Tata Tertib Akademik

6
TATA TERTIB AKADEMIK 1) Alur pelaksanaan akademik a) Mahasiswa yang telah mendapatkan tanda bukti pembayaran dapat mengambil KRS b) Setelah mendapatkan formulir, mahasiswa melakukan bimbingan dengan pembimbing akademik yang telah ditunjuk, formulir kemudian ditandatangani oleh pembimbing akademik dan mahasiswa yang bersangkutan c) Setelah pengisian formulir, mahasiswa diperkenankan mengikuti perkuliahan 2) Tata Tertib di Kelas a) Kehadiran mahasiswa 100%, minimal 80% dari jumlah perkuliahan. b) Mahasiswa harus hadir di kelas 15 menit sebelum perkuliahan dimulai dan tidak diperkenankan keluar ruangan tanpa izin dari dosen pengajar c) Mahasiswa yang terlambat 15 menit setelah perkuliahan berlangsung tidak diperkenankan mengikuti perkuliahan d) Jika dosen mata kuliah belum hadir setelah 30 menit perkuliahan dimulai, ketua tingkat / penanggung jawab mata ajar yang bersangkutan harus melaporkan kepada Wali Akademik e) Alat bantu belajar mengajar disiapkan sebelum perkuliahan dimulai oleh piket kelas f) Daftar hadir dosen dan mahasiswa disiapkan sebelum perkuliahan dimulai oleh penanggung jawab masing-masing mata ajar dan diserahkan kembali pada wali akademik pada setiap akhir perkuliahan. g) Bila ada mahasiswa/I yang tidak dapat mengikuti perkuliahan diharuskan melampirkan surat keterangan dari dokter (jika sakit) atau dari orang tua/wali. h) Setiap mahasiswa/I harus berpakaian seragam lengkap dengan atributnya, yaitu: (1) Senin : Pakaian putih-putih lengkap dengan atribut (2) Selasa – Sabtu : Baju putih, celana coklat lengkap dengan atribut (3) Bagi wanita DIWAJIBKAN memakai jilbab kecuali non- muslim

Transcript of Tata Tertib Akademik

Page 1: Tata Tertib Akademik

TATA TERTIB AKADEMIK

1) Alur pelaksanaan akademika) Mahasiswa yang telah mendapatkan tanda bukti pembayaran dapat mengambil KRSb) Setelah mendapatkan formulir, mahasiswa melakukan bimbingan dengan pembimbing

akademik yang telah ditunjuk, formulir kemudian ditandatangani oleh pembimbing akademik dan mahasiswa yang bersangkutan

c) Setelah pengisian formulir, mahasiswa diperkenankan mengikuti perkuliahan

2) Tata Tertib di Kelasa) Kehadiran mahasiswa 100%, minimal 80% dari jumlah perkuliahan.b) Mahasiswa harus hadir di kelas 15 menit sebelum perkuliahan dimulai dan tidak diperkenankan

keluar ruangan tanpa izin dari dosen pengajar c) Mahasiswa yang terlambat 15 menit setelah perkuliahan berlangsung tidak diperkenankan

mengikuti perkuliahand) Jika dosen mata kuliah belum hadir setelah 30 menit perkuliahan dimulai, ketua tingkat /

penanggung jawab mata ajar yang bersangkutan harus melaporkan kepada Wali Akademike) Alat bantu belajar mengajar disiapkan sebelum perkuliahan dimulai oleh piket kelasf) Daftar hadir dosen dan mahasiswa disiapkan sebelum perkuliahan dimulai oleh penanggung

jawab masing-masing mata ajar dan diserahkan kembali pada wali akademik pada setiap akhir perkuliahan.

g) Bila ada mahasiswa/I yang tidak dapat mengikuti perkuliahan diharuskan melampirkan surat keterangan dari dokter (jika sakit) atau dari orang tua/wali.

h) Setiap mahasiswa/I harus berpakaian seragam lengkap dengan atributnya, yaitu:(1) Senin : Pakaian putih-putih lengkap dengan atribut(2) Selasa – Sabtu : Baju putih, celana coklat lengkap dengan atribut(3) Bagi wanita DIWAJIBKAN memakai jilbab kecuali non-muslim(4) Bagi pria rambut DIWAJIBKAN berwarna hitam, tertata rapi dan pendek.(5) Tidak diperkenankan memakai pakaian tambahan saat perkuliahan berlangsung (jaket,

cardigan, dll) terkecuali almamater.(6) Memakai sepatu hitam

i) Selama proses belajar mengajar, mahasiswa/I harus menjaga ketenangan dan ketertiban di kelas.

j) Mahasiswa/I mengisi daftar hadir dan kartu kehadiran dengan paraf.k) Mahasiswa/I harus aktif dalam mengikuti proses belajar mengajar.l) Mahasiswa/I wajib mengikuti seluruh rangkaian kegiatan yang telah diprogramkan oleh

akademik.m) Mahasiswa/I dibimbing oleh Pembimbing Akademik yang telah ditunjuk.

3) Tata tertib Ujian Tulis (UTS & UAS)

Page 2: Tata Tertib Akademik

a) Mahasiswa yang diperkenankan mengikuti ujian adalah mahasiswa yang kehadiran perkuliahan minimal 75% dari waktu yang telah ditentukan kecuali kekurangan tersebut disebabkan: sakit yang memerlukan perawatan (disertakan surat keterangan), orang tua sakit/meninggal dunia, dan bencana alam. (Mahasiswa/I mengumpulkan kartu kehadiran 3 hari sebelum ujian dimulai)

b) Mahasiswa/I yang diperkenankan mengikuti ujian adalah mahasiswa yang telah melunasi administrasi yang telah ditentukan oleh akademik .

c) Setiap mahasiswa wajib mengikuti ujian pada waktu yang telah dijadwalkan dan mengisi daftar hadir yang telah disediakan.

d) Bagi mahasiswa yang terlambat hadir saat ujian, diberikan ijin untuk tetap ujian tanpa penambahan waktu.

e) Mahasiswa/I hanya diperkenankan keluar ruangan setelah mendapat izin dari pengawas ujian.f) Mahasiswa/I dilarang:

(1) Membuat gaduh sehingga menganggu proses ujian(2) Menyontek catatan atau pekerjaan mahasiswa lain(3) Bertanya, kecuali kepada pengawas(4) Membawa soal ujian keluar ruang ujian(5) Tidak diperkenankan meninggalkan ruangan ujian sebelum petugas/pengawas

menerimasoal dan lembar soal jawaban dengan lengkap

4) Tata Tertib Praktik Keperawatana) Mahasiswa melakukan praktik keperawatan sesuai dengan tujuan yang ingin dicapaib) Satu hari sebelum praktik dimulai, mahasiswa harus bertemu dengan pembimbing dan

melakukan orientasic) Mahasiswa/I harus hadir 15 menit sebelum kegiatan praktik dimulaid) Setiap mahasiswa membawa perlengkapan praktik keperawatane) Diperbolehkan meminjam alat dari akademik sesuai ketentuan peminjaman alat laboratoriumf) Mahasiswa/I diperbolehkan mengikuti praktik jika telah menyelesaikan administratif yang telah

ditentukan akademikg) Mahasiswa diperbolehkan mengikuti praktik jika berpakaian seragam lengkap dengan atribut,

membawa perlengkapan praktik dan membuat laporan pendahuluan.h) Kehadiran praktik harus 100% sesuai jadwal dinas yang telah ditentukan, jika tidak hadir karena

sakit harus disertai dengan surat keterangan dokter yang diakui dan mengganti hari praktik sesuai jumlah ketidakhadiran.

i) Kealfaan tanpa keterangan, WAJIB mengganti sebanyak 2 kali jumlah ketidakhadiran dengan membawa surat ganti dinas.

j) Mengganti dinas harus sepengetahuan pembimbing Akademik dan CI ruangan.

5) Tata Tertib Peminjaman Alat Laboratorium Keperawatana) Bon alat lab yang diperlukan sehari sebelum dipergunakanb) Alat yang akan dipinjam wajib dicatat pada buku peminjaman alat

Page 3: Tata Tertib Akademik

c) Kondisi alat yang dipinjam harus diketahui oleh kedua belah pihak yaitu mahasiswa dan penanggung jawab laboratorium

d) Alat yang diperlukan dalam keadaan steril menjadi tanggung jawab mahasiswae) Tidak diperkenankan meminjam alat untuk keperluan pribadi di luar pembelajaranf) Jika ada alat yang rusak: wajib diganti oleh mahasiswa yang merusakkan alat atau kelompok

yang meminjam.g) Sehabis memakai alat dibersihkan dan dirapihkan kembali pada tempatnya.

6) Tata Tertib peminjaman Buku Keperawatana) Mahasiswa yang meminjam buku keperawatan memiliki kartu perpustakaan yang dibuat oleh

akademikb) Keadaan buku yang dipinjam harus diketahui oleh kedua belah pihakc) Keterlambatan mengembalikan buku akan dikenakan denda sebesar Rp. 1000 dikalikan hari

keterlambatand) Buku hanya bias dipinjamkan selama 2 – 7 hari peminjamane) Peminjaman buku dicatat pada buku peminjamanf) Kerusakan buku ditanggung oleh peminjam

7) Tata Tertib lingkungan Akademika) Mahasiswa bersikap sopan santun terhadap civitas akademika Akper Al-Ikhlasb) Menjaga fasilitas yang dimiliki oleh akademikc) Tidak membawa NARKOBA, SENJATA dan TIDAK MEROKOK DI LINGKUNGAN KAMPUSd) Wajib menjaga nama baik almamater di dalam maupun di luar lingkungane) Mengucapkan salam setiap masuk ke ruangan yang ada di lingkungan akademikf) Berpakaian rapi sesuai ketentuan

8) Tata Tertib lingkungan kampus (Asrama dan sekitarnya)a) Mahasiswa/I diwajibkan untuk tinggal di asrama selama satu semesterb) Saat keluar asrama mahasiswa/I berpakaian rapi dan sopanc) Bersikap sopan, santun terhadap petugas asrama dan orang tua yang berada di lingkungan

asramad) Wajib mengikuti peraturan yang ada di Asramae) Pukul 21.00 WIB mahasiswa sudah berada di dalam kamar asrama masing – masingf) Wajib mengikuti kegiatan di asrama yang dilaksanakan oleh pihak asramag) Wajib mengikuti kegiatan pembinaan asrama yang dilaksanakan oleh pihak asramah) Wajib mengikuti kegiatan pembinaan asrama yang diadakan dari akademik (studi bersama,

pengkajian al-quran, shalat magrib dan subuh berjamaah, dan bimbingan kerohanian)

Page 4: Tata Tertib Akademik

9) Sanksi pelanggaran Tata Tertib AkademikBagi mahasiswa/I yang melanggar ketentuan akademik dan dikenakan sanksi akademik sebagai berikut:a) Pelanggaran pertama akan diberikan teguran / peringatan oleh pihak institusi (PA)b) Pelanggaran kedua, mahasiswa/I akan diserahkan kepada Pembimbing Akademik yang ditindak

lanjutkan kepada kemahasiswaanc) Pelanggaran ketiga diberlakukan pemanggilan orang tua oleh Direktur dan diberikan hukuman

sesuai ketentuan akademik yaitu:(1) Penugasan wajib(2) Skorsing(3) Dikembalikan pada orang tua

10) Tata Tertib Adminstratifa) Registrasi

Registrasi mahasiswa adalah kegiatan yang dilaksanakan mahasiswa baru / lama untuk mendaftarkan pada semester baru atau yang akan datang

b) Tahap Administratif(1) Registrasi Akademik(2) Registrasi Administrasi

c) Alur Pelaksanaan Registrasi Administrasi(1) Setiap mahasiswa melakukan registrasi administrasi dengan membayar uang semester

sebesar ketentuan yang berlaku(2) Pembayaran dilakukan pada bagian administrasi atau melalui bank yang ditentukan oleh

akademik (3) Pembayaran dilakukan diawal sebelum perkuliahan dimulai (ditentukan sesuai kalender

akademik)d) Tata tertib di Ruang Administrasi Akademik

(1) Mahasiswa menjaga kesopanan di dalam ruang administratif akademik(2) Mahasiswa di dalam ruang akademik hanya diperkenankan sebanyak 3 orang

mahasiswa(3) Mengucapkan salam sebelum dan sesudah masuk ruangan administratif(4) Tidak diperkenankan membuat kegaduhan dalam ruangan administratif(5) Tidak diperkenankan menggunakan fasilitas yang ada dalam ruangan administratif,

kecuali berhubungan dengan kegiatane) Sanksi Administratif

(1) Mahasiswa yang tidak melakukan registrasi administratif tidak mendapatkan tanda bukti pembayaran dan tidak diperkenankan mengikuti perkuliahan

(2) Mahasiswa yang terlambat melaksanakan registrasi administratif dikenakan denda sebesar Rp. 5.000 / bulan keterlambatan