Seekor ikan gurita naik sepatu roda

5
Seekor ikan Gurita naik Sepatu Roda Apa persamaan yang dimiliki oleh pemain sirkus unggul yang berjalan di atas tali, ahli seni bela diri, dan pengusaha sukses? Mereka telah belajar mendisiplin diri. Dalam masing- masing profesi ini, kuncinya adalah disiplin—disiplin yang diwujudkan dengan menyisihkan waktu untuk berlatih, mengasah keterampilan mereka, dan dalam beberapa kasus, melepaskan beberapa hal dalam diet mereka atau kehidupan pribadi untuk mencapai target.

Transcript of Seekor ikan gurita naik sepatu roda

Page 1: Seekor ikan gurita naik sepatu roda

Seekor ikan Gurita naik Sepatu Roda Apa persamaan yang dimiliki oleh pemain sirkus unggul yang berjalan di atas tali, ahli seni bela diri, dan pengusaha sukses? Mereka telah belajar mendisiplin diri. Dalam masing-masing profesi ini, kuncinya adalah disiplin—disiplin yang diwujudkan dengan menyisihkan waktu untuk berlatih, mengasah keterampilan mereka, dan dalam beberapa kasus, melepaskan beberapa hal dalam diet mereka atau kehidupan pribadi untuk mencapai target.

Page 2: Seekor ikan gurita naik sepatu roda

Disiplin diri lebih daripada hanya menahan diri dari beberapa hal, lebih daripada hanya bekerja keras untuk melakukan apa yang diperlukan karena tugas. Ini adalah sarana untuk mencapai tujuan. Mencapai tujuan sangat berarti bagi mereka sehingga usaha dan pengorbanan menjalani hidup berdisiplin hampir-hampir bukan persoalan. Mereka bersedia untuk memforsir diri hingga batas daya tahan untuk mencapai keberhasilan. Dan disiplin mereka terlihat jelas dalam prestasi mereka. Disiplin diri bukannya tentang menyangkal diri; pada kenyataannya, itu adalah membebaskan diri. Hanya ketika Anda benar-benar berdisiplin barulah Anda dapat benar-benar bebas. Apabila Anda berdisiplin diri, Anda dapat melampaui hal-hal yang sebelumnya mungkin membatasi atau menahan Anda.

Page 3: Seekor ikan gurita naik sepatu roda

Pengarang buku terlaris New York Times Jackson Brown Jr. mengemukakannya begini: “Talenta, tanpa disiplin, bagaikan ikan gurita naik sepatu roda. Ada banyak pergerakan, tetapi tidak tahu maju, mundur atau menyamping.” Sebaliknya, jika kita menyalurkan energi kita ke arah yang benar, menuju hal-hal yang penting bagi kita, kita berada pada posisi untuk mencapai pergerakan yang berkekuatan untuk membawa kemajuan.

Page 4: Seekor ikan gurita naik sepatu roda

Yesus adalah contoh yang paling bagus tentang disiplin. Dia melakukan apa yang harus dilakukan, bahkan ketika pekerjaan itu sukar. Disiplin dan komitmen yang diwujudkan-Nya untuk tujuan-Nya membawakan hasil yang merubah dunia. Jika kita bersedia untuk mendisiplin diri sendiri, kita juga dapat merubah hidup dan bagian dari dunia di mana kita berada.

Page 5: Seekor ikan gurita naik sepatu roda

www.freekidstories.org

Text from Activated magazine. Used by permission.

Image credits:

Page 1:Katapimba Boss via Deviantart.com. Used under Creative commons license.

Page 2: Background by Lexamer/Freepik; anime girl in public domain

Page 3: Background public domain; roller skates courtesy of Microsoft Clipart; Octopus by Tobain via Deviantart.com. Used under Creative Commons license.

Page 4: Jesus image by Waiting for the Word via Flickr; Used under Creative Commons license. Rest of image (adapted) by Max Pixel; in public domain.