Waduk Saguling

download Waduk Saguling

of 6

description

sffh

Transcript of Waduk Saguling

Waduk SagulingDari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebasBelum Diperiksa650LU 10725BT"Saguling" beralih ke halaman ini. Untuk kegunaan lain dari Saguling, lihat Saguling (disambiguasi).Waduk Saguling adalah waduk buatan yang terletak di Kabupaten Bandung Barat pada ketinggian 643 m di atas permukaan laut.[1] Waduk ini merupakan salah satu dari tiga waduk yang membendung aliran Sungai Citarum yang merupakan sungai terbesar di Jawa Barat. Dua waduk lainnya adalah Waduk Jatiluhur dan Waduk Cirata.Semula, Waduk Saguling direncanakan hanya untuk keperluan menghasilkan tenaga listrik. Pada tahap pertama pembangkit tenaga listrik yang dipasang berkapasitas 700 MW, tetapi bila di kemudian hari ada peningkatan kebutuhan listrik pembangkit dapat ditingkatkan hingga mencapai 1.400 MW. Badan yang bertanggungjawab dalam pembangunannya adalah Proyek Induk Pembangkit Hidro (PIKITDRO) dari Perusahaan Listrik Negara (PLN), Depatemen Pertambangan dan Energi (sekarang menjadi Departemen Energi dan Sumber Daya Mineral Republik Indonesia. Selanjutnya, dengan mempertimbangkan permasalahan lingkungan di daerah itu, Saguling ditata-ulang sebagai bendungan multiguna, termasuk untuk kegunaan pengembangan lain seperti perikanan, agri-akuakultur, pariwisata, dan lain-lain. Sekarang, waduk ini juga digunakan untuk kebutuhan lokal seperti mandi, mencuci, bahkan untuk membuang kotoran. Hal ini membuat Waduk Saguling kondisinya lebih mengkhawatirkan ketimbang Waduk Cirata dan Waduk Jatiluhur yang sudah dibangun lebih dahulu. Hal tersebut terjadi karena sebagai pintu pertama Sungai Citarum, di Saguling inilah semua kotoran "disaring" untuk pertama kali sebelum kemudian disaring kembali oleh Waduk Cirata dan terakhir oleh Waduk Jatiluhur.[2]Daerah di sekitar Waduk Saguling berupa perbukitan, dengan banyak sumber air yang berkontribusi pada waduk. Hal tersebut membuat bentuk Waduk Saguling sangat tidak beraturan dengan banyak teluk. Daerah waduk ini asalnya adalah berupa daerah pertanian. Daerah perikanan dari waduk berhadapan dengan tekanan kuat dari populasi penduduk. Hal tersebut terjadi karena 50% dari populasi terdiri dari petani dengan tingkat pertumbuhan tinggi. Peningkatan populasi petani tersebut mengakibatkan berkurangnya lahan yang dapat diolah sehingga memaksa mereka mengembangkan lahan pertanian mereka dengan melakukan pembabatan hutan. Sebagai konsekuensinya, muncul masalah banjir dan longsor di musim hujan. Institut Ekologi di Bandung telah mempelajari hal ini sejak tahun 1978, terutama tentang kondisi dasar daerah ini dan pemantauan serta pengelolaan lingkungan untuk meningkatkan standar hidup penduduk.http://id.wikipedia.org/wiki/Waduk_Saguling

Sejarah Waduk Saguling

Waduk Saguling merupakan salah satu waduk buatan yang membendung aliran Sungai Citarum, selain Waduk Jatiluhur dan Cirata. Waduk Saguling terletak di Kabupaten Bandung Barat, dan berada di posisi teratas, yang berarti merupakan pintu pertama bagi aliran Sungai Citarum. Awalnya bendungan ini hanya direncanakan sebagai penghasil energi listrik. Namun, fungsi bendungan semakin berkembang seperti untuk perikanan, agri-akuakultur, pariwisata, bahkan untuk kebutuhan domestik seperti MCK.Pembangunan Waduk Saguling tak bisa dipisahkan dari adanya gagasan besar seorang insinyur berkebangsaan Belanda, Prof. Ir. W.J. van Blommestein. Ia memiliki ide besar, ingin mengintegrasikan seluruh saluran pengairan di Jawa Barat mulai dari Ciujung, Banten (di ujung barat), hingga Sungai Rambut di perbatasan Jawa Barat dengan Pekalongan, Jawa Tengah.Kala itu, Blommestein melakukan pengumpulan data di Citarum sejak dekade 1920-an. Pada 1948, muncul makalah Blommestein dengan gagasan awal adanya pembangunan Bendungan Jatiluhur yang dianggap paling mendesak untuk irigasi dan penyedia air baku. Blommestein lalu merencanakan waduk tambahan seiring pertumbuhan penduduk. Salah satunya adalah Waduk Saguling, yang semula direncanakan diberi nama Tarum.Saguling mulai dibangun pada Agustus 1981, dan menghabiskan dana sebesar 662.968.000 dollar AS. Biaya tersebut termasuk biaya pembebasan lahan yang menenggelamkan 49 desa, yang didominasi lahan pertanian. Sebanyak 12.489 kepala keluarga terpaksa pindah dari desanya, dan sebagian ada yang ditransmigrasikan. Pembangunan Saguling menghabiskan waktu yang cukup lama hingga dapat dioperasikan pada 1985, dan baru diresmikan pada 1986 oleh mantan Presiden RI, Soeharto. Waduk ini kemudian dikelola PT Perusahaan Listrik Negara, untuk memasok listrik kawasan Jawa-Madura-Bali.Struktur bangunan Waduk Saguling terbuat dari urukan batu dengan inti kedap air. Hal ini dilakukan untuk efisiensi dana dengan memanfaatkan potensi batu dari Gunung Karang yang ada di sekitar Saguling. Waduk Saguling pun dibuat dengan ketinggian muka air maksimum 643 meter sehingga bisa menampung 875 juta meter kubik air. Saguling dipasangi empat turbin pembangkit listrik masing-masing berkapasitas 175,18 MW yang akan menghasilkan 700-720 kilowatts per jam.Saguling yang berada di posisi teratas secara otomatis menjadi penerima awal gelontoran air dari Citarum Hulu, termasuk segala sedimentasi yang dibawa. Masalah sedimentasi ini menjadi masalah krusial Saguling beberapa tahun terakhir ini.Saguling yang terletak di daerah perbukitan, menjadi tempat bermuara banyak sumber air yang ada di daerah tersebut. Belum lagi limbah-limbah industri, maupun rumah tangga, ikut berkontribusi pada kualitas air yang tidak memenuhi baku mutu. Saguling yang diperkirakan memiliki masa hidup 59 tahun, akan terus berkurang usianya, jika keadaan seperti ini tak cepat diatasi.http://tsumiarsa.blogspot.com/2012/12/sejarah-waduk-saguling.html

PERPUSTAKAANKementerian Pekerjaan Umum PERPUSTAKAANIndividu DIREKTORIKementerian Pekerjaan Umum GALERIVideo dan Dokumentasi Visual GALERIFoto dan Ringkasan Buku LOGINAdministrator PerpustakaanKOLEKSI BUKU TERBARU

Top of FormPOLINGMenurut Anda, apakah tampilan web Perpustakaan ini perlu diperbaharui? Perlu, tampilan kuno Tidak Perlu, sudah bagus Bottom of FormDirektori Data dan Informasi Kementerian Pekerjaan Umum Direktori Infrastruktur Bendungan/ Bendung/ Embung/ SituBendungan Saguling

Bendungan Saguling adalah waduk buatan yang terletak di Kabupaten Bandung Barat pada ketinggian 643 m di atas permukaan laut. Waduk ini merupakan salah satu dari ketiga waduk yang membendung aliran sungai Citarum yang merupakan sungai terbesar di Jawa Barat.

Informasi InfrastrukturPropinsi:Jawa BaratSektor:Direktorat Jenderal Sumber Daya AirTahun Mulai:1980Tahun Selesai:1986Tipe:Urugan batu dengan inti tanahTinggi Diatas Dasar Sungai:97,50mTinggi Diatas Galian:99,00mPanjang Puncak:301,4mLebar Puncak:10,00mVolume Tubuh Bendungan:2,79000000mBiaya:Konsultan:New Jec (Jepang), PT. Indra KaryaKontraktor:Dummer Travaux Publics (Perancis) Raya ContractorManfaat:Listrik 2156.000 MWH/tahunLokasi:Batu Jajar, Bandung-Jawa Barathttp://pustaka.pu.go.id/new/infrastruktur-bendungan-detail.asp?id=117