Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

30
A. Konsep Jaringan 1. Pengertian Jaringan Jaringan adalah sekelompok komputer otonom yang saling berhubungan antara satu dengan yang lainnya menggunakan protokol komunikasi melalui media komunikasi sehingga dapat saling berbagi informasi, aplikasi, dan perangkat keras secara bersama-sama. Gambar Jaringan Komputer 2. Manfaat Jaringan Komputer Sharing Resource Sharing resources bertujuan agar seluruh program, peralatan atau peripheral lainnya dapat dimanfaatkan oleh setiap orang yang ada pada jaringan komputer tanpa terpengaruh oleh lokasi maupun pengaruh dari pemakai. Media Komunikasi Jaringan komputer memungkinkan terjadinya komunikasi antar pengguna, baik untuk teleconference maupun untuk mengirim pesan atau informasi yang penting lainnya. Integrasi Data Jaringan komputer dapat mencegah ketergantungan pada komputer pusat, karena setiap proses data tidak harus dilakukan pada satu komputer saja, melainkan dapat didistribusikan ke tempat lainnya. Oleh sebab inilah maka dapat terbentuk data yang terintegrasi yang memudahkan pemakai untuk memperoleh dan mengolah informasi setiap saat.

description

Konsep Jaringan

Transcript of Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

Page 1: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

A. Konsep Jaringan 1. Pengertian Jaringan

Jaringan adalah sekelompok komputer otonom yang saling berhubungan antara

satu dengan yang lainnya menggunakan protokol komunikasi melalui media

komunikasi sehingga dapat saling berbagi informasi, aplikasi, dan perangkat

keras secara bersama-sama.

Gambar Jaringan Komputer

2. Manfaat Jaringan Komputer

Sharing Resource

Sharing resources bertujuan agar seluruh program, peralatan atau

peripheral lainnya dapat dimanfaatkan oleh setiap orang yang ada pada

jaringan komputer tanpa terpengaruh oleh lokasi maupun pengaruh dari

pemakai. Media Komunikasi

Jaringan komputer memungkinkan terjadinya komunikasi antar

pengguna, baik untuk teleconference maupun untuk mengirim pesan atau

informasi yang penting lainnya.

Integrasi Data

Jaringan komputer dapat mencegah ketergantungan pada komputer

pusat, karena setiap proses data tidak harus dilakukan pada satu

komputer saja, melainkan dapat didistribusikan ke tempat lainnya. Oleh

sebab inilah maka dapat terbentuk data yang terintegrasi yang

memudahkan pemakai untuk memperoleh dan mengolah informasi

setiap saat.

Page 2: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

Pengembangan dan Pemeliharaan

Pengembangan peralatan dapat dilakukan dengan mudah dan

menghemat biaya, karena setiap pembelian komponen seperti printer,

maka tidak perlu membeli printer sejumlah komputer yang ada tetapi

cukup satu buah karena printer itu dapat digunakan secara bersama –

sama. Jaringan komputer juga memudahkan pemakai dalam merawat

harddisk dan peralatan lainnya, misalnya untuk memberikan

perlindungan terhadap serangan virus maka pemakai cukup memusatkan

perhatian pada harddisk yang ada pada komputer pusat.

Keamanan Data

Sistem Jaringan Komputer dapat memberikan perlindungan terhadap

data. Karena pemberian dan pengaturan hak akses kepada para pemakai,

serta teknik perlindungan terhadap harddisk sehingga data mendapatkan

perlindungan yang efektif.

Sumber Daya Lebih Efisien dan Informasi Terkini

Dengan pemakaian sumber daya secara bersama – sama, akan

mendapatkan hasil yang maksimal dan kualitas yang tinggi. Selain itu data

atau informasi yang diakses selalu terbaru, karena setiap ada perubahan

yang terjadi dapat segera langsung diketahui oleh setiap pemakai.

B. Perangkat Jaringan Komputer Perangkat & Alat Yang digunakan dalam jaringan komputer adalah :

HUB

Hub berfungsi sebagai peragkat keras penerima sinyal dari sebuah

komputer dan merupakan titik pusat yang menghubungkan ke seluruh

komputer dalam jaringan tersebut. Hub juga berperan sebagai penguat

sinyal kabel UTP, konsentrator dan penyambung. Berdasarkan fungsinya

Hub dibedakan menjadi 2 macam yakni :

1. Hub pasif merupakan hub yang berfungsi sebagai pemmisah atau

pembagi jaringan, akan tetapi tidak melakukan penguatan sinyal

sehingga hub ini tidak membutuhkan tenaga listrik tambahan.

Page 3: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

2. Hub Aktif berfungsi sebagai penghubung jalur secara fisik dan

penguat sinyal dalam jaringan, Akan tetapi Hub aktif membutuhkan

tenaga listrik tambahan untuk bisa bekerja.

SWITCH

Switch pada dasarnya mempunyai fungsi seperti Hub yaitu

sebagai pembagi sinyal dan penguat sinyal pada jaringan komputer akan

tetapi switch lebih cerdas dari pada Hub karena Switch dapat mengenali

alamat data yang harus ditransmisikan dan mampu mengatur lalu lintas

data dalam jaringan secara lebih baik dibandingkan dengan Hub.

Switch merupakan titik percabangan dari proses transfer data sehingga

jika switch mengalami masalah maka seluruh koneksi jaringan dan proses

transfer data akan terganggu. Switch biasanya memiliki banyak port yang

akan menghubungkan ke jaringan komputer dan port - port tersebut akan

berhubungan dengan konektor RJ 45

NIC ( Network Inteface Card )

NIC adalah sebuah kartu yang berfungsi sebagai jembatan dari komputer ke sebuah jaringan komputer. Tugas NIC adalah untuk mengubah aliran data paralel dalam bus komputer menjadi bentuk data

Page 4: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

serial sehingga dapat ditransmisikan di atas media jaringan. Fungsi NIC :

o Media pengirim data ke komputer lain di dalam jaringan o Mengontrol data flow antara komputer dan sistem kabel o Menerima data yang dikirim dari komputer lain lewat kabel

dan menerjemahkannya ke dalam bit yang dimengerti oleh komputer

Repeater

Repeater adalah Suatu perangkat yang dipasang di titik-titik tertentu

dalam jaringan untuk memperbarui sinyal-sinyal yang di transmisikan

agar mencapai kembali kekuatan dan bentuknya yang semula, guna

memperpanjang jarak yang dapat di tempuh. Ini di perlukan karena

sinyal-sinyal mengalami perlemahan dan perubahan bentuk selama

transmisi.

Repeater merupakan alat yang dapat menerima sinyal digital dan

memperkuatnya untuk diteruskan kembali. Repeater juga dapat memperjauh

jarak transmisi data. disamping itu, repeater dapat memperkecil noice pada

sinyal transmisi yang datang.

Page 5: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

Router

Router adalahadalah perangkat jaringan yang digunakan untuk membagi

Protocol kepada jaringan-jaringan lainnya, maka dengan router sebuah

protocol bisa kita sharing ke perangkat jaringan lainnya.

Fungsi Router :

Fungsi utama router yaitu menghubungkan beberapa jaringan untuk

menyampaikan data dari suatu jaringan ke jaringan yang lain. Namun

router berbeda dengan Switch, karena Switch hanya digunakan untuk

menghubungkan beberapa komputer dan membentuk LAN (local area

network). Sedangkan router digunakan untuk menghubungkan antar

satu LAN dengan LAN yang lainnya.

Router juga berfungsi untuk menstran misikan informasi dari satu

jaringan ke jaringan lain yang sistem kerjanya seperti BRIDGE.

BRIDGE

Bridge adalah perangkat yang berfungsi menghubungkan beberapa

jaringan terpisah. Bridge bisa menghubungkan tipe jaringan berbeda

(seperti Ethernet dan Fast Ethernet) atau tipe jaringan yang sama. Bridge

memetakan alamat Ethernet dari setiap node yang ada pada masing-

masing segmen jaringan dan memperbolehkan hanya lalu lintas data yang

diperlukan melintasi bridge. Ketika menerima sebuah paket, bridge

Page 6: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

menentukan segmen tujuan dan sumber. Jika segmennya sama, paket

akan ditolak, jika segmennya berbeda, paket diteruskan ke segmen

tujuannya. Bridge juga bisa mencegah pesan rusak untuk tak menyebar

keluar dari satu segmen.

Kabel Jaringan Macam Kabel Jaringan :

a. Kabel Coaxial

Coaxial banyak digunakan di jaringan lokal karena biaya

pembangunan jaringannya relatif murah, biasanya kabel ini digunakan pada ring.Kabel coaxial menyediakan perlindungan cukup baik dari cross talk dan electrical interference (berasal dari petir dan sistem radio) karena terdapat semacam perlindungan logam/metal dalam kabel tersebut. Kabel coaxial hanya dapat mempunyai transfer rate data maximum 10 Mbps.

Tipe Kabel Coaxial :

Page 7: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

Kelebihan coaxial:

- hampir tidak terpengaruh noise

- harga relatif murah

Kelemahan:

- penggunaannya mudah dibajak

- thick coaxial sulit untuk dipasang pada beberapa jenis ruang

b. Kabel UTP ( Unshielded Twisted Pair )

UTP merupakan kabel jaringan yang paling banyak digunakan

karena UTP mempunyai tingkat noise yang kecil, disebabkan kabel dililitkan berpasangan sehingga Mengurangi gelombang elegtromagnetic yang dapat mengganggu pengiriman data.

Kabel Unshielded Twisted Pair (UTP) merupakan sepasang

kabel yang di-twist/dililit satu sama lain dengan tujuan untuk

mengurangi interferensi listrik yang dapat terdiri dari dua, empat

atau lebih pasangan kabel (umumnya yang dipakai dalam jaringan

komputer terdiri dari 4 pasang kabel / 8kabel). UTP dapat mempunyai

transfer rate 10 Mbps sampai dengan100 Mbps tetapi mempunyai

jarak yang pendek yaitu maximum 100m.

Terdapat 5 kategori kabel UTP :

1. Categori 1 ( CAT 1 )

Digunakan untuk telekomunikasi telepon dan tidak sesuai untuk

transmisi data.

2. Categori 2 ( CAT 2 )

Jenis UTP ini dapat melakukan transmisi data sampai kecepatan

4 Mbps.

3. Categori 3 ( CAT 3 )

Page 8: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

Digunakan untuk mengakomodasikan transmisi dengan

kecepatan sampai dengan 10 Mbps.

4. Categori 4 ( CAT 4 )

Digunakan untuk mengakomodasikan transmisi dengan

kecepatan sampai dengan 16 Mbps.

5. Categori 5 ( CAT 5 )

Merupakan jenis yang paling popular dipakai dalam jaringan

komputer di dunia pada saat ini. Digunakan untuk

mengakomodasikan transmisi dengan kecepatan sampai dengan

100 Mbps.

c. Kabel STP (Shielded Twisted Pair)

Kabel STP (Shielded Twisted Pair) merupakan salah satu media

transmisi yang digunakan untuk membuat sebuah jaringan yang

berbasis lokal atau biasa disebut LAN (Local Area Network). Sesuai

namanya Shielded Twisted Pair berarti kabel pasangan berpilin atau

terbelit dengan pelindung. Hampir sama dengan kabel UTP tapi kabel

STP mempunyai selubung lagi yang menyelubungi ke 4 lilitan kabel di

dalamnya. Fungsi lilitan dan kulit penyelubung ini adalah sebagai

eleminasi terhadap induksi dan kebocoran.

Page 9: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

d. Kabel Fiber Optik

Fiber Optic adalah saluran transmisi yang terbuat dari kaca

atau plastik yang digunakan untuk mentransmisikan sinyal cahaya

dari suatu tempat ke tempat lain. Cahaya yang ada di dalam serat

optik sulit keluar karena indeks bias dari kaca lebih besar daripada

indeks bias dari udara. Sumber cahaya yang digunakan adalah laser

karena laser mempunyai spektrum yang sangat sempit. Kecepatan

transmisi serat optik sangat tinggi sehingga sangat bagus digunakan

sebagai saluran komunikasi.

Kelebihan dari Fiber Optic di banding media kabel lainnya

adalah dalam hal kecepatan transfer datanya yang sangat tinggi.

Selain itu, Fiber Optic mampu mentransfer data pada jarak yang

cukup jauh yaitu 2500 meter lebih tanpa bantuan perangkat

Repeater, kabel ini tahan terhadap panas, ukuran kecil dan ringan.

Kelebihan lainnya yaitu tahan terhadap interfensi dari frekuensi –

frekuensi liar yang ada di sepanjang jalur instalasi.

Kelemahan Fiber Optic ada pada tingginya tingkat kesulitan

proses instalasinya dan mahalnya harga kabel Fiber Optic ini,

Mengingat media ini menggunakan gelombang cahaya untuk

mentransmissikan data maka Fiber Optic tidak dapat di install dalam

jalur yng berbelok secara tajam atau menyudut. Jika terpaksa harus

berbelok, maka harus di buat belokan yang melengkung.

Page 10: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

Connector Jaringan 1. Connector Pada Twisted Pair

RJ45

Konektor RJ45 adalah konektor yang biasa dipergunakan dalam

instalasi jaringan kecil (LAN) dimana kabel yang digunakan adalah

kabel twisted pair tipe UTP. Konektor ini berfungsi untuk

menghubungkan kabel UTP dengan NIC yang mana kini port yang

dipergunakan kebanyakan adalah port RJ45.

Harga konektor yang cukup murah, dan pemasangan yang mudah

membuat konektor ini populer5 di kalangan pengguna jaringan

berskala kecil atau LAN.

Ciri-ciri yang mendasar dari konektor ini adalah warna konektor yang

bening an terdapat 8 pin tembaga di ujung konektor ini sebagai pin-

pin yang akan menghubungkan NIC dengan UTP. Cara

pemasangannya cukup mudah, yakni dengan mengkrimping dengan

tang krimping konektor RJ45, namun apabila terjadi kesalahan dalam

pengkrimpingan, mau tak mau konektor ini harus diganti (sekali

pakai).

RJ11

RJ 11 adalah konektor yang dipergunakan dalam jaringan telepon.

Konektor ini biasanya disandingkan dengan kabel STP.

Page 11: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

2. Konektor pada coaxial

BNC RG59

Connector BNC ini adalah Konector yang digunakan sebagai

penghubung antara kabel dengan perangkat CCTV baik monitor, DVR,

maupun Camera. Connector ini khusus dipergunakan untuk kabel

CCTV jenis RG59. Konektor ini merupakan terminasi yang dianjurkan

oleh para ahli dan banyak dipakai oleh pemilik rumah / bangunan

dalam instalasi CCTVnya.

BNC RG6

Connector BNC ini adalah Konector yang digunakan sebagai

penghubung antara kabel dengan perangkat CCTV baik monitor, DVR,

maupun Camera. Connector ini khusus dipergunakan untuk kabel

CCTV jenis RG6. Konektor ini merupakan terminasi yang dianjurkan

oleh para ahli dan banyak dipakai oleh pemilik rumah / bangunan

dalam instalasi CCTVnya.

BNC to BNC

Connector BNC ini adalah Konektor yang digunakan untuk

menyambung kabel dari BNC RG6 BNC RG6 yang akan dihubungkan ke

Monitor, TV, dan DVR. Konektor ini merupakan terminasi yang

dianjurkan oleh para ahli dan banyak dipakai oleh pemilik rumah /

bangunan dalam instalasi CCTVnya.

Page 12: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

BNC – RCA

Connector BNC ini adalah Konektor yang digunakan untuk merubah

BNC menjadi RCA yang akan dihubungkan ke Monitor atau ke TV.

Konektor ini merupakan terminasi yang dianjurkan oleh para ahli dan

banyak dipakai oleh pemilik rumah / bangunan dalam instalasi

CCTVnya

3. Konektor kabel Fiber

a. Konektor FC : digunakan untuk jenis kabel single mode dengan akurasi yang tinggi

untuk menghubungkan kabel dengan transmitter maupun receiver.

b. Konektor SC : digunakan dalam jenis kabel single mode dan bisa dilepas pasang. .

Konektor SC,bentuknya persegi dan lebih mudah dihubungkan ke area

yang ditentukan.

c. Konektor ST : bentuknya seperti bayonet berkunci dan hampir mirip dengan konektor

BNC. Umum digunakan pada jenis kabel single mode maupun multi

mode. Konektor ini paling umum dan yang sering digunakan bersama

kabel fiber optik. berbentuk batang, mirip dengan konektor BNC.

d. Konektor Biconic : jenis konektor yang pertama kali muncul dalam komunikasi fiber optik

dan jenis ini sekarang sudah sangat jarang digunakan.

e. Konektor D4 : jenis komputer ini hampir mirip dengan konektor FC, hanya berbeda

ukurannya. Perbedaannya sekitar 2 mm pada bagian ferrule-nya.

f. Konektor SMA : jenis konektor ini lebih dahulu muncul dari konektor ST yang sama-sama

mempunyai penutup dan pelindung

Page 13: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

C. TIPE – TIPE JARINGAN

1. Jaringan Client Server

Client Server, jaringan ini memiliki dua komponen utama, yaitu Server dan Client

(Workstation). Yang di maksud dengan Server adalah komputer pusat yang

menyediakan semua fasilitas data yang berada dalam sebuah jaringan bagi komputer

lain. Sedangkan Client/Workstation merupakan komputer yang menggunakan atau

menerima fasilitas yang disediakan oleh Server. Pada model arsitektur ini, Client

tidak dapat berfungsi sebagai Server, tetapi Server dapat berfungsi menjadi Client

(server nondedicated).

Kelebihan Jaringan Client Server

Dari segi kecepatan, tipe jaringan ini memiliki kecepatan akses yang lebih

tinggi , dikarenakan SERVER

tidak dibebani sebagai Workstation.

Dari segi Back Up, tipe jaringan ini memiliki sistem Back Up dan keamanan

yang lebih baik, dikarenakan Back Up dilakukan terpusat pada server.

Dari segi keamanan dan administrasi, Tipe jaringan ini lebih baik, dikarenakan

hanya ada satu pemakai saja yang bertugas sebagai Administrator yang

mengatur Sistem keamanan dan Administrasi dalam jaringan.

KekuranganJaringan Client Server

Segala jenis hubungan antara Server dan Workstation , tergantung

seluruhnya kepada Server, Jika

server mengalami gangguan , maka seluruh jaringan akan trganggu.

Biaya operasional yang mahal.

Page 14: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

Memerlukan sebuah komputer yang memiliki kemampuan yang sangat baik

yang akan dijadikan sebagai Server.

Kelangsungan jaringan sangat tergantung pada server. Bila server mengalami

gangguan maka secara keseluruhan jaringan akan terganggu.

2. Jaringan Peer To Peer

Jaringan Peer-to -peer merupakan jaringan yang cukup sederhana, biaya murah dengan menghubungkan berbagai komputer. Biasanya jaringan ini digunakan untuk keperluan sharing file atau sumber daya komputer lain seperti printer, hardisk. Jaringan peer-to peer tidak membutuhkan server. komputer yang terhubung

dalam jaringan ini dapat berfungsi sebagai peers (berlaku seperti server dan klient).Jaringan peer-to -peer juga sering disebut dengan workgroup. karena arti workgroup mempunyai konotasi yaitu kolaborasi tanpa adanya pusat kontrol(server). Peer-to -peer dibangun hanya membutuhkan sistem operasi yang terinstall di dalam komputer dan tersambugnya beberapa komputer secara fisik.

Kelebihan Jaringan Peer To Peer :

Lebih mudah dan murah lam segi perawata. Tidah membutuhkan seorang admin khusus. Tidak membutuhkan Operating system Khusus Mudah dioperasikan

Kekurangan Jaringan Peer To Peer :

Keamanan kurang terjamin Tidak cocok untuk jaringan berskala besar Setiap user harus mengatur sistem keamanan setiap komputernya Troubleshooting jaringan relatif lebih sulit, karena pada jaringan

tipe peer to peer setiap komputer dimungkinkan untuk terlibat.

Page 15: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

D. Jenis – Jenis Jaringan Berdasarkan Skala

LAN ( Local Area Network )

LAN ( Local Area Network )

LAN adalah suatu jaringan komputer yang menghubungkan komputer dengan komputer lain dengan jarak yang terbatas. LAN adalah jaringan komputer yang jaringanya hanya mencangkup wilayah kecil seperti jaringan komputer pada kampus, gedung, kantor, sekolah dan rumah atau yang lebih kecil.

Ciri – ciri LAN : 1. Terdiri dari beberapa komputer dalam suatu wilayah kerja. 2. Jarak antar komputer tidak lebih dari 100 meter 3. Menggunakan perangkat jaringan lapisan 1 ( hub, repeater )

Page 16: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

MAN ( Metropolitan Area Network )

MAN ( Metr Metropolitan Area Network (MAN), pada dasarnya merupakan versi LAN yang berukuran lebih besar dan biasanya menggunakan teknologi yang

sama dengan LAN. MAN dapat mencakup kantor kantor perusahaan yang

letaknya berdekatan atau juga sebuah kota dan dapat dimanfaatkan untuk

keperluan pribadi (swasta) atau umum. MAN mampu menunjang data dan suara,

bahkan dapat berhubungan dengan jaringan televisi kabel.

Ciri – ciri MAN :

Menghubungkan beberapa LAN dalam suatu wilayah

• Wilayah lebih luas ( lebih dari 100 meter )

• Menggunakan perangkat jaringan lapisan 2 ( switch, bridge )

Page 17: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

WAN ( Wide Area Network )

WAN (WAN merupakan jaringan komputer yang mencangkup area yang besar

sebagai contoh yaitu jaringan komputer antar wilayah, kota atau bahkan negara.

WAN digunakan untuk menghubungkan jaringan lokal yang satu dengan jaringan

lokal yang lainya, sehungga pengguna atau komputer di lokasi yang satu dapat

berkomunikasi dengan pengguna atau komputer di lokasi yang lain. Ciri – ciri WAN :

• Menghubungkan beberapa LAN dalam suatu kota

• Wilayah lebih luas

• Menggunakan perangkat jaringan lapisan 3 ( router )

INTRANET

Intranet adalah sebuah jaringan komputer berbasis protokol TCP/IP seperti

internet hanya saja digunakan dalam internal perusahaan, kantor, bahkan

warung internet (WARNET) pun dapat di kategorikan Intranet. Antar Intranet

dapat saling berkomunikasi satu dengan yang lainnya melalui sambungan

Internet yang memberikan tulang punggung komunikasi jarak jauh. Akan tetapi

sebetulnya sebuah Intranet tidak perlu sambungan luar ke Internet untuk

berfungsi secara benar. Intranet menggunakan semua protocol TCP/IP Protokol

TCP/IP, alamat IP, dan protokol lainnya), klien dan juga server. Protokol HTTP dan

Page 18: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

beberapa protokol Internet lainnya (FTP, POP3, atau SMTP) umumnya

merupakan komponen protokol yang sering digunakan.

EKSTRANET

Extranet atau Ekstranet adalah jaringan pribadi yang menggunakan protokol

internet dan sistem telekomunikasi publik untuk membagi sebagian informasi

bisnis atau operasi secara aman kepada penyalur (supplier), penjual (vendor),

mitra (partner), pelanggan dan lain-lain.Extranet dapat juga diartikan sebagai

intranet sebuah perusahaan yang dilebarkan bagi pengguna di luar perusahaan.

Perusahaan yang membangun extranet dapat bertukar data bervolume besar

dengan EDI (Electronic Data Interchange), berkolaborasi dengan perusahaan lain

dalam suatu jaringan kerjasama dan lain-lain.

EKSTRANET

Internet yang berasal dari kata Interconnection Networking yang mempunyai arti

hubungan komputer dengan berbagai tipe yang membentuk sistem jaringan yang

mencakup seluruh dunia (jaringan komputer global) dengan melalui jalur

telekomunikasi seperti telepon, radio link, satelit dan lainnya.Dalam mengatur

integrasi dan komunikasi jaringan komputer ini digunakan protokol yaitu TCP/IP.

TCP (Transmission Control Protocol) bertugas memastikan bahwa semua

hubungan bekerja dengan benar, sedangkan IP (Internet Protocol) yang

mentransmisikan data dari satu komputer ke komputer lain. TPC/IP secara umum

berfungsi memilih rute terbaik transmisi data, memilih rute alternatif jika suatu rute tidak dapat di gunakan, mengatur dan mengirimkan paket-paket pengiriman

data.

Page 19: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

E. Macam – Macam Topology

Pengertian Topologi Topologi jaringan adalah suatu aturan atau cara untuk menghubungkan

komputer yang satu dengan komputer yang lainnya sehingga membentuk suatu

jaringan. Topologi jaringan juga dapat didefinisikan sebagai gambaran secara fisik

dari pola hubungan antara komponen jaringan, yang meliputi Server, Workstation,

Hub, dan pengkabelannya.

1. Topologi BUS

Topologi bus merupakan topologi yang banyak dipergunakan pada masa penggunaan kabel sepaksi menjamur. Dengan menggunakan T-Connector (dengan terminator 50ohm pada ujung network), maka komputer atau perangkat jaringan lainnya bisa dengan mudah dihubungkan satu sama lain. Kesulitan utama dari penggunaan kabel sepaksi adalah sulit untuk mengukur apakah kabel sepaksi yang dipergunakan benar-benar matching atau tidak. Karena kalau tidak sungguh-sungguh diukur secara benar akan merusak NIC (network interface card) yang dipergunakan dan kinerja jaringan menjadi terhambat, tidak mencapai kemampuan maksimalnya. Kelebihan Topologi BUS : • Kelebihan topologi Bus adalah pengembangan jaringan atau penambahan workstation baru dapat dilakukan dengan mudah. • Hemat kabel. • Layout kabel sederhana. Kekurangan Topologi BUS :

• Kekurangan dari topologi ini adalah bila terdapat gangguan di sepanjang kabel pusat maka keseluruhan jaringan akan mengalami gangguan.

Page 20: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

• Kepadatan pada jalur lalu lintas. • Diperlukan Repeater untuk jarak jauh.

2. Topologi RING

Topologi cincin adalah topologi jaringan berbentuk rangkaian titik yang

masing-masing terhubung ke dua titik lainnya, sedemikian sehingga membentuk

jalur melingkar membentuk cincin. Pada topologi cincin, komunikasi data dapat

terganggu jika satu titik mengalami gangguan. Jaringan FDDI mengantisipasi

kelemahan ini dengan mengirim data searah jarum jam dan berlawanan dengan

arah jarum jam secara bersamaan. Topologi ring digunakan dalam jaringan yang

memiliki performance tinggi, jaringan yang membutuhkan bandwidth untuk fitur

yang time-sensitive seperti video dan audio, atau ketika performance dibutuhkan

saat komputer yang terhubung ke jaringan dalam jumlah yang banyak.

Kelebihan Topologi Ring :

• Aliran data mengalir lebih cepat karena dapat

melayani data dari kiri atau kanandari server .

• Dapat melayani aliran lalulintas data yang padat,

karena data dapat bergerakkekiri ataukekanan.

• Waktu untuk mengakses data lebih optimal.

Kelemahan

Kekurangan Topologi Ring :

peka kesalahan

Page 21: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

pengembangan jaringan lebih kaku

lambat

kerusakan pada media pengirim/ terminal dapat melumpuhkan kerja

3. Topologi Star

Topologi star digunakan dalam jaringan yang padat, ketika endpoint dapat

dicapai langsung dari lokasi pusat, kebutuhan untuk perluasan jaringan, dan

membutuhkan kehandalan yang tinggi. Topologi ini merupakan susunan yang

menggunakan lebih banyak kabel daripada bus dan karena semua komputer dan

perangkat terhubung kecentralpoint. Jadi bila ada salah satu komputer atau

perangkat yang mengalami kerusakan maka tidak akan mempengaruhi yang

lainnya (jaringan).

Kelebihan Topologi Star :

Paling fleksibel dibandingkan dengan topologi yang lain Pemasangan workstation yang baru sangat mudah Kontrol terpusat, sehingga memudahkan pengecekan kesalahan jaringan. Kemudahan deteksi kesalahan pada jaringan, karena adanya kontrol terpusat

Kekurangan Topologi Star

Page 22: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

Boros kabel, karena topologi ini satu komputer akan dihubungkan ke hub dengan satu kabel, sehingga jika banyak komputer pada jaringan maka akan menggunakan kabel yang banyak pula.

Perlu penanganan khusus untuk pengelolaan jaringan. Kontrol terpusat(hub) menjadi elemen yang sangat kritis, sehingga jika hub

mengalami kerusakan maka semua jaringan akan mengalami masalah.

4. Topologi Tree

Topologi jaringan ini disebut juga sebagai topologi jaringan bertingkat.

Topologi ini biasanya digunakan untuk interkoneksi antar sentral dengan hirarki

yang berbeda. Untuk hirarki yang lebih rendah digambarkan pada lokasi yang

rendah dan semakin keatas mempunyai hirarki semakin tinggi. Topologi jaringan

jenis ini cocok digunakan pada sistem jaringan komputer .

Kelebihan Topologi Star :

Memungkinkan untuk memiliki jaringan point to point

Mengatasi keterbatasan pada topologi star, yang memiliki keterbatasan pada titik koneksi hub.

Topologi tree membagi seluruh jaringan menjadi bagian yang lebih mudah diatur.

Topologi tree ini memiliki keunggulan lebih mampu menjangkau jarak yang lebih jauh dengan mengaktifkan fungsi Repeater yang dimiliki oleh HUB.

Kekurangan Topologi Star :

Page 23: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

Karena bercabang maka diperlukan cara untuk menunjukkan kemana data dikirim, atau kepada siapa transmisi data ditujukan.

Perlu suatu mekanisme untuk mengatur transmisi dari terminal terminal dalam jaringan.

Kabel yang digunakan menjadi lebih banyak sehingga diperlukan perencanaan yang matang dalam pengaturannya, termasuk di dalamnya adalah tata letak ruangan.

HUB menjadi elemen kritis.

5. Topologi Mesh

Topologi jala atau Topologi mesh adalah suatu bentuk hubungan antar

perangkat dimana setiap perangkat terhubung secara langsung ke perangkat

lainnya yang ada di dalam jaringan. Akibatnya, dalam topologi mesh setiap

perangkat dapat berkomunikasi langsung dengan perangkat yang dituju.

Dengan demikian maksimal banyaknya koneksi antar perangkat pada jaringan

bertopologi mesh ini dapat dihitung yaitu sebanyak n(n-1)/2. Selain itu karena

setiap perangkat dapat terhubung dengan perangkat lainnya yang ada di dalam

jaringan maka setiap perangkat harus memiliki sebanyak n-1 Port Input/Output

(I/O ports).

Kelebihan Topolgi Mesh :

Hubungan dedicated links menjamin data langsung dikirimkan ke

komputer tujuan tanpa harus melalui komputer lainnya sehingga dapat lebih cepat karena satu link digunakan khusus untuk berkomunikasi dengan komputer yang dituju saja (tidak digunakan secara beramai-ramai/sharing).

Page 24: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

Memiliki sifat Robust, yaitu Apabila terjadi gangguan pada koneksi komputer A dengan komputer B karena rusaknya kabel koneksi (links) antara A dan B, maka gangguan tersebut tidak akan memengaruhi koneksi komputer A dengan komputer lainnya.

Privacy dan security pada topologi mesh lebih terjamin, karena komunikasi yang terjadi antara dua komputer tidak akan dapat diakses oleh komputer lainnya.

Memudahkan proses identifikasi permasalahan pada saat terjadi kerusakan koneksi antar komputer.

Kekurangan Topolgi Mesh :

Membutuhkan banyak kabel dan Port I/O. semakin banyak komputer di dalam topologi mesh maka diperlukan semakin banyak kabel links dan port I/O (lihat rumus penghitungan kebutuhan kabel dan Port).

Hal tersebut sekaligus juga mengindikasikan bahwa topologi jenis ini * Karena setiap komputer harus terkoneksi secara langsung dengan komputer lainnya maka instalasi dan konfigurasi menjadi lebih sulit.

Banyaknya kabel yang digunakan juga mengisyaratkan perlunya space yang memungkinkan di dalam ruangan tempat komputer-komputer tersebut berada.

Page 25: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

F. PROTOKOL

Pengertian Protokol Protokol adalah sebuah aturan atau standar yang mengatur atau mengijinkan

terjadinya hubungan, komunikasi, dan perpindahan data antara dua atau lebih titik

komputer. Protokol dapat diterapkan pada perangkat keras, perangkat lunak atau

kombinasi dari keduanya. Pada tingkatan yang terendah, protokol mendefinisikan

koneksi perangkat keras. Protocol digunakan untuk menentukan jenis layanan yang

akan dilakukan pada internet.

Macam – Macam Protokol

1. TCP / IP ( TransmissionControl Protokol/Internet

Protokol ) Adalah standar komunikasi data yang digunakan oleh komunitas internet

dalam proses tukar-menukar data dari satu komputer ke komputer lain di

dalam jaringan Internet. Protokol ini tidaklah dapat berdiri sendiri, karena

memang protokol ini berupa kumpulan protokol (protocol suite). Protokol ini

juga merupakan protokol yang paling banyak digunakan saat ini. Data

tersebut diimplementasikan dalam bentuk perangkat lunak (software) di

sistem operasi. Istilah yang diberikan kepada perangkat lunak ini adalah

TCP/IP stack

Protokol TCP/IP dikembangkan pada akhir dekade 1970-an hingga awal 1980-

an sebagai sebuah protokol standar untuk menghubungkan komputer-

komputer dan jaringan untuk membentuk sebuah jaringan yang luas (WAN).

TCP/IP merupakan sebuah standar jaringan terbuka yang bersifat independen

terhadap mekanisme transport jaringan fisik yang digunakan, sehingga dapat

digunakan di mana saja. Protokol ini menggunakan skema pengalamatan

yang sederhana yang disebut sebagai alamat IP (IP Address) yang

mengizinkan hingga beberapa ratus juta komputer untuk dapat saling

berhubungan satu sama lainnya di Internet. Protokol ini juga bersifat routable

yang berarti protokol ini cocok untuk menghubungkan sistem-sistem berbeda

Page 26: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

(seperti Microsoft Windows dan keluarga UNIX) untuk membentuk jaringan

yang heterogen.

2. UDP ( User Datagram Protokol ) UDP, singkatan dari User Datagram Protocol, adalah salah satu

protokol lapisan transpor TCP/IP yang mendukung komunikasi yang tidak

andal (unreliable), tanpa koneksi (connectionless) antara host-host dalam

jaringan yang menggunakan TCP/IP. Protokol ini didefinisikan dalam RFC 768.

3. Domain Name System (DNS) Domain Name System (DNS) adalah distribute database system yang

digunakan untuk pencarian nama komputer (name resolution) di jaringan yang mengunakan TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol). DNS biasa digunakan pada aplikasi yang terhubung ke Internet seperti web browser atau e-mail, dimana DNS membantu memetakan host name sebuah komputer ke IP address.

4. Point-to-Point Protocol Point-to-Point Protocol (sering disingkat menjadi PPP) adalah sebuah

protokol enkapsulasi paket jaringan yang banyak digunakan pada wide area

network (WAN). Protokol ini merupakan standar industri yang berjalan pada

lapisan data-link dan dikembangkan pada awal tahun 1990-an sebagai

respons terhadap masalah-masalah yang terjadi pada protokol Serial Line

Internet Protocol (SLIP), yang hanya mendukung pengalamatan IP statis

kepada para kliennya. Dibandingkan dengan pendahulunya (SLIP), PPP jauh

lebih baik, mengingat kerja protokol ini lebih cepat, menawarkan koreksi

kesalahan, dan negosiasi sesi secara dinamis tanpa adanya intervensi dari

pengguna. Selain itu, protokol ini juga mendukung banyak protokol-protokol

jaringan secara simultan. PPP didefinisikan pada RFC 1661 dan RFC 1662.

5. Serial Line Internet Protocol Serial Line Internet Protocol dianggap berkaitan erat dengan

pengertian berikut, Disingkat dengan SLIP. Sebuah protokol yang

memungkinkan pemindahan data IP melalui saluran telepon. Alat bantu

lainnya dalam SLIP adalah PPP yang mendeteksi kesalahan dan konfigurasi.

Sistem ini memerlukan satu komputer server sebagai penampungnya, dan

secara perlahan-lahan akan digantikan oleh standar PPP yang memiliki

kecepatan proses lebih tinggi.

6. Internet Control Message Protocol (ICMP) Adalah salah satu protokol inti dari keluarga. ICMP berbeda tujuan dengan TCP dan UDP dalam hal ICMP tidak digunakan secara langsung oleh aplikasi jaringan milik pengguna. salah satu pengecualian adalah aplikasi ping

Page 27: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

yang mengirim pesan ICMP Echo Request (dan menerima Echo Reply) untuk menentukan apakah komputer tujuan dapat dijangkau dan berapa lama paket yang dikirimkan dibalas oleh komputer tujuan. protokol internet. ICMP utamanya digunakan oleh sistem operasi komputer jaringan untuk mengirim pesan kesalahan yang menyatakan, sebagai contoh, bahwa komputer tujuan tidak bisa dijangkau.

7. POP3 (Post Office Protocol) POP3 adalah kepanjangan dari Post Office Protocol version 3, yakni protokol yang digunakan untuk mengambil email dari email server. Protokol POP3 dibuat karena desain dari sistem email yang mengharuskan adanya email server yang menampung email untuk sementara sampai email tersebut diambil oleh penerima yang berhak. Kehadiran email server ini disebabkan kenyataan hanya sebagian kecil dari komputer penerima email yang terus-menerus melakukan koneksi ke jaringan internet.

8. IMAP (Internet Message Access Protocol) IMAP (Internet Message Access Protocol) adalah protokol standar

untuk mengakses/mengambil e-mail dari server. IMAP memungkinkan

pengguna memilih pesan e-mail yang akan ia ambil, membuat folder di

server, mencari pesan e-mail tertentu, bahkan menghapus pesan e-mail yang

ada. Kemampuan ini jauh lebih baik daripada POP (Post Office Protocol) yang

hanya memperbolehkan kita mengambil/download semua pesan yang ada

tanpa kecuali.

9. SMTP (Simple Mail Transfer Protocol) Adalah suatu protokol yang umum digunakan untuk pengiriman surat

elektronik atau email di Internet. Protokol ini gunakan untuk mengirimkan

data dari komputer pengirim surat elektronik ke server surat elektronik

penerima.

10. HTTP (Hypertext Transfer Protocol) HTTP (Hypertext Transfer Protocol) suatu protokol yang digunakan

oleh WWW (World Wide Web). HTTP mendefinisikan bagaimana suatu pesan

bisa diformat dan dikirimkan dari server ke client. HTTP juga mengatur aksi-

aksi apa saja yang harus dilakukan oleh web server dan juga web browser

sebagai respon atas perintah-perintah yang ada pada protokol HTTP ini.

11. DHCP ( Dynamic Host Configuration Protokol )

Merupakan protocol yang berfungsi untuk distribusi IP pada jaingan .

12. ARP ( Address Resolution Protokol )

Page 28: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

Protokol yang digunakan untuk menetukan MAC Address ( Alamat

media access control ) ketika alamat IP diketahui .

G. Konsep Protokol

1. OSI ( Open System Interconnection )

No Layer Nama Fungsi Pelayanan /

Protokol Komponen

1 7 Aplication Layer

Menyediakan pelayanan yang langsung mendukung aplikasi pemakai, mengatur bagaimana aplikasi dapat mengakses jaringan.

HTTP, FTP, SMTP, NFS, DNS, TFTP, BOOTP, TELNET, NCP

Gateway

2 6 Presentation Layer

Menerjemahkan, kompresi dan enkripsi data

ASCII, EBCDIC, MIDI, MPEG, TIFF, JPEG.

Gateway, redirector

3 5 Session Layer

Mengkoordinasi komunikasi antar sistem

SQL, NETBEUI, RPC, X Windows, ASP, DNASCP

Gateway

4 4 Transport Layer

Bertanggung jawab atas keutuhan dari transmisi data, memungkinkan paket data dikirim tanpa kesalahan dan duplikat

TCP, ARP, RARP, SPX, NWLink, NetBios, RPC

Gateway, Advanced Cable Tester, Brouter

5 3 Network Layer

meneruskan paket-paket dari satu node ke node lain dalam jaringan komputer

IP, ARP, RARP, ICMP, RIP, OSFP, IGMP, IPX, OSI,DDP, DECNet

Brouter, Router, Frame Relay Device, ATM Switch.

6 2 Data Link Layer

mengatur topologi jaringan, error notification dan flow control

MAC, SLIP, MTU, PPP Bridge, Switch, ISDN Router, Intelligent HUB, NIC

Page 29: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"

7 1 Physical Layer

bertanggung jawab untuk mengaktifkan dan mengatur fisik interface jaringan komputer

10BaseT, 100BaseTX, HSSI, V.35, X.31

Repeater, Multiplexer, Hub, TDR, Amplifier

2. TCP /IP (Transmission Control Protokol/Internet

Protokol) TCP/IP adalah satu set protokol yang memungkinkan terjadinya komunikasi

antar komputer , TCP/IP menjadi sangat populer karena apabila kita ingin

terkoneksi ke Internet kita harus menggunakan protokol TCP/IP, yang dengan

TCP/IP inilah kemudian komputer di seluruh dunia dapat saling

berkomunikasi.

Paket protokol TCP/IP dikembangkan sebelum model OSI di publikasikan,

karenanya TCP/IP tidak menggunakan model OSI sebagai rujukan. Model

TCP/IP hanya terdiri dari empat layer yakni :

1. Aplication

2. Transport

3. Internet

4. Network Interface

Page 30: Tugas Hari Raya " KONSEP JARINGAN"