Tugas_RPP_XI_Bab__II

download Tugas_RPP_XI_Bab__II

of 9

description

nnnnnnnnnnnn

Transcript of Tugas_RPP_XI_Bab__II

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

SEKOLAH: SMAMATA PELAJARAN: PPKNKELAS/SEMESTER: XI/IMATERI POKOK : Menelaah ketentuan Konstitusional kehidupan berbangsa dan bernegara.ALOKASI WAKTU: 2 X 45 MENIT

A. KOMPETENSI INTI (KI)

1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai ), santun, responsif dan proaktif dan menunjukkan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.3. Memahami, menerapkan dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan metakoqnetif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, tehnologi, seni, budaya dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah.4. Mengolah, menalar dan menyaji dalam ranah konkrit dan ranah abstrak dengan pengembangan dari yang dipelajarinya disekolah secara mandiri, bertindak secara efektif dan kreatif, serta mampu menggunakan metode sesuai kaidah keilmuan.

B. KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR

KOMPETENSI DASAR:2.3. Menganalis pasal-pasal yang mengatur tentang wilayah negara, warga negara dan penduduk, agama dan kepercayaan, pertahanan dan keamanan.

INDIKATOR:1. Menganalisis kedudukan warganegara dan penduduk Indonesia menurut Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945.2. Menyaji hasil analisis kedudukan warga negara dan penduduk Indonesia menurut Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945.

C. TUJUAN PEMBELAJARAN

PERTEMUAN KE 2 :1. Afektif a. Selama dan setelah proses pembelajaran, siswa dapat menunjukkan rasa syukur kepada Tuhan atas statusnya sebagai warganegara dan penduduk Indonesia. b. Selama dan setelah proses pembelajaran, siswa dapat menunjukkan sikap tanggung jawab, peduli, responsif, dan santun sebagai warganegara dan penduduk Indonesia, menjelaskan asas dan syarat menjadi warga negara Indonesia. 2. Kognitif Setelah mengamati dan mempresentasikan hasil telaah tentang kedudukan warganegara dan penduduk Indonesia menrurut UUD 1945, siswa dapat mendeskripsikan pengertian warga negara Indonesia,makna yang terkandung dalam pasal 26 UUD 1945, menyebutkan asas dan syarat menjadi warga negara Indonesia menurut UU no.12 thn. 2006, dan menjelaskan sebab hilangnya status kewarganegaraan Indonesia.

3. PsikomotorSetelah mengamati dan mempresentasikan hasil telaah tentang Kedudukan warganegara dan penduduk Indonesia menurut UUD RI th.1945, siswa dapat membuat rangkuman tentang pengertian warganegara Indonesia dan penduduk Indonesia, makna pasal 26 UUD 1945, asas dan syarat menjadi warganegara Indonesia, sebab-sebab hilangnya kewarganegaraan Indonesia menurut UU no.12 thn.2006.

D. MATERI PEMBELAJARAN1. Fakta a. Fenomena kehidupan masyarakat tentang status kependudukan.dan kewarganegaraan.b. Aktivitas masyarakat dalam memperoleh kejelasan status sebagai penduduk dan WNI menjelang pesta demokrasi. 2. Konsep a. Pengertian Warganegara Indonesiab. Makna pasal 26 UUD 1945c. Asas-asas kewarganegaraan Indonesiad. Syarat-syarat menjadi WNI menurut UU no.12 th.2006 e. Penyebab hilangnya status kewarganegaraan

E. METODE PEMBELAJARANa. Pendekatan: Scientific Learning b. Model pembelajaran: Discovery Learning

F. MEDIA,ALAT,DAN SUMBER PEMBELAJARANMedia: Perangkat lunak berupa file materi, perangkat keras berupa LCD, LaptopAlat/bahan: White board, markerSumber bahan: UUD RI 1945, UU No. 12 th.2006; Buku Pegangan Guru; Internet.

G. LANGKAH-LANGKAH KEGIATAN PEMBELAJARAN

Pertemuan ke 2:a. Pendahuluan: (10 menit) Siswa menjawab sapaan guru, berdoa dan mengkondisikan siap belajar. Presensi kehadiran siswa Guru dan siswa bertanya jawab berkaitan dengan kedudukan warga negara dan penduduk Indonesia Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan memberikan penjelasan tentang kedudukan warga negara dan Penduduk Indonesia Guru menyampaikan pokok-pokok/cakupan materi pembelajaran.

b. Kegiatan Inti: (60 menit) MENGAMATI Siswa membaca buku PPKN kelas XI bab 2 Sub bab B tentang kedudukan warganegara dan penduduk Indonesia.

MENANYASiswa mengajukan pertanyaan lanjutan tentang materi yang sudah dibacanya.

MENGNGUMPULKAN INFORMASI Siswa dibagi menjadi 8 kelompok untuk mengkaji dari berbagai sumber, sebagai berikut :1. Kelompok 1 dan 2 : Membahas pengertian WNI, dan makna yang terkandung dalam pasal 26 UUD 1945.2. Kelompok 3 dan 4 : Membahas asas-asas Kewarganegraan Indonesia.3. Kelompok 5 dan 6 : Membahas syarat-syarat menjadi WNI.4. Kelompok 7 dan 8 : Membahas penyebab hilangnya kewarganegraan Indonesia.

MENGASOSIASIKAN Siswa melaksanakan diskusi melalui kelompok masing-masing untuk menganalisis permasalahan yang terkait dengan masalah-masalah kewarganegaraan sesuai dengan pembagian kelompoknya.

MENGKOMUNIKASIKAN Kelompok 1,3,5, dan 7 mempresentasikan hasil diskusinya, sedangkan kelompok 2, 4, 6, dan 8 memberikan tanggapan, dan melengkapi hasil diskusi kelompok penyaji, selanjutnya dikumpulkan untuk mendapatkan penilaian guru.

c. Penutup: (20 menit) Siswa menyimpulkan materi pembelajaran yang telah dipelajari.

Siswa merefleksikan penguasaan materi yang telah dipelajari dengan membuat catatan penguasaan materi.

Siswa mengerjakan evaluasi

Siswa saling memberikan umpan balik hasil evaluasi pembelajaran yang telah dicapai.

Siswa menyepakati tugas mandiri yang harus dilakukan berkaitan dengan kedudukan warganegara dan penduduk Indonesia menurut UUD 1945, yaitu mlakukan wawancara dengan nara sumber (ketua RT) dikampung masing-masing berkaitan dengan jumlah penduduk, hak dan kewajiban penduduk, dal lain-lain. Guru memberikan kesadaran untuk taat aturan dan menutup kegiatan dengan rasa syukur karena dapat berjalan dengan baik dan lancar.

H. PENILAIAN

1. Jenis/teknik penilaian a. Tugas :1) Mengumpulkan data dari berbagai sumber tentang pengertian WNI dan Penduduk Indonesia, makna pasal 26 UUD 1945, asas dan syarat-syarat menjadi WNI, sebab-sebab hilangnya kewarganegaraan Indonesia.2) Diskusi kelompok membahas hasil pengumpulan data.3) Membuat laporan hasil pengumpulan data.4) Mempresentasikan hasil laporan di depan kelas (format presentasi terlampir) b. Observasi Menilai kegiatan pengamatan dan tanya jawab dengan nara sumber berkaitan dengan pengertian WNI dan Penduduk Indonesia, asas dan syarat-syarat menjadi WNI, sebab-sebab hilangnya kewarganegaraan Indonesia.c. Portofolio Penilaian ini digunakan untuk menilai hasil pekerjaan baik individu maupun kelompok tentang pengertian WNI dan Penduduk Indonesia, makna pasal 26 UUD 1945, asas dan syarat-syarat menjadi WNI, sebab-sebab hilangnya kewarganegaraan Indonesia (format portofolio terlampir). d. Tes Digunakan untuk menilai hasil belajar secara individu tentang pengertian WNI dan Penduduk Indonesia, asas dan syarat-syarat menjadi WNI, sebab-sebab hilangnya kewarganegaraan Indonesia.

2. Bentuk instrumen dan instrumen a. Lembar observasi (terlampir)b. Lembar penilaian praktik (terlampir)c. Soal tertulis uraian. (terlampir).

1. Pedoman PenskoranSkor untuk tes uraian dengan bobot sebagai berikut:Nomor 1 skor= 15Nomor 2 skor= 15Nomor 3 skor= 20Nomor 4 skor= 25Nomor 5 skor= 25

Nilai Akhir :Jumlah skor pilihan ganda + essay= 100

Lampiran 1 : Soal Uraian dan kunci jawaban.

Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan benar !

1. Jelaskan pengertian warganegara Indonesia!2. Jelaskan makna yang terkandung dalam pasal 26 UUD Neegara RI 1945 !3. Jelaskan asas-asas yang dipakai dalam menentukan kewarganegaraan Indonesia !4. Jelaskan syarat-syarat untuk menjadi WNI sesuai dengan UU kewarganegaraan No.12 tah.20065. Jelaskan apa saja yang dapat menyebabkan kehilangan kewarganegaraan Indonesia !

Kunci Jawaban :1. Warganegara Indonesia adalah orang yang secara hokum merupakan anggota dari suatu negara.2. Makna pasal 26 UUD 1945 menegaskan status warganegara Indonesia dan Penduduk Indonesia dan orang asing yang bertempat tinggal di Indonesia.3. Asas Ius sanguinis dan Ius soli.4. Syarat-syarat menjadi WNI Telah berusia 18 tahun Tinggal di Indonesia paling sedikit 5 tahun berturut-turut, atau 10 tahun tidak berturut-turut. Sehat jasmani dan rohani Dapat berbahasa Indonesia dengan baik dan benar.5. Penyebab hilangnya kewarganegaraan Indonesia :a. Pindah kewarganegaraan negara lain atas kemauan sendiri.b. Tidak menolak/tidak melepaskan kewarganegaraan lainc. Dobel kewarganegaraand. Masuk dalam dinas tentara asing tanpa disertai ijin dari Presiden.

Lampiran 2 : Lembar 0bservasi/Penilaian Proses.

Lembar Observasi/Penilaian ProsesMata pelajaran : PPKNKlas/smt : XI/I

No..

NamaAspek penilaianNilai IndividuNilai kelompok

Aktifitas/perhatianKemampuan berpendapatKemampuan Tanya jwb.Kerjasama kelompok

Keterangan: Skor aspek penilaian maks. 5. Nilai Individu: Jml peroleham skor X 5. Nilai kelompok: Rata-rata skor perlehan Aspek kerjasama klp.

Lampiran 3: Lembar Penlaian Praktek Diskusi.

Lembar Penilaian Praktek DiskusiMata pelajaran : PPKNKelas/Smt. : XI/INo.NamaAspek KemampuanNilai Akhir

PresentasiBertanyaMenjawabSaran/masukan

Keterangan: Skor setiap aspek kemampun Maksimal 5. Nilai Akhir : Jumlah perolehan skor X 5.

Anggota Kelompok : 1. Roosy Setya Triesna W /SMA N Tawangsari2. Sriyatun /SMA N 1 Sukoharjo3. Kadiyati Eni /SMA N Weru4. Sri Sutrisni /SMA N Nguter5. Paryati /SMA N 3 Sukoharjo6. Suparman /SMA N Nguter