Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

57
UPAYA PEMAJUAN, PENGHORMATAN, DAN PERLINDUNGAN HAK ASASI MANUSIA (HAM)

description

HAM adalah hak asasi manusia

Transcript of Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Page 1: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

UPAYA PEMAJUAN, PENGHORMATAN, DAN

PERLINDUNGANHAK ASASI MANUSIA

(HAM)

Page 2: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

1. Sesilia Rachma Puspita2. Hezron S.

3. Nurhaliza Harahap4. Sabila Nurhanifa

5. Cynthia Ruth Vio Nanda

Disusun Oleh:

Kelompok 4X-8

SMAN 1 MedanT.A 2012/2013

Page 3: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Kata PengantarPuji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang

Maha Esa karena berkat Rahmat dan Hidayah-Nya kami dapat menyelesaikan tugas kelompok ini yang berjudul “Upaya Pemajuan, Penghormatan, dan PerlindunganHak Asasi Manusia (HAM)”.

Pada kesempatan ini kami mengucapkan banyak terima kasih kepada pihak-pihak yang telah membantu dan mendukung saya dalam pembuatan dan penyusunan karya ilmiah ini. Terutama kepada Bapak Guru Pkn kami.

Kami menyadari karya ilmiah yang kami buat masih jauh dari kesempurnaan. Oleh karena itu, kami senantiasa mengharapkan masukan dari para pembaca yang bersifat membangun demi kesempurnaan karya Ilmiah ini di masa yang akan datang. 

Medan, Agustus 2012 

Kelompok 4

Page 4: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Daftar Isi

KATA PENGANTAR.......................................................................... Slide 3DAFTAR ISI ...........................................................................................Slide 4BAB I PENDAHULUAN ....................................................................Slide 5BAB II PERMASALAHAN..................................................................Slide 7BAB III PEMBAHASAN ................................................................ ....Slide 8A. Pengertian HAM ............................................................................

slide 9B. Sejarah Perkembangan HAM.....................................................

slide 17C. Sejarah Penegakkan HAM di Indonesia .................................slide

20D. Upaya Pemajuan, Penghormaan, dan penegakkan

HAM.............................................................................slide 23E. Hambatan dan Tantangan Penegakkan HAM di

Indonesia ........................................................................................Slide 34

F.Instrumen Hukum dan Peradilan............................................... Slide 37

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN...............................................Slide 56Daftar Pustaka.........................................................................................Slide 57

Page 5: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Bab 1 Pendahuluan

Setiap manusia diciptakan Tuhan sebagai makhluk yang lebih sempurna daripada makhluk lainnya. Manusia memilliki hak dan kewajiban asasi yang tidak diberikan kepada makhluk lain. Kewajiban Asasi Manusia adalah MENGHORMATI HAK ASASI MANUSIA. Menghormati hak-hak asasi orang lain. Inilah yang sering terlupakan. Kita hanya sering menuntut hak kita tetapi kita lupa bahwa kita juga punya kewajiban untuk mengormati hak asasi orang lain.

Tahukah Anda yang dimaksud dengan Hak Asasi Manusia? HAM merupakan hak dasar yang dimiliki setiap manusia sebagai anugerah dari Tuhan Yang Maha Esa sejak lahir hingga mrninggal. Pada setiap HAM, terkandung martabat kemanusiaan, yaitu hal-hal yang harus dipenuhi agar harga diri dan nilai-nilai kemanusiaan dapat terjaga dengan baik.

Page 6: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Bentuk penjajahan terhadap bangsa Indonesia sesungguhnya merupakan awal munculnya pelanggaran terhadap HAM. Untuk itu, berbagai bentuk perjuangan untuk merdeka dari penjajahan merupakan bentuk penghormatan terhadap hak asasi manusia.

Seiring perkembangan gagasan demokrasi yang mendunia, persolan terhadap HAM menjadi sorotan utama di masyarakat dan pemerintah. Bahkan organisasi internasional, seperti PBB, pun peduli terhadap upaya penghormatan dan penegakkan masalah HAM ini. Bentuk kepedulian ini ditunjukkan oleh Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) dan media massa, baik cetak maupun elektronik. Oleh karenanya, masalah HAM adalah masalah bersama yang memerlukan partisipasi aktif untuk menghargainya demi kehidupan manusia yang lebih beradab.

Page 7: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Bab II PermasalahanAdapun permasalaahan-permasalahan yang muncul ialah sebagai berikut:1. Apa itu pengertian hak asasi manusia (HAM)?2. Bagaimana sejarah perkembangan HAM?3. Bagaimana sejarah penagakkan HAM?4.Bagaimana Upaya Pemajuan, Penghormatan dan penegakkan HAM?5.Bagaimana Hambatan dan Tantangan Penegakkan HAM di Indonesia?6.Bagaimana Instrumen Hukum dan Peradilan Internasional HAM?7.Apa saja sanksi Internasional kepada suatu negara bila tidak menegakkan HAM?8.Apa saja Dampak yang dialami suatu negara yang mendapatkan sanksi internasional dalam hal penegakan HAM?9.Bagaimana peran serta masyarakat,Organisasi, tokoh masyarakat, dan individual dalam penegakkan HAM?

Page 8: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

BAB IIIPembahasan

Page 9: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

A. Pengertian Hak Asasi Manusia (HAM)

1. Definisi konseptual tentang hak

Hak adalah kewenangan untuk bertindak . Seseorang bisa memiliki kewenangan untuk bertindak karena berbagai sebab, meliputi pemberian negara, aturan hukum atau perjanjian, karena pemberian orang lain, dan pemberian masyarakat.

Page 10: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

2. Definisi konseptual tentang HAM

Menurut UU Nomor 39 tahun 1999, HAM adalah seperangkat hak yang melekat pada hakikat keberadaan manusia sebagai makhluk Tuhan Yang Maha Esa. Hak itu merupakan anugerah-Nya yang wajib dihormati, dijunjung tinggi, dan dilindungi oleh Negara, hukum, pemerintah, dan setiap orang demi kehormatan serta perlinfungan harkat dan martabat manusia.

Sifat HAM adalah universal, artinya berlaku untuk semua manusia tanpa membeda-bedakan suku, ras, agama, dan bangsa (etnis). HAM harus ditegakkan demi menjamin martabat manusia seutuhnya di seluruh dunia.

Page 11: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Ada berbagai versi definisi menekankan pada segi-segi tertentu dari HAM. Berikut beberapa definisi tersebut :

a. David Beetham dan Kevin BoyleHAM dan kebebasan fundamental adalah hak-hak individual yang berasal dari kebutuhan-kebutuhan serta kapasitas-kapasitas manusia.

C. De RoverHAM adalah hak hukum yang dimiliki setiap orang sebagai manusia. Hak-hak tersebut bersifat universal dan dimiliki setiap orang, kaya maupun miskin, laki-laki ataupun perempuan. Hak-hak tersebut mungkin saja dilanggar, tetapi tidak pernah dapat dihapuskan. Hal asasi merupakan hak hukum, ini berarti bahwa hak-hak tersebut merupakan hukum. Hak asasi manusia dilindungi oleh konstitusi dan hukum nasional di bantak negara di dunia.

b.

Page 12: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

c.

d.

Austin-RanneyHAM adalah ruang kebebasan individu yang dirumudkan secara jelas dalam konstitusi dan dijamin pelaksanaannya oleh pemerintah.

A.J.M. MilneHAM adalah hak yang dimiliki oleh semua umat manusia di segala masa dan di segala tempat karena keutamaan keberadaannya sebagai manusia.

e.

Franz MagnissusenoHAM adalah hak-hak yang dimiliki manusia bukan karena diberikan kepadanya oleh masyarakat. Jadi bukan karena hukum positif yang berlaku, melainkan berdasarkan martabatnya sebagai manusia. Manusia memilikinya karena ia manusia.

Page 13: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

3. Ciri khusus hak asasi manusia

Tidak dapat dicabut, artinya hak asasi manusia tidak dapat dihilangkan atau diserahkan.

Tidak dapat dibagi, artinya semua orang berhak mendapatkan semua hak.

Hakiki, artinya hak asasi manusia adalah hak asasi semua umat manusia yang sudah ada sejak lahir.

Universal, artinya hak asasi manusia berlaku untuk semua orang tanpa memandang status, suku bangsa,

gender, atau perbedaan lainnya.

Page 14: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

4. Macam-Macam Hak asasi Manusia (HAM)

Kovenan Internasional tentang hak-hak sipil dan politik (The International Covenant on Civil and Political Rights/ICCPR) dan kovenan internasional tentak hak-hak ekonomi, sosial, dan Budaya (The International Convenant on Economics, Social, and Cultural Rights/ICECSR) menyebutkan adanya dua macam HAM.A. Hak ekonomi, sosial, dan budaya, meliputi:Hak untuk membentuk serikat pekerja,Hak atas pendidikan,Hak atas pekerjaan,Hak atas pensiun, danHak atas hidup yang layak.B. Hak sipil dan politik,meliputi:Hak mempunyai pendapat tanpa mengalami gangguan,Hak untuk hidup,Hak untuk berserikat, Hak atas kebebasan dan persamaan, Hak atas berpikir, mempunyai konsiensi, dan beragama,Hak atas kesamaan di muka badan peradilan,Hak kebebasan berkumpul secara damai.

Page 15: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Secara umum, hak asasi manusia meliputi berbagai bidang sebagai berikut:Hak asasi pribadi (personal rights) yaitu hak kemerdekaan memeluk agama, hak menyatakan pendapat dan hak kebebasan berorganisasi atau berpartai.Hak asasi ekonomi (property rights atau harta milik), yaitu hak kebebasan memiliki sesuatu, hak membeli dan menjual sesuatu, serta hak mengadakan suaatu perjanjian atau kontrak.Hak asasi mendapatkan pengayoman dan perlakuan yang sama dalam keadilan dan hukum pemerintahan (Rights of legal equality).Hak asasi politic (political rights), yaitu hak untuk diakui sebagai warga negara yang sederajat. Oleh karena itu, setiap warga negara mempunyai hak dipilih dan memilih, mendirikan partai politik atau organisasi, serta mengadakan petisi, dan kritik atau saran.Hak asasi sosial dan kebudayaan (social and culture rights), yaitu hak memiih pendidikan dan hak memilih kebudayaan yang disukai.Hak asasi untuk mendapat perlakuan dan perlindungan hukum (procedural rights), seperti hak mendapatkan perlakuan yang wajar dan adil dalam penangkapan, peradilan, dan pembelaan hukum.

Page 16: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Hak asasi manusia seperti yang diuraikan terseut, tidak dapat dilaksanakan secara mutlak, artinya tidak dilakukan tanpa mengenal batas. Dengan kata lain, jika hak asasi manusia tersebut dilaksanakan secara mutlak tanpa mengenal batas, dengan sendirinya tentu melanggar hak yang sama dari orang lain.

Hak asasi manusia ditinjau dari UUD 1925, sebagai berikut:1. Hak Asasi manusia berdasarkan pembukaan UUD 19452. Hak asasi manusia berdasarkan batang tubuh UUD

1945Hak asasi manusia berdasarkan Batang Tubuh UUD 1945 dapat dilihat dari pasal 27 sampai dengan Pasal 33. Selain itu, terdapat beberapa tambahan dari Pasal 28, sesuai dengan hasil amandemen kedua UUD 1945, yaitu Bab X A Pasal 28 A sampai dengan Pasal 28 J.

Hak asasi manusia juga dapat ditinjau dari UU no.39 tahun 1999

Page 17: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

B. Sejarah Perkembangan HAM

Lahirnya Magna Charta di Inggris. Piagam ini dianggap sebagai piagam pertama tentang HAM di dunia. Piagam ini didorong oleh adanya gerakan rasionalisme dan humanisme di Eropa secara revolusioner di bidang hukum, hak asasi, dan ketatanegaraan pada abad ke-17-19. Piagam ini berisi pembatasan kekuasan raja dan hak asasi manusia. Pelopornya, antara lain: John Locke dan Thomas Aquino.

Tahun 1215

Lahir piagam hak asasi manusia, yaitu Hobeas Corpus Act, yang isinya jaminan kebebasan warga negara dan mencegah penjeraan yang sewenang-wenang terhadap rakyat.

Tahun 1679

Page 18: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Tahun 1776

Tahun 1689

Lahirnya piagam Bill of rights di Britania Raya, yaitu berisi undang undang tentang hak hak asasi dan kebebasan warga negara.

Declaration of independence di amerika, yaitu deklarasi kemerdekaan yang diumumkan secara aklamasi oleh tiga belas negara bagian. Deklarasi ini merupakan piagam hak asasi manusia karena mengandung pernytaan, “bahwa semua bangsa diciptakan sama derajat oleh Tuhan Yang Maha Esa.”

Tahun 1789

Lahirnya piagam Decleration des droits de L’homme et du citoyen, yaitu piagam pernyataan hak asasi manusia dan warga negara sebagai hasil dari revolusi Prancis di bawah kepemimpinan Jendral Laffayette.

Page 19: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Tahun 1918

Lahirnya piagam hak asasi manusia, yaitu Rights of Determination. Naskah ini diusulkan oleh Presiden Theodore Woodrow Wilson yang memuat 14 pasal dasar untuk mencapai perdamaian yang adil.

Tahun 1941

Atlantic Charter yang lahir pada saatnya berkobar perang dunia II dengan pelopornya F.D Roosevelt, mengusulkan empat kebebasan sebagai penyangga hak asasi manusia yang paling pokok dan mendasar

Tahun 1941

Pada tanggal 10 Desember 1948 PBB mengesahkan piagam hak asasi manusia atau Universal Declarationof human Rights.

Page 20: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

C. Sejarah Penegakkan HAM di Indonesia

Meskipun HAM telah dikenal sejak lama, pemikiran modern tentang HAM di Indonesia baru muncul pada abad ke-19. R.A. Kartini adalah orang Indonesia pertama yang jelas mengungkapkan pemikiran mengenai HAM.

1. Pada Masa Pra-Kemerdekaan

Page 21: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Pada Masa Orde LamaGagasan mengenai perlunya HAM dilanjutnya

berkembang dalam sidang BPUPKI. Dalam sidang itu, Mohammad Hatta,Mohammad sukiman merupakan tokoh yang gigih membela agar HAM siatur secara luas dalam UUD 1945. Akan tetapi, upaya mereka kurang berhasil. HAM hanya sedikit diatur dalam UUD 1945. Pada Masa Orde Baru

Pada masa Orde Baru, intensitas pelanggaran HAM mencapai puncaknya. Ini terjadi terutama karena HAM dianggap sebagai paham liberal (Barat) yang bertentangan dengan budaya timur dan pancasila. Karena itu, HAM hanya diakui secara sangat minimal. Pada tahun 1993 dibentuk Komnas HAM. Namun, karena kondisi politik, Komisi tersebut tidak bisa berfungsi dengan baik.

2. Pada Masa Kemerdekaan

Page 22: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Pada Masa ReformasiDi Indonesia, masalah penegakkan HAM telah menajadi tekad dan komitmen yang kuat dari segenap komponen bangsa terutama pada era reformasi sekarang ini. Kemajuan itu, misalnya, berupa membaiknya iklim kebebasan dan lahirnya berbagai dokumen HAM yang lebih baik.

Page 23: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

D.Upaya pemajuan, Penghormatan, dan Penegakkan HAM

Posisi Komnas HAM kedudukan dan fungsinya dikuatkan berdasar UU No. 39 Tahun 1999. Komnas HAM dapat membentuk Komisi Penyelidik Pelanggaran (KPP) HAM untuk kasus-kasus tertentu.

Komnas HAM pertama kali dibentuk berdasarkan Keputussan Presiden Nomor 50 Tahun 1993 tanggal 7 Juni 1993.

1. Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (HAM)

Page 24: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

a. Mengembangkan kondisi yang kondusif bagi pelaksanaan hak asasi manusia sesuai dengan Pancasila, UUD 1945, Piagam PBB, serta deklarasi Universal Hak Asasi Manusia

Tujuan dari pembentukan Komnas HAM

b. Meningkatkan perlindungan dan penegakan Hak Asasi Manusia guna mengembangkan pribadi manusia Indonesia seutuhnya, dan memampukannya berpartisipasi dalam berbagai bidang kehidupan.

Page 25: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Guna mewujudkan tujuan tersebut, Komnas HAM melaksanakan empat macam fungsi, yaitu:

1. Pengkajian

2. Penelitian

3. Penyuluhan

4. Mediasi tentang HAM

Keempat fungsi tersebut selanjutnya dirinci menjadi 22 tugas dan kewenangan, dalam UU No.39 Tahun 1999 pasal 89. Komnas HAM berkedudukan di ibukota negara.

Page 26: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Pengadilan HAM dibentuk berdasar Undang-Undang No. 26 Thun 2000. Pengadilan HAM sebagai pengadilan khusus yang berada di bawah llingkungan peradilan umum dan berkedudukan ditingkat kabupaten/kota.

Pengadilan HAM khusus mengadili pelanggaran HAM berat. Adapun yang dimaksud dengan pelanggaran HAM berat adalah kejahatan genosida dan kejahatan terhadap kemanusiaan.

2. Pengadilan HAM

Page 27: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

a. Genosida

Kejahatan Genosida adalah setiap perbuatan yang dilakukan dengan maksud untuk menghancurkan atau memusnahkan seluruh atau sebagian kelompok bangsa, ras, kelompok etnis, kelompok agama, dengan cara :

a. Membunuh anggota kelompok;b. Mengakibatkan penderitaan fisik atau mental yang berat terhadap anggota-anggota kelompok;c. Menciptakan kondisi kehidupan kelompok yang akan mengakibatkan kemusnahan secara fisik baik seluruh atau sebagiannya;d. Memaksakan tindakan-tindakn yang bertujuan mencegah kelahiran dalam kelompok, atau memindahkan secara paksa anak-anak dari kelompok tertentu kekelompok lain.

Page 28: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

b. Kejahatan Kemanusiaan

Kejahatan kemanusiaan adalah perbuatan yang dilakukan sebagai bagian dari serangan yang meluas atau sistematik dan diketahui bahwa serangan tersebut ditujukan secara langsung terhadap pendudukan sipil. Serangan kejahatan kemanusian tersebut menimbulkan:

1. Pembunuhan,2. Pemusnahan,3. Perbudakan,4. Pengusiran atau pemindahan penduduk secara paksa,5. Perampasan kemerdekaan atau perampasan kebebasan fisik orang lain secar sewenang-wenang sehingga melanggar (asas-asas) ketentuan pokok hukum internasional,

Page 29: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

6. Penyiksaan,7. Perkosaan, perbudakan seksual, pelacuran secara paksa, pemaksaan kehamilan, pamandulan.8. Penganiyaan terhadap suatu kelompok tertentu atau perkumpulan yang didasari persamaan paham politik, ras, kebangsaan, etnis, budaya, agama, jenis kelamin atau alasan lain yang telah diakui secara universal sebagai hal yang dilarang menurut hukum internasional,9. Penghilangan orang secara paksa,10 Kejahatan Apartheid.

Page 30: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

c. Pengadilan Ad Hoc HAM

Pengadilan Ad Hoc HAM, yaitu pengadilan khusus untuk kasus-kasus HAM yang trjadi sebelum diberlakukannya UU No.2A Tahun 2000

d. Komisi Kebenaran dan Rekonsiliasi

Komisi Kebenaran dan Rekonsiliasi yaitu penjelasan kasus HAM di luar pengadilan HAM.Pelanggaran terhadap HAM dapat dilakukan oleh dua pihak, yaitu:a. Pihak negara dalam hal ini aparat negara atau pemerintah. b. Pihak masyarakat atau waega negara.

Page 31: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Penegakan HAM melalui pencegahan antara lain dilakukan dalam bentuk upaya-upaya sebagai berikut.1) Penciptaan perundang-undangan HAM yang semakin lengkap, termasuk di dalamnya ratifikasi berbagai instrument HAM internasional.2) Penciptaan lembaga-lembaga pemantau dan pengawas pelaksanaan HAM. Lembaga ini bisa merupakan lembaga negara yang bersifat independen (misalnya Komnas HAM) maupun lembaga-lembaga yang dibentuk atas inisiatif masyarakat (berbagai organisasi non-pemerintah/LSM yang bergerak dalam bidang pemantauan HAM/ human rights watch)3) Penciptaan perundang-undangan dan pembentukan lembaga peradilan HAM4) Pelaksanaan pendidikan HAM kepada masyarakat melalui pendidikan dalam keluarga, sekolah, dan masyarakat memiliki peran yang amat besar.

a. Penegakkan melalui pencegahan

3. Pendekatan dalam Upaya Penegakkan HAM

Page 32: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

b. Penegakan melalui Penindakan

Adapun penegakan HAM melalui penindakan antara lain dilakukan dalam bentuk upaya-upaya sebagai berikut:

1) Pelayanan, konsultasi, pendampingan, dan advokasi bagi masyarakat yang menghadapi kasus HAM. Dalam hal ini, lembaga-lembaga bantuan hukum serta organisasi non pemerintah yang bergerak di bidang advokasi masyarakat memainkan peran penting.2) Penerimaan pengaduan dari korban pelanggaran HAM. Dalam hal ini komnas HAM, lembaga-lembaga bantuan hukum, dan LSM HAM memiliki peran penting.

Page 33: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

3. Investigasi, yaitu pencarian data, informasi, dan fakta yang berkaitan dengan peristiwa dalam masyarakat yang patut diduga merupakan pelanggaran HAM. Investigasi ini merupakan tugas Komnas HAM. Namun, pada umumnya LSM HAM maupun media massa juga melakukannya secara independen.4. Penyelesaian perkara melalui perdamaian, negosiasi, mediasi, konsiliasi, dan penilaian ahli. Komnas HAM bertugas dan berwenang melakukan proses ini.5. Penyelesaian perkara pelanggaran HAM berat meliputi kejahatan genosida (menghancurkan atau memusnahkan seluruh atau sebagian kelompok bangsa, ras, kelompok etnis, dan kelompok agama dengan cara-cara tertentu) dan kejahatan terhadap kemanusiaan (serangan yang meluas dan sistematik yang ditujukan secara langsung kepada penduduk sipil).

Page 34: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

E. Hambatan dan Tantangan Penegakkan HAM di Indonesia

1. Hambatan dan tantangan utama yang sering ditemukan dalam penegakan hak asasi manusia di Indonesia:

a. Masalah ketertiban dan keamanan nasional.b. Rendahnya kesadaran akan hak-hak asasi manusia yang dimiliki orang lain.c. Terbatasnya perangkat hukum dan perundang-

undangan yang ada.d. Adanya dikotomi antara individualisme dan

kolektivisme.e. Kurang berfungsinya lembaga-lembaga penegakan hukum ,seperti polisi, jaksa, dan pengadilan.f. Pemahaman belum merata, baik kalangan sipil

maupun militer.g. Belum adanya kesepakatan pada tatanan konsep hak asasi manusia antara aliran univesalisme dengan partikularisme.

Page 35: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Secara umum hambatan dan tantangan dalam menegakkan hak asasi manusia dapat dikelompokkan menjadi tiga, yaitu:

a.Kendala Ideologis

Salah satu hambatan dalam menegakkan HAM adalah adanya perbedaan pandangan antara ideologi sosialis dan ideologi liberalis serta pandangan negara berkembang tentang hak asasi manusia.

a. Pandangan liberalis mengenai konsepsi hak asasi manusia lebih mengutamakan penghormatan

terhadap hak-hak pribadi, sipil, dan politik.b. Pandangan sosialis lebih menonjolkan peran

negara atau peran masyarakat sehingga kepentingan umum harus dikedepankan terhadap kepentingan pribadi dan golongan.

Page 36: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

b.Kendala Teknis

Belum diratifikasinya berbagai instrumen internasional HAM oleh negara-negara di dunia. Walaupun sudah diratifikasi, pengawasan pelaksanaan ketentuan konvensi masih tertunda-tunda serta banyaknya persyaratan yang dikemukakan oleh negara-negara yang akan meratifikasi suatu konvensi HAM internasional.

c.Kendala Ekonomis

Di negara berkembang yang secara ekonomis masih terbelakang, pada umumnya kurang memperhatikan HAM. Negara berkembang pada umumnya berkonsentrasi pada bagaimana meningkatkan pembangunan perekonomian masyarakat, sehingga HAM terabaikan.

Page 37: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

F. Instrumen Hukum dan Peradilan Internasional HAM

1.Instrumen HAM Internasional

Beberapa instrumen hukum HAM internasional adalah sebagai berikut:

a. Hukum KebiasaanHukum kebiasaan adalah praktik Umum yang diterima sebagai hukum. Hukum kebiasaan ini menjadi salah satu sumber hukum yang digunakan oleh Mahkamah Internasional dalam menyelesaikan berbagai sengketa internasional. Hukum kebiasaan internasional mengenai HAM meliputi antara lalin larangan pembantaian massal, larangan perbudakan dan perdagangan manusia, larangan penyiksaan, larangan diskriminasi, dan larangan terhadap berbagai tindakan pembunuhan dan sewenang-wenang.

Page 38: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

b.Piagam PBB1) Ketentuan mengenai HAM dalam piagam PBB misalnya terdapat dalam ketentuan-ketentuan berikut:Pasal 1, yang menyatakan:”Tujuan dari Perserikatan Bangsa-Bangsa adalah untuk memelihara perdamaian dan keamanan internsional...dan menggalakkan serta meningkatkan penghormatan bagi hak asasi manusia dan kebebasan fundamental bagi semua orang tanpa pembedaan ras, jenis kelamin, bahasa, maupun agama...”2) Pasal 55 yang menyatakan:”...PBB akan menggalakkan (a) standar hidup yang lebih tinggi, pekerjaan penuh, kemajuan ekonomi dan kemajuan serta perkembangan sosial; (b) pemecahan masalah-masalah ekonomi, sosial dan, kesehatan internasional dan masalah-masalah terkait lainnya; budaya internasional dan kerja sama pendidikan; dan (c) penghormatan universal dan pematuhan hak-hak asasi dan kebebasan dasar manusia bagi semua tanpa pembedaan ras, jenis kelamin, bahasam dan agama.’’

Page 39: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

3. Pasal 56 yang menyatakan:”semua anggota berjanji kepada diri mereka sendiri untuk melakukan tindakan secara bersama atau sendiri-sendiri dalam bekerja sama dengan organisasi untuk pencapaian tujuan yang ditetapkan dalam pasal 55’’.

Page 40: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

c.The International Bill of Human RightsThe International Bill of Human Rights adalah istilah yang digunakan untuk menunjuk 3 instrumen utama yang dimaksud tersebutmeliputi:1) Pernyatan sedunia mengenai HAM (the universal decleration of human rights --UDHR);2) Kovenan internasional mengenai hak-hak sipil dan politik (the international coveanant on civil and political rights—ICCPR);3) Kovenan internasional mengenai hak-hak ekonomi, sosial dan budaya (the international covenant on economic, social and cultural rights—ICESCR);4) Protokol opsi pertama pada ICCPR. Kini, UDHR merupakan instrumen HAM terpenting. Semua instrumen internasional HAM merujuk pada UDHR. Bahkan, banyak konstitusi di berbagai negara merujuk pada UDHR.

Page 41: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

d. Traktat –traktat pada Bidang Khusus HAMMasyarakat internasional terus memajukan

instrumen dalam bidang-bidanng khusus yang berkenaan dengan HAM. Ada berbagai traktat khusus. Traktat-traktat tersebut memiliki kekuatan mengikat bagi negara-negara yang menjadi pesertanya. Adapun traktat-traktat khusus yang terpenting adalah: Konvensi tentang pencegahan dan Penghukuman Kejahatan Genosida; Konvensi tentang Status Pengungsi; Protokol mengenai Status Pengungsi; konvensi Internasional mengenai penghapusan segala bentuk diskriminasi terhadap perempuan; Konvensi mengenai penyiksaan dan kekejaman lainnya; Konvensi mengenai perlakuan dan penghukuman hak Manusiawi atau yang merendahkan martabat; Konvensi mengenai Hak-hak Anak.

Page 42: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Sejauh ini, Indonesia telah meratifikasi sejumlah instrumen hukum HAM internasional. Melalui ratifikasi tersebut, maka instrumen hukum HAM internasional tersebut menjadi hukum positif (dalam bentuk perundang-undangan) yang berlaku di Indonesia. Adapun beberapa peraturan perundang-undangan hasil ratifikasi tersebut meliputi, antara lain:1) Konvensi jenewa 12 Agustus 1949. Telah diratifikasi dengan UU No. 59 tahun 1958.2) Konvensi tentang Hak politik Kaum Perempuan. Telah diratifikasi dengan UU No.68 tahun 1958.3) Konvensi tentang penghapusansegala bentuk diskriminasi terhadap perempuan. Telah diratifikasi dengan UU No.7 tahun1984.4) Konvensi Hak Anak. Telah diratifkasikan dengan Kepres No.36 tahun 1990.

Page 43: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

2. Peradilan Terhadap Pelanggaran HAM Internasional

Pembentukan pengadilan internasional harus mendapat persetujuan Dewan Keamanan PBB. Lembaga yang berada dalam struktur organisasi PBB yang menangani persoalan sengketa dan tindakan kejahatan internasional adalah sebagai berikut:

Mahkamah Internasional terletak di Den Haag. MI berwenang memutus perkara hukum yang di persengkatakan antar negara dan memberi pertimbangan hukum atas berbagai kasus yang dilimpahkan kepadanya.

Mahkamah Internasional (MI)

Page 44: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Mahkmah Militer Internasional terbentuk pada tahun 1945 bertugas mengadili para pelaku kejahatan perang.

Mahkamah Militer Internasional

Mahkamah Pidana Internasional

Mahkamah tersebut disahkan dengan Diplomatik PBB di Roma pada tanggal 17 Juli 1998 dan disetujui 120 negara. Mahkamah ini berkedudukan di Hague.

Page 45: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Pengadilan internasional khusus yang dibentuk PBB untuk menangani tindakan pelanggaran berat hak asasi manusia, antara lain sebagai berikut:1) Internastional Criminal Tribund for Yugoslavia (ICYT) dibentuk pada tahun 1993. Pengadilan ini dibentuk untuk mengadili kasusu pelanggaran HAM akibat perang etnik di negara bekas Yugoslavia.2) International Criminal Tribunal for Rwanda (ICTR) dibentuk ole dewan Keamanan tahun1994. Pengadilan ini dibentuk untuk mengadili kasus pelanggaran HAM akibat peperangan antar suku Huttu dan suku Tutsi di Rwanda, Afrika.

d. Pengadilan Internasional Khusus

Page 46: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

G. Sanksi Internasional kepada suatu negara bila tidak menegakkan HAM

a. Pemutusan hubungan diplomatik

b. Pengurangan bantuan ekonomi

c. Embargo ekonomi

d. Diberlakukannya trevel warning (peringatan bahaya berkunjung ke negara tertentu)

terhadap warga negaranya.

e. Pengurangan tingkat kerja sama

f. Pemboikotan produk eksporg. Pengalihan investasi atau penamaman modal

asing

Page 47: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Dampak yang dialami suatu negara yang mendapatkan sanksi

internasional dalam hal penegakan HAM

a. Membesarnya angka pengangguran sebagai akibat perginya penanaman modal asing.b. Memperlemah daya beli masyarakat akibat melemahnya perekonomian dan timbulnya gangguan keamanan dan ketertiban di seluruh wilayah negara.c. Memperbesar jumlah anggota miskin akibat meningkatnya pengangguran.d. Memperkecil income atau pendapatan nasional karena lemahnya kondisi perekonomian.e. Kesulitan memperoleh bantuan dan mitra kerja negara asing.

Page 48: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

I. Peran Serta dalam Penegakkan HAM

1. Peran Serta MasyarakatPenegakan HAM tidak mungkin hanya mengandalkan pemerintah, masyarakat harus ikut serta menegakkan HAM. Bahkan, maju-mundurnya penegakan HAM sangat bergantung pada tingkat peran serta masyarakat. Semakin masyarakat aktif berpartisipasi dalam penegakan, HAM, kondisi HAM semakin baik . Pemahaman serta pengetahuan masyarakat pada penegakan hak asasi manusia baru akan efektif jika ada bukti pelaksanaan aturan hukum yang nyata melindungi HAM dari masyarakat tersebut.

Page 49: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Agar timbul rasa percaya dan keterlibatan langsung pada aturan penegakan hak asasi manusia tersebut, perlu kiranya masyarakat dan negara bersama-sama merencanakan dan mengkaji kebijakankebijakan pemerintah yang mampu mewakili kepentingan semua pihak semaksimal mungkin. Pendidikan yang terus-menerus kepada masyarakat, termasuk melalui media massa, sangatlah penting dalam membentuk pemahaman ini.

Page 50: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

2. Peran Serta OrganisasiPeran serta organisasional adalah kesediaan untuk melibatkan diri secara aktif melalui organisasi-organisasi sukarela (voluntary organization) yang bergerak dalam upaya penegakan HAM. Organisasi-organisasi tersebut umumnya merupakan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM). Keberadaan organisasi semacam itu amat penting karena upaya-upaya individual saja tidak mencukupi. Salah satu organisasi HAM yang aktif di Indonesia adalah ELSAM. Organisasi ini memiliki program-program sebagai berikut:a. Program pelayanan hukum, dirancang untuk memberikan pelayanan hukum kepada korban pelanggaran HAM, terutama kelompok masyarakat yang kurang beruntung.

Page 51: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

b. Program pelatihan hukum, merancang pendidikan dan pelatihan HAM di daerah dan jejaring kerja yang menjadi prioritas ELSAM. Pelatihan HAM juga diberikan untuk mahasiswa, praktisi hukum, dan aktivis pembela HAM.c. Program penanganan segera dan investigasi pelanggaran HAM.d. Program pengembangan informasi dan dokumentasi, dirancang untuk mengumpulkan, menyimpan, dan memproses informasi yang terkait dengan pelanggaran HAM, serta menyebarluaskan informasi tersebut melalui jejaring kerja dan masyarakat luas, termasuk melalui publikasi ELSAM.e. Program kampanye, disusun untuk membentuk dan membantu perkembanganmpini publik melalui seminar, konferensi, debat publik, lobi, dan program media massa.

Page 52: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Selain Komnas HAM dan ELSAM, masih banyak lembaga lain yang bergerak dalam upaya perlindungan HAM di Indonesia. Ada yang bergerak di tingkat lokal, nasional, ataupun internasional. Beberapa yang sangat aktif adalah Imparsial, PBBHI, dan YLBHI. Lembaga-lembaga semacam itu amat penting karena merupakan motor penggerak penegakan HAM di Indonesia

Page 53: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

3. Peran Serta Tokoh MasyarakatTokoh atau pemimpin dalam masyarakat akan menjadi simbol kebaikan masyarakatnya. Hal ini berkaitan dengan tingkat kepercayaan warga terhadap pemimpinnya. Semakin tinggi kepercayaan masyarakat kepada pemimpinnya, semakin berkualitas kepemimpinannya. Sosok pemimpin sangat penting dalam peningkatan kesadaran hokum dan penghargaan terhadap usaha-usaha perlindungan hak asasi manusia di masyarakatnya

Page 54: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

4. Peran Serta IndividualKesediaan untuk melibatkan diri secara sukarela dalam proses penegakan HAM merupakan peran serta secara individual. Setiap warga negara yang baik akan berupaya berpartisipasi dalam penegakan HAM. Partisipasi tersebut dapat dilakukan dalam berbagai bentuk pilihan tindakan. Berikut beberapa di antaranya.a. Turut serta membangun opini publik melalui media massa mengenai wacana dan kasus HAM (misalnya, menulis surat pernbaca, menulis opini, membuat berita, mengikuti polling, membuat spanduk, atau membuat stiker).b. Mengamati dan mendiskusikan berbagai perkembangan kebijakan HAM dan peristiwa pelanggaran HAM, terutama yang terjadi di lingkungan sekitar kita.c. Berperilaku sesuai nilai-nilai HAM di mana pun kita berada, yaitu menghargai dan solider kepada sesama siapa pun mereka.

Page 55: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

d. Berusaha memahami berbagai instrumen HAM, serta pada saat yang tepat dan dengan cara yang tepat berusaha membagikan hasil pemahaman tersebut kepada teman, sahabat, atau warga masyarakat di sekitar lingkungan kita.e. Bersedia menyatakan solidaritas dalam bentuk tindakan nyata guna membantu korban pelanggaran HAM, terutama yang ada di lingkungan sekitar.f. Melibatkan diri dalam kelompok minat yang bertujuan untuk melakukan studi, penyadaran, kampanye, konsultasi, dan advokasi HAM

Page 56: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Hak asasi manusia harus ditegakkan, karena HAM merupakan hak dasar yang dimiliki setiap manusia sebagai anugerah dari Tuhan Yang Maha Esa sejak lahir hingga mrninggal. Pada setiap HAM, terkandung martabat kemanusiaan, yaitu hal-hal yang harus dipenuhi agar harga diri dan nilai-nilai kemanusiaan dapat terjaga dengan baik.

Penegakkan HAM selain melalui Komnas HAM, pengadilan HAM, Pendekatan dalam Upaya Penegakkan HAM, ataupun organisasi-organisasi lainnya juga diperlukan adanya peran serta masyarakat, organisasi, tokoh masyarakat, dan individual.

Jangan hanya menuntut hak kita karena kita juga punya kewajiban untuk mengormati hak asasi orang lain.

BAB IVKesimpulan dan Saran

Page 57: Upaya Pemajuan, Penghormatan, Dan Perlindungan

Daftar Pustaka

Abdulkarim,Aim.Advanced Learning Civic Education 1.Facil Easy To Use. Hartati,Atik.Pendidikan Kewarganegaraan.2010.Surakarta:Buku sekolah Elektronik.http://syaldi.web.id/2008/08/apa-itu-hak-asasi-manusia/