rhizariel.files.wordpress.com€¦  · Web viewNama : Muhammad Rizal Azis. NIM: KA. 090013. SEARCH...

18
Nama : Muhammad Rizal Azis NIM : KA. 090013 SEARCH ENGINE A. Pengertian Search engine adalah suatu portal website yang menyediakan informasi pencarian data-data yang dibutuhkan pengunjung internet. Untuk mendapatkan informasi-informasi yang dibutuhkan, pengunjung internet masuk ke situs tersebut dan melakukan pencarian. Adapun website search engine yang terkenal dan sering diakses di dunia adalah Google dan Yahoo (akan dibahas lebih lanjut) Cara kerja search engine pertama-tama mencopy paste semua halaman website yang ada di dunia. Setelah data tersebut masuk kemudian diolah dengan algoritmanya sendiri. Saat pengunjung mencari data yang dibutuhkan, dengan algoritmanya dia menampilkan data sesuai yang dimasukkan pengunjung. Search Engine akan berusaha mungkin menampilkan data yang paling relevan dengan yang diinginkan pengunjung. Berbagai kemungkinan data yang akan ditampilkan, dan search engine punya banyak pertimbangan yang dituangkan ke dalam algortimanya. Algoritma ini terus berkembang karena perkembangan teknologi yang ada di samping banyak website yang berusaha agar website dia muncul di halaman pertama dari hasil lpencarian. Untuk bisa masuk di halaman pertama, kita harus membuat website mempunyai content yang baik selain juga mempunyai struktur website yang disenangi serach engine. Ini dikenal dengan SEO (Search Engine Optimization). Mesin pencari web atau yang lebih dikenal dengan istilah web search engine merupakan sebuah website yang mempu mengindeks berbagai URL atau alamat web yang berada di dunia 1

Transcript of rhizariel.files.wordpress.com€¦  · Web viewNama : Muhammad Rizal Azis. NIM: KA. 090013. SEARCH...

Page 1: rhizariel.files.wordpress.com€¦  · Web viewNama : Muhammad Rizal Azis. NIM: KA. 090013. SEARCH ENGINE. Pengertian. Search engine adalah suatu portal website yang menyediakan

Nama : Muhammad Rizal AzisNIM : KA. 090013

SEARCH ENGINE

A. Pengertian

Search engine adalah suatu portal website yang menyediakan informasi pencarian data-data yang dibutuhkan pengunjung internet. Untuk mendapatkan informasi-informasi yang dibutuhkan, pengunjung internet masuk ke situs tersebut dan melakukan pencarian. Adapun website search engine yang terkenal dan sering diakses di dunia adalah Google dan Yahoo (akan dibahas lebih lanjut)

Cara kerja search engine pertama-tama mencopy paste semua halaman website yang ada di dunia. Setelah data tersebut masuk kemudian diolah dengan algoritmanya sendiri. Saat pengunjung mencari data yang dibutuhkan, dengan algoritmanya dia menampilkan data sesuai yang  dimasukkan pengunjung. Search Engine akan berusaha mungkin menampilkan data yang paling relevan dengan yang diinginkan pengunjung. Berbagai kemungkinan data yang akan ditampilkan, dan search engine punya banyak pertimbangan yang dituangkan ke dalam algortimanya.

Algoritma ini terus berkembang karena perkembangan teknologi yang ada di samping banyak website yang berusaha agar website dia muncul di halaman pertama dari hasil lpencarian. Untuk bisa masuk di halaman pertama, kita harus membuat website mempunyai content yang baik selain juga mempunyai struktur website yang disenangi serach engine. Ini dikenal dengan SEO (Search Engine Optimization).

Mesin pencari web atau yang lebih dikenal dengan istilah web search engine merupakan sebuah website yang mempu mengindeks berbagai URL atau alamat web yang berada di dunia maya sehingga mempunyai database besar tentang berbagai URL lengkap dengan deskripsinya. Search engine bertujuan untuk memudahkan seseorang dalam menemukan apa yang dicari dalam dunia maya sesuai dengan apa yang diinginkan. Bisa dibayangkan, dalam hitungan detik dapat ditemukan ratusan ribu informasi yang diinginkan.

Berbagai format file dapat dibaca oleh search engine, baik berupa teks, gambar, suara, video, presentasi, animasi maupun file asli. Jutaan orang memanfaatkan mesin pencari secara bersamaan dalam waktu

1

Page 2: rhizariel.files.wordpress.com€¦  · Web viewNama : Muhammad Rizal Azis. NIM: KA. 090013. SEARCH ENGINE. Pengertian. Search engine adalah suatu portal website yang menyediakan

24 jam non-stop setiap harinya. Hal inilah yang menyebabkan search engine sebagai fasilitas vital di internet sekarang ini.

Search Engine bekerja dengan cara menyimpan hampir semua informasi halaman web, yang diambil langsung dari www. Halaman-halaman ini diambil secara otomatis. Isi setiap halaman lalu dianalisis untuk menentukan cara mengindeksnya (misalnya, kata-kata diambil dari judul, subjudul, atau field khusus yang disebut meta tag). Data tentang halaman web disimpan dalam sebuah database indeks untuk digunakan dalam pencarian selanjutnya. Sebagian mesin pencari menyimpan seluruh atau sebagian halaman sumber (yang disebut cache) Maupun informasi tentang web cache tersebut Ketika seorang pengguna mengunjungi search engine dan memasukkan query, biasanya dengan memasukkan kata kunci, search engine mencari indeks dan memberikan daftar halaman web yang paling sesuai dengan kriterianya, biasanya disertai ringkasan singkat mengenai judul dokumen dan terkadang sebagian teksnya.

Search Engine lain yang menggunakan proses real-time tidak menggunakan indeks dalam cara kerjanya. Informasi yang diperlukan search engine tersebut hanya dikumpulkan jika ada pencarian baru. Jika dibandingkan dengan sistem berbasis indeks, sistem real-time ini unggul dalam beberapa hal seperti informasi selalu mutakhir, (hampir) tak ada broken link, dan lebih sedikit sumberdaya sistem yang diperlukan. Tetapi, ada juga kelemahannya yaitu pencarian lebih lama rampungnya.

Search engine yang pertama kali muncul adalah "Wandex" dari World Wide Web Wanderer, suatu web crawler yang dibangun oleh Matthew Gray di Massachusetts Institute of Technology pada tahun 1993, namun sekarang wandex tidak berfungsi lagi. Pada tahun yang sama muncul search engine bernama Aliweb, dan sampai saat ini masih beroperasi dengan baik. Pada tahun 1994, Carnegie Mellon University telah memperkenalkan sebuah search engine pertama yang bernama Lycos, di mana search engine ini sekarang berkembang menjadi usaha komersial yang cukup besar.

Segera sesudah itu, beberapa search engine lain banyak bermunculan dan bersaing untuk memperebutkan popularitas. Termasuk di antaranya adalah WebCrawler, Hotbot, Excite, Infoseek, Inktomi, dan AltaVista. Mereka bersaing dengan direktori-direktori populer seperti misalnya Yahoo!. Perkembangan selanjutnya, direktori-direktori tersebut menggabungkan atau menambahkan teknologi search engine agar fungsinya semakin meningkat seperti misalnya ZUULA, CUIL, dan FILESCOOPE.

2

Page 3: rhizariel.files.wordpress.com€¦  · Web viewNama : Muhammad Rizal Azis. NIM: KA. 090013. SEARCH ENGINE. Pengertian. Search engine adalah suatu portal website yang menyediakan

Pada tahun 2002, Yahoo! Mengakuisisi Inktomi dan selang satu tahun mengakuisisi Overture yang memiliki AlltheWeb dan Altavista. Tahun 2004, Yahoo! meluncurkan search enginenya sendiri yang didasarkan pada teknologi gabungan dari mesin-mesin yang telah diakuisisi tersebut dan memberikan pelayanan dengan mengutamakan search engine dibandingkan direktorinya.

1. Teknik Penyaringan

Karena begitu banyaknya informasi yang tersedia di Internet, maka kerap terjadi fenomena yang sering disebut information overloaded (banjir informasi yang tak terkendali). Tengoklah misalnya seseorang yang ingin mencari informasi dengan kata kunci school atau sekolah. Ia akan kebingungan karena pencariannya akan menghasilkan ratusan ribu bahkan jutaan situs yang berkaitan dengan kata tersebut. Karena itu, harus ada teknik-teknis khusus yang harus dikuasai agar seorang pengguna internet dapat memperoleh informasi yang benar-benar relevan dengan kebutuhannya.

2. Filterisasi dengan simbol matematika

Simbol pertama yang sangat berguna untuk pencarian dengan search engine adalah tanda plus (+). Seorang netter dapat menggunakan tanda plus jika ingin mencari dokumen yang memuat lebih dari satu kata kunci. Contohnya, jika seorang pelajar atau pendidik ingin mengetahui informasi mengenai populasi guru di propinsi Lampung, maka yang bersangkutan dapat mencarinya dengan menggunakan kata kunci:

+populasi+guru+lampung

Saat menerima masukkan dengan format semacam itu, mesin pencari akan mencari berbagai dokumen maupun artikel yang memuat kata populasi, guru, dan lampung pada seluruh jaringan internet. Jika terdapat sebuah dokumen yang hanya mengandung salah satu atau salah dua dari ketiga kata tersebut, maka dokumen itu tidakakan ditampilkan. Contoh lain yang menarik adalah seorang seniman yang ingin mencari informasi terkait dengan kejadiankejadian kesenian di Jakarta pada tahun1970. Denganmemanfaatkan tanda “+” tersebut, ia dapat memasukkan searching key dengan format seperti berikut:

+jakarta +kesenian +program +19703

Page 4: rhizariel.files.wordpress.com€¦  · Web viewNama : Muhammad Rizal Azis. NIM: KA. 090013. SEARCH ENGINE. Pengertian. Search engine adalah suatu portal website yang menyediakan

Cara ini tentu saja jauh lebih efektif ketimbang hanya menggunakan searching Lampung, Jakarta, kesenian atau populasi saja, yang hasilnya akan berupa jutaan link ke situs yang mengandung kata-kata tersebut. Simbol “+” ini dapat dipergunakan sebanyak-banyaknya, karena prinsip yang kerap dipergunakan dalam searching di Internet adalah bahwa semakin spesifik yang dicari (semakin banyak menggunakan tanda “+”) berarti semakin baik pula suatu pencarian. Dengan searching key yang semakin spesifik, hasil yang ditampilkan search engine akan lebih terfokus.

3. Filterisasi dengan simbol Boolean

Simbol-simbol boolean banyak dipergunakan oleh mereka yang memiliki latar belakang ilmu komputer atau yang terbiasa mengakses sistem basis data (database) konvensional. Secara garis besar, beberapa simbol boolean yang penting, yang oleh beberapa kalangan dinilai sudah terlalu kuno dan ketinggalan jaman, sebenarnya sudah terwakili dengan simbol-simbol matematika seperti yang telah dijelaskan sebelumnya. Kelebihan dari simbol boolean adalah simbol ini dapat merepresentasikan jenis pencarian yang tergolong kompleks karena memiliki simbol-simbol tambahan. Berikut adalah beberapa simbol penting yang kerap dipergunakan oleh para netter untuk membantu proses pencarian. Simbol pertama adalah kata OR (mengandung pengertian “atau” dalam bahasa Indonesia). Simbol ini bekerja dengan cara yang sama dengan karakter spasi pada simbol matematika. Jika seseorang melakukan pencarian dengan searching key kepulauan OR nusantara maka search engine akan mencari seluruh dokumen yang mengandung kata kepulauan, atau nusantara, atau yang mengandung kedua kata tersebut. Di dalam satu event pencarian, kata OR dapat dipergunakan beberapa kali, misalnya:

raja OR presiden OR pemimpin OR dinasti

yang akan menampilkan daftar dokumen yang memiliki satu atau lebih kata raja, presiden, pemimpin, atau dinasti (termasuk kombinasi antara 2-4 kata-kata tersebut). Simbol berikutnya yang memiliki fungsi kurang lebih sama dengan tanda plus pada simbol matematika adalah AND, yang dapat diterjemahkan sebagai kata “dan” dalam bahasa Indonesia. Contoh penggunaan simbol ini adalah sebagai berikut:

4

Page 5: rhizariel.files.wordpress.com€¦  · Web viewNama : Muhammad Rizal Azis. NIM: KA. 090013. SEARCH ENGINE. Pengertian. Search engine adalah suatu portal website yang menyediakan

ilmu AND pengetahuan AND alam

Search engine yang menerima masukan seperti itu akan mencari seluruh dokumen di internet yang memuat tiga buah kata, yaitu ilmu, pengetahuan dan alam di dalamnya. Jika di dalam model simbol matematika terdapat tanda minus (untuk merepresentasikan kecuali), maka dalam model simbol boolean terdapat kata NOT untuk merepresentasikan hal yang serupa. Sebuah perintah dalam metode simbol boolean yang tidak diketemukan padanannya dalam simbol matematika adalah NEAR. Fungsi perintah ini cukup unik. Untuk mendapatkan gambaran mengenai fungsi simbol ini, perhatikan contoh berikut.

sekolah NEAR Yogyakarta

Perintah di atas akan menginstruksikan search engine untuk mencari dokumen yang mengandung kata sekolah dan yogyakarta, dimana jarak (jumlah kata di antara kedua kata tersebut) berdekatan. Dengan kata lain, search engine akan mencari dokumen yang memuat kalimat seperti sebuah sekolah di Yogyakarta berhasil mendapatkan dana bantuan dari PBB atau seorang siswa di Yogyakarta ditemukan “sedang adu balap” atau “sekolah menengah kejuruan di Yogyakarta” karena jarak kata sekolah dan Yogyakarta pada kalimat-kalimat tersebut relatif berdekatan. Kriteria berdekatan untuk masing-masing search engine biasanya berbeda.

4. Mesin Pencari lainnya (others search engine)

Dengan adanya mesin pencari kita akan lebih mempercepat waktu pada saat kita ingin menemukan sesuatu yang tepat, bahkan lebih tepat lagi dikatakan bahwa mesin pencari adalah tempat dimana kita tidak mengetahui sebelumnya apakah tersedia informasi online tersebut sebelumnya. Sesuatu yang luar biasa akan Anda temukan saat pertama kali atau bagi Anda yang sangat sering menggunakan mesin pencari untuk mencari hal-hal yang spesifik.

Daftar URL di bawah ini juga berguna bagi Anda yang ingin mentautkan blog/website-nya ke mesin pencari sehingga lebih dikenal dan mudah ditemukan oleh banyak orang, percayalah bahwa mesin pencari adalah dahsyat hasilnya dimana website/blog Anda akan ditemukan dengan mudah oleh mereka yang ingin

5

Page 6: rhizariel.files.wordpress.com€¦  · Web viewNama : Muhammad Rizal Azis. NIM: KA. 090013. SEARCH ENGINE. Pengertian. Search engine adalah suatu portal website yang menyediakan

menemukan Anda. Mari kita lihat daftarnya berikut ini yang disusun menurut abjad.

Mesin Cari Utama :

AllTheweb.com Altavista.com About.comDMOZ.com Google.com HotBot.com

Ask.com Lycos.com LiveSearch.comA9 Yahoo.com MSN.com

Mesin cari yang lain :

-#-123

World 2Ask 2kCity 4Players

-A-A2zsol Abacho ADMcity Ah-Ha AIP

AiwaGulf Alexa AllOfEarth AllOfMaine ArabSitesAsiaDrag AskJose At-La

-B-Beamed BestYellow BlindMouse Boleh BramaBright BuhiOnline

-C-Canadasite

sCanadaSpac

eCanadianC CastleLinks Catcha

CDNet Celebhoo Christian CompleteP CMPCMMCurryGuide CyberEthiopi

aCyberFetch CZList

-D-DataCreek DialIndia DigitalWeb DogPile DWInfo

-E-eVisum Evresi ExactSeek ExploreNep eZeee

-F-FatLink FeMiNa FFAMaster FinalSearch Flahoo

-G-Gasta Global Globallirish GlobalTech Gotmail

6

Page 7: rhizariel.files.wordpress.com€¦  · Web viewNama : Muhammad Rizal Azis. NIM: KA. 090013. SEARCH ENGINE. Pengertian. Search engine adalah suatu portal website yang menyediakan

GottaBounce

GuiaBrasil Guidereland

-H-HKSeek HaSearch HongKong HopeForYou HotLaunch

Hystory1700

Hyper-C

-I-IndiaA2Z InfoProbe IntelSeek InterNext

-J/K-J&KWeb JasonsFFA JaydeSearc

hKawartha

-L-Lebanon LebHost LinkGrinder LinkMania LinkScout

-M-Maroc Merchants Micro2Medi

aMirago MixCat

Moshix2 MyEbizPage

-N/O-NetPower NetSearch NewIndia NiceOne Norm&NetNorthernL NZExplorer

-P-PakAvenue Particuliers PeachPod PeekPod PeekABoo

Phantis PhatLinks Point&Seek PressCenter PrimeSite

-Q/R-Recycler Referance RexSearch Rheintaler

-S-SaskSearch ScrubTheWe

bSearchSwis

sSearch4Mor

eSearchAve

SeekWorld Sesna Sherlock SmallBusin SoftcomSoulSearch SplatSearch SurfSafely

-T/U/V-TheCoseyC THMG TKRT TopSearch TownNetTrueSearch TryAmerica UKTop100 UNEarthNZ

-W/X/Y/Z-Webc Websearch WebSurfer WebWomba

tWhatUSeek

WhereEuthAl

WWWRiot WWWEnter WWWSearch

YuSearch

7

Page 8: rhizariel.files.wordpress.com€¦  · Web viewNama : Muhammad Rizal Azis. NIM: KA. 090013. SEARCH ENGINE. Pengertian. Search engine adalah suatu portal website yang menyediakan

B. Jenis-jenis search engine

Seperti telah dikemukakan diatas, ada beberapa search engine yang banyak digunakan oleh peselancar atau pengguna internet. Dalam paper ini akan kami paparkan beberapa diantaranya yaitu :1. Google

Sejarah GoogleGoogle berawal dari proyek penelitian dua mahasiswa Ph.D. Universitas Stanford, Larry Page dan Sergey Brin pada awal 1996 yang mengembangkan teori bahwa sebuah mesin pencari yang berdasarkan analisis matematika hubungan antara situs-

situs web akan memberikan hasil yang lebih baik daripada dengan menggunakan teknik-teknik pencarian dasar yang digunakan pada saat itu. Sistem ini pada awalnya dinamakan BackRub karena menggunakan backlink untuk memperkirakan seberapa penting sebuah situs.

Yakin bahwa halaman dengan paling banyak link menuju halaman tersebut dari halaman-halaman web relevan lainnya merupakan halaman-halaman yang paling relevan, Page dan Brin memutuskan untuk mencoba tesis mereka sebagai bagian dari studi mereka - ini menjadi fondasi bagi mesin pencari mereka. Mereka secara resmi membentuk perusahaan mereka Google Inc. pada 7 September 1998.

Google menjadi populer di antara pengguna Internet karena desainnya yang sederhana dan 'bersih' serta hasil pencariannya yang relevan. Iklan dijual berdasarkan kata kunci (keyword)

8

Page 9: rhizariel.files.wordpress.com€¦  · Web viewNama : Muhammad Rizal Azis. NIM: KA. 090013. SEARCH ENGINE. Pengertian. Search engine adalah suatu portal website yang menyediakan

sehingga mereka menjadi lebih relevan bagi para pengguna, dan iklan-iklan tersebut diharuskan menggunkan teks saja agar desain halaman tetap rapi dan loading halaman tetap cepat. Konsep penjualan iklan berdasarkan kata kunci diawali oleh Overture [1] yang dulunya bernama GoTo.com. Pada saat kebanyakan perusahaan dotcom lainnya bangkrut, Google secara diam-diam semakin memperkuat pengaruhnya dan mendapatkan laba.

Pada September 2001, mekanisme pemeringkatan Google (PageRank) diberikan hak paten Amerika. Hak paten tersebut diberikan secara resmi kepada Leland Stanford University dan mencantumkan nama Lawrence Page sebagai sang pencipta. Pada Februari 2003, Google membeli Pyra Labs, pemilik Blogger, sebuah situs web pionir dan pemimpin hosting weblog.

Akuisisi ini tampak tidak konsisten dengan misi umum Google, namun langkah ini membuat Google dapat menggunakan informasi dari posting-posting blog untuk memperbaiki kecepatan dan relevansi artikel-artikel di Google News.

Pada masa puncak kejayaannya pada awal 2004, Google mengurus hampir 80 persen dari seluruh permintaan pencarian di Internet melalui situs webnya dan klien-klien seperti Yahoo!, AOL dan CNN. [3] Share Google turun sejak Yahoo! melepaskan teknologi pencarian Google pada Februari 2004 agar dapat menggunakan hasil pencarian independen mereka.

Mesin pencari

Google adalah mesin pencari di Internet yang berbasis di Amerika Serikat. Google merupakan salah satu mesin pencari paling populer di web dan menerima setidaknya 200 juta permintaan pencarian setiap hari melalui situsnya dan situs-situs web kliennya seperti American Online (AOL). Kantor pusat Google berada (di "Googleplex") di Mountain View, California.

Mesin pencari Google menarik perhatian jumlah pengguna Internet yang terus meningkat, yang menyukai desain sederhana dan penggunaannya. Pada tahun 2000, Google mulai menjual iklan yang dikaitkan dengan kata kunci pencarian. Iklan

9

Page 10: rhizariel.files.wordpress.com€¦  · Web viewNama : Muhammad Rizal Azis. NIM: KA. 090013. SEARCH ENGINE. Pengertian. Search engine adalah suatu portal website yang menyediakan

tersebut hanya berupa teks polos untuk menjaga sebuah desain halaman yang teratur dan untuk meningkatkan kecepatan pemunculan halaman. Kata kunci dijual berdasarkan pada kombinasi tawaran harga dan jumlah klik, dengan penawaran dimulai pada 5 sen (US$) per klik. Model penjualan iklan kata kunci dirintis oleh Goto.com (akhirnya mengubah nama menjadi Overture Services, sebelum diambil alih oleh Yahoo dan diganti merek menjadi Yahoo Search Marketing) Sementara berbagai pesaing dot-comnya gagal dalam pasaran Internet baru, Google memperkuat pengaruhnya untuk meningkatkan pendapatan.

Sebuah paten yang menggambarkan bagian dari mekanisme penilaian Google Page Rank disetujui pada 4 September 2001. Paten ini secara resmi ditetapkan oleh Universitas Stanford dan memasukkan nama Lawrence Page sebagai sang pencipta.

2. Yahoo

Sejarah YahooKedua orang ini mungkin belum kita kenal, bahkan mungkin kita baru lihat wajah-wajar mereka. Sebaliknya dengan

nama Yahoo!, setiap orang yang pernah menggunakan internet pasti tahu. Ya, David Filo dan Jerry Yang adalah dua tokoh pendiri kerajaan Yahoo!. Saat ini, di dunia internet, Yahoo! adalah merek no.1 t dengan jumlah pengunjung terbanyak dari seluruh dunia, termasuk tentunya juga di Indonesia.

Siapa yang sangka Yahoo! awalnya bermula dari sebuah ide dan hobi iseng mereka berdua. Kala itu, Filo dan Yang masih menjadi mahasiswa S2 jurusan Tehnik Elektro di Stanford University. Di tengah-tengah masa senggang membuat disertasi untuk gelar Ph.D, mereka disibukkan dengan kegiatan baru, membuat daftar nama dan alamat situs yang ditemukan di internet. Mereka memang punya minat besar di bidang Internet. Lama kelamaan, daftar yang mereka simpan semakin banyak

10

Page 11: rhizariel.files.wordpress.com€¦  · Web viewNama : Muhammad Rizal Azis. NIM: KA. 090013. SEARCH ENGINE. Pengertian. Search engine adalah suatu portal website yang menyediakan

dan panjang. Akhirnya demi kepraktisan, mereka membaginya menjadi beberapa kategori dan sub kategori. Di sinilah konsep Yahoo! kemudian lahir.

Situs web pertama mereka diberi titel Jerry's Guide to the World Wide Web. Tak lama kemudian mereka menggantinya dengan Yahoo!. Kata ini didapat lewat bantuan sebuah kamus, yang mengartikan yahoo sebagai "kasar dan kuno". Ada juga yang mengatakan Yahoo! sebagai singkatan dari "Yet Another Hierarchical Officious Oracle".

Lepas dari makna dan arti Yahoo!, ternyata usaha mereka diminati banyak orang. Banyak pengguna Web yang menginginkan suatu daftar situs-situs yang berguna dan layak diakses. Akhirnya dengan promosi dari mulut ke mulut antar mahasiswa, jumlah pengunjung Yahoo! mencapai satu juta di tahun 1994. Filo dan Yang akhirnya menyadari potensi bisnis Yahoo! yang cukup kuat. Pada musim semi 1995, mereka berdua mendirikan perusahaan setelah mendapat suntikan dana dari para kapitalis Silicon Valley. Langkah berikutnya adalah membangun sebuah tim managemen yang andal dengan merekrut para direktur piawai di bidang IT. Enam bulan kemudian perusahaan Yahoo! genap beroperasi dengan 49 karyawan.

Kini, Yahoo! telah menjadi perusahaan dunia yang bergerak di bidang komunikasi, komersial dan media berbasis Internet. Setiap bulannya ada 232 juta pengguna internet di seluruh dunia yang menggunakan jasa pelayanan Yahoo!, mulai dari mesin pencari, portal, email gratis, bisnis online, sampai pembuatan dan penyewaan tempat situs. Jaringan Yahoo! yang berkantor pusat di Sunnyvale, California ini sudah berdiri di 25 lokasi yang tersebar di benua Eropa, Asia, Amerika Latin, Australia, Kanada dan tentu saja Amerika Serikat.

11

Page 12: rhizariel.files.wordpress.com€¦  · Web viewNama : Muhammad Rizal Azis. NIM: KA. 090013. SEARCH ENGINE. Pengertian. Search engine adalah suatu portal website yang menyediakan

Gambar : opening situs www.yahoo.com

3. AltavistaAltavista merupakan salah satu dari sedikit search engine yang bisa "berbicara" dalam beberapa bahasa. Bila situs Anda menggunakan beberapa bahasa utama dunia seperti Inggris, Spanyol, Portugis, dan beberapa yang lain, Altavista secara otomatis mendeteksi ahasa yang dipakai. Sayangnya hingga kini Altavista belum bisa berbahasa "Indonesia".

Gambar : Opening : situs www.altavista.com

4. MetacafeMetacafe adalah situs berbagi video. Perusahaannya bermarkas di Palo Alto, California, dengan kantor di Tel Aviv dan New York. Metacafe mirip dengan situs berbagi video lainnya seperti YouTube atau Dailymotion.

12

Page 13: rhizariel.files.wordpress.com€¦  · Web viewNama : Muhammad Rizal Azis. NIM: KA. 090013. SEARCH ENGINE. Pengertian. Search engine adalah suatu portal website yang menyediakan

www.metacafe.com C. Opini dan Kesimpulan

Pada awal berkembangnya internet, penggunanya dan informasi yang tersedia masih sedikit. Akses menuju internet masih terbatas hanya ilmuwan dan para ahli yang bekerja di universitas dan laboratorium, yang memanfaatkannya untuk sebagai akses terhadap informasi ilmiah. Pada saat itu, menemukan sebuah informasi tidaklah serumit seperti sekarang ini.

Direktori website adalah cara pertama yang digunakan untuk memfasilitasi akses terhadap sumber informasi pada network. Tautan atau link ke sumber informasi tersebut dikelompokkan berdasarkan topik. Proyek pertama ynag menggunakan model ini adalah Yahoo! pada tahun 1994. Ketika jumlah website yang masuk kedalam direktori Yahoo! meningkat tajam, pengembang Yahoo! kemudian membuat agar direktori mereka bisa ditelusuri (searchable). Tentu saja, pada saat itu, bentuknya belum berupa search engine karena pencarian masih terbatas pada sumber informasi yang ada dalam direktori mereka.

Dahulu, direktori link demikian telah digunakan secara meluas, namun kini sudah ketinggalan zaman. Alasannya cukup sederhana - bahkan direktori dengan berbagai macam resources hanya memberikan informasi yang sedkit pada internet. Misalnya, direktori terbesar di internet sekarang ini adalah DMOZ atau Open Directory Project (ODP). Direktori ini memiliki informasi sekitar lima juta resources. Bandingkan dengan database mesin pencari Google yang memiliki lebih dari delapan milyar dokumen.

Proyek WebCrawler dimulai tahun 1994 dan merupakan full-featured search engine pertama. Mesin pencari Lycos dan AltaVista berdiri tahun 1995, dan selama beberapa tahun AltaVista menjadi ‘pemain

13

Page 14: rhizariel.files.wordpress.com€¦  · Web viewNama : Muhammad Rizal Azis. NIM: KA. 090013. SEARCH ENGINE. Pengertian. Search engine adalah suatu portal website yang menyediakan

utama’ bidang ini. Tahun 1997, Sergey Brin dan Larry Page menciptakan Google sebagai proyek riset di Stanford University , dan sekarang Google telah berubah menjadi search engine paling terkemuka di dunia. Saat ini, ada tidak mesin pencari utama yaitu Google, Yahoo! dan MSN Search. Masing-masing mereka memiliki database dan algoritma pencarian sendiri-sendiri. Kebanyaka mesin pencari yang lain menggunakan hasil pencarian yang berasal dari ketiga mesin pencari utama tadi. Misalnya, AOL Search menggunakan database Google, sementara AltaVista, Lycos dan AllTheWeb menggunakan database Yahoo!.

Daftar Pustaka

[1] www.wikipedia.org/search_engine diakses tanggal 14 Juli 2009[2] http://novitik.blogspot.com/2009/07/sejarah-yahoo.html diakses tgl 15 Juli 2009[3] http://www.altavista.digital.com/av/content/help.htm diakses tgl 15 Juli 2009[4] http://semuaorank.com/seo-prinsip diakses tanggal 16 Juli 2009[5] http://doniaries.blogspot.com/2007/05/sejarah-google. Diakses tanggal 16 Juli [6] http://eriawankamil.wordpress.com/2008/04/23/sejarah-munculnya-google/ Diakses tanggal 16 Juli 2009[7] http://arsyadsalam.com/sejarah-google.jsp diakses tanggal 16 Juli 2009

14