Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

73
Tugas Kelompok Komputer sebagai pemroses Data Informasi Pengantar Teknologi Informasi 1 Dasar Teknologi Informasi 1.1 Pengertian Teknologi Informasi Teknologi informasi (Information Technology) secara implisit maupun eksplisit bukan sekedar berupa teknologi komputer, tetapi juga mencakup teknologi telekomunikasi. Menurut Haag dan Keen (1996) bahwa Teknologi Informasi adalah seperangkat alat yang membantu anda bekerja dengan informasi dan melakukan tugas-tugas yang berhubungan dengan pemrosesan informasi. Menurut Martin (1999) bahwa Teknologi Informasi tidak hanya sebatas pada teknologi komputer (perangkat keras dan perangkat lunak) yang digunakan untuk memproses dan menyimpan informasi, melainkan juga mencakup teknologi komunikasi untuk mengirimkan informasi. Menurut Willians dan Sawyer (2003) bahwa Teknologi Informasi adalah teknologi yang menggabungkan komputasi (Komputer) dengan jalur komunikasi berkecepatan tinggi yang membawa data, suara dan video. Sehingga dapat disimpulkan bahwa Teknologi Informasi adalah gabungan antara teknologi komputer dan teknologi telekomunikasi. 1.2 Teknologi Komputer Teknologi komputer adalah teknologi yang berhubungan dengan komputer, termasuk peralatan-peralatan yang berhubungan dengan komputer, diantaranya keyboard, mouse, CD-ROM, Monitor, printer, scanner, dan sebagainya. Komputer adalah mesin serbaguna yang dapat dikontrol oleh program, digunakan untuk mengolah data menjadi informasi. Program adalah deretan instruksi yang digunakan untuk mengendalikan komputer sehingga komputer dapat melakukan tindakan sesuai yang dikehendaki pembuatnya. Data adalah bahan mentah bagi komputer yang dapat berupa angka maupun gambar atau simbol. Informasi adalah bentuk data yang telah diolah sehingga dapat menjadi bahan yang berguna untuk pengambilan keputusan. 1

Transcript of Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Page 1: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Komputer sebagai pemrosesData Informasi

ProgramGambar 1.1Komputer dikendalikan oleh program untuk memproses data menjadi informasi

Pengantar Teknologi Informasi

1

Dasar Teknologi Informasi

1.1 Pengertian Teknologi InformasiTeknologi informasi (Information Technology) secara implisit maupun eksplisit bukan sekedar berupa teknologi komputer, tetapi juga mencakup teknologi telekomunikasi. Menurut Haag dan Keen (1996) bahwa Teknologi Informasi adalah seperangkat alat yang membantu anda bekerja dengan informasi dan melakukan tugas-tugas yang berhubungan dengan pemrosesan informasi.Menurut Martin (1999) bahwa Teknologi Informasi tidak hanya sebatas pada teknologi komputer (perangkat keras dan perangkat lunak) yang digunakan untuk memproses dan menyimpan informasi, melainkan juga mencakup teknologi komunikasi untuk mengirimkan informasi.Menurut Willians dan Sawyer (2003) bahwa Teknologi Informasi adalah teknologi yang menggabungkan komputasi (Komputer) dengan jalur komunikasi berkecepatan tinggi yang membawa data, suara dan video.Sehingga dapat disimpulkan bahwa Teknologi Informasi adalah gabungan antara teknologi komputer dan teknologi telekomunikasi.

1.2 Teknologi KomputerTeknologi komputer adalah teknologi yang berhubungan dengan komputer, termasuk peralatan-peralatan yang berhubungan dengan komputer, diantaranya keyboard, mouse, CD-ROM, Monitor, printer, scanner, dan sebagainya.Komputer adalah mesin serbaguna yang dapat dikontrol oleh program, digunakan untuk mengolah data menjadi informasi.Program adalah deretan instruksi yang digunakan untuk mengendalikan komputer sehingga komputer dapat melakukan tindakan sesuai yang dikehendaki pembuatnya.Data adalah bahan mentah bagi komputer yang dapat berupa angka maupun gambar atau simbol.Informasi adalah bentuk data yang telah diolah sehingga dapat menjadi bahan yang berguna untuk pengambilan keputusan.

1

Page 2: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

2

1.3 Teknologi TelekomunikasiTeknologi telekomunikasi adalah komunikasi jarak jauh. Diantaranya telepon, radio, televisi.

Gambar 1.2 Teknologi Informasi berbantuna Teknologi Telekomunikasi

1.3 Klasifikasi Sistem Teknologi KomputerSistem Teknologi Komputer dapat dibedakan menurut fungsi sistem dan jenis komputer.

Menurut Fungsi SistemBerdasarkan fungsi sistem, sistem teknologi informasi dapat dibedakan menjadi:a. Embedded Information Technology System

Merupakan sistem teknologi informasi yang melekat pada produk lain.Contoh:VCR(Video Casette Recorder) : memiliki sistem teknologi informasi yang memungkinkan pemakai dapat merekam tayangan televisi.

b. Dedicated Information Technology systemMerupakan sistem teknologi informasi yang dirancang untuk melakukan tugas-tugas khusus. Contoh: ATM (Anjungan Tunai Mandiri) dirancang khusus untuk melakukan traksaksi keuangan bagi nasabah bank.

c. General purpose systemGeneral purpose system adalah sistem teknologi komputer yang dapat digunakan untuk melakukan berbagai aktivitas yang bersifat umum.Contoh:PC (Personal Komputer) merupakan teknologi informasi

serbaguna.

Menurut jenis komputer

Page 3: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

3

Ukuran dalam klasifikasi sistem teknologi komputer tidak harus berupa ukuran fisik, tetapi lebih cenderung didasarkan pada ukuran informasi yang dapat ditampung, kemampuan sistem yang ditawarkan, kecepatan pemroses dan juga berdasarkan jumlah orang yang menggunakan sistem secara bersamaan.

Pembagian komputer menurut jenisnya bisa kita lakukan berdasarkan ;

1. Data yang diolah2. Penggunaannya3. Kapasitas kerja dan memori

BERDASARKAN DATA YANG DIOLAHBerdasarkan data yang diolah, komputer bisa kita bagi atas 3 jenis yaitu ; komputer analog, computer digital dan computer hybrid.

1. Komputer analog.Analog bisa kita artikan dengan Sama, Setara atau Equivalen. Jadi komputer analog adalah komputer yang beroperasi secara paralel atau sama dengan besaran fisik atau angka-angka yang diterimanya. Jadi komputer analog sangat sesuai sekali digunakan untuk mengukur data kualitatif seperti temperatur, tinggi nada suara, tegangan listrik dan lain-lain.Sebagai contoh: Penggunaan komputer pada alat voltmeter, jam listrik, barometer dan lain-lain.

2. Komputer digital.Komputer Digital adalah komputer yang beroperasi atau bekerja dengan angka-angka atau tanda-tanda lain seperti huruf. tanda baca dan karakter khusus lainnya yang dalam operasinya diidentifikasikan sebagai angka. Komputer Digital mempunyai kemampuan kalkulasi dan manipulasi data. Karena komputer ini mempunyai kemampuan kalkulasi dan manipulasi data. maka komputer digital sering digunakan orang untuk aplikasi-aplikasi bisnis dan lain-lain aplikasi yang mengolah data kuantitatif.

3. Komputer hybrid.Komputer Hybrid adalah gabungan dari kedua jenis komputer tersebut diatas. la bekerja atau beroperasi dengan angka atau besaran fisik yang diterimanya. Berdasarkan kapasitas kerja dan memori dapat kita golongkan komputer atas, mikromputer, minikompur. medium-scale komputer, largescale komputer dan super komputer.Cara pembagian kelas komputer tidak selalu demikian. Ada yang membagi atas 3 kelas. Yaitu mikrocomputer, minikomputer dan mainframe.Dilihat dari fleksibilitas penggunaannya, komputer dapat kita golongkan atas komputer serba guna (general purpose), dan komputer untuk penggunaan khusus (special purpose).

Page 4: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

4

BERDASARKAN PENGGUNAANNYA1. Special-Purpose Computer

Komputer dirancang untuk menyelesaikan suatu masalah yang khusus, biasanya hanya berupa satu masalah saja. Program komputer tertentu sudah tersimpan di dalam komputernya. Komputer ini dapat berupa komputer digital maupun analog dan umumnya komputer analog adalah Special-purpose computer.Special-purpose computer banyak dikembangkan untuk pengontrolan otomatis pada proses-proses industri, seperti pabrik kimia, penyulingan minyak, dan sebagainya.Special-purpose computer yang sudah diprogram untuk masalah khusus maka tidak dapat digunakan untuk masalah yang lainnya, tanpa adanya perubahan-perubahan yang dilakukan di dalam komputernya.

2. General-Purpose ComputerKomputer dirancang untuk menyelesaikan bermacam-macam masalah dan dapat mempergunakan program bermacam-macam untuk menyelesaikan jenis permasalahan-permasalahan yang berbeda.Karena komputer jenis ini tidak dirancang untuk masalah khusus, maka dibandingkan dengan Special-purpose computer, kecepatannya lebih rendah. Sejak komputer generasi ketiga, sebagian komputer dirancang sebagai general purpose computer, sehingga dapat digunakan untuk menyelesaikan masalah-masalah yang berbeda-beda, seperti aplikasi bisnis, teknik pendidikan, pengolahan kata, permainan dan lain sebagainya.

BERDASARKAN KAPASITAS KERJA & MEMORI KOMPUTER1. Micro Computer

Micro Computer (komputer mikro) disebut juga personal computer dan umumnya adalah single user yaitu komputer hanyak dapat digunakan untuk satu pemakai saja untuk tiap saat. Komputer mikro dapat diletakkan diatas meja sehingga disebut dengan nama desktop computer. Komputer mikro juga mempunyai bentuk yang portable menyerupai sebuah buku catatan (notebook) sehingga komputer ini disebut dengan notebook computer.Perkembangan selanjutnya komputer mikro adalah komputer super-mikro (supermicro computer). Supermicro computer merupakan multiuser sistem dengan harga yang lebih murah dibandingkan dengan komputer mini. Sekarang supermicro computer mulai menggantikan komputer mini, karena supermicro computer dapat melakukan pekerjaan-pekerjaan

Page 5: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

5

yang sama dengan yang dapat dikerjakan oleh komputer mini.Perkembangan yang cepat dari komputer mikro menyebabkan komputer mikro dan komputer supermikro tidak dapat dibedakan lagi. Sehingga komputer mikro mempunyai kemampuan seperti komputer super mikro yaitu kemampuan multiuser system. Sistem seperti ini dikenal istilah client server system.

2. Mini ComputerPerusahaan-perusahaan yang memproduksi komputer mini, ada yang menggolongkan kembali komputer mini menjadi mini-mini computer, midi-mini computer, maxi-mini computer dan super-mini computer, tergantung dari kemampuannya. Kecepatan komputer mini sampai 50 MIPS.Komputer mini bersifat multi-user yaitu sebuah komputer mini dapat mempunyai beberapa terminal yang dapat digunakan bersama-sama oleh banyak pemakai, sampai dengan 64 terminal dapat dihubungkan dengan komputer mini.Salah satu perusahaan yang pertama kali memproduksi komputer mini adalah DEC (digital Equipment Corporation). Perusahaan-perusahaan lainnya adalah IBM, Honeywell, Hawlett Packard, Data General, Komputer IBM AS 400 merupakan komputer mini yang terkenal.Komputer mini merupakan komputer pertama yang diterapkan terhadap aplikasi pengendalian proses produksi, riset laboratorium dan komunikasi data.

3. Small ComputerSmall computer disebut juga dengan nama small-scale mainframe computer, kebanyakan menggunakan sistem multiprogramming, multiprocessing dan virtual storage serta bersifat mutliuser dengan terminal sampai ratusan buah.Beberapa perusahaan yang memproduksi small computer adalah IBM, NCR, Burroughs, Honeywell, DEC dan Control Data Corporation.

4. Medium ComputerMedium computer disebut juga medium-scale mainframe computer. Medium computer dapat mempunyai sejumlah besar dan bermacam-macam alat input atau output. Biasanya medium computer digunakan untuk komunikasi data, dengan ratusan terminal yang terpisah dari pusat komputernya. Pusat komputer biasanya menggunakan medium computer dan terminal-terminal dapat menggunakan micro computer atau mini computer untuk penerapan konsep distribution data processing ( DDP), yaitu terminal selain dapat berhubungan dengan komputer pusat, tetapi dapat juga berdiri sendiri.

Page 6: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

6

5. Large ComputerLarge computer disebut juga dengan nama mainframe computer atau large scale mainframe computer karena bentuk fisiknya besar seperti lemari. Komputer jenis ini digunakan pada perusahaan-perusahaan yang besar, seperti perusahaan penerbangan yang mempunyai ratusan kantor cabang tersebar di seluruh dunia yang tiap-tiap kantor cabang mempunyai terminal dihubungkan dengan pusat komputernya.Kecepatan dan besar memori komputer ini, memungkinkan secara efektif menerapkan sistem time-sharing, ratusan pemakai dapat menggunakan komputer ini serentak dari terminal masing-masing pada saat yang sama.

6. Super ComputerSuper computer disebut juga parallel processor, karena super komputer adalah komputer mainframe yang mempunyai banyak prosesor yang dipasang secara parallel. Contohnya super komputer yang digunakan di perusahaan telepon PTT di Belanda yang menggunakan sebanyak 48 prosesor yang diparalel.

1.4 GENERASI KOMPUTER1. Komputer Generasi Pertama.

Komputer dengan komponen elektronika yang berupa Vacum Tube atau tabung hampa disebut sebagai permulaan dari generasi komputer. peralatan-peralatan komputer jenis ini masih dalam ukuran yang sangat besar sehingga memerlukan ruangan atau tempat yang luas. Sifat dari komponen ini banyak mengeluarkan panas, sehingga memaksa orang untuk menyediakan alat pendingin (AC) yang banyak. Proses dan kapasitas dari komputer ini juga masih kecil dan sangat terbatas sekali. Contoh komputer generasi pertama ini adalah IBM-650. Disamping IBM, pabrik-pabrik komputer lainnya juga sudah mulai memproduksai komputer ini seperti UNIVAC, RCA, BURROUGHS, HONEYWELL dll.

J. Presper Eckert, membuat komputer elektronik ENIAC ENIAC (Electronic Numerical Integrator And Computer) adalah

komputer elektronik dengan 20 register yang masing-masing mampu memuat sebuah bilangan desimal 10 digit. Komputer ini mempunyai 6000 tombol multiposisi dan memhubungkan banyak soket dengan berbagai macam kabel.ENIAC terdiri dari 18.000 tabung hampa udara dan 1.500 relai, berbobot 30 ton dan menghabiskan 140 kilowatt listrik.Dari segi arsitektur, ENIAC mempunyai 20 register yang masing-masing mampu memuat sebuah desimal 10 digit.

ENIAC belum selesai, muncul EDVAC ( Electronic Discrete Variable Automatic Computer) dibuat oleh Eckert dan

Page 7: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

7

Mauchley. John von Neuman yang terlibat pembuatan ENIAC, membuat

jenis EDVAC versinya sendiri yaitu Mesin IAS.John von Neuman adalah seorang jenius sekelas Leonardo Da Vinci, menguasai banyak bahasa, ahli fisika, matematika dan mempunyai ingatan yang sangat baik.Mesin IAS adalah sejenis mesin EDVAC yang diciptakan John Von NeumanMesin Von Neuman adalah rancangan dasar dimana sebuah program diwakili dalam bentuk digital didalam memori komputer bersama-sama data (menghindari pemrograman komputer dengan banyak tombol dan kabel).Mesin von Neuman mempunyai 5 bagian utama yaitu memori, unit logika aritmatika, unit kontrol serta peralatan I/O.Memori terdiri dari 4096 word, satu word memuat 40 bit, yang terdiri dari angka 0 dan 1.

Setiap word memuat 2 instruksi 20 bit atau satu integer bertanda 40 bit.Di dalam ALU terdapat sebuah register 40 bit internal khusus disebut akumulator.Saat bersamaan, para peneliti di M.I.T membuat Whirldwind I, mempunyai word 16 bit dan dirancang untuk pengendalian waktu-nyata (real time). Proyek ini menemukan memori inti magnetic oleh Jay Forrester, merupakan awal ditemukan komputer mini komersial pertama.

IBM memproduksi 701 tahuan 1953, memiliki 2048 word 36 bit, dengan dua instruksi per word.

IBM memproduksi 704 tahun 1956, mempunyai memori inti 4K, instruksi-instruksi 36 bit dan hardware titik mengambang

IBM memproduksi 709 tahun 1958 (pengembangan dari 704) menggunakan mesin tabung hampa udaranya yang terakhir .

Mesin generasi pertama yaitu pada awal tahun 1950-an, hampir semuanya diprogramkan dalam bahasa mesin. Bahasa mesin ini terdiri atas string nol dan satu yang beraksi sebagai instruksi pada komputer, menentukan suatu keadaan elektrik yang diinginkan dari sirkuit internal dan bank memori. Menulis program bahasa mesin sebenarnya tidak praktis, membosankan dan banyak memakan waktu. Untuk membuat program lebih mudah, bahasa simbol dikembangkan. Bahasa semacam ini memungkinkan suatu instruksi ditulis dengan kode simbol ( disebut mnemonics atau pertolongan memori), bukannya string satu dan nol.Komputer generasi pertama mempunyai central processing unit (CPU) yang terdiri atas serangkaian register kecepatan tinggi yang digunakan untuk menyimpan data secara sementara,instruksi dan pengalamatan memori. Control Unit (CU) men-decode instruksi, mengirim informasi melalui sistem

Page 8: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

8

dan memberikan signal waktu. Instruksi-instruksi diambil dan dilaksanakan dalam dua langkah berurutan yang disebut dengan fetch cycle dan execution cycle. Secara bersama-sama membentuk instruction cycle.

Komputer generasi pertama mempunyai banyak kekurangan dalam rancangan, termasuk : Operasi kontrol I/O yang tidak efisien yang menghasilkan

unjuk kerja keseluruhan sistem yang buruk. Skema modifikasi pengalamatan yang tidak efisien Karena instruksi diorientasikan pada perhitungan angka,

pemrograman non angka dan problem logis menjadi sulit. Tidak adanya fasilitas linking program, seperti instruksi untuk

memanggil subrutin yang secara otomatis menyimpan alamat program pemanggil.

Aritmatika floating point tidak diimplementasikan, khususnya karena harga perangkat keras yang diperlukan.

Karakteristik komputer generasi pertama : Penggunaan tabung hampa dalam sirkuit elektronik dan

mercury delay lines sebagai memori Drum magnetic sebagai media penyimpanan internal utama Kapasitas penyimpanan utama yang terbatas ( 1000 – 4000

byte ) Pemrograman bahasa simbol tingkat rendah Problem panas dan pemeliharaan Aplikasi : perhitungan sains, pemrosesan pyroll, penyimpanan

record. Waktu siklus : milidetik Harga :$5 per operasi floating-point Kecepatan pemrosesan : 2000 instruksi per detik.

2. Komputer generasi KeduaSemenjak ditemukannya 'Transistor', maka orang mulai menggantikan peranan tabung hampa tersebut dengan transistor. Jika dibanding dengan tabung hampa maka peralatan transistor ini jauh lebih kecil, sehingga komputer yang menggunakan alat ini jauh lebih kecil ukuran fisiknya. Di samping ukuran yang semakin kecil, ciri-ciri lain dari jenis komputer generasi kedua ini adalah : kecepatan yang semakin tinggi dalam melakukan pengolahan data, tidak banyak panas, dan kapasitas memori yang semakin besar. Komputer generasi ini juga sudah mengenal Teleprocessing, yaitu proses data jauh antara satu komputer dengan komputer lainnya. Contoh komputer generasi kedua adalah IBM Model 1620, IBM 1401 dll.Tabung hampa udara digantikan posisinya dengan transistorTransistor diciptakan di Laboratorium Bell tahun 1948 oleh John

Page 9: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

9

Bardeen, Walter Brattain dan Willian Shcokey.Atas penemuaanya mendapat hadiah Nobel bidang fisika di tahun 1956.Komputer transistor pertama dibuat di M.I.T, Laboratorium Lincoln, sebuah mesin 16 bit bersama jalur-jalur poduk Whirwind I. Mesin ini disebut TX-0 (Transistorized experimental computer 0)Mesin TX-0 sebagai alay menguji TX-2PDP-1 mempunyai word 18 bit sebanyak 4 K dan waktu siklus 5

( sec (milli = 10-3, mikro (() = 10-6, nano = 10-9, kilo = 103, mega = 106, giga = 109 )PDP-1 memiliki tampilan visual dan kemampuan menempatkan titik yang baik pada layar beukuran 512 x 512, lalu setelah dimodifikasi mahasiswa, PDP-1 dapat digunakan untuk bermain video game.DEC memperkenalkan PP-8, sebuah mesin 12 bit, merupakan inovasi besar, memiliki bus tunggal, omnibus seperti gambar dibawah.Bus adalah sekumpulan kabel-kabel parallel yang digunakan untuk menghubungkan komponen-komponen sebuah komputerReaksi IBM terhadap transistor adalah membuat versi 7090, mempunyai waktu siklus 2 mikro detik dan 32 K memori inti word 36-bit.IBM membuat mesin 1401 yang dapat membaca dan menulis pita-pita magnetic, membaca dan mencatat kartu-kartu dan mencetak output pada kecepatan hampir sama dengan 7094.Tahun 1964, CDC (Control Data Corporation) memperkenalkan 6600, mesin ini jauh lebih cepat dari 7094.Perancang 6600, Seymour Cray adalah tokoh legendaries sekaliber Von Neuman, membuat superkomputer, meliputi 6600, 7600 dan Cray-1. Superkomputer adalah mesin-mesin ciptaan dari Seymour yang bekerja cepat yang terdiri dari 6600, 7600, cray-1 dan algoritma

3. Komputer generasi Ketiga.Kemajuan teknologi elektronika terus berkembang hingga orang bisa menemukan suatu komponen komputer yang sangat kecil ukurannya, yaitu berupa Solid Logic Technologi dan Monolithic Integrated Circuit. Dengan menggunakan komponen ini ukuran komputer juga semakin kecil, kapasitas memori menjadi sangat besar dan proses bisa dilakukan dengan cepat dan tepat. Selain perkembangan dalam peralatan-peralatan komputer, perkembangan dukungan atas komputer semakin maju. Orang telah bisa membuat suatu sistem yang memungkinkan komputer bisa dilakukan lebih dan satu macam dalam saat yang bersamaan (multi - progamming).

Page 10: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

10

Penemuan rangkaian terpadu dari Silikon oleh Robert Noyee tahun 1958.Rangkaian terpadu merupakan gabungan dari lusinan transistor pada satu keping chip tunggal, dengan ukuran lebih kecil, lebih cepat dan lebih murah, yang disebut IC (Integrated Circuit)

Karakteristik Komputer pada generasi ketiga adalah : Kapasitas penyimpanan lebih besar Program serbaguna yang mengerjakan tugas-tugas secara

otomatisyang sebelumnya dikerjakan oleh manusia.

Kompatibilitas komponen-komponen yang memudahkan pengembangan sistem komputer

Kemampuan untuk mengerjakan operasi secara serentak. Kemampuan untuk mengerjakan proses yang lebih rumit

dibandingkan proses batch sederhana. Sistem operasi time-sharing mulai digunakan setelah tahun 1960-an. Memori virtual dikembangkan dengan menggunakan memori terstruktur secara hirarkhi.

Penemuan lain: Terminal remote yang ditempatkan di tempat berbeda-beda dan digunakan untuk menghubungkan secara langsung dengan komputer pusat. Melalui terminal-terminal, banyak pemakai dapat berhubungan dengan komputer pusat pada saat yang sama dan menerima hasil yang hampir seketika itu juga yang disebut time-sharing.

Tersedianya perangkat lunak sistem operasi untuk mengontrol I/O dan melakukan banyak pekerjaan yang sebelumnya dikerjakan oleh manusia.

Aplikasi: sistem reservasi perusahaan penerbangan, peramalan pasar, billing, kartu kerdit.

Waktu siklus : nanodetik Biaya : 5 sen per operasi floating-point Kecepatan pemrosesan 10 mips

Revolusi komputer terjadi pada: tahun 1971, Intel Corporation membuat mikroprosesor

pertama yaitu chip 4004. Tahun 1972 dan 1973 Inter Corp memproduksi chip 8008

dan 8080, menjadi dasar industri komputer personal, yang lainnya adalah chip Zilog’s Z-80 dan milik intel 8085 dan 8088.

4. Komputer Generasi Keempat.Komputer yang digunakan sekarang ini dan yang berisi perangkat mikroelektronik yang lebih canggih seperti sirkuit terpadu kompleks yang diklasifikasikan sebagai “Large Scale Integrated” (LSI) atau “Very Large ScaleIntegration” (VLSI) atau Microprosesor

Page 11: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

11

VLSI gabungan dari ratusan ribu atau jutaan transistor dalam satu chip tunggal.Penyempurnaan penampilan pada sistem komputer mencakup kecepatan, keandalan yang besar dan kapasitas penyimpanan mendekati jutaan karakter.Penekanannya adalah pada kemudahan penggunaan dan aplikasi dengan mesin yang disebut user-friendly.

Karakteristik Komputer Generasi ke-4 : Menggunakan large-scale integrated circuit Peningkatan kapasitas penyimpanan ( lebih dari 3 Mbyte)dan

kecepatan. Peningkatan dalam rancangan modular dan kompatibilitas

antara peralatan (perangkat keras) yang disediakan oleh pabrik yang berbeda.

Tersedianya program yang canggih untuk aplikas-aplikasi khusus.

Kecanggihan peralatan I/O yang meningkat Penggunaan minikomputer, mikroprosesor dan

mikrokomputer Aplikasi: simulasi dan model matematika, transfer dana

elektronik, perancangan manufacturing dan instruksi dengan bantuan-komputer, komputer yang digunakan di rumah.

Biaya 1/100 sampai 1 sen per operasi floating-point Kecepatan pemrosesan : 100 mips sampai 1 bis (milyar

instruksi per detik)

Dikembangkan peralatan penyimpanan data untuk mendapatkan data keasliannya dalam bentuk yang sesuai untuk pemrosesan komputer, contoh MICR ( magnetic ink charakter reader) dan OCR (optional character recognition), yang digunakan pemrosesan suatu bank, termasuk terminal point-of-sale (POS) yang menyimpan data tentang transaksi penjualan yang terjadi.

Tahun 1980 ditandai dengan dimulai era Superkomputer. Ciri-cirinya adalah memiliki kecepatan pemrosesan yang sangat cepat, 20 juta operasi floating-point per detik.

5. Komputer generasi kelimaTerdapat banyak prediksi bahwa pada awal abad ke-21 komputer akan dikembangkan sehingga akan bisa bercakap dengan manusia dengan cara seperti manusia, sehingga bisa meniru perasaan, ketrampilan, dan inteligensia manusia.

Menurut G. L. Simons prototipe komputer generasi kelima ditargetkan untuk dibuat pada tahun 1991. Lepas dari berhasil tidaknya niat itu, satu hal sudahlah nyata. Paling sedikit, dalam perhitungan Simons itu, kita telah mengenal adanya empat

Page 12: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

12

generasi komputer. Dan bermodalkan keempat generasi itu, para ahli merencanakan komputer generasi kelima yang jauh lebih ampuh lagi.

Ternyata tidak semua orang sependapat dengan Simons bahwa kini kita telah memiliki empat generasi komputer. Ada orang yang beranggapan bahwa kita baru mengalami tiga generasi komputer. Dan sebaliknya, ada pula orang yang beranggapan bahwa kini kita telah mengalami lima generasi komputer.

Page 13: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

13

Struktur dan Fungsi Sistem Komputer

2.1 Konfigurasi Sistem KomputerSebagaimana kita ketahui bahwa komputer adalah serangkaian peralatan elektronika yang bergabung/terpadu dan bekerja secara bermacam-macam serta terkoordinasi oleh suatu sistem operasi. Seperangkat alat-alat elektronika ini adalah berupa mesin-mesin/komponen-komponen yang secara lahiriah ada dan bisa dilihat, peralatan-peralatan/komponen-komponen inilah yang kita sebut dengan 'Computer Hardware'.Pada umumnya suatu kesatuan peralatan komputer haruslah terdiri minimal oleh 4 komponen yaitu :a. Input device (alat input)b. Storage unitc. CPU (Central Processing Unit)d. Output device (alat output)

Gambar 2.1 Sistem Komputer

Akhir-akhir ini kemajuan tekhnologi yang terus berkembang dan kebutuhan orang akan informasi juga bertambah terutama dalam hal kecepatan penyampaian informasi maka diperlukan suatu alat/komponen lain yang bisa menyampaikan data/informasi ke dan dari komputer kepada si pemohon secara cepat pula.

Alat ini kita sebut dengan CCU (Communication Control Unit) yaitu suatu peralatan yang berfungsi untuk memudahkan/memancarkan sinyal-sinyal data/ perintah dari suatu tempat ke tempat lain atau dari suatu komputer ke komputer lain dengan jarak yang jauh sekali.

Dengan adanya alat ini maka umumnya komputer-komputer

2

CPU

Storage Cha

nnel

Cha

nnel

CU

CU

CU

CU

CU

CU

Tape

Disk

Scannner

Printer

Disk

Monitor

Input Device Output Device

Page 14: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

14

sekarang inipun selalu melengkapi alat ini sebagai kesatuan sistem komputernya. Jadi komponen yang membentuk suatu sistem komputer sekarang inipun menjadi 5 komponen yaitu :a. Input deviceb. Storage Unitc. CPUd. Output devicee. CCU (Communication Control Unit)

Dari kelima komponen sistem komputer tersebut dapat digambarkan konfigurasi sistem komputer sebagai berikut:

Gambar 2-2. Sistem komputer dilengkapi dengan CCU

Data/perintah akan masuk melalui peralatan input melalui CCU, selanjutnya masuk kedalam memori, kemudian dari sini dikirim ke CPU untuk diolah dan hasil pengolah CPU ini akan dibawa lagi ke memori. Dari memori hasil-hasil pengolahan CPU ini bisa dikeluarkan sebagai output/hasil melalui media output (Output Device) atau disimpan saja di memori untuk digunakan dalam proses selanjutnya.

Seluruh kegiatan pemindahan data, perhitungan-perhitungan dan lain-lain,pekerjaan yang dilakukan oleh komponen/device-device komputer tersebut akan dikontrol oleh suatu alat yang kita sebut dengan Control Unit.

Data dan Perintah hasil

CPU

Page 15: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

15

Gambar 2-3. Motherboard

2.2 Struktur dan Fungsi Sistem KomputerSecara umum hanya ada 4 fungsi dasar sistem komputer yang dapat dibentuk diantaranya :a. Pengolahan data

Komputer harus dapat mengolah data Jenis data dapat beraneka ragam Kebutuhan pengolahan sangat luas Terdapat fungsi penyimpanan data sementara

b. Penyimpanan data Dapat menyimpan sementara potongan data pada suatu

saat Dapat menyimpan data dalam jangka panjang Data dapat dicari dan dapat diperbaharui

c. Pemindahan data Dapat memindahkan data ke tempat tujuan data Media data terdiri dari perangkat yang menyediakan

sumber data secara langsung Ke semua proses ini disebut input-output (I/O) yang mana

dikenal dengan periferald. Kontrol

Harus ada control dari ketiga fungsi diatas Kontrol mengatur sumber daya Mengendalikan kinerja pada bagian fungsional

Ruang Lingkup Operasi

(sumber & tujuan Data)

Peralatan Pemindahan

Data

Mekanisme Pengontrolan

Page 16: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

16

Gambar 2-4. Gambaran fungsi dari komputer

Pada gambar 2-5 menjelaskan 4 jenis operasi, computer dapat berfungsi sebagai perangkat pemindah data (Gambar 2-5a) yaitu cukup dengan cara memindahkan data dari sebuah peripheral atau saluran komunikasi ke perangkat lainnya. Komputer juga dapat berfungsi sebagai perangkat penyimpan data (Gambar 2-5b), dimana data dipindahkan dari dunia luar ke penyimpan computer (baca) dan sebaliknya (tulis). Dua gambar terakhir menjelaskan operasi-operasi yang melibatkan pengolahan data, terhadap data yang terdapat pada penyimpan (Gambar 2-5 c) atau perpindahan antara penyimpan dan dunia luar.

2.3. Input Device Input Device adalah suatu bagian/komponen dari sistem komputer yang berfungsi untuk tempat kita memasukkan data maupun instruksi-instruksi kepada komputer.

Gambar 2-6 CD ROM

Tugas dari Input Device adalah : Tempat masuknya data dan program yang akan diproses. Menterjemahkan kode-kode yang dikenal oleh media input ke

dalam kode-kode yang dikenal komputer (diubah menjadi bit/binary digit)

Mengirim data-data yang sudah berbentuk bit-bit ke storage

Alat-alat Input (Input device) ini antara lain adalah : Magnetik Ink Character Reader (M.I.C.R) Optical Character Reader (O.C.R)

Ruang Lingkup Operasi

(sumber & tujuan Data)

Peralatan Pemindahan

Data

Mekanisme Pengontrolan

Page 17: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

17

Scanner

2.4 Output DeviceOutput Device adalah suatu komponen dari sistem komputer yang berfungsi untuk tempat mengeluarkan hasil-hasil pengolahan yang telah dilakukan oleh komputer.

Tugas dari Output device adalah : Tempat keluarnya hasil proses dengan komputer Menterjemahkan bit-bit ke dalam kode yang dikenal media

output

Alat-alat output ini antara lain adalah : Printer Plotter Monitor

2.5 Input dan Output DeviceDevice-device yang kita sebutkan di atas adalah device-device yang hanya berfungsi sebagai Input saja ataupun berfungsi sebagai Output saja. Ada juga device-device lain yang bisa berfungsi sebagai Input dan sekaligus berfungsi sebagai Output, antara lain :

Magnetik Disk Magnetic Tape Paper Tape Console Optical Disk Laser Disk Memory Card

Gambar 2-7. Harddisk dan diskdrive

2.6 Storage Storage atau memori dapat dibedakan atas 2 bagian yaitu :

Internal Storage (Primary Storage) External Storage (Secondary Storage)

Internal Storage (Primary Storage)Adalah storage yang terletak didalam atau berhubungan langsung

Page 18: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

18

dengan Central Processing Unit (CPU).Internal Storage ini terdiri dari :

Main Storage Control Storage Buffer

External Storage (Secondary Storage)Adalah storage yang terpisah atau tidak berhubungan langsung dengan CPU

External Storage ini terdiri dari : Magnetic Disk Magnetic Tape Optical Disk Memory Card Flash Disk

Main storage ( Main Memory )CPU hanya dapat menyimpan data dan instruksi di register yang ukurannya kecil, sehingga tidak dapat menyimpan semua informasi yang dibutuhkan untuk keseluruhan proses dari program.Untuk mengatasi tersebut, maka di alat pemroses dilengkapi dengan simpanan yang kapasitasnya lebih besar, yaitu Main StorageMain memory dapat dibayangkan sebagai sekumpulan kotak-kotak yang yang masing-masing kotak dapat menyimpan suatu penggal informasi baik berupa data maupun instruksi. Tiap-tiap lokasi dari kotak ditunjuk oleh suatu alamat (address). Alamat memori merupakan suatu nomor yang menunjukkan lokasi tertentu dari kotak memori.Ukuran dari main memory ditunjuk oleh satuan Kilo Byte (KB) sampai Giga Byte (GB).

Main memory terdiri dari : RAM (Random Access Memory) ROM (Read Only Memory)

RAM (Random Access Memory)RAM merupakan memori yang dapat diakses yaitu dapat diisi dan diambil isinya oleh user (pemakai).

Page 19: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

19

Gambar 2-8. RAM jenis DDRAM

Struktur dari RAM dibagi menjadi 4 bagian, yaitu : Input storage

Digunakan untuk menampung input yang dimasukkan lewat alat input

Program storageDigunakan untuk menyimpan semua instruksi-instruksi program yang akan diproses

Working storageDigunakan untuk menyimpan data yang akan diolah dan hasil dari pengolahan

Output storageDigunakan untuk menampung hasil akhir dari pengolahan data yang akan ditampilkan kea lat output

Input yang dimasukkan lewat alat input, pertama kali ditampung terlebih dahulu di input storage, bila input tersebut berbentuk program, maka dipindahkan ke program storage dan bila berbentuk data, akan dipindahkan ke working storage. Hasil dari pengolahan juga ditampung di working storage dan hasil yang akan ditampilkan ke alat output dipindahkan ke output storage.

ROM (Read Only Memory)Memori yang hanya dapat dibaca sajaProgrammer tidak bisa mengisi sesuatu ke dalam ROMIsi ROM sudah diisi oleh pabrik pembuatnya, berupa sistem operasi yang terdiri dari program-program pokok yang diperlukan oleh sistem komputerMisalnya pengaturan tombol kunci di keyboard untuk keperluan control tertentu dan bootstrap program.Bersifat non volatile yaitu isi di dalam ROM tidak hilang apabila listrik mati

Ada juga ROM yang dapat diisi oleh programmer diantaranya adalah :

PROM (Programmable Read Only Memory) adalah PROM yang dapat diprogram sekali saja oleh programmer yang selanjutnya tidak dapat diubah kembali

EPROM (Erasable PROM) atau RPROM (Reprogrammable ROM)Adalah memori yang dapat dihapus dengan sinar ultra violet (dapat dijemur di sinar matahari) serta dapat deprogram kembali.

EEPROM (Electrically EPROM)Adalah memori yang dapat dihapus secara elektronik dan dapat diprogram kembali.

Page 20: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

20

2.7 Central Processing Unit (CPU)CPU adalah suatu sentral kontrol dari suatu sistem komputer.

Gambar 2-9. CPU Celeron

Tugas dari CPU adalah : Memberi addres data dan program didalam main storage Mengambil dan memasukkan data Memproses data secara arithmetic dan logical Melaksanakan instruksi-instruksi secara berturut-turut Penghubung antara main storage dan Input/Output device

Gambar 2-10. CPU Pentium MMX

Gambar 2-11. CPU Pentium IICPU terdiri dari dua bagian yaitu :

Arithmatic and Logic Unit (ALU)ALU melakukan semua perhitungan arithmatika atau matematika yang terjadi sesuai dengan instruksi programTugas ALU adalah : Melakukan proses arithmatik dan logika Melakukan keputusan dari operasi logika sesuai instruksi

Page 21: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

21

program Operasi meliputi perbandingaan dua buah elemen logika

dengan menggunakan operator logika yaitu : sama dengan (=) Tidak sama dengan ( ) Kurang dari ( < ) Kurang atau sama dengan dari ( d∠ ) Lebih besar (>) Lebih besar atau sama dengan dari ( e∠)

Control Unit (CU) CU mengatur dan mengendalikan semua peralatan yang ada pada sistem komputer.Tugas Control Unit adalah : Mengatur dan mengendalikan alat-alat input dan output Mengambil instruksi-instruksi dari main storage Mengambil data dari main storage kalau diperlukan oleh

proses Mengirim instruksi ke ALU bila ada perhitungan

arithmatika atau perbandingan logika serta mengawasi kerja ALU

Menyimpan hasil proses ke main storage

Register Adalah simpanan kecil yang berukuran kecil dan mempunyai kecepatan tinggi, lebih cepat sekitar 5 – 10 kali dibandingkan dengan kecepatan perekaman atau pengambilan data di main storage.

Register digunakan untuk menyimpan instruksi dan data yang sedang diproses oleh CPU, sedang instruksi-instruksi dan data lainnya yang menunggu giliran untuk diproses masih disimpan di main storage.

Page 22: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

22

Peralatan Teknologi Informasi

3.1 PendahuluanPerkembangan Teknologi Informasi sampai dengan saat ini berkembang dengan pesat seiring dengan penemuan dan pengembangan Ilmu Pengetahuan dalam bidang Informasi dan Komunikasi sehingga mampu menciptakan alat-alat yang mendukung perkembangan Teknologi Informasi, mulai dari sistem komunikasi sampai dengan alat komunikasi yang searah maupun dua arah (interaktif).

3.2 Komputer adalah setiap mesin yang mampu menerima data, memproses data, menyimpan data, dan menghasilkan bentuk keluaran berupa teks, gambar, simbol, angka dan suara dapat dikategorikan sebagai komputer.

Hardware Software

a. HardwareDalam mengikuti keinginan akan informasi, berbagai kendala ditemukan oleh manusia. Untuk mengakomodasi kepentingan ini, manusia menciptakan alat-alat yang menyokong keinginan tersebut.

Gambar 3.1 Perangkat Sistem Komputer

b. SoftwareSebuah program komputer yang berisi sekumpulan instruksi yang dibuat dengan menggunakan bahasa khusus yang memberi perintah kepada komputer untuk melakukan berbagai pengoperasian/pemrosesan terhadap data yang terdapat dalam program tersebut atau data yang dimasukan oleh pengguna komputer. Singkat kata software merupakan 'jiwa' sedangkan hardware berfungsi sebagai 'tubuh' dalam sebuah komputer.

3

Page 23: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

23

Gambar 3.2 Software Linux dan Microsoft

3.3 Jaringan KomunikasiSebuah sistem yang mampu menghubungkan dan menggabungkan beberapa titik komunikasi menjadi satu kesatuan yang mampu berinteraksi antara satu dengan lainnya.

a. Teleponb. ISDNc. Faksimiled. Fiber Optike. Leased Linef. Wireless

Gambar 3.3 Peralatan Teknologi Informasi

a. TelephoneAlat komunikasi dua arah yang memungkinkan 2 orang atau lebih untuk bercakap-cakap tanpa terbatas jarak.

Gambar 3.4 Telepon

b. FaksimileSebuah alat yang mampu mengirimkan dokumen secara persis sama melalui jaringan telepon.

Gambar 3.5 Mesin Faksimile

Page 24: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

24

c. ISDN(Integrated Service Digital Network) jaringan komunikasi khusus yang menggunakan jaringan telepon yang tidak hanya memroses suara, tapi juga mampu menangani penyimpanan data berupa teks, gambar, video, faksimili,dll

d. Fiber OpticJaringan komunikasi yang mampu mentransmisikan data dalam frekuensi tinggi. Dalam jaringan ini jalur komunikasi tidak menggunakan kawat tembaga tetapi menggunakan cahaya sebagai penghantar datanya.

Gambar 3.6 Kabel Fiber Optic

e. Leased LineJaringan telepon tetap(permanen) yang menghubungkan dua tempat atau lebih.Jaringan ini tidak mempunyai alat pengalih (switching) atau sejenisnya, jaringan ini bekerja diantara tempat-tempat yang dihubungkan tersebut secara spesifik atau yang sudah ditentukan. Jaringan ini dikenal juga dengan sebutan Private Line.

Gambar 3.7 Leased Line

f. WirelessJaringan komunikasi nirkabel, jaringan komunikasi yang menggunakan gelombang radio/frekuensi tertentu yang

Page 25: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

25

berfungsi sebagai penghantar informasi. Jaringan komunikasi ini menggunakan alat pemancar, penguat , dan penerima gelombang yang berisi data tersebut.

Gambar 3.8 Wireless3.4 Jaringan Komunikasi dengan Satelit

Jaringan komunikasi tanpa kabel yang menggunakan satelit yang berfungsi sebagai pemancar, penerima dan penguat. Sistem komunikasi ini menggunakan gelombang sebagai penghantar datanya

ANtena TV dan Radio Seluler

Gambar 3.9 Jaringan satelit dan komunikasia. Antena

Alat yang digunakan untuk memancarkan dan menerima komunikasi radio.

b. TV dan Radio Alat penyampaian Informasi (Mass Media) yang menggunakan gelombang sebagai penghantar sinyal suara dan gambar.

Page 26: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

26

Gambar 3.10 Televisi & radio

c. Komunikasi SelulerKomunikasi yang menggunakan transmisi radio untuk mengirimkan sinyal informasi, alat tersebut lebih dikenal dengan nama Hand Phone.

Gambar 3.11 Komunikasi Seluler

3.5 Net toolsBerbagai macam cara digunakan manusia untuk mempermudah dan menjaga kualitas hubungan melalui dunia Internet. Sejak saat itulah perkembangan alat- alat yang menyokong kemampuan jaringan untuk saling berhubungan berjalan pesat. Sistem jaringan yang tadinya hanya digunakan oleh kalangan terbatas sekarang sudah sangat merakyat. Bahkan sampai ke tingkat rumah tangga.

Server Client Router Modem

Page 27: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

27

Gambar 3.12 Peralatan Jaringan Komputer

a. ServerSebuah komputer yang bekerja sebagai penyedia data, penyedia software dan penyimpanan data. Bahkan sebuah server mampu mengatur jalur informasi dalam jaringan yang diaturnya.

Gambar 3.13 Server

b. ClientSebuah PC dalam sebuah jaringan komunikasi yang mempunyai kemampuan memproses data dan mampu meminta informasi kepada server.

Gambar 3.14 Client

c. RouterAlat yang digunakan dalam jaringan yang mampu mengirimkan data kepada jaringan lainnya melalui jalur yang lebih cepat, tepat dan efisien.

Gambar 3.15 Router

Page 28: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

28

d. ModemModulator / Demodulator, alat yang memungkinkan PC, Mini Computer, atau Mainframe untuk menerima dan mengirim data dalam bentuk digital melalui saluran telephon.

Gambar 3.16 Modem

Page 29: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

29

SOFTWARE

4.1 PendahuluanSoftware adalah komponen dalam data processing system yang berupa program-program dan teknik-teknik lain untuk mengontrol sistem.Pada umumnya, istilah software menyatakan cara-cara yang menghasilkan hubungan yang lebih efisien antara manusia dan mesin komputer.Fungsi software antara lain:

mengidentifikasi program menyiapkan aplikasi program sehingga tata kerja seluruhnya

peralatan komputer terkontrol mengatur dan membuat pekerjaan lebih efisien

Yang termasuk software adalah: Programming Languages Routines (User program) Application package (Package programs) Input/output control system Operating System

4.2 Programming LanguageProgramming language adalah bahasa-bahasa yang dipakai oleh programmer untuk menuliskan kumpulan-kumpulan instruksi.

Contoh:a. ASSEMBLER

Suatu bahasa yang lebih dekat dengan mesin (Machine Oriented Language).

b. COBOL Common Bussiness Oriented Language, untuk aplikasi komersil (bussiness).

c. FORTRAN Formula Translator, untuk aplikasi ilmiah/teknik.

d. PL/I Program Language One, merupakan kombinasi COBOL dengan FORTRAN, untuk aplikasi komersil maupun ilmiah.

e. R.P.G Report Program Generator, untuk aplikasi komersil.

f. Bahasa Cg. Microsoft Visual Basich. Borland Delphi

4

Page 30: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

30

i. Micosoft Accessj. Pascal

Menurut tingkatannya Bahasa Pemrograman dapat dibedakan dalam 3 macam tingkat (level) : Low level language (Machine Oriented)

Bahasa yang termasuk dalam level ini lebih dekat hubungannya dengan mesin.Contoh : ASSEMBLER

High level language (Problem Oriented)Sebaliknya, bahasa yang termasuk dalam level ini lebih dekat orientednya dengan aplikasi problemnya.Contoh : Cobol, Fortran, RPG, PL/I, , Pascal, MS Visual Basic, Borland Delphi

Semi Level LangungeBahasa yang dapat termasuk dalam Machine Oriented dan Problem OrientedContoh : Bahasa C

4.3 Routines (User Program)Routines atau user program yaitu program yang dibuat oleh programmer dalam bahasa program untuk suatu aplikasi tertentu dan dipakai berulang-ulang.Contoh : Payroll, Inventory Control, Invoicing, Billing procedure, Personalia, Security, dll

4.4 Application packagesApplication Packages atau Package Program ialah program-program yang dibuat oleh perusahaan komputer untuk User yang beroperasi dalam bidang-bidang umum, misalnya penerbangan, asuransi, komunikasi, pembangunan gedung, toko-toko pedagang eceran, dsb. Karena itu mereka dapat memakai program komputer yang sama tanpa memerlukan perubahan-perubahan yang berarti.Beberapa contoh Package Program antara lain ;

S.S.P. (Scientific Subroutine Package) MPSK - LINEAR PROGRAMMING (Mathematical Programming

Support - Extended - Liner Programming) G.P.S.S. (General Purpose Simulation System) CALOOMP – PLOTTER IMS .(Information Management System) C I C S (Customer Information Control System) P M I C (Project Management Information System) U M M S (Unit Materials Management System) Perusahaan Komputer juga membuat/men-support suatu

application program yang disebut : UTILITY PROGRAM. Contoh : Sort, Card to tape/disk, tape/disk to print, transfer program, merge, dsb.

Page 31: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

31

4.5 Operating Systen (OS)Operating system adalah bagian software yang sangat penting, merupakan kumpulan program yang mengontrol dan mengatur seluruh kegiatan prosessing didalam sistem.Pada prinsipnya, OS merupakan kumpulan dari program routine dan prosedur, yang dibuat untuk memperkecil peranan manusia dalam sistem dan untuk memperbesar efisiensi sistem.Kemampuan komputer beroperasi itu sangat ditentukan oleh konfigurasi dan kapasitas komputer tersebut. Hal ini tergantung dari sistem apa yang dipakai dalam instalasi komputer.Berikut adalah contoh-contoh OS yang dipakai antara lain :

BOS (Basic Operating System) TOS (Tape Operating System) DOS (Disk Operating System) Microsoft Windows LINUX

OS disimpan didalam auxiliary storage unit yang disebut System residence device (Sysres). Melalui IPL OS ini dipanggil dan dimasukkan dalam main storage.

OS terdiri dari atas 2 bagian : Control program Processing Program

a. Control programControl program berfungsi sebagai :

mengawasi pelaksanaan didalam processing mengontrol penempatan data didalam sistem termasuk

pengaturannya didalam storage mengatur jadwal pekerjaan processing

Ketiga fungsi diatas berturu-turut sering dinyatakan sebagai Task Management, Data management dan job management.

Control program terdiri dari : Supervisor

Supervisor atau monitor program terbentuk dari banyak routine, beberapa routine disebut resident routines yang dimasukkan ke dalam main storage dari sysres device dan akan tinggal dalam main storage selama pelaksanaan dari job yang bersangkutan.Routine ini menangani operasi input/output, menjawab sistem interruots, memasukkan program-program lain, dan sebagainya yang dilakukan secara berulang-ulang.Sedang routine lain disebut transient routines, routine-

Page 32: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

SUPERVISOR

JOB CONTROL PROGRAM

INITIAL PROGRAM LOADER

LANGUAGE PROCESSOR C PASCAL FORTRAN COBOL ASSEMBLER

SERVICE PROGRAM LINKAGE EDITOR LIBRARIAN SORT/MERGE UTILITIES AUTO TEST

USER – WRITTEN PROBLEM PROGRAM

CONTROL PROGRAM PROCESSING PROGRAM

Pengantar Teknologi Informasi

32

routine ini akan dimasukkan ke dalam min storage hanya jika diperlukan didalam kegunaan tertentu.Misalnya dalam opening dan closing files, melayani komunikasi dengan operator dan melakukan sistem processing yang diperlukan pada akhir suatu job.

Job Control Program (JCP)Job control program adalah suatu OS program yang membaca Job Control Program.JCP terdiri dari beberapa job control statement yang dipunch pada kartu.Job control statement berfungsi mengidentifiksi (memberi nama) program, menandai mulainya suatu job serta step-step job mana yang akan diproses, menguraikan/mengidefinisikan data yang akan digunakan dalam bermaam-macam job step dan menentukan input/output unit mana yang diperlukan.

Initial Program Loader (IPL)IPL adalah suatu program kecil yang dimasukkan ke dalam main storage dari system residence device secara manual oleh operator denan menekan tombol console load key.Fungsi dari IPL adalah menyediakan tempat dan memasukkan supervisor program dari system residence device ke dalam main storage pada permulaan execution.

Gambar 4-1. Operating System

b. Processing ProgramProcessing program terdiri dari :

Language Processor Service Program

Page 33: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

33

User-written Problem ProgramBerfungsi sebagai :

mempermudah persiapan aplikasi program menentukan pekerjaan yang akan dilakukan oleh sistem

c. Language ProcessorLanguage processor atau language translator (compiler) berfungsi menyusun dan menterjemahkan dari bahasa manusia (source rogram) ke dalam bahasa mesin (object-program).

Macam language processor (compiler) antara lain: Fortran compiler Pascal compiler Assembler compiler

Kebanyakan compiler ini dapat memberikan output berupa object-program kedalam 2 cara, dituliskan pada medium kartu, printer, disk atau tape atau dituliskan langsung pada system residence device.

d. Service Program Service program adalah processing program yang melayani dan memberikan beberapa fasilitas dalam aplikasi suatu program.Service program ini terdiri dari :

Linkage editorLinkage editor berfungsi mengedit/membentuk job program yang telah ada dalam system residence device sebagai object program ke dalam core-image library yaitu suatu system library yang memuat program dalam bentuk bahasa mesin dan siap untuk diproses (di-execute). Program ini disebut Module Program.

Linkage editor juga dapat melakukan pelayanan lain kepada programmer.Contohnya dalam pembuatan program, programmer dapat memanggil program lain yang ada dalam system library untuk digunakan dalam aplikasi tertentu.

LibrarianLibrarian berfungsi melakukan pekerjaan catalog (catalog function) seperti menjaga, memberikan pelayanan dan mengatur seluruh organisasi di dalam operating system. Hal ini memungkinkan seorang programmer untuk menambah, menghapus atau mengganti nama programnya didalam library.

Sort / mergeSort/merge adalah bagian service program yang dapat mengatur susunan record didalam file dalam bentuk ascending sequence (urutan menaik) atau decending sequence (urutan menurun) dan menggabungkan dua atau lebih kumpulan file kedalam/menjadi satu file dengan

Page 34: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

34

susunan record yang berurutan. Utilities

Utility program sering dipakai untuk memindahkan file dari suatu media ke media yang lain. Mungkin kedua media itu sama (sejenis) atau berlainan.Contoh pemindahan file dari tape ke tape, tape ke disk, kartu ke tape, tape ke printer dan lain sebagainya.Autotest

Autotest adalah bagian service program yang secara otomatis melakukan testing terhadap suatu program selama compilation atau menggunakan data bayangan (data yang tidak sebenarnya) sebelum program tersebut siap dipakai dengan data sebenarnya.

Gambar 4- 2 Struktur Software Komputer

4.6 Pengelompokkan SoftwareBerdasarkan fungsinya, software dapat dibagi menjadi dua

golongan, yaitu:1. Application software (Perangkat lunak aplikasi)

Adalah program yang biasa dipakai oleh pemakai untuk melakukan tugas-tugas yang spesifik.Aplication software digolongkan menjadi beberapa yaitu :

bahasa pemrograman (programming language) program aplikasi (application program) program paket ( package program)

Software Komputer

Software suites Web browser Electronic mail Pengolah kata Lembar kerja Database

managers Presentasi grafis Personal

information manager

Groupware

Bisnis-Akuntansi, pengolah transaksi, perencanaan sumber daya perusahaan, perdagangan elektronik, dan lain-lain

Ilmu pengetahuan dan teknik

Pendidikan, entertainment dan lain-lain

Sistem operasi Program

pengelola jaringan DBMS (Database

Management System)

Sistem Utilitas Monitoring unjuk

kerja system Monitoring

keamanan

Bahasa program translator (compiler)

Pemrograman editor dan tools

Paket CASE (Computer Aided Software Engineering)

Program Aplikasi untuk Tujuan Umum

Program untuk Pengembangan

sistem

Program untuk Manajemen

sistem

Program untuk Aplikasi Khusus

Software Aplikasi

Melakukan tugas mengolah informasi untuk End-user

Mengelola dan mendukung operasi system Komputer dan jaringan

Software Sistem

Page 35: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

35

program utilitas (utility program)

2. System software (Perangkat lunak system)Sistem software atau support software (perangkat lunak pendukung) adalah program yang digunakan untuk mengontrol sumber daya komputer, seperti CPU dan input output device.Contoh : Sistem operasi (Windows dan Linux)

Berdasarkan cara mendapatkan software dan hak pemakaiannya, software dapat digolongkan pada :a. Software komersial

Adalah software yang harus dibeli dan dijual secara komesial.Setiap orang yang bermaksud menginstalnya haus membelinya terlebih dahulu.Jika tidak membayar berarti melakukan pembajakan

software dan dapat dikenalan hukum karena ada hak cipta (copyright).Contoh : Microsoft Office

b. Software public-domainSoftware bersifat gratis dan tidak hak cipta.Contoh : LINUX

c. SharewareBebas digunakan untuk pengujian dan terkadang selamanya.Namun diharapan pemakai memberikan dana kepada pembuatnya jika pemakai bermaksud untuk menggunakannya secara terus menerus. Seringkali ada hak cipta tetapi terkadang bebas untuk diberikan kepada siapa saja.

d. Freeware Software yang dapat digunakan tanpa perlu membayar.Tujuan pembuatan software freeware adalah :

sebagai penarik bagi pemakai untuk membeli versi lebih lanjut.

pembuat menginginkan tanggapan dari pemakai sehingga ia dapat mengembangkannya ke versi yang lebih baik.

pembuat ingin menyebarluakan karyanya supaya menjadi terkenal

pembuat benar-benar ingin membantu pemakai dalam melaksanakan tugas tertentu tanpa perlu membeli software komersil.

e. Rentalware.Software yang dapat digunakan dengan cara menyewa dan

Page 36: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Trend: Ke depan semakin mudah digunakan, multi-tujuan, Web-aplikasi, terkemas

Bahasa alamai dan berorientasi objek, multi-tujuan, grafis, dan jaringanSistem operasi dengan bahasa tingkat tinggiSistem manajemen database dan bahasa paket mikrokomputerProgram paket, bahasa simbolikMenulis program dengan bahasa mesin

Trend: Ke depan bahasa pemrograman lebih interaktif atau visual dan lebih lengkap

GENERASI KEDUA

Pengantar Teknologi Informasi

36

memiliki hak cipta.Sewa biasanya dilakukan pertahun.

f. Free softwareIstilah yang dicanangkan oleh Richard Stallman (pendiri free software foundation). Software yang dilengkapi dengan kode sumber, dapat digunakan oleh siapa saja dan bebas untuk dikembangkan sendiri oleh pemakai. Untuk mendapatkannya bias gratis atau membayar dengan harga yang murah.Informasi tentang free software dapat dilihat pada http://www.free-soft.org/

g. Open sourceDikemukakan oleh Eric Raymond pada tahun 1998.Muncul dari ide bahwa seandainya setiap orang berpartisipasi dalam mengembangan suatu software akan selalu berevolusi menuju ke tingkat kesempurnaan.Hak-hak yang disediakan pada open source adalah :

Hak untuk membuat salinan program dan mendistribusikan salinan tersebut.

Hak untuk mengakses kode sumber sebagai syarat untuk bias melakukan pemodifikasian.

Hak untuk melakukan pengembangan terhadap program.

Akses open source pada situs http://www.opensource.org

DATA & BASIS DATA

5.1 Pengertian Data dan InformasiKegiatan pengolahan data sudah dimulai sejak dahulu sejalan

5

Page 37: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

DATA PENGOLAHAN INFORMASI

Pengantar Teknologi Informasi

37

dengan perkembangan sistem catat mencatat, yaitu disaat kegiatan manusia sudah semakin banyak sehingga sukar bagi manusia untuk mengingatnya. Kegiatan catat mencatat ini dilakukan diberbagai bidang pekerjaan baik oleh perorangan, perusahaan atau pemerintahan. Dengan semakin bertambahnya jumlah dan arti. Data bagi manusia maka mereka berusaha untuk membuat alat yang dapat menggantikan manusia dalam hal catat mencatat atau administrasi ini.

Hal ini terjawab oleh kemajuan teknologi manusia dengan diciptakannya KOMPUTER sebagai alat pengganti tersebut. Kegiatan catat mencatat inilah yang sekarang disebut orang dengan istilah DATA PROCESSING. Pada saat ini kegiatan Data Processing ini sudah makin luas, baik dalam kegiatan yang berorientasi kepada ilmu pengetahuan. komersil/bisnis maupun kegiatan pemerintahan, sehingga data yang diolahpun akan bermacam-macam jenisnya sesuai dengan bidang pekerjaan tersebut. Data yang diolah di sini bisa berupa dokumen, surat, kata, bagan, grafik, kondisi, situasi, ide, objek dan lain-lain yang bisa kita tata. Jadi data tersebut bisa berupa kartu pegawai, daftar mahasiswa, daftar persediaan barang, catatan pemakai listrik, daftar penjualan barang. absensi murid dan lain sebagainya.

Dari keterangan di atas dapat diambiI kesimpulan bahwa data tersebut merupakan bahan yang akan diolah menjadi suatu bentuk, yang Iebih berguna dan lebih mempunyai arti, Sedangkan informasi adalah hasil pengolahan data atau hasil proses dari Data tersebut.

Setelah dilakukan pengolahan. maka sifat data akan berubah sehingga bertambah kegunaannya yang dapat dipakai untuk suatu tujuan tertentu atau untuk analisa dan pengambilan keputusan. Biasanya informasi terdiri dari "Selected Data" yaitu data yang terpilih, tergabung dan disusun sesuai dengan kebutuhan dari pemakai data, masalah waktu. tempat dan fungsinya.

Proses perubahan dari data menjadi informasi merupakan fungsi utama dari pengolahan data. Cara pengolahan data menjadi informasi tersebut bisa bermacam-macam, misalnya secara manual dengan menggunakan alat hitung sempoa, secara mekanis dengan menggunakan register, secara elektris dengan menggunakan mesin hitung listrik atau dengan cara elektronis dengan menggunakan komputer.

Gambar 5.1 - Proses pengolahan data

Page 38: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

38

5.2 Dari Bit ke InformasiSejak diciptakan pertama kali, komputer bekerja atas dasar sistem biner. Sistem biner adalah sistem bilangan yang hanya mengenal dua macam angka yang disebut dengan istilah bit (binary digit), berupa 0 dan 1. Hanya dengan dua kemungkinan bilangan inilah komputer dapat menyajikan informasi yang begitu berguna bagi peradaban manusiaBit-bit dapat digunakan untuk menyusun karakter apa saja. Istilah karakter dalam dunia komputer berarti:1. Huruf, misalnya A dan z.2. Digit, seperti 0,1, 2,3,4,5,6,7,8, 93. Selain huruf maupun digit, seperti tanda +, - serta & dan bahkan

simbol-simbol seperti β.

5.3 Satuan DataBit merupakan satuan data terkecil dalam sistem komputer. Yaitu berupa byte, megabyte, gigabyte, terabyte dan petabyte.

Tabel 5.1 - Satuan dataSatuan Ekivalen Keterangan

Bit Terdiri dari nilai 0 atau 1Nible 4 bit

Byte 8 bitUntuk menyimpan sebuah karakter pada sistem ASCII atau EBCDIC

Kilobyte (KB) 1024 byteAwal PC hanya memiliki memori sebesar 640 kilobyte

Megabyte (MB) 1024 kilobyteMemori PC pada saat ini berkisar antara 64 – 256 megabyte

Gigabyte (GB)1024 megabyte

Ukuran hard disk yang digunakan berkisar antara 20 – 40 gigabyte

Terabyte (TB) 1024 gigabyte Database yang sangat besarPetabyte (PB) 1024 terabyte Penggunaan di masa mendatang

Selain berbagai istilah yang menggunakan istilah byte, kadangkala dijumpai istilah yang menggunakan bit seperti megabit. Penggunaan istilah ini biasanya dikaitkan dengan “per detik”, misalnya 10 megabit per detik. Istilah megabit per detik sering dinyatakan dengan Mbps (megabit per second). Dalam hal ini, megabit berarti 1.000.000 bit

5.4 DataData adalah obyek yang diproses. Untuk memproses maka data harus dibawa dari storage (tempat menyimpan) ke ALU (tempat proses)

Page 39: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

39

ALU CONTROL SECTION

STORAGE

Program

Data

OU

TP

UT

Program

hasil

Data

INP

UT

Gambar 5.2 - Pemrosesan data didalam ALU

Data dapat dibagi 2 golongan besar, yaitua. Character

adalah data yang tidak akan mengalami perhitungan-perhitungan arithmeticMisalnya : Nama pegawai, nomor pegawai

Data tersebut terdiri dari kombinasi semua karakter yang dikenal komputer (huruf Alphabetik, angka 0 – 9, symbol-simbol = + ? !,dll)Contoh : Siti, 89092189KJDi dalam komputer data ini disimpan dalam bentuk karakter

mode.

b. Numerikadalah data yang akan mengalami perhitungan arithmeticMisalnya : bilangan-bilanganCara menyimpan data ini bisa secara zoned decimal, packed decimal, binary maupun floating point.Contoh : 876516, 100028

5.5 Hirarkhi Dataa. Bit (Binary Digit)

adalah pembentuk data yang paling elementer dalam storage.Ada 2 macam kombinasi bit, yaitu 0 (nol) dan 1 (satu).

Gambar 5.3 - Representasi bit

Page 40: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Basis Data

File

Record/Rekaman/Tupel

Field/Item

Karakter

Pengantar Teknologi Informasi

40

b. Character (byte)Adalah unit data terkecil dalam storage yang mempunyai address (alamat).Macam-macam character :- Angka : 0 - 9- Huruf : A - Z- Special character : + - * / = . , dsbCharacter ini terbentuk dari kombinasi 8 bit.

Gambar 5.4 - Hirarkhi data

c. Field / Itemadalah kumpulan dari karakter-karakter yang membentuk suatu

artiMisalnya : No. Mahasiswa, Nama Mahasiswa

Tabel 5.2 - Contoh 3 buah Field dalam tabel

Field Field Field

No No. Mhs Nama Mhs ------1 120289001 Vikry Reviyanto2 120289002 Kiky Misteria3 120289003 Nazla Putika4 120289004 Monica

Page 41: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

41

d. Record / Rekaman / Tupel

adalah kumpulan dari field-field yang lengkap.Misalnya : record pegawai, akan memuat data-data (field) dari seseorang pegawai.

Tabel 5.3 - Contoh 4 buah record dalam table

e. FileAdalah kumpulan dari record-record yang sejenis.Misalnya : File pegawai akan memuat semua record-record pegawai didalam perusahaan itu.

Tabel 5.4 Contoh Tabel File Data Mahasiswa Field Field

Field

No NIM Nama Mhs ------

Record 1

120289001

Vikry Reviyanto

Record 2

120289002

Kiky Misteria

Record 3

120289003

Nazla Putika

Record 4

120289004

Monica

f. Basis DataAdalah kumpulan dari bermacam-macam file yang disimpan didalam satu disk.

File 1

File 2

File 3

File 4

No No. Mhs Nama Mhs ------

Record 1

120289001 Vikry Reviyanto

Record 2 120289002 Kiky Misteria

Record 3 120289003 Nazla Putika

Record 4 120289004 Monica

Page 42: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

120289001

120289002

Vikry Reviyanto Jakarta 20-01-1970 L

Nazla Putika

……..

Monica

Kiky Misteria

120289002

……..

120289999

Yogya

Surabaya

Bogor

08-01-1976

22-01-1972

……..

Padang

L

P

…….

P

NIM Alamat Tgl Lahir Jenis KelNama

Record 1

Record 2

Record 3

…….

Record n

Field Field Field Field Field

File

File Pegawai

FileFile

………

Pengantar Teknologi Informasi

42

Gambar 5.5 - Ada banyak file dalam sebuah database

Gambar 5.6 - Representasi Data dalam Tabel (File)

5.6 Basis DataBasis data (database) merupakan kumpulan dari data yang saling berhubungan satu dengan yang lainnya, tersimpan di perangkat keras computer dan digunakan perangkat lunak untuk memanipulasinya. Basis data merupakan salah satu komponen yang penting dalam sistem informasi, karena merupakan basis dalam menyediakan informasi bagi para pemakai. Sistem basis data (database system) adalah suatu sistem informasi yang mengintegrasikan kumpulan dari data yang saling berhubungan satu dengan yang lainnya dan membuatnya tersedia untuk beberapa aplikasi yang bermacam-macam di dalam suatu organisasi.

Sistem basis data merupakan perpaduan antara basis data dan sistem manajemen basis data. Database yang kompleks dan disertai dengan teknik pendokumentasian dan prosedur manipulasinya akan membentuk Sistem Manajemen Basis Data (DataBase Management System – DBMS)

Basis data mempunyai beberapa kriteria penting, yaitu : Berorientasi data dan bukan berorientasi program Dapat digunakan oleh beberapa program aplikasi tanpa perlu

mengubah basis datanya

Page 43: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

43

Dapat dikembangkan dengan mudah, baik volume maupun strukturnya

Dapat memenuhi kebutuhan sistem-sistem baru secara mudah. Dapat digunakan dengan cara-cara yang berbeda.

Komponen-komponen sistem basis data adalah : Hardware, sebagai pendukung operasi pengolahan data seperti

CPU, memori, disk, terminal dan sebagainya. Software sistem operasi (Windows 9x, Windows 2000/XP, Linux,

UNIX) Software pengelola basis data (DBMS) seperti MS-Access, SQL,

Oracle) Software program aplikasi misalnya Visual Basic, Delphi, Visual

Foxpro) Basis data (semua data yang diperlukan, dipelihara, dikelola oleh

Sistem Basis Data) Pemakai/pengguna basis data (user)

Pengguna (user) basis data meliputi: Database Administrator

Pengguna yang memiliki kewenangan sebagai pusat pengendali seluruh sistem basis data maupun program-program yang mengaksesnya, menentukan pola struktur basis data, memodifikasi, membagi tugas pengolahan dan memberikan otoritas tertentu, dan sebagainya.

Aplication programmersyaitu programmer aplikasi yang berinteraksi dengan sistem melalui pemanggilan Data Manipulation Language (DML) yang dimasukkan ke dalam program yang tertulis.

Sophisticated UsersYaitu pengguna yang berinteraksi dengan sistem tanpa harus menuliskan sendiri programnya diganti dengan melakukan permintaan (request) dalam bentuk bahasa query basis data. Seperti menggunakan MS-Access, SQL dan sebagainya.

Specialized UsersYaitu pengguna yang menuliskan program aplikasi basis data khusus yang tidak sesuai dengan framework pemrosesan data tradisional. Contoh: Sistem pakar, multimedia dan sebagainya.

Naive UsersYaitu pengguna yang berinteraksi dengan sistem dengan cara memanggil salah satu program aplikasi yang telah disediakan.

Page 44: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

DBMS

Program Aplikasi

Program Aplikasi

Software

Data

Hardware

User

User

Pengantar Teknologi Informasi

44

Contoh: operator pada bagian teller, gaji, personalia, dan sebagainya.

Gambar 5.7 - Komponen DBMS

Manfaat yang diperoleh dari penyusunan database adalah : Mengatasi kerangka (redundancy) data

Penyimpanan data yang sama pada beberapa tempat selain bisa menyulitkan pemakai tentang aktualisasi data juga memboroskan tempat penyimpanan, maka basis data akan mendeteksi dan menghindari jika terjadi kerangkapan data.

Menghindari terjadinya inkonsistensi dataAkibat lain jika terjadi kerangkapan data, maka jika terjadi perubahan pada data yang satu sedangkan yang lain tidak dirubah akan terjadi ketidakkonsistenan data. Untuk itu database akan menyesuaikan terhadap data yang sama jika terjadi perubahan, jadi semua data akan selalu ter-update.

Mengatasi kesulitan dalam mengakses dataMemudahkan jika suatu saat akan diambil atau dicetak data yang memiliki kriteria tertentu, misalnya pada tanggal tertentu, alamat tertentu, jumlah tertentu dan sebagainya.

Menyusun format yang standar dari sebuah dataData yang sama pada file yang berbeda harus memiliki format data berupa tipe dan jangkauannya harus sama. Ketidaksamaan format data akan mengakibatkan sulit atau tidak biasanya pengaksesan data yang lain.

Penggunaan oleh banyak pemakai (multiple user)Sebuah database bisa dimanfaatkan sekaligus secara bersama oleh banyak pengguna (multiuser).

Page 45: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

45

Melakukan perlindungan & pengamanan data (data security)Setiap data hanya bisa diakses atau dimanipulasi oleh pihak yang diberi otoritas dengan memberikan login dan password terhadap masing-masing data.

Menyusun integritas dan independensi dataBasis data merupakan data komplek yang bisa diintegrasikan, sehingga memanipulasi untuk mendapatkan berbaai bentuk lembar kerja dan laporannya yang diinginkan. Namun demikian masing-masing data tidak saling tergantung terhadap data yang lain. Data-data dalam basis data bisa saling berdiri sendiri.

5.7 Database Management System (DBMS)Sistem manajemen basis data (DataBase Management Systems – DBMS) berisi kumpulan data yang saling berelasi dengan set program untuk mengakses data tersebut. Jadi DBMS terdiri dari database dan set program untuk menambah data, menghapus data, mengubah, mengambil dan membaca data. Set program pengelola merupakan suatu paket program yang dibuat agar memudahkan dan mengefisienkan pemasukan atau perekaman informasi dan pengambilan atau pembacaan informasi ke dalam basis data.

DBMS merupakan software yang mengatur proses pengelolaan basis data. Pengelolaannya meliputi pembuatan database, akses terhadap database serta penyimpanan data dalam database.

Manfaat penggunaan DBMS adalah : Untuk mengorganisasikan dan mengelola data dalam jumlah

besar. Untuk membantu dalam melindungi data dari kerusakan yang

disebabkan penggunaan atau pengaksesan yang tidak sah. Memudahkan dalam pengambilan kembali data (data retrieval) Untuk memudahkan dalam penggunaan atau pengaksesan

data secara bersamaan dalam suatu jaringan.

Keunggulan DBMS adalah : Praktis

Penggunaan media penyimpan yang berukuran kecil namun padat informasi.

CepatMesin dapat mengambil atau mengubah data jauh lebih cepat daripada manusia

Mengurangi kejenuhanMenghindari pekerjaan yang berulang-ulang dan monoton yang bisa membosankan

Page 46: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

46

Terbaru (up to date)Informasi yang tersedia mutakhir dan akurat setiap saat.

Bahasa-bahasa yang terdapat dalam DBMS:1. Data Definition Language (DDL)

Mempunyai fungsi utama untuk mendefinisikan data dalam database secara logika, diantaranya yaitu : Digunakan untuk mendefinisikan karakteristik dari record

(meliputi nama, tipe dan lebar dari field) Untuk menentukan kunci field Menyediakan cara untuk menentukan hubungan dengan

data di file lain Untuk merubah struktur dari record Untuk menampilkan struktur dari record

Tabel 5.5

Contoh Tabel data Mahasiswa

Tabel 5.6 - Contoh Tabel data IPK mahasiswa

Field Name Type Width Dec Ket

NIMCharacte

r8

Primary Key

Nama MhsCharacte

r20

IPK Numeric 4

Dari kedua table diatas dapat dihubungkan dengan Field Name NIM yang berfungsi sebagai primary key, sehingga terbentuklah sebuah basis data.

2. Data Manipulation Language (DML)Digunakan untuk memanipulasi basisdata yang telah didefinisikan dengan DDL. DML menyediakan beberapa commad, diantaranya adalah:USE untuk menggunakan file database tertentuAPPEND untuk menambahkan atau mengisikan data ke file

database

Field Name Type Width Dec Ket

NIMCharacte

r8

Primary Key

Nama MhsCharacte

r20

AlamatCharacte

r25

Tgl LahirCharacte

r8

Page 47: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

47

EDIT untuk mengoreksi dataREPLACE untuk menggantikan data suatu fieldLIST untuk menampilkan dataDISPLAY untuk menampilkan dataSORT untuk mengurutkan dataFIND untuk mencari data tertentu yang telah diindeks

DML merupakan suatu paket DBMS yang memperbolehkan pemakai untuk mengakses atau memanipulasi data sebagaimana yang telah diorganisasikan sebelumnya dalam model data yang tepat.

Dengan DML , pengguna dapat melakukan: Mengambil informasi yang tersimpan dalam basisdata Menyisipkan informasi baru dalam basisdata Menghapus informasi dari tabel

5.8 Tipe FileTipe-tipe file yang digunakan dalam DBMS dibedakan menjadi:1. File induk (master file)

Di dalam aplikasi, file ini merupakan file yang penting, karena berisi record-record yang sangat perlu didalam organisasi. File ini akan tetap terus ada selama hidup dari sistem. File induk dapat dikategorikan lagi menjadi:a. File induk acuan (reference master file)

yaitu file induk yang recordnya relative statis, jarang berubah nilainya. Misalnya adalah file daftar gaji, file daftar matakuliah.`

b. File induk dinamik (dynamic master file) yaitu file induk yang nilai dari record-recordnya sering berubah atau sering dimutakhirkan (up-dated) sebagai hasil dari suatu transaksi. Misalnya: file induk data barang, yang setiap saat field unitnya harus dimutakhirkan bila terjadi transaksi.

2. File transaksi (transaction file)File transaksi disebut juga nama input file. File digunakan untuk merekam data hasil dari transaksi yang terjadi. Contoh: file penjualan, yang berisi data hasil transaksi

penjualan.

3. File Laporan ( report file)Disebut juga output file, yaitu file yang berisi informasi yang

akanditampilkan. Isi dari file biasanya diambilkan dari field di satu

ataulebih master file untuk mempersiapkan pembuatan laporan.

Page 48: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

48

4. File Sejarah (history file)Disebut juga file arsip (archival file) merupakan file yang berisi data masa lalu yang sudah tidak aktif lagi, tetapi masih disimpan sebagai arsip.

5. File pelindung (backup file)Merupakan salinan dari file-file yang masih aktifdidalam basis data pada suatu saat tertentu.

File inidigunakan sebagai pelindung atau cadangan

bila filebasisdata yang aktif mengalami kerusakan atauKegiatan pengolahan data sudah dimulai sejak dahulu sejalan dengan perkembangan sistem catat mencatat, yaitu disaat kegiatan manusia sudah semakin banyak sehingga sukar bagi manusia untuk mengingatnya. Kegiatan catat mencatat ini dilakukan diberbagai bidang pekerjaan baik oleh perorangan, perusahaan atau pemerintahan. Dengan semakin bertambahnya jumlah dan arti. Data bagi manusia maka mereka berusaha untuk membuat alat yang dapat menggantikan manusia dalam hal catat mencatat atau administrasi ini.

Page 49: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

49

Sistem Informasi Berbasis Komputer

7.1 Konsep Dasar SistemSistem didefinisikan sebagai suatu kesatuan yang terdiri dari dua atau lebih komponen atau subsistem yang berinteraksi untuk mencapai suatu tujuan.Suatu sistem dapat terdiri dari sistem-sistem bagian (subsystems). Misal, sistem komputer dapat terdiri dari subsistem perangkat keras dan subsistem perangkat lunak. Masing-masing subsistem dapat terdiri dan subsistem-subsistem yang lebih kecil lagi atau terdiri dari komponen-komponen. Subsistem perangkat keras (hardware) dapat terdiri dan alat masukan, alat pemroses, alat keluaran dan simpanan luar. Subsistem-subsistem saling berinteraksi dan saling berhubungan membentuk satu kesatuan sehingga tujuan atau sasaran sistem tersebut dapat tercapai. Interaksi dari subsistem-subsistem sedemikian rupa sehingga dicapai suatu kesatuan yang terpadu atau terintegrasi. Anda dapat membayangkan, bagaimana seandainya sistem komputer yang Anda miliki masing-masing komponennya saling bekerja sendiri-sendiri tidak terintegrasi, maka tujuan dari sistem komputer tersebut tidak akan tercapai. Suatu sistem mempunyai karakteristik atau sifat-sifat yang tertentu, seperti pada gambar 7.1 yaitu mempunyai komponen-komponen (components), batas sistem (boundary), lingkungan luar sistem (environments), penghubung (interface), masukan (input), keluaran (output), pengolah (process) dan sasaran (objectives) atau tujuan (goal).

7.2 Klasifikasi SistemSistem dapat diklasifikasikan dari beberapa sudut pandang sebagai berikut:

Sistem abstrak dan sistem fisikSistem abstrak berupa pemikiran ide atau konsep yang tidak tampak secara fisik contohnya sistem teologi (ketuhanan). Sedangkan sistem fisik merupakan sistem yang ada secara fisik, contohnya sistem komputer.

Sistem alamiah dan sistem buatan manusiaSistem alamiah adalah sistem yang terjadi karena proses alam tanpa ada campur tangan manusia, contohnya sistem perputaran bumi, gravitasi dan sebagainya. Sedangkan sistem

6

Page 50: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Sub Sistem

Sub SistemSub Sistem

interface

Pengantar Teknologi Informasi

50

buatan manusia adalah sistem yang dirancang atau dibuat oleh manusia, contohnya sistem informasi manajemen, sistem informasi akuntansi, dan sebagainya.

Sistem tertentu (deterministic system) dan sistem tidak tentu (probabilistic system)Sistem deterministic beroperasi dalam cara yang dapat diramalkan atau diprediksi, contohnya sistem program komputer. Sistem probabilistic adalah sistem yang memiliki perilaku yang mungkin, sehingga sulit untuk diprediksikan, contohnya sistem persediaan barang.

Page 51: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

51

Gambar 7.1 Karakteristik Sistem

Sistem tertutup dan sistem terbukaSistem tertutup adalah sistem yang tidak dapat berhubungan dengan lingkungan luarnya, contohnya sistem gaji perusahaan. Sedangkan sistem terbuka adalah sistem yang berhubungan dan terpengaruh dengan lingkungan luarnya, contohnya sistem penjualan.

7.3 Sistem Berbasis KomputerSistem berbasis komputer adalah sistem yang komponen atau subsistemnya terdiri dari:

Orang Perangkat keras (hardware) komputer Perangkat lunak (software) komputer Basis data Prosedur Dokumentasi

7.4 Sistem InformasiInformasi ibarat darah yang mengalir di dalam tubuh suatu organisasi, sehingga informasi ini sangat penting di dalam suatu organisasi. Informasi dapat didefinisikan sebagai hasil dari

Page 52: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Proses (Model)

Input(data)

Data ditangkap

Hasil tindakan

Output (Informasi)

Pengambilan Keputusan

Basis data

Pengantar Teknologi Informasi

52

pengolahan data dalam suatu bentuk yang lebih berguna dan lebih berarti bagi menerimanya yang menggambarkan suatu kejadian-kejadian (event) yang nyata (fact) yang digunakan untuk pengambilan keputusan. Sumber dari informasi adalah data. Data merupakan bentuk jamak dari bentuk tunggal atau data-idem. Data adalah kenyataan yang menggambarkan suatu kejadian-kejadian dan kesatuan nyata. Kejadian-kejadian (event) adalah sesuatu yang terjadi pada saat yang tertentu. Di dalam dunia bisnis, kejadian-kejadian yang sering terjadi adalah perubahan dari suatu nilai yang disebut dengan transaksi. Misalnya penjualan adalah transaksi perubahan nilai barang menjadi nilai uang atau nilai piutang dagang. kesatuan nyata (fact) adalah berupa suatu obyek nyata seperti tempat, benda dan orang yang betul-betui ada dan terjadi.

a. Siklus InformasiData merupakan bentuk yang masih mentah, sehingga perlu diolah lebih lanjut. Data diolah melelui suatu model untuk menghasilkan informasi. Data dapat berbentuk simbol-simbol semacam huruf-huruf atau, angka-angka,suara, sinyal, gambar dan sebagainya.Data yang diolah melalui suatu model menjadi informasi, penerima kemudian menerima informasi tersebut, membuat suatu keputusan dan melakukan tindakan, yang berani menghasilkan suatu tindakan yang lain yang akan membuat sejumlah data kembali. Data tersebut akan ditangkap sebagai input, diproses kembali lewat suatu model dan seterusnya membentuk suatu siklus. Siklus ini oleh John Burch disebut dengan siklus informasi (information cycle) atau ada yang menyebutnya dengan istilah siklus pengolahan data (data processing cycles).

Page 53: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

53

Gambar 7.2 Siklus Informasi

b. Kualitas InformasiKualitas dari suatu informasi tergantung dari tiga hal, yaitu informasi harus akurat, tepat pada waktunya dan relevan. Akurat, berarti informasi harus bebas dari kesalahan-kesalahan dan tidak bias atau menyesatkan. Akurat juga berarti informasi harus jelas mencerminkan maksudnya. Informasi harus akurat karena dari sumber informasi sampai ke penerimana informasi kemungkinan banyak terjadi gangguan (noise) yang dapat merubah atau merusak informasi tersebut.

2) Tepat pada waktunya, berarti informasi yang datang pada penerima tidak boleh terlambat. Informasi yang sudah usang tidak akan mempunyai nilai lagi. Karena informasi merupakan landasan di dalam pengambilan keputusan. Bila pengambilan keputusan terlambat, maka dapat berakibat fatal untuk organisasi.

3) Relevan, berarti informasi tersebut mempunyai manfaat untuk pemakainya. Relevansi informasi untuk tiap-tiap orang satu dengan yang lainnya berbeda. Misalnya informasi mengenai sebab-musabab kerusakan mesin produksi kepada akuntan perusahaan adalah kurang relevan dan akan lebih relevan bila ditujukan kepada ahli teknik perusahaan. Sebaliknya informasi mengenai harga pokok produksi untuk ahli teknik merupakan informasi yang kurang relevan, tetapi relevan untuk akuntan.

Sumber Daya Sistem Informasia. Sumber Daya Manusia

1) End User Computing (EUC)EUC adalah user yang dapat mengembangkan aplikasi komputer yang digunakan.EUC berkembang karena empat pengaruh:a) Meningkatnya pengetahuan tentang komputer

Berbagai tingkatan manajemen, terutama di tingkat bawah, mulai diisi oleh orang-orang yang menguasai komputer dengan baik.

b) Antrian jasa Informasic) Perangkat keras yang murah

Pemakai dapat memperoleh perangkat keras mereka sendiri dengan memesan pada toko komputer local melalui telepon dan membayarnya

Page 54: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

54

dengan harga yang murah.d) Perangkat lunak jadi

Perangkat lunak jadi menawarkan dukungan peningkatan dan kemudahan penggunaan dan memampukan perusahaan dan user individu dengan sedikit atau tanpa keahlian kompuetr untuk menerapkan sistem berbasis komputer.

2) Spesialis InformasiSpesialis Informasi bertanggung jawab mengembangkan dan memelihara sistem berbasis komputer.

Ada lima golongan utama spesialis informasi yaitu:a) Analis Sistem (system analyst)

Analis sistem bekerjasama dengan user mengembangkan sistem baru dan memperbaiki sistem yang sekarang ada. Analis sistem adalah pakar dalam mendefinisikan masalah dan menyiapkan dokumentasi tertulis mengenai cara komputer membantu pemecahan masalah.

Fungsi Analis Sistem: Mengidentifikasikan kebutuhan pengguna

Contohnya suatu perusahaan menginginkan pemakaian komputer dalam pengolahan data, semua masalah yang ada pada proses yang sudah berjalan diidentifikasikan dan dianalisis, keudian berbagai formulir yang ada di perusahaan tersebut dipelajari dengan tepat.

Menyatakan secara spesifik sasaran yang harus dicapai untuk memenuhi kebutuhan pengguna.

Memilih alternative metode pemecahan masalah yang paling tepat.

Merencanakan dan menerapkan rancangan sistem

Tugas yang harus dilakukan oleh seorang analis sistem: Mengumpulkan dan menganalisis dokumen-

dokumen, file-file dan formulir yang berkaitan dengan sistem untuk merancang sistem yang baru

Menyusun dan memberikan rekomendasi berdasarkan data-data yang sudah terkumpul

Merancang suatu sistem perbaikan dan mengidentifikasikan aplikasi-aplikasi untuk penerapannya pada komputer

Menganalisis dan menyusun biaya-biaya dan

Page 55: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Manajer

Analis Sistem ProgrammerUser

Pengantar Teknologi Informasi

55

keuntungan dari sistem yang baru Mengawasi kegiatan dari penerapan sistem yang

baru

Tugas teknik analis sistem: Menyiapkan gambaran beban kerja yang

dikerjakan oleh suatu tim dalam menerapkan sistem yang baru

Menyusun prosedur-prosedur untuk pengawasan sistem baru

Menyusun data flow diagram (aliran data) untuk aliran informasi, hal ini diperlukan untuk merancang sistem yang baru secara detil

Gambar 7.3 Peran Analis Sistem

b) Pengelola database (database administrator)Pengelola database bekerjasama dengan user dan analis sistem menciptakan database yang berisi data yang diperlukan untuk menghasilkan informasi bagi user.Database adalah suatu kumpulan data komputer yang terintegrasi, diatur dan disimpan menurut suatu cara yang memudahkan pengambilan kembali. Setelah database diciptakan, pengelola database mengelola sumber daya yang penting.

c) Spesialis jaringan (network specialist)Spesialis jaringan bekerjasama dengan analis sistem dan pemakai membentuk jaringan komunikasi data yang menyatukan berbagai sumber daya komputer yang tersebar. Spesialis jaringan menggabungkan keahlian bidang komputer dan telekomunikasi.

d) ProgrammerProgrammer menggunakan dokumentasi yang disiapkan oleh analis sisem untuk membuat kode instruksi-instruksi yang menyebabkan komputer mengubah data menjadi informasi yang diperlukan user.

Page 56: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

56

Tugas Seorang Programmer: Tanggung jawab yang terbatas pada pembuatan

program komputer (coding) Pengetahuan yang cukup terbatas pada teknologi

komputer, sistem komputer, utilitas dan bahasa-bahasa program yang diperlukan.

Pekerjaan programmer sifatnya teknis dan harus tepat dalam pembuatan instruksi-instruksi program

Pekerjaan tidk menyangkut hubungan dengan banyak orang, terbatas pada sesame pemrogram dan analis sistem yang mempersiapkan rancang bangun (spesifikasi) program.

e) OperatorOperator mengoperasikan peralatn komputer berskala besar seperti mainframe. Operator memantau monitor, mengelola disk storage, dan lain-lain.

b. Sumber Daya Hardware Sistem Komputer Periperal

c. Sumber Daya Software Software Sistem Softrware Aplikasi Prosedur

d. Sumber daya Data Data base Basis pengetahuan

e. Sumber daya network Media Komunikasi Network Support

Model Sistem Informasi Berbasis KomputerManajer membuat keputusan untuk memecahkan masalah dan informasi digunakan dalam membuat keputusan. Informasi disajikan dalam bentuk lisan maupun tertulis oleh suatu pengolah informasi.

Page 57: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Sistem Informasi berbasis komputer

Sistem Informasi Akuntansi

Sistem Informasi Manajemen

Sistem Pendukung Keputusan

Sistem Otomatisasi Kantor

Sistem Pakar

InformasiKeputusan

Masalah

Pemecahan masalah

Pengantar Teknologi Informasi

57

Gambar 7.4 Model Sistem Informasi berbasis Komputer

Sistem Informasi Akuntansi yaitu memelihara rincian catatan keuangan dari operasi perusahaan dan menghasilkan informasi yang menjelaskan operasi. SIA berkontribusi pada pemecahan masalah dengan menghasilkan laporan-laporan standar yang mengikhtisarkan kondisi financial perusahaan dan menyediakan database yang digunakan oleh subsistem Sistem Informasi Berbasis

Page 58: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

58

Komputer yang lain.

Sistem Informasi Manajemen (Management Information System, MIS) yaitu sistem yang menyediakan informasi untuk kebutuhan manajemen. Sistem tersebut melibatkan software, hardware dan brainware. SIM bertugas mengumpulkan, menyimpan dan mengolah data untuk akhirnya menyajikan informasi kepada semua tingkatan manajemen yang berkaitan dengan fungsi manajemen dalam pengelolaan sumber daya.

Sistem Pendukung Keputusan (Decision Support System, DSS) yaitu digunakan untuk membantu pengambilan keputusan atau mengidentifikasi atau memilih antara pilihan dan keputusan. Tujuan DSS sebagai bahan pertimbangan seorang manajer sebelum memutuskan kebijakan tertentu.

Sistem Pakar (Expert System) yaitu meng-capture dan menghasilkan kembali pengetahuan pemecahan masalah ahli atau pengambilan keputusan kemudian mensimulasikan “pemikiran” ahli tersebut.

Sistem Otomatisasi kantor (Office Automation, AO) yaitu membantu karyawan untuk membuat dan berbagi dokumen yang mendukung aktivitas kantor sehari-hari.

End User Computing sebagai masalah strategisTidak semua orang yang ikut serta dalam EUC memiliki pengetahuan komputer yang sama. Pada pemakai akhir dapat dikelompokkan menjadi empat golongan berdasarkan kemampuan komputer mereka, yaituPemakai akhir tingkat menu (menu level end-users)Sebagain end-users tidak mampu menciptakan software mereka sendiri, tetapi dapat berkomunikasi dengan software jadi dengan menggunakan menu-menu software.

Pemakai akhir tingkat perintah (command level end-users)Sebagai end-users memiliki kemampuan menggunakan software jadi yang lebih dari sekedar memilih menu. Para end-users dapat menggunakan bahasa perintah dari software untuk melaksanakan operasi aritmatika dan logika pada data.Contoh: end-user pada database dapat menggunakan perintah-perintah khusus untuk menyelesaikan proses yang tidak mungkin dilakukan melalui pengguna menu.

Programmer pemakai akhir (end-user programmers)Sebagian end-users dapat menggunakan bahasa-bahasa pemrograman, serta dapat mengembangkan program-program yang disesuaikan dengan kebutuhan mereka sendiri.

Page 59: Tugas kelompok 1, PTI, BAB 1 - BAB 6

Tugas Kelompok

Pengantar Teknologi Informasi

59

Personil pendukung fungsional (functional support personnel)

Di sejumlah perusahaan, para spesialis informasi adalah anggota dari unit-unit fungsional dan bukannya unit jasa informasi. Personil pendukung fungsional adalah spesialis informasi, tetapi mereke berdedikasi pada area pemakai tertentu dan melapor pada manajer fungsional mereka.