Download - APLIKASI INFORMASI PERTANDINGAN DAN TRANSFER …repository.amikom.ac.id/files/2017/Publikasi_13.1.6808.pdf · pertandingan sepakbola, hasil pertandingan sepakbola, daftar top skor

Transcript

APLIKASI INFORMASI PERTANDINGAN DAN TRANSFER PEMAIN

SEPAKBOLA BERBASIS ANDROID

NASKAH PUBLIKASI

diajukan oleh

Triangga Maulana Thaariq

13.11.6808

kepada

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER

AMIKOM YOGYAKARTA

YOGYAKARTA

2016

1

APLIKASI INFORMASI PERTANDINGAN DAN TRANSFER PEMAIN

SEPAKBOLA BERBASIS ANDROID

Triangga Maulana T1), Windha Mega Pradnya D2),

1), 2 ) Teknik Informatika STMIK AMIKOM Yogyakarta

Jl Ringroad Utara, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta Indonesia 55283

Email : [email protected]), [email protected])

Abstract - Football is the one of most popular sports games

in the world. This sports game liked by everyone from the

young people until the elderly, even now many women has

liked football. In football there is one thing that awaited

everyone in every turn of the seasons, that is the football

player transfer activity.

The transfer activity longer growing. Various rumors until

betrayal player who moved the club to rival clubs, become a

very hot news in the ears of football fans.

With making this application android is expected to make

football fans can find the news of soccer players transfer

activity from players rumor until an official transfer in real

time using android devices.

Keywords : android, football, transfer,

match

1. Pendahuluan

1.1. Latar Belakang

Sepakbola adalah olahraga favorit nomer satu di

dunia. Setiap aktivitas sepakbola selalu ditunggu para

penggemar sepakbola diantaranya berita sepakbola terbaru,

informasi pertandingan dan transfer pemain. Selain berita

sepakbola terbaru, informasi pertandingan dan transfer

pemain selalu menarik untuk diperbincangkan karena

diinformasi pertandingan dapat mengetahui jadwal

pertandingan sepakbola, hasil pertandingan sepakbola, daftar

top skor liga-liga eropa, transfer pemain yang pindah dari

klub lama ke klub baru serta informasi jersey klub terbaru.

Dari permasalahan yang penulis amati dan seiring

perkembangan teknologi di bidang komunikasi khususnya

perangkat android, penulis akan mencoba membuat aplikasi

media informasi online berbasis Android untuk mengatasi

permasalahan diatas.

1.2. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang permasalahan di atas, maka

permasalahan yang akan dibahas/diteliti dalam Skripsi ini

dirumuskan sebagai berikut:

Dari latar belakang yang dijelaskan diperoleh rumusan

masalah yaitu : Bagaiamana membuat Aplikasi Informasi

Pertandingan dan Transfer Pemain Sepakbola

1.3. Tujuan Penelitian

Berdasarkan permasalahan yang dibahas didalam

penelitian ini, adapun tujuannya adalah sebagai berikut.

1. Membantu para pecinta sepakbola selalu mengetahui

informasi terbaru baik berita terbaru maupun tentang

jadwal pertandingan, hasil pertandingan, daftar top skor,

jersey klub terbaru dan daftar transfer pemain sepakbola

terbaru.

2. Landasan Teori

2.1. Sejarah Sepakbola

Sejarah olahraga sepakbola (permainan menendang bola)

dimulai sejak abad ke-2 dan -3 sebelum Masehi di Tiongkok.

Pada masa Dinasti Han tersebut, masyarakat menggiring

bola kulit dengan menendangnya ke jaring kecil. Permainan

serupa juga dimainkan di Jepang dengan sebutan Kemari. Di

Italia, permainan menendang dan membawa bola juga

digemari terutama mulai abad ke-16. Sepak bola modern

mulai berkembang di Inggris dengan menetapkan peraturan-

peraturan dasar dan menjadi sangat digemari oleh banyak

kalangan.[1]

2.2. Transfer

Transfer adalah sistem perekrutan/perpindahan pemain

profesional sepak bola yang masih terikat kontrak dari

sebuah tim ke tim lain. Dalam proses transfer terdapat uang

kompensasi sebagai ganti nilai kontrak yang ditinggalkan

pemain pada tim lama dengan jumlah yang disepakati antara

tim lama, manajemen pemain dan tim baru. Meskipun

demikian, transfer dapat dilakukan secara gratis tanpa uang

kompensasi (free transfer) apabila masa kontrak seorang

pemain telah habis sementara klub tidak berniat melanjutkan

kesepakatan dengan pemain sehingga pesepak bola tersebut

berstatus bebas / tidak bermain untuk klub manapun.[2]

3. Analisis dan Perancangan

3.1. Analisis Kebutuhan Sistem

3.1.1. Analisis SWOT

Analisis SWOT merupakan metode perencanaan strategis

yang digunakan untuk mengevaluasi kekuatan (strengths),

kelemahan (weakness), peluang (opportunities), serta

ancaman (threats).

2

3.1.2. Analisis Kebutuhan Fungsional

Kebutuhan fungsional merupakan pernyataan sistem

yang harus disediakan, bagaimana sistem harus bereaksi

terhadap input tertentu dan bagaimana sistem harus

berperilaku dalam situasi tertentu.

Berikut ini adalah beberapa kebutuhan fungsional yang

harus dipenuhi oleh sistem, dalam hal ini adalah pengguna

aplikasi mobile android panduan fitness dan diet :

a. Sistem mampu menampilkan daftar transfer pemain

yang pindah dari klub lama ke klub baru serta status

transfernya secara update.

b. Sistem mampu menampilkan jadwal pertandingan

dan hasil pertandingan secara update.

c. Sistem mampu menampilkan informasi jersey klub

sepakbola terbaru secara update.

d. Sistem mampu menampilkan daftar top skor di liga

besar eropa secara update.

e. Sistem mampu menyajikan informasi yang dapat

diakses dengan cepat, kapan pun dan dimanapun

(mobile).

3.1.3. Analisis Kebutuhan Non Fungsional

Berbeda dengan kebutuhan fungsional, kebutuhan non

fungsional merupakan kebutuhan yang berisi properti

perilaku yang dimiliki oleh sistem. Berikut ini adalah

beberapa kebutuhan non fungsional.

1) Kebutuhan Perangkat Keras (Hardware)

Pada penelitian ini ada Hardware yang digunakan dalam

pembuatan Aplikasi Informasi Pertandingan dan Transfer

Pemain Sepakbola Berbasis Android ini adalah :

a. Intel Core i3 3110M

b. Memory RAM 8 GB DDR3

c. VGA AMD Radeon 8750M

d. Hardisk 500 GB

e. Canon Pixma MP237

2) Kebutuhan Perangkat Lunak (Software)

Pada penelitian ini beberapa Software yang digunakan

dalam pembuatan Aplikasi Mobile Android “Fit Manager”

tentang panduan fitness dan metode diet ini, adalah :

a. Sistem Operasi

Sistem operasi yang digunaan adalah windows 8.1 Pro

(64-bit)

b. Bahasa Pemograman Java

Dalam pembuatan aplikasi ini menggunakan Java

Development Kit (JDK) versi 8

c. Android Studio 2.1.3

d. Android Software Development Kit (SDK)

e. Android Virtual Device (AVD)

f. Adobe Photoshop CS6

g. Corel Draw X6

Spesifikasi minimum agar sistem ini bisa menjalankan

aplikasi menggunakan sistem operasi android minimum

versi 4.4 (Kitkat)

3) Kebutuhan Sumber Daya Manusia (Brainware)

Sumber daya manusia adalah orang yang terlibat pada

saat perancangan, pembuatan dan implementasi. Sumber

daya manusia yang dibutuhkan dalam pembuatan media

interaktif ini adalah sebagai berikut.

a. Programmer : Bertanggung jawab

dalam mengimplementasikan perancangan dari analisis

ke dalam bentuk program dan aplikasi secara

keseluruhan.

b. User : Pihak yang menggunakan sistem

ini yaitu pengguna untuk mendapatkan informasi jadwal

pertandingan dan transfer pemain.

c. Administrator : Admin memiliki akses

penuh dalam pengaturan aplikasi ini. Admin dapat

melakukan input, edit dan delete data.

3.2. Perancangan Sistem

Tahap perancangan sistem merupakan bagian yang

penting dalam membuat suatu sistem atau aplikasi,

perancangan sistem ini dibuat untuk memberi gambaran

umum rancangan aplikasi yang akan dibuat.

3.3. Perancangan UML

Untuk memperjelas tentang gambaran sistem maka

penulis membuat UML dengan beberapa tipe yaitu Use Case

diagram, Activity diagram, Sequence diagram dan Class

diagram.

3.3.1. Use Case Diagram

Berikut gambaran interaksi antara aplikasi dan aktor pada

aplikasi ini :

Gambar 1. Use Case Diagram

3

3.3.2. Activity Diagram

Berikut ini adalah beberapa activity diagram aplikasi

mobile untuk panduan fitness dan pengaturan pola makan

dalam diet.

Gambar 2. Activity Diagram Menu Utama

Gambar 3. Activity Diagram Menu Berita

Gambar 4. Activity Diagram Menu Hasil

Gambar 5. Activity Diagram Menu About

3.3.3. Class Diagram

Berikut ini adalah class diagram aplikasi mobile untuk

panduan gerakan fitness dan pengaturan waktu makan dalam

penerapan pola diet.

4

Gambar 6. Class Diagram

3.3.4. Sequence Diagram

Berikut ini adalah Sequence diagram aplikasi ini :

Gambar 7. Sequence Diagram Menu Utama

Gambar 8. Sequence Diagram Menu Transfer

Gambar 9. Sequence Diagram Menu Jadwal

Gambar 10. Sequence Diagram Menu Hasil

5

Gambar 11. Sequence Diagram Menu About

4. Implementasi dan Pembahasan

4.1. Implementasi

Implementasi merupakan tahap meletakkan sistem yang

baru dikembangkan agar nantinya sistem tersebut siap untuk

dioperasikan sesuai dengan yang diharapkan. Implementasi

sistem merupakan tindak lanjut dalam pembuatan dan

pemasangan sistem baru yang akan digunakan, sesuai

dengan desain yang telah direncanakan sebelumnya.

4.2. Pembahasan

4.2.1. Interface Aplikasi

Gambar 12. Tampilan Splash Screen dan Menu Utama

Gambar 13. Tampilan Menu Berita

Gambar 14. Tampilan Menu Hasil

Gambar 15. Tampilan Menu Jersey

6

4.2.2. Uji Coba Sistem dan Program

Pada tahap ini menjelaskan mengenai pengujian sistem

yang dilakukan secara menyeluruh untuk mengetahui kinerja

sistem, kelemahan-kelemahan ataupun kesalahan-kesalahan

yang mungkin terjadi saat sistem dijalankan.

Pendekatan pengujian terdiri dari dua tahap yaitu

pengujian black-box testing dan white-box testing.

1. Black-Box Testing

Black-box testing dilakukan untuk mengetahui apakah

program yang dibuat sesuai dengan kebutuhan fungsional.

Black-Box Testing digunakan untuk

mendemonstrasikanfungsi software yang dioperasikan,

apakah input diterima dengan benar, dan output yang

dihasilkan benar.

2. White-Box Testing

White box testing merupakan cara pengujian dengan

melihat ke dalam modul untuk meneliti kode kode program

yang ada, dan menganalisis apakah ada kesalahan atau

tidak. Jika ada modul yang menghasilkan output yang tidak

sesuai dengan proses maka akan dapat diperbaiki.

Pengujian ini dilakukan dengan cara menguji alur logika

program. Dalam pengujian pada aplikasi ini, hasil

pengujian white-box testing adalah sebagai berikut :

Ketika admin belun mengisi data makan akan

menampilkan pesan data masih kosong.

Gambar 16. White-Box Testing

5. Penutup

5.1. Kesimpulan

Dari semua penjelasan yang telah dipaparkan dalam

penulisan penelitian ini dapat ditarik kesimpulan sebagai

berikut.

1. Aplikasi Informasi Pertandingan dan Transfer

Pemain Sepakbola Berbasis Android dapat menjadi

alternative informasi berbagai berita tentang sepakbola

dalam satu aplikasi.

2. Telah dibuatnya Aplikasi Informasi Pertandingan

dan Transfer Pemain Sepakbola Berbasis Android yang

dapat memberikan informasi jadwal pertandingan

sepakbola, transfer pemain sepakbola terbaru, informasi

pencetak gol terbanyak di beberapa liga eropa,

informasi hasil pertandingan sepakbola terbaru serta

informasi jersey klub sepakbola terbaru dengan tahapan

pengumpulan data studi pustaka, analisis data

menggunakan SWOT, perancangan program

menggunakan UML dan pengujian program

menggunakan Black Box testing dan White Box

Testing.

5.2. Saran

Berdasarkan hasil penelitian dan kesimpulan yang ada,

saran- saran yang mungkin berguna untuk pengembangan

selanjutnya adalah :

1. Aplikasi ini kedepannya akan dikembangkan lebih

jauh tentang informasi pemain secara detail.

2. Aplikasi ini dapat diinstal di platform OS lain.

3. Menambah fitur skill pemain sepakbola.

4. Aplikasi tetap bisa menampilkan data walaupun

tidak terkoneksi dengan internet.

Daftar Pustaka

[1] Nusa, Putra. 2011. Nasib itu Bulat Sepakbola dan Kita.

Rajawali Pers. Jakarta

[2] Fajar, Junaedi. 2013. Merayakan Sepakbola : Fans,

Identitas dan Media. Buku Literia. Jakarta.

Biodata Penulis

Triangga Maulana Thaariq, memperoleh gelar Sarjana

Komputer (S.Kom), Jurusan Teknik Informatika STMIK

AMIKOM Yogyakarta, lulus tahun 2016.

Windha Mega Pradnya D, memperoleh gelar Sarjana

Komputer (S.Kom), Jurusan Sistem Informasi STMIK

AMIKOM Yogyakarta, lulus tahun 2007. memperoleh gelar.

S2, Magister Teknologi Informasi STMIK AMIKOM.

Yogakarta, lulus tahun 2011. Saat ini menjadi dosen tetap di

STMIK AMIKOM Yogyakarta.