yunisspirit.files.wordpress.com · Web viewRasa syukur dihaturkan kehadirat Allah SWT, atas ridho,...

13
Laporan Pertanggungjawaban Mentor Minat Bakat 2011-2012 IBI Darmajaya CURICULUM VITAE Nama : Yuniati Nama Panggilan : Uni’s (Yunis) Tempat / Tanggal Lahir : Kotabumi, 10 September 1991 Jenis Kelamin : Perempuan Agama : Islam Kewarganegaraan : Indonesia Status : Belum Menikah Alamat : Jalan Lintas Sumatra, Kotabumi Lampung Utara No Telpon : Hp (0856-6972-1573) Kuliah : Jurusan Akuntansi (S1) Kampus IBI Darmajaya Bandar Lampung E-Mail : [email protected] Hobi : Traveling dan Noveling Motto Hidup : Hidup untuk Dunia Bahagia Akhirat Syurga Aktivitas Sekarang : Kuliah dan mengikuti organisasi di Kampus IBI Darmajaya Pengalaman Organisasi : Secretary Of The Field of Regeneration UKM As Salam (2011-2012)

Transcript of yunisspirit.files.wordpress.com · Web viewRasa syukur dihaturkan kehadirat Allah SWT, atas ridho,...

Page 1: yunisspirit.files.wordpress.com · Web viewRasa syukur dihaturkan kehadirat Allah SWT, atas ridho, rahmat dan karunia-Nya saya dapat menyelesaikan tugas sebagai Mentor dan melaporkan

Laporan PertanggungjawabanMentor Minat Bakat 2011-2012

IBI Darmajaya

CURICULUM VITAE

Nama : Yuniati

Nama Panggilan : Uni’s (Yunis)

Tempat / Tanggal Lahir : Kotabumi, 10 September 1991

Jenis Kelamin : Perempuan

Agama : Islam

Kewarganegaraan : Indonesia

Status : Belum Menikah

Alamat : Jalan Lintas Sumatra, Kotabumi Lampung Utara

No Telpon : Hp (0856-6972-1573)

Kuliah : Jurusan Akuntansi (S1) Kampus IBI Darmajaya

Bandar Lampung

E-Mail : [email protected]

Hobi : Traveling dan Noveling

Motto Hidup : Hidup untuk Dunia Bahagia Akhirat Syurga

Aktivitas Sekarang : Kuliah dan mengikuti organisasi di Kampus IBI Darmajaya

Pengalaman Organisasi : Secretary Of The Field of Regeneration UKM As Salam (2011-2012)

Page 2: yunisspirit.files.wordpress.com · Web viewRasa syukur dihaturkan kehadirat Allah SWT, atas ridho, rahmat dan karunia-Nya saya dapat menyelesaikan tugas sebagai Mentor dan melaporkan

Laporan PertanggungjawabanMentor Minat Bakat 2011-2012

IBI Darmajaya

KATA PENGANTAR

Rasa syukur dihaturkan kehadirat Allah SWT, atas ridho, rahmat dan karunia-Nya saya dapat menyelesaikan tugas sebagai Mentor dan melaporkan Laporan Pertanggungjawaban Mentor Minat Bakat 2011-2012 Kampus IBI Darmajaya.

Dalam waktu satu semester mementoring banyak pengalaman yang saya dapatkan, mengenal banyak karakter orang serta mendapatkan banyak relasi yang memberikan banyak masukan bagi saya.

Menyadari masih terlalu banyak terdapat kekurangan dari kinerja saya sebagai seorang mentor, diharapkan kritik dan saran yang sifatnya membangun dan mendorong ke arah yang lebih baik.

Dalam proses mementoring banyak bimbingan yang saya dapatkan. Untuk itu saya Ucapkan banyak terima kasih kepada pihak-pihak yang telah membantu saya dalam menjalankan aktifitas mementoring.

1. Bapak Rektor Kampus IBI Darmajaya

2. Bapak Wakil Rektor I Kampus IBI Darmajaya

3. Para Karyawan Kampus IBI Darmajaya

4. Seluruh staf Bagian Kemahasiswaan Kampus IBI Darmajaya, yang selalu memberikan motivasi serta bimbingannya.

5. Seluruh Organisasi Kemahasiswaan Kampus IBI Darmajaya, untuk kerjasamanya.

6. Mba Mega Siregar dan Mba Nanik Wulan, selaku koordinator Minat Bakat 2011-2012

7. Teman-teman Mentor Minat Bakat 2011-2012

8. Seluruh Mahasiswa/i Kelas AD-P1, TI-P5 dan MA-P5 atas kerjasama dan motivasinya

9. Rekan dan sahabat yang selalu ada dan memberikan motivasi kepada saya, yang tidak dapat disebutkan satu-persatu

Bandar Lampung, 1 Februari 2012

Yuniati

Page 3: yunisspirit.files.wordpress.com · Web viewRasa syukur dihaturkan kehadirat Allah SWT, atas ridho, rahmat dan karunia-Nya saya dapat menyelesaikan tugas sebagai Mentor dan melaporkan

Laporan PertanggungjawabanMentor Minat Bakat 2011-2012

IBI Darmajaya

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Dari pengalaman yang saya petik dalam berorganisasi, hal tersebut memotivasi saya untuk melamar menjadi Mentor program Minat Bakat dalam bentuk matakuliah di Kampus IBI Darmajaya. Ditambah program Minat Bakat adalah salah satu program yang hanya ada di Kampus IBI Darmajaya. Program yang dikemas dalam bentuk perkuliahan ini mengajarkan pentingnya berorganisasi khususnya dikampus IBI Darmajaya.

Dalam proses pementoringan ini saya mendapatkan tiga kelas binaan, di mana ketiganya memiliki banyak sekali perbedaan, serta memiliki bermacam-macam karakter tiap-tiap individunya. Namun ketiga kelas yang saya bina memiliki semangat yang cukup tinggi dalam mengikuti proses pembelajaran meski terkadang sikap bermain-main serta membuat kegaduhan terkadang muncul di tengah-tengah kegiatan. Meski begitu mereka memiliki jiwa menghargai yang cukup tinggi pada saat saya akan memulai kembali menerangkan materi.

Program Minat Bakat ini benar-benar membimbing mereka untuk masuk ke dunia oragnisasi di kampus, karena dapat dilihat dari aktivitas mereka yang mulai akarab dengan dunia organisasi. Selain itu juga mereka sangat antusias sekali untuk bertanya tentang apa yang mereka tidak pahami ataupun mereka berani untuk menjawab apa yang sedang saya tanyakan. Tidak hanya di dalam kelas di luar kelaspun mereka ada beberapa yang sharing ataupun bercerita tentang hal-hal yang bagi mereka baru dialami.

Page 4: yunisspirit.files.wordpress.com · Web viewRasa syukur dihaturkan kehadirat Allah SWT, atas ridho, rahmat dan karunia-Nya saya dapat menyelesaikan tugas sebagai Mentor dan melaporkan

Laporan PertanggungjawabanMentor Minat Bakat 2011-2012

IBI Darmajaya

B. JUMLAH KELAS MINAT BAKAT

* Kelas AD-P1

Kelas Akuntansi D3 P1 (AD-P1) adalah kelas Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis dengan jumlah siswa 22 orang yang terdiri dari 17 orang yang memang dari Jurusan Akuntansi D3, kemudian 3 orang dari Jurusan Teknik Informatika dan 2 orang dari Jurusan Manajemen. Kelas ini bagi saya adalah kelas yang fantastis karena suhu mahasiswanya yang rata-rata sama semangatnya dalam belajar, tipekal kelas ini humoris, sopan, aktif, cepat faham materi dan kondisi serta kompak, hal ini dikarenakan juga 80% dari mereka adalah peraih beasiswa, maka daripada itu mereka memiliki suhu yang sama dalam belajar. Dalam hal komunikasi, walau mereka terdapat perbedaan dalam jurusan, namun hal itu tidak mengurangi keakraban mereka dalam berkomunikasi dalam belajar bersama.

Kelas TI-P5

TI-P5 adalah kelas Jurusan Teknik Informatika Fakultas Ilmu Komputer dengan jumlah mahasiswa 26 orang yang terdiri dari 25 orang laki-laki dan 1 orang perempuan. Karena mayoritas dikelas ini lelaki maka kelas ini cenderung gaduh di sela-sela pembelajaran, ditambah lagi karena mayoritas telah lulus dari SMU dua bahkan tiga tahun yang lalu, tingkah laku pada pola hidup sudah dewasa yang tinggi ego kadang terbawa hingga kuliah. Meski begitu pada saat proses mentoring mereka mampu menerima dan mengikuti sistem yang saya berikan sehingga kegiatan belajar dapat berjalan dengan lancar. Di kelas ini pun mayoritas mereka aktif dalam mengikuti unit kegiatan mahasiswa di kampus.

Kelas MA-P5

Kelas ini adalah kelas Jurusan Manajemen P5 Fakultas Ekonomi dan Bisnis dengan jumlah mahasiswa terbanyak dari du kelas yang saya pegang yaitu 33 orang dengan kolaborasi jurusan yang juga banyak walau didominasi oleh Jurusan Manajemen itu sendiri, di kelas ini terdiri dari 70% Jurusan Manajemen, 10% Jurusan Sistem Informasi, 10% Jurusan Akuntansi, 10% Jurusan Teknik Informatika. Karena kolaborasi yang banyak ini menjadikan kelas ini memiliki perbedaan pola pikir, tingkah laku, stail, dan cara belajar, namun walau demikian apa yang merupakan target saya yaitu mengarahkan mereka untuk aktif di organisasi kelas ini yang paling baik dalam berkecimpung di dunia Organisasi Kemahasiswaan bahkan hingga organisasi di luar kampus baik yang bersifat kamunitas forum maupun yang bersifat klub olahraga.

Page 5: yunisspirit.files.wordpress.com · Web viewRasa syukur dihaturkan kehadirat Allah SWT, atas ridho, rahmat dan karunia-Nya saya dapat menyelesaikan tugas sebagai Mentor dan melaporkan

Laporan PertanggungjawabanMentor Minat Bakat 2011-2012

IBI Darmajaya

PEMBAHASAN

A. Motivasi Menjadi Mentor

Berorganisasi bagi saya adalah permainan yang menyenangkan kerena mampu membuat saya bukan main bahagianya mendapatkan ilmu dan pengalaman yang tidak saya dapatkan di bangku kuliah bersama dosen-dosen saya. Hal ini yang memotivasi saya untuk melamar menjadi Mentor Program Matakuliah Minat Bakat di Kampus IBI Darmajaya. Selain itu saya ingin mendapatkan pengalaman yang baru, di mana bagi saya mementoring orang lain sangatlah sulit dibandingkan belajar untuk diri sendiri, karena dalam mementoring harus bisa untuk meyakinkan pikiran serta memberikan sesuatu kebenaran pada orang lain.

Suasana dan keinginan mengeksplorasi diri serta mengembangakn diri yang menempatkan saya di lingkungan organisasi serta rekan-rekan organisasilah yang mampu meyakini diri saya untuk lebih berkembang melalui menjadi seorang Mentor. Dengan harapan bisa membuktikan dan mewujudkan sesuatu yang bagi saya sangatlah sulit untuk dilakukan pad tahun pertama saya menjadi mentor.

Dari latar belakang itu semua membuat saya tertantang dan termotivasi untuk menjadi Mentor Minat Bakat 201-2012. Sehingga apa yang saya inginkan bisa saya perbaiki walau masih terlalu banyak kekurangan.

B. Tujuan Awal Yang Tercapai ketika Menjadi Mentor

Page 6: yunisspirit.files.wordpress.com · Web viewRasa syukur dihaturkan kehadirat Allah SWT, atas ridho, rahmat dan karunia-Nya saya dapat menyelesaikan tugas sebagai Mentor dan melaporkan

Laporan PertanggungjawabanMentor Minat Bakat 2011-2012

IBI Darmajaya

Menjadi seorang guru memang bukan cita-cita saya tapi belajar menjadi seseorang yang mampu berbagi dang berdiskusi ilmu dan pengalaman adalah harapan saya.

Tujuan Awal yang telah tercapai ketika menjadi Mentor adalah mampu menjadi seorang visioner mentoring dimana sebelumnya saya sangat sulit untuk bisa menjelaskan ataupun memberikan pemahaman kepada orang lain. Yang lebih membahagiakan lagi saya bisa mendapatkan teknik approaching. Sehingga menjadikan saya untuk lebih bersemangat dalam mempertahankan dan menjaga kepercayaan yang diberikan dari semua orang.

Selain itu juga saya dapat membagi semangat berorganisasi kepada teman-teman dapat dibuktikan dengan keaktifan mereka dalam mengikuti aktifitas organisasi khususnya di unit kegiatan mahasiswa yang ada dikampus. Dan dari itu semua membuat saya terus tertantang untuk terus meningkatkan jumlah kader-kader baru di organisasi yang memiliki semangat serta keinginan untuk maju.

C. HAMBATAN-HAMBATAN DALAM MENGAJAR

Dalam pelaksanaan pengajaran Matakuliah Minat Bakat banyak sekali pengalaman-pengalaman yang saya dapatkan. Pengalaman yang sangat menarik maupun sedikitnya ada pengalaman yang bisa menjadi hambatan dalam proses mentoring.

Hambatan yang cukup mengganggu saya dalam melakukan proses mentoring adalah waktu. Dimana ada waktu libur yang kebetulan bertepatan pada saat jam mengajar, sehingga saya harus membuat jadwal pertemuan pengganti untuk mengejar ketertinggalan materi. Serta pada saat saya harus menyesuaikan waktu untuk materi kelas besar, yang waktunya kebetulan mendadak dan harus disesuaikan dengan kelas-kelas lain juga.

Namun, akhirnya semuanya dapat dikendalikan meski harus merubah kembali schedule mentoring terlebih dahulu. Dan dari hambatan-hambatan itu pula saya dapat mengambil hikmahnya untuk lebih siap dalam tiap-tiap permasalah yang terjadi pada saat proses kegiatan dengan lebih menyiapkan rencana-rencana lain.

D. KARAKTER MAHASISWA/I KELAS PEMBINAAN

Setiap orang memiliki bermacam-macam karakter maupun sifat. Membuat kita harus benar-benar memahami seseorang yang ada di depan kita untuk tetap menghargai serta mengerti perasaan tiap-tiap orang tersebut agar dalam suatu jalinan dapat berjalan dengan baik dan lancar dan menghindari adanya perasaan sakit hati.

Begitu juga dalam proses mengajar yang saya alami. Di mana saya dituntut harus benar-benar berusaha memahami karakter banyak mahasiswa/i yang saya mentoring serta

Page 7: yunisspirit.files.wordpress.com · Web viewRasa syukur dihaturkan kehadirat Allah SWT, atas ridho, rahmat dan karunia-Nya saya dapat menyelesaikan tugas sebagai Mentor dan melaporkan

Laporan PertanggungjawabanMentor Minat Bakat 2011-2012

IBI Darmajaya

bisa menarik perhatian mereka untuk tetap fokus dan mempengaruhi pikiran mereka untuk memperhatikan dan konsentarasi dalam tiap-tiap materi yang saya berikan.

Di kelas mentoring saya tiap-tiap mahasiswa/i memiliki perbedaan karakter yang timbul, dilatar belakangi oleh berbagai banyak hal juga, diantaranya faktor usia serta emosional tiap-tiap mahasiswa. Ada mahasiswa yang sangat antusias dan aktif bertanya pada saat mengikuti matakuliah, karena kecintaan serta keingin tahuan mereka tentang organisasi, ada pula yang pendiam hanya mendengarkan, dan ada sedikitnya yang terkadang gaduh di sela-sela pembelajaran.

Namun rata-rata pada kelas yang saya bina cenderung mahasiswa/i-nya aktif serta banyak pertanyaan-pertanyaan yang selalu muncul di akhir pembahasan tiap-tiap materi yang saya berikan. Serta ada pula yang berani mengungkapkan pedapat mereka bila ada sesuatu yang mereka anggap tidak sependapat akan penjelasan yang saya berikan. Meski begitu ssemua dapat berjalan dengan lancar lewat diskusi- diskusi serta komunikasi yang baik.

E. PROSES MENTORING

Dalam proses mentoring banyak hal yang dapat digunakan serta banyak sistem yang dapat dimengerti para mahasiswa/i dalam menerima materi yang diberikan. Namun perbedaan karakter serta sifat individu-individu dalam kelas sangat menuntut kita untuk lebih kreatif dalam memberikan materi.

Khususnya di kelas yang saya mentoring, banyak sekali perbedaan sifat serta pemahaman tiap-tiap individu. Dari itu dalam proses mentoring yang saya gunakan ada bermacam-macam bentuk, diantaranya dalam bentuk diskusi, tanya jawab, permainan-permainan, presentasi maupun langsung praktek dilihat dari materi-materi yang diberikan.

Tahapan mentoring yang saya gunakan, awalnya saya akan berikan penjelasan-penjelasan terlebih dahulu tentang materi yang sedang dibahas, setelah itu memberikan waktu tanya jawab pada mahasiswa/i, selebihnya saya akan gunakan waktu untuk praktek langsung ataupun permainan-permainan kecil yang masih ada keterkaitannya dengan materi yang diberikan.

Dari sistem yang telah diterapkan, saya berharap para mahasiswa/i dalam proses mentoring tidak mengalami kejenuhan serta hanya menjadi pendengar pasif saja. Namun saya menginginkan para mahasiswa/i bisa menerima materi-materi yang saya berikan.

F. PELUANG KEBERHASILAN

Page 8: yunisspirit.files.wordpress.com · Web viewRasa syukur dihaturkan kehadirat Allah SWT, atas ridho, rahmat dan karunia-Nya saya dapat menyelesaikan tugas sebagai Mentor dan melaporkan

Laporan PertanggungjawabanMentor Minat Bakat 2011-2012

IBI Darmajaya

Penilaian tiap-tiap orang sangatlah berbeda, namun semuanya tergantung pada proses di saat menjalaninya. Dalam hal ini saya merasa cukup puas dengan apa yang telah saya lakukan, di mana sebelumnya merasa kemampuan yang saya miliki dalam hal mentoring sangatlah minim, namun setelah terjun langsung, saya merasa percaya ternyata ketidakberanian tidak bisa divonis hanya lewat ucapan saja namun harus dibuktikan dengan tindakan.

Penilaian lainnya dapat dilihat dari proses mahasiswa/i dalam mengikuti pembelajaran, serta dari hasil nyata di lapangan tiap-tiap individu, di mana semua dibuktikan dari keaktifan mereka dalam mengikuti kegiatan-kegiatan oganisasi, baik lewat Himpunan Mahasiswa (HIMA) maupun Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang ada di kampus bahkan di luar kampus.

Dari penilaian-penilaian yang ada menantang saya untuk lebih meningkatkan kembali kemampuan saya dalam menyebarkan jiwa-jiwa organisasi pada individu-individu lainnya.

PENUTUP

A. KESAN DAN PESAN MENJADI MENTOR

Kesan saya saat menjadi Mentor dalam Program Matakuliah Minat Bakat IBI Darmajaya sangatlah banyak sekali, diantaranya adalah saya dapat mengenal banyak orang serta karakter-karakter masing-masing individu.

Di mana sebelumnya ada beberapa Mentor Minat Bakat yang hanya sekedar kenal saja tapi akhirnya bisa berbagi pengalaman. Selain itu saya merasa dekat dengan individu-individu di kelas yang saya bina, berbagi pengalaman serta saling belajar.

Yang terpenting saya bisa menghapus pikiran-pikiran saya yang sebelumnya merasa tidak mampu ataupun kurang Percaya Diri untuk menjadi seorang mentor, ditambah lagi dengan kepercayaan yang diberikan kepada saya sebagai Mentor Minat Bakat 2010. Membuat saya lebih semangat lagi.

Pesan saya untuk mentor-mentor selanjunya untuk lebih semangat dan terus berjuang mencari kader-kader organisator yang baru. Serta lebih kreatif lagi dalam proses pengajaran. Buktikan pikiran-pikiranmu mampu membuat perubahan yang lebih baik.

B. KRITIK DAN SARAN UNTUK KOORDINATOR MENTOR

Page 9: yunisspirit.files.wordpress.com · Web viewRasa syukur dihaturkan kehadirat Allah SWT, atas ridho, rahmat dan karunia-Nya saya dapat menyelesaikan tugas sebagai Mentor dan melaporkan

Laporan PertanggungjawabanMentor Minat Bakat 2011-2012

IBI Darmajaya

Penilaian saya tentang kinerja koordinator Minat Bakat cukup bagus, karena sudah banyak perubahan-perubahan yang lebih baik dari sistem sebelumnya. Selain itu sangat membantu sekali para Mentor dalam proses pelaksanaan kegiatan mentoring.

Sedangkan saran saya, kepada koordinator Minat Bakat untuk lebih take care lagi serta lebih mantap lagi dalam pengambilan keputusan. Yang terpenting adalah lebih semangat lagi.

Semoga kritik dan saran yang saya berikan tidak menjadi permasalahan namun dapat menjadi perbaikan, dan motivasi untuk lebih semangat lagi.

C. MASUKAN UNTUK PROGRAM MINAT BAKAT SELANJUTNYA

Harapan saya untuk Program Minat Bakat selanjutnya agar lebih baik dan edukatif serta memberikan nuansa-nuansa baru dalam proses pembelajaran. Seperti lebih memperbanyak motivasi-motivasi serta contoh-contoh, memberi aplikasi dan simulasi langsung yang dipraktikan dalam kehidupan sehari-hari.

Selain itu saya berharap dalam Program Minat Bakat selanjutnya, pada program Magang Orkem usul saya dilaksanak selama satu semester, hal tersebut diharapkan mahasiswa Minat Bakat dapat berdaptasi dengan Orkem lebih intens dan pihak Orkem pun dapat memberikan pembinaan yang stimulus tanpa harus instan dan alakadarnya dalam proses perekrutan kader organisator.

Demikian Laporan Pertanggungjawaban sebagai Mentor Minat Bakat 2011-2012 yang dapat saya berikan semoga dapat menjadi manfaat untuk menjadi lebih baik lagi khususnya dalam Program Minat Bakat selanjutnya.

Page 10: yunisspirit.files.wordpress.com · Web viewRasa syukur dihaturkan kehadirat Allah SWT, atas ridho, rahmat dan karunia-Nya saya dapat menyelesaikan tugas sebagai Mentor dan melaporkan

Laporan PertanggungjawabanMentor Minat Bakat 2011-2012

IBI Darmajaya