Tentir Seminar Proposal

7
Pertama-tama izinkan kami ‘nentir’ di modul tanpa semester dengan 2 SKS ini, “Seminar Proposal”. Tujuan kami membuat dokumen ini adalah untuk memudahkan teman- teman dalam menjalani alur seminar proposal yang menurut saya pribadi agak njelimet, apalagi karena kami belum tahu apa-apa, dan sumber buat nanya juga sedikit. Oke langsung aja kita mulai, semoga bermanfaat untuk kita semua. (Mohon maaf kalau nggak terlalu formal) 1. Bagian Awal a. Judul Yep, teman-teman udah pada melewati tahap ini melalui pengumpulan judul dan latar belakang. Ide inilah yang nantinya akan dibawa dan dipertahankan ke tahap berikutnya. b. Syarat awal Nah, 2012 udah diharapkan mengambil ‘kartu putih’. Kartu putih ini terdiri atas 4 lembar, 1 lembar seminar proposal, 1 lembar seminar skripsi, 1 lembar kemajuan dengan pembimbing I, dan 1 lembar kemajuan dengan pembimbing II. Untuk nonton sidang, kartu ini dibawa dan biasanya akan ditandatangani oleh sekretaris sidang (pembimbing II yang lagi ujian). Untuk syarat seminar, mahasiswa diharapkan pernah menonton sidang serupa sebanyak minimal 3 kali, dan konsultasi ke pembimbing I dan II masing- masing sebanyak minimal 5 kali. Disarankan sih segera diambil kartu putihnya, dan segera nyicil nonton sidangnya, soalnya jadwal kuliah kita, kita nggak tau bakal kayak apa, jadi lebih baik nyicil. Oh iya, minta kartu putihnya sama MRU (Medical Researh Unit) yang sekarang udah berganti nama menjadi laboratorium penelitian. Dosen yang saat ini bertanggungjawab terhadap kartu putih adalah dr. Sari Eka Pratiwi. Bila beliau

description

seminar

Transcript of Tentir Seminar Proposal

Page 1: Tentir Seminar Proposal

Pertama-tama izinkan kami ‘nentir’ di modul tanpa semester

dengan 2 SKS ini, “Seminar Proposal”. Tujuan kami

membuat dokumen ini adalah untuk memudahkan teman-

teman dalam menjalani alur seminar proposal yang menurut

saya pribadi agak njelimet, apalagi karena kami belum tahu

apa-apa, dan sumber buat nanya juga sedikit. Oke langsung

aja kita mulai, semoga bermanfaat untuk kita semua.

(Mohon maaf kalau nggak terlalu formal)

1. Bagian Awal

a. Judul

Yep, teman-teman udah pada melewati tahap ini

melalui pengumpulan judul dan latar belakang. Ide

inilah yang nantinya akan dibawa dan

dipertahankan ke tahap berikutnya.

b. Syarat awal

Nah, 2012 udah diharapkan mengambil ‘kartu

putih’. Kartu putih ini terdiri atas 4 lembar, 1

lembar seminar proposal, 1 lembar seminar

skripsi, 1 lembar kemajuan dengan pembimbing I,

dan 1 lembar kemajuan dengan pembimbing II.

Untuk nonton sidang, kartu ini dibawa dan

biasanya akan ditandatangani oleh sekretaris

sidang (pembimbing II yang lagi ujian). Untuk

syarat seminar, mahasiswa diharapkan pernah

menonton sidang serupa sebanyak minimal 3 kali,

dan konsultasi ke pembimbing I dan II masing-

masing sebanyak minimal 5 kali. Disarankan sih

segera diambil kartu putihnya, dan segera nyicil

nonton sidangnya, soalnya jadwal kuliah kita, kita

nggak tau bakal kayak apa, jadi lebih baik nyicil.

Oh iya, minta kartu putihnya sama MRU (Medical

Researh Unit) yang sekarang udah berganti nama

menjadi laboratorium penelitian. Dosen yang saat

ini bertanggungjawab terhadap kartu putih

adalah dr. Sari Eka Pratiwi. Bila beliau

Page 2: Tentir Seminar Proposal

berhalangan hadir dalam jangka waktu yang lama,

hal ini dapat diwakilkan oleh dr. Abror Irsan.

c. Pembimbing

Pembimbing dibagikan langsung oleh dr. Abror

melalui judul yang udah kita kumpulkan.

d. Konsultasi

Kalau pembimbing udah oke, kita udah bisa mulai

konsultasi dengan pembimbing, dan meneruskan

konsultasi (minimal 5 kali) hingga naskah seminar

kita selesai. Mengenai teknis, tergantung masing-

masing pembimbing.

e. SK pembimbing

Setelah pembimbing kita fix dan judul kita udah

fix oleh pembimbing, serta kita udah mulai

konsultasi 2-3 kali, ada baiknya kita mulai ngurus

SK pembimbing biar nggak terburu-buru ngurus

administrasi menjelang H. Kita meminta Form A1-

A3 (udah kayak pemilu aje) ke dr. Abror. Bila

beliau berhalangan hadir dalam jangka waktu yang

lama, hal ini dapat diwakilkan oleh dr. Sari.

Kita isi formnya dan minta tanda tangan ke

pembimbing kita. Kalau formnya sudah diisi

semua, kita serahkan form tersebut ke

perpustakaan, dalam hal ini yang mengurus adalah

bang Deni. Kalau bang Deni lagi nggak ada, bisa

juga diserahkan ke kak Misnah.

Beberapa hari (atau seminggu) setelah kita

serahkan, kita datang lagi ke perpus untuk tau

apa SK sudah jadi atau belum. Kalau sudah, kita

akan diminta fotokopi SK sebanyak 5 lembar

untuk di cap. 5 lembar itu nanti kita pegang

minimal 2, dan serahkan masing-masing satu

rangkap ke pembimbing I dan II.

Page 3: Tentir Seminar Proposal

Mengenai masalah kita bakal revisi judul lagi,

nggak apa-apa kok kalau SK nya udah jadi, masih

sah SK nya walaupun kita revisi judul.

2. Persiapan Menjelang H

a. Naskah seminar

Kalau konsultasinya udah oke dan syaratnya udah

terpenuhi semua, naskah seminar ini segera kita

fix kan. Apabila sudah fix, jangan lupa membuat

halaman pengesahan. Halaman pengesahan ini

ditandatangani oleh pembimbing I dan II, serta

ketua Prodi, yaitu dr. Ita Armyanti, buat minimal

4 rangkap.

b. Penguji dan Form A4-A5

Untuk mengajukan seminar, kita harus meminta

form A4-A5, lagi-lagi dengan dr. Abror. Sambil

kita minta form tersebut, kita juga menyerahkan

naskah (minimal draft kasar) seminar kita ke dr.

Abror, untuk meminta nama penguji. Jika kita

sudah dapat form dan pengujinya, saatnya

mengisi semua syarat A4-A5. NIP dari dosen-

dosen kita bisa dilihat di website kepegawaian RI

kok :D

Pertama-tama, setelah mengisi, kita minta tanda

tangan ke pembimbing dan kita mulai menemui

penguji untuk meminta kesediaan (melalui tanda

tangan) dan menanyakan jadwal yang dapat dipilih

untuk maju sidang. Ada baiknya jadwal yang

dipilih ini >2 minggu dari tanggal kita minta

tandatangan di form A4-A5 ini.

Jika pembimbing dan penguji sudah lengkap

tandatangannya, saatnya melengkapi syarat di

kotak biru kiri bawah. Lengkapi syarat itu, dan

bila sudah, kembali menghadap dr. Abror untuk

meminta paraf. Kotak di kanan bawah kotak biru

itu seharusnya diparaf oleh pak Bujang selaku ka

Page 4: Tentir Seminar Proposal

TU, tapi saat ini diwakilkan oleh pak Wahyudi

yang ada di akademik.

Terakhir di kanan bawah itu, bukan tanda tangan

kita ya, tapi tandatangannya sekretaris Prodi,

yang saat ini dipegang jabatannya oleh dr. Iit

Fitrianingrum. Untuk mendapatkan tandatangan

dr. Iit, semuanya sudah harus lengkap, termasuk

tanggal, jam, dan ruangan sidang kita (makanya

kita harus sambil ngurus peminjaman ruangan

juga, ada di poin bawah). Untuk tanggal dan jam,

pastikan keempat pembimbing dan penguji sudah

free dan bersedia dengan jadwal yang kalian

sepakati. Jangan lupa juga untuk meminta kontak

seluruh pembimbing dan penguji ya.

Kalau sudah ditandatangani oleh dr. Iit, saatnya

menyerahkan form A4-A5 ke perpustakaan lagi,

melalui bang Deni atau kak Misnah. Beberapa hari

kemudian, (biasanya hanya memakan waktu 1-2

hari) kembali lagi ke perpus untuk mengambil

surat undangan. Undangan ini kita masukkan ke

dalam amplop, dan bersama-sama dengan naskah

kita, kita serahkan ke seluruh pembimbing dan

penguji.

c. Peminjaman ruangan

Peminjaman ruangan ini relatif mudah. Kita

tinggal datang ke perlengkapan, memastikan dulu

jadwal yang kosong untuk ruang sidang. Bila

sudah, kita harus membuat surat peminjaman

ruang. Sederhana aja, intinya atas nama siapa,

mau minjam ruang dan alat sidang (ruang sidang

mana dicantumkan ya, ada 4 ruang sidang di FK

UNTAN), masukkan dalam amplop. Serahkan ke

siapa saja di perlengkapan, dan (palingan juga

nggak dibaca suratnya XD) kita akan disuruh

menulis jadwal kita di papan putih itu. Tulis aja.

Kalau udah, berarti ruangan udah sip.

Page 5: Tentir Seminar Proposal

d. Slide

Kalau udah mau maju sidang, sambil dibuat ya

slide presentasinya, diusahakan <25 slide, singkat,

padat, dan jelas.

3. Menjelang H

a. Form penilaian

Form ini kita ambil di perpustakaan sehari

menjelang ujian. (Kecuali untuk hari senin atau

sebelum libur, ambilnya di hari terakhir sebelum

hari merah itu ya)

Form ini tugas kita buat ngisi semuanya kecuali

kolom nilai dan tanda tangan, jadi pembimbing dan

penguji hanya tinggal ngasih nilai dan tanda

tangan.

b. Non-teknis

Menjelang maju, mulai deh cari-cari pinjeman

(atau kalo punya sendiri juga boleh) pointer.

Jangan lupa juga menyediakan konsumsi untuk

penguji dan pembimbing.

c. Mengingatkan

Sehari menjelang hari H dan pagi H, jangan lupa

untuk mengontak kembali seluruh pembimbing dan

penguji, memastikan beliau-beliau dapat hadir

tanpa halangan. Ini wajib dilakukan.

d. Timses

Bukan cuma pemilu aja yang butuh timses, kita

yang maju juga. Minimal ada deh 1 atau 2 orang

teman kita yang kita ajak bantu, begitu pula

sebaliknya nanti kita juga bantu. Fungsinya

teman-teman kita ini adalah saat kita harus ‘stay’

beberapa menit sebelum sidang di ruang sidang,

selama sidang, dan sesudah sidang. Minimal ada

yang membantu menghubungi/menjemput dosen

(karena yang maju nggak dianjurkan berkeliaran

lagi) saat hari H, menjadi notulen untuk mencatat

Page 6: Tentir Seminar Proposal

masukan selama sidang, dan membantu

mempersiapkan serta membereskan ruang sidang.

4. H

a. Persiapan

Usahakan kita udah hadir minimal setengah jam

sebelum sidang di ruang sidang. Persiapkan alat

(proyektor, pointer, dll). Map yang telah

diberikan dari perpus untuk penilaian juga

diletakkan secara berurutan di meja penguji.

Jangan lupa print slide dan dijejerkan di meja

juga.

b. Sidang

Sidang terdiri dari dua sesi, 15 menit presentasi

dan sisanya tanya jawab. Setelah itu, dosen akan

memberikan penilaian, dan baik mahasiswa ujian

maupun penonton akan diminta meninggalkan

ruang sidang sebentar sebelum nanti akan

dipanggil lagi.

c. Pengumuman hasil

Pembimbing serta penguji akan menyampaikan

hasil sidang dan saran-saran, serta mungkin batas

waktu untuk revisi dll.

5. Post H

a. Form penilaian

Ruang sidang dibereskan, dan form penilaian

kalian bawa kembali ke perpustakaan, dan

diserahkan.

b. Revisi

Revisi dilakukan bersama dengan penguji dan

pembimbing masing-masing.

c. Kaji etik

Terhitung 2 minggu hari kerja setelah selesai

sidang, proposal kaji etik sudah harus diserahkan.

Setelah sidang, sebaiknya langsung saja minta

lembar proposal kaji etik, diisi sesuai dengan

proposal masing-masing. Sertakan latar belakang,

Page 7: Tentir Seminar Proposal

metodologi ringkas, dan daftar pustaka, dijilid

menjadi satu dengan lembar pengajuan kaji etik.

Untuk revisi proposal kaji etik, akan dilaksanakan

bersama reviewer kaji etik masing-masing.

Mungkin ini sedikit yang bisa kami bagikan untuk

memberikan sedikit gambaran, semoga bermanfaat untuk

teman-teman semuanya. Mengenai teknis lebih lanjut,

silahkan ditanyakan kepada teman-teman yang sudah

proposal dan kami akan membantu sesuai dengan

pengetahuan kami. Jika terdapat perbedaan alur, mohon

maaf dan mohon koreksinya. MYSTERY BISA!