ULTRACHEM FLOOR HARDENER.pdf

6
Pengeras Lantai Beton (Non-metallic Floor Hardener) FLOOR HARDENER l Jika dikerjakan dengan alat dan metode yang benar-benar tepat, akan diperoleh permukaan keras yang benar-benar rata dan halus, siap untuk pemakaian bangunan dengan presisi tinggi. l Tidak menimbulkan bercak akibat karat. SIFAT BAHAN Kuat Tekan Material saja pada Tanpa warna 640 28 hari diukur dengan kubus kg/cm² 5 cm x 5 cm x 5 cm sesuai Berwarna 420 standar ASTM C-942-1986 kg/cm² Kekerasan Agregat 7 Skala Mohs Ketahanan Gesek diukur oleh 0.009 mm/min mesin Bauschinger sesuai standar uji SK SNI Berat Jenis Material saja setelah Kering 2.11 kg/liter Waktu Ikat Awal 4:30' pada 30 o C Ketebalan Teoritis setelah 3 kg/m 2 = 1,42 mm kering sesuai dosis penaburan 5 kg/m 2 = 2,37 mm 7 kg/m 2 = 3,32 mm Catatan : Data diatas dibuat berdasarkan penggunaan air 160 gram per 1 kg Ultrachem®Floor Hardener yang dianggap mewakili kondisi aktual di lapangan. PEMASANGAN I. SYARAT MATERIAL LANTAI DASAR l Lantai dasar yang akan dilapis dengan Ultrachem®Floor Hardener sebaiknya adalah beton dengan syarat : l kuat tekan 28 hari minimal 225 kg/cm². l tebal minimal 7,5 cm dengan tulangan wiremesh minimal 1 lapis diganjal dengan beton decking dengan ketinggian 2 - 3 cm dari lantai kerja. l slump beton harus sekecil mungkin, direkomendasikan tidak lebih dari 10 cm ketika beton siap dituang. l hanya pada situasi sangat terpaksa dimana pengerjaan dengan slump rendah tidak memungkinkan (umumnya lahan terbuka tanpa atap dan cuaca sangat terik), slump diijinkan dinaikkan hingga 12 cm. l jika tebal beton sangat ekstrim (lebih dari 20 cm, umumnya menjadi satu dengan pondasi rakit / raft foundation), perlu diperhatikan sistim penurunan panas hidrasi yang dapat memadai, misalnya dengan nitrogen cair, balok es ataupun metode lain yang diketahui KETERANGAN Ultrachem®Floor Hardener adalah bahan berbentuk bubuk campuran yang ditaburkan ke atas beton segar, akan kering bersamaan dengan beton dan setelah itu membentuk lapisan tipis yang keras, padat, menyatu dengan beton dan memiliki ketahanan yang sangat baik terhadap gesekan dan tumbukan dari lalu lintas kendaraan diatasnya. Digunakan sebagai lapisan pelindung pada struktur beton yang banyak dilalui kendaraan seperti gudang, ruang produksi, gedung parkir, ruang mekanik, garasi, ruang pamer kendaraan, bengkel, dan lain-lain. KOMPOSISI Ultrachem®Floor Hardener mengandung semen, pasir silica (silica quartz) kering yang telah dipilih dan di gradasi dengan baik, plasticiser bubuk untuk mengganti peranan air, pigmen warna bubuk dan bahan kimia tambahan lain dalam bentuk bubuk. KEUNGGULAN l Monolit dengan beton - tidak seperti bahan penutup lantai lainnya yang direkatkan dengan perekat tambahan (tidak menjadi satu bagian dengan beton), dimana kerap kali terlepas dari beton . l Ketahanan yang tinggi terhadap gesekan dari kendaraan (mulai dari ringan hingga berat) dan tumbukan akibat jatuhnya barang dari ketinggian tertentu. l Dengan kecepatan dan kapasitas pengerjaan yang tinggi, tidak dibutuhkan banyak celah atau nat (joint) sehingga dapat mengurangi tempat berkumpulnya kotoran dan jamur yang umumnya menumpuk pada celah-celah. l Diproses dengan pengaduk berkapasitas besar memungkinkan keseragaman kualitas bahan dan warna. l Jika dikerjakan dengan alat dan metode yang benar-benar tepat, akan diperoleh permukaan

Transcript of ULTRACHEM FLOOR HARDENER.pdf

Page 1: ULTRACHEM FLOOR HARDENER.pdf

Pengeras Lantai Beton (Non-metallic Floor Hardener)FLOOR HARDENER

l Jika dikerjakan dengan alat dan metode yangbenar-benar tepat, akan diperoleh permukaankeras yang benar-benar rata dan halus, siapuntuk pemakaian bangunan dengan presisitinggi.

l Tidak menimbulkan bercak akibat karat.

SIFAT BAHAN

Kuat Tekan Material saja pada Tanpa warna 64028 hari diukur dengan kubus kg/cm²5 cm x 5 cm x 5 cm sesuai Berwarna 420standar ASTM C-942-1986 kg/cm²Kekerasan Agregat 7 Skala MohsKetahanan Gesek diukur oleh 0.009 mm/minmesin Bauschinger sesuaistandar uji SK SNI Berat Jenis Material sajasetelah Kering 2.11 kg/literWaktu Ikat Awal 4:30' pada 30oCKetebalan Teoritis setelah 3 kg/m2 = 1,42 mm kering sesuai dosis penaburan 5 kg/m2 = 2,37 mm

7 kg/m2 = 3,32 mmCatatan : Data diatas dibuat berdasarkan penggunaan air 160 gram per 1 kgUltrachem®Floor Hardener yang dianggap mewakili kondisi aktual dilapangan.

PEMASANGAN

I. SYARAT MATERIAL LANTAI DASARl Lantai dasar yang akan dilapis dengan

Ultrachem®Floor Hardener sebaiknya adalahbeton dengan syarat :l kuat tekan 28 hari minimal 225 kg/cm².l tebal minimal 7,5 cm dengan tulangan

wiremesh minimal 1 lapis diganjal denganbeton decking dengan ketinggian 2 - 3 cm darilantai kerja.

l slump beton harus sekecil mungkin,direkomendasikan tidak lebih dari 10 cm ketikabeton siap dituang.

l hanya pada situasi sangat terpaksa dimanapengerjaan dengan slump rendah tidakmemungkinkan (umumnya lahan terbukatanpa atap dan cuaca sangat terik), slumpdiijinkan dinaikkan hingga 12 cm.

l jika tebal beton sangat ekstrim (lebih dari 20cm, umumnya menjadi satu dengan pondasirakit / raft foundation), perlu diperhatikansistim penurunan panas hidrasi yang dapatmemadai, misalnya dengan nitrogen cair, balokes ataupun metode lain yang diketahui

KETERANGANUltrachem®Floor Hardener adalah bahanberbentuk bubuk campuran yang ditaburkan keatas beton segar, akan kering bersamaan denganbeton dan setelah itu membentuk lapisan tipis yangkeras, padat, menyatu dengan beton dan memilikiketahanan yang sangat baik terhadap gesekan dantumbukan dari lalu lintas kendaraan diatasnya.Digunakan sebagai lapisan pelindung pada strukturbeton yang banyak dilalui kendaraan sepertigudang, ruang produksi, gedung parkir, ruangmekanik, garasi, ruang pamer kendaraan, bengkel,dan lain-lain.

KOMPOSISIUltrachem®Floor Hardener mengandung semen,pasir silica (silica quartz) kering yang telah dipilihdan di gradasi dengan baik, plasticiser bubuk untukmengganti peranan air, pigmen warna bubuk danbahan kimia tambahan lain dalam bentuk bubuk.

KEUNGGULANl Monolit dengan beton - tidak seperti bahan

penutup lantai lainnya yang direkatkan denganperekat tambahan (tidak menjadi satu bagiandengan beton), dimana kerap kali terlepas daribeton .

l Ketahanan yang tinggi terhadap gesekan darikendaraan (mulai dari ringan hingga berat) dantumbukan akibat jatuhnya barang dariketinggian tertentu.

l Dengan kecepatan dan kapasitas pengerjaanyang tinggi, tidak dibutuhkan banyak celah ataunat (joint) sehingga dapat mengurangi tempatberkumpulnya kotoran dan jamur yangumumnya menumpuk pada celah-celah.

l Diproses dengan pengaduk berkapasitas besarmemungkinkan keseragaman kualitas bahandan warna.

l Jika dikerjakan dengan alat dan metode yangbenar-benar tepat, akan diperoleh permukaan

Page 2: ULTRACHEM FLOOR HARDENER.pdf

dan disetujui konsultan pengawas.l waktu ikat awal tidak diperpanjang dengan

bahan penunda waktu ikat (concrete retarder- ASTM C494 tipe B,D atau G). Jika harusdigunakan, waktu ikat awal tidak lebih dari 6jam sejak beton diaduk dan penggunaannyaharus diawasi dengan hati-hati untukmenghindari kesalahan menambahkan dosisretarder sewaktu proses pengadukan beton.Waktu ikat harus seragam dan tidak bolehmemiliki selisih lebih dari 1 jam antara betonyang satu dengan lainnya.

l waktu ikat awal tidak diperpendek denganbahan pemercepat waktu ikat (accelerator -ASTM C494 tipe C atau cairan yangmengandung chloride).

l Jika lantai dasar yang akan dilapisiUltrachem®Floor Hardener terpaksa bukanbeton melainkan mortar / plesteran - tanpaagregat kasar lebih dari 4,8 mm diameternya(umumnya pada pekerjaan pelapisan ulanglantai yang telah dicor sebelumnya), mortarharus memenuhi syarat-syarat berikut :l Tebal minimum 5 cm.l Perbandingan berat semen dan pasir yang

disarankan adalah 1 : 3. Jika diubah, harussepengetahuan konsultan pengawas atauperencana.

l Penggunaan air tidak lebih dari 45% dari beratsemen. Jika mortar sudah diaduk dan masihterlalu kental, gunakan plasticiser berbentukcairan, hingga didapatkan kekentalan yangdiinginkan.

l Penggunaan kawat ayam, wiremesh ataupolypropylene f iber adalah waj ib.

II. PERSIAPAN LANDASAN LANTAIl Di bawah lantai yang akan dicor, harus ada lantai

kerja (work floor) yang dibuat minimal dariplesteran dengan mutu rendah (semen : pasir= 1 : 6 atau sesuai anjuran konsultan pengawas).

l Jika tidak digunakan lantai kerja dan langsungberhubungan dengan tanah, maka diharuskanmelapisi tanah terlebih dahulu dengan plastikhigh density polypropylene 0,2 mm atau lebihtebal. Penumpangan (overlapping) antar lembarplastik harus paling tidak selebar 20 cm darisisi.

l Tulangan yang digelar di atas plastik harusmenumpang di atas ganjalan beton (beton-

decking) dan jangan melubangi lembaran plastik.l Pemadatan tanah dilakukan sebaik mungkin

mengikuti saran dan petunjuk konsultanperencana dan pengawas, hingga didapatkannilai kepadatan optimum yang aman daripenurunan (settlement) di kemudian hari.

III. PERENCANAAN PENGHENTIAN PENGECORANl Sangat disarankan lantai tidak dicor sekaligus

dalam satu kali pengecoran untuk memberikankesempatan yang leluasa kepada para pekerjauntuk menuang beton dan merapikannya tanpamenginjak area lain yang baru saja dirapikan(masih basah).

l Karena itu perencanaan lahan yang akan dicorharus dilakukan sebelum pekerjaan dimulai,disesuaikan dengan rencana metode penuanganbeton (dengan pompa, talang atau crane).Rencana dibahas antara Kontraktor danpemasang Ultrachem®Floor Hardener di ataskertas denah lapangan.

l Penghentian pengecoran harus secarabersamaan dikaitkan dengan rencana pemilihantipe sambungan lantai.

l Sambungan pengecoran tanpa penanganankhusus, beton dihentikan begitu saja (tipeconstruction joint) dapat dilakukan tanpamenyelipkan bahan pengisi yang bersifatfleksibel (flexible filling board). Sambungan jenisini boleh dilakukan dimanapun selama secara

artistik tidak mengganggu pola garis yangdirencanakan perencana arsitek, mengingatsambungan jenis ini akan menimbulkan retakdi kemudian hari yang sangat jelas terlihat mata.

l Untuk lantai dengan bentang lebih dari 20meter, sebaiknya direncanakan satu garis celahperlemahan untuk mengisolir keretakan padalantai supaya terjadi pada garis tersebut. Garisperlemahan (contraction joint) ini dibuat dengancara membuat pengurangan tebal lantai. Caraini dapat ditempuh dengan mengganjal dasarlantai dengan besi siku atau alumunium sikuataupun kayu segitiga dimana sisi tajamdihadapkan ke atas tepat pada garis yangdirencanakan. Untuk mempertegas garis ini,disarankan lantai dipotong di sebelah atasdengan pemotong beton (concrete cutter)dengan kedalaman 2 cm dari permukaan.

l Untuk lantai dengan bentang lebih dari 45meter, sebaiknya direncanakan satu celah untuk

Pengeras Lantai Beton (Non-metallic Floor Hardener)FLOOR HARDENER

Page 3: ULTRACHEM FLOOR HARDENER.pdf

memberikan keleluasaan kepada lantai untukmengembang dan menyusut akibat kenaikandan penurunan temperatur lantai. Celah didesaindengan ketebalan 5 - 20 mm tergantung intervalcelah dan perubahan temperatur yang mungkinterjadi. Celah dibuat memotong beton secaratotal dan celah ini harus diisi dengan bahanyang bersifat dapat ditekan tapi akan kembalike ukuran semula setelah tekanan dihentikan(reversible dan compressible) misalnya darisemacam busa, karet, bitumen, dan lainnya.Kombinasi bahan dalam pengisian celah bolehdilakukan selama semua bahan dapat ditekandan kembali ke ukuran semula, akan tetapi dibagian atas lantai, bahan pengisinya harusberbentuk cairan yang memiliki kelekatan yangsangat baik terhadap beton, dan umumnyadigunakan bahan sealant. Beberapa alternatifbahan sealant yang dapat digunakan adalahpolyurethane, polysulphide, rubber bitumen,silicon, acrylic, dan lain-lain. Penentuan bahanterbaik dilakukan oleh perencana.

IV. METODE PETUNJUK KETINGGIAN LANTAILantai yang dicor diharapkan memiliki hasil kerataandan ketinggian seperti yang direncanakan olehpemilik atau pengguna bangunan untuk keperluankhusus mereka. Umumnya lantai diharapkan rata(tidak bergelombang) dan flat (benar-benarhorisontal). Untuk mencapai hasil ini, persiapanpetunjuk ketinggian lantai sangatlah menentukanhasil pekerjaan perataan lantai.l Petunjuk ketinggian umumnya sama dengan

sisi atas cetakan beton (formwork atau stopcor). Kalaupun tidak sama, umumnya akandibuatkan rel horisontal yang elevasinya dapatdipertanggung jawabkan.

l Petunjuk ketinggian harus bebas dan tidakterikat dengan tulangan, berdiri di atas lantaikerja atau landasan tanah yang stabil (tidakbergerak meski ada beban dari beton yangdituang dan getaran oleh penggetar (concretevibrator).

l Petunjuk ketinggian yang menjadi satu dengancetakan beton (bekisting) harus dipasak ke lantaikerja atau landasan tanah secukupnya hinggatidak bergerak sama sekali. Bentuk dan strukturcetakan ini mungkin saja bervariasi dari satukontraktor ke kontraktor lain dan bolehdigunakan selama mengikuti syarat-syarat harus

lurus, tidak melengkung, tidak melintir, halus,rata, mudah dibuka tanpa menimbulkankerusakan pada sudut atas lantai, tidakmenyerap air, sudut pada sisi atas benar-benarsiku. Pilihan pada cetakan besi adalah yangterbaik selama diperhatikan kelurusannya.Plywood dengan lapisan film dapat digunakanselama masih memenuhi syarat. Balok (kaso)sebaiknya tidak digunakan mengingat sangatjarang ditemukan yang lurus. Penggunaan kayulapis (multiplex) dapat diterima selama masihdalam kondisi baik dan kering. Selalu gunakanminyak khusus untuk mempermudah pelepasancetakan.

l Petunjuk ketinggian yang terpisah dengancetakan beton harus memiliki dudukan yangkuat, tidak mudah bergerak dan mudahdipindahkan, terutama jika digunakansebagai petunjuk ketinggian yang bersebelahandengan dinding yang sudah jadi, dimanapetunjuk ketinggian ini sifatnya sangatsementara dan diangkat saat proses perataanlantai dikerjakan.

l Petunjuk ketinggian sementara yang dibuat darimortar / plesteran (kepala plesteran) harusdiperiksa ketinggiannya pada interval jarakpengecekan sedekat mungkin dan dibuangsetelah beton diratakan untuk kemudian digantidengan beton baru yang dilapisi Ultrachem®Floor Hardener.

l Sebagai penggaris dan pemotong kelebihanbeton, dapat digunakan berbagai alat mulai darialat paling sederhana seperti alumunium profilringan yang panjang hingga sistem penggarisyang dibentuk dari sambungan beberapaelemen yang diperkuat serta diberi penggetarterpisah.

l Penggaris harus diperiksa secara berkala untukmemastikan tidak ada lendutan terutama dibagian tengah.

l Penggaris bertumpu di atas petunjuk ketinggianyang telah dipersiapkan dan digeser dengancara manual atau otomatis dengan bantuanmesin.

V. PERSIAPAN PENGECORANSesaat sebelum pengecoran dimulai harusdiperhatikan hal-hal berikut :l Sangat disarankan pekerjaan pengecoran lantai

Pengeras Lantai Beton (Non-metallic Floor Hardener)FLOOR HARDENER

Page 4: ULTRACHEM FLOOR HARDENER.pdf

dasar dilakukan setelah bangunan memilikipenutup atap dan dinding samping untukmenghindari sinar matahari langsung dan anginyang terlalu besar yang menyebabkanpenguapan air dari beton basah secaraberlebihan.

l Jika dengan amat sangat terpaksa, pengecoranlantai di area terbuka tanpa atap hanya bolehdilaksanakan jika dapat diyakini bahwa haritersebut tidak hujan dan harus disiapkan tendasementara dengan luas yang paling tidak lebihbesar 20% dari luas area yang dicor.

l Umumnya pekerjaan penghalusan terakhir baruselesai sekitar 5 - 7 jam sejak beton dituang.Karena itu pekerjaan sangat disarankan dimulaipagi hari untuk memberikan keleluasaan waktukepada para pekerja untuk menyelesaikan lantaisebaik-baiknya sebelum matahari terbenam.Jika sangat terpaksa, penggunaan lampu sorotdi malam hari harus cukup untuk luas area yangdicor, ditentukan di lapangan sesuai persetujuandari pihak Kontraktor dan pihak pemasangUltrachem®Floor Hardener.

l Penyediaan material beton cukup untuk areayang direncanakan dan sarana transportasiuntuk memindahkan beton juga memadai.Jika ternyata gagal di tengah pengecoran, makaakan menghasilkan sambungan dingin (coldjoint) yang mungkin menghasilkan retak padagaris sambungan.

l Penyediaan alat-alat pemadat (compactingvibrator) yang cukup. Umumnya diperlukan 1unit pemadat setiap lebar lantai 2 - 3 m.

l Penyediaan alat penyalur beton yang siapberoperasi selama pengecoran. Alat bolehhanya gerobak sederhana, konstruksi berbentuksaluran yang miring, bucket dengan bukaanbeserta crane pengangkat, hingga kepadapompa beton, selama beton dapat dipindahkandengan cepat tanpa kehilangan sifat cairnya(workability). Sebagai patokan, 1 unit trukpengaduk dan pembawa beton (concrete readymixed truck mixer) berisi 7 m3 beton sebaiknyamenghabiskan seluruh isinya dalam waktu tidaklebih dari 1 jam. Keterlambatan penyalurandapat diselamatkan dengan penggunakan bahanpenunda waktu ikat dan sekaligus pencair beton(retarding plasticiser) dengan dosis secukupnyaseperti yang diinstruksikan oleh konsultanpengawas.

l Pembagian tugas yang jelas antara tenaga kerja yang :

l menyalurkan dan menuang betonl membagi, mendistribusikan dan meratakan

beton dengan cangkul atau alat penggarukl memotong kelebihan beton dan menggaris

beton dengan penggarisl meratakan lebih halus, menabur Ultrachem®

Floor Hardener dan menghaluskanpermukaan.

l menyediakan sarana penerangan seandainyapekerjaan penghalusan akhir akan selesaisetelah matahari terbenam

l menyiapkan tenda untuk pengecoran di areaterbuka dan menggelar tenda saat hujan turunKetidak jelasan pembagian pekerjaan akanmengakibatkan perselisihan pendapat saatpengecoran yang mengarah kepada kekacauandan menyebabkan pekerjaan lain tertunda.Penundaan penaburan Ultrachem®FloorHardener dapat berakibat tidak monolitnyadengan lantai beton atau tidak selesainyapenghalusan lantai sebelum beton kering.

VI. PENGECORAN BETONl Beton disalurkan, dituang dan dipadatkan sesuai

prosedur pengecoran yang diatur dalamPeraturan Beton yang telah diterima olehmasyarakat umumnya, dan khususnya disetujuioleh konsultan pengawas.

l Kelebihan beton dibuang dan diratakan denganpenggaris, seperti dijelaskan di atas, sesuaidengan kelebihan alat-alat masing-masing.

l Dalam proses perataan lantai, selain penggaris,dapat juga digunakan alat-alat bantu lain yangberfungsi sebagai penggaris dan sekaligusberfungsi pula untuk membuang kelebihan airyang mengambang di permukaan (bleeding)serta menghaluskan permukaan.

l Jika memungkinkan, penggunaan pompapenyedot air (vacuum system) untuk lantaisangat disarankan untuk mempercepat prosespenaburan dan perataan.

l Karena kelebihan air ini merupakan salah satupenyebab terjadinya keretakan permukaanbeton yang otomatis menyebabkan lapisanhardener ikut mengalami keretakan.

VII. PENABURAN Ultrachem®Floor Hardenerl Saat untuk penaburan Ultrachem®Floor

Pengeras Lantai Beton (Non-metallic Floor Hardener)FLOOR HARDENER

Page 5: ULTRACHEM FLOOR HARDENER.pdf

Pengeras Lantai Beton (Non-metallic Floor Hardener)FLOOR HARDENER

l Untuk memastikan jumlah yang harus ditabur,sebaiknya sebelum pengecoran dimulai,kemasan Ultrachem®Floor Hardener sudahdipindahkan dari gudang dan diaturpeletakannya secara teratur menurut panjangarea, misalnya ditumpuk 2 zak per m² panjangatau mengikuti perhitungan lain sesuai dosisyang digunakan, untuk memberikan patokankepada para pekerja tanpa harus menghitungkembali jumlah material saat penaburan.

VIII. PENGHALUSAN

l Setelah semua material yang dibutuhkan telahditabur, pengecekan kerataan lantai diperlukansekali lagi mengingat mungkin saja penaburantidak merata secara sempurna. Pengecekan inidilakukan dengan penggaris seperti dijelaskandi atas.

l Penghalusan dan pemadatan permukaan barudapat dilakukan jika beton di bawah floorhardener sudah cukup kuat untuk menahanbeban mesin penghalus (trowel machine) danpara pekerja yang akan menginjak lantai. Sekalilagi, saat yang tepat untuk memasukkan mesindan pekerja tidak dapat ditentukan secaramutlak, tetapi sangat ditentukan oleh kecepatanbeton mengering.

l Sebagai patokan, mesin dan pekerja bolehdiletakkan di atas lantai jika seorang pekerjadengan berat wajar 50-70 kg berjalan di ataslantai hanya meninggalkan jejak sedalam 3 - 4mm saja.

l Mesin trowel dijalankan dengan hati-hati dandioperasikan hingga diperoleh permukaan lantaiyang padat dan halus.

l Penghalusan terakhir dan penghalusan areatertentu yang tidak dapat diraih dengan mesindilakukan dengan trowel tangan oleh

Hardener tidak dapat ditentukan secara tepat,karena sangat dipengaruhi oleh kecepatanpengeringan dari beton sendiri.

l Sebagai patokan, jika permukaan lantai sudahrata dan genangan air di permukaan sudahdibuang dengan alat bantu, maka secepatnyabubuk Ultrachem®Floor Hardener ditabur keatas permukaan beton secara merata.

l Penaburan dapat dilakukan dengan cara manual(menggunakan tangan) atau dibantu denganalat penabur mekanis yang dijalankan di ataslantai, selama proses penaburan tidakmengganggu elevasi kerataan lantai yang telahdikerjakan.

l Sangat disarankan pekerja yang menabur tidaklangsung menginjak beton, melainkanmenggunakan jembatan sementara yangdibangun di atas lantai. Jika sangat terpaksa,gunakan alas dari multiplex sebagai alas pijakanpekerja.

l Jumlah material yang harus ditabur sebaiknyaditabur dalam beberapa kali penaburan(minimal 2 kali) dan bukan sekaligus. Jumlahmaterial yang dipergunakan setiap m² luasdisarankan mengikuti patokan berikut :

Dosis Klasifikasi Lokasi3 kg/m² Ringan Tempat parkir mobil,lorong-

lorong , garasi, dan lain-lain5 kg/m² Sedang Gudang, ruang produksi

barang non logam, jalan di area pergudangan, dll

7 kg/m² Berat Tempat turun naik barang,gudang dan ruang produksiyang ada logam berat,bengkel, dan lainnya

l Dosis di atas bukanlah suatu yang mutlak,dimana semakin tinggi dosis material digunakan,maka semakin lama lantai beton akan terkikishabis (longer service life). Boleh saja digunakandosis yang lebih tinggi dengan catatan harusdiperhitungkan jumlah air yang diperlukan untukproses hidrasi dari bubuk Ultrachem®FloorHardener. Semakin tinggi dosis digunakan,dibutuhkan air di permukaan yang lebih banyakdan ini harus dipenuhi oleh komposisi adukanbetonnya. Konsultasikan dahulu hal ini denganperwakilan ULTRACHEM® yang berwenang.

Page 6: ULTRACHEM FLOOR HARDENER.pdf

pekerja. Penghalusan oleh tangan tidak bolehmengubah ketinggian sama sekali dan hanyadilakukan untuk menghaluskan permukaan saja.

l Untuk floor hardener berwarna, sebaiknyajangan terlalu lama ditrowel untuk menghindariperubahan warna menjadi kehitam-hitaman.

IX. PERAWATAN BETONl Lantai yang telah cukup padat, rata, halus dan

selesai dikerjakan harus segera dilindungi dariudara bebas dan kotoran dengan cara menutuplantai dengan plastik, kain karung yang dibasahi,atau dengan cara yang lebih modern yaitumelapisi permukaan lantai dengan bahan cairanyang mudah mengering dan setelah keringmembentuk satu lapisan (film) yang bersifatkedap air (waterproof), seperti Ultrachem®CureSB. Jika digunakan bahan cairan ini (liquid curingcompound), gunakan pada dosis tidak lebih dari10 m²/liter bahan. Informasi mengenai produkini dapat diminta kepada perwaki lanULTRACHEM® terdekat.

l Lantai tidak boleh dilalui orang selama minimal12 jam pertama sejak pekerjaan penghalusanselesai dan tidak boleh dibebani kendaraan ataubarang bergerak lain selama minimal 3 haripertama. Jika lantai diperlukan sebagai landasanuntuk tiang-tiang penunjang cetakan betonlantai di atas berikutnya, maka semua titik tiangharus dialasi dahulu dengan multiplex minimaltebal 6 mm dengan luas area 3 - 4 kali dari luaspelat alas tiang. Penempatan barang-barangterutama dari logam juga harus dilindungi olehlembaran multiplex atau pelat baja.

l Jika seandainya terjadi kerusakan di saat lantaibeton belum cukup umur, perbaikan dilakukandengan cara mengisolir daerah yang rusak(lantai dipotong berbentuk bujur sangkardengan pemotong) dan membuang beton didaerah tersebut hingga kedalaman minimal 3cm, untuk kemudian diganti lagi dengan bahanmortar tidak susut seperti Ultrachem®Grout CB dan di bagian atasnya ditabur kembalidengan Ultrachem®Floor Hardener, sertadihaluskan kembali hingga diperoleh permukaanyang padat, rata dan halus.

l Jika terjadi bercak akibat kotoran atau sisa tanahdi permukaan, pembersihan dilakukan dengancara mengikis kotoran tersebut dengan amplasatau sesuatu yang kasar hingga ditemukan

permukaan yang bersih kembali. Jangan pernahgunakan cairan pembersih keramik yangmengandung bahan kimia keras, karena akanmengikis lantai secara drastis dan tidakterkontrol.

KEMASANUltrachem®Floor Hardener dikemas dalam kantongplastik ganda dalam ukuran 25 kg per kantong.

PENYIMPANANUltrachem®Floor Hardener dapat disimpan hingga12 bulan sejak tanggal produksi selama disimpandi tempat yang sejuk, kering dan tidak terkenamatahari langsung.

KESEHATAN DAN KEAMANAN.Ultrachem®Floor Hardener memiliki kadar alkaliyang cukup tinggi dan karenanya penggunaansarung tangan diwajibkan dalam pengerjaanya.Kelebihan atau tumpahan Ultrachem®FloorHardener dibersihkan dengan air secepatnya. Lihatlembaran keamanan bahan untuk informasi lebihjauh.

Pengeras Lantai Beton (Non-metallic Floor Hardener)FLOOR HARDENER