Sistemkompetisisainsproyek

2

Click here to load reader

Transcript of Sistemkompetisisainsproyek

Page 1: Sistemkompetisisainsproyek

____________________________________________

Kategori Proyek Sains

Kategori Proyek Sains merupakan kompetisi karya cipta hasil kerja dari suatu Tim.

Setiap Tim berjumlah 3 mahasiswa dari satu perguruan tinggi. Kompetisi ini

mempunyai empat bidang yaitu:

1. Aplikasi Perangkat Lunak (APL) : Menciptakan aplikasi perangkat lunak untuk

mendukung penyelesaian masalah energi dan lingkungan. Bidang ini

mengkompetisikan hasil karya cipta berupa aplikasi perangkat lunak yang

terkait dengan penyelesaian permasalahan energi dan lingkungan.

2. Rancang Bangun (RB): Menciptakan instrumen/alat atau piranti untuk

menyelesaikan permasalahan energi, lingkungan atau kesehatan. Bidang ini

mengkompetisikan hasil karya cipta berupa alat/instrumen atau rancangan

bangun suatu sistem yang terkait dengan penyelesaian permasalahan energi,

lingkungan atau kesehatan.

3. Produk Unggulan (PU): Menghasilkan produk unggulan untuk tema energi

terbarukan. Bidang ini mengkompetisikan hasil karya cipta yang dapat berupa

bahan/material, proses, metode atau model yang terkait dengan penyelesaian

permasalahan energi terbarukan.

a. Babak Penyisihan:

1) Semua tim wajib membuat dan mengumpulkan proposal Proyek Sains sesuai

dengan ketentuan yang ada di panduan.

2) Semua tim wajib membuat Poster Proyek Sains sesuai dengan ketentuan di

panduan dan mempresentasikannya.

3) Setiap tim wajib presentasi poster di lokasi yang ditentukan untuk penilaian

pemenang poster terbaik di tingkat provinsi.

4) Panitia pusat melakukan desk evaluation proposal.

5) Panitia pusat menentukan 10 tim dengan nilai terbaik tiap bidang untuk

mengikuti presentasi babak penyisihan secara online.

Page 2: Sistemkompetisisainsproyek

____________________________________________

6) Sepuluh tim terbaik tiap bidang melakukan presentasi di depan dewan juri

secara online. Dewan juri menentukan 5 tim dengan nilai terbaik untuk tiap

bidang sebagai pemenang Babak Penyisihan.

7) Setiap tim pemenang, yaitu pemenang poster terbaik tingkat provinsi dan 5

tim terbaik untuk tiap bidang berhak mendapatkan hadiah.

8) Tim yang lolos seleksi Babak Penyisihan dan berhak mengikuti Babak Final

Tingkat Nasional, adalah:

a) Lima tim pemenang untuk bidang Aplikasi Perangkat Lunak (APL).

b) Lima tim pemenang untuk bidang Rancang Bangun (RB).

c) Lima tim pemenang untuk bidang Produk Unggulan (PU).

9) Tim yang mengikuti Babak Final Tingkat Nasional wajib menyelesaikan karya

cipta hasil kerja yang sesuai dengan proposalnya dan membawanya ke

Babak Final Tingkat Nasional.

b. Babak Final Tingkat Nasional:

1) Peserta yang mengikuti Babak Final Tingkat Nasional Kategori Proyek Sains

berjumlah 15 Tim (45mahasiswa) dengan setiap timnya 3 mahasiswa, yaitu:

a) Lima tim (15 Mahasiswa) untuk bidang Aplikasi Perangkat Lunak (APL).

b) Lima tim (15 Mahasiswa) untuk bidang Rancang Bangun (RB).

c) Lima tim (15 Mahasiswa) untuk bidang Produk Unggulan (PU).

2) Setiap tim wajib membawa hasil proyek sainsnya dan dipamerkan di

pameran proyek sains OSN Pertamina.

3) Setiap tim diwajibkan mempresentasikan hasil proyek sains dihadapan Juri.

4) Juri menetapkan pemenang Proyek Sains tingkat nasional, yaitu:

a) Juara 1, 2, 3 untuk masing-masing bidang Aplikasi Perangkat Lunak (APL),

Rancang Bangun (RB), dan Produk Unggulan (PU). Sehingga terdapat 12

tim pemenang.

b) Satu tim dengan Stand Proyek Sains Terbaik.

c) Pemenang Proyek Sains tingkat nasional berhak mendapatkan hadiah.