azkianurannisa.files.wordpress.com · Web viewUntuk membiayai pelaksanaan tugas dan fungsi...

24
0 | Ekonomi SMA Kelas XI APBN-APBD SUMBER-SUMBER PENERIMAAN DAN PENGELUARAN APBN & APBD

Transcript of azkianurannisa.files.wordpress.com · Web viewUntuk membiayai pelaksanaan tugas dan fungsi...

Page 1: azkianurannisa.files.wordpress.com · Web viewUntuk membiayai pelaksanaan tugas dan fungsi pemerintah dalam pelayanan, pengaturan dan perlindungan masyarakat, pengelolaan kekayaan

0 | Ekonomi SMA Kelas XI APBN-APBD

SUMBER-SUMBER PENERIMAAN DAN PENGELUARAN APBN & APBD

Page 2: azkianurannisa.files.wordpress.com · Web viewUntuk membiayai pelaksanaan tugas dan fungsi pemerintah dalam pelayanan, pengaturan dan perlindungan masyarakat, pengelolaan kekayaan

KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Wr. Wb

Kami panjatkan doa syukur ke hadapan Allah SWT atas Rahmat yang dilimpahkanNya

kepada kami sehingga kami bisa menyelesaikan buku ini sebagaimana mestinya.

Tujuan dari penulisan buku ini adalah untuk melengkapi bahan bacaan siswa Sekolah

Menengah Atas (SMA) khususnya kelas XI dalam mengikuti mata pelajaran Ekonomi. Jadi

buku ini bukan satu-satunya pegangan yang harus dipergunakan dalam mata pelajaran

Ekonomi. Di samping membaca buku ini siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) masih perlu

unuk membaca literature-literatur lain yang telah ditetapkan.

Buku Ekonomi ini terdiri dari satu jilid. Kepada semua pihak yang telah membantu

sehingga terwujudnya buku ini, pada kesempatan ini kami mengucapkan terima kasih yang

sebesar-besarnya.

Kami menyadari bahwa buku ini masih banyak kelemahan-kelamahan dan

kekurangan-kekurangan, kritik dan saran unuk kebaikan buku ini, kami terima dengan senang

hati.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb

Surakarta, 19 April 2015

Azkia Nur Annisa

1 | Ekonomi SMA Kelas XI APBN-APBD

Page 3: azkianurannisa.files.wordpress.com · Web viewUntuk membiayai pelaksanaan tugas dan fungsi pemerintah dalam pelayanan, pengaturan dan perlindungan masyarakat, pengelolaan kekayaan

DAFTAR ISIKata Pengantar………………………………………………………………………………1

Daftar Isi…………………………………………………………………………………….2

Standar Kompetensi………………………………………………………………………....3

Kompetensi Dasar…………………………………………………………………………...3

Indikator……..………………………………………………………………………………3

Tujuan Pembelajaran..………………………………………………………………………3

Sumber Penerimaan Pemerintah Pusat dan Daerah…………………………………………4

1. Pemerintah Pusat…..……………………………………………………………4

2. Pemerintah Daerah………………………………………………………………6

Jenis Pengeluaran Pemerintah Pusat dan Daerah……………………………………………11

1. Pemerintah Pusat…..………………………………………………………………...11

2. Pemerintah Daerah…………………………………………………………………...13

Glosarium…….………………………………………………………………………………17

Daftar Pustaka……………………………………………………………………………..…18

Indeks………………………………………………………………………………………...19

Profil Penulis…..……………………………………………………………………………..20

2 | Ekonomi SMA Kelas XI APBN-APBD

Page 4: azkianurannisa.files.wordpress.com · Web viewUntuk membiayai pelaksanaan tugas dan fungsi pemerintah dalam pelayanan, pengaturan dan perlindungan masyarakat, pengelolaan kekayaan

3 | Ekonomi SMA Kelas XI APBN-APBD

Standar Kompetensi:

Memahami APBN dan APBD

Kompetensi Dasar :

Mengidentifikasi sumber-sumber penerimaan pemerintah pusat dan pemerintah daerah.Mengidentifikasi sumber-sumber pengeluaran pemerintah pusat dan pemerintah daerah.

Indikator :

Mengidentifikasi sumber-sumber pendapatan negara

dan daerah.

Mengidentifikasi sumber-sumber pengeluaran negara

dan daerah.

.Tujuan pembelajaran :

Siswa dapat mengidentifikasi sumber-sumber

pendapatan negara dan daerah.

Siswa dapat mengidentifikasi sumber-sumber

pengeluaran negara dan daerah.

.

KELAS XI-EKONOMIAPBN &APBD

Page 5: azkianurannisa.files.wordpress.com · Web viewUntuk membiayai pelaksanaan tugas dan fungsi pemerintah dalam pelayanan, pengaturan dan perlindungan masyarakat, pengelolaan kekayaan

Amatilah kasus yang ada di bawah ini!

Pertamina Setor Dividen Ke Negara Rp 7,74 Triliun

Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Karen Agustiawan. TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO.CO, Jakarta - PT Pertamina (Persero) mengurangi persentase setoran dividen kepada negara dari 35 persen tahun lalu menjadi 30 persen tahun ini(2013). Namun secara nominal, dividen yang disetorkan kepada negara naik 7,5 persen.

Cobalah untuk mempelajari materi dibawah ini lalu kaitkanlah dengan kasus di atas!

1. Pemerintah Pusat

Untuk membiayai pelaksanaan tugas dan fungsi pemerintah dalam pelayanan, pengaturan dan perlindungan masyarakat, pengelolaan kekayaan negara, serta pemanfaatan sumber daya alam dalam rangka pencapaian tujuan pembangunan nasional, pemerintah pusat berusaha menghimpun pendapatan dari berbagai sumber. Adapun sumber-sumber penerimaan pemerintah pusat disajikan pada skema berikut.

4 | Ekonomi SMA Kelas XI APBN-APBD

A.Sumber Penerimaan Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah

A

Page 6: azkianurannisa.files.wordpress.com · Web viewUntuk membiayai pelaksanaan tugas dan fungsi pemerintah dalam pelayanan, pengaturan dan perlindungan masyarakat, pengelolaan kekayaan

Gambar 1.1 Skema penerimaan pemerintah pusat

Dari skema penerimaan pemerintah pusat kita dapat melihat sumber-sumber penerimaan pemerintah pusat cukup banyak dan beragam. Sumber-sumber penerimaan pemerintah pusat dikategorikan menjadi dua, yaitu penerimaan dalam negeri dan hibah.

5 | Ekonomi SMA Kelas XI APBN-APBD

Penerimaan Pemerintah PusatPenerimaan Dalam Negeri Hibah

Penerimaan PerpajakanPenerimaan Negara Bukan Pajak

Pajak Dalam NegriPajak Perdagangan

InternasionalPenerimaan

SDABagian Laba

BUMNPNBPlainnya

Pajak Penghasilan

Migas

Nonmigas

PPN dan PPnBM

PBB

BPHTB

Cukai

Pajak Lainnya

Bea Masuk

Pajak atau Pungutan Ekspor

Migas

Minyak Bumi

Gas Alam

Non Migas

Pertambangan Umum

Perhutanan

Perikanan

Page 7: azkianurannisa.files.wordpress.com · Web viewUntuk membiayai pelaksanaan tugas dan fungsi pemerintah dalam pelayanan, pengaturan dan perlindungan masyarakat, pengelolaan kekayaan

1. Penerimaan perpajakan adalah semua penerimaan negara yang berasal dari pajak dalam negeri dan pajak perdagangan internasional.

2. Penerimaan negara bukan pajak adalah semua penerimaan yang diterima negara

2.Pemerintah Daerah

Untuk membiayai pelaksanaan tugas dan fungsinya, pemerintah daerah harus memiliki pendapatan. Adapun sumber-sumber penerimaan pemerintah daerah disajikan pada skema berikut.

6 | Ekonomi SMA Kelas XI APBN-APBD

Penerimaan dalam negeri adalah semua penerimaan negara yang berasal dari penerimaan perpajakan dan penerimaan negara bukan pajak.

Hibah adalah semua penerimaan negara yang berasal dari sumbangan swasta dalam negeri dan sumbangan lembaga swasta dan pemerintah.

luar negeri.

a. Pajak dalam negeri adalah semua penerimaan negara yangberasal dari:1. pajak penghasilan migas dan nonmigas;2. pajak pertambahan nilai (PPN) barang dan jasa dan pajakpenjualan atas barang mewah (PPnBM);3. pajak bumi dan bangunan (PBB);4. bea perolehan hak atas tanah dan bangunan (BPHTB).5. cukai;6. pajak lainnya.b. Pajak perdagangan internasional adalah semua penerimaan negara yang berasal dari:1. bea masuk;2. pajak/pungutan ekspor

a. penerimaan dari sumber daya alam:1. migas (minyak bumi dan gas alam);2.nonmigas(pertambangan,perkebunan, pertanian,kehutanan, perikanan, dan sebagainya);b. bagian pemerintah atas laba badan usaha milik Negara (BUMN);c. penerimaan negara bukan pajak lainnya.

1 2

Page 8: azkianurannisa.files.wordpress.com · Web viewUntuk membiayai pelaksanaan tugas dan fungsi pemerintah dalam pelayanan, pengaturan dan perlindungan masyarakat, pengelolaan kekayaan

Gambar 1.2 Skema penerimaan pemerintah daerah

Sumber-sumber penerimaan pemerintah daerah juga cukup beragam. Secara garis besar sumber penerimaan pemerintah daerah diklasifikasikan menjadi dua, yaitu pendapatan daerah dan pembiayaan.

7 | Ekonomi SMA Kelas XI APBN-APBD

Penerimaan Pemerintah DaerahPendapatan Daerah

Pendapatan Asli Daerah

(PAD)

Lain-Lain Pendapatan

Dana Perimbangan Sisa Lebih

Perhitungan Anggaran

Daerah

Penerimaan Pinjaman Daerah

DanaCadangan

Daerah

Pajak Daerah

Pembiayaan

Hasil Penjualan Kekayaan

Daerah yang

DipisahkaDana Bagi Hasil

Dana Darurat

Lain-Lain PAD yang

Sah

Hasil Pengelolan Kekayaan

Daerah yang Dipisahkan

RetribusiDaerah

Dana Alokasi Khusus

Dana Alokasi Umum

Hibah

a.Pendapatan daerah adalah hak pemerintah daerah yang diakui sebagai penambah nilai kekayaan bersih dalam periode tahun bersangkutan.

Page 9: azkianurannisa.files.wordpress.com · Web viewUntuk membiayai pelaksanaan tugas dan fungsi pemerintah dalam pelayanan, pengaturan dan perlindungan masyarakat, pengelolaan kekayaan

Pajak daerah yang dipungut oleh provinsi, meliputi:a. pajak kendaraan bermotor dan kendaraan di atas air,b. bea balik nama kendaraan bermotor dan kendaraan diatas air,c. pajak bahan bakar kendaraan bermotor, dand. pajak pengambilan dan pemanfaatan air bawah tanah dan air permukaan

1) Pendapatan Asli Daerah (PAD) Pendapatan Asli Daerah (PAD) adalah pendapatan yang diperoleh daerah yang

dipungut berdasarkan peraturan daerah sesuai dengan peraturan perundang-undangan. PAD bertujuan memberikan kewenangan kepada pemerintah daerah untuk mendanai pelaksanaan otonomi daerah sesuai dengan potensi daerah sebagai perwujudan desentralisasi. Sumber-sumber PAD adalah sebagai berikut.

1.a) Pajak daerahPajak daerah adalah iuran wajib yang dilakukan oleh orang pribadi atau badan

kepada daerah tanpa imbalan langsung yang seimbang, yang dapat dipaksakan berdasarkan peraturan perundangan yang berlaku, yang digunakan untuk membiayai penyelenggaran pemerintahan daerah dan pembangunan daerah.

1.b) Retribusi daerahRetribusi daerah adalah pungutan pemerintah daerah kepada orang atau badan

berdasarkan norma-norma yang ditetapkan retribusi berhubungan dengan jasa timbal (kontraprestasi) yang diberikan secara langsung atas permohonan dan untuk kepentingan orang atau badan yang memerlukan, baik prestasi yang berhubungan dengan kepentingan umum maupun yang diberikan oleh pemerintah.

8 | Ekonomi SMA Kelas XI APBN-APBD

Sistem pemungutan pajak yang sekarang ini digunakan ada tiga, yaitu :1. dibayar sendiri oleh wajib pajak;2. ditetapkan oleh kepala daerah;3. dipungut oleh pemungut pajak.

Pajak daerah yang dipungut oleh Kabupaten/Kota meliputi:a. pajak hotel,b. pajak restoran,c. pajak hiburan,d. pajak reklame,e. pajak penerangan jalan,f. pajak pengambilan bahan galian golongan C, dang. pajak parkir

Page 10: azkianurannisa.files.wordpress.com · Web viewUntuk membiayai pelaksanaan tugas dan fungsi pemerintah dalam pelayanan, pengaturan dan perlindungan masyarakat, pengelolaan kekayaan

1c) Hasil pengelolaan kekayaan daerah yang dipisahkan.1d) Lain-lain PAD yang sah meliputi:

1. hasil penjualan kekayaan daerah yang tidak dipisahkan;2. jasa giro;3. pendapatan bunga;4. keuntungan selisih nilai tukar rupiah terhadap mata uang asing;5.komisi, potongan, ataupun bentuk lain akibat dari penjualan/pengadaan barang/jasa oleh daerah.

9 | Ekonomi SMA Kelas XI APBN-APBD

Retribusi daerah dapat digolongkan menjadi tiga.

1. Retribusi jasa umum adalah retribusi atas jasa yang disediakan oleh pemerintah daerah untuk tujuan kepentingan dan kemanfaatan umum serta dapat dinikmati oleh orang pribadi atau badan, misalnya:a. retribusi pelayanan kesehatan;b. retribusi pelayanan persampahan/kebersihan;c. Retribusi penggantian biaya cetak KTP dan akte catatan sipil;d.retribusi pelayanan pemakaman dan pengabuan mayat;e. retribusi parkir di tepi jalan umum;f. retribusi pelayanan pasar;g. retribusi pengujian kendaraan bermotor;h. retribusi pemeriksaan alat pemadam kebakaran;i. retribusi penggantian biaya cetak peta;j. retribusi pengujian kapal perikanan.

2. Retribusi jasa usaha, yaitu retribusi atas jasa yang disediakan oleh pemerintah daerah dengan menganut prinsip komersil karena pada dasarnya dapat pula disediakan oleh sektor swasta, misalnya:a. retribusi pemakaian kekayaan daerah;b. retribusi pasar grosir dan/atau pertokoan;c. retribusi tempatpelelangan;d. retribusi terminal;e. retribusi tempat khusus parkir;f. retribusi tempat penginapan /pesanggrahan/vila;g. retribusi penyedotan kakus;h. retribusi rumah potong hewan;i. retribusi pelayanan pelabuhan kapal;j. retribusi tempat rekreasi dan olahraga;k. retribusi penyeberangan di atas air;l. retribusi pengolahan limbah cair;m. retribusi penjualan produksi usaha daerah.

3. Retribusi perizinan tertentu, adalah retribusi atas kegiatan pemerintah dalam rangka pemberian izin kepada orang pribadi atau badan yang dimaksudkan untuk pembinaan, pengaturan, pengendalian, dan pengawasan atas kegiatan, pemanfaatan ruang, penggunaan sumber daya alam, barang, prasarana, sarana, atau fasilitas tertentu guna melindungi kepentingan umum dan menjaga kelestarian lingkungan, misalnya:a. retribusi izin mendirikan bangunan (IMB);b. retribusi izin tempat penjualan minuman beralkohol;c. retribusi izin gangguan;d. retribusi izin trayek.

Page 11: azkianurannisa.files.wordpress.com · Web viewUntuk membiayai pelaksanaan tugas dan fungsi pemerintah dalam pelayanan, pengaturan dan perlindungan masyarakat, pengelolaan kekayaan

2) Dana PerimbanganDana perimbangan adalah dana yang bersumber dari pendapatan APBN yang

dialokasikan kepada daerah untuk mendanai kebutuhan daerah dalam rangka pelaksanaan desentralisasi. Dana perimbangan bertujuan mengurangi kesenjangan fiskal antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah dan antar pemerintah daerah.

3) Lain-Lain PendapatanLain-lain pendapatan bertujuan memberi peluang kepada daerah untuk memperoleh

pendapatan selain pendapatan dari PAD, dana perimbangan, dan pinjaman daerah. Lain-lain pendapatan terdiri dari hibah dan dana darurat..

10 | Ekonomi SMA Kelas XI APBN-APBD

Dana perimbangan terdiri atas:

a. Dana Bagi Hasil, yaitu dana yang bersumber dari pendapatan APBN yang dialokasikan kepada daerah berdasarkan persentase untuk mendanai kebutuhan daerah dalam rangka pelaksanaan desentralisasi

c. Dana Alokasi Khusus, yaitu dana yang bersumber dari pendapatan APBN yang dialokasikan kepada daerah tertentu dengan tujuan untuk membantu mendanai kegiatan khusus yang merupakan urusan daerah dan sesuai dengan prioritas nasional.

b. Dana Alokasi Umum, yaitu dana yang bersumber dari pendapatan APBN yang dialokasikan dengan tujuan pemerataan kemampuan keuangan antardaerah untuk mendanai kebutuhan daerah dalam rangka pelaksanaan desentralisasi;

a. Hibah adalah penerimaan daerah yang berasal dari pemerintah negara asing, badan/lembaga asing, badan/lembaga internasional, pemerintah, badan/lembaga dalam negeri atau perseorangan, baik dalam bentuk devisa, rupiah maupun barang/jasa, termasuk tenaga ahli dan pelatihan yang tidak perlu dibayar kembali.

b. Dana darurat adalah dana yang berasal dari APBN yang dialokasikan kepada daerah yang mengalami bencana nasional, peristiwa luar biasa, dan atau krisis solvabilitas

Page 12: azkianurannisa.files.wordpress.com · Web viewUntuk membiayai pelaksanaan tugas dan fungsi pemerintah dalam pelayanan, pengaturan dan perlindungan masyarakat, pengelolaan kekayaan

1. Pemerintah PusatPendapatan yang dihimpun oleh pemerintah pusat selanjutnya akan digunakan untuk

membiayai berbagai program atau kegiatan yang telah direncanakan.

Gambar 1.3 Skema pengeluaran pemerintah pusat

11 | Ekonomi SMA Kelas XI APBN-APBD

b. Pembiayaan adalah setiap penerimaan yang perlu dibayar kembali dan pengeluaran yang akan diterima kembali, baik pada tahun anggaran yang bersangkutan maupun tahun-tahun anggaran berikutnya

B. Jenis Pengeluaran Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah

Pengeluaran Pemerintah Pusat

Belanja Pemerintah Pusat

Belanja Pegawai

Belanja Daerah

Belanja Lainnya

Belanja Sosial

Tambahan Belanja KL

Belanja Hibah

Subsidi

Pembayaran Bunga Utang

Belanja Barang

Belanja Modal

Dana Perimbangan

Dana Alokasi Khusus

Dana Otonomi Khusus dan Penysuaian

Dana Alokasi Umum

Dana Bagi Hasil

BBM

Non BBM

Page 13: azkianurannisa.files.wordpress.com · Web viewUntuk membiayai pelaksanaan tugas dan fungsi pemerintah dalam pelayanan, pengaturan dan perlindungan masyarakat, pengelolaan kekayaan

Jenis-jenis pengeluaran pemerintah pusat

12 | Ekonomi SMA Kelas XI APBN-APBD

a. belanja pemerintah pusat

b. belanja daerah.

Belanja pemerintah pusat dapat diklasifikasikan berdasarkan tiga hal.

a. Menurut jenisnya, belanja pemerintah pusat terdiri dari:1. belanja pegawai:

a. gaji dan tunjangan,b. honorarium, vakasi,c. kontribusi sosial;

2. belanja barang:a. belanja barang,b. belanja jasa,c.belanja pemeliharaan, d. belanja perjalanan;

3. belanja modal;4. pembayaran bunga utang:

a. utang dalam negeri,b. utang luar negeri;

5. subsidi:a. perusahaan negara (lembaga keuangan dan lembaga nonkeuangan),b. perusahaan swasta, c. subsidi pajak;

6. belanja hibah;7. bantuan sosial:

a.penanggulangan bencana,b.bantuan yang diberikan oleh K/L;

8. belanja lain-lain;9.tambahan belanja pemerintah pusat.

b. menurut fungsinya, belanja

pemerintah pusat terdiri dari:

1. pelayanan umum;

2. pertahanan;

3. ketertiban dan keamanan;

5. lingkungan hidup;

6. perumahan dan fasilitas

umum;

7. kesehatan;

8. pariwisata dan budaya;

9. agama;

10. pendidikan;

11. perlindungan sosial.

c. menurut organisasinya,

belanja pemerintah pusat

terdiri dari pengeluaran untuk

berbagai proyek atau kegiatan

dari seratus kementerian/

lembaga pemerintah.

Page 14: azkianurannisa.files.wordpress.com · Web viewUntuk membiayai pelaksanaan tugas dan fungsi pemerintah dalam pelayanan, pengaturan dan perlindungan masyarakat, pengelolaan kekayaan

2. Pemerintah Daerah

Pemerintah daerah memiliki pos-pos pengeluaran yang digunakan untuk membiayai berbagai proyek/kegiatan pembangunan yang dilakukannya.

13 | Ekonomi SMA Kelas XI APBN-APBD

Belanja Daerah dapat dubagi menjadi dua hal.

1. Dana Perimbangana. Dana Bagi Hasil

1. Perpajakan (pajak penghasilan, pajak bumi dan bangunan serta bea perolehan hak atas tanah dan bangunan).2. Sumber daya alam (minyak bumi, gas alam, pertambangan umum, kehutanan, dan perikanan).

b. Dana Alokasi Umumc. Dana Alokasi Khusus

1. Dana reboisasi2. Nondana reboisasi

2. Dana Otonomi Khusus Dan

Penyesuaian

a. Dana otonomi khusus

b. Dana penyesuaian

PENGELUARAN BELANJA DAERAH DIBAGI MENJADI 3, YAITU :

Menurut jenis

Menurut funsi

Menurut Organisasi

Page 15: azkianurannisa.files.wordpress.com · Web viewUntuk membiayai pelaksanaan tugas dan fungsi pemerintah dalam pelayanan, pengaturan dan perlindungan masyarakat, pengelolaan kekayaan

Dari paparan diatas coba diskusikan dengan anggota kelompok dengan bimbingan guru untuk menjawab soal yang ada dibawah ini !

1. Apa yang dimaksud dengan penerimaan negara dan penerimaan daerah?2. Apa saja yang termasuk pendapatan dalam negri yang berasal dari penjualan minyak

dan gas? 3. Jelaskan jawaban anda tersebut!

14 | Ekonomi SMA Kelas XI APBN-APBD

C.

Pengeluaran Pemerintah DaerahMenurut

Jenis

Menurut Fungsi

Menurut Organisasi

BELANJA PEGAWAI

BELANJA BARANG DAN JASA

BELANJA PERJALANAN DINAS

BELANJA LAIN-LAIN

BELANJA MODAL

BELANJA TIDAK TERSANGKA

BELANJA BAGI HASIL DAN BANTUAN

KEUANGAN

a. pelayanan umumb. pertahananc. ketertiban dan keamanand. ekonomie. lingkungan hidupf. perumahan dan fasilitas umumg. kesehatanh. pariwisata dan budayai. agamaj. pendidikank. perlindungan sosial

a. Kepala Daerah dan Wakilb. Sekretaris Daerahc. Ketua dan Sekretaris DPRDd. Dinas Daerahe. Lembaga Teknis Daerah

Page 16: azkianurannisa.files.wordpress.com · Web viewUntuk membiayai pelaksanaan tugas dan fungsi pemerintah dalam pelayanan, pengaturan dan perlindungan masyarakat, pengelolaan kekayaan

Dari jawaban di atas apa saja yang kamu temukan untuk menambah wawasanmu.

1............................................................................................................................2. ..........................................................................................................................3. ..........................................................................................................................4. ..........................................................................................................................5. ..........................................................................................................................

Setelah dipaparkan pengerjaan dari setiap anggota kelompok coba dianalisa ketepatan setiap jawaban masing-masing kelompok, jika ada jawaban yang kurang tepat coba komunikasikan jawaban yang tepat dengan berkonsultasi dengan guru.

Setelah kita paham materi yang hari ini kita pelajari coba kita buat rangkuman dan menyimpulkanakan jalanya pembelajaran hari ini.

15 | Ekonomi SMA Kelas XI APBN-APBD

RANGKUMAN :

KESIMPULAN :

D.

E.

F.

Page 17: azkianurannisa.files.wordpress.com · Web viewUntuk membiayai pelaksanaan tugas dan fungsi pemerintah dalam pelayanan, pengaturan dan perlindungan masyarakat, pengelolaan kekayaan

GLOSARIUM

BPHTB. Bea Perolehan Han atas Tanah dan Bangunan

BUMN. Badan Usaha Milik Negara

PBB. Pajak Bumi dan Bangunan

PNPB. Penerimaan Negara Bukan Pajak

PPn. Pajak Pertambahan Nilai

PPnBM. Pajak Pertambahan Nilai Barang Mewah

SDA. Sumber Daya Alam

16 | Ekonomi SMA Kelas XI APBN-APBD

Page 18: azkianurannisa.files.wordpress.com · Web viewUntuk membiayai pelaksanaan tugas dan fungsi pemerintah dalam pelayanan, pengaturan dan perlindungan masyarakat, pengelolaan kekayaan

DAFTAR PUSTAKAWahyu Adjie dkk. Ekonomi, ed ke-2. Jakarta : Erlangga, 2007.

17 | Ekonomi SMA Kelas XI APBN-APBD

Page 19: azkianurannisa.files.wordpress.com · Web viewUntuk membiayai pelaksanaan tugas dan fungsi pemerintah dalam pelayanan, pengaturan dan perlindungan masyarakat, pengelolaan kekayaan

INDEKS

BBea Masuk 5Belanja Bagi Hasil 14Belanja Barang Dan Jasa 14Belanja Daerah 11Belanja Hibah 11Bantuan Keuangan 14Belanja Modal 14Belanja Pegawai 14Belanja Pemerintah Pusat 11Belanja Perjalanan Dinas 14Belanja Sosial 11Belanja Tidak Tersangka 14BPHTB 5BUMN 5

CCukai 5

DDana Alokasi Khusus 7Dana Alokasi Umum 7Dana Bagi Hasil 7Dana Darurat 7Dana Otonomi Khusus 11Dana Perimbangan 11

HHibah 5

IInternasional 5

MMigas 5

NNon Migas 5

PPajak Daerah 7Pajak Dalam Negri 5Pajak Penghasilan 5Pajak Perdagangan 5PBB 5Pembayaran Bunga Utang 11Pembiayaan 7Pendapatan Asli Daerah 7Pendapatan Daerah 7Penerimaan Dalam Negeri 5Penerimaan Negara Bukan Pajak 5Penerimaan Pemerintah Daerah 7Penerimaan Pemerintah Pusat 5Penerimaan Perpajakan 5Penerimaan Pinjaman Daerah 7Pengeluaran Pemerintah Daerah 14Pengeluaran Pemerintah Pusat 11Penysuaian 11PNBP 5PPN dan PPnBM 5

RRetribusi Daerah 7

SSDA 5Subsidi 11

18 | Ekonomi SMA Kelas XI APBN-APBD

Page 20: azkianurannisa.files.wordpress.com · Web viewUntuk membiayai pelaksanaan tugas dan fungsi pemerintah dalam pelayanan, pengaturan dan perlindungan masyarakat, pengelolaan kekayaan

PROFIL PENULISAzkia Nur Annisa, lahir di Surakarta pada tanggal 11 bulan Agustus pada tahun 1994. Usianya kini sudah tak muda lagi, 20 tahun. Alumni Pondok Pesantren Ta’mirul Islam ini sedang menyelesaikan study nya di Universitas Muhammadiyah Surakarta dan do’akan tahun depan sudah menyusun skripsi untuk kelulusannya. Aminn..

19 | Ekonomi SMA Kelas XI APBN-APBD