WI Operasional Kerja Frais

5
POLITEKNIK NEGERI MALANG INSTRUKSI KERJA OPERASIONAL KERJA MESIN FRAIS ACIERA F4 No. Dokumen: IK-01/POLTEK- MTN-02 Halaman : 1 dari 3 Dalam melakukan tugas OPERASIONAL KERJA diharapkan dilakukan dengan sungguh-sungguh sesuai langkah – langkah yang telah ditetapkan. Langkah-langkah yang harus diperhatikan sebagai berikut : 1. Dengarkan instruksi dari dosen pengajar. 2. Mengisi formulir permohonan pemakaian mesin dan peralatan (F-01/POLTEK-MTN-01) pada tool store. 3. Perhatikan gambar kerja. 4. Koordinasikan dengan intruktur atau dosen pengajar jika masih ada kesulitan. 5. Persiapkan kelengkapan alat kerja dan K-3. 6. Jika ada kerusakan pada saat pengoperasian segera menghubungi instruktur / dosen pengajar. 7. Laporkan hasil pengerjaan tersebut dengan mengisi formulir laporan hasil pelaksanaan praktek (F-02/POLTEK-MTN-01) kepada intruktur. 8. Lakukan pengoperasian sesuai dengan instruksi kerja yang tertera di bawah ini. Disiapkan oleh : Disetujui oleh : No.Terbitan : 01 Oktavia Arno Yoeanita Imam Mashudi,B.Eng(HONS), MT Revisi : 0.0 Berlaku efektif

Transcript of WI Operasional Kerja Frais

Page 1: WI Operasional Kerja Frais

POLITEKNIK NEGERI MALANG

INSTRUKSI KERJA OPERASIONAL KERJA MESIN

FRAIS ACIERA F4

No. Dokumen: IK-01/POLTEK-MTN-02

Halaman : 1 dari 3

Dalam melakukan tugas OPERASIONAL KERJA diharapkan dilakukan dengan

sungguh-sungguh sesuai langkah – langkah yang telah ditetapkan. Langkah-

langkah yang harus diperhatikan sebagai berikut :

1. Dengarkan instruksi dari dosen pengajar.

2. Mengisi formulir permohonan pemakaian mesin dan peralatan (F-01/POLTEK-

MTN-01) pada tool store.

3. Perhatikan gambar kerja.

4. Koordinasikan dengan intruktur atau dosen pengajar jika masih ada kesulitan.

5. Persiapkan kelengkapan alat kerja dan K-3.

6. Jika ada kerusakan pada saat pengoperasian segera menghubungi instruktur /

dosen pengajar.

7. Laporkan hasil pengerjaan tersebut dengan mengisi formulir laporan hasil

pelaksanaan praktek

(F-02/POLTEK-MTN-01) kepada intruktur.

8. Lakukan pengoperasian sesuai dengan instruksi kerja yang tertera di bawah ini.

Adapun langkah – langkah detail dari instruksi kerja Operasonal Kerja Mesin

Frais adalah :

Sebelum Proses Pengefraisan / Persiapan

1. Pengecekan mesin yang akan digunakan, antara lain :

1. Periksa kondisi ragum yang akan dipasang pada meja kerja, ganti bila

perlu.

2. Periksa kondisi arbor yang akan dipasang pada arbor support, ganti bila

perlu.

Disiapkan oleh : Disetujui oleh : No.Terbitan : 01

Oktavia Arno Yoeanita Imam Mashudi,B.Eng(HONS), MTRevisi : 0.0Berlaku efektif :

Page 2: WI Operasional Kerja Frais

POLITEKNIK NEGERI MALANG

INSTRUKSI KERJA OPERASIONAL KERJA MESIN

FRAIS ACIERA F4

No. Dokumen: IK-01/POLTEK-MTN-02

Halaman : 2 dari 3

3. Periksa switch utama, otomatis, dan pelumasan, jika kurang berfungsi

laporkan pada insrtuktur dan gunakan mesin yang lain.

4. Periksa fungsi tuas-tuas penggerak, jika kurang berfungsi laporkan pada

insrtuktur dan gunakan mesin yang lain.

2. Periksa pelumasan gearbox, ganti bila perlu dengan oli SAE 40-50 atau beri

tambahan oli jika kurang.

3. Beri pelumasan pada saddle, knee, dan column dengan menggunakan

pelumas Tonna 68 dan gunakan grease gun dengan ukuran 2 tekan.

4. Siapkan alat-alat, bahan, dan gambar kerja yang dibutuhkan dalam praktek.

5. Ukur dimensi benda kerja sebelum dipasang pada ragum serta tandai

bagian-bagian yang akan difrais.

6. Pasang benda kerja pada ragum dengan bantuan kunci ragum.

7. Pasang pahat pada arbor.

8. Pilih kecepatan putar spindel yang sesuai dengan benda kerja. Gunakan

kecepatan lebih tinggi serta kedalaman pemakan yang kecil pada proses

finishing.

9. Nyalakan mesin.

10.Pengaturan titik nol dan pengaturan kedalaman pemakanan dengan cara

memakankan ujung pahat pada benda kerja.

11.Proses pengefraisan bisa dilakukan sesuai gambar benda kerja yang

direncanakan.

Catatan :

1. Pastikan benda kerja terpasang kuat pada ragum.

2. Pastikan pahat dalam keadaan baik, terpasang dengan benar dan erat

pada arbor.

Disiapkan oleh : Disetujui oleh : No.Terbitan : 01

Oktavia Arno Yoeanita Imam Mashudi,B.Eng(HONS), MTRevisi : 0.0Berlaku efektif :

Page 3: WI Operasional Kerja Frais

POLITEKNIK NEGERI MALANG

INSTRUKSI KERJA OPERASIONAL KERJA MESIN

FRAIS ACIERA F4

No. Dokumen: IK-01/POLTEK-MTN-02

Halaman : 3 dari 3

3. Perubahan kecepatan spindle hanya dapat dilakukan jika mesin dalam

keadaan mati. Jika dilakukan dalam keadaan hidup akan menyebabkan

kerusakan serius pada sistem transmisinya.

Selama Proses Pengefraisan

1. Atur kedalaman pemakanan (depth of cut) pada tiap tahapan pemotongan,

hendaknya tidak terlalu besar untuk menghindari kerusakan pada benda

kerja dan pahat.

2. Pelumasan harus diperhatikan secara teratur.

3. Matikan mesin jika hendak melakukan pengukuran, merubah kecepatan,

atau jika terjadi gangguan pada mesin saat bekerja.

Catatan :

1. Untuk menggerakaan pahat secara manual maka carriage longitudinal

feed handwheel ataupun cross slide handwheel harus digerakkan dengan

perlahan sehingga didapat permukaan benda kerja yang baik.

Setelah Proses Pengefraisan

1. Matikan mesin.

2. Lepas benda kerja dari ragum dan lepas pahat dari arbor.

3. Lepas ragum dari meja.

4. Bersihkan mesin dan alat yang digunakan.

5. Kembalikan alat-alat ketempat semula.

Disiapkan oleh : Disetujui oleh : No.Terbitan : 01

Oktavia Arno Yoeanita Imam Mashudi,B.Eng(HONS), MTRevisi : 0.0Berlaku efektif :