Diplomasi Publik China : Martial arts Movies

10
GALIH ANDRIAN RAKASIWI (105120401111002) HUBUNGAN INTERNASIONAL.FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK. UNIVERSITAS BRAWIJAYA JALAN VETERAN MALANG. 65145. INDONESIA EMAIL :[email protected] DIPLOMASI PUBLIK CHINA : MARTIAL ARTS MOVIES Abstrak Semakin beragamnya jalur diplomasi yang berkembang di dunia membawa dampak positif bagi suatu negara termasuk Cina. Jalur diplomasi yang dulunya hanya dikendalikan negara akan tetapi sekarang semua orang dapat terlibat langsung dalam proses diplomasi. Cultural diplomacy yang termasuk dalam track diplomasi publik telah digunakan oleh Cina dengan menggunakan film sebagai alat untuk memperkenalkan budaya mereka ke dunia internasional Kata kunci : Diplomasi. Diplomasi Publik, Film Pendahuluan Untuk mempromosikan suatu kebudayaan lokal ke mancanegara bukanlah lagi merupakan hal yang sulit. Banyak cara dilakukan seperti dengan pembuatan iklan yang menyajikan kebudayaan setempat agar menarik bagi orang-orang yang melihat. Akan tetapi promosi kebudayaan tidak hanya bisa dilakukan dengan iklan bisa juga dengan memasukan unsur budaya dalam Film. Film bisa menjadi alat yang efektif bagi suatu pihak ataupun negara untuk memperkenal budaya mereka ke dunia Internasional. Dan juga film menjadi strategi diplomasi publik yang paling mudah bagi suatu negara untuk mempengaruhi orang yang menonton karena akses yang lebih mudah untuk semua orang. Strategi diplomasi kebudayaan industri perfilman Cina menjadi contoh bagaimana budaya dikemas dalam film.

Transcript of Diplomasi Publik China : Martial arts Movies

GALIH ANDRIAN RAKASIWI (105120401111002)

HUBUNGAN INTERNASIONAL.FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU

POLITIK. UNIVERSITAS BRAWIJAYA

JALAN VETERAN MALANG. 65145. INDONESIA

EMAIL :[email protected]

DIPLOMASI PUBLIK CHINA : MARTIAL ARTS MOVIES

Abstrak

Semakin beragamnya jalur diplomasi yang berkembang di dunia membawa

dampak positif bagi suatu negara termasuk Cina. Jalur diplomasi yang dulunya hanya

dikendalikan negara akan tetapi sekarang semua orang dapat terlibat langsung dalam

proses diplomasi. Cultural diplomacy yang termasuk dalam track diplomasi publik

telah digunakan oleh Cina dengan menggunakan film sebagai alat untuk

memperkenalkan budaya mereka ke dunia internasional

Kata kunci : Diplomasi. Diplomasi Publik, Film

Pendahuluan

Untuk mempromosikan suatu kebudayaan lokal ke mancanegara bukanlah lagi

merupakan hal yang sulit. Banyak cara dilakukan seperti dengan pembuatan iklan yang

menyajikan kebudayaan setempat agar menarik bagi orang-orang yang melihat. Akan

tetapi promosi kebudayaan tidak hanya bisa dilakukan dengan iklan bisa juga dengan

memasukan unsur budaya dalam Film. Film bisa menjadi alat yang efektif bagi suatu

pihak ataupun negara untuk memperkenal budaya mereka ke dunia Internasional. Dan

juga film menjadi strategi diplomasi publik yang paling mudah bagi suatu negara untuk

mempengaruhi orang yang menonton karena akses yang lebih mudah untuk semua

orang. Strategi diplomasi kebudayaan industri perfilman Cina menjadi contoh

bagaimana budaya dikemas dalam film.

Tidaklah salah film banyak dijadikan alat yang efektif dalam memperkenal

budaya suatu negara kepada negara lain. Hal di didasari oleh bahwa film dapat dengan

mudah di akses oleh semua lapisan masyarakat baik itu masyarakat elit maupun

masyarakat biasa. Sesuai definisi dari Wibowo, film merupakan alat untuk

menyampaikan berbagai pesan kepada khalayak melalui sebuah media cerita. Film juga

merupakan medium ekpresi artistik sebagai suatu alat bagi para seniman dan insan

perfilman dalam rangka menguatarakan gagasan-gagasan dan ide cerita. Secara esensial

dan subtansial film memiliki power yang akan berimplikasi terhadap komunikan

masyarakat1. Seperti yang telah dijelaskan film memiliki power, power inilah yang

nantinya akan mempngaruhi masyarakat agar apa tujuan dari film tersebut dapat

dimengerti oleh penonton. Film bukan hanya sekedar media hiburan semata akan tetapi

juga dapat berfungsi sebagai media edukatif dengan banyak menampilkan pengetahuan-

pengetahuan seperti film dokumenter mulai dari sejarah maupun tentang mahkluk

hidup. Film juga dapat berfungsi sebagai alat propaganda yang cukup efektif dalam

mempengaruhi pola pemikiran seseorang agar orang yang menonton tersugesti dengan

tampilan-tampilan dalam film. Seperti film-film bertemakan militer yang banyak

diproduksi oleh Amerika Serikat. Banyak dalam adegan tersebut menampilkan begitu

kuat dan solidnya militer Amerika Serikat dengan didukung oleh persenjataan yang

canggih.

Industri perfilman Cina bukanlah aktor baru dalam perfilman mancanegara.

Banyak sekali film-film dan aktor-aktor yang berasal dari Cina telah berlalu lalang

dalam percaturan perfilman dunia. Industri perfilman Cina merupakan yang terbesar

ketiga didunia setelah Amerika Serikat dan Jepang berdasarkan jumlah film yang

diproduksi dan jumlah penonton yang melihat2. Saingan terbesar Cina dalam

menghasilkan film ialah Holywood. Holywodd merupakan industri perfilman terbesar

di Dunia dengan segala macam film yang dihasilkan. Banyak sekali perusahan film

bermarkas disana seperti Paramount picture, Walt Disney, Warner Bross, dll. Film-film

yang dihasilkan Holywood pun banyak menampilkan budaya-budaya Amerika Serikat

1 http://www.bimbingan.org/definisi-film.htm diakses pada tanggal 12 januari 2013

2 Industri Film Cina bersiap menyalip Holywood. http://internasional.kontan.co.id/news/industri-film-

china-bersiap-menyalip-hollywood. diakses pada tanggal 14 januari 2013

seperti cara berpakaian, gaya hidup dan juga banyak diselingi dengan propaganda

seperti menampilkan kekuatan militer Amerika Serikat. selain Holywood industri

perfilman Cina juga mendapat saingan dari negara tetangganya di Asia dalam hal

promosi perfilman. Adapun dua negara tersebut ialah Korea Selatan dan India.

Siapa yang tidak kenal dengan makanan Kimbab, Kim Chi,dan pulau Jeju?.

Ketiga istilah tersebut mungkin semua orang akan tahu bahwa berasal dari Korea

Selatan. Dan juga menurut analisis penulis, orang-orang mengetahui istilah tersebut

banyak dari menonton drama ataupun film yang banyak diproduksi oleh Korea Selatan.

Di dalam film-film ataupun drama Korea banyak menampilkan budaya-budaya Korea.

Mulai dari gaya hidup dan makanan. Dan yang paling ditemui ialah makanan seperti

Kimbab dan Kim Chi. Adapun beberapa drama dan film yang menampilkan budaya

Korea seperti, My girl Friend is Gumiho, Gu Family Book dll. Dengan banyaknya

adegan yang menampilkan produk makanan tersebut secara tidak langsung membuat

orang-orang tertarik untuk mencoba makanan tersebut. Korea menjadi contoh negara

yang menerapkan diplomasi kebudayaan dengan berbagai media yang dilakukan seperti

dengan Musik. Munculnya boyband, girlband dan drama yang diminati oleh remaja di

dunia. Kesuksesan Korea didukung dengan adanya relasi yang baik antara Pemerintah

dengan warga negaranya dengan selalu mempromosikan budaya mereka dengan

berbagai media3.

Kembali lagi dengan perfilman Cina. Berhubungan dengan pertumbuhan

industri perfilman Cina dari tahun ke tahun sejak 2010 mengalami kenaikan. Jika pada

tahun 2012 pertumbuhan industri perfilman Amerika Serikat hanya 6% berbeda halnya

dengan Cina yang mengalami pertumbuhan fantastis sebesar 37%4. Dan terdapat empat

film lokal yang berhasil meraup keuntungan yang sangat besar 54.4% dari total

pendapatan.Hal ini menunjukan bahwa perfilman Cina mulai menanjak dan bisa

menjadi pesaing serius bagi Holywood. Dengan semakin berkembangnya film-film

yang berasal dari Cina dapat secara langsung dan intens memperkenal budaya-budaya

Cina di Dunia. Selain itu pengusaha asal Cina yaitu Wang Jialin akan berencana

3 Bin Sun Hun Dkk. Correlation between cultural diplomacy and cultural exchange. 2010. Hal 7.

4 Opcit. Industri Film Cina bersiap menyalip Holywood.

membangun studio terbesar didunia di Qindao Cina5. Hal ini didasari untuk lebih

memajukan perfilman Cina agar tidak kalah dengan Holywood.

Pembahasan

Diplomasi publik merupakan salah satu dari multitrack diplomasi dimana lebih

menggunakan pendekatan Softpower dibanding Hardpower. Sesuai definisi oleh Jay

Wang (2000) bahwa dplomasi Publik merupakan suatu usaha yang dilakukan oleh

masyarakat satu negara dengan meningkatkan mutu komunikasi dengan masyarakat

negara lain6. Tujuan utama dari diplomasi publik lebih kepada masyarakat negara lain.

Aspek yang dapat digunakan dalam diplomasi publik ada beberapa macam seperti

politik, ekonomi dan sosial budaya. Strategi ini dilakukan sebagai upaya atau

pendekatan yang lebih relevan karena dapat dirasakan oleh semua lapisan masyarakat.

dengan pendekatan yang lebih soft maka akan dengan mudah untuk mempengaruhi

orang lain. Tidak seperti diplomasi tradisional yang hanya menyentuh kalangan atas

tanpa masyarakat tahu karena biasanya bersifat tertutup. Diplomasi publik lebih terbuka

dan caranya pun beragam dalam mempengaruhi seperti lewat budaya dengan

pertunjukkan teater, musik bahkan film dapat menjadi alat diplomasi yang unik7. Seperti

yang dilakukan Cina saat ini dengan kekuatan ekonomi yang dia miliki berbagai cara

yang dilakukan untuk mempengaruhi masyarakat internasional menggunakan diplomasi

publik

. Kebangkitan diplomasi publik Cina tidak bisa terlepas dari tranformasi

ekonomi Cina yang menjadi kekuatan baru setelah Amerika Serikat. Transformasi

ekonomi Cina yang dulunya ekonomi komando berubah menjadi ekonomi pasar.

Dengan pencapaian yang mengagumkan ini tidak salah kalau Cina cenderung agak

agresif dalam membangun citra dan melakukan ekspansi ke pasar Gobal. Selain itu

nilai-nilai Konfusius turut serta membawa Cina lebih banyak menggunakan Softpower

5 Saingi holywood, Cina kembangkan industri perfilman terbesar di dunia.

http://properti.kompas.com/read/2013/09/24/1431308/Saingi.Hollywood.China.Kembangkan.Industri.Perfilman.Terbesar.di.Dunia. diakses pada tanggal 14 januari 2013 6 Jay Wang.Public Diplomacy and global Bussines.2007. hal 3

7 Anonynmous. China and Public diplomasi. The USC Center on Public Diplomacy at the Annenberg

School. 2012. Hal 28

ketika menghadapi negara lain8. Dengan membangun citra yang baik didunia

internasional nantinya Cina akan mudah dalam melakukan kerjasama ataupun

pendekatan dengan negara lain. Faktor politik juga berpengaruh besar dalam diplomasi

publik seperti mulai adanya kebebasan induvidu, perbaikan sistem hukum, reformasi

sosial, pendidikan yang lebih dan adanya pendelegasian pusat ke daerah9.

Salah satu aset besar Cina yang menggambarkan image positif di dunia

internasional ialah budaya mereka. Diplomasi kebudayaan yang dilakukan Cina inilah

hal yang efektif dalam mengambil hati masyarakat internasional. Dengan gabungan

budaya modern dan tradisional yang lebih atraktif secara langsung mempromosikan

kebudayaan mereka. Selain itu dukungan dari pemerintah juga ikut turut serta membawa

dampak positif bagi perkembangan budaya Cina ke negara lain. Promosi yang

dilakukan seperti tentang pariwisata dan budaya tradisional seperti bahasa mandarin,

obat herbal tradisional dan akupuntur.10

Selanjutnya banyak bermunculan artis, penulis dan pembuat film yang

mengkombinasikan seni tradisional dengan pemikiran modern sehingga terciptalah film

dengan latar belakang budaya Cina. Banyak sekali film yang mengangkat dari cerita

tradisional Cina seperti. Monkey King, Crouching tiger, Hidden Dragon menjadi film

yang terlaris yang tidak menggunakan bahasa inggris sebagai pengantar. Hal ini

menunjukan bahwa film yang berlatar belakang budaya sangat diminati masyarakat.11

Bahkan keseriusan Cina dalam mengembangkan diplomasi publik mereka di

implementasikan dengan penelitian tentang diplomasi publik oleh beijing foregin

studies university.12

Selain itu pemerintah Cina dengan berani mengeluarkan dana yang

besar dalam pengembangan media dan perusahaan hiburan agar dapat bersaing dengan

pasar hiburan dunia. Dan pada april tahun 2004 telah didirikan secara resmi Offical

China Film Promotion Internasional yang berada di bawah China Film Group13

. Sesuai

8 Ibid. Hal 4

9 Ingrid d’hooge. The rise of China’S public

diplomacy. Netherlands institute of international relation.2007. hal 21 10

ibid gal 15 11

Ibid hal 16 12

Opcit. China and Public diplomacy. Hal 28 13

ibid hal 29

namanya grup official ini berdiri dengan tujuan membantu dalam mempromosikan film-

film Cina ke pasar internasional.

Film sebagai alat diplomasi Cina. Seperti yang telah banyak dijelaskan diatas

bagaimana film dapat dijadikan alat diplomasi. Film yang dapat dinikmati oleh semua

lapisan masyarakat membuat beberapa pihak memasukan unsur-unsur kebudayaan

mereka. Dengan memasukan unsur budaya didalam film tersebut secara langsung dapat

memperkenalkan budaya mereka ke dunia internasional. Di dalam film sendiri terdapat

adegan-adegan yang banyak menampilkan kebudayaan seperti pakaian, makanan, gaya

hidup, budaya tradisional dan tempat pariwisata. Tidak hanya sebagai alat diplomasi

publik, film banyak digunakan oleh pihak-pihak tertentu sebagai alat propaganda.

Propaganda yang dilakukan bisa berupa alur ataupun tampilan-tampilan dalam film

tersebut seperti film yang bertema militer, ideologi bahkan agama sekalipun. Contohnya

saja film dari holywood terkadang menampilan adegan yang menyudutkan kelompok

tertentu. Orang-orang Eropa timur, Cina , Arab dan Afrika sering ditampilkan sebagai

kelompok antagonis yang berbahaya. Seperti dalam film Green Zone yang berlatar

belakang di Irak. Rambo I dan II yang berusaha menampilkan Uni Soviet sebagai

musuh utama. Demikian lah film seperti dua sisi mata uang yang berbeda.

Menurut analisis penulis diplomasi publik Cina melalui film banyak didominasi

oleh kebudayaan Cina di bidang bela diri seperti Kungfu. Akan tetapi ada budaya Cina

lain yang berusaha diangkat seperti makanan tradisional Cina, pengobatan Cina,

kepercayaan (fengshui, ramalan), tempat pariwisata. Dengan kreatifitas yang tinggi oleh

pembuat film Cina mampu mengkolaborasikan unsur budaya masuk ke dalam film atau

bahkan dijadikan tema utama dalam film.

Film-film Cina banyak didominasi oleh genre action. Hal itu lah yang dilihat

oleh penulis. Banyak sekali film yang menampilkan aksi beladiri yang sungguh

menakjubkan sehingga bagi orang yang menonton menimbulkan kesan yang baik.

Beladiri asal Cina yaitu Kung fu banyak menjadi tema utama dalam film. Kung fu yang

dulunya berasal dari perguruan Shaolin sekarang dapat dengan mudah disaksikan oleh

semua orang hanya dengan menyaksikan film. Didalam film juga disusupi bermacam

tradisi-tradisi Cina yang kini banyak dikenal oleh masyarakat luas seperti Ramalan Cina

maupun Fengsui. Berikut ini adalah beberapa film Cina yang sukses di mancanegara

sekaligus bisa memperkenalkan Kungfu sebagai beladiri asal Cina.

Drunken master

Once upon time in China

IP MAN (I,II,II)

Kung-Fu Hustle

Shaolin Soccer

Daftar Film-film yang diatas merupakan sebagian kecil dari banyaknya film

yang bertemakan kungfu diproduksi oleh Cina. Akan tetapi ada beberapa film yang

bertemakan kungfu akan tetapi diproduksi holywood seperti film yang dibintangi oleh

aktor terkenal yaitu Bruce lee dengan filmnya Enter the Dragon, Karate Kid dan

Kungfu Panda14

. Kedua film ini menjadi unik karena tempat produksi bukan di Cina

akan tetapi secara tidak langsung membawa dampak positif bagi promosi beladiri Cina.

Beberapa film banyak di bintangi oleh aktor terkenal Cina sehingga dapat menarik

masyarakat untuk menonton film tersebut. adapun bintang terkenal yang membintangi

film bergenre action ialah Jackie Chan, Jet Li, Stephon Cow, Chow Yun Fat, dan Andy

Lau dll.

Dalam beberapa film seperti Drunken Master, Kung fu Hustle dan Shaolin

Soccer kungfu dikolaborasikan dengan komedi sehingga menjadi sajian yang unik

untuk ditonton. Bukan menjadi hal yang mustahil karena melihat beberapa film tersebut

banyak orang ingin mempelajari kungfu. Dengan terus ditampilkan dalam film kungfu

semakin banyak dikenal oleh masyarakat. Gerakan-gerakan dan proses pertarungan

dalam adegan film menunjukkan bahwa kungfu merupakan beladiri yang bisa di pelajari

oleh semua orang. Selain itu kehidupan Shaolin juga kerap di tampilkan dalam film

membuat kungfu di dunia internasional semakin terkenal.15

14

Ibid hal 30 15

Shaolin Kungfu Diplomacy. http://usa.chinadaily.com.cn/culture/2013-10/12/content_17026580.htm. diakses pada tanggal 16 januari 2013.

Film selanjutnya yang semakin membawa dampak positif bagi perkenalan

beladiri asal Cina yaitu Wing Chun. Film IP MAN dibuat sebanyak empat seri . Seri

pertama berjudul “Grand Master Yip Man”. Kedua “ the legend of grandmaster”.

Ketiga “the legend Is Born”. Keempat “ Final Fight”. Di dalam film tersebut berusaha

ditampilkan keindahan dari sebuah beladiri yang dulunya diciptakan oleh wanita.

Banyak adegan-adegan yang menampilkan bagaimana kehebatan dari beladiri Wing

Chun tersebut. Dengan kemasan yang menarik inilah dari tahun ke tahun film Cina

khususnya yang bergenre action semakin berkembang dengan banyak bermunculan

pada tahun 2013 seperti film Journey to the West, Policy Story dan masih banyak film

lainnya.16

Bagaimana pengaruh Film sebagai Cultural Diplomasi Cina di dunia

Internasional ?. Penggunaan film sebagai alat dalam memperkenalkan sesuatu

mungkin akan menjadi sebuah alat yang efektif. Apa yang ingin kita tampilkan bisa

menarik bagi orang yang menonton sehingga pesan yang ingin disampaikan dapat

diterima. Dengan banyaknya film-film dan dibintangi oleh aktor terkenal dapat

mendukung keberhasilan dari diplomasi publik yang digunakan. Mungkin tanpa adanya

tampilan adegan-adegan dalam film yang mengangkat beladiri Cina tidak akan banyak

dikenal oleh masyarakat banyak. Dan sudah pasti hanya dikenal oleh orang-orang

tertentu saja. Film telah membantu masyarakat luas bahwa Kungfu berasal dari Cina.

Bukan tidak mungkin orang banyak ingin mengetahui beladiri ini dengan datang

langsung ke Cina dan tertarik untuk mempelajarinya. Bruce Lee menjadi contoh aktor

yang berjasa dalam perkembangan kungfu di dunia karena penampilannya yang sangat

aktraktif dalam semua film yang di bintanginya17

.

Dengan semakin berkembangnya beladiri kungfu Cina di buktikan dengan dari

waktu ke waktu semakin banyak orang-orang untuk mempelajari beladiri ini. Seperti

banyak orang-orang yang berasal dari Afrika dan Jerman yang mempelajari bela diri ini,

bahkan beberapa orang dari Afrika datang langsung ke Cina hanya untuk mempelajari

16

2013 Chinese Movies. http://chinesemov.com/AZ/2013-best-chinese-movies.html. diakses pada tanggal 16 januari 2013. 17

Kungfu dari Mo sampai Caradine. http://www.anneahira.com/kungfu.htm. diakses pada tanggal 16 januari 2013

bela diri ini18

. Selain itu banyak bermunculan tempat-tempat yang khususnya

mengajarkan beladiri asal Cina baik itu Wushu ataupun Wing Chun termasuk di

Indonesia19

. Sebagian tempat pelatihan kungfu tersebut membuka kungfu aliran Wing

Chun yang terknal karena film IP MAN. Bahkan di Amerika Serikat banyak sekali

tempat-tempat yang membuka les beladiri Kung Fu terbukti dengan berdiri organisasi

United states of Amerika Wushu-kungfu federations20

. ada juga organisasi yang telah

dikelola secara profesional dengan mengajar beberapa aliran kung fu khususnya wushu

dan Shaolin.21

Kesimpulan

Transformasi ekonomi dan politik yang terjadi di Cina telah membawa

perubahan yang begitu signifikan khususnya jalur diplomasi yang ditempuh. Nilai-nilai

konfusius yang dianut oleh masyarkat Cina membuat pendekatan internasional yang

digunakan mengarah pada diplomasi publik. Dengan diplomasi publik yang bisa

dilakukan oleh semua orang membuat pemerintah mendukung warga negara untuk

memanfaatkan beberapa media sebagai alat diplomasi yang di implementasikan dalam

film. Film dipilih karena banyak disukai oleh masyarakat dan bisa diakses dengan

mudah. Dengan sedikit kreatifitas film disusupi dengan tampilan-tampilan yang

mengangkat kebudayaan seperti yang dilakukan oleh. Di beberapa film seperti Drunken

Master, IP MAN, Kungfu Hustle dan lainnya ditampilkan bentuk kebudayaan Cina

seperti beladiri Cina yaitu Kung Fu , makanan tradisional, pakaian dan gaya hidup

orang Cina. Keberhasilan diplomasi kebudayaan Cina dapat dilihat dengan semakin

berkembangnya tempat-tempat yang menyediakan les kungfu termasuk di Indonesia dan

Amerika Serikat. Serta dari waktu ke waktu banyak film Cina bermunculan pada

industri perfilman internasional. Selain itu mulai menjamurnya tempat-tempat yang

menyediakan makanan khas Cina bukti keberhasilan pendekatan Softpower Cina.

18

Africans Learn Kungfu At Shaolin Temple. http://www.chinadaily.com.cn/life/2013-09/27/content_16999710.htm. diakses pada tanggal 16 januari 2013. 19

Alamat perguruan kungfu di Indonesia. http://forum.detik.com/alamat-perguruan-kungfu-di-indonesia-t62744.html. diakses pada tanggal 16 januari 2013. 20

United states of Amerika Wushu-kungfu federations. http://www.usawkf.com/. Diakses pada tanggal 16 januari 2013 21

US Shaolin Kungfu. http://www.usshaolinkungfu.com/index.php. diakses pada tanggal 16 januari 2013

Dengan kata lain berdasarkan sumber-sumber yang didapat oleh penulis

menyimpulkan bahwa Film dapat menjadi alat diplomasi publik yang efektif dalam

mempromosikan kebudayaan nasional. Dengan dikenalnya kebudayaan mereka bisa

berdampak pada ekonomi khususnya pariwisata dan hubungan kerjasama kebudayaan

antar negara.