TATA CARA PERMOHONAN, PEMBERIAN, DAN PENCABUTAN IZIN PENGUSAHAAN PARIWISATA ALAM

download TATA CARA PERMOHONAN, PEMBERIAN, DAN PENCABUTAN IZIN PENGUSAHAAN PARIWISATA ALAM

If you can't read please download the document

Transcript of TATA CARA PERMOHONAN, PEMBERIAN, DAN PENCABUTAN IZIN PENGUSAHAAN PARIWISATA ALAM

MENTERI KEHUTANAN REPUBLIK INDONESIA

KEPUTUSAN MENTERI KEHUTANAN NOMOR : 446 / Kpts II / 1996

TENTANG TATA CARA PERMOHONAN, PEMBERIAN, DAN PENCABUTAN IZIN PENGUSAHAAN PARIWISATA ALAM

MENTERI KEHUTANAN, Menimbang : a. bahwa berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 1994 telah ditetapkan ketentuan tentang Pengusahaan Pariwisata Alam di Zona Pemanfaatan Taman Nasional, Taman Hutan, dan Taman Wisata Alam; b. bahwa untuk melaksanakan lebih lanjut ketentuan Pasal 5 ayat (4), Pasal 6 ayat (3), Pasal 11 ayat (2), Pasal 14 ayat (3), dan pasal 16 ayat (2) Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 1994, maka dipandang perlu menetapkan tata cara permohonan, pemberian, dan pencabutan izin pengusahaan pariwisata alam, di zona pemanfaatan taman nasional, lokasi pemanfaatan taman wisata alam, dan taman hutan raya dengan keputusan Menteri Kehutanan. Mengingat : 1. undang-undang Nomor 5 Tahun 1967 2. Undang-undang Nomor 4 Tahun 1982 3. Undang-undang Nomor 5 Tahun 1990 4. Undang-undang Nomor 9 Tahun 1990 5. Peraturan Pemerintah Nomor 33 Tahun 1970 6. Peraturan Pemerintah Nomor 51 Tahun 1993 7. Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 1994 8. Keputusan Presiden Nomor 15 Tahun 1993 jo Keputusan Presiden Nomor 58 Tahun 1993 9. Keputusan Presiden Nomor 96/M Tahun 1993 10. Keputusan Menteri Kehutanan Nomor 441/ Kpts-II/1990 11. Keputusan Menteri Kehutanan Nomor 667/Kpts-II/1993 12. Keputusan Menteri Kehutanan Nomor 167/Kpts-II/1994 MEMUTUSKAN: Menetapkan : KEPUTUSAN MENTERI KEHUTANAN TENTANG TATA CARA PERMOHONAN, PEMBERIAN, DAN PENCABUTAN IZIN PENGUSAHAAN PARIWISATA ALAM.

BAB I KETENTUAN UMUM Pasal 1 Di dalam Keputusan ini yang dimaksud dengan : 1. Wisata Alam adalah kegiatan perjalanan atau sebagian dari kegiatan tersebut yang dilakukan secara suka rela serta bersifat sementara untuk menikmati gejala keunikan dan keindahan alam, di taman nasional, taman hutan raya dan taman wisata alam. 2. Pariwisata Alam adalah segala sesuatu yang berhubungan dengan wisata alam, termasuk pengusahaan objek dan daya tarik wisata alam serta usaha-usaha yang terkait di bidang tersebut. 3. Pengusahaan Pariwisata Alam adalah suatu kegiatan untuk menyelenggarakan usaha sarana pariwisata di zona pemanfaatan taman nasional, taman hutan raya, atau taman wisata alam, berdasarkan rencana pengelolaan. 4. Zona pemanfaatan taman nasional adalah sebagian dari kawasan taman nasional yang dijadikan tempat pariwisata alam dan kunjungan wisata. 5. Blok pemanfaatan adalah bagian dari kawasan taman wisata alam, dan taman hutan raya, yang dijadikan tempat pariwisata alam dan kunjungan wisata. 6. Rencana Pengelolaan adalah suatu rencana bersifat umum dalam rangka pengelolaan taman nasional, taman hutan raya dan taman wisata alam yang disusun oleh Menteri. 7. Rencana karya pengusahaan pariwisata alam adalah suatu rencana kegiatan untuk mencapai tujuan pengusahaan pariwisata alam di kawasan yang bersangkutan, yang dibuat oleh pengusaha pariwisata alam yang didasarkan pada rencana pengelolaan. 8. Izin pengusahaan adalah izin yang diberikan untuk melakukan usaha komersial di kawasan pelestarian alam sesuai dengan fungsi kawasan dan untuk selanjutnya disebut Izin Pengusahaan Pariwisata Alam . 9. Tim pertimbangan adalah tim yang secara fungsional ditugaskan untuk mempelajari dan memberikan saran dan pertimbangan atas permohonan izin pengusahaan pariwisata alam, kepada Menteri Kehutanan yang keanggotaannya terdiri dari Sekretaris Jenderal sebagai Ketua dan Direktur Jenderal Perlindungan Hutan dan Pelestarian Alam dan Direktur Jenderal Inventarisasi dan Tata Guna Hutan sebagai anggota. 10. Menteri adalah Menteri Kehutanan.

Pasal 2 Permohonan izin pengusahaan pariwisata alam dapat diajukan oleh : a. b. c. d. Koperasi; Badan Usaha Milik Negara (BUMN); Perusahaan Swasta; Perorangan. Pasal 3 (1) Kawasan hutan yang dapat dimanfaatkan untuk kegiatan pengusahaan pariwisata alam adalah sebagian dari zona pemanfaatan taman nasional, blok pemanfaatan taman hutan raya, dan blok pemanfaatan taman wisata alam. (2) Penetapan zona pemanfaatan taman nasional, blok pemanfaatan taman hutan raya dan blok pemanfaatan taman wisata alam dilakukan oleh Direktur Jenderal Perlindungan Hutan dan Pelestarian Alam.

BAB II TATA CARA PERMOHONAN IZIN Pasal 4 (1) Permohonan izin pengusahaan pariwisata alam diajukan oleh pemohon kepada Menteri dengan menggunakan formulir yang contohnya merupakan lampiran dari Keputusan ini. (2) Tembusan permohonan sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) disampaikan kepada : a. b. c. d. e. f. Menteri Pariwisata, Pos dan Telekomunikasi; Sekretaris Jenderal Departemen Kehutanan; Direktur Jenderal Perlindungan Hutan dan Pelestarian Alam; Gubernur Kepala Daerah Tingkat I Propinsi setempat; Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan Propinsi setempat; Kepala Kantor Wilayah Departemen Pariwisata, Pos dan Telekomunikasi Propinsi setempat.

(3) Tembusan surat permohonan kepada Menteri Pariwisata, Pos dan Telekomunikasi, Gubernur Kepala Daerah Tingkat I dan Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan Propinsi setempat disampaikan dengan surat pengantar tersendiri. (4) Permohonan izin sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) dilampiri dengan : a. Usulan Proyek (Project Proposal); b. Peta areal yang dimohon dengan skala 1 : 25.000;

c. Data perusahaan (Company Profile) seperti Akte Pendirian Perusahaan, Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP), dan Deposito Bank. (5) Permohonan tersebut harus segera dilengkapi dengan rekomendasi dari : a. Menteri Pariwisata, Pos dan Telekomunikasi: b. Gubernur Kepala Daerah Tingkat I setempat; c. Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan setempat. Pasal 5 Sekretaris Jenderal sebagai Ketua Tim Pertimbangan mengkoordinasikan saran dan pertimbangan dari Anggota Tim tetang permohonan izin tersebut dan menyampaikan kepada Menteri selambat-lambatnya 30 (tiga puluh) hari kerja sejak diterimanya permohonan izin tersebut secara lengkap.

BAB III TATA CARA PEMBERIAN IZIN Pasal 6 Menteri berdasarkan saran dan pertimbangan dimaksud dalam pasal 5, menyatakan menerima atau menolak permohonan izin pengusahaan pariwisata alam tersebut selambat-lambatnya 30 (tiga puluh) hari kerja terhitung sejak diterimanya saran dan pertimbangan dari Ketua Tim Pertimbangan. Pasal 7 Dalam hal Menteri memberikan persetujuan untuk proses lebih lanjut atas permohonan izin pengusahaan pariwisata alam tersebut, Ketua Tim Pertimbangan selambat-lambatnya dalam 10 (sepuluh) hari kerja sejak menerima persetujuan Menteri, memberitahukan kepada pemohon untuk menyusun rencana kerja pengusahaan pariwisata alam yang dilengkapi dengan rencana tapak (site plan) dan Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL) sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan oleh Direktur Jenderal Perlindungan Hutan dan Pelestarian Alam. Pasal 8 (1) Penyusunan Rencana Karya Pengusahaan Pariwisata Alam serta kelengkapannya sebagaimana dimaksud dalam Pasal 7 dilakukan atas biaya pemohon, dan harus diselesaikan serta diserahkan kepada Direktur Jenderal Perlindungan Hutan dan Pelestarian Alam selambat-lambatnya dalam waktu 90 (sembilan puluh) hari kerja setelah dikeluarkannya surat pemberitahuan dari Ketua Tim Pertimbangan. (2) Dalam penilaian Rencana Karya Pengusahaan Pariwisata Alam tersebut apabila dipandang perlu dapat dilakukan peninjauan lapangan oleh instansi struktural yang terkait.

(3) Hasil penilaian Rencana Karya Pengusahaan Pariwisata Alam dan AMDAL oleh Ketua Komisi Pusat AMDAL Departemen Kehutanan disampaikan oleh Direktur Perlindungan Hutan dan Pelestarian Alam kepada Menteri, selambatlambatnya dalam waktu 14 (empat belas) hari kerja setelah diterimanya Rencana Karya Pengusahaan Pariwisata Alam dari pemohon. Pasal 9 (1) Berdasarkan hasil penilaian sebagaimana dimaksud dalam Pasal 8 ayat (3), Menteri memberikan persetujuan atau penolakan atas permohonan tersebut selambat-lambatnya dalam waktu 14 (empat belas) hari kerja sejak diterimanya hasil penilaian tersebut. (2) Dalam hal Menteri menyetujuinya, Direktur Jenderal Perlindungan Hutan dan Pelestarian Alam, dalam waktu 10 (sepuluh) hari kerja setelah persetujuan diterima, menerbitkan Surat Perintah Pembayaran Pungutan Usaha (SPPPU) sebagai pengganti nilai intrinsik atas areal yang diusahakan. Pasal 10 (1) Pungutan usaha sebagaimana dimaksud Pasal 9 ayat (2) harus dilunasi selambat-lambatnya 60 (enam puluh) hari kerja setelah diterimanya Surat Perintah Pembayaran Pungutan Usaha Pariwisata Alam (SPPPUPA). (2) Ketentuan mengenai besarnya dan tata cara pemungutan pungutan usaha pariwisata alam diatur tersendiri.

Pasal 11 (1) Berdasarkan Surat Perintah Pembayaran Pungutan Usaha Pariwisata Alam, Sekretaris Jenderal menyiapkan konsep Keputusan Menteri tentang pemberian Izin Pengusahaan Pariwisata Alam dan menyampaikan kepada Menteri dalam waktu selambat-lambatnya 30 (tiga puluh) hari kerja, sejak lunasnya pungutan usaha tersebut. (2) Konsep Keputusan Menteri tersebut dilengkapi dengan peta areal kerja yang disiapkan oleh Direktur Jenderal Inventarisasi dan Tata Guna Hutan. (3) Menteri menerbitkan Keputusan Izin Pengusahaan Pariwisata Alam tersebut selambat-lambatnya dalam waktu 15 (lima belas) hari kerja setelah diterimanya konsep keputusan dari Sekretaris Jenderal.

BAB IV KEWAJIBAN PEMOHON DAN PENGUSAHA Pasal 12 (1) Apabila permohonan pengusahaan disetujui dengan persetujuan prinsip, maka pemohon dibebani kewajiban : a. Menyusun dan menyampaikan Rencana Karya Pengusahaan dilengkapi dengan rencana tapak kepada Menteri Kehutanan; b. Menyusun Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL); c. Mengukur dan memasang tanda batas atas kawasan hutan yang akan dibebani izin pengusuhaan atas namanya; d. Membayar pungutan usaha. (2) Apabila permohonan pengusahaan disetujui dengan keputusan izin pengusahaan pariwisata alam, maka pengusaha/pemegang izin pengusahaan dibebani kewajiban : a. Melaksanakan kegiatan secara nyata di lapangan dalam waktu 12 (dua belas) bulan sejak perizinan diberikan; b. Membangun sarana dan prasarana kepariwisataan dan melakukan pengelolaan sesuai dengan Rencana Karya Pengusahaan; c. Mempekerjakan tenaga ahli sesuai dengan jenis usaha; d. Mengikutsertakan dan mempekerjakan masyarakat di tempat usahanya; e. Merehabilitasi kerusakan yang diakibatkan oleh kegiatan usaha; f. Membayar iuran usaha; g. Menjaga keamanan dan ketertiban pengunjung sesuai dengan jenis usahanya dengan membuat tanda-tanda larangan atau petunjuk pada tempat tertentu; h. Membuat dan menyerahkan laporan berkala atas kegiatan usahanya kepada Direktur Jenderal Perlindungan Hutan dan Pelestarian Alam dengan tembusan kepada Sekretaris Jenderal, Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan dan Gubernur Kepala Daerah Tingkat I setempat; i. Memberikan kemudahan kepada aparat kehutanan baik tingkat pusat maupun tingkat daerah pada saat melakukan pengawasan dan pembinaan di lapangan.

BAB V PERPANJANGAN IZIN PENGUSAHAAN Pasal 13 Izin Pengusahaan diberikan untuk jangka waktu paling lama 30 (tiga puluh) tahun, terhitung sejak tanggal izin pengusahaan ditanda tangani oleh Menteri dan dapat diperpanjang.

Pasal 14 (1) Permohonan perpanjangan izin pengusahaan diajukan kepada Direktur Jenderal Perlindungan Hutan dan Pelestarian Alam dan tembusannya disampaikan kepada Menteri, Sekretaris Jenderal, Gubernur KDH Tingkat I, Kantor Wilayah Departemen Kehutanan dan Kantor Wilayah Departemen Pariwisata, Pos dan Telekomunikasi. (2) Permohonan perpanjangan izin pengusahaan sebagaimana yang dimaksud dalam ayat (1), baru dapat dipertimbangkan setelah diadakan evaluasi atas pelaksanaan pengusahaan pariwisata alam. (3) Biaya untuk melaksanakan kegiatan evaluasi sebagaimana yang dimaksud dalam ayat (2) dibebankan kepada pemohon. (4) Perpanjangan izin pengusahaan diberikan untuk jangka waktu paling lama 20 (dua puluh) tahun dan dapat diperpanjang.

BAB VI TATA CARA BERAKHIRNYA IZIN USAHA Pasal 15 Izin pengusahaan pariwisata alam berakhir karena : a. Jangka yang diberikan telah berakhir; b. Dicabut oleh Menteri sebagai sanksi yang dikenakan kepada pengusaha pariwisata alam; c. Diserahkan kembali oleh pengusaha pariwisata alam kepada Pemerintah, sebelum jangka waktu yang diberikan berakhir. Pasal 16 (1) Jika jangka waktu yang diberikan berakhir maka Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan atau Kepala Taman Nasional setempat menanyakan kepada pengusaha/pemegang izin apakah izin tersebut akan diperpanjang atau tidak. (2) Jika izin diperpanjang, maka tata cara perpanjangannya dilaksanakan sesuai dengan ketentuan tentang perpanjangan izin sebagaimana diatur dalam pasal 13. Pasal 17 Pengalihan kepemilikan atas sarana dan prasarana kepariwisataan baik karena berakhirnya jangka waktu izin pengusahaan, baik karena diserahkan kembali oleh pemegang izin maupun karena pencabutan, tata caranya akan diatur tersendiri.

BAB VII TATA CARA PENCABUTAN IZIN PENGUSAHAAN Pasal 18 Pencabutan izin pengusahaan dilakukan berdasarkan laporan hasil pemantauan dan evaluasi dan setelah diperingatkan oleh Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan atau Kepala Taman Nasional setempat. Pasal 19 (1) Peringatan-peringatan sebagaimana dimaksud dalam pasal 18 diberikan sebanyak 3 (tiga) kali berturut-turut dengan jangka masing-masing 30 (tiga puluh) hari, dengan tembusan disampaikan kepada Menteri, Sekretaris Jenderal, dan Direktur Jenderal Perlindungan Hutan dan Pelestarian Alam. (2) Pemegang izin pengusahaan yang mendapat peringatan tersebut wajib menanggapinya. (3) Jika alasan-alasan yang dikemukanan dalam tanggapan tersebut tidak dapat diterima, maka Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan atau Kepala Taman Nasional mengusulkan pencabutan izin pengusahaan tersebut kepada Menteri melalui Direktur Jenderal Perlindungan Hutan dan Pelestarian Alam. (4) Berdasarkan usul tersebut maka Menteri menetapkan keputusan tentang pencabutan izin pengusahaan pariwisata alam tersebut. (5) Menteri dapat meminta pertimbangan dari pejabat Eselon I yang lain atau memerintahkan diadakannya peninjauan lapangan sebelum menetapkan keputusan tentang pencabutan tersebut.

Pasal 20 Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan atau Kepala Taman Nasional sebagai akibat dari pencabutan izin tersebut, mengatur dan menyelesaikan lebih lanjut tentang : a. Pemenuhan kewajiban pemegang izin pengusahaan terhadap Pemerintah yang belum tuntas; b. Pemanfaatan sarana dan prasarana yang dibangun oleh pemegang izin di dalam kawasan plestarian alam hutan yang dibebani izin tersebut.

BAB VIII PENGENAAN SANKSI Pasal 21 Sanksi dapat dikenakan baik terhadap pemohon maupun terhadap pengusaha atau pemegang izin pengusahaan pariwisata alam. Pasal 22 (1) Pemohon dikenakan sanksi karena tidak memenuhi kewajiban yang dibebankan padanya dalam jangka waktu yang telah ditetapkan, yaitu kewajiban : a. Menyusun rencana karya pengusahaan yang dilampiri Rencana Tapak dan Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (AMDAL); b. Memberikan tanda batas pada kawasan hutan yang dibebani izin pengusahaan; c. Membayar Pungutan Usaha Pariwisata Alam (PUPA). (2) Pengenaan sanksi sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) dilakukan oleh Menteri berupa pencabutan atau pembatalan persetujuan prinsip yang telah diberikan. Pasal 23 (1) Pengusaha atau pemegang izin pengusahaan dikenakan sanksi karena tidak memenuhi kewajiban sebagaiman dimaksud dalam Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 1994 tentang Pengusahaan Pariwisata Alam dan Pasal 12 dalam keputusan ini. (2) Pengenaan sanksi sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) dilakukan oleh Menteri berupa : a. Penghentian pelayanan adminitrasi; b. Penghentian kegiatan pengusahaan pariwisata alam untuk jangka waktu tertentu; c. Pencabutan izin pengusahaan pariwisata alam. Pasal 24 Tembusan surat pengenaan sanksi sebagaimana dimaksud dalam pasal 22 dan pasal 23 disampaikan kepada : a. b. c. d. e. f. Menteri Pariwisata, Pos dan Telekomunikasi; Sekretaris Jenderal Departemen Kehutanan; Direktur Jenderal Perlindungan Hutan dan Pelestarian Alam; Inspektur Jenderal Departemen Kehutanan; Gubernur Kepala Daerah Tingkat I Propinsi setempat; Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan Propinsi setempat;

g. Kepala Kantor Wilayah Departemen Pariwisata, Pos dan Telekomunikasi setempat. Pasal 25 (1) Pemegang izin pengusahaan pariwisata alam yang terkena sanksi dapat mengajukan keberatan selambat-lambatnya 30 (tiga puluh) hari sejak diterimanya saknsi kepada Direktur Jenderal Perlindungan Hutan dan Pelestarian Alam. (2) Direktur Jenderal Perlindungan Hutan dan Pelestarian Alam melakukan penilaian terhadap keberatan pengenaan sanksi yang diajukan oleh pemegang izin pengusahaan pariwisata alam tersebut. (3) Berdasarkan penilaian sebagaimana dimaksud dalam ayat (2), Direktur Jenderal Perlindungan Hutan dan Pelestarian Alam mengusulkan kepada Menteri untuk mengubah atau memperkuat persetujuan atau keputusan sanksi tersebut.

BAB IX KETENTUAN PERALIHAN Pasal 26 Dengan berlakunya keputusan ini, Keputusan Menteri Kehutanan Nomor 687/Kpts-II/1989 tentang Pengusahaan Hutan Wisata, Taman Nasional, Taman Hutan Raya, dan Taman Wisata Laut dan Keputusan Menteri Kehutanan Nomor 688/Kpts-II/1989 tentang tata cara Permohonan Izin Pengusahaan Hutan Wisata, Taman Nasional, Taman Hutan Raya, dan Taman Wisata Laut, dinyatakan tidak berlaku lagi.

BAB X KETENTUAN PRINSIP Pasal 27 Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Pada tanggal Salinan sesuai dengan aslinya. Kepala Biro Hukum dan Organisasi,

:JAKARTA : 23 Agustus 1996

MENTERI KEHUTANAN,

YB. WIDODO SUTOYO, SH., MM. NIP. 080023934

DJAMALUDIN SURYOHADIKUSUMO

Salinan Keputusan ini Disampaikan kepada Yth. : 1. 2. 3. 4. Sdr. Menteri Pariwisata, Pos dan Telekomunikasi. Sdr. Para Pejabat Eselon I Lingkup Departemen Kehutanan. Sdr. Para Gubernur Kepala Daerah Tingkat I Seluruh Indonesia. Sdr. Para Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan Propinsi di Seluruh Indonesia. 5. Sdr. Para Kepala Kantor Wilayah Departemen Pariwisata, Pos dan Telekomunikasi di Seluruh Indonesia. 6. Sdr. Para Kepala Taman Nasional di Seluruh Indonesia.

LAMPIRAN NOMOR TANGGAL

: KEPUTUSAN MENTERI KEHUTANAN : 446/Kpts-II/1996 : 23 Agustus 1996 Contoh bentuk surat Permohonan izin pengusahaan Kop Surat / Kop Perusahaan Jakarta,

Nomor Lampiran Perihal

: : : Permohonan Izin Pengusahaan Pariwisata Alam

Kapada Yth. : Bapak Menteri Kehutanan

Dengan hormat, Bersama ini kami mengajukan permohonan Izin Pengusahaan Pariwisata Alam yang terletak di : a. Propinsi : b. Lokasi : c. Luas Areal : Sebagai Kelengkapan permohonan, kami lampirkan : 1. Rekomendasi dari Menteri Pariwisata, Pos dan Telekomunikasi. 2. Rekomendasi dari Gubernur KDH Tk. I; 3. Usulan Proyek (penjelasan tentang maksud dan rencana kegiatan pengusahaan taman buru). 4. Pertimbangan teknis dari Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan Propinsi. 5. Peta Areal yang dimohon dengan skala ........:........... 6. Kelengkapan bonafiditas perusahaan (akte pendirian, NPWP, Referensi Bank, dan sebagainya) Sebagai bahan pertimbangan Bapak Menteri Kehutanan atas permohonan kami. Atas perhatian serta pertimbangan Bapak diucapkan terima kasih.

Hormat kami, -cap perusahaan Nama Jabatan dalam perusahaan Tembusan kepada Yth. : 1. Bapak Menteri Pariwisata, Pos dan Telekomunikasi.

2. 3. 4. 5. 6. 7.

Bapak Sekretaris Jenderal Departemen Kehutanan. Bapak Direktur Jenderal Perlindungan Hutan dan Pelestarian Alam. Bapak Inspektur Jenderal Departemen Kehutanan. Gubernur Kepala Daerah Tingkat I Propinsi ..................... Bapak Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan Propinsi ....................... Bapak Kepala Kantor Wilayah Departemen Pariwisata, Pos dan Telekomunikasi Propinsi.........................

MENTERI KEHUTANAN REPUBLIK INDONESIA

KEPUTUSAN MENTERI KEHUTANAN Nomor : 447/Kpts-II/1996

TENTANG PEMBINAAN DAN PENGAWASAN PENGUSAHAAN PARIWISATA ALAM

MENTERI KEHUTANAN, Menimbang : a. bahwa dengan Peraturan Pemerintah No. 18 Tahun 1994 telah ditetapkan ketentuan tentang Pengusahaan Pariwisata Alam; b. bahwa untuk melaksanakan lebih lanjut ketentuan Pasal 13 ayat (4) Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 1994, maka dipandang perlu menetapkan ketentuan tentang Pembinaan dan Pengawasan Pengusahaan Pariwisata Alam dengan Keputusan Menteri Kehutanan. Mengingat : 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1967; Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1974; Undang-Undang Nomor 4 Tahun 1982; Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1990; Undang-Undang Nomor 9 Tahun 1990; Peraturan Pemerintah Nomor 33 Tahun 1970; Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 1994; Keputusan Presiden Nomor 15 Tahun 1984 jo Keputusan Presiden Nomor 58 Tahun 1993; 9. Keputusan Presiden Nomor 96/M Tahun 1993; 10. Keputusan Menteri Kehutanan Nomor 677/Kpts-II/1993.

MEMUTUSKAN: Menetapkan : KEPUTUSAN MENTERI KEHUTANAN TENTANG PEMBINAAN DAN PENGAWASAN PENGUSAHAAN PARIWISATA ALAM.

KETENTUAN-KETENTUAN UMUM Pasal 1 Dalam Keputusan ini yang dimaksud dengan : 1. Pembinaan adalah kegiatan untuk memberikan pedoman bagi pemegang izin pengusahaan pariwisata alam yang menyangkut pengaturan, bimbingan, pengusulan dan teguran agar supaya dapat melaksanakan usahanya sesuai tujuan yang ditetapkan. 2. Pengawasan adalah seluruh proses kegiatan penilaian terhadap semua kegiatan pengusahaan pariwisata alam dengan tujuan agar dapat berjalan sesuai dengan rencana dan peraturan yang berlaku. 3. Menteri adalah Menteri Kehutanan. Pasal 2 Dalam rangka peningkatan kualitas pengusahaan pariwisata alam dan agar pemanfaatan taman nasional, taman hutan raya dan taman wisata alam dilaksanakan sesuai dengan tujuan yang telah ditetapkan maka perlu diadakan pembinaan dan pengawasan pengusahaan pariwisata alam oleh Pemerintah. Pasal 3 (1) Pembinaan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 dilakukan secara fungsional oleh Tim yang diketuai oleh Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan Propinsi dengan anggota Kepala Taman Nasional, Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam dan Kepala Sub Balai Konservasi Sumber Daya Alam setempat. (2) Tugas tim pembinaan adalah : a. Melakukan bimbingan, penyuluhan dan teguran kepada pemegang izin pengusahaan pariwisata alam. b. Melaporkan hasil kegiatan tim kepada Menteri, melalui Direktur Jenderal Perlindungan Hutan dan Pelestarian Alam. (3) Tata cara pembinaan dan pelaporan sebagaimana dimaksud dalam ayat (2) diatur lebih lanjut oleh Direktur Jenderal Perlindungan Hutan dan Pelestarian Alam. Pasal 4 (1) Pengawasan sebagaimana dimaksud dalam pasal 2 dilakukan secara fungsional oleh tim yang diketuai oleh Direktur Jenderal Perlindungan Hutan dan Konservasi Alam dengan anggota Sekretaris Jenderal Departemen Kehutanan dan Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan Propinsi setempat.

(2) Tugas tim pengawasan adalah : a. Mengadakan kegiatan pemeriksaan langsung di lapangan. b. Mengadakan penelitian berdasarkan laporan dari tim pembinaan dan pengusaha/pemegang izin pengusahaan pariwisata alam yang bersangkutan. c. Melaporkan hasil kegiatan pengawasan kepada Menteri. (3) Tata cara pengawasan sebagaimana dimaksud dalam ayat (2) diatur lebih lanjut oleh Direktur Jenderal Perlindungan Hutan dan Pelestarian Alam. Pasal 5 Tindak-lanjut dari hasil kegiatan pengawasan dapat berupa : a. Melanjutkan dan meningkatkan kegiatan pembinaan atau memperbaiki tata cara pembinaan. b. Mengenakan sanksi administratif sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku. c. Menyerahkan masalahnya kepada pejabat penyidik yang berwenang. Pasal 6 Pelaksanaan tindak-lanjut sebagaimana dimaksud dalam pasal 5 merupakan kewenangan Menteri. Pasal 7 Dengan ditetapkannya keputusan ini maka peraturan perundang-undangan yang bertentangan dengan keputusan ini dinyatakan tidak berlaku lagi. Pasal 8 Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Pada tanggal Salinan sesuai dengan aslinya. Kepala Biro Hukum dan Organisasi,

:JAKARTA : 23 Agustus 1996

MENTERI KEHUTANAN,

YB. WIDODO SUTOYO, SH., MM. NIP. 080023934 Salinan Keputusan ini Disampaikan kepada Yth. :

DJAMALUDIN SURYOHADIKUSUMO

1. Sdr. Menteri Pariwisata, Pos dan Telekomunikasi. 2. Sdr. Para Pejabat Eselon I Lingkup Departemen Kehutanan. 3. Sdr. Para Gubernur Kepala Daerah Tingkat I Seluruh Indonesia.

4. Sdr. Para Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan Propinsi di Seluruh Indonesia. 5. Sdr. Para Kepala Kantor Wilayah Departemen Pariwisata, Pos dan Telekomunikasi di Seluruh Indonesia. 6. Sdr. Para Kepala Taman Nasional di Seluruh Indonesia.

MENTERI KEHUTANAN REPUBLIK INDONESIA

KEPUTUSAN MENTERI KEHUTANAN NOMOR : 448 / Kpts II / 1996

TENTANG PENGALIHAN KEPEMILIKAN SARANA DAN PRASARANA KEPARIWISATAAN KEPADA NEGARA

MENTERI KEHUTANAN, Menimbang : a. bahwa berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 1994 telah ditetapkan ketentuan tentang Pengusahaan Pariwisata Alam di Zona Pemanfaatan Taman Nasional, Taman Hutan, dan Taman Wisata Alam; b. bahwa untuk melaksanakan lebih lanjut ketentuan Pasal 15 ayat (2), Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 1994, maka dipandang perlu menetapkan ketentuan tentang Pengalihan Kepemilikan Sarana dan Prasarana Kepariwisataan Kepada Negara dengan keputusan Menteri Kehutanan. Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 5 Tahun 1967 2. Undang-undang Nomor 5 Tahun 1972 3. Undang-undang Nomor 4 Tahun 1982 4. Undang-undang Nomor 5 Tahun 1990 5. Undang-undang Nomor 9 Tahun 1990 6. Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 1994 7. Keputusan Presiden Nomor 15 Tahun 1984 jo Keputusan Presiden Nomor 58 Tahun 1993 8. Keputusan Presiden Nomor 96/M Tahun 1993 9. Keputusan Menteri Kehutanan Nomor 667/Kpts-II/1993 10. Keputusan Menteri Kehutanan Nomor 167/Kpts-II/1994 MEMUTUSKAN: Menetapkan : KEPUTUSAN MENTERI KEHUTANAN TENTANG PENGALIHAN KEPEMILIKAN SARANA DAN PRASARANA KEPARIWISATAAN KEPADA NEGARA.

Pasal 1 Di dalam keputusan ini yang dimaksud dengan : 1. Pengusahaan pariwisata alam adalah suatu kegiatan untuk menyelenggarakan sarana pariwisata di zona pemanfaatan taman nasional, taman hutan raya, atau taman wisata alam, berdasarkan rencana pengelolaan. Sarana kepariwisataan adalah bangunan yang diperuntukkan guna memenuhi kebutuhan kegiatan pariwisata alam. Prasarana kepariwisataan adalah segala sesuatu yang keberadaannya diperuntukan sebagai penunjang kegiatan periwisata alam, sehingga pelayanan dan kemudahan dapat dicapai. Sarana dan prasarana kepariwisataan yang tidak bergerak adalah sarana dan prasarana kepariwisataan yang didirikan atau dibangun diatas atau melekat pada kawasan pelestarian alam yang dibebani izin pengusahaan pariwisata alam. Menteri adalah Menteri Kehutanan. Pasal 2 Sarana dan Prasarana kepariwisataan yang tidak bergerak yang berada dalam kawasan pelestarian alam yang dibebani izin pengusahaan pariwisata alam beralih kepemilikannya menjadi milik negara pada saat berakhirnya izin pengusahaan pariwisata alam. Pasal 3 Untuk mengetahui jumlah, jenis, dan nilai teknis dan nilai ekonomis sarana dan prasarana kepariwisataan di dalam kawasan pelestarian alam yang dibebani izin pengusahaan, diadakan inventarisasi oleh Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan atau Kepala Taman Nasional setempat. Pasal 4 (1) Berdasarkan hasil inventarisasi sebagaimana dimaksud dalam pasal 3, diadakanlah pengalihan kepemilikan atas sarana dan prasarana kepariwisataan yang tidak bergerak dari pengusahaan dan pemilikan pengusaha/pemegang izin pengusahaan kepada negara melalui Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan Setempat. (2) Pengalihan kepemilikan tersebut dilakukan dengan menandatangani Berita Acara Pengalihan Kepemilikan oleh Pengusaha/Pemegang Izin Pengusahaan dengan Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan setempat. Pasal 5

2.

3.

4.

5.

(1) Pengambilan sarana dan prasarana yang bergerak dari kawasan pelestarian alam yang dibebani izin pengusahaan pariwisata alam harus dengan sepengetahuan dan diawasi oleh petugas yang ditunjuk oleh Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan. (2) Petugas yang ditunjuk wajib membuat laporan tertulis kepada Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan. Pasal 6 Pelaksanaan pengalihan kepemilikan sarana dan prasarana yang tidak bergerak termasuk penanda tanganan Berita Acara, diawasi oleh Direktur Jenderal Perlindungan Hutan dan Pelestarian Alam. Pasal 7 Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan melaporkan tentang pengalihan kepemilikan sarana dan prasarana kepariwisataan yang tidak bergerak tersebut kepada Menteri melalui Sekretaris Jenderal Departemen Kehutanan dengan tembusan kepada Direktur Jenderal Perlindungan Hutan dan Pelestarian Alam selambat-lambatnya 15 (lima belas) hari kerja sejak penanda tanganan Berita Acara Pengalihan Kepemilikan. Pasal 8 Menteri Kehutanan berdasarkan laporan Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan melaporkan kepada Menteri Keuangan tentang pengalihan kepemilikan sarana dan prasarana kepariwisataan tersebut selambat-lambatnya dalam waktu 15 (lima belas) hari kerja setelah menerima laporan dari Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan. Pasal 9 (1) Pengamanan, pengurusan dan pengelolaan atas sarana dan prasarana kepariwisataan yang telah dialihkan kepemilikannya menjadi milik negara tersebut dilakukan oleh Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan. (2) Biaya pengamanan, pengurusan, dan pengelolaan atas milik negara tersebut dibeban pada anggaran Departemen Kehutanan. Pasal 10 Pemanfaatan sarana dan prasarana kepariwisataan yang telah beralih kepemilikannya menjadi milik negara akan diatur dalam Keputusan Menteri Kehutanan tersendiri. Pasal 11 Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Pada tanggal Salinan sesuai dengan aslinya. Kepala Biro Hukum dan Organisasi,

:JAKARTA : 23 Agustus 1996

MENTERI KEHUTANAN,

YB. WIDODO SUTOYO, SH., MM. NIP. 080023934

DJAMALUDIN SURYOHADIKUSUMO

Salinan Keputusan ini Disampaikan kepada Yth. : 1. 2. 3. 4. Sdr. Menteri Pariwisata, Pos dan Telekomunikasi. Sdr. Para Pejabat Eselon I Lingkup Departemen Kehutanan. Sdr. Para Gubernur Kepala Daerah Tingkat I Seluruh Indonesia. Sdr. Para Kepala Kantor Wilayah Departemen Kehutanan Propinsi di Seluruh Indonesia. 5. Sdr. Para Kepala Kantor Wilayah Departemen Pariwisata, Pos dan Telekomunikasi di Seluruh Indonesia. 6. Sdr. Para Kepala Taman Nasional di Seluruh Indonesia.