URAIAN TUGAS KEPALA SEKSI PENINGKATAN mutu.doc

3

Click here to load reader

Transcript of URAIAN TUGAS KEPALA SEKSI PENINGKATAN mutu.doc

URAIAN TUGAS

URAIAN TUGAS

KEPALA SEKSI PENINGKATAN

MUTU & ASUHAN KEPERAWATAN

ATAU KALSEL KEPERAWATAN

I. NAMA JABATAN:Kepala Seksi Peningkatan Mutu dan Asuhan yang diberi tanggung

Jawab dan wewenang dalam peningkatan mutu dan asuhan keperawatan

II. PENGERTIAN:Seorang tenaga perawatan profesional yang diberi tanggung jawab dan wewenang dalam peningkatan mutu dan asuhan keperawatan.

III. PERSYARATAN:1. Pendidikan a. Sarjana Keperawatan

b. Sarjana Muda Keperawatan atau Lulusan D-II Keperawatan

c. Memiliki sertifikat Kursus Manajemen dan atau Administrasi Keperawatan

2. Memiliki kemampuan kepemimpinan

3. Berwibawa

4. Sehat

IV. KEDUDUKAN

A. ATASAN LANGSUNG:Kepala Bidang Keperawatan

B. MEMBAWAHI LANGSUNG:Kepala Ruang Rawat dalam peningkatan mutu dan asuhan keperawatan

V. BERTANGGUNG JAWAB PADA:Secara struktural bertanggung jawab kepada Kabid. Keperawatan

VI. BERTANGGUNG

JAWAB ATAS:1. Kelancaran pelayanan perawatan sesuai dengan kebutuhan pasien berdasarkan proses perawatan

2. Pengarsipan dan pengiriman surat-surat bidang perawatan

3. Perencanaan, pengembangan, pendidikan dan latihan tenaga perawat

4. Pengawasan pelaksanaan etika keperawatan di semua ruang rawat

VII. TUGAS:1. Merumuskan dan standar operasional prosedur (SOP) atau protap tindakan keperawatan bersama Kabid Keperawatan dan Kasei Keperawatan II

2. Memberikan laporan bulanan dan tahunan tentang pelaksanaan dan hasil asuhan keperawtan serta usaha perbaikan peningkatan mutu pelayanan perawatan kepada Kabid Keperawatan untuk disampaikan kepada Direktur Rumah Sakit.

3. Membimbing perawat dalam membuat dokumentasi keperawatan seperti proses keperawatan, format pengkajian, buku perkembangan pasien dan catatan pertukaran dinas jaga serta menyimpan dan memelihara dokumen asuhan keperawatan.

4. Menerima, menyusun dan meneruskan laporan hasil asuhan keperawatan termasuk peristiwa-peristiwa penting kepada Kepala Bidang Perawatan secara berkala dan rutine berdasarkan masukan dari Kepala ruang rawat.

5. Mengadakan supervisi atau pengawasan terhadap asuhan keperawatan ke setiap ruang rawat bersama Kasie I dan Kepala Ruang Rawat.

6. Mengawasi dan mengkoordinasikan pelaksanaan supervisi perawat terutama setiap shift sore dan malam.

7. Mengatur dan mengevaluasi pertukaran dinas jaga di setiap ruang rawat dengan berkoordinasi dengan Kepala Ruang Rawat.

8. Menerima, memperhatikan usul-usul dan keluhan tentang asuhan keperawatan dari ruangan rawat dan menyampaikan kepada Kepala Bidang Perawatan

9. Mengupayakan dan memelihara suasana kerja yang harmonis di ruang rawat jalan/rawat inap10. Mengkoordinir dan memberi pengarahan kepada siswa/mahasiswa yag praktik tentang pemberian asuhan keperawatan.

11. Mencerminkan penampilan sebagai contoh model bagi perawat dan mahasiswa yang praktik tentang pemberian asuhan keperawatan.

12. Mengatur ketertiban dan kelancaran, serta selalu berupaya meningkatkan mutu asuhan keperawatan.

13. Berkoordinasi dengan Kasei II dalam melakukan demontrasi atau pelatihan bagi peningkatan mutu asuhan keperawatan.

VIII. WEWENANG:1. Memberikan bimbingan, petunjuk dan penilaian terhadap mutu dan pelaksanaan asuhan keperawatan demi memelihara mutu asuhan perawatan yang profesional di tiap Unit Perawatan.

2. Meneliti dan mempertimbangkan kepada Kabid Keperawatan tentang surat-surat permohonan kenaikan pangkat, cuti, pindah atau berhenti dan lain-lain dari perawat.

3. Memberikan bimbingan, arahan dan penilaian kepada ruangan bersama Kasie. II tentang pelaksanaan asuhan keperawatan sesuai dengan S O P atau protap yang telah digariskan oleh Kepala Bidang Perawatan dan Direktur Rumah Sakit.

IX. HUBUNGAN KERJA :

A. KEDALAM

B. KELUAR:

: Ruang Rawat Inap

Bidang Perawatan

Ruang Rawat Jalan

Ruang Gawat Darurat

Ruang ICU

Ruang OK

Ruang Perawatan Kebidanan

Instalasi Rawat Inap Instalasi Gawat Darurat Instalasi OK Instalasi Obgin Poli Umum Rekam Medik Personalia Pembinaan Beragama dan Dawah