Sistem Informasi Perbankan2

63
SISTEM INFORMASI PERBANKAN Annita Dewi Agustina 10110933 Sistem Informasi UNIVERSITAS GUNADARMA JAKARTA 2014

description

makalah si perbankan gunadarma

Transcript of Sistem Informasi Perbankan2

Page 1: Sistem Informasi Perbankan2

SISTEM INFORMASI PERBANKAN

Annita Dewi Agustina

10110933

Sistem Informasi

UNIVERSITAS GUNADARMA

JAKARTA

2014

Page 2: Sistem Informasi Perbankan2

Daftar Isi

Cover .................................................................................................................................1

Daftar Isi.............................................................................................................................2

SAP....................................................................................................................................4

I. Pengenalan Bank...........................................................................................................11

1. Pengenalan Bank.....................................................................................................11

1.1. Pengertian & Klasifikasi Bank........................................................................11

1.2. Fungsi Bank Sebagai Lembaga Perantara.......................................................11

1.3. Jenis-Jenis Bank (Klasifikasi Bank)................................................................11

1.4. Sifat karakteristik............................................................................................14

1.5. Deragulasi Perbankan......................................................................................14

2. Produk-produk Perbankan......................................................................................15

2.1. Dana Bank.......................................................................................................15

2.2. Alokasi Dana Bank..........................................................................................15

2.3. Kredit...............................................................................................................17

2.4. Jasa-jasa Bank (Fee Base Income)..................................................................19

3. Sejarah Singkat Perbankan.....................................................................................19

II. Perhitungan Dana Simpanan Perbankan......................................................................21

1. Dana yang berasal dari masyarakat luar (Produk Funding)..................................212. Perhitungan Bunga Simpanan...............................................................................23

III. Pengalokasian Dana Dalam Bentuk Kredit.................................................................26

1. Perhitungan Bunga kredit.....................................................................................262. Kasus-kasus menghitung bunga kredit.................................................................26

IV. Karakteristik dan Komplesitas Teknologi Sistem Informasi (TSI) Perbankan..........27

1. Platform perangkat keras......................................................................................272. Media Komunikasi Data.......................................................................................273. Mode atau sifat keterhubungan antar kantor.........................................................274. Tingkat Integrasi Sistem Aplikasi.........................................................................28

Sistem Informasi Perbankan 2

Page 3: Sistem Informasi Perbankan2

V, VI & VII. Keamanan dan Pemeriksaan TSI perbankan.............................................30

1. Aspek keamanan sistem aplikasi perbankan.........................................................302. Internal Control.....................................................................................................303. IT Audit in banking...............................................................................................31

VIII & IX. Pengenalan Sistem Aplikasi Perbankan..........................................................32

1. Customer Information System..............................................................................322. Deposits Information System................................................................................323. Struktur aplikasi perbankan dan komponen..........................................................324. Financial Information System...............................................................................32

X. Trend Teknologi Perbankan.........................................................................................33

1. Perkembangan teknologi komputer di Perbankan................................................332. Kriteria pemilihan teknologi di dunia perbankan.................................................333. Sistem keamanan dan pengawasan internal..........................................................344. Pengantar teknologi kartu.....................................................................................355. Jenis- jenis kartu dalam industri.........................................................................................35

XI. Mekanisme Sistem Kliring Nasional Bank Indonesia................................................36

1. Definisi Kliring.....................................................................................................362. Tujuan Kliring.......................................................................................................363. Warkat Kliring......................................................................................................364. Peserta Kliring......................................................................................................365. Prosedur Kliring.....................................................................................................................37

XII.Pengantar Teknologi ATM.........................................................................................38

1. Perkembangan teknologi ATM.............................................................................382. Pengertian ATM....................................................................................................383. Jenis-jenis ATM....................................................................................................394. Proses Kerja ATM................................................................................................40

XIII.Pengantar Teknologi Internet Banking.....................................................................42

1. Perkembangan teknologi Internet Banking...........................................................422. Transaksi-transaksi pada Internet Banking...........................................................42

XIV.Pengantar Teknologi Mobile Banking......................................................................43

1. Perkembangan teknologi Mobile Banking............................................................432. Phone Banking......................................................................................................443. SMS Banking........................................................................................................44

Daftar Pustaka...................................................................................................................46

Sistem Informasi Perbankan 3

Page 4: Sistem Informasi Perbankan2

SATUAN ACARA PERKULIAHANUNIVERSITAS GUNADARMA

MATA KULIAH : SISTEM INFORMASI PERBANKAN

FAKULTAS : ILMU KOMPUTERJURUSAN/JENJANG : SISTEM INFORMASI / S1

KODE MK / SKS : AK011222 / 2 SKS

Minggu

Ke- POKOK BAHASAN SUB POKOK BAHASAN

TUJUAN

INSTRUKSIONAL UMUM

TUJUANINSTRUKSIONAL

KHUSUS Sumber

I

Pengenalan Bank

Produk-produk Perbankan

Sejarah Singkat Penggunaan Teknologi Perbankan

1. Pengertian & Klasifikasi Bank

2. Sifat Industri Perbankan

3.Deregulasi Perbankan Indonesia

1. Sumber Dana Bank

2. Alokasi Dana Bank (Kredit & Pembiayaan )

3. Jasa-Jasa Bank (Fee base income)

1. Memahami dan mengerti mengenai klasifikasi bank, sifat industri bank dan kebijakan-kebijakan yang ditentukan oleh pemerintah dalam dunia perbankan.

2. Mengerti sumber-sumber dana, pengalokasian dana serta jasa-jasa yang ada pada Bank.

3. Memahami dan mengerti sejarah dari penggunaan teknologi perbankan.

1.Mahasiswa dapat menerangkan konsep-konsep utama bisnis bank

2.Mahasiswa dapat menjelaskan mengenai klasifikasi dan sifat dari industri perbankan

3.Mahasiswa dapat mengerti kebijakan-kebijakan pemerintah dalam mengelola perbankan nasional.

4. Mahasiswa dapat mengerti dan menjelaskan mengenai sumber dana bank .

5. . Memahami dan menjelaskan mengenai produk lending yang terdapat pada Bank .

6. Menjelaskan Jenis- jenis kredit dan prinsip- prinsip pemberian kredit

7. Memahami dan menjelaskan jasa-jasa bank.

8. Mahasiswa dapat menjelaskan perkembangan

teknologi perbankan.

4, 5, 6, 7

Sistem Informasi Perbankan 4

Page 5: Sistem Informasi Perbankan2

II

Perhitungan Dana Simpanan Perbankan

Dana yang berasal dari masyarakat luar (Produk Funding)

- Giro- Tabungan- Deposito

Kasus-kasus menghitung bunga simpanan

.Memahami dan mengerti perhitungan bunga yang ada di perbankan sesuai dengan peraturan pemerintah dan bank yang berlaku.

Mahasiswa dapat

Menjelaskan perhitungan bunga untuk dana yang berasal dari masyarakat seperti : Giro, Tabungan dan Deposito.

4,5,6,7

III

Pengalokasian dana dalam bentuk Kredit

Perhitungan Bunga kredit Kasus-kasus menghitung

bunga kredit

Memahami dan mengerti perhitungan bunga kredit yang diberikan oleh Bank

Mahasiswa dapat mengerti dan menjelaskan mengenai produk lending yang terdapat pada bank beserta perhitungan bunganya.

IV Karakteristik dan komplesitas Teknologi Sistem Informasi (TSI)

Perbankan

Platform perangkat keras Media Komunikasi data Mode atau sifat

keterhubungan antar kantor Tingkat integrasi sistem

aplikasi

Mahasiswa memahami karakteristik TSI dan komponen penyusunnya sebagai indikator komplesitas TSI.

Mahasiswa dapat menjelaskan berbagai platform perangkat keras yang digunakan di perbankan, yang meliputi mainframe, minicomputer, PC LAN, atau PC stand alone.

Mahasiswa dapat menjelaskan berbagai jenis dan karakteristik media komunikasi data yang digunakan di perbankan, misalnya VSAT, Leased Line/DOV, Dial UP, Frame relay dan berbagai sarana pendukungnya

Mahasiswa dapat menjelaskan berbagai mode atau sifat keterhubungan antar kantor, yang meliputi mode centralized,

Sistem Informasi Perbankan 5

Page 6: Sistem Informasi Perbankan2

combination, distributed atau off line

mahasiswa dapat menjelaskan konsep pengintegrasian berbagai sistem aplikasi perbankan yang digunakan di perbankan.

V, VI & VII

Keamanan dan Pemeriksaan TSI

perbankan

Aspek keamanan sistem aplikasi perbankan

Internal Control IT Audit in banking

Mahasiswa memahami implikasi penggunaan TSI terhadap aspek keamanan, serta konsep pemeriksaan TSI

Mahasiswa dapat menjelaskan penerapan prinsip division of duties, number control, dual control, dual custodian dan independence balancing pada sistem aplikasi komputer

Mahasiswa dapat menjelaskan bagaimana prinsip-prinsip pengendalian internal tersebut bisa tercermin atau diimplementasikan secara otomatis pada sistem aplikasi komputer (real time auditing)

Mahasiswa dapat menjelaskan

Sistem Informasi Perbankan 6

Page 7: Sistem Informasi Perbankan2

berbagai jenis resiko penggunaan TSI dibidang perbankan

Mahasiswa dapat menjelaskan berbagai modus operandi kejahatan komputer dan alternatif pencegahannya melalui perancangan

VIII

&

IX

Pengenalan Sistim

Aplikasi Perbankan

1. Customer Information System

2. Deposits Information System

3 Struktur aplikasi perbankan dan

komponen-komponen teknologi informasi yang digunakan suatu bank.

4..Financial Information System

Memahami dan mengerti mengenai komponen-komponen teknologi informasi yang digunakan

di dunia perbankan.

Mahasiswa mampu :

1.Menerangkan komponen–komponen teknologi informasi yang digunakan

suatu bank.

2.Menjelaskan cakupan dari Financial information System, Deposits,

information system dan Cutomeral information system beserta kegunaan

sistim tersebut.

X Trend Teknologi Perbankan

1. Perkembangan teknologi komputer di Perbankan

2. Kriteria pemilihan teknologi di dunia perbankan

3. Sistem keamanan dan pengawasan

Memahami dan mengerti mengenai perkembangan teknologi komputer di dunia perbankan serta mengetahui sistem keamanan dan pengawasan internal pada

Mahasiswa mampu :

1. Menjelaskan perkembangan teknologi komputer di perbankan

dari mulai transaksi yang tidak online sampai transaksi online, serta dapat

Sistem Informasi Perbankan 7

Page 8: Sistem Informasi Perbankan2

internal pada aplikasi perbankan

4. Pengantar teknologi kartu

5. Jenis- jenis kartu dalam industri.

aplikasi perbankan. menjelaskan peralatan- peralatan yang

digunakan untuk perbankan Mekanisme penggunaan kartu mendukung operasional perbankan.

2.Menjelaskan kriteria-kriteria dalam pemilihan teknologdunia perbankan

3.Menjelaskan teknologi mengenai kartu baik alat validasinya maupun

sistem keamanan dari kartu tersebutteknologi dan sistem informasi yang tepat.

Mahasiswa dapat menjelaskan prinsip confidentiality, Availability dan integrity pada aspek keamanan komputer dan contoh kasusnya pada perbankan

Mahasiswa dapat menjelaskan implikasi penggunaan TSI pada aspek pemeriksaan (audit) bank, termasuk dapat menjelaskan konsep teknik audit berbantuan komputer (computer Assisted Audit Techniques).

XI Mekanisme Sistem Kliring Nasional Bank

Memahami dan mengerti mekanisme dari system kliring nasional bank

Mahasiswa mampu: menjelaskan mekanisme dari system kliring nasional bank Indonesia.

Sistem Informasi Perbankan 8

Page 9: Sistem Informasi Perbankan2

Indonesia indonesia

XIIPengantar Teknologi

ATM

1.Perkembangan teknologi ATM

2.Pengertian dan fungsi ATM

3.Jenis-jenis ATM serta perangkat lunaknya

4.Prinsip kerja ATM

Memahami dan mengerti mengenai perkembangan teknologi ATM

Mahasiswa mampu :

Menjelaskan fungsi ATM, prinsip kerja, komponen-komponen dari ATM dan dapat menyebutkan jenis-jenis ATM.

XIIIPengantar Tekhnologi

Internet Banking

1. Perkembangan teknologi Internet Banking

2. Transaksi-transaksi pada Internet Banking

Memahami dan mengerti mengenai perkembangan teknologi internet Banking

Mahasiswa mampu menjelaskan perkembangan dari internet banking dan transaksi-transaksi yang dapat dilakukan melalui internet banking.

XIVPengantar Teknologi

Mobile Banking

1. Perkembangan teknologi mobile Banking

2. Transaksi-transaksi pada mobile Banking

Memahami dan mengerti mengenai perkembangan teknologi Mobile Banking

Mahasiswa mampu menjelaskan perkembangan dari mobile banking dan transaksi-transaksi yang dapat dilakukan melalui mobile banking

REFERENSI :

1. Anonim, Diktat Lokakarya Manajemen Kas dan Pelayanan Nasabah Bank, LPPM, Jakarta, Tahun 1993.

2. Anonim, Paket 29 Mei 1993 mengenai penyempurnaan Penilaian Tingkat Kesehatan Bank, Bank Indonesia, Jakarta, Tahun 1990.

3. Bank Indonesia dan Ikatan Akuntan Indonesia, Standar Khusus Akuntansi Perbankan Indonesia, 1993.

4. Budi Hermana, Dennis V, Ega H, Elisa T, Sistem Aplikasi Tabungan, Gunadarma

5. Budi Hermana, Enny S, Farida, Sularno, Sistem Aplikasi Giro, Gunadarma

6. Budi Hermana, Henny M, Yuniasih, Zunaidi W, Sistem Aplikasi Deposito, Gunadarma

7. Budi Hermana & Prihantoro, Sistem Aplikasi General Ledger, Penerbit Gunadarma, Jakarta, Tahun 1994.

Sistem Informasi Perbankan 9

Page 10: Sistem Informasi Perbankan2

8. Dudley G. Luckett, Money and Banking

9. Jonker Sihombing, Pengantar Funds Management Untuk Perbankan, LPPI, Jakarta, Tahun 1990.

10.Jopie Jusuf, Panduan Dasar Untuk Account Officer, Intermedia, Jakarta, Tahun 1992.

11.Kasmir, SE., MM, Bank dan Lembaga keuangan Lainnya, Edisi baru, PT. RajaGrafindo Persada, Jakarta, 1999.

12.Siswanto Sutojo, Manajemen Terapan Bank, PT. Pustaka Binaman Pressindo, Jakarta, 1997.

13.Soediono Reksoprayitno, Pengantar Manajemen Bank Umum, seri diktat kuliah, Gunadarma.

================ EH, 15 Feb’2010 ================

Sistem Informasi Perbankan 10

Page 11: Sistem Informasi Perbankan2

I. Pengenalan Bank

1. Pengenalan Bank

1.1. Pengertian & Klasifikasi Bank

Secara sederhana dapat diartikan sebagai Lembaga Keuangan yang kegiatan utamanya adalah menghimpun dana dari masyarakat dan menyalurkannya kembali dana tersebut ke masyarakat, serta memberikan jasa bank lainnya.

Menurut UU Perbankan No. 10 tahun 1998 Bank merupakan Badan Usaha yang menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk

simpanan dan menyalurkan kepada masyarakat dalam bentuk kredit dan atau bentuk-bentuk lainnya dalam rangka meningkatkan taraf hidup rakyat banyak.

Perbankan adalah segala sesuatu yang menyangkut tentang bank, mencakup kelembagaan, kegiatan usaha, serta cara dan proses dalam melaksanakan kegiatan usahanya.

Bank termasuk perusahaan industri jasa, karena hanya memberikan pelayanan jasa kepada masyarakat.

1.2. Fungsi bank sebagai lembaga perantara

1.3. Jenis-jenis Bank (Klasifikasi Bank)

Menurut UU Perbankan No. 10 tahun 1998, bank dibagi atas 2 jenis yaitu :

1. Bank Umum

Bank yang melaksanakan kegiatan usaha secara konvensional dan atau berdasarkan prinsip syariah yang dalam kegiatannya memberikan jasa dalam lalu lintas pembayaran

Modal disetor 3 triliun rupiah

Sistem Informasi Perbankan 11

Page 12: Sistem Informasi Perbankan2

2. Bank Perkreditan Rakyat (BPR)

Bank yang melaksanakan kegiatan usaha secara konvensional dan atau berdasarkan prinsip syariah yang dalam kegiatannya tidak memberikan jasa dalam lalu lintas pembayaran

Modal disetor

Jabotabek Rp. 2 milyar Wilayah lainnya Rp. 500 juta

Ibukota propinsi Rp. 1 milyar

Jenis-jenis bank berdasarkan :

a. Fungsi

Bank Sentral (Bank Indonesia)

Bank Umum, bank yang sumber utama dananya dari simpanan masyarakat, terutama giro, tabungan, deposito serta pemberian kredit jangka pendek dalam penyaluran dana

- Bank Umum Konvensional

- Bank Umum Syariah

Bank Pembangunan, bank yang dalam pengumpulan dananya terutama berasal dari penerimaan simpanan dalam bentuk deposito serta commercial paper jangka menengah dan panjang.

BPR, kantor bank di kota kecamatan yang merupakan unsur penghimpunan dana masyarakat maupun menyalurkan dananya di sektor pertanian/pedesaan

- BPR Konvensional- BPR Syariah

b. Kepemilikan

Bank milik pemerintah,merupakan bank yang akte pendirian dan modal bank ini sepenuhnya dimiliki oleh Pemerintah Indonesia, sehingga seluruh keuntungan bank ini dimiliki oleh pemerintah. Contoh : BNI, BRI, BTN, Bank Mandiri, BPD

Bank milik swasta,merupakan bank yang seluruh atau sebagian besar sahamnya dimiliki oleh swasta nasional. Contoh : BCA, Bank Danamon, BII, Bank Lippo dll.

Bank milik koperasi, merupakan bank yang kepemilikan sahamnya dimiliki oleh perusahaan yang berbadan hukum koperasi, Contoh : Bank Bukopin

Sistem Informasi Perbankan 12

Page 13: Sistem Informasi Perbankan2

Bank milik asing,merupakan cabang dari bank yang ada diluar negeri, baik milik swasta asing maupun pemerintah asing. Contoh : Bank of America, American Express Bank, Bank of Tokyo, Bangkok Bank

Bank milik campuran, merupakan bank yang kepemilikannya sahamnya campuran antara pihak asing dan pihak swasta nasional. Contoh : BII Commonwelth, Bank Finconesia, Bank Merincorp, Mitsubishi Buana Bank, dll.

Bank Devisa, merupakan bank yang dapat melaksanakan transaksi keluar negeri atau yang berhubungan dengan mata uang asing secara menyeluruh

Bank non Devisa,merupakan bank yang belum mempunyai izin untuk melaksanakan transaksi sebagai bank devisa, sehingga tidak dapat melaksankan transaksi seperti halnya bank devisa.

c. Kegiatan Operasional Bank

Bank Devisa, diberikan hak dan wewenang oleh BI untuk melakukan transaksi valuta asing dan lalu lintas devisa serta hubungan koresponden dengan bank asing luar negeri

Bank Non Devisa, bank yang dalam operasinya hanya melaksanakan transaksi di dalam negeri (rupiah) dan tidak melaksanakan transaksi valuta asing atau hub. dengan luar negeri

d. Sistem organisasi bank

Unit banking, jasa perbankan hanya diberikan melalui satu kantor bank saya (timbul karena bank hanya membatasi diri pada pelayanan yang kecil karena manajemennya tidak mau dicampuri).

Branch banking, sistem operasional ada di beberapa tempat (dikendalikan dan diawasi oleh Kantor Pusat).

Correspondent banking, perwakilan suatu bank pada daerah/Negara yang tidak ada kantor bank yang bersangkutan (untuk membantu jasa pelayanan).

e. Penciptaan uang giral

Bank Primer (LIPPO, BII), Tidak sekedar kumpulan dana dan memberi pinjaman, tapi melaksanakan segala transaksi yang berhubungan langsung dengan kas.

Bank Sekunder (bank pasar, bank desa). Sekedar melayani transaksi kas langsung seperti pinjaman dan simpanan.

Sistem Informasi Perbankan 13

Page 14: Sistem Informasi Perbankan2

1.4. Sebagai bisnis jasa, bank memiliki sifat-sifat karakteristik :

1. Intangibility (tidak berwujud) Pelayanan jasa perbankan tidak dapat diraba, dilihat atau dipajang.

2. Inseparatability (tidak dapat dipisahkan)Jasa perbankan tidak dapat dibuat terlebih dahulu baru dikonsumsi, tetapi harus dilakukan pada saat yang bersamaan. Proses produksi terjadi pada saat yang sama dengan proses konsumsi.

3. Variability (keanekaragaman)Kualitas pelayanan jasa perbankan memiliki tingkat keragaman yang tinggi tergantung dari tempat, waktu dan personal yang melakukannya.

4 . Perishability (mudah rusak) Jasa tidak dapat disimpan karena proses produksi terjadi pada saat konsumsi.

1.5. Deragulasi Perbankan

1. ERA sebelum Juni 1983Campur tangan Bank Indonesia selaku bank sentral dalam pengaturan pagu kredit dan tingkat suku bunga.

2. Paket 1 Juni 1983 (Pakjun 83)

- Menghapuskan pagu kredit

- Kebebasan untuk menentukan sendiri tingkat bunga

- Mengurangi ketergantungan bank kepada BI

3. Paket 27 Oktober 1988 (PakTo 88)

Kemudahan membuka bank baru

4. Paket 28 Februari 1991 (Paktri 91)

Pembatasan dan pemberatan persyaratan perbankan dengan mengharuskan dipenuhinya persyaratan permodalan minimal 8 persen dari kekayaan.

5. Paket 29 Mei 1993 (PakMei 93)

Penilaian Tingkat Kesehatan Bank yang dikenal dengan metode CAMEL (Capital, Asset, Management, Aerning, dan Liquidity).

Deregulasi

1. Peraturan Pemerintah no 68 Tahun 1996 Peningkatan rasio kecukupan modal (CAR) minimal 8% dari ATMR, 10% pada

tahun 1997 dan 12% pada tahun 2001.

Sistem Informasi Perbankan 14

Page 15: Sistem Informasi Perbankan2

Peningkatan modal disetor menjadi Rp 50 M Bank NonDevisa dan Rp. 150 M untuk bank devisa.

Peningkatan (GWM) dari 3% menjadi 5% per april 1997.

2. UU No. 10 tahun 98 penyempurnaan dari UU no 7 tahun 1992 tentang perbankan.

3. 13 Maret 1999

Program Rekapitulasi Perbankan, (38 BBO, 7 BTO, 9 Bank Rekapitulasi dan 73 tidak ikut rekapitulasi.

4. Paket 31 Mei 2004Penilaian Tingkat Kesehatan Bank yang dikenal dengan metode CAMEL.

2. Produk-produk Perbankan

2.1. Dana Bank

Adalah sejumlah uang yang dimiliki dan dikuasai bank dalam kegiatan operasionalnya.

Sifat Dari Sumber Dana :

• Loanable funds, dana tersebut dapat disalurkan lagi dalam bentuk kredit atau surat berharga (secondary reserve),

• Unloanable funds, dana yang hanya bisa digunakan sebagai primary reserve.

• Equity Funds, dana yang dapat dialokasikan terhadap aktiva tetap.

Sumber Dana Bank :

Dana Intern : Dana yang bersumber dari dalam bank. Contoh; modal inti dan modal pelengkap.

Dana Ekstern : - Dana Dana yang berasal dari masyarakat luas. Contoh; Giro (Demand Deposit),

Tabungan (Saving Deposit), Deposito (Time Deposit).- Dana yang bersumber dari lembaga lainnya. Contoh; Kredit Likuiditas Bank

Indonesia. Contoh; Pinjaman Antar Bank (call money), Pinjaman dari bank-bank luar negeri, Surat Berharga Pasar Uang (SBPU).

2.2. Alokasi Dana Bank

Pengalokasian dana adalah menjual kembali dana yang diperoleh dari penghimpunan dana dalam bentuk simpanan.

Tujuan bank dari pengalokasian dana adalah memperoleh keuntungan semaksimal mungkin. Dalam mengalokasikan dana pihak perbankkan membaginya ke dalam prosentase-prosentase tertentu sesuai dengan kondisi yang terjadi di dalam perekonomian pada saat sekarang ini, misalnya untuk bidang pertanian diberikan 20% sedangkan untuk bidang industri diberikan

Sistem Informasi Perbankan 15

Page 16: Sistem Informasi Perbankan2

40%.dalam hal pengalokasian dananya ke masyarakat pihak perbankkan membebankan bunga dengan prosentasi tertentu sesuai dengan penetapan harga bunga oleh BI.

Jenis-Jenis Alokasi Dana Bank

1. Primary Reserve (cadangan primer)Prioritas utama dalam alokasi dana adalah menempatkan dana untuk

memenuhi ketentuan yang ditetapkan Bank Indonesia (sebagai pembina dan pengawas bank). Dana-dana akan dialokasikan untuk memenuhi ketentuan likuiditas wajib minimum atau disebut juga giro wajib minimum karena penempatannya berupa giro bank umum pada Bank Indonesia. Primary reserve merupakan sumber utama bagi likuiditas bank, terutama untuk menghadapi kemungkingan terjadinya penarikan oleh nasabah bank, baik berupa penarikan dana masyarakat yang disimpan pada bank tersebut maupun penarikan (pencairan) kredit atau credit disbursement sesuai dengan kesepakatan yang dibuat antara pihak bank dan debitor kredit dalam perjanjian kredit yang dibuat di hadapan notaris publik.

Dengan demikian, pembentukan cadangan primer atau primary reserve dimaksudkan untuk memenuhi ketentuan likuiditas wajib minimum, keperluan operasi bank, semua penarikan simpanan, dan permintaan pencairan kredit dari nasabah. Di samping itu, cadangan primer juga digunakan untuk penyelesaian kliring antar bank dan kewajiban-kewajiban bank lainnya yang harus segera dibayar. Dalam prakteknya, primary reserve adalah dana kas dan saldo rekening koran bank pada Bank Indonesia dan bank-bank lainnya, serta warkat-warkat dalam proses penagihan. Komponen-komponen ini sering pula disebut sebagai alat-alat likuid.

2. Secondary Reserve (cadangan sekunder)

Prioritas kedua di dalam alokasi dana bank adalah penempatan dana-dana ke dalam noncash liquid asset (aset likuid yang bukan kas) yang dapat memberikan pendapatan kepada setiap saat dapat dijadikan urang tunai tanpa mengakibatkan kerugian pada bank. Surat-surat berharga tersebut antara lain :

a. surat berharga pasar uang atau SBPU,

b. sertifikat Bank Indonesia atau SBI,

c. surat berharga jangka pendek lainnya.

Tujuan utama dari secondary reserve adalah untuk dijadikan sebagai supllement (pelengkap) atau cadangan pengganti bagi primary reserve. Karena sifatnya yang dapat menghasilkan pendapatan bagi bank selain berfungsi sebagai cadangan, secondary reserve dapat memberikan dua manfaat bagi bank, yaitu untuk menjaga likuiditas dan meningkat profitabilitas bank.

Cadangan sekunder atau secondary reserve digunakan untuk berbagai kepentingan, antara lain sebagai berikut :

Sistem Informasi Perbankan 16

Page 17: Sistem Informasi Perbankan2

a. Memenuhi kebutuhan likuiditas yang bersifat jangka pendek, seperti penarikan simpanan oleh nasabah deposan dan pencairan kredit dalam jumlah besar yang telah diperkirakan

b. Memenuhi kebutuhan likuiditas yang segera harus dipenuhi dan kebutuhan-kebutuhan lainnya yang sebelumnya tidak diperkirakan.

c. Sebagai tambahan apabila cadangan primer tidak mencukupi.

d. Memenuhi kebutuhan likuiditas jangka pendek yang tidak diperkirakan dari deposan dan penarikan (disbursement) dari debitor.

Karena kebutuhan-kebutuhan likuiditas ini tidak semuanya dapat diperkirakan, maka cadangan sekunder ini ditanaman dalam bentuk surat-surat berharga jangka pendek yang mudah diperjualbelikan. Di indonesia, instrumen cadangan sekunder dapat berupa Sertifikat Bank Indonesia (SBI), Surat Berharga Pasar Uang (SPBU), dan Sertifikat Deposito.

2.3. Kredit

Kredit merupakan suatu fasilitas keuangan yang memungkinkan seseorang atau badan usaha untuk meminjam uang untuk membeli produk dan membayarnya kembali dalam jangka waktu yang ditentukan. UU No. 10 tahun 1998 menyebutkan bahwa kredit adalah penyediaan uang atau tagihan yang dapat dipersamakan dengan itu, berdasarkan persetujuan atau kesepakatan pinjam meminjam antara bank dengan pihak lain yang mewajibkan pihak peminjam untuk melunasi utangnya setelah jangka watu tertentu dengan pemberian bunga. Jika seseorang menggunakan jasa kredit, maka ia akan dikenakan bunga tagihan.

Menurut UU Perbankan No. 10 Tahun 1998, Kredit adalah :

penyediaan uang atau tagihan yang dapat dipersamakan dengan itu, berdasarkan persetujuan atau kesepakatan pinjam meminjam antar bank dengan pihak lain yang mewajibkan pihak peminjam melunasi utangnya setelah jangka waktu tertentu dengan pemberian bunga.

Tujuan Pemberian Kredit

3 tujuan bank memberikan kredit :

o mencari keuntungan

o membantu usaha nasabah

o membantu pemerintah

Syarat kredit

Ketika bank memberikan pinjaman uang kepada nasabah, bank tentu saja mengharapkan uangnya kembali. Karenanya, untuk memperkecil risiko (uangnya tidak kembali, sebagai contoh), dalam memberikan kredit bank harus mempertimbangkan beberapa hal yang terkait dengan itikad baik (willingness to pay)

Sistem Informasi Perbankan 17

Page 18: Sistem Informasi Perbankan2

dan kemampuan membayar (ability to pay) nasabah untuk melunasi kembali pinjaman beserta bunganya. Hal-hal tersebut terdiri dari Character (kepribadian), Capacity (kapasitas), Capital (modal), Colateral (jaminan), dan Condition of Economy (keadaan perekonomian), atau sering disebut sebagai 5C (panca C).

Jenis-jenis Kredit

o Jenis Kredit Dari Segi Kegunaan

1. Kredit Investasi, Merupakan kredit yang diberikan kepada pengusaha yang melakukan investasi atau penanaman modal. Contoh; kredit untuk membangun pabrik, kredit untuk membeli peralatan pabrik.

2. Kredit modal kerja, Merupakan kredit yang digunakan sebagai modal usaha. Contoh: kredit untuk membeli bahan baku, kredit untuk membayar gaji karyawan, kredit untuk proses produksi.

o Jenis Kredit Dari Segi Tujuan

1. Kredit Perdagangan, Merupakan kredit yang diberikan kepada pedagang dalam rangka melancarkan dan memperluas atau memperbesar kegiatan perdagangannya.

2. Kredit Produktif, Merupakan kredit yang dapat berupa investasi, modal kerja atau perdagangan.

3. Kredit Konsumtif, Merupakan kredit yang digunakan untuk keperluan pribadi, seperti keperluan konsumsi (sandang pangan papan).

o Jenis Kredit Dari Segi Jangka Waktu

1. Kredit Jangka pendek, Merupakan kredit yang memiliki jangka waktu kurang dari 1 tahun dan paling lama 1 tahun.

2. Kredit Jangka menengah, Merupakan kredit yang memiliki jangka waktu antara 1 tahun sampai dengan 3 tahun.

3. Kredit jangka panjang, Merupakan kredit yang masa pengembaliannya paling lama diatas 3 tahun. Panjang atau pendeknya jangka waktu kredit juga harus dilihat dari besar kecilnya jumlah kredit.

o Jenis Kredit Dari Segi Jaminan

1. Kredit dengan jaminan, Merupakan kredit yang diberikan dengan suatu jaminan berupa barang berwujud atau tidak berwujud atau orang tertentu.

2. Kredit tanpa jaminan, Merupakan kredit yang diberikan tanpa jaminan barang atau orang tertentu, karena pihak bank melihat loyalitas calon debitur.

Sistem Informasi Perbankan 18

Page 19: Sistem Informasi Perbankan2

o Jenis Kredit Non Tunai

(Noncash Loan) Pada Prinsipnya terdapat 2 jenis kredit Non Tunai yang dapat diberikan bank, namun di sisi lain dapat dianggap sebagai jasa bank 1. Bank Garansi,2. Letter Of Credit.

o Jenis Kredit Dari Segi Sektor Usaha

- Kredit pertanian- Kredit pertambangan- Kredit peternakan- Kredit industry- Kredit pendidikan- Kredit Profesi

2.4. Jasa-jasa Bank (Fee Base Income)

Jasa-jasa Bank Salah satu fungsi bank yang sangat vital terutama dalam membantu transaksi bisnis adalah penyediaan jasa-jasa guna membantu memperlancar lalu lintas pembayaran. Jasa-jasa yang disediakan bank umum antara lain adalah sebagai berikut;

InkassoInkasso adalah penagihan yang dilakukan oleh bank atas suatu warkat kliring dengan perintah nasabahnya. Inkasso akan memberi kemudahan dan keamanan nasabah dalam menguangkan warkat-warkatnya.

Letter of Credit LC adalah suatu fasilitas atau jasa yang diberikan bank kepada nasabah dalam rangka mempermudah dan memperlancar transaksi jual beli barang terutama yang berkaitan dengan transaksi internasional.

TransferTransfer merupakan jasa bank yang banyak dimanfaatkan oleh nasabah. Transfer dapat dilakukan untuk pengiriman uang baik dalam negeri maupun luar negeri.

3. Sejarah Singkat Perbankan

Asal mula kegiatan Perbankan Sejarah mencatat asal mula dikenalnya kegiatan perbankan adalah pada zaman kerajaan tempo dulu di daratan Eropa. Kemudian usaha perbankan ini berkembang ke Asia Barat oleh para pedagang. Perkembangan perbankan di Asia, Afrika dan Amerika dibawa oleh bangsa Eropa pada saat melakukan penjajahan ke negara jajahannya baik di Asia, Afrika maupun benua Amerika. Bila ditelusuri, sejarah dikenalnyaper bankan dimulai dari jasa penukaran uang. Sehingga dalam sejarah perbankan, arti bank dikenal sebagai meja tempat penukaran uang.

Dalam perjalanan sejarah kerajaan tempo dulu mungkin penukaran uangnya dilakukan antar kerajaan yang satu dinegan kerajaan yang lain. Kegiatan penukaran ini sekarang dikenal dengan nama Pedagang Valuta Asing (Money Changer). Kemudian dalam perkembangan selanjutnya, kegiatan operasional perbankan berkembang lagi menjadi tempat penitipan uang

Sistem Informasi Perbankan 19

Page 20: Sistem Informasi Perbankan2

atau yang disebut sekarang ini kegiatan simpanan. Berikutnya kegiatan perbankan bertambah dengan kegiatan peminjaman uang.

Uang yang disimpan oleh masyarakat, oleh perbankan dipinjamkan kembali kepada masyarakatyang membutuhkannya. Jasa-jasa bank lainnya menyusul sesuai dengan perkembangan zaman dan kebutuhan masyarakat yang semakin beragam. Sejarah perbankan di Indonesia tidak terlepas dari zaman penjajahan Hindia Belanda. Pada masa itu terdapat beberapa bank yang memegang peranan penting di Hindia Belanda. Bank-bank yang ada itu antara lain:

1. De Javasce NV.

2. De Post Poar Bank.

3. De Algemenevolks Crediet Bank.

4. Nederland Handles Maatscappi (NHM).

5. Nationale Handles Bank (NHB).

6. De Escompto Bank NV.

Di samping itu, terdapat pula bank-bank milik orang Indonesia dan orang-orang asing seperti dari Tiongkok, Jepang, dan Eropa. Bank-bank tersebut antara lain:

1. Bank Nasional indonesia.

2. Bank Abuan Saudagar.

3. NV Bank Boemi.

4. The Chartered Bank of India.

5. The Yokohama Species Bank.

6. The Matsui Bank.

7. The Bank of China.

8. Batavia Bank.

Sistem Informasi Perbankan 20

Page 21: Sistem Informasi Perbankan2

II. Perhitungan Dana Simpanan Perbankan

1. Dana yang berasal dari masyarakat luas / dana pihak ketiga (produk funding) 

Sumber dana ini merupakan sumber dana terpenting bagi kegiatan operasi bank dan merupakan ukuran keberhasilan bank jika mampu membiayai operasinya dari sumber dana ini. Adapun Dana masyarakat adalah dana-dana yang berasal dari masyarakat, baik perorangan maupun badan usaha, yang diperoleh dari bank dengan menggunakan berbagai instrumen produk simpanan yang dimiliki oleh bank.

Untuk memperoleh dana dari masyarakat luas bank dapat menggunakan tiga macam jenis simpanan (rekening). Masing-masing jenis simpanan memiliki keunggulan tersendiri, sehingga bank harus pandai dalam menyiasati pemilihan sumber dana. Sumber dana yang dimaksud adalah: 

1. Simpanan giro2. Simpanan tabungan3. Simpanan deposito.

1. Giro

Giro adalah simpanan yang penarikannya dapat dilakukan setiap saat dengan menggunakan cek, bilyet giro, sarana perintah pembayaran lainnya atau dengan cara pemindah bukuan. Pengertian simpanan adalah dana yang dipercayakan oleh masyarakat kepada bank dalam bentuk giro, deposito berjangka, sertifikat deposito, tabungan atauyang dapat dipersamakan dengan itu.

Berdasarkan defenisi diatas, giro adalah rekening yang sangat susah diprediksi pengendapannya di kantong-kantong bank karena penarikannya dapat dilakukan kapan saja oleh nasabah giro selama syarat-syarat yang ditetapkan bank terpenuhi. Sifat giro yang jumlah dan pengendapannya unpredictable sering diibaratkan para akademisi dan praktisi seperti gelombang samudera yang sangat besar dan tinggi. Mengapa, karena terkadang nominal rekening giro begitu besar, tetapi dalam selang waktu yang begitu singkat, terkadang nominal tadi sudah tergerus dengan pengurangan yang sangat besar juga. Hal inilah nantinya yang menjadi sandaran dalam menentukan karakteristik rekening giro.

Menurut UU Perbankan No. 10 Tahun 1998, Giro adalah :

‘simpanan yang penarikannya dapat dilakukan setiap saat dengan menggunakan cek, bilyet giro, sarana perintah pembayaran lainnya atau dengan cara pemindah bukuan.’

Jenis-jenis penarikan pada rekening giro:

CEK (Cheque) BILYET GIRO (BG) Alat lainnya.

Macam-macam pemegang rekening giro

Sistem Informasi Perbankan 21

Page 22: Sistem Informasi Perbankan2

Pemegang rekening giro tidak terbatas hanya pada lembaga (badan) tertentu saja, rekening giro bisa dibuka oleh nasabah yang beraneka ragam, antara lain :

Perorangan / rumah tangga Badan-badan usaha Lembaga yayasan Badan pemerintahan  Perbankan, dan Lembaga keuangan

Rekening giro yang dibuka oleh pihak-pihak yang disebutkan di atas bisa dalam bentuk giro rupiah dan giro valuta asing. Mutasi debit dan kredit dari rekening giro diadministrasikan dalam suatu rekening koran (statement of account). Disamping itu, rekening giro sangat populer dikalangan para pengusaha sebagai sarana penyimpanan dan pengendalian cash flow perusahaan. Meski dalau ditinjau dari sudut administrasi, rekening giro cukup banyak menyita waktu, sarana maupun biaya untuk dapat memelihara rekening-rekening giro pada nasabah giro (girant).

2. Tabungan

Tabungan adalah bagian dari pendapatan yang tidak dikonsumsikan. Jadi disimpan dan akan digunakan di masa yang akan datang. Pendapatan merupakan faktor utama yang terpenting untuk menentukan konsumsi dan tabungan. Keluarga-keluarga yang tidak mampu akan membelanjakan sebagian besar bahkan seluruh pendapatannya untuk keperluan hidupnya. Individu yang berpendapatan tinggi akan melakukan tabungan lebih besar daripada individu yang berpendapatan rendah. Tabungan dapat dilakukan oleh seorang pedagang dengan membeli barang dagangan dengan maksud untuk mengkonsumsi lebih besar pada waktu yang akan datang.

Menurut Undang-undang No 10 Tahun 1998 Tentang Perbankan,

Tabungan adalah simpanan yang penarikannya hanya dapat dilakukan menurut syarat tertentu yang disepakati, tetapi tidak dapat ditarik dengan cek, bilyet giro, dan /atau alat lainnya yang dipersamakan dengan itu.

Sarana Penarikan Tabungan :

Buku Tabungan Slip penarikan ATM (Anjungan Tunai Mandiri) Sarana lainnya (Formulir Transfer, Internet Banking, Mobile Banking, dll)

Tujuan Menabung dibank adalah :

Sistem Informasi Perbankan 22

Page 23: Sistem Informasi Perbankan2

Penyisihan sebagian hasil pendapatan nasabah untuk dikumpulkan sebagai cadangan hari depan. Sebagai alat untuk melakukan transaksi bisnis atau usaha individu / kelompok.

3. Deposito

Deposito merupakan produk simpanan bank yang penarikannya hanya dapat dilakukan pada waktu tertentu berdasarkan perjanjian antara nasabah penyimpan (deposan) dengan pihak bank. Mengingat bahwa penarikan deposito yang hanya dapat dilakukan pada waktu tertentu, berarti ada suatu jangka waktu yang harus disepakati oleh kedua belah pihak yaitu antara deposan dengan bank. Biasanya jangka waktu yang diberikan bank kepada nasabah terdiri dari jangka pendek sampai dengan jangka panjang, yaitu dari 1, 3, 6, 9 atau 12 bulan. Dari hasil penanaman investasi dana pada produk deposito selain dana kembali dengan utuh, juga deposan akan memperoleh sebuah return yang berupa bunga deposito selama jangka waktu penanaman dana di produk deposito tersebut.

Menurut Undang – Undang No. 10 Tahun 1998 tentang perbankan,

Deposito adalah simpanan berjangka yang penarikannya hanya dapat dilakukan pada waktu tertentu berdasarkan perjanjian nasabah penyimpan dengan bank.

Jenis Deposito

Deposito Berjangka Sertifikat Deposito Deposito On Call

2. Perhitungan Bunga Simpanan

Metode Perhitungan bunga untuk Dana Pihak :

Saldo Terendah Saldo Rata-rata Saldo Harian

Rumus bunga yang dihitung bulanan ;

Bunga= saldo∗i%pa12

Rumus bunga yang dihitung harian ;

Bunga= saldo∗i%pa∗Σhari365

Contoh Kasus:

1. Berikut ini adalah transaksi Rekening Tabungan Tuan Andi untuk bulan Oktober 2005: Tanggal Uraian Nominal

05 Setoran Awal Rp. 500.000,-

Sistem Informasi Perbankan 23

Page 24: Sistem Informasi Perbankan2

10 Setoran Kliring Rp. 2.000.000,-

17 Penarikan Tunai Rp. 1.000.000,-

28 Transfer masuk Rp. 1.500.000,-

Hitunglah bunga yang diperoleh berdasarkan 3 jenis perhitungan dengan 2 model rumus (/bulanan) dan (/harian), jika diketahui Suku bunga 12% dan Pajak 15%

Jawaban..

Tgl Uraian Nominal Saldo Hari

05 Setoran Awal Rp. 500.000,- Rp. 500.000,-

10 Setoran Kliring Rp. 2.000.000,- Rp. 2.500.000,- 5 hari

17 P’ Tunai Rp. 1.000.000,- Rp. 1.500.000,- 7 hari

28 Transfer masuk Rp. 1.500.000,- Rp. 3.000.000,- 11 hari

31 - - Rp. 3.000.000,- 4 hari +¿

27 hari

Berdasarkan Saldo terendah

Untuk perhitungan bunga ada 2 aliran,

- saldo terendah selama rekening mengendap.

- saldo terendah selama periode perhitungan bunga.

Jawab..

BUNGA SALDO TERENDAH (harian)

Bunga berdasarkan saldo terendah selama rekening mengendap.

Bunga=500000∗12 %∗27365

=4.438 .35

BUNGA SALDO TERENDAH (bulanan)

Bunga berdasarkan saldo terendah selama rekening mengendap.

Bunga=500000∗12 %12

=5000

BUNGA SALDO RATA-RATA (harian)

Tahap pertama adalah menghitung Saldo Rata-rata dalam periode perhitungan.

Sistem Informasi Perbankan 24

Page 25: Sistem Informasi Perbankan2

SR=Σ(saldo∗hari)

ΣHariBulan

SR=(500000∗5 )+(2500000∗7)+(1500000∗11)+(3000000∗7)

ΣHariBulan

SR=2500000+17500000+16500000+1200000031

SR=4850000031

=1.564 .516,10

Bunga berdasarkan saldo rata-rata adalah :

Bunga=1.564 .516,10∗12 %∗27365

=13.887,76

BUNGA SALDO HARIAN

Bunga berdasarkan saldo harian adalah :

Bunga1=500000∗12 %∗5365

=821,92

Bunga2=2500000∗12 %∗7365

=5.753,42

Bunga3=1500000∗12 %∗11365

=5.425,66

III. Pengalokasian Dana Dalam Bentuk Kredit

Sistem Informasi Perbankan 25

Page 26: Sistem Informasi Perbankan2

1. Perhitungan Bunga kredit

Metode perhitungan bunga kredit:

1. Flat RatePembebanan bunga setiap bulan tetap dari jumlah pinjamannya.

2. Sliding RatePembebanan bunga setiap bulan akan disesuaikan dengan sisa pinjamannya.

3. Floating RateMetode ini menetapkan besar kecilnya bunga kredit dikaitkan dengan bunga yang berlaku di pasar uang

Rumus Perhitungan Bunga Kredit ;

Rumus Bulanan Bunga= saldo∗i%pa12

Rumus Harian

Bunga= pinjaman∗i %pa∗hari bulan360

2. Kasus-kasus menghitung bunga kredit

A.) Pada tanggal 20 Maret 2006 Tuan Andi mendapat persetujuan pinjaman investasi senilai Rp. 12.000.000,- untuk jangka waktu 6 bulan. Bunga yang dibebankan sebesar 15% pa.Pertanyaan : Hitunglah cicilan setiap bulannya jika di hitung dengan metode Flat dan Sliding Rate (Rumus bulanan).

B.) Pada tanggal 25 Maret 2006 PT. Andika Karya Tuan Andi mendapat persetujuan pinjaman investasi dari Bank ABC senilai Rp. 90.000.000,- untuk jangka waktu 1 tahun. Bunga yang dibebankan sebesar 24% pa.Pertanyaan : Hitunglah cicilan setiap bulannya jika di hitung dengan metode Flat dan Sliding Rate (Rumus Bulanan dan harian).

C.) Tuan Pungki mendapat persetujuan pinjaman investasi senilai Rp. 18.000.000,- dari Bank PQR untuk jangka waktu 9 bulan. Bunga yang dibebankan sebesar 21% pa, serta biaya administrasi Rp. 300.000,-. Disamping itu nasabah dikenalan biaya provisi dan komisi 1 % dari nominal.Pertanyaan : Hitunglah cicilan setiap bulannya jika di hitung dengan metode Flat dan Sliding Rate (Rumus Bulanan dan Harian).

D.) Pada tanggal 10 Maret 2006 PT. Andika Karya mendapat persetujuan pinjaman investasi dari Bank ABC senilai Rp. 12.000.000,- untuk jangka waktu 1 tahun. Bunga yang dibebankan sebesar 24% pa. Pertanyaan : Hitunglah cicilan setiap bulannya jika di hitung dengan metode Flat dan Sliding Rate (dengan rumus harian).

IV. Karakteristik dan Komplesitas Teknologi Sistem Informasi (TSI) Perbankan

Sistem Informasi Perbankan 26

Page 27: Sistem Informasi Perbankan2

1. Platform perangkat keras

INDIKATOR TSI PERBANKAN

1. Platform perangkat computer(Main Frame, Minicomputer, PC LAN).

2. Media Komunikasi Data hub antar kantor(OnLine, OffLine)

3. Tipe Hubungan Antar Kantor(Centralized, Combination, Distributed, OffLine)

4. Tingkat Integrasi Sistem(RealTime, Batch, Re-Entry)

2. Media Komunikasi Data

Komunikasi Data merupakan contoh dari penggunaan TSI perbankan dimana komunikasi tersebut dapat dilakukan secara Online dan Offline. Komunikasi data Offline yaitu pertukaran data yang dilakukan tanpa adanya jaringan internet sebagai penghubungnya atau biasa dilakukan pada satu gedung saja, dah bahkan pada bank-bank yang belum berkembang komunikasi data yang dilakukan masih menggunakan flashdisk. Sedangkan bila dilakukan secara Online  itu seperti Vsat, Leased Line dan Dial Up.

3. Mode atau sifat keterhubungan antar kantor

Hubungan Antar Kantor, terbagi menjadi tiga bagian besar yaitu;

- Centralisasi  yaitu dimana pemprosesan data terpusat pada pusat bank dan bergantung sepenuhnya pada pusat.

- Distributed yaitu pusat memberikan kewenangan untuk data diolah kecabang terlebih dahulu dan kemudian dikumpulkan ke pusat dengan ketentuan waktu yang telah disepakati. 

- Combination  merupakan cara berhubungan antar kantor yang melakukan keduanya sekaligus atau mengkombinasikannya.

Sistem Informasi Perbankan 27

Page 28: Sistem Informasi Perbankan2

4. Tingkat Integrasi Sistem Aplikasi

Sistem aplikasi computer yang digunakan di bidang perbankan harus bisa mengakomodasikan semua kebutuhan bank dan sesuai dengan ketentuan otoritas moneter (salam hal ini adalah Bank Indonesia). Hal ini memerlukan pemilihan software computer mengingat jenis software yang ada dan ditawarkan di pasar relative banyak. Secara umum pemilihan ini berdasarkan kesesuaian antara kapasita bank dengan fasilitas atau kemampuan software yang akan dipilih sehingga investasi yang telah dikeluarkan benar-benar efektif dan memberikan nilai tambah terhadap bank.

Kriteria pemilihan software computer perbankan yang baik sesuai dengan kebutuhan bank secara umum berdasarkan pertimbangan-pertimbangan berikut:

Kemampuan dokumentasi atau Penyimpanan Data

Jenis dan klasifikasi data bank yang relative banyak harus bisa ditampung oleh software yang akan digunakan, termasuk pertimbangan segi keamanan datanya.

Keluwesan (Flexibility)

Operasional bank selalu berkembang dengan kebutuhan yang berubah-ubah dan mungkin bertambah di kemudian hari walaupun informasi dasarnya tetap sama. Kondisi ini harus bisa diantisipasi oleh perangkat lunak computer sampai batas-batas tertentu.

Sistem Keamanan

Sebagai lembaga kepercayaan masyarakat (agent of trusth), bank memerlukan system keamanan yang handal untuk menjaga kerahasiaan data atau keuangan nasabah; serta mencegah penyalahgunaan data atau keuangan oleh pihak lain yang tidak bertanggung jawab. Software computer perbankan yang baik harus menyediakan fasilitas pengendalian dan pengamanan tersebut.

Kemudahan penggunaan (user friendly)

Pengertian mudah dioperasikan bukan berarti setiap pemakai (user) bisa mengakses ke software tersebut tetapi petugas yang memang mempunyai kewenangan mudah mengoperasikan proses yang menjadi tanggung jawabnya. Tahap input, proses, dan output yang dilakukan pada software tersebut tidak menjadi penghambat dalam kegiatan perbankan secara keseluruhan. System aplikasi computer yang baik bahkan dapat mendeteksi kesalahan pengoperasian yaitu dengan memberikan error message dan memberikan petunjuk pemecahan masalahnya.

Sistem Pelaporan (Reporting system)

Sistem Informasi Perbankan 28

Page 29: Sistem Informasi Perbankan2

Data atau informasi yang dibutuhkan harus bisa disajikan dalam bentuk yang jelas dan mudah dimengerti. Bank memerlukan laporan-laporan yang lengkap dan jelas tersebut terutama dalam proses pemeriksaan (audit) atau penyajian laporan yang bisa dimengerti oleh pihak-pihak yang berkempentingan dengan harapan keuangan setiap bank menjadi lebih transparan dan bisa dipertanggungjawabkan.

Aspek Pemeliharaan

Kinerja software perbankan diharapkan relative stabil selama bank beroperasi. Kondisi ini memerlukan aspek pemeliharaaan yang baik, dalam arti secara teknis tidak sulit dilakukan dan tidak membutuhkan biaya yang relative mahal. Pemeliharaan ini juga menyangkut pergantian atau perbaikan teknis peralatan dan modifikasi atau pengembangan software.

Source Code

Software perbankan biasanya merupakan program paket yang sudah di-compile sehingga menjadi excecutable file. File program tersebut relative tidak bisa dirubah atau dimodifikasi seandainya bank menginginkan perubahan atau fasilitas tambahan dari software tersebut. Kondisi ini bisa diatasi jika pihak bank mempunyai dan memahami software tersebut dalam bentuk bahasa pemrograman aslinya atau source code.

V, VI & VII

Sistem Informasi Perbankan 29

Page 30: Sistem Informasi Perbankan2

Keamanan dan Pemeriksaan TSI Perbankan

1. Aspek Keamanan Sisetem Aplikasi Perbankan

Keamanan Komputer / Computer SecurityProsedur manajerial dan teknologis yang diterapkan pada sistem komputer untuk menjamin ketersediaan, integritas, dan kerahasiaan informasi yang dikelola oleh sistem komputer tersebut.

Keamanan Informasi / Information SecurityHasil dari suatu sistem prosedur dan atau kebijakan untuk mengidentifikasi, mengawasi, dan memproteksi dari akses yang tidak berwenang, suatu informasi yang proteksinya dibawah kewenangan eksekutif atau undang-undang.

2. Internal Control

Definisi Kontrol Internal (Internal Control)

Tahun 1600 – English Lexicon : Kontrol adalah salinan dari sebuah putaran (untuk akun), yang kualitas dan isinya sama dengan aslinya.

Tahun 1905 – L.R. Dicksee : Kontrol terdiri dari tiga elemen yaitu pembagian kerja, penggunaan catatan akuntansi dan rotasi pegawai.

Tahun 1930 – George E Bennet : Sistem pengecekan internal dapat didefinisikan sebagai kordinasi dari sistem akun-akun dan prosedur perkantoran yang berkaitan sehingga seorang pegawai selain mengerjakan tugasnya sendiri juga secara berkelanjutan mengecek pekerjaan pegawai yang lain untuk hal-hal tertentu yang mungkin rawan kecurangan.

Tahun 1949 – AICPA Commite on Auditing Procedure : Kontrol internal berisi rencana organisasi dan pengukuran-pengukuran yang diterapkan di perusahaan untuk mengamankan aktiva memeriksa akurasi dan keandalan data akuntansi, meningkatkan efisiensi operasional, dan mendorong ketaatan terhadap kebijakan menajerial yang telah ditetapkan.

Tipe Kontrol Internal (Internal Control)

1. Preventive (Pencegahan)Tugas preventif merupakan built in control atau ex-ante ata key control ada pada petugas itu sendiri dan atasannya. Sehingga pegawai dan atasannya langung berfungsi sebagai transaction control.

2. DetectiveDetective adalah tugas utama ex-post atau post transaction control untuk meyakinkan apakah terdapat output yang tidak diinginkan. Tugas ini sebagai non-key control.

3. CorrectiveTemuan-temuan negatif harus segera dikoreksi dan menjadi perhatian agar kesalahan tidak terulang kembali.

Sistem Informasi Perbankan 30

Page 31: Sistem Informasi Perbankan2

3. IT Audit in banking

Peran TI dalam bidang perbankan sudah terbukti dapat meningkatkan kemampuan bank dalam memberikan layanan kepada nasabah. Pemrosesan data secara on-line dan real time telah mempercepat proses transaksi nasabah. Penggunaan alat pembayaran menggunakan kartu, misalnya kartu ATM, telah memudahkan nasabah bank melakukan transaksi sendiri dan cepat. Kini, para nasabah tidak perlu lagi pergi ke bank untuk melakukan transfer uang tunai. Cukup dengan menggunakan ATM, nasabah dapat melakukan transfer uang ke rekening pada bank yang sama ataupun ke rekening pada bank yang lain. Selain itu, dalam berbelanja, layanan auto debet melalui kartu ATM telah memudahkan nasabah saat berbelanja. Dengan layanan ini, nasabah tidak perlu lagi membawa sejumlah uang tunai. Dengan menggunakan ATM, nasabah dapat membayar secara tunai tanpa menggunakan uang secara fisik. Penggunaan kartu ATM hanyalah salah satu contoh pemanfaatan TI pada layanan perbankan.

Selain manfaat yang diperoleh, penggunaan TI juga membawa risiko pada bank. Kegagalan pemrosesan transaksi, permasalahan jaringan komunikasi, dan ketidak-akuratan data adalah beberapa contoh permasalahan dalam penggunaan TI disamping permasalahan-permasalahan lainnya yang memungkinkan terjadinya risiko-risiko perbankan. Risiko-risiko yang potensial terjadi pada penyelenggaraan TI oleh bank antara lain risiko operasional, reputasi, risiko hukum, dan risiko-risiko perbankan lainnya.

Peraturan Bank Indonesia (PBI) nomor 9/15/PBI/2007 merupakan peraturan tentang penerapan manajemen risiko dalam penggunaan Teknologi Informasi (TI) oleh Bank Umum. Salah satu hal penting yang dicantumkan di dalam PBI tersebut adalah kewajiban bank untuk melaksanakan pengendalian dan audit intern atas penyelenggaraan TI. Dalam PBI tersebut dinyatakan bahwa bank wajib melaksanakan pengendalian intern secara efektif terhadap semua aspek penggunaan TI.

Mengacu pada PBI nomor 9/15/PBI/2007 tersebut, ruang lingkup audit penggunaan TI oleh bank dapat didefinisikan, dan minimal meliputi :

Manajemen TI. Pengembangan dan pengadaan sistem / teknologi informasi. Operasional TI. Jaringan komunikasi. Pengamanan informasi. Business continuity plan. End user computing. Electronic banking. Penggunaan layanan oleh penyedia jasa TI.

VIII & IX

Sistem Informasi Perbankan 31

Page 32: Sistem Informasi Perbankan2

Pengenalan Sistem Aplikasi Perbankan

Sistem Informasi dalam dunia perbankan merupakan suatu keniscayaan, karena dalam opersionalnya dituntut kecepatan dalam pertukaran informasi maupun dalam kapasitas penyimpanan data informasi bank. Bank sebagai lembaga jasa keuangan yang menekankan pada aspek pelayanan, maka kemudahan serta kecepatan dalam melayani kebutuhan nasabah menjadi unsur yang sangat penting.

1. Customer Information System

Sistem informasi nasabah (custome information system), adalah sistem aplikasi data / file yang berisi tentang informasi Nasabah.

2. Deposit Information System

Sistem informasi keuangan merupakan bagian penting dari struktur informasi di berbagai lembaga keuangan. Meskipun sering dinamakan sistem general ledger, sistem informasi keuangan sebenarnya adalah sistem pelaporan dan pengendalian keuangan menyeluruh yang tidak hanya sebatas fungsi-fungsi rutin yang mencakup pemeliharaan general ledger sebuah lembaga. Sistem ini merupakan salah satu dari dua sistem yang memayungi kegiatan bank.

3. Struktur aplikasi perbankan dan komponen-komponen teknologi informasi yang digunakan suatu bank

Contoh strktur menu aplikasi DPK

4. Financial Information System

Sistem informasi keuangan (financial information system), adalah sistem aplikasi perbankan terpadu sebenarnya terdiri dari berbagai subsistem atau modul-modul yang saling berhubungan satu sama lain. Jika seluruh aktivitas bank sudah menggunakan sistem aplikasi maka jumlah subsistem atau modul aplikasinya akan semakin banyak.

X. Trend Teknologi Perbankan

Sistem Informasi Perbankan 32

Page 33: Sistem Informasi Perbankan2

1. Perkembangan teknologi komputer di Perbankan

Dalam dunia perbankan, perkembangan teknologi informasi membuat para perusahaan mengubah strategi bisnis dengan menempatkan teknologi sebagai unsur utama dalam proses inovasi produk dan jasa seperti halnya pelayanan electronic transaction (e-banking) melalui ATM, phone banking dan Internet Banking misalnya, merupakan bentuk-bentuk baru dari pelayanan bank yang mengubah pelayanan transaksi manual menjadi pelayanan transaksi yang berdasarkan teknologi.

Dalam dunia perbankan, perkembangan teknologi informasi membuat para perusahaan mengubah strategi bisnis dengan menempatkan teknologi sebagai unsur utama dalam proses inovasi produk dan jasa seperti :

-     Adanya transaksi berupa Transfer uang via mobile maupun via teller.

-     Adanya ATM ( Auto Teller Machine ) pengambilan uang secara cash secara 24 jam.

Pada dunia perbankan, perkembangan teknologi informasi membuat para perusahaan mengubah strategi bisnis dengan menempatkan teknologi sebagai unsur utama dalam proses inovasi produk dan jasa. Seperti halnya pelayanan electronic transaction (e-banking) melalui ATM, phone banking dan Internet Banking misalnya, merupakan bentuk-bentuk baru dari pelayanan bank yang mengubah pelayanan transaksi manual menjadi pelayanan transaksi yang berdasarkan teknologi.

2. Kriteria pemilihan teknologi di dunia perbankan

Lembaga keuangan di Indonesia, termasuk bank, sudah lebih cepat dan intensif dibandingkan sector atau jenis industri lainnya dalam menerapkan teknologi computer dalam memberikan pelayanannya ke nasabah. Jasa-jas ini meliputi pembayaran komputerisasi (pemindahan dana melalui computer dengan fasilitas jaringan komunikasi datanya); jasa penyetoran dan pengambilan dana secara otomatis melalui ATM atau berbagai jenis kartu plastic; homebanking dan internet banking serta fasilitas pelayanan lainnya. Beberapa contoh jenis teknologi computer tersebut diantaranya mesin Automated Teller Machine (ATM), berbagai jenis kartu kredit, Point of sales (POS), electronic fund transfer system, dan otomatisasi kliring.

Fungsi teknologi informasi (TI) telah mengalami perubahan dan perkembangan pesat pada decade terakhir ini. Fungsi TI yang semakin khusus mendorong setiap bank untuk membentuk bagian, departemen, atau unit kerja khusus tersendiri. Walaupun struktur tersebut tergantung pada berbagai factor misalnya skla bisnis dan beban kerja, tetapi unit kerja tersebut mencerminkan 2 aspek kegiatan yaitu aspek pengembangan teknologi dan aspek operasionalnya.

Fasilitas pengolahan data yang tersedia di bank saat ini merupakan hasil kemajuan teknologi dan kebutuhan untuk menjalankan operasi secara sistematis dan baik sesuai dengan aliran masuk dan keluar dana bank. Fasilitas tersebut berfungsi untuk menangani, memilih, menghitung, menyusun, melaporkan, dan mengirimkan informasi. Jadi penggunaan TI di

Sistem Informasi Perbankan 33

Page 34: Sistem Informasi Perbankan2

bank dimaksud adalah untuk meningkatkan efektifitas dan efisiensi pengelolaan data kegiatan usaha perbankan sehingga dapat memberikan hasil yang akurat, benar, tepat waktu, dan dapat menjamin kerahasiaan informasi (sesuai peraturan Bank Indonesia).

Fungsi TSI yang tepat tidak terlepas dari criteria pemilihan jenis teknologi yang akan digunakan oleh bank. Sistem aplikasi computer yang digunakan di bidang perbankan harus bisa mengakomodasikan semua kebutuhan bank dan sesuai dengan ketentuan otoritas moneter (salam hal ini adalah Bank Indonesia). Hal ini memerlukan pemilihan software computer mengingat jenis software yang ada dan ditawarkan di pasar relative banyak. Secara umum pemilihan ini berdasarkan kesesuaian antara kapasita bank dengan fasilitas atau kemampuan software yang akan dipilih sehingga investasi yang telah dikeluarkan benar-benar efektif dan memberikan nilai tambah terhadap bank.

Sebagai contoh, Bank yang kapasitasnya relative kecil, misalnya Bank Perkreditan Rakyat atau BPR kurang relevan bila menggunakan system aplikasi computer yang menyediakan fasilitas transaksi dalam valuta asing atau pengelolaan giro. Hal ini menginbgat bahwa BPR tidak boleh melakukan transaksi dalam valuta asing dan tidak ikut dalam lalu lintas pembayaran giral. Penggunaan software tersebut menjadi tidak efisien dan biaya investasinya lebih besar dibandingkan dengan nilai tambah yang dihasilkannya.

3. Sistem keamanan dan pengawasan internal pada aplikasi perbankan

Dewasa ini, pemanfaatan teknologi merupakan suatu keharusan bagi dunia perbankan, karena dalam banyak hal peranannya sangat potensial dalam pengembangan dan penyediaan berbagai produk baru/fasilitas pelayanan jasa perbankan.

Penggunaan teknologi tersebut mempunyai resiko yang besar. Resiko ini dapat terjadi akibat perencanaan yang kurang baik, proses pengembangan yang kurang cermat, maupun resiko pada saat pengoperasian.

Electronic Fund Transfer (EFT) merupakan salah satu contoh inovasi yang mendasar dalam teknologi sistem informasi (TSI) di bidang perbankan. Contoh dari produk-produk EFT antara lain meliputi Automated Teller Machine (ATM), Point of Sales (POS), Electronic Home Banking (biasa disebut sebagai Internet Banking), dan Money Transfer Network.

Dalam rangka terjadinya perkembangan di atas, maka Bank Indonesia mengeluarkan regulasinya pada tahun 1995. Regulasi itu dituangkan dalam Surat Keputusan Direksi Bank Indonesia No. 27/164/KEP/DIR dan Surat Edaran Bank Indonesia No. 27/9/UPPB tentang Penggunaan Teknologi Sistem Informasi Perbankan keduanya tanggal 31 Maret 1995. Bersamaan dengan itu, Bank Indonesia juga mengeluarkan buku Panduan Pengamanan Penggunaan Teknologi Sistem Informasi Oleh Bank sebagai lampiran dari SKDBI dan SEBI tersebut.

4. Pengantar teknologi kartu

Sistem Informasi Perbankan 34

Page 35: Sistem Informasi Perbankan2

Smart Card adalah suatu jenis kartu yang didalamnya ditanami integrated circuit (IC) yang dapat digunakan untuk menyimpan dan mempertukarkan data. IC yang digunakan dalam Smart Card adalah berupa microchip yang dapat melakukan pemrosesan data dan menyimpan ribuan bytes data. Jadi dari prinsip kerjanya yang dapat melakukan pemrosesan data yang cukup komplex, Smart Card dapat dianalogikan sebagai perangkat komputer mini namun tanpa layar display dan keyboard.

Dibandingkan dengan teknologi yang digunakan oleh kartu magnetic stripe, Smart Card mempunyai ketahanan yang lebih baik dalam hal penyimpanan data identitas pemegang kartu maupun data penting lainnya. Pada Smart Card juga diterapkan system security yang memproteksi data atas berbagai ancaman keamanan (security threats), dari yang sederhana seperti kelalaian penyimpanan password oleh pemegang kartu, hingga kemungkinan penyusupan (hacking) dari pihak yang tidak berwenang.

Dari sisi kemampuan penyimpanan data, kemampuan Smart Card berada jauh diatas kemampuan kartu magnetic stripe. Hal ini dikarenakan IC yang digunakan dalam kartu smart card dapat digunakan untuk menyimpan data hingga ribuan bytes. Dan jumlah data yang dapat disimpan akan berkembang terus seiring dengan perkembangan teknologi.

5. Jenis- jenis kartu dalam industri

1. Kartu ATM/Debet Kartu ATM adalah alat pembayaran menggunakan kartu yang dapat digunakan untuk

melakukan penarikan tunai dan/atau pemindahan dana dimana kewajiban pemegang kartu dipenuhi seketika dengan mengurangi secara langsung simpanan pemegang kartu pada Bank atau Lembaga Selain bank yang berwenang untuk menghimpun dana sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku.

Sementara itu, Kartu Debet adalah pembayaran dengan menggunakan kartu yang dapat digunakan untuk melakukan pembayaran atas kewajiban yang timbul dari suatu kegiatan ekonomi, termasuk transaksi pembelanjaan, dimana kewajiban pemegang kartu dipenuhi seketika dengan mengurangi secara langsung simpanan pemegang kartu pada bank atau Lembaga Selain Bank yang berwenang untuk menghimpun dana sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku.

2. Kartu KreditKartu Kredit adalah alat pembayaran menggunakan kartu yang dapat digunakan untuk

melakukan pembayaran atas kewajiban yang timbul dari suatu kegiatan ekonomi, termasuk transaksi pembelanjaan dan/atau untuk melakukan penarikan tunai, dimana kewajiban pembayaran pemegang kartu dipenuhi terlebih dahulu oleh acquirer atau penerbit, dan pemegang kartu berkewajiban untuk melakukan pembayaran pada waktu yang disepakati dengan pelunasan secara sekaligus (charge card) ataupun dengan pembayaran secara angsuran.

XI. Mekanisme Sistem Kliring Nasional Bank Indonesia

Sistem Informasi Perbankan 35

Page 36: Sistem Informasi Perbankan2

1. Definisi Kliring

Kliring adalah perhitungan utang piutang antara para peserta secara terpusat di satu tempat dengan cara saling menyerahkan surat-surat berharga dan surat-surat dagang yang telah ditetapkan untuk dapat diperhitungkan dengan mudah dan aman, serta untuk memperluas dan memperlancar lalulintas pembayaran giral.

2. Tujuan Kliring

Tujuan dilaksanakan kliring oleh Bank Indonesia antara lain :

1. memajukan dan memperlancar lalu lintas pembayaran giral

2. perhitungan penyelesaian utang piutang dapat dilakukan dengan lebih mudah, aman dan efisien

3. salah satu pelayanan bank kepada nasabah.

3. Warkat Kliring

Warkat yang dikliring kan adalah :

Cheque bank lain Bilyet Giro bank lain Surat perintah bayar lain Penerbitan wesel

Kesemua warkat dinyatakan dalam mata uang rupiah dan bernilai nominal penuh

4. Peserta Kliring

Ada dua macam penyertaan dalam kliring, yaitu:

Penyertaan langsung, yaitu perhitungan warkat secara langsung dalam pertemuan kliring

Penyertaan tidak langsung, yaitu perhitungan warkat dalam pertemuan kliring oleh suatu kantor bank melalui kantor pusat atau melalui cabang lain.

Istilah Dalam Kliring

Terdapat beberapa istilah yang perlu diperhatikan :

Tolakan kliring, tolakan atas warkat Postdated Cheque, tanggal Cek/BG belum jatuh tempo (Titipan) Cross Clearing, Penarikan cek melalui kliring atas beban dana yang diharapkan

akan diterima penarik dari setoran cek bank lain Call Money, pinjaman bagi bank yang kalah kliring (maks 7 hr).

5. Prosedur Kliring

Sistem Informasi Perbankan 36

Page 37: Sistem Informasi Perbankan2

Proses penyelesaian warkat-warkat kliring di lembaga kliring (dilihat dari sisi bank)

Kliring Keluar, membawa warkat kliring ke lembaga kliring (Nota debet/kredit keluar)

Kliring Masuk, menerima warkat kliring dari lembaga kliring (Nota debet/kredit masuk)

Pengembalian Kliring, pengembalian warkat yang tidak memenuhi syarat yang telah ditentukan.

XII. Pengantar Teknologi ATM

Sistem Informasi Perbankan 37

Page 38: Sistem Informasi Perbankan2

1. Perkembangan Teknologi ATM

Pada periode ini terjadi peningkatan dan perkembangan yang sangat pesat dari alat pembayaran non tunai dengan media kartu, seperti kartu debet, kartu kredit dan kartu ATM. Hal ini lebih disebabkan meningkatnya jumlah pemegang kartu dan transaksinya yang diikuti pula dengan meningkatnya nilai transaksi.

Peningkatan aktivitas ATM antara lain disebabkan oleh makin luasnya jaringan pelayanan ATM, baik akibat penambahan mesin maupun sebagai akibat dari makin banyaiknya bank yang menjadi anggota switching ATM. Sedangkan alat pembayaran non tunai dengan media kertas masih terdiri dari cek, bilyet giro, wesel bank, not debet, nota kredit dan beberapa warkat kliring lainnya.

Teknologi ATM merupakan salah satu hasil dari upaya standarisasi Broadband Integrated Services Digital Networks (BISDN) yang dilakukan oleh ITUT (International Telecommunication Union -Telecommunication Standardization Sector) pada pertengahan tahun 1980an. Teknologi ATM sendiri mengacu pada suatu teknik transmisi paket data berkecepatan sangat tinggi dengan menggunakan mekanisme switching dan time division multiplexing yang diterapkan pada selsel berukuran tetap dan relatif kecil.

ATM (Anjungan Tunai Mandiri/Automatic Teller Machine) merupakan salah satu teknologi sistem informasi yang digunakan oleh bank. Bank Indonesia sendiri lebih sering menggunakan istilah Teknologi Sistem Informasi (TSI) Perbankan untuk semua terapan teknologi informasi dan komunikasi dalam layanan perbankan.

2. Pengertian ATM

Pengertian ATM menurut Allen H. Lipis adalah Alat kasir otomatis tanpa orang, ditempatkan di dalam atau di luar pekarangan bank, yang sanggup untuk mengeluarkan uang tunai dan menangani transaksi-transaksi perbankan yang rutin. Automatic Teller Machine di Indonesia juga dikenal dengan Anjungan Tunai Mandiri. (1992 : 8)

ATM (Anjungan Tunai Mandiri / Automatic Teller Machine) merupakan salah satu teknologi yang menerapkan konsep Proses Data berbasis Digital. Device ini mempunyai dua bagian penting yaitu Hardware yang terdiri dari Unit Pemroses dalam hal ini PC, serta sistem device interface yang menghubungkan pemakai/User melalui suatu kartu magnetik, dan Software yang berfungsi sebagai interface yang menghubungkan User dengan Sistem dalam kaitan Data (Informasi).

Kartu ATM

Kartu ATM adalah kartu yang dapat digunakan untuk penarikan tunai baik di countercounter bank maupun pada ajungan ATM. Dalam kartu ATM ini terdapat Magnetic strip yang merupakan suatu bentuk plastik pendek yang dilapisi dengan sistem magnit dan biasanya dilekatkan pada kartu kredit ataupun kartu berharga lainnya. Pada

Sistem Informasi Perbankan 38

Page 39: Sistem Informasi Perbankan2

magnetic strips biasanya tertulis data pribadi pemegang kartu, yang berisi nomor rekening, nomor pribadi serta kode aksesnya. Dan tulisan ini ditulis dalam bentuk kode-kode tertentu, dan hanya bisa dibaca oleh komputer yang dilengkapi dengan mesin khusus untuk kartu magnetic strip tersebut.

Manfaat ATM

Manfaat dari kartu ATM antara lain:

1. Praktis dan efisien dalam pelayanannya.

2. Pengoperasian mesin ATM relative mudah.

3. Melayani 24 jam termasuk termasuk hari libur.

4. Menjamin keamanan dan privacy.

5. Memungkinkan mengambil uang lebih dari 1 kali sehari.

6. Terdapat diberbagai tempat yang strategis.

Sedangkan manfaat atas pelayanan yang diberikan oleh mesin ATM antara lain:

1. Penarikan uang tunai.

2. Dapat digunakan sebagai tempat untuk memesan buku cek dan bilyet giro.

3. Dapat digunakan sebagai tempat untuk meminta rekening koran.

4. Dapat digunakan sebagai tempat untuk mengecek saldo rekening nasabah.

3. Jenis-jenis ATM

Pada umumnya ATM dapat dibedakan menjadi dua jenis yaitu :

1. Menempel pada dinding.

2. Berdiri sendiri dalam satu kesatuan.

a. On Premise ATM.

Yaitu mesin ATM yang berada pada gedung yang sama dengan bank yang bersangkutan.

b. Off Premise ATM

Sistem Informasi Perbankan 39

Page 40: Sistem Informasi Perbankan2

Yaitu mesin ATM yang berada di luar gedung bank yang bersangkutan atau di tempat-tempat umum.

4. Proses Kerja ATM

Mesin uang yang digunakan untuk membaca kartu dengan plastic magnetic-strips ini kemudian dikenal sebagai ATM (Automated Teller Machine). Untuk menggunakannya Proses kerja ATM pada umumnya sama dengan komputer melalui proses dan pengolahan data. Adapun proses kerja dari mesin ATM tersebut yaitu:

1. Kartu ATM dimasukkan kedalam mesin ATM, maka kartu akan dibaca oleh magneticcard reader yang ada didalam mesin. Fungsi dari magnetic card reader hanya sebagai pembaca dan penerima data.

2. Setelah dibaca, lalu data tersebut dikirim ke sistem komputerisasi bank. Karena fungsinya hanya sebagai penerima data maka magnetic card reader tidak memiliki memory yang bisa menyimpan data nasabah.

3. Saat mesin berhasil membaca data dalam Kartu ATM tersebut, maka mesin akan meminta data PIN (Personal Identification Number). PIN ini tidak terdapat di dalam kartu ATM melainkan harus di input oleh nasabah.

4. Kemudian setelah PIN dimasukkan, maka data PIN tersebut akan diacak (diencrypt) dengan rumus tertentu dan dikirim ke sistem komputerasi bank bersangkutan. Pengacakan data PIN ini dimaksudkan agar data yang dikirim tidak bisa terbaca oleh pihak lain. PIN yang sudah diacak berikut isi data dari kartu akan dikirim langsung ke sistem komputer bank untuk diverifikasi.

5. Setelah data selesai diproses di sistem komputer bank, maka data akan dikirim kembali ke ATM. Nasabah akan dapatkan apa yang yang dimintanya di ATM.

Sistem Pengoperasian ATM

1. Pengoperasian secara offlineMesin ATM tersebut tidak dihubungkan dengan komputer sentral tetapi mesin tersebut beroperasi tersendiri.

2. Pengoperasian secara online. Pengoperasian mesin ATM yang membutuhkan saluran komunikasi dan computer sentral yang beroperasi secara 24 jam terus menerus.

3. Pengoperasian ATM Bersama.

Sistem ATM

Sistem ATM terdiri dari:

1. Stasiun kerja yang dapat diakses dengan kartu khusus atau disebut juga dengan mesin ATM.

2. Remote Computer yang menyimpan dan memperbarui catatan pelanggan dan mengesaskan serta melaksanakan transaksi.

Sistem Informasi Perbankan 40

Page 41: Sistem Informasi Perbankan2

3. Hubungan telekomunikasi antara mesin ATM dengan remote computer. Penyedia ATM

Ada 2 strategi ATM :

1. Jaringan kerja milik sendiriBank membeli/menyewa ATM, membeli software/membuat, memasang sistem, memasarkan dan mengeluarkan kartu disain yang dilakukan sendiri

2. Jaringan kerja ATM berbagi ATM dimiliki dan dioperasikan oleh lembaga keuangan lain:- Joint ventura- Pihak ketiga

XIII. Pengantar Teknologi Internet Banking

Sistem Informasi Perbankan 41

Page 42: Sistem Informasi Perbankan2

1. Perkembangan teknologi Internet Banking

Internet Banking

Electronic Banking atau e-banking bisa diartikan sebagai aktifitas perbankan di internet.

e-Banking atau electronic banking merupakan fitur produk perbankan yang dilakukan tanpa menggunakan pelayanan pegawai bank, namun melalui delivery channel transaksi elektronik perbankan.

Yang termasuk dalam Electronic Banking adalah Internet Banking dan Mobile Banking.

2. Transaksi-transaksi pada Internet Banking

Transaksi Non Finansial

o Informasi saldo

o Informasi mutasi rekening

o Ganti Password

o Ganti Alamat Email

o Daftar Rekening

o Daftar Pembayaran

Transaksi Finansial

o Transfer Dana antar Rekening

o Pembayaran Tagihan

o Pembelian Voucher Prabayar

o Pembelian Tiket Airline

o Pembayaran Biaya Pendidikan (Student Payment Centre)

XIV. Pengantar Teknologi Mobile Banking

Sistem Informasi Perbankan 42

Page 43: Sistem Informasi Perbankan2

1. Perkembangan teknologi Mobile Banking

Adalah layanan perbankan yang dapat diakses langsung melalui telepon selular/handphone GSM (Global for Mobile Communication) dengan menggunakan SMS (Short Message Service).

Jenis Transaksi

Transfer dana Informasi saldo, mutasi rekening, Informasi nilai tukar Pembayaran (kartu kredit, PLN, telepon, handphone, listrik, asuransi) Pembelian (pulsa isi ulang, saham)

Hal-hal yang perlu diperhatikan untuk keamanan transaksi Mobile Banking

Wajib mengamankan PIN Mobile Banking Bebas membuat PIN sendiri. Jika merasa diketahui oleh orang lain, segera

melakukan penggantian PIN. Bilamana SIM Card GSM Anda hilang/dicuri/ dipindahtangankan kepada pihak

lain, segera beritahukan bank Anda terdekat atau segera telepon ke Call Center bank tersebut.

Mobile banking merupakan salah satu hasil pengembangan teknologi mobile yang digunakan dalam domain komersial. Mobil banking ini mengkombinasikan teknologi informasi dan aplikasi bisnis secara bersama. Berkat mobile banking, nasabah dapat menggunakannya untuk mendapatkan layanan perbankan 24 jam sehari tanpa harus mendatangi kantor cabang bank untuk transaksi personal. Mobile banking merupakan layanan relative baru yang ditawarkan oleh perbankan terhadap pelanggannya dan karena kenyamanan dan fitur yang menghemat waktu, pelanggan menghargai layanan tersebut (Suoranta, 2003).

Mobile banking merupakan salah satu layanan perbankan yang menerapkan teknologi informasi. Layanan ini menjadi peluang bagi bank untuk menawarkan nilai tambah sebagai insentif kepada pelanggan. Promosi mobile banking akan memberikan implikasi secara langsung pada adopsi yang dilakukan konsumen terhadap teknologi. Mobile banking atau biasa disebut M-Banking merupakan suatu layanan perbankan yang diberikan pihak bank untuk mendukung kelancaran dan kemudahan kegiatan perbankan. Serta keefektifan dan keefisienan nasabah untuk melakukan berbagai transaksi. M-banking tidak akan berjalan jika tidak didukung oleh suatu alat sebagai media untuk melakukan mobile banking. Media komunikasi yang dapat dipergunakan adalah telepon seluler atau ponsel. Dengan fasilitas ini, setiap orang yang memiliki ponsel dapat dengan mudah bertransaksi dimana saja dan kapan saja.

Dibandingkan layanan e-banking lainnya, perkembangan mobile banking (m-banking) terbilang paling cepat. Perkembangan ini lantaran kehadiran layanan m-banking mampu menjawab kebutuhan masyarakat modern yang sangat mengedepankan mobilitas. Dengan satu sentuhan, m-banking menciptakan kemudahan layanan perbankan dalam satu genggaman. Kebermanfaatan dari layanan mobil banking akan meningkatkan kepuasan

Sistem Informasi Perbankan 43

Page 44: Sistem Informasi Perbankan2

nasabah. Lebih jauh, mobile banking menciptakan nilai bagi transaksi nasabah bank sebagai channel penyampaian jasa nirkabel (wireless).

Tidak dapat dipungkiri bahwa perkembangan teknologi khususnya teknologi perbankan memaksa industri perbankan untuk memformulasi ulang strategi Teknologi Informasi yang mereka terapkan untuk tetap bisa bersaing. Nasabah sekarang menginginkan sesuatu yang lebih dari sekedar layanan perbankan. Nasabah menginginkan kenyamanan dan fleksibilitas (Birch and Young, 1997; Lagoutte, 1996) pada produk dan jasa yang sesuai kebutuhan mereka serta mudah digunakan yang tidak bisa ditawarkan oleh perbankan tradisional. Di masa depan e-banking akan menjadi aplikasi strategis yang penting untuk bersaing yang harus ditawarkan oleh seluruh bank dan institusi keuangan.

2. Phone Banking

Adalah layanan yang diberikan untuk kemudahan dalam mendapatkan informasi perbankan dan untuk melakukan transaksi finansial non-cash melalui telepon.

Jenis Transaksi

Transfer dana Informasi saldo, mutasi rekening Pembayaran (kartu kredit, PLN, telepon, handphone, listrik, asuransi) Pembelian (pulsa isi ulang).

Hal-hal yang perlu diperhatikan untuk keamanan transaksi Phone Banking

Wajib mengamankan PIN Phone Banking Bebas untuk membuat PIN sendiri. Jika merasa diketahui oleh orang lain, segera

lakukan penggantian PIN.

3. SMS Banking

Adalah layanan informasi perbankan yang dapat diakses langsung melalui telepon selular/handphone dengan menggunakan media SMS (short message service)

Jenis Transaksi :

Transfer dana Informasi saldo, mutasi rekening Pembayaran (kartu kredit) Pembelian (pulsa isi ulang).

Hal-hal yang perlu diperhatikan untuk keamanan transaksi SMS Banking

Sistem Informasi Perbankan 44

Page 45: Sistem Informasi Perbankan2

Jangan memberitahukan kode akses/nomor pribadi SMS Banking kepada orang lain.

Jangan mencatat dan menyimpan kode akses/nomor pribadi SMS Banking di tempat yang mudah diketahui oleh orang lain.

Setiap kali melakukan transaksi melalui SMS Banking, tunggulah beberapa saat hingga menerima response balik atas transaksi tersebut.

Untuk setiap transaksi, akan menerima pesan notifikasi atas transaksi berupa SMS yang akan tersimpan di dalam inbox.

Beberapa bank sudah menerapkan SMS Banking menjadi salah satu fiturnya. Pengguna cukup mengetikkan kode tertentu untuk melakukan transaksi dan dikirimkan melalui SMS. Saat SMS dikirimkan, pesan tidaklah dienkripsi. Lalu SMS tersebut diterima oleh server, seperti SMS Gateway, kemudian oleh server diambil data yang dimaksudkan. Saat mencari dan mengambil data yang dibutuhkan data dienkripsi. Saat pengiriman data yang dimintai oleh pengguna dapat dienkripsi terlebih dahulu atau tidak saat dikirimkan kembali, hal ini bergantung dengan kesepakatan antara developer dan provider.

Untuk metode enkripsi yang digunakan juga bisa apa saja tergantung kebutuhan dan permintaan user (client). Jika melakukan enkripsi saat pengirimin data ke pengguna maka akan membutuhkan biaya yang lebih.

Daftar Pustaka

Sistem Informasi Perbankan 45

Page 46: Sistem Informasi Perbankan2

http://andriedwicn.wordpress.com/2011/04/23/pengunaan-tsi-perbankan/

http://chytgs.blogspot.com/2014/05/alokasi-dana-bank.html

http://elearning.gunadarma.ac.id/docmodul/Banking/Bab-A1.pdf

http://kartika.staff.gunadarma.ac.id/Downloads/files/5064/SIP+M1+Peng+Perbankan.pdf

http://maildaalfriska.blogspot.com/2011/07/tabungan-giro-deposito-serta.html

https://rowlandpasaribu.files.wordpress.com/2014/03/pertemuan-13-pengenalan-sistem-aplikasi-perbankan.pdf

http://viyan.staff.gunadarma.ac.id/Downloads/files/17311/1_Pengenalan_Perbankan.pdf

Sistem Informasi Perbankan 46