit campuran kapur untuk memperbaiki sifat-sifat busurnya pada arus DC straight polarity (DC) > kotoranya (slag) mengandung sedikit tepung besi (iron powder slag) yang dapat mudah dibersihkan.

sifat busur dan pembakarandaya busur sedang dan dalamnya pembakaran sedang, rigi-rigi las bentuknya bagus dan jarang

menimbulkan percikan (splatter). pada pengelasan dengan arus yang tinggi,kestabilannya mesin dapat dipertahankan dengan baik.

pemakaian utamasama dengan E.6010,yaitu untuk mengelas baja karbon dan bahan galvanized serta beberapa

baja paduan rendah (low alloy steel) terutama pada bahan yang mengandung zat arang (karbon) yang lebih tinggi. sambungan-sambyngan yang kurang baik yang dilas dengan kawat E.6010 dan E.6011 dapat dilas dengan baik oleh kawat las E.6012. karena elemen campuran kawat las E.6012 ini tidak banyak maka kawat las E.6012 memberikan keuntungan-keuntungan menghindari efek-efek negatif yaitu gejala retak pada lasan atau pada daerah panas efektif (HAZ/heat affective zone). Jika lebih bentuk dan kerapihan lasan lebih diperhatikan daripada kekenyalan maksimum yang harus dicapai. Kawat las E.6012 banyak dipakai. Sebagian contoh ialah bahwa kawat las E.6012 sangat baik untuk menelas bahan pelat,lebih-lebih pada pengelasan tunggal. Untuk pegangan bagi juru las,disini diberikan tabel pemakaian arus rata-rata dan tegangan untuk kawat las E.6012.

d. Kawaat las E.6013Sifat umumKawat las jenis E.6013 ini sangat mirip dengan jenis E.6012, tetapi masih terdapat perbedaan

dalam segi kegunaan dan sifat kerjanya.kawat las ini dapat dipakai dalam semua posisi dengan arus las ACdan DC. DC straight polarity (DC) dapat memperkecil percikan (splatter)dan lekukan (under cut) karena itu rigi-rigi lasan yang terjadi sangat bagus dengan bentuk yang mulus dan datar (flat), teraknya mudah dibuangdan busurnya dapat dikendalikan dengan mudah,terutama pada kawat las yang diameternya kecil.misalnya 1,5mm,2mm,2,5mm. kecilnya diameter kawat las ini memungkinkan pemakaian tegangan busur yang lebih rendah.

Page 8: CLASIFIKASI ELEKTRODA

Diameter kawat las Arus las ( amper ) Tegangan busur ( volt )Inci mm1 / 16 1,55 / 64 2,003 / 32 2,501 / 8 3,255 / 32 4,003 / 16 5,007 / 32 5,501 / 4 6,005 / 16 8,00

20-4025-6035-8580-140110-190140-240200-320250-400300-500

17-2017-2117-2118-2218-2220-2220-2220-2420-26

Pemakaian kawat las E. 6013 lebih di utamakan untuk pengelasan pelat-pelat tipis dengan ketebalan maksimum 3/8 “ dengan busur lemak (rendah) dan pembakaran yang dangkal. Sipat-sipat mekaniknya sedikit lebih baik dari pada kawat las E.6012.Pada dasarnya kawat las E.6013 di rancang khusus untuk mengelas pelat. Tetapi kawat-kawat las yang ukurannya lebih besar yatitu 3,25 mm 91/8’’) keatas, dapat di pakai untuk mengelas bahan yang menghendaki daya busur yang lebih tenang, bentuk rigi-riginya lebih halus dan baik. Umumnya kawat las E.6013 yang meranya berbeda-beda, menghasilkan cairan logam pada cancaran salurannya sedemikian rupa sehingga pemindahan tetesannta memencar dengan baik terhadap logam yang las, sifat pancaran pemindahan tetesan cairan yang baik sangat diperlukan pada waktu pengelasan tegak lurus vertikal dan atas kepala over had.

Sistem kutub Kawat las jenis E.6013 dapat di pakai pada mesin las AC dan DC straight polarity DC. Jadi pada

saat pemakaian kabel las harus di pasang pada kutub negatif pada mesin las jepit pada kepala tang las, sedang kabel yang harus di pasang pada kutub positif.

Bahan salutan Kawat las E.6013 mempunyai salutan yang hampir sama dengan kawat las E.6012, yakni jenis

natrium titania tinggi high titania sodium atau yang lazim di sebut kawat las bersalut rutile yang mengandung salulosa dan ferro manganesa. Ada beberapa merk kawat las yang menambah salutannya dengan serbuk besi untuk memudahkan pemakaiannya pada mesin las AC.Karena campuran pada salutannya, kawat las E.6013 memberi keuntungan karesion dan dari pengaruh oksidasi jika dibandingkan dengan kawat las E.6012, sehingga pada pemeriksaan kualitas secara radiografi sinar –x, hasil lasan kawat las E.6013 ini akan lebih baik.

Sifat busur dan pembakaran Seperti telah dijelaskan, kawat las E.6013 sangat mirip dengan kawat las E.6012, yaitu kawat las

E. 6013 ini sifat busurnya lemah dengan daya penembusan yang dangkal. Karena itu kawat las E.6013 dapat dengan baik di pakai pada tegangan rendah. Kawat las E.6013 ini sangat baik untuk mengelas pelat-pelat tipis tetapi kurang baik untuk mengelas pelat-pelat yang tebal apalagi untuk mengelas kampuh dengan celah yang curan, karena pembakarannya yag kurang dalam.

Pemakaian utama Kawat las ini di pakai khusus untuk mengelas baja lunak, terutama untuk pengelasan pelat-pelat

yang tipis Walaupun demikian, kawat las E.6013 dengan di ameter yang besar yakni 3,25 mm ke atas dapat di pakai untuk mengelas benda lain, tetapi pada pengelasan pertama didahului dengan E.6012

Page 9: CLASIFIKASI ELEKTRODA

DIAMETER KAWAT LAS ARUS LAS (amper) TEGANGAN BUSUR ( volt )Inci Mm

1/16 1,5 20-40 17-205/64 2,00 25-40 17-213/32 2,50 45-90 17-211/8 3,25 80-120 16-225/32 4,00 105-180 18-223/16 5,00 150-230 20-247/32 5,00 210-300 21-251/4 6,00 250-350 22-265/16 9,00 320-430 23-27

Arus tinggi yang biasa di pakai pada pengelasan E.6012 tidak dapat di pakai untuk pengelasan dengan kawat las E.6013, kecuali pada pengelasan posisi tegak lurus dan di atas kepala over head, arus untuk kawat las E.6013 dapat di samakan dengan arus yang di perlukan untuk kawat las E.6012

E. kawat las E.7014

Sifat-sifat umum Dua anka pertama yaitu 70 menunjukan bahwa kawat las E.7014 mempunyai kekuatan regang

minimum sebesar 70.000 psi. pernah di buat kawat IE.6014, tetapi sejak E.7014 di pasarkan , kawat las E.6014 tidak di buat lagi. Salutan kawat las electrode coating E 7014 ini di buat lebih tebal dan mengandung serbuk besi yag tinggi 30% dari jumlah berat salutnya. Sifat-sifatnya kawat las E 7014 merupakan campuran dari sifat kawat las E6013 dan E 7014, karena pada kawat E.7014 persentase tepung besi lebih tinggi daripada kawat las E.6013. Kadar endapan cairan juga lebih tinggi dari pada kawa E. 6013 tetapi lebih rendah dari pada E.7024.dengan adanya serbuk besi salutannya, maka kawat las E. 7014 dapat di pakai pada arus yang tinggi, yang berarti pula kadar endapan cairan dan kecepatan mengelas. Kawat las ini termasuk kawat-kawat las yang di golongkan pada kawat las untuk semua posisi, tetapi karena tebal salutannya sendiri, kawat las ini tak mengizinkan pemakainanya pada kampuh-kampuh yang sulit dan celah yang curam. Kawat las ini kurang bagus untuk mengelasan bahan-bahan yang tipis, hanya untuk hal-hal tertentu saa kawat las ini bisa di pakai pada benda-benda yang tipis.Sifat yang istimewa kawat las E.7014 adalah cukup baik untuk mengelas bentuk-bentuk kampuh yang tidak beraturan dan posisi las yang sulit. Rigi-rigi lasnya halus dengan gelombang-gelombang yang bagus. Pembakarannya hampir sama dengan E.6012 dan lebih bagus jika di pakai untuk mengelas celah-celah yang melampaui ukuran yang saharusnya.untuk mengelas sudut, bentuklasnya datar, sedikit cembung. Sifat mekanik mechanical properties kawat las E7014 lebih bagus di bandingkan jenis E.6012 sedang teraknya mudah dibersihkan bahkan kadang-kadang mengelupas sendiri. Penembusannya yang umum dan merat serta cepat mengeras mengizinkan pemakainanya untuk mengelas kampuh-kampuh yang kurang memerlukan ketepatan penyetelan. Arus yang dibutuhkan kawat las E.7014 lebih tinggi di banding E. 6012 dan E 6013.

Sistem kutub Kawat las E. 7014 dapat di pakai pada mesin las AC dan DC reverse DC atau straight polarity

DC.

Bahan salutan Baha salutan kawat las E.7014 Termasuk jenis rutile, mengandung serbuk besi titania iron pwder

titania dengan jumlah serbuk besi yang cukup tinggi 30%. Teraknya mudah di bersihkan, bahkan

Page 10: CLASIFIKASI ELEKTRODA

dapat mengelupas sendiri dengan baik. Salutan yang demikian tebal itu menyebabkan kawat las E.7014 kurang baik untuk mengelas pelat-pelat tipis maupun untuk celah yang curan dan sempit, tetapi baik untuk mengelas kampuh-kampuh yang tidak beraturan. Dalam peemakaian pengelasannya di perlukan arus las yang tinggi.

Sifat busur dan pembakarannya Daya pacar busurnya tergolong lemah dengan kedalamnya penembusannya sedang, karea itu

juga memungkinkan pemakaiannya pada arus las yang tinggi, bentuk rigi-rigi lasnya datar dengan sdikit cembung dan gelombang yang halus.

Pemakaian utama Kawat las E.7014 ini umumnya di pakai untuk mengelas baja lunak dan peduan baja rendah low alloy

steel terutama yang kampuh-kampuhnya tidak beraturan, kotor berkarat, dan juga pada posisi-posisi las yang sulit DIAMETER KAWAT LAS ARUS LAS Amper TEGANGAN BUSUR ( volt)inci Mm

3/32 2,50 80-125 17-211/8 3,25 110-160 18-225/32 4,00 150-210 19-293/16 5,00 200-275 20-247/32 5,50 260-340 21-251/4 6,00 330-415 22-262/16 8,00 390-500 23-28

Pada umumnya, kawat las jenis E.7015 merupakan jenis kawat las hidrogen rendah low hydrogen.kawat las in merupakan kawat las DC reverse polarity DC yang pada dasarnya dapat di pakai untuk mengelas semua posisi. Keistimewahan kawat las ini ialah dapat di pakai mengelas baja dengan kadar belerang tinggi high sulphur steel dan juga untuk baja dengan kadar belerang tinggi high sulfur steel. Kawat las ini baik untuk mengelas bahan yang berpori-pori dan retak-retak dalam.Jika mengelas jenis baja yang sukar dilas, daerah yang akan di las harus di penaskan dahulu preheating dengan temperatur tertentu sesuai jenis bajanya, dan dalam waktu tertentu, untuk membuat kondisi-kondisi las menjadi lebih baik. Walaupun retak-retakan seperti itu terjadi pada baja lunak mild steel pengelasan baja tegangan tinggi high tensile steel dengan memakai kawat las yang bukan jenis hidtogen rendah, akan menyebabkan retakan –retakan seperti yang terjadi pada baja lunak. Jika kawat las bukan hidrogen rendah di pakai untuk mengelas baja belerang tinggi high sulfur steel yaitu baja yang mengandung 0,10-0,25% belerang, akan di hasilkan paduan yang jelek-berlubang-lubang menyerupai sarang lebah, kawat las jenis E.7015 Dapat di pakai mengelas jenis baja tersebut dengan sedikit kesulitan tetapi dengan hasil yang bagus. Salutan batang kawat las E.7014 mengandung batu kampur line stone dengan campuran-campuran zat-zat hidrogen rendah, karena itu dapat mencegah penterapan hidrogen kedalam las.penembusan bgusurnya dan dalamnya pembakaran sedang, teraknya tebal, mudah di kupas, dan mudah di bersihkan. Rigi-rigi las datar dengan sedikit cekung. Ukuran kawat las sampai dengan dimeter 5/32” (4mm), dapatdipakai untuk mengelas pada semuaposisi las. Ukuran yang lebih besar dari 4 mm berfaedah untuk mengelas sudut dalam posisi horisontal dan dibawah tangan.Kawat las ini memerlukan arus las yang lebih besar daripada kawat las E.6010 untuk tiap ukuran kawat las yang sama besar. Juga dikehendakipengendalian busursependek mungkin untuk mencapai hasil las yang baik tiap-tiap posisi las. Untuk mencegah terjadinya retakan-retakan dibawah las

Page 11: CLASIFIKASI ELEKTRODA

(under bead cracking) dan untuk mencapai kualitas yang baik,maka bahan yang akan dilas memerlukan pemanasan pendahuluan dan setelah pengelasan memerlukan akhir (poshead).Kawat las E.7014 pada dasarnyadibuat untukmengels baja-baja yang dapat dikeraskan,juga untuk mengelas baja paduan (alloy steel) seperti pada karbon tinggi (high carbon steel) dan baja belerang tinggi (high sulfur steel). Kawat las ini juga dapat mengelas besi tanpa dan baja lunak, karena hasil lasan kawat E.7014 ini hanya menimbulkan retakan-retakankecil dibawah las bila dibandingka dengan jenis kawat las yang bukan jenis hidrogen rendah (non low hidrogen elektrodes).Bila mungkin,sebaiknya hindari pemakaian kawat E.7015 ini dengan memakai kawat las E.7015 atau E.7018. kawat las E.7015 adalah kawat las DCreverce polarity (DC).

Bahan salutanKawat las E.7014 mempunyai jenis salutan natrium hidrogen rendah (low hidrogen sodium)

yang mengandung batu kapur dan zat lain yang sifatnya menyerap dan membebaskan hidrogen dari daerah las. Kawat las ini memiliki terak yang tebal dan mudah di bersihkan.

Sifat busur dan pembakarannyaDaya pancar busurnya sedang dan daya penembusannya sedang. Usahakan untuk selalu

mengendalikan busurnya sependek mungkn agar diperoleh hasil las yang baik.

Pemakaian utamaPemakaian kawat las E.7015 ini adalah sebagai beerikut :- Untuk mengelas bajadengan kadar belerang yang tinggi high sulfur steell- Untuk mengelas baja dengan kadar karbon yang tinggi high stee carbon - Untuk mengelas baja yang dapat dikerskan hardenable steel

Posisi, sedang untuk di ameter, dan juga melas di bawah tangan flat.Pemakaian kuat arus dan dan tegangan sama dengan pemakaian kawat las E.7016

G. Kawat las E.7016

Sifa umum Kawat las ini pada umumnya sama dengan kawa las E.7015, kecuali salutannya yang

mengandung sejumlah kalium silikat tertentu dan garam kalium yang lain, yang membuat kawat las ini dapat dipakai pada mesin las AC maupun DC. Logam intinya sama dengan E.7015 serta sifat-sifat lainnya sama baik dengan E.7015

Sistem kutub Untuk pengelasa dengan kawat E.7016 depat di pakai mesin las AC maupun DC.

Bahan salutan Kawat las ED.7016 mempunyai salutan jenis kalium hidrogen rendah iom hydrogen kalinum.

Sifat busur dan penembusannyaSifat busur dan daya tembus pembakaran kawat E.7016 ini sama dengan sifat-sifat kawat las

E.7015, yaitu kuat busurnya sendang dan dalamnya pembakaran sedang. Sebaiknya usuhakan agar pada waktu mengelas busurnya dibuat sependek mungkin agar di capai I hasil las yang baik.

Page 12: CLASIFIKASI ELEKTRODA

Pemakaian utama Kawat las E.7016 ini dapat dipakaipada mesin las DC dan AC. Jadi perbedaanpemakai kawat las

E.7016 ini debgab kawat E.7015 adalah bahwa kawat las E. 7016 dapat di pakai dengan mesin las AC, sedangkan kawat las E.7015 hanya dengan las DC saja.

DIAMETE KAWAT LAS ARUS LAS Amper TEGANGAN BUSUR ( volt)inci Mm

3/32 2,50 65-100 17-221/8 3,25 100-150 18-225/32 4,00 140-200 20-243/16 5,00 180-255 21-257/32 5,50 240-320 23-271/4 6,00 300-390 24-282/16 8,00 375-475 24-28

H. Kawat las E.7018

Sifat umum Seperti halnya kawat las jenis E. 7016,kawat las jenis E.7018 adalah jenis hidrogen rendah, dan

dapat di pakai untuk mengelas dalam posisi las mengandung 25-40% serbuk besi dan dapat dipakai pada mesin las AC atau DC reverse polarity DC. Kawat las ini mempunyai syarat-syarat yang di perlukan untuk menghasilkan las yang baik pada jenis-jenis baja yang sukar di las seperti misalnya baja belerang tinggi high sulfur steel, baja karbon tinggi high carbon steel, dan baja paduan rendah low alloy steel. Umumnya pada kawat las jenis hidrogen rendah low hydrogen, pengelasan harus dikendalikan pada jarak busur yang pendek. Dengan kawat las ini, las sudut di bawah tangan akan menghasilkan bentuk sedikit cembung dengan bentuk rigi-rigi yang halus dan gelombang yang bagus.Kawat las jenis E.7018 dikatagorikan sebagai kawat las yang halus, busur nyala tenang, penembusannya dangkal, dan sangat sedikit menimbulkan percikan-percikan splatter dan dapat di pakai dengan kecepatan gerak yang tinggi. Logam-logam campuran anorganik, seperti misalnya kalsium florida kalsium karbonat, magnesium, aluminium silikat, ferro alloy, dan beberapa bagian ikatan seperti natrium dan kalium silikat.

Kawat las E.7018 termasuk jenis kawat las yang memakai salutan lime ferritic,sehingga disudut jenis kapur (lime type). Karena salutan padajenis-jenis kawat las ini dibuat lebih tebal dibanding dengan kawat las lain,maka pemakaian arus untuk kawat las E.7018 lebih besar dibsnding kawat las E.7010 pada ukuran yang sama. Komposisi kaawat las E.7018 ini hampir sama dengan kawat las E.7010 tetapi sifat mekanik kawat las E.7018 lebih baik dibandingkan sifat mekanik kawat las E.7018 lebih baik dibandingkan sifat mekanik kawat las E.6010. dengan memekai kawat las E.7018 hidrogen rendah 9low hidrogen0 maka,pengelasan tidak lagi memerlukan pemanasan awal dan pemanasan akhir pada pross las.

Sistem kutubKawat las jenis E.7018 adalah kawat las yang dipakai pda mesin las AC dan DC reverse polarity

(DC).

Bahan salutanKawat las ini termasuk jenis kapur (lime feritic) dan juga mengandung serbuk besi. Setelah

dilaskan,teraknya mudah dibersihkan.

Sifat busur dan pembakarannya

Page 13: CLASIFIKASI ELEKTRODA

Pancaran busurnyasedang dan daya penembusannya juga sedang.

Pemakaian utamaKawat las E.7018ini dapat dipakai baik pada baja belerang tinggi (high sulfur steel), baja karbon

tinggi (high carbon steel),dan baja paduan rendah (low alloy steel).

DIAMETE KAWAT LAS ARUS LAS Amper TEGANGAN BUSUR ( volt)inci Mm

3/32 2,50 70-100 17-211/8 3,25 115-165 18-225/32 4,00 150-220 20-243/16 5,00 200-275 21-257/32 5,50 260-340 22-261/4 6,00 315-400 23-275/16 8,00 375-470 23-28

i. Kawat las E.6020

Sifat umumKawat las ini dibuat untuk menghasilkan lasan yang berkualitas tinggi terutama untuk megelas

sudut horisontal dengan kecepatan yang tinggi dan memakai mesin las AC atau DC kutub langsung (DC).

Pada pengelasan dengan posisi dibawah tangan, E.6020 dapat dipakai pada mesin las AC atau DC. Kawat-kawat las E.6020 termasuk jenis kawat las yang mempunyai pancaran busur kuat,terak tebalnya yang menutup rapat endapan las,dapat dibersihkan dengan mudah.

Pada kecepatan langkah mengelas yang normal,penembusannya sedang tetapi jika dipakai dengan arus yang tinggi dan langkah cepat menghasilkan pembakaran yang dalam. Endapannya mempunyai bentuk agak rata,cenderung berbentuk cekung yang halus dengan gelombang rigi-rigi yang agak merata. Pengujian hasil lasan dengan radiografi sangat baik,tetapi rigi-rigi lasanmemperlihatkan terjadinya percikan-percikan (splatter) sehingga cenderung menimbulkan lekukuan-lekukan pada pinggir-pinggir lasan.

Unsur terpenting dalam salutan kawat las E.6020 adalah unsur jenis mineral yang memiliki oksida besi dalam prosentaseyang tinggi. Elemen ini dapat mengikat unsur oksigen menghasilkan cairan las seperti yang di kehendaki. Sedangkan sifat perlindungan terak dan reaksi terak logamna merata, selain mengandung oksida besi, oksida mangan, silikat dan sebagainya, bahan-bahan lainnya seperti aluminium, magnesium, atau natrium mungkin juga terdapat di dalamnya yaitu berguna untuk mengeringkan terak.

Ferro manganese berfungsi mereduksi unsur oksigen sedangkan natrium silikat berfungsi sebagai pengikatnya. Terak yang tebahl akan menghasilkan kebaikan pasa sisi dalam las, selain menutup secara sempurna endapan lasan. Pada umumnya kawat las E.6020 di pakai untuk las sudut, horisontal dan las di bawah tangan, hasil lasan harus memenuhi kualitas radiografi sinar x.

Pada pengelasan sudut biasanya terdapat kecendrungan terbentuknya rigi-rigi yang agak mendatar atau cekung, halus dengan gelombang yang merat dan dalam banyak hal biasanya permukaan lasan agak cekung.Makin besar jarak logam di las, makin besar kecendrungan mempunyai bentuk cekung ini mungkin cekungan-cekungan ini di kehendaki di dalam praktek,terutamapada pengelasan pertama pada celah-celah kampuh yang curam.

Biasanya beitu pengelasan mendekati penyelesaian, kecendrungan mencekung ini semakin kecil. Kemngkinan besar di banding jika memakai mesin las DC. Kadar –kadar endapan yang tinggi dapat terjadi pada posisi di bawah tangan, seperti misalnya pada pengelasan pelat-pelat yang

Page 14: CLASIFIKASI ELEKTRODA

tebal.umumnya kawat las E.6020 tidak di pakai untuk mengelas pelat-pelat tipis karena dapat memperbesar pembengokan bahan yang di las akibat panas berlebihan yang di sebabkan pemakaian arus yang lebih tinggi di bandingkan dengan kawat las lain. Untuk mengelas sudut horisontal dengan cara biasa, nilai arus lasnya diatur sedikit lebih rendah daripada nilai rata-rata seharusnya, terutama jika lekukan harus di hindari. Tetapi dalam las sudut yang di kehendaki pembakaran yang dalamarusnya di atur lebih tinggi.

Sistem kutubKawat las E.6020 ini boleh memakai mesin las AC atau DC. Mesin las AC dan DC kutub

lansung DC dipakai jika mengelas pada posisi horisontal dan untuk las isi fillet, sedangkan las AC dan DC di pakai untuk mengelas pada posisi di bawah tangan.

Bahan salutan Bahan salutan untuk jenis kawat las E 6020 ini di buat dari bahan mineral oksiden besi tinggi

high iron oxide. Teraknya tebal dan mudah di bersihkan.

Sifat busur dan pembakaran Kawat las ini mempunyai busur kuat, tetapi daya penembusannya sedang.

Pemakaian utama Kawat las ini baik untuk mengelas sudut baja lunak mild steel atau dalam mengelas kampuh-

kampuh lain dengan posisi tegak mendatar. Tidak baik untuk mengelas posisi-posisi las tegak dan di atas kepala over head. DIAMETE KAWAT LAS ARUS LAS Amper TEGANGAN BUSUR ( volt)inci Mm

1/8 3,50 100-150 24-285/32 4,25 130-190 26-303/16 5,00 175-250 30-367/32 6,00 225-310 30-361/4 6,50 275-375 30-365/16 8,00 340-450 30-38

j. Kawat las E.6027

Sifat-sifat umum Kawat las E.6027 ini mengandung 50% serbuk besi yang terkandung didalam salutannya,

sehingga kawat las ini memiliki sifat-sifatnya yang menerupai jenis kawat las E.6020. kawat las ini dirancang untuk memperoleh las sudut dan las kampuh-kampuh dengan hasil yang baik memuaskan pada posisi las di bawah tangan.

Kawat las ini dapat di pakai dengan mesin las AC dan DC. Pada kecepatan mengelas yang tinggi, di peroleh pancaran busur logam dan endapan yang agak berubah-ubah.daya yembus busurnya sedang dan sedikit sekali menimbulkan percikan.Dalam kenyataannya kawat las ini memiliki sifat-sifat serupa dengan kawat las E. 6020 yang memiliki kadar endapan yang tinggi. Teraknya tebal dan di dalamnya berlubang-lubang, terkadang berkerut-kerut tetapi semuanya ini dapat dengan mudah di bersihkan.

Kawat las E.6027 sangat baik untuk mengelas berlapis multi pass pada kampuh-kampuh yang curam. Bentuk riginya datar dan sedikit cekung, halus bagus. Hasil lasan memenuhi beberapa syarat kualitas radiografi san sedikit lebih rendah di bandingkan dengan kawat las E. 6020. Arus yang

Page 15: CLASIFIKASI ELEKTRODA

tinggi harus di pergunakan, karena sebagian besar tenaga listrik akan melalui kawat las yang sedang di pakai untuk mencairkan salutan termasuk serbuk besi yang terkandung di dalam salutannya.

Kawat las E.6020 ini cukup baik untuk di pergunakan mengelas benda-benda kerja yang agak tebal. Dalam banyak hal kawat las E.6027 menghasilkan endapan las yang tinggi kualitasnya dan agak merupai jenis-jenis kawat las E.6020. Sifat kerjanya membuat kawat las ini agak sukar dikendalikan, tetapi walaupun demikian hasil lasan mempunyai bentuk yang hampir serupa.

Sistem kutub Untuk mengelas dalam posisi di bawah tangan, dipakai mesin las AC atau DC, sedang untu pisisi

borisontal di pakai mesin las AC atau DC.

Bahan salutan Jenis salutan kawat las ini adalah jenis mineral yang mengandung serbuk besi iron ponder dan

oksida iron oxside. Salutan dan teraknya tebal berlubang-lubang di bagian dalam sehingga menyerupai sarng tawon tapi mudah di bersihkan.

Sifat busur dan pembakarannyaKawat las ini mempunyai pancaran busur lemah, dalamnya penembusannya sedang, apabila di pakai mengelas dalam kecepatan tinggi, maka endapannya agak tebal dan sangat sedikit menimbulkan percikan.

Pemakaian utama Pemakaian kawat las E.6027 ini untuk mengelas baja lunak mild steel terutama untuk mengelas

sudut dalam posisi di bawah tangan dan horisontal. Kawat las in tidak baik untuk mengelas dalam posisi atas kepala.Pemakaian arus dan tegangannya sama dengan E.6020

k. kawat las E.7024

sifat-sifat umum jenis kawat las ini terutama baik untuk mengelas sudut dalam posisi di tangan dan horisontal,

untuk pengelasnnya dapat di pakai mesin-mesin las AC dan DC. Walaupun kawat las E.6024 dikhususkan untuk mengelas baja lunak mild steel, tetapi juga dapat dipakai dengan baik untuk mengelas jenis-jenis paduan baja lunak, karbon sedang dan baja karbon tinggi.

Salutannya mengandung 50% serbuk besi yang membantu mempertinggi kadar endapan dan memungkinkan gerakan mengelas yang lebih cepat dibandingkan kawat-kawat las jenis E.6012,E.6013 atau E.7024 yang mempunyai sifat-sifat kemampuan yang sama. Selain dari persentase serbuk besi yang tinggi,komposisi salutan kawat las E.7024 menyerupai komposisi yang dipakai pada kawat las E.6012 dan E.6013

Sistem kutubKawat las E.7024 dapat dipakai dengan mesin las ACdan DC. Untuk mengelas pelat tipis yang

kurang dari ¼ ,sebaiknya dipakai DC,sedang untuk pelat yang tebal dipakai DC.

Bahan salutan Jenis kawat las E.7024 mengandung 50% serbuk besi dan sejumlah titania. Teraknya tebal dan

merata serta mudah di bersihkan.

Sifat busur dan penembusannya

Page 16: CLASIFIKASI ELEKTRODA

Sifat busurnya lemah, penembusannya dangkal.

Pemakaian utama Kawat las E.7024 ini terutama di gunakan untuk mengelas baja lunak dengan posisi las di bawah

tangan dan posisi horisontal. Kawat las ini juga dapat di pakai untuk mengelas jenis tampuh dan posisi yang sama dengan mengelas baja lunak pada beberapa jenis paduan baja rendah,paduan baja sedang dan baja karbon tinggi. Kawat las E.7024 tidak baik untuk mengelas posisi tegak lurus dan diatas kepala. Pemakaian arus dan tegangan kawat las E.7024 sama dengan pemakaian kawat las E.7028.l. kawat las E.7028

sifat-sifat umumkawat las ini termasuk kawat las jenis baja lunak, yaitu salutannya yang bersifat hydrogen rendah

mengandung 50% serbuk besi. Dalam banyak hal kawat las E.7028 sangat menamai kawat las E.7018, Kalaupun kedua kawat

las ini mempunyai perbedaan fungsi. Kawat las E.7018 baik digunakan untuk semua posisi, sedangkan kawat las E.7028 hanya baik untuk mengelas sudut pada posisis dibawah tangan dan hprinsontal, salutannya pada kawat las E.7028 jauh lebih tebal di banding kawat las E 7018, karena jumlah bubuk besinya lebih tinggi, sehingga pada las-las sudut du bawah tangan dan harisontal kadar endapan yang di capai oleh kawat las E.7028 lebih tinggi di banding kawat las E.7018. Barat salutan pada E.7028 merupakan 50% dari barat kawat las itu sendiri.

Sistem kutub Kawat las E7029 adalah jenis kawat las dengan memakai mesin AC dan DC.

Sifat busur dan pembakarannyaPancaran busur sedang, dalamnya pembusan bahan yang las agak dangkal.

Pemakaian utama Kawat las ini di pakai utuk mengelas baja lunak, khususnya dalam pasisilah horizontal dan di

bawah tangan pada posisi las sudut. Kawat ini tidak terlalu baik untuk mengelas bentuk-bentuk lain selain las-las sudut. Pemakaian arus tegangan sama dengan E.7024

g. proses busur las pada proses busur las, panas di peroleh dari proses tahanan listrik. Busur-busur las di hasilkan

dengan jalan ionisasi gas membentuk gas-gas yang bermutan listrik. Busur nyala listrik lebih praktis di pakai di bandingkan sumber-sumber panas yang di hasilkan oleh bahan-bahan kimia lainnya. Panas yang di hasilkannya untuk keprluan las diantara 3.870-5.540 C atau 7.000-10.000 f. hal inilah yang membuat panas tahanan listrik menjadi suatu sumber panas yang sangat baik dan intensif untuk di pakai selama proses pengelasan. Karena besarnya panas yang terjadi, maka kawat las dan benda kerja mencair, sehingga dapat dilaskan. Lagi pula panas yang di hasilkan sangat efektif dan dapat diatur sehingga tidak berpencar kemana-mana atau panasnya tidak terbuang keluar dari daerah yang akan dilakan.Hal ini merupakan suatu keuntungan bila di bandingkan dengan nyala api bahan kimia lainnya. Itulah sebabnya pada saat ini banyak orang memakai listrik untuk mengelas di bandingkan dengan busur nyala bahan kimia lainnya.

Busur las merupakan busur yang tidak memunyai tekanan, yaitu untuk PELEBURAN kawat las dan benda kerja dan kemudisan kedua cairan itu menyatu, atau pencairan dua buah kawat las sehingga menyatu satu sama lainnya.

Page 17: CLASIFIKASI ELEKTRODA

Tipe mesin busur las yang sangat populer menurut arus yang si hasilkan oleh mesin busur las itu adalah arus searah DC dan arus bolak-balik AC.

1. Arus searah DCArus searah DC adalah arus yang di hasilkan oleh motor generator,alat penyerahan arus retifer

set atau mesin yang menggerakkan genarator.untuk keperluan mengelas dapat di buat mesin-mesin las dengan arus AC atau DC, mesin gabungan penghasil AC atau DC terdiri dari unit transfor mator penyerah transformer rectifier sets.

Arus searahmengalir dari mesin las ke tang las dan terus ke benda kerja. Walaupun dalam pemakaiannya tidak merata, tapi hal ini tidak begitu mengganggu jalannya pengelasan, sebab arus las mengalir terus menerus sehingga pengelasan dapat berjalan lancar dengan baik.

a. Muatan kutub langsung dan kutub terbalikUntuk arus muatan kutub langsung kawat lasnya negatif, dan untuk muatan kutub terbalik kawat

lasnya positif. Hal ini seperti terkadang sangat di perlukan untuk mengubah arah arus yang mengalir pada jaringan las. Ketika muatan listrik mengalir dari kutub negatif katoda dari busur las kebenda kerja sistim ini adalah arus searah DC dengan sistim kutub terbalik direct curret reverse polarity DCRP.

Dalam hal ini, arus listrik kembali kekutub positif anoda mesin las dari sisi busur kawat lasnya. Ketika kita memakai DCRP, maka 1/3 panas yang di bangkitkan ada pada benda-benda kerjanya dan 2/3 panas di lepas oleh kawat las itu sendiri.Dengan 2/3 yang di lepas oleh kawat las sistem DCRP, kawat las dan gas pelindungannya pun menjadi panas sekali. Karena panas yang tinggi nilah maka logam kawat las mencair dengan cepat. Dalamnya cairan las tergantung pada kecepatan busur juga. b. Kerugian tegangan voltage drop

Kabel las sebaliknya di buat sependek mungkin karena kabel yang panjang lebih krisis pada sistem arus searah DC dari pada arus bolak-balik AC. Untuk mendapatkan kembali tegangan yang hilang pada kabel tersebut dan untuk mendapatkan busur las yang sesuai dan baik buat pengelasan, terpaksa tegangan pada mesin las dinaikkan sehingga mesin menjadi panas. Arus searah DC lebih baik di pakai pada pemakaian kawat las bergaris tengah kecil karena dapat memakai amper yang rendah. c. Jenis kawat las

Semua yang kawat las dapat di pakai pada mesin las arus searah DC, busur nyalanya lebih mudah terjadi pada arus searah DC daripada arus bolak-balik, apabila dengan kawat las berdiameter kecil. Untuk mengelas tempat-tempat yang sukar, misslnya lubang-lubang, arus searah DC lebih mudah di pakai di pakai dari pada arus bolak-balik AC. d. Sistem kutub terbalik

Sistem ini dapat di pakai pada arus terlindung SMAW= shielded metal Arc welding untuk semua jenis terkecuali apabila kawat yang di pakai adalah kawat las hidrogen rendah, tetapi tidak dapat di pakai utuk hampir semua jenis bukan logam. e. Sistem kutub terbalik

Sistem ini dapat di pakai pada arus busur terlindung SMAW dengan kawat jas hidrogen rendah, alumunium dan jenis bukan logam lainnya. 2. Arus bolah-balik AC

Page 18: CLASIFIKASI ELEKTRODA

Untuk keperluan ini di buat mesin las dengankontruksi transformator yang khusus, dan mesin di sebut mesin transformator las, pada mesin ini dapat di kombinasikan sistem kutub arus langsung dan sistem kutub arus bolak-balik. Dengan mesin ini kita dapat memakai semua jenis kawat las.

Kerugian tegangan Vol tage drop Mesin arus bolak-balik dapat di pakai agak jauh, karena kerugian tegangan lebih kecil di

bandingkan kerugian teganggan pada arus searah DC harus di ingat agar dalam pemakaian kabel las panjangna janganlah terlalu berlebihan dan juga agar pemakaian kabel yang berlipat atau melingkar-lingkar dihindari. Karena ini dapat menimbulkan induksi yang dapat menimbulkan tegangan pada mesin lebih baik di bandingkan arus searah DC pada pemakaian dengan amper rendah dan dengan diameter kawat las yang kecil. Permulaan nyala busur dengan diameter kawat las yang kecil untuk arus bolak-balik lebih sukar di bandingkan dengan arus searah DC.